2015 menanam kebaikan, menumbuhkan harapan masa depan · dari berbagai fakta yang ada, institusi...

68
Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan Laporan Tahunan 2015

Upload: doantruc

Post on 05-Mar-2019

225 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan

Laporan Tahunan

2015

Page 2: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

2

Daftar Isi

• Sambutan Pembina Yayasan Adikara Dharma

Parisad• Sambutan Pengurus Yayasan Adikara Dharma

Parisad

pendahuluan6

• Milestone• Sejarah Singkat• Pendiri Yayasan

Adikarya DharmaParisad• Visi dan Misi• Profile Pengurus• Legalitas• Makna Logo

SekilaS yayaSan10

Perkembangan Dharma DanaProgram-program• Program Beasiswa• Program Kesehatan• Program Pemberdayaan

Ekonomi Umat

kinerja manajemen28

• Pengesahan• nota persetujuan, Pembina Yayasan

pengeSahan48

laporan keuangan50

Page 3: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

3

“Hendaknya kekayaan dan keberuntungan dapat didermakan kepada orang-orang miskin dan benar-benar memerlukan. Hendaknya mereka

dapat memandang jalan kehidupan yang benar. Roda kereta pembawa kekayaan tidak pernah berhenti. Kekayaan berlimpah satu hari dan

bertambah terus pada hari-hari selanjutnya. Hendaknya setiap orang sadar menolong orang

setiap hari”.(rgveda X.117.5)

Page 4: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

4

Sambutan

Om Swastyastu,

Puji syukur atas Asung Kertha Wara Nugraha Hyang Widhi Wasa, Yayasan Adikara Dharma parisad telah mendukung Parisada melakukan pembinaan kepada umat Hindu di Indonesia melalui pengelolaan dharma dana umat Hindu.

Sistem pendanaan yang berkelanjutan merupakan faktor yang penting untuk melakukan pembinaan umat sekaligus menjalankan motor penggerak organisasi. Oleh karena itu pada tahun 2002, Pesamuhan Sulinggih mengeluarkan Bhisama tentang dana punya yang memerintahkan kepada segenap umat Hindu yang mampu untuk menyisihkan 2,5% dari penghasilan bersih setahun guna dharma dana. Dan BDDN di bawah payung hukum Yayasan Adikara Dharma Parisad merupakan satu-satunya badan resmi Parisada yang bertugas untuk menghimpun dan mengelola dharma dana umat Hindu.

Kami menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap kinerja Yayasan Adikara Dharma Parisad telah mampu melaksanakan program-program prioritas sesuai arahan Parisada yang meliputi program pendidikan dan kesehatan.

Melalui pendidikan yang berkualitas umat Hindu akan memiliki generasi penerus yang mampu bersaing di dunia global. Selain itu Pandita dan Pinandita kita akan lebih fokus melayani umat karena jaminan kesehatannya diurus melalui program kesehatan. Pada tahun 2016, kami akan menggalakkan kembali program pemberdayaan ekonomi umat.

Pada kesempatan ini kami kembali menghimbau seluruh umat sedharma agar ikut bergabung bersama BDDN untuk melaksanakan kewajiban ber-dharma dana. Bersama dukungan umat sedharma, Parisada dan Yayasan Adikara Dharma Parisad akan terus berupaya meningkatkan kualitas dan kuantitas pembinaan umat Hindu di Indonesia. Selain itu, dengan menyalurkan dharma dana melalui BDDN, umat sedharma mendapatkan insentif dari pemerintah berupa pemotongan pajak penghasilan dalam pelaporan pajak sesuai dengan Peraturan Direktur Jenderal Pajak Nomor PER-15/PJ/2012.

Kami mengucapkan terimakasih atas partisipasi dan komitment umat sedharma dalam menjalankan kewajiban ber dharma dana. Bantu kami dalam melanjutkan program menbangun masyarakat Hindu yang terampil dan mampu memberikan andil di komunitas global. Kepedulian Anda, Masa depan Kita Bersama.

Om Santih Santih Santih

mayjen. Tni (purn) S.n. SuwismaKetua Pembina

Pembina Yayasan Adikara Dharma Parisad

Page 5: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

5

Tahun 2015 kami juga berhasil mempererat tali kerjasama dengan pihak Dirjen Bimas Hindu Kementerian Agama RI, dengan ditandatanganinya MoU antara Dirjen Bimas Hindu dengan Parisada Pusat terkait komitmen penyaluran dharma dana melalui BDDN. Kami selalu berusaha memberikan yang terbaik dan akan terus memacu diri untuk bisa menghasilkan yang lebih baik dengan memaksimalkan seluruh sumber daya yang tersedia.

Visi utama kami adalah melalui Yayasan Adikara Dharma Parisad; Parisada akan dapat berperan lebih luas dalam pembinaan umat baik dalam bidang keagamaan maupun semua aspek kehidupan umat untuk menghadapi tantangan global.

Kami tidak akan pernah mampu untuk mencapai tujuan ini seorang diri. Oleh karena itu kami sangat mengharapkan seluruh komponen umat Hindu untuk bergabung bersama kami dalam rangka melukis masa depan Hindu Nusantara yang lebih baik dan cerah.

Kami sampaikan ucapan terimakasih yang mendalam kepada segenap donatur yang telah mendukung keberadaan kami dalam menyukseskan berbagai program yang dilaksanakan sepanjang tahun 2015.

Om Santih, Santih, Santih

Wayan alit antaraKetua Pengurus

Om Swastyastu

Puji Sykur kami sampaikan kehadapan Hyang Widhi Wasa, atas anugerah-Nya Yayasan Adikara Dharma Parisad dapat melalui tahun 2015 dengan torehan kinerja yang baik.

Kami menyadari pengelolaan Yayasan secara profesional menjadi sangat penting untuk menjaga kepercayaan dari seluruh donatur (umat sedharma) yang telah mempercayakan penyaluran dharma dananya melalui BDDN, Badan resmi yang dimiliki Parisada yang bertugas menghimpun dan mengelola dana umat Hindu. Sebagai bentuk pertanggung jawaban kami terhadap segenap pemangku kepentingan, terutama donatur, kami sampaikan kinerja Yayasan yang terangkum secara komprehensip dalam laporan tahunan 2015 ini.

Pada tahun 2015, melalui program pendidikan, kami berhasil membina dan mengembangkan generasi muda Hindu agar dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat. Kami juga berusaha memberikan rasa aman dan nyaman bagi para Pandita dan Pinandita yang telah mengabdikan hidupnya untuk melayani umat melalui program kesehatan.

Pengurus Yayasan Adikara Dharma Parisad

Sambutan

Page 6: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

6

Pendahuluan

Di tengah gempuran arus global, umat Hindu harus dapat bertahan sekaligus memberikan kontribusi bagi kemajuan Bangsa dan Negara. Kita patut bersyukur ada beberapa tokoh Hindu yang memegang peranan strategis baik dalam pemerintahan maupun bidang yang lain. Namun demikian kita tidak serta merta terlena, masih ada kendala yang harus diselesaikan bersama, seperti masalah kemiskinan, keterbelakangan pendidikan dan kesehatan yang menyebabkan Hindu tidak bisa memberikan kontribusi lebih pada bangsa dan Negara.

Untuk dapat terus eksis, kita perlu menyiapkan generasi baru yang memiliki pemikiran merancang masa depan yang lebih baik. Generasi baru yang memiliki integritas dan kepekaan sosial tinggi yang untuk selanjutnya muncul sebagai pemimpin-pemimpin berkapabilitas di bidangnya masing-masing.

Kemajuan jaman menuntut kita untuk bertransformasi meninggalkan pemahaman konvensional seperti berdana punia hanya untuk ritual keagamaan atau membangun tempat ibadah yang megah. Kita harus memiliki kepekaan untuk membukakan peluang bagi generasi baru

yang mampu bersaing di kancah nasional bahkan internasional. Dengan ber-Dharma Dana kita menyediakan kesempatan bagi mereka untuk menerapkan pengetahuan, keahlian dan pengalaman mereka demi perubahan yang lebih baik dan eksistensi Hindu.

Yayasan Adikara Dharma Parisad merupakan payung Hukum Badan Dharma Dana Nasional (BDDN) sebuah badan penghimpun dana umat yang dibentuk berdasarkan amanat luhur Sabha Pandita tahun 2002 tentang dana punya. Munculnya BDDN merupakan jawaban dari tuntutan jaman untuk mengelola dharma dana umat Hindu secara professional, transparan dan akuntabel. Kita harus mulai merancang acuan yang komprehensif untuk masa depan Hindu Nusantara di atas kain waktu yang menggulung ke depan.

Laporan tahunan 2015 ini berisi kinerja dari Yayasan Adikara Dharma Parisad dalam melaksanakan program-program untuk mendukung Parisada Pusat melakukan pembinaan kepada umat Hindu di Indonesia. Dengan laporan tahunan ini, masyarakat dapat menilai kinerja Yayasan Adikara Dharma Parisad secara mendalam dan transparan.

Page 7: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

77

Kewajiban utama manusia pada zaman Kaliyuga adalah BERDANA PUNYA

(manavadharmasastra i.86)

Page 8: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan
Page 9: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Yoga tidak selalu melakukan tapa,brata dan semadhi, yoga dapat berarti pula melakukan

kewajiban yang seimbang dalam menjalankan kehidupan kita

masing-masing, terlepas dari keberhasilan ataupun kegagalan, kita tetap harus berusaha dan

berjuang untuk melakukan kewajiban tersebut.

(Bhagawad gita ii.48)

Sekilas Yayasan

Page 10: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

10

Milestone

Untuk melakukan penghimpunan dana, Parisada Pusat telah mengeluarkan Bhisama Sabha Pandita pada saat Pesamuhan Agung di Mataram tahun 2002, nomor: 01/Bhisama/Sabha Pandita Parisada Pusat/X/2002 tentang Dana Punya.

2002

2006

• Untuk menindaklanjuti penghimpunan dana berdasarkan Bhisama Sabha Pandita tersebut, pada Mahasabha IX Parisada mengeluarkan ketetapan nomor: IV/TAP/M.Sabha IX/2006 tentang Dharma Dana Nasional.

• Ketetapan tersebut merupakan tindak lanjut dari Keputusan Pesamuhan Agung Parisada nomor: 010/Kep/P.A. Parisada/VII/2005 tentang Dharma Dana Nasional.

• Dalam konsideran ketetapan Mahasabha IX tersebut ditegaskan agar Parisada Pusat membentuk Badan Dharma Dana Nasional.

2007

• Parisada mengeluarkan Surat Keputusan nomor: 03/SK/Parisada Pusat/I/2007 tentang Susunan dan Personalia BDDN.

• Tujuan dari BDDN untuk mendayagunakan potensi dharma dana agar lebih bermanfaat untuk pembinaan umat, membentuk aliran dana abadi untuk kepentingan organisasi dan umat Hindu Indonesia.

2008

BDDN telah beroperasional secara aktif melakukan penghimpunan dharma dana dan merealisasikan program pendidikan melalui Beasiswa Dharma Dana Parisada.

2009

• Perkembangan selanjutnya terkait dengan penghimpunan dana publik, BDDN perlu payung hukum sebagai bentuk badan hukum terhadap perikatan dengan pihakketiga, misalnya di perbankan.

• Untuk itu, para tokoh umat Hindu mendirikan Yayasan Adikara Dharma Parisad sebagai payung hukum dari BDDN dalam melakukan penghimpunan dana publik.

• Pada tahun 2009 juga direalisasikan program kesehatan melalui Asuransi Pandita dan Pinandita.

Page 11: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

1111

• Pemerintah menetapkan BDDN-YADP sebagai lembaga yang sah menerima dan mengelola Dharma Dana Hindu di Indonesia melalui Keputusan Dirjen Bimas Hindu Kementerian Agama RI No. 43 Tahun 2012 Tanggal 15 Maret 2012

• Dengan adanya penetapan BDDN-YADP oleh dirjen Bimas Hindu tersebut maka Dirjen Pajak kemudian menerbitkan Peraturan dirjen Pajak No. PER-15/PJ/2012 Tanggal 11 Juni 2012 yang menetapkan BDDN-YADP sebagai badan penerima sumbangan keagamaan yang bersifat wajib bagi umat Hindu yang dapat dikurangkan dari penghasiln bruto dalam penghitungan pajak penghasilan.

2010

• Pada tanggal 13 Februari 2010 dilakukan deklarasi Yayasan Adikara Dharma Parisad bertempat di Kantor Parisada Pusat. Yayasan Adikara Dharma Parisada didirikan oleh 45 tokoh umat Hindu yang berkomitmen untuk mendirikan yayasan dan didedikasikan sepenuhnya untuk kepentingan Parisada Pusat.

• Yayasan telah disahkan oleh Kementerian Hukum dan HAM RI menjadi badan hukum dengan nomor: AHU-2447.AH.01.04.tahun 2010 tanggal 18 Juni 2010.

• Dengan terbentuknya yayasan sebagai payung hukum dari BDDN, perikatan dengan pihak ketiga atas nama yayasan. Rekening yang digunakan BDDN diperkuat dengan melakukan perubahan nama rekening sehingga statusnya menjadi kuat.

2011

Telah direalisasikan program pemberdayaan ekonomi di beberapa daerah.

2012

2015

Penandatanganan MoU antara Dirjen Bimas Hindu dan Parisada tentang komitmen menyalurkan dharma dana melalui BDDN

Page 12: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

12

Sejarah Singkat

Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat

Hindu masih jauh tertinggal baik dalam

bidang pendidikan, kesehatan, maupun

pemberdayaan ekonomi. Kesadaran untuk

membangun sistem pendanaan berkelanjutan

terus dicoba dan diformulasikan namun belum

menemukan pola yang dapat diterapkan.

Selain itu Parisada Hindu Dharma Indonesia

sebagai organisasi tertinggi agama Hindu

juga berjalan tanpa dukungan logistik

yang memadai. Organisasi kita masih

mengandalkan donasi yang terbatas dari

individu-individu tertentu yang tidak terjamin

kesinambungannya. Kondisi ini menyebabkan

pelayanan keumatan menjadi sangat tidak

optimal, masih jauh dari target-target yang

diharapkan.

Untuk itu, Parisada Hindu Dharma Indonesia

mengeluarkan Bhisama Sabha Pandita

nomor: 01/Bhisama/Sabha Pandita Parisada

Pusat/X/2002 tentang dana punya. Bhisama

ini mengandung pokok-pokok bahwa dana

punya merupakan salah satu ajaran agama

Hindu yang harus ditaati oleh seluruh umat

Hindu sebagai suatu kewajiban suci.

Untuk menindaklanjuti bhisama yang begitu

luhur tersebut, dalam Pesamuhan Agung

Parisada Pusat tahun 2005 di Lampung,

dikeluarkan Keputusan Pesamuhan Agung

Parisada nomor: 010/Kep/P.A. Parisada/

VII/2005 tentang Dharma Dana Nasional.

Selanjutnya, dalam Mahasabha IX Parisada

Hindu Dharma Indonesia tahun 2006 di

Jakarta, terbit Ketetapan Nomor: IV/TAP/M.

Sabha IX/2006 tentang Dharma Dana

Nasional sebagai tindak lanjut keputusan

Pesamuhan Agung 010/Kep/P.A. Parisada/

VII/2005 tentang Dharma Dana Nasional.

Adapun pokok materi ketetapan tersebut,

antara lain:

a. Menugaskan kepada Pengurus Harian

Parisada Pusat untuk membentuk Badan

Dharma Dana Nasional yang menjalankan

mekanisme dalam mengumpulkan Dharma

Dana Nasional.

b. Badan Dharma Dana Nasional berbadan

hukum yang pada akta pendiriannya

disebutkan sebagai milik Parisada Pusat.

c. Dharma Dana yang terhimpun harus

bertambah dari waktu ke waktu sehingga

menjadi aliran dana abadi.

Untuk memperkuat status legal dalam

penghimpunan dana publik yang dilakukan

BDDN, Parisada Pusat membentuk Yayasan

Adikara Dharma Parisad sebagai payung

hukum bagi BDDN. Yayasan Adikara Dharma

Parisad didirikan oleh 45 tokoh umat Hindu

yang telah mendeklarasikan pendirian dan

mendedikasikan yayasan untuk kepentingan

Parisada Pusat.

Page 13: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

13

Dengan adanya Yayasan Adikara Dharma

Parisad sebagai badan hukum dalam

penghimpunan dharma dana, perikatan

dengan pihak ketiga seperti perbankan

semakin baik untuk memenuhi prinsip-prinsip

tata kelola organisasi yang baik. Diharapkan

kedepan, dengan semakin banyaknya

partisipasi umat dalam ber-dharma dana,

semakin banyak program-program yang

dapat direalisasikan Parisada Pusat melalui

Yayasan Adikara Dharma Parisad.

Page 14: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

14

PendiriYayasan Adikara Dharma Parisad

1. Dr. I Made Gde Erata, M.A.

2. Ir. Wayan Alit Antara

3. Komjen Pol (Purn) Drs. Made Mangku

Pastika

4. Ir. Ketut Yudantara

5. Dr. Putu Gede Ary Sutha, M.B.A.

6. Ir. Kadek Sardjana

7. Ir. Ketut Suardana Linggih

8. Ir. Nyoman Djintji, M.Sc.

9. Dr. Nyoman Tjager, S.H.,M.A.

10. Drs. I Made Marka, Ak.

11. Drs. Made Sukada

12. Made Suthama, S.Sos, M.M.

13. I Nyoman Suwandha, S.H.

14. Mayjen. TNI. (Purn) S. N. Suwisma

15. Drs. I Nyoman Sender, M.M.

16. Drs. I Made Suarya

17. I Gusti Ngurah Gde Antika, S.H.

18. Prof. Dr. dr. I KT Sukardika

19. Dr. I Gusti Gede Subawa, M.Kes

20. I Nyoman Duari, MBA

21. Agung Putu Ngurah Wirawan, S.E.

22. I Nyoman Sudayana Merada

23. Ir. Made Mandra, M.M.

24. Dr. Ir. Gde Pradnyana

25. Ir. Nyoman G. Wiryanata, M.B.A.

26. Brigjen Pol. (Purn) Drs. I Ketut Ratta, S.H.

27. Prof. Dr. I.B.G. Yudha Triguna,M.S.

28. Drs. Wayan Suwira Satria, M.M. (Alm.)

29. Mayor Laut (Purn) Nyoman Tjakri Arwati

30. Ir. I Wayan Maryasa

31. Mayjen Pol. (Purn) Drs. Putera Astaman

32. Letjen. TNI (Purn) Putu Soekreta Soeranta

33. Kolonel. Inf. (Purn) I Nengah Dana, S.Ag.

34. Marsdya TNI. (Purn) I Gede Sudana

35. JM. Astono Chandra Dana, S.E., M.M.

36. Ida Bagus Made Putra Jendana, M.I.E.

37. Ir. Dewa Putu Sukardi, S.Ag., M.B.A.

38. Drs. Nyoman Udayana Sangging, S.H., M.M.

39. Drs. I Nyoman Budiarna, M.H.

40. Ibu Ida Ayu Swastika, S.E., M.M.

41. Ketut Suratha Arsana, S.Psi.

42. Prof. DR. Dr. I Wayan Wita, Sp.JP

43. A.S. Kobalen, M.Phil.H

44. Agus Sumantri Mantik

45. Drs. I D G Ngurah Utama, M.M.

Yayasan Adikara Dharma Parisad didirikan dan dideklarasikan oleh 45 tokoh umat Hindu

Indonesia. Adikara Dharma Parisad diambil dari bahasa Sanskerta yang berarti menjalankan

kewajiban utama, mendukung pelaksanaan fungsi dan tugas pokok Parisada.

Adapun tokoh umat Hindu pendiri Yayasan Adikara Dharma Parisad, sebagai berikut:

Page 15: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

1515

Visi & Misi

visi yayaSan adikara dharma pariSad

Melalui Yayasan Adikara Dharma Parisad; Parisada akan dapat berperan lebih luas dalam pembinaan umat baik dalam bidang keagamaan maupun semua aspek kehidupan umat untuk menghadapi tantangan global.

Menjadikan Dharma Dana sebagai sumber energi yang berkelanjutan untuk mendukung program-program Parisada dalam mewujudkan umat Hindu yang Moksartham Jagadhita Ya Ca Iti Dharma.

visi Bddn

• Meningkatkan kualitas sraddha dan bhakti umat Hindu; • Meningkatkan kualitas SDM umat Hindu;• Meningkatkan kesejahteraan ekonomi umat Hindu;• Memberikan peran aktif dan kontribusi positif kepada pemerintah;• Menjadikan Parisada sebagai pedoman umat Hindu dalam

melaksanakan keagamaannya.

Misi Bddn

Page 16: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

Profil

pembinaketua mayjen Tni (purn) S.n. SwismaS.N. Swisma, lahir di Desa Tamanbali, Bangli, Bali pada tanggal 10 Mei 1949. Mengawali karir dari kopasus sejak 1974. Sekarang menjadi Direktur Utama MNC TV dan menjabat sebagai ketua umum Pengurus Harian Parisada Pusat 2011-2016

anggota ir. ketut Suardhana linggihLahir di Singaraja pada 20 Februari 1958. Ia merupakan pendiri dari kelompok usaha Ganeca Group yang bergerak di bidang percetakan, hotel, dan masih banyak lagi lainnya.

anggota kolonel inf. (purn) i nengah dana, S.ag.Lahir di Panaraga, pada 15 Maret 1949. Karirnya sebagai pegawai di Ditjen Bimas Hindu dan Budha Depag tahun 1976, kemudian Paroh Hindu Kologad tahun 1977 hingga Kasubdisbina Talid Disbintalad tahun 2004.

anggota ir. nyoman djintji, m.Sc.Lahir di Bali pada 17 Juni 1945. Ia berkarir sebagai profesional. Ia aktif dalam mengembangkan beberapa usaha.

anggota i.n. Suwandha, S.h.Lahir di Singaraja pada 12 Januari 1937. Ia berkarir di Kejaksaan RI hingga posisi puncak sebagai Wakil Jaksa Agung RI pada tahun 1995 hingga 1997. I.N. Suwandha juga merupakan Ketua Umum Pengurus Harian Parisada periode 2001 – 2006.

Pengurus Yayasan Adikarna Dharma Parisad

16

Page 17: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

1717

Bendaharadewa made BudiartaLahir di Bali pada 28 Februari 1968. Ia berkarir di Kementerian Keuangan, saat

ini berkarir di Inpex Corporation.

pengurusketuaWayan alit antaraLahir di Karangasem pada 19 Mei 1948. Karirnya ia mulai dari

Bank Rakyat Indonesia (BRI) tahun 1976 hingga

menjadi Wakil Direktur Utama BRI tahun 2005. Kini, Ia berkarir di Bank UOB Indonesia sebagai Komisaris.

pengawasketua i nyoman TjagerLahir di Bali pada 30 Maret 1950. Karirnya selama

lebih dari 30 tahun dimulai di Biro

Hukum Bapepam. Kini, ia menjabat sebagai Komisaris Utama PT Bursa Efek Indonesia.

Sekretarisi nyoman duariLahir di Tabanan pada 20 Desember 1965. Ia memulai karirnya di Bank Rakyat

Indonesia (BRI). Kini ia mengembangkan bisnis

yang bergerak di bidang risk management, microfinance, dan perbankan.

Anggota nyoman S meradaLahir di Singaraja pada 23 November

1963. Kini, Ia aktif sebagai wiraswasta

dan mengembangkan beberapa usaha.

Bendahara Umumkomang adi SetiawanLahir di Klungkung pada 7 Februari 1978. Ia berkarir sebagai wiraswasta dengan

mengembangkan beberapa unit usaha.

made Suthama, S.Sos, m.m.Lahir di Bali pada 19 September 1951. Karirnya dimulai

di PT Asuransi Kredit Indonesia.

Kini ia aktif dalam mengembangkan beberapa usaha.

Page 18: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

18

Legalitas

Nama

Yayasan Adikara Dharma

Parisad

Pendiri45 tokoh umat Hindu

Indonesia termasuk

Pengurus Parisada Pusat

Akte Nomor 20 tanggal 13 Februari 2010,

dan 24 tanggal 15 April 2010

Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI tentang pengesahan Yayasan nomor

AHU-2447.AH.01.04.Tahun

2010 tanggal 18 Juni 2010

Izin operasional dari Ditjen Bimas Hindu Kementerian Agama RI nomor

DJ.V BA.01.1/1182/2010

tanggal 6 Agustus 2010

Tanda Daftar Lembaga Keagamaan Hindu dari Ditjen Bimas Hindu Kementerian Agama RI nomor

DJ.V/Dt.V.I/BA.01.1/2887/2013

Peraturan Dirjen Pajak

Nomor: PER-15/PJ/2012,

tanggal 11 Juni 2012, tentang:

Badan/Lembaga yang

dibentuk atau disahkan oleh

Pemerintah yang ditetapkan

sebagai penerima zakat atau

sumbangan keagamaan

yang sifatnya wajib yang

dapat dikurangkan dari

penghasilan bruto.

NPWP

02.900.103.9-031.000

KedudukanJl. Anggrek Nellimurni Blok

A No. 3 Slipi, Jakarta Barat

Nomor RekeningBri Cabang khusus020 601 000 911 304

an. Yayasan Adikara Dharma

Parisad

Bni Cabang jakarta pusat8000 55555 6

an. Yayasan Adikara Dharma

Parisad

Bank mandiri Cabang Slipi jaya116 000 543 6440

an. Yayasan Adikara Dharma

Parisad

BCa Cabang Thamrin206 30 60 500

an. Yayasan Adikara Dharma

Parisad

Page 19: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

1919

• Logo Dharma Dana terdiri dari tiga warna

yaitu merah – hitam – putih (tridatu).

Bentuk bulat melambangkan matahari

yang membawa semangat untuk memberi

harapan bagi semua orang.

• Didalam semangat tersebut terkandung

nilai-nilai Ke-Tuhan-an dalam ajaran Hindu

yang dilambangkan dengan Trimurti ( ),

tiga kekuatan Brahman (Sang Hyang Widhi)

dalam menciptakan, memelihara, dan

melebur alam beserta isinya.

& matahari• Membawa nilai-nilai Hindu.

• Semangat untuk memberi.

• Harapan bagi semua orang, tanpa

membeda-bedakan golongan –

bersifat universal.

• Sifat Tuhan sebagai pemelihara/sthiti dalam

Tri Murti terdapat pada Dewa Wisnu yang

mempunyai lambang U dan warna hitam.

lambang u• Simbol Dewa Wisnu – Sang Pemelihara.

• Lembaga Dharma Dana sebagai

“Wadah” yang menampung dan

menyalurkan bantuan.

• Dibentuk dengan goresan tangan

manusia – Membawa karakter

kemanusiaan.

• dharma dana. Menegaskan bahwa dharma

dana adalah spirit kemanusiaan dengan

nilai-nilai ajaran Hindu sebagai wadah untuk

menampung dan menyalurkan bantuan

kepada masyarakat yang membutuhkan

dengan semangat berbagi

Makna Logo

Page 20: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

20

2,5% Penghasilan Bersih Anda Wajib untuk Dharma Dana

Menurut Sarasamuccaya 262-264, peruntukan

harta hasil kerja itu hendaknya dibagi,

yaitu sepertiga untuk Dharma (sadhana ri

kasiddhaning dharma), sepertiga lagi untuk

Kama (sadhana ri kasiddhaning kama), dan

sepertiga untuk Artha (sadhana rikasiddhaning

artha wrddhyakên mwah), sesuai kutipan

berikut:

“Demikianlah keadaannya, maka dibagi tigalah

hasil usaha itu, yang satu bagian untuk biaya

mewujudkan Dharma, bagian yang kedua

adalah untuk biaya memenuhi Kama, dinikmati

dan bagian yang ketiga diperuntukkan untuk

mengembangkan modal usaha dalam bidang

Artha, ekonomi agar berkembang kembali,

demikianlah hendaknya hasil usaha itu dibagi

tiga, oleh orang yang ingin memperoleh

kebahagiaan.“(262).

“Sebab harta benda itu jika Dharma dijadikan

landasan untuk memperolehnya, labha atau

keuntungan namanya, sungguh mengalami

kesenangan orang yang memperoleh harta

benda ini akan tetapi jika harta benda itu

diperoleh dengan jalanAdharma, merupakan

noda terhadap harta benda itu, dihindari oleh

orang yang berbudi utama, oleh karena itu

janganlah bertindak menyalahi Dharma, jika

anda berusaha menuntut sesuatu.” (263).

“Jika ada orang yang begini perilakunya,

memperoleh harta dengan jalan Adharma,

kemudian harta benda itu digunakan untuk

membiayai Dharma, orang yang demikian

perilakunya, lebih baik tidak berusaha secara

demikian, sebab lebih benar orang yang

menghindari Lumpur daripada menginjaknya,

walaupun akhirnya akan dapat dibasuhnya.”

(264).

Dalam Wrhaspati Tattwa sloka 26 dinyatakan

ada tujuh perbuatan yang tergolong Dharma,

yaitu: Sila (tingkah laku yang baik), Yajna

(pengorbanan), Tapa (pengendalian diri),

Dana (pemberian), Prawrjya (menambah

ilmu pengetahuan suci), Diksa (penyucian

diri/ Dwijati), dan Yoga (menghubungkan diri

dengan Tuhan Yang Maha Esa).

Dari tujuh perbuatan yang tergolong Dharma

tersebut, satu di antaranya adalah dana. Untuk

Page 21: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

21

itu, berdasarkan pembagian Dharma serta

peruntukan dari hasil karya (penghasilan)

seseorang, maka dapat diperinci sebagai

berikut: 33,1/3% (yang diperuntukkan Dharma)

dibagi 7, sehingga dapat dibulatkan menjadi

5%. Dengan demikian setiap umat Hindu wajib

menyisihkan 5% dari penghasilan bersihnya

secara khusus untuk dàna punya. Dari angka

5% tersebut, Parisada Pusat telah menetapkan

2,5% untuk dharma dana. Dan 2,5% lagi untuk

memenuhi kewajiban-kewajiban lainnya

seperti banjar, sosial, dan bantuan lainnya.

Pengelolaan dana punya dilaksanakan oleh

Parisada yang dinyatakan sebagai majelis

tertinggi umat Hindu sesuai ketentuan kitab

suci Manawadharmasàstra. Setiap umat Hindu

hendaknya secara utuh dapat mengamalkan

ajaran Dharma (agama) tersebut.

Page 22: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

22

Mekanisme Pembayaran Dharma Dana (Sumbangan Wajib Umat Hindu)

Pengurangan Penghasilan Bruto pada Perhitungan Pajak Penghasilan

Mekanisme pembayaran dharma dana

dilakukan oleh umat Hindu kepada BDDN-

YADP dengan mekanisme sebagai berikut:

1) Umat Hindu melakukan registrasi (mengisi

formulir dharma dana) baik offline, maupun

secara online yang disediakan melalui

website BDDN: www.bddn.org

2) BDDN-YADP melakukan administrasi,

dan database atas formulir yang masuk,

dan melakukan konfirmasi dan ucapan

terima kasih kepada umat yang melakukan

pengisian formulir, melalui: SMS, dan atau

Email.

3) Umat yang telah mengisi formulir registrasi,

dapat melakukan transfer dharma dana

melalui rekening BDDN-YADP, sebagai

berikut:

• BRICab.Khusus020601000911304 an. Yayasan Adikara Dharma Parisad

• BNICab.JakartaPusat8000555556 an. Yayasan Adikara Dharma Parisad

• Bank Mandiri Cab. Slipi Jaya 116 0005436440

an. Yayasan Adikara Dharma Parisad

• BCACab.Thamrin2063060500 an. Yayasan Adikara Dharma Parisad

4) Umat yang telah melakukan transfer

dharma dana, mengirimkan konfirmasi

pembayaran, berikut bukti transfer melalui

fax: 021 548 5181 atau email: [email protected]

atau via pos ke alamat:

Jl. Anggrek Nelly Murni Blok A No. 3 Slipi,

Jakarta Barat 11480

Selanjutnya, BDDN-YADP memberikan

bukti setor dharma dana kepada umat yang

telah melakukan transfer dharma dana

yang akan digunakan sebagai lampiran

dalam Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan

untuk perhitungan pajak penghasilan yang

bersangkutan.

Bukti Setor Dharma Dana, memuat:

• Nama Lengkap umat/ Wajib Pajak

• Nomor Pokok Wajib Pajak

• Jumlah Pembayaran/ Dharma Dana

• Tanggal Transfer

• Tanda Tangan pihak BDDN-YADP.

Bukti setor dharma dana dikirim kepada umat

yang melalukan pembayaran dharma dana.

Berikut adalah bukti setor dharma dana:

Page 23: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

23

Page 24: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

24

Berikut proses registrasi sampai dengan pemberian bukti setor dharma dana:

Kekayaan yang didermakan untuk tujuan luhur tidak pernah hilang. Tuhan Yang Maha Esa

memberikan rejeki yang jauh lebih banyak kepada mereka yang mendermakan kekayaannya untuk

kebaikan bersama(atharwa Weda iii.15.6)

Page 25: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

25

perhiTungan dalam SpTUmat yang melakukan pembayaran dharma

dana melalui BDDN-YADP dan sebagai

wajib pajak akan mendapat insentif berupa

penghasilan kena pajak (PKP) yang lebih

rendah. Hal ini dikarenakan, jumlah dharma

dana dimasukan sebagai pengurang

penghasilan bruto, dan dimasukan dalam form

1770 S atau 1770.

Page 26: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan
Page 27: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Setiap orang harus bekerja mencari kekayaan dan menolong orang lain. Seseorang yang mencari kekayaan dan menikmatinya sendiri (rakus)

tanpa membantu orang yang membutuhkan, sebenarnya ia

makan dosa.(atharwa Weda Vii. 52.8)

Kinerja Manajemen

Page 28: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

28

Kinerja Manajemen

Tahun 2015 kami sambut dengan tetap optimis

bahwa dengan tata kelola yang baik Badan

Dharma Dana Nasional (BDDN) akan tumbuh

besar dan mampu berkontribusi positif untuk

pembangunan umat Hindu. Keyakinan ini

berdasarkan fakta bahwa saat ini BDDN adalah

satu-satunya badan resmi yang memiliki

kewenangan untuk melakukan pengumpulan

dan pengelolaan dana umat Hindu.

Berbekal semangat optimis tersebut, tahun

ini kami isi dengan melakukan sosialisasi yang

lebih intensif tentang keberadaan BDDN.

Kami menyasar umat hindu di instansi-instansi

pemerintahan. Hasilnya cukup signifikan, salah

satu yang bisa kami banggakan adalah dengan

ditandatanganinya MoU antara Dirjen Bimas

Hindu dan Parisada Pusat. Dirjen Bimas Hindu

beserta jajarannya berkomitment menyalurkan

dharma dananya melalui BDDN setiap

bulan. Selain itu Binroh Hindu Pemerintah

Propinsi DKI Jakarta telah menyampaikan

komitmennya untuk mengalihkan dana

keagamaan yang selama ini di potong oleh

Bazis ke BDDN. Sampai laporan tahunan ini

dirilis, pengalihan potongan zakat pegawai

Pemprop DKI Jakarta ke BDDN masih dalam

proses mediasi antara pegawai Pemprop DKI

Jakarta dengan pihak Bazis.

Sejalan dengan visi Yayasan, Parisada akan

dapat berperan lebih luas dalam pembinaan

umat baik dalam bidang keagamaan

maupun semua aspek kehidupan umat untuk

menghadapi tantangan global, kiprah kami

tahun ini adalah menciptakan generasi baru

yang mampu memberikan andil diberbagai

sektor melalui Beasiswa Dharma Dana

Parisada. Program ini merupakan salah satu

program unggulan kami dengan membukakan

peluang bagi generasi muda Hindu yang

memiliki kemampuan bersaing namun tidak

didukung cukup kemampuan finansial untuk

mengenyam pendidikan di perguruan tinggi.

Selanjutnya, kami juga konsen dengan

kesehatan para Pandita dan Pinandita kita

yang sudah mendedikasikan hidupnya untuk

melayani umat melalui program Kesehatan

bekerjasama dengan Pinandita Sanggraha

Nusantara (PSN) Pusat.

Program pemberdayaan ekonomi umat, dengan

memberikan bantuan dana bergulir pada umat

Hindu secara perorangan maupun kelompok

usaha kembali tidak bisa kami eksekusi tahun

ini. Kendalanya, kami tidak memiliki tangan

sampai ke kantong umat kita di daerah. Kami

tidak akan dapat menyingkap gulungan

program-program Pembinaan umat terutama

pemberdayaan ekonomi tanpa bantuan dan

sinergi dari parisada daerah. Seperti melukis

selembar kain batik, butuh lebih dari satu

tangan untuk menciptakan desain yang indah.

Kami berharap Parisada daerah lebih aktif

dalam melihat dan mengembangkan potensi

ekonomi umat Hindu.

Page 29: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

29

perkemBangan dharma dana

Sepanjang tahun 2015, dari segi kualitas

dharma dana mengalami penurunan sejumlah

24,1% dari tahun 2014 sebesar Rp923.360.234

menjadi sebesar Rp701.077.425 pada tahun

2015. Namun dari segi kuantitas terjadi

peningkatan sejumlah 6,3% dari 758 orang

donatur pada tahun 2014 menjadi 806 orang

donatur pada tahun 2015. Secara akumulasi

dharma dana yang sudah berhasil dihimpun

sampai tahun 2015 sebesar Rp5,5 miliar.

Dharma Dana tersebut telah disalurkan

untuk program-program prioritas Parisada.

Rekapitulasi penerimaan dan penggunaan

Dharma Dana sbb:

PeneriMaan DharMa Dana

per des. 2009

per des. 2010

per des. 2011

per des.2012

per des.2013

per des.2014

1.301.706.488

923.324.214

736.146.223609.869.644

453.156.972

923.360.234

701.077.425

per des.2015

Page 30: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

30

Penggunaan DharMa Dana

OperasionalYayasan

OperasionalParisada31%

Beasiswa Dharma Dana

12%

13%

DanaAbadi37%

AsuransiPandita&Pinandita

7%PemberdayaanEkonomi

1%

Kinerja Manajemen

“Janganlah kikir, bersedekahlah, kerjakanlah hal-hal yang mulia, karena kekayaan itu tidak

akan habis-habisnya jika karmaphala yang mengadakannya”

(Sarasamuccaya 176)

Page 31: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

31

PartisiPasi uMat

Walaupun dana itu berjumlah kecil dan tidak berarti, Tetapi jika diberikan dengan hati suci,

akan membawa kebaikan yang tidak terkira, sebagai halnya sebuah biji pohon beringin.

(Slokantara 194)

758

806

700685

562

480

259

69

Page 32: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

32

angkaTan i

no. naMa FaKuLtas

1. IGedeMahendraWijaya IlmuTeknologiKelautan–IPB

2. AnakAgungNgurahPerwiraRedi TeknikInformatika–ITS

3. A.ALanangOka TeknikPerkapalan–ITS

4. NiMadeWenesWidiyani ArsitekturLanskap–IPB

5. AgusPutraWicaksana TeknikPerkapalan-ITS

6. AyuAmritasariRambi IlmuPolitik-UI

7. NiLuhPutuAyuMahaIswari Kedokteran-UNUD

8. IGustiBagusYogiswara Statistika-UGM

angkaTan ii

no. naMa FaKuLtas

1. KadekArdyaNoviDiani Statistika-ITS

2. LuhPastiniasih TeknologiIndustriPertanian–IPB

3. PutuDaiviPrawisanti Manajemen–UI

4. ReniWidyastuti Kedokteran–UNUD

5. KadekAyuSuryani,S.KM MagisterIlmuKesehatanMasyarakat

Kinerja ManajemenProgram-program

program BeaSiSWa dharma dana pariSada

Sampai dengan tahun 2015 program ini sudah

berhasil menamatkan 27 orang mahasiswa

S1 dan 5 orang mahasiswa S2 dari berbagai

perguruan Tinggi di Indonesia seperti UI, UGM,

Unud, ITS, ITB, IPB, UNY dan UNILA. Sedang

yang masih menempuh kuliah sebanyak 3

orang dengan rincian 1 orang mahasiswa

S1 dan 2 orang mahasiswa S2. Beasiswa

Dharma Dana Parisada angkatan selanjutnya

masih dalam proses seleksi. Adapun rincian

penerima program Beasiswa Dharma Dana

Parisada sejak di lounching pada tahun 2008

sampai tahun ini adalah sebagai berikut:

Page 33: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

33

angkaTan iii

no. naMa FaKuLtas

1. AyuIndahHapsari Kedokteran-UNUD

2. AyukPutriSugiantari Statistika-ITS

3. IGedeAryaPardita SastraJepang-UGM

4. INengahDedeSetiadi KonservasiSumberDayaHutandanEkowisata-IPB

5. NiPutuSukanter SOSEKPertanian-ProgramS2-UNUD

6. Putu Eka Prayastiti Kefani Kedokteran - UNUD

angkaTan iV

no. naMa FaKuLtas

1. KadekSuarWibawa ProgramS2-ITB/TeknikInformatika

2. IdaBagusMandharaBrasika ITB/Meteorologi/Kebumian

3. MadeHarumiPadmaswari UGM/Kedokteran

angkaTan V

no. naMa FaKuLtas

1. NiMadeAgusuriyaniDianaPutri UNILA/Kedokteran

2. NiPutuSriWahyuningsih ITB/TeknikLingkungan

3. MadeAyuAristyyanaDewi UI/sistemInformasi

4. NiNengahAyuPadmawati UI/KesehatanMasyarakat

5. IdaAyuIndiraDwikaLestari UI/KesehatanMasyarakat

6. IdaAyuDiahKartikaSari UI/SistemInformasi

7. MadeDwiArikaDewi UI/Pariwisata

8. LuhAyuShriDewi UI/SastraCina

9. NiKadekAriPujiAstiti UNUD/Kedokteran

10. LuhGedePratiwiMayasari UI/IlmuKomunikasi

11. IKomangSumariata,S.Pd UNY/PenelitiandanEvaluasiPendidikan

Page 34: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

34

Dari keenam angakatan tersebut, beberapa penerima beasiswa telah menyeselesaikan studinya,

antara lain:

no. naMa univ. FaKuLtas PrOg angK LuLus

1. AyuAmritasariRambi UI IlmuPolitik S1 I 2011

2. AnakAgungNgurahPerwiraRedi ITS TeknikInformasi S1 I 2011

3. PutuDaiviPrawisanti UI Menejemen S1 II 2011

4. KadekAyuSuryani,S.Km UNUD KesehatanMasyarakat S2 II 2011

5. NiMadeWenesWidiyani IPB ArsitekturLanskap S1 I 2011

6. AgusPutraWicaksana ITS TeknikPerkapalan S1 I 2012

7. A.A.LanangOka ITS TeknikPerkapalan S1 I 2012

8. LuhPastiniasih IPB TeknologiIndustriPertanian S1 II 2012

9. KadekSuarWibawa ITB TeknikInformatika S2 IV 2013

10. AyuIndahHapsari UNUD Kedokteran S1 III 2013

11. NiLuhPutuAyuMahaIswari UNUD Kedokteran S1 I 2013

12. ReniWidyastuti UNUD Kedokteran S1 II 2013

13. AyukPutriSugiantari ITS Statistik S1 III 2013

14. KadekArdyaNoviDiani ITS Statistik S1 II 2013

15. NiPutuSukanteri UNUD SosialEkonomiPertanian S2 III 2013

16. IGedeAryaPardita UGM SastraJepang S1 III 2013

Kinerja ManajemenangkaTan Vi

no. naMa FaKuLtas

1. IdaAyuIndiraDwikaLestari UI/KesehatanMasyarakat

2. NyomanPutraAntara UI/HubunganInternasional

Page 35: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

35

Kemudian yang masih menempuh perkuliahan adalah:

no. naMa univ. FaKuLtas PrOg angKse-

Mes-ter

1 Ni Kadek Ari Puji Astiti UNUD Kedokteran S1 V VIII

2 Ida Ayu Indira Dwika Lestari UI Kesehatan Masyarakat S2 VI III

3 Nyoman Putra Antara UI Hubungan Internasional S2 VI III

no. naMa univ. FaKuLtas PrOg angK LuLus

17 Ida Bagus Mandhara Brasika ITB Meteorologi S1 IV 2014

18 I Gede Mahendra Wijaya IPB Ilmu Teknologi Kelautan S1 I 2014

19 I Gusti Bagus Yogi Swara UGM Stastistik S1 I 2014

20 I Nengah Dedi Setiadi IPBKonservasi

Sumberdaya Hutan dan Ekowisata

S1 III 2014

21 Ni Made Agusuriyani Diana Putri UNILA Kedokteran S1 V 2014

22 Ni Nengah Ayu Padmawati UI Kesehatan Masyarakat S1 V 2014

23 Ida Ayu Indira Dwika Lestai UI Kesehatan Masyarakat S1 V 2014

24 Luh Gede Pratiwi Mayasari UI Ilmu Komunikasi S2 V 2014

25 Putu Eka Prayastiti Kefani UNUD Kedokteran S1 III 2015

26 Made Harumi Padmaswari UGM Kedokteran S1 IV 2015

27 Ni Putu Sri Wahyuningsih ITB Teknik Lingkungan S1 V 2015

28 Made Dwi Arika Dewi UI Pariwisata S1 V 2015

29 Luh Ayu Shri Dewi UI Sastra Cina S1 V 2015

30 Made Ayu Aristyyana Dewi UI Sistem Informasi S1 V 2015

31 Ida Ayu Diah Kartikasari UI Sistem Informasi S1 V 2015

32 I Komang Sumariata, S.Pd UNY Penelitian dan Evaluasi S2 V 2015

Page 36: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

36

Kinerja Manajemen

gernerasi maSa depan hindu

Setelah tujuh tahun program Beasiswa Dharma Dana Parisada berjalan, kami berhasil membukakan jalan bagi generasi muda Hindu untuk meraih cita-cita mereka. Mereka adalah generasi masa depan Hindu yang siap bersaing di dunia global.

gede mahendra Wijaya

Penerima Beasiswa Dharma Dana Angkatan I ini, lahir di Denpasar, 4 Mei 1990. Gede menempuh pendidikan S1 di

Institut Pertanian Bogor, jurusan Ilmu dan Teknologi Kelautan. Ia lulus tahun 2013 dan bekerja di salah satu perusahaan kontraktor minyak dan gas bumi di Jakarta. Gede adalah seorang penggiat dan pecinta lingkungan, saat ini ia terlibat aktif bersama Nusa Dua Reef Foundation dalam pengembangan kemampuan masyarakat pesisir dan konservasi sumberdaya pesisir. Selain itu, Gede juga gemar menulis dan mengembangkan keilmuannya

terutama dalam pengembangan teknologi dan inovasi tepatguna kepada masyarakat, utamanya di bidang kelautan dan perikanan. Tahun 2012, Gede masuk nominasi Inovator Muda Indonesia.

Saat ini Gede bekerja di salah satu perusahaan konsultan lingkungan di kawasan Bogor. Pada tahun 2017, Gede berencana melanjutkan studi S3nya untuk memperdalam ilmu acoustic engineering di Scotlandia.

Page 37: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

37

anak agung ngurah perWira redi

Penerima Beasiswa Dharma Dana Parisada Angkatan I ini lahir di Denpasar, 3 Oktober 1988. Menempuh pendidikan S1 di ITS

Surabaya jurusan Teknologi Informatika. Wira lulus tahun 2011 dengan predikat Cumlaude. Wira melanjutkan pendidikan

S2 dan S3 di National Taiwan University of Science and Technology jurusan Industrial Management dan

sekarang sedang menyusun desertasi.

ni made WeneS Widiyani

Penerima Beasiswa Dharma Dana Parisada Angkatan I ini lahir di Batam, 14 Juni 1989. Menempuh pendidikan S1 di Institut Pertanian Bogor, jurusan Arsitektur Lanskap. Wenes lulus pada tahun 2011, kemudian melanjutkan

karir sebagai arsitek lanskap di sebuah konsultan desain dan perencanaan (AECOM Indonesia) di Jakarta. Minatnya di bidang perencanaan kota dan wilayah, menjadi motivasi utama Wenes untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Saat ini Wenes menjalani studi

master program Mundus Urbano 2015-2017: International Cooperation and Urban Development yang disponsori oleh Uni Eropa melalui Erasmus+. Wenes telah menyelesaikan tahun pertamanya di Technische Universitat Darmstadt, Jerman dan sekarang mengambil focus studi bidang urban planning di University of Grenoble Alpes, Prancis.

Page 38: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

38

gernerasi maSa depan hindu

puTu daiVi praWiSanTi

Penerima Beasiswa Dharma Dana Parisada angkatan II ini lahir di Denpasar, 7 Mei 1989. Menempuh pendidikan S1 di

Universitas Indonesia, jurusan Manajemen. Daivi lulus tahun 2011 dan bekerja di salah satu konsultan rekrutmen

di Jakarta. Setelah bekerja selama tiga setengah tahun, Daivi memutuskan untuk melanjutkan ke jenjang master di The University of Melbourne mengambil jurusan Internasional Buesiness melalui program beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).

reni WidyaSTuTi

Penerima Beasiswa Dharma Dana Parisada Angkatan II ini lahir di Singaraja, 15 Mei 1989. Menempuh pendidikan S1 di Universitas Udayana, Bali, jurusan Kedokteran. Reni lulus tahun 2013 dan bertugas di RSAD Tk IV Singaraja sebagai Dokter Internship. Saat

ini Reni menempuh Pendidikan Dokter Spesialis Farmakologi Klinik di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia yang disponsori oleh Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP). Sebelumnya Reni sempat berkarir

sebagai dokter umum pada Klinik Mutiara Medika Sanur dan Dosen Kontrak pada Bagian Farmakologi Fakultas Kedokteran Universitas Udayana.

Kinerja Manajemen

Page 39: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

39

i gede arya pardiTa

Penerima Beasiswa Dharma Dana Parisada Angkatan III ini lahir di Denpasar, 26 Oktober 1988. Ia menempuh pendidikan S1 di Universitas Gajah Mada, Yogyakarta, jurusan Sastra Jepang. Semasa kuliah, Arya kerap kali di dampuk sebagai perwakilan dari almamaternya untuk mengikuti kegiatan-kegiatan internasional. Arya lulus tahun 2013 dan berkarir di Idemitsu

C o s a n Col.,Ltd, sebuah perusahan minyak di Jepang.

ni puTu SukanTeri

Penerima Beasiswa Dharma Dana Parisada Angkatan III ini lahir di Gunung Salak, 1 November 1980. Menempuh pendidikan S1 dan S2 di Universitas Udayana, Bali, jurusan

Agribisnis. Sukanteri lulus dengan predikat Cumlaude tahun 2011 dan berkarir sebagai dosen di Universitas

Mahasaraswati dan Universitas Dhyana Pura, Bali. Selain sebagai pengajar, Sukanteri juga aktif

dalam kegiatan pengembangan pertanian di Bali bersama Tim Penyuluh Lapangan Dinas Pertanian dan Tanaman Pangan Propinsi Bali.

Page 40: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

40

Kinerja Manajemen

gernerasi maSa depan hindu

made harumi padmaSWari

Penerima Beasiswa Dharma Dana Angkatan IV ini lahir di Singaraja, 13 September 1993. Harumi menempuh pendidikan S1 di Universitas Gajah Mada, jurusan kedokteran. Ia lulus tahun 2015 dan saat ini dalam masa intership dokter di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Muntilan. Disela kesibukannya, Harumi aktif menulis di Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kedokteran Indonesia.

luh gde praTiWi mayaSari

Penerima Beasiswa Dharma Dana Parisada Angkatan V ini lahir di Denpasar, 29 Januari 1990. Ia menempuh pendidikan S1 dan S2 di Universitas Indonesia, jurusan Ilmu Komunikasi. Maya merupakan lulusan terbaik Magister FISIP UI tahun 2014. Saat ini Maya berkarir di PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk

sebagai Digital Marketing Analyst. Hobinya pada dunia treveling membuatnya aktif sebagai travel blogger di happiness-project.blogspot.co.id.

Page 41: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

41

nyoman putra antaraHubungan Internasional UI

testiMOni

Sebelumnya saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh donatur Badan Dharma Dana Nasional (BDDN) karena telah membantu saya mewujudkan impian mengenyam pendidikan tinggi di kampus ternama di Indonesia.

Saya adalah seorang anak pensiunan guru di Jakarta. Sejak lulus SMA, keadaan memaksa saya untuk menjadi mandiri dalam membiayai pendidikan. Saya sempat ragu untuk meneruskan pendidikan, sebelum akhirnya mendapatkan informasi tentang Beasiswa Dharma Dana Parisada melalui web bddn.org.

Ternyata walaupun saya merupakan salah satu kaum minoritas di Jakarta, Parisada Hindu Dharma Indonesia melalui BDDN siap membantu umatnya untuk mencapai cita-citanya. Saya sangat merasa bersyukur karena mendapatkan kesempatan menjadi penerima beasiswa dharma dana parisada ini.

Saya akan selalu mengingat pesan-pesan dari Bapak-bapak PHDI untuk tetap mengabdi, menggunakan ilmu yang saya dapatkan untuk memajukan umat Hindu di Jakarta, bahkan Indonesia. Saya akan memanfaatkan peluang ini sebaik-baiknya. Terima kasih PHDI, terima kasih BDDN, dan yang paling utama, terima kasih kepada seluruh umat Hindu di Indonesia.

Page 42: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

42

ni kadek ari puji astiti Kedokteran, UNUD

testiMOni

Menjadi salah satu penerima beasiswa Dharma Dana Parisada merupakan salah satu kebahagiaan bagi saya. Ditengah kebingungan saya dan keluarga terkait biaya pendidikan yang mahal. Pada awalnya saya sempat putus asa, namun secercah sinar terang harapan muncul ketika melihat pengumuman seleksi Beasiswa

Dharma Dana Parisada Angkatan V, nama saya tertera diantara sekian banyak penerima beasiswa yang lain. Terima kasih saya ucapkan berkat BDDN saya bisa kembali meneruskan asa menjadi dokter. Semoga ilmu dan keterampilan yang saya dapatkan selama menempuh pendidikan bisa berguna bagi masyarakat, bangsa dan negara. Dan saya berharap program beasiswa ini akan terus ada sebagai penerang jalan bagi generasi muda yang merindukan dan ingin melanjutkan pendidikan kejenjang lebih tinggi.

Sekali lagi, terimakasih BDDN dan umat Hindu yang selalu mendukung keberadaan BDDN.

Kinerja Manajemen

i komang Sumariata

Sejak diumumkan pada tahun 2013 menjadi salah satu dari sebelas orang yang beruntung untuk mendapatkan bantuan biaya pendidikan berupa beasiswa dari BDDN, sungguh sangat luar biasa rasa bahagia yang saya rasakan begitu juga dengan rasa syukur kepada Ida Sang Hyang Widhi atas segala anugrahnya. Terimakasih saya ucapkan kepada seluruh umat Hindu, Parisada Hindu Dharma

testiMOni

Page 43: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

43

Indonesia pada umumnya, dan BDDN pada khususnya atas kepercayaan yang diberikan kepada saya untuk menerima bantuan beasiswa tersebut.

Hampir 22 bulan saya menempuh pendidikan S2 di Universitas Negeri Yogyakarta dan selama itu pula saya terus menerima bantuan biaya pendidikan dari BDDN, hingga akhirnya Agustus 2015 saya dinyatakan lulus dan menyelesaikan semua proses pendidikan dengan predikat

CUMLAUDE. Pencapaian tersebut, tak pernah terpikirkan atau terbayang sebelumnya, ditengah cobaan yang saya

dan keluarga rasakan. Dimana diawal proses penyusunan tesis orang yang menjadi panutan, tulang punggung,

pemberi motivasi, dan orang yang kami cintai yaitu ayah saya (alm. I Nengah Berata) meninggal karena kecelakaan. Hal tersebut hampir membuat saya putus asa dan berniat untuk tidak melanjutkan tesis yang baru saja saya mulai. Namun, karena teringat pesan almarhum “jangan pernah mengecewakan orang yang telah mempercayai kita” membuat saya dapat bangkit untuk melanjutkan dan menyelesaikan semuanya tepat pada waktunya.

Setelah dinyatakan lulus dari Universitas Negeri Yogyakarta tak berselang lama, saya

mendapatkan pekerjaan disalah satu Lembaga Pelatihan Kerja di Bali yaitu Mediterranean Bali dan dipercaya menempati posisi bagian Koordinator Akademik dan Sertifikasi. Hampir setahun bekerja banyak hal yang saya pelajari di luar pelajaran yang sudah saya dapatkan selama menempuh pendidikan dibangku sekolah atau perguruan tinggi. Dari berbagai perjalanan yang telah saya jalani dan semua pengalaman yang telah saya lalui satu kesimpulan yang dapat saya simpulkan dan ingin saya ungkapkan kepada para pembaca yaitu “jagalah kepercayaan yang diberikan, buatlah orang yang mempercayai kita bangga dengan apa yang sudah kita lakukan, maka kebahagiaan luar biasa besar akan dirasakan”.

Sekali lagi saya ucapkan terimakasih kepada umat Hindu, Parisada dan BDDN yang telah memberikan dukungan, bantuan dan kepercayaannya, sehingga saya dapat menyelesaikan dan melanjutkan pendidikan yang saya cita-citakan.

Page 44: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

44

program keSehaTan – aSuranSi pandiTa dan pinandiTa

Program ini dimulai tahun 2009 bekerjasama

dengan Pinandita Sanggraha Nusantara

(PSN). Tahun 2015 Parisada melalui BDDN

mengucurkan dana Rp100.000.000 untuk

program ini dengan jumlah tanggungan

sebanyak 15 orang Pandita dan 1.660 orang

Pinandita yang berasal dari berbagai propinsi

di Indonesia (kecuali Bali). Berikut rekaputulasi

dari tahap I sampai tahap VII.

no. uraian PeneriMa LOKasi JuMLah

1. TahapI(2009) 17Pandita262Pinandita Jabodetabek, 31.450.000

2. TahapII(2010) 17Pandita424Pinandita Jabodetabek,sumbar,Kaltim,Gorontalo,NTT 45.500.000

3. TahapIII(2011) 16Pandita486PinanditaJabodetabek,Sumbar,Kaltim,Gorontalo,NTT,Babel,Jambi,Kalteng

51.700.000

4. TahapIV(2012) 16Pandita1.159Pinandita

Jabodetabek,sumbar,Kaltim,Gorontalo,NTT,Babel,Jambi,Kalteng,Sulawesi,Maluku

75.000.000

5. TahapV(2013) 16Pandita1.159Pinandita

Jabodetabek,sumbar,Kaltim,Gorontalo,NTT,Babel,Jambi,Kalteng,Sulawesi,Maluku

75.000.000

6. Tahap VI (2014) 17 Pandita 2017 Pinandita

Jabotabek, Sumbar, Kaltim, Gorontalo, NTT, Babel, Jambi, Kalteng, Sulawesi, Maluku

100.000.000

7 Tahap VII (2015) 15 Pandita 1.660 Pinandita

Jabodetabek, Jateng, DIY, Sumut, Sumbar, Riau, Bengkulu, Jambi, Lampung, Babel, Sumsel, Kalsel, Kalteng, Maluku, Papua Barat, NTB, NTT, Sulawesi

100.000.000

Page 45: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

45

program pemBerdayaan ekonomi umaT

Program Pemberdayaan Ekonomi Umat

merupakan salah satu dari tiga program

unggulan yang paling sedikit menyerap

dharma dana. Kendala teknis yang kami hadapi

seperti, identifikasi potensi, pembinaan dan

pengawasan kegiatan ekonomi di kantong-

kantong umat. Kami sangat mengharapkan

peran serta Parisada daerah untuk melakukan

peran tersebut. Bahkan setiap Pesamuhan

Agung kendala ini selalu kami sampaikan

seraya mengharap peran serta Parisada daerah,

namun belum ada solusi sampai saat ini.

Tahun 2015, program Pemberdayaan Ekonomi

umat kembali tidak berjalan. Program ini

dilounching pada tahun 2011 dan hanya

dapat berjalan sampai 2012 dengan peran

aktif Peradah Indonesia sebagai Pembina

dan pengawas di lapangan. Berikut rekap

penggunaan dharma dana untuk program

Pemberdayaan Ekonomi Umat.

no. uraian PeneriMa LOKasi PaKet MODaL

1. PertaniandanPeternakan

DesaPurwosari,Keca-matanTerue,KabupatenParigiMoutong,Sulawesi

Tengah

1TimyangdikoordinirolehNyomanSuartika Rp10juta

2.

Perdagangan(warung),pertanian dan jasa(bengkelmotor)

DesaNgadiwonodanDesaTosari,KecamatanTosari,KabupatenPa-suruan,JawaTimur

5TimyangdikoordinirolehPardji Rp10juta

3.Perdagangan(warungangkringan)

KecamatanNgawen,KabupatenGunungKidul

DIY

2timyangdikoordinirolehSulastyantoBayuPratamadanPurwanto

Rp8,9juta

4.Peternakan(budidayaikanlele)

DusunUmbulSolo,PekonLugusari,KecamatanPagelaran,Pringsewu,

Lampung

1timyangdikoordinirolehDwiMarwanto Rp8,7juta

5.Pertanian(budidayajamurtiram)

Serang,JawaTengah a.nPutuWigunaYasa Rp17,5juta

Page 46: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan
Page 47: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Pengesahan

Page 48: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

48

Pengesahan

PENGAWAS

YAYASAN ADIKARA DHARMA PARISAD

DR. I NYOMAN TJAGER, M.A.

Ketua Pengawas

I MADE SUTHAMA, S.SOS., M.M.

Anggota

NYOMAN SUDAYANA MERADA

Anggota

Kami akan terus berkomitmen untuk dapat meningkatkan kinerja dalam melaksanakan program-

program prioritas Parisada Pusat. Untuk itu, kami sangat terbuka menerima saran yang

membangun untuk perbaikan ke depan.

Akhirnya, kepada semua pihak yang telah membantu dan bekerjasama dengan Yayasan Adikara

Dharma Parisad diucapkan terima kasih.

PENGURUS

YAYASAN ADIKARA DHARMA PARISAD

WAYAN ALIT ANTARA

Ketua Pengurus

NYOMAN DUARI

Sekretaris

I KOMANG ADI SETIAWAN

Bendahara Umum

DEWA MADE BUDIARTA

Bendahara

Page 49: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

49

Setelah mempelajari laporan yang disusun berdasarkan program kerja dan verifikasi lapangan,

dengan ini Pembina menyetujui dan mengesahkan Laporan Tahunan Yayasan Adikara Dharma

Parisad tahun 2015

Demikian untuk dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan dengan sebaik-baiknya.

Jakarta, 18 Juli 2016

PENGURUS

YAYASAN ADIKARA DHARMA PARISAD

MAYJEN TNI (PURN) S.N. SWISMA

Ketua Pembina

KOLONEL INF. (PURN) I NENGAH DANA, S.AG.

Anggota

I.N. SUWANDHA, S.H.

Anggota

IR. KETUT SUARDHANA LINGGIH

Anggota

IR. NYOMAN DJINTJI, M.Sc.

Anggota

Nota PersetujuanPembina Yayasan Adikara Dharma Parisad

Page 50: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

50

KANTOR AKUNTAN PUBLIKDRS. MOCH. IMRANSYAH

REGISTERED PUBLIC ACCOUNTANT

LAPORAN KEUANGANYAYASAN ADIKARA DHARMA PARISAD

dan

LAPORAN AUDITOR INDEPENDEN

Untuk Tahun Yang Berakhir Pada Tanggal 31 Desember 2015 dan 2014

Page 51: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

ii

DAFTAR ISI

Halaman LAPORAN AUDITOR INDEPENDEN ...................................................... iii

LAPORAN KEUANGAN YADP

LAPORAN POSISI KEUANGAN Per 31 Desember 2015 dan Per 31 Desember 2014 ................................ 1

LAPORAN AKTIVITAS Perioda 01 Januari s.d 31 Desember 2015 dan 2014 …………………………. 2

LAPORAN PERUBAHAN DANA BERSIH Untuk tahun yang berakhir 31 Desember 2015 dan 2014 ………………………. 3

lAPORAN ARUS KAS Untuk tahun yang berakhir 31 Desember 2015 dan 2014 ......................... 4

YAYASAN ADIKARA DHARMA PARISAD CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN Periode 01 Januari 2015 dan Per 31 Desember 2014

A. GAMBARAN UMUM ……………………………………………………………………....….. 5 B. KEBIJAKAN MANAJEMEN YADP ……………………………………...……….……...… 6 C. KEBIJAKAN AKUNTANSI KEUANGAN ………………………………………………..…. 7 D. CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN ……………………………………………….. 8 - 11

LAMPIRAN – 1

RINGKASAN ASSET TETAP DAN PENYUSUTANNYA ……………………… ............. 12

_____________

Laporan Tahunan 2015

51

Page 52: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

52

Page 53: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

53

Page 54: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

54

Laporan Keuangan YAYASAN

ADIKARA DHARMA PARISAD Untuk Tahun Yang Berakhir Tanggal 31 Desember 2015 dan 2014

Tahun Saka 1935 dan 1934

Page 55: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

55

31-Dec-15 31-Dec-14Jumlah (Rp) Jumlah (Rp)

ASSET LANCAR 100 KAS DAN SETARA KAS 1.1

100.01 Kas Kecil 500.000 500.000 100.02 Bank BRI 165.064.186 25.828.990 100.03 Bank BNI 35.515.216 14.320.099 100.04 Bank Mandiri 34.202.442 48.625.952 100.07 Bank Mandiri Giro 1.974.000 1.974.000 100.06 Bank BCA 16.562.316 33.078.245

Jumlah Kas dan Setara Kas 253.818.160 124.327.286

100.05 DEPOSITO 1.2 2.053.500.000 1.800.000.000 Jumlah Deposito 2.053.500.000 1.800.000.000

ASSET TIDAK LANCAR 220 ASSET TETAP 1.3

220.04 Harga Perolehan Peralatan 13.234.000 13.234.000 221.04 Akumulasi Depresiasi Peralatan (10.455.351) (8.788.683)

Nilai Buku Peralatan 2.778.649 4.445.317

2.310.096.809 1.928.772.603

410 Dana Bersih Terikat 1.4 2.053.500.000 1.900.000.000 420 Dana Bersih Tidak Terikat 1.5 256.596.809 28.772.603

Jumlah Dana Bersih 2.310.096.809 1.928.772.603

2.310.096.809 1.928.772.603

Jakarta, 21 Maret 2016

I Komang Adi Setiawan Dewa Made Budiarta Bendahara Wakil Bendahara

(dalam Rupiah)

Penyusun:

Menyetujui,

Wayan Alit AntaraKetua

ASSET :

JUMLAH ASSET

KEWAJIBAN DAN DANA BERSIH :

DANA BERSIH

JUMLAH KEWAJIBAN DAN DANA BERSIH

YAYASAN ADIKARA DHARMA PARISADLAPORAN POSISI KEUANGAN

Per 31 Desember 2015 dan 31 Desember 2014

Control: Balance Catatan

1

Page 56: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

56

2015 2014

Tidak Terikat Terikat

Jumlah (Rp) Jumlah (Rp) Penerimaan/ Pendapatan :500.01 P. Dharma Dana - Perseorangan 2.1 248.966.602 - 248.966.602 831.954.495 500.02 P. Dharma Dana - Badan 2.2 55.355.000 - 55.355.000 - 500.05 P. Dharma Dana - Tidak Teridentifikasi 2.3 22.026.136 - 22.026.136 31.477.736 500.06 P. Jasa Giro 2.4 51.180.307 3.500.000 54.680.307 2.219.243 500.10 P. Lain-lain 2.5 323.549.380 150.000.000 473.549.380 557.708.760

Jumlah Pendapatan 701.077.425 153.500.000 854.577.425 1.423.360.234

Beban :640 Program Parisada 2.6641 B. Program Pendidikan - Parisada 142.176.000 - 142.176.000 144.911.000 642 B. Program Kesehatan - Parisada 106.207.000 - 106.207.000 100.000.000 643 B. Prog. Pemberdayaan Ekon.- Parisada - - - -

Jumlah Program Parisada 248.383.000 - 248.383.000 244.911.000

630 Beban Operasional Parisada 2.7631 B. Operasional - Parisada 144.015.000 - 144.015.000 208.940.000 632 B. Kegiatan - Parisada - - - -

Jumlah Beban Operasional Parisada 144.015.000 - 144.015.000 208.940.000

610 Beban Operasional Yayasan Adikara 2.8 Dharma ParisadBiaya Sekretariat 40.500.000 - 40.500.000 38.630.000 Biaya Iklan 9.250.000 - 9.250.000 9.750.000

610.05 Biaya Audit 12.000.000 12.000.000 20.000.000 Biaya Percetakan 15.000.000 - 15.000.000 11.200.000

610.16 Biaya Administrasi Bank 2.202.500 - 2.202.500 2.611.500 610.17 Biaya PPh Atas Bunga 236.051 - 236.051 443.846 610.26 Biaya Penyusutan Peralatan 1.666.668 - 1.666.668 555.556

Jumlah Beban Operasional Yayasan 80.855.219 - 80.855.219 83.190.902 Adikara Dharma Parisad

Jumlah Beban 473.253.219 - 473.253.219 537.041.902

Pengeluaran untuk menambah Deposito - - - 500.000.000

700 Perubahan Aset Bersih 227.824.206 153.500.000 381.324.206 386.318.332

Aset Bersih Awal Tahun 28.772.603 1.900.000.000 1.928.772.603 1.542.454.271 Aset Bersih Akhir Tahun 256.596.809 2.053.500.000 2.310.096.809 1.928.772.603

Bendahara

Wayan Alit AntaraKetua

Jumlah (Rp)Catat. Jumlah (Rp)

Menyetujui,

YAYASAN ADIKARA DHARMA PARISADLAPORAN AKTIVITAS

Untuk Tahun yang Berakhir 31 Desember 2015 dan 2014

Keterangan

(dalam Rupiah)

Jakarta, 21 Maret 2016

Dewa Made BudiartaWakil Bendahara

I Komang Adi Setiawan

2

Page 57: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

57

SALDO SALDODANA BERSIH DANA BERSIH

TERIKAT TIDAK TERIKAT

2014

Saldo Dana Bersih 1 Januari 2014 1.4 & 1.5 1.400.000.000 142.454.271 1.542.454.271

Kenaikan/Penurunan Dana Bersih 20141.4 & 1.5 500.000.000 (113.681.668) 386.318.332

Saldo Dana Bersih 31 Desember 2014 1.4 & 1.5 1.900.000.000 28.772.603 1.928.772.603

2015

Saldo Dana Bersih 1 Januari 2015 1.4 & 1.5 1.900.000.000 28.772.603 1.928.772.603

Kenaikan/Penurunan Dana Bersih 20151.4 & 1.5 153.500.000 227.824.206 381.324.206

Saldo Dana Bersih 31 Desember 2015 1.4 & 1.5 2.053.500.000 256.596.809 2.310.096.809

Menyetujui,

Wayan Alit AntaraKetua

Jakarta, 21 Maret 2016

Penyusun:

I Komang Adi Setiawan Dewa Made BudiartaBendahara Wakil Bendahara

YAYASAN ADIKARA DHARMA PARISAD LAPORAN PERUBAHAN DANA BERSIH

Untuk Tahun yang Berakhir 31 Desember 2015 dan 2014(dalam Rupiah)

KETERANGAN Catat. TOTAL DANA BERSIH

3

Page 58: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

58

Cat. Jumlah 2014 (Rp)

Arus Kas dari Aktivitas Operasi

Kas dari Penyumbang (Dharma Dana)2.1 s/d

2.3 326.347.738 863.432.231 Kas dari Penerimaan Jasa Giro 2.4 54.680.307 2.219.243 Kas dari Penerimaan lain-lain 2.5 473.549.380 557.708.760

Sub Total 854.577.425 1.423.360.234

Kas untuk Administrasi Bank 2.8 (2.202.500) (2.611.500) Kas untuk PPh atas Bunga 2.8 (236.051) (443.846) Kas untuk Program Parisada 2.6 (248.383.000) (244.911.000) Kas untuk Operasional Parisada 2.7 (144.015.000) (208.940.000) Kas untuk Operasional BDDN 2.8 (76.750.000) (77.580.000)

Sub Total (471.586.551) (534.486.346)

Kas Bersih yang diterima dari Aktivitas Operasi 382.990.874 888.873.888

Arus Kas dari Aktivitas InvestasiKas Untuk tambah Peralatan 1.3 - (5.000.000) Penambahan Deposito 1.2 (253.500.000) (500.000.000) Kas untuk Aktivitas Investasi (253.500.000) (505.000.000)

Arus Kas dari Aktivitas PendanaanDeposito (Dana Bersih Terikat) 1.2 - (500.000.000) Kas untuk Aktivitas Pendanaan - (500.000.000)

Kenaikan (Penurunan) bersih dalam Kas dan Bank. 129.490.874 (116.126.112)

Kas dan Bank pada awal tahun 124.327.286 240.453.398 Kas dan Bank pada akhir tahun 253.818.160 124.327.286

I Komang Adi SetiawanBendahara Wakil Bendahara

Penyusun ,

Menyetujui,

Wayan Alit AntaraKetua

Keterangan Jumlah 2015 (Rp)

YAYASAN ADIKARA DHARMA PARISADLAPORAN ARUS KAS

Untuk Tahun yang Berakhir 31 Desember 2015 dan 2014(dalam Rupiah)

Jakarta, 21 Maret 2016

Dewa Made Budiarta

4

Page 59: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

59

A.

1.

a.

b. Menugaskan kepada Pengurus Harian Parisada Hindu Dharma Indonesia Pusat, untuk :1).

2).

2.1)2.2)

2.3)

a).

b).

c).

a.

b.

YAYASAN ADIKARA DHARMA PARISADCATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN

Untuk Tahun yang Berakhir per 31 Desember 2015 dan 2014

GAMBARAN UMUM

Latar Belakang PendirianUntuk mendukung pelaksanaan berbagai program prioritas yang telah dicanangkan oleh ParisadaHindu Dharma Indonesia Pusat (Parisada), perlu didukung dengan sistem pendanaan yangberkelanjutan. Dengan berjalannya sistem pendanaan berkelanjutan ini diharapkan kedepanParisada dapat lebih optimal dalam melayani dan melakukan pembinaan kepada masyarakatkhususnya umat Hindu di Indonesia. Memperhatikan hal dimaksud, serta usulan Sabha Walaka dan hasil pembahasan Sabha PanditaHindu Dharma Indonesia Pusat pada Pesamuhan Agung tanggal 26-28 Oktober 2002, SabhaPandita mengeluarkan Bhisama tentang Dana Punya , tertuang dalam Bhisama Sabha PanditaParisada Hindu Dharma Indonesia Pusat, Nomor: 01/Bhisama/Sabha Pandita ParisadaPusat/X/2002, dengan pokok materi keputusan sebagai berikut :

Dana Punya merupakan salah satu ajaran agama Hindu yang mesti ditaati oleh seluruh umatHindu sebagai suatu kewajiban suci.

Memasyarakatkan Bhisama tentang Dana Punya kepada seluruh umat Hindu di Indonesia dan para simpatisan. Menyelenggarakan kegiatan pengumpulan Dana Punya di lingkungan umat Hindu dansimpatisan sebagai berikut :

Merencanakan sistem dan mekanisme penyelenggaraan secara efektif dan efisien.Menyelenggarakan sistem, manajemen pengelolaan yang sehat, transparan danakuntabel.Melaksanakan pelaporan secara periodik kepada Pesamuhan Agung ParisadaHindu Dharma Indonesia dan mempublikasikan kepada Umat Hindu Indonesia. Untuk menindaklanjuti bhisama tersebut, dalam Mahasabha IX Parisada HinduDharma Indonesia, terbit Ketetapan Nomor: IV/TAP/M.Sabha IX/2006, tentangDharma Dana Nasional, dengan pokok materi keputusan antara lain :

Menugaskan kepada Pengurus Harian Parisada Pusat untuk membentukBadan Dharma Dana Nasional yang menjalankan mekanisme dalammengumpulkan, menyimpan, menetapkan peruntukan dan mengelola DharmaDana Nasional sebagai kelanjutan dari setiap Keputusan Parisada HinduDharma Indonesia sebelumnya.Badan Dharma Dana Nasional berbadan hukum yang pada akta pendiriannyadisebutkan sebagai milik Parisada Pusat. Dharma Dana yang terhimpun harus bertambah dari waktu ke waktu sehinggamenjadi aliran dana abadi.

Selanjutnya untuk memperkuat legalitas dalam pengelolaan dana yang terhimpun, Parisada Pusatmembentuk Yayasan sebagai payung hukum BDDN. Yayasan yang dibentuk bernama YayasanAdikara Dharma Parisad yang didirikan para tokoh umat Hindu sebanyak 45 orang. Komitmen parapendiri tertuang dalam sebuah deklarasi yang memuat pokok materi, antara lain :

Untuk merealisasikan berbagai program keumatan, Parisada perlu mendapat dukungan darisegenap komponen umat Hindu baik berupa pikiran, tenaga, maupun pendanaan yangberkesinambungan.Para pendiri berkomitmen untuk mendirikan yayasan dengan nama YAYASAN ADIKARADHARMA PARISAD yang berkedudukan di Kantor Parisada Pusat, Jl. Anggrek Nelly Murni ANo. 3 Slipi, Jakarta Barat, yang didedikasikan untuk kepentingan Parisada Pusat.

____________________________________________________________________________________________________________

5

Page 60: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

60

YAYASAN ADIKARA DHARMA PARISADCATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN

Untuk Tahun yang Berakhir per 31 Desember 2015 dan 2014

c.

2. Sesuai dengan Akte Notaris diatas, Yayasan mempunyai organ terdiri dari :

a) Pembina b) Pengurusc) Pengawas

Susunan kepengurusan Yayasan Adikara Dharma Parisad adalah sebagai berikut :Dewan Pembina

Ketua : Mayjen TNI (Purn) S.N. SwismaAnggota : Kolonel Inf. (Purn) I Nengah Dana, S.Ag

: Ir. Ketut Suardana Linggih: I.N. Suwandha, S.H.: Ir. Nyoman Djintji, M.Sc.

Ketua : Nyoman TjagerAnggota : Nyoman S Merada

: Made Suthama, S.Sos, M.M.

PengurusKetua : Wayan Alit AntaraSekretaris : Nyoman DuariBendahara Umum : Komang Adi SetiawanBendahara : Dewa Made Budiarta

B.

1.

a) a.a.a.b.a.c.a.d. Logo Yayasan

b) Tata Kelola Yayasan

b.ab.b Kewenanganb.c Tugas dan Tanggung Jawabb.d Rapat-rapatb.e Disclosures

Akte Pendirian Yayasan nomor 20 tanggal 13 Februari 2010 dan nomor 24 tanggal 15 April2010, dibuat oleh Notaris I Nyoman Pageh, SH, telah disahkan oleh Kementerian Hukum danHAM RI Nomor: AHU-2447.AH.01.04. Tahun 2010.

Dengan telah terbentuknya yayasan sebagai badan hukum dari BDDN, semua perikatan denganberbagai pihak termasuk perbankan menggunakan nama Yayasan Adikara Dharma Parisad.Dengan demikian, status legal menjadi jelas dalam melakukan penghimpunan dana publik.

Struktur Organisasi

Dewan Pengawas

KEBIJAKAN MANAJEMEN

Administrasi KantorUntuk tata tertib pengelolaan Yayasan Adikara Dharma Parisad, Manajemen telah menyusun BukuPanduan Umum Pengelolaan Yayasan nomor: 01/SOP/YADP/XI/2010 tanggal 18 November 2010yang meliputi :

Identitas Yayasan, meliputi:Profile YayasanMaksud dan TujuanVisi, Misi, dan Nilai

Organ Yayasan

____________________________________________________________________________________________________________

6

Page 61: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

61

YAYASAN ADIKARA DHARMA PARISADCATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN

Untuk Tahun yang Berakhir per 31 Desember 2015 dan 2014

c) Pengelolaan Danac.a Penetapan Tingkat Risikoc.b Pengambilan Keputusanc.c Penetapan Limit

d) Program Yayasan

d.a Program Prioritasd.b Pengembangan Program

2. Penghitungan Besarnya Kewajiban Dharma Dana

· BRI Cab. Khusus 0206 01 000 911 304 a.n. Yayasan Adikara Dharma Parisad

· BNI Cab. Jakarta Pusat 8000 55555 6a.n. Yayasan Adikara Dharma Parisad

· Bank Mandiri Cab. Slipi Jaya 116 000 543 644 0a.n. Yayasan Adikara Dharma Parisad

· BCA Cab. Thamrin 206 30 60 500a.n. Yayasan Adikara Dharma Parisad

. C. KEBIJAKAN AKUNTANSI KEUANGAN

1. Periode Akuntansi

2. Penyusunan Laporan Keuangan

Penyajian Laporan Keuangan terdiri dari: · Laporan Posisi Keuangan, · Laporan Aktivitas, · Laporan Arus Kas, dan · Catatan atas Laporan Keuangan

Dalam teknis pelaksanaan dari kebijakan tersebut, Yayasan telah memiliki petunjuk teknistermasuk standard operating procedure seperti Petunjuk Teknis Administrasi, KebijakanAkuntansi, dan Komunikasi Publik; dan Petunjuk Teknis masing-masing program prioritas.

Penentuan besarnya kewajiban Dharma Dana untuk setiap umat, manajemen mengacu padaketentuan dalam Bhisama Sabha Pandita nomor: 01/Bhisama/Sabha Pandita ParisadaPusat/X/2002 tentang Dana Punya , dan Ketetapan Mahasabha IX Parisada nomor:IV/TAP/M.Sabha IX/2006 tentang Dharma Dana Nasional. Dalam ketentuan tersebut telahditentukan tarifnya sebesar 2,5% dari penghasilan setahun. Umat menghitung sendiri (self assessment) penghasilan bersihnya setahun dan besarnya kewajiban pembayaran dharma dana.

Pembayaran atau pelunasan dharma dana dilakukan langsung di bank yang telah ditunjuk untukitu, yakni :

Periode akuntansi mulai sejak 01 Januari sampai dengan 31 Desember tahun berikutnya. Laporanini periode 01 Januari 2014 sampai dengan 31 Desember 2014.

Penyusunan dan penyajian laporan keuangan mengacu pada PSAK nomor 45, tentang PelaporanKeuangan Organisasi Nirlaba yang diterbitkan oleh Ikatan Akuntan Indonesia.

____________________________________________________________________________________________________________

7

Page 62: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

62

YAYASAN ADIKARA DHARMA PARISADCATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN

Untuk Tahun yang Berakhir per 31 Desember 2015 dan 2014

3. Pencatatan Transaksi Keuangan

D. CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN

Materi laporan keuangan tahun 2015 dan 2014 memberikan penjelasan, sebagai berikut :

1. CATATAN ATAS LAPORAN POSISI KEUANGAN

1.1 Saldo Kas dan Setara Kas 253.818.160 124.327.286

- Kas Kecil 500.000 500.000 - Bank Tabungan :

Bank BRI 020.601.0009.11.304 165.064.186 25.828.990 Bank BNI 800.055.5.556 35.515.216 14.320.099 Bank Mandiri 116.00.0543644.0 34.202.442 48.625.952 Bank BCA 206.306.0.500 16.562.316 33.078.245 Sub Jumlah 251.344.160 121.853.286

- Bank Giro : Bank Mandiri Giro 1.974.000 1.974.000

Jumlah Kas dan Bank 253.818.160 124.327.286

1.2 Deposito 2.053.500.000 1.800.000.000

- - 800.000.000 - - 1.000.000.000 - 965.750.287 - - 878.663.340 - - 209.086.373 -

Jumlah Deposito 2.053.500.000 1.800.000.000

Bank BRI No. DC 6129832

Pencatatan penerimaan dana, didasarkan pada metode cash basis , sedangkan untuk beban ataupengeluaran didasarkan pada metode cash basis , kecuali terhadap transaksi penyusutan aktivadilakukan dengan menggunakan metode akrual.

PER 31-12- 2015 Rp

PER 31-12- 2014 Rp

Bank BRI No. DC 6129961

Saldo per 31 Desember 2015 adalah sebesarRp 253.818.160 dan per 31 Desember 2014sebesar Rp 124.327.286 , terdiri dari :

Saldo masing-masing Bank telah sesuai dan telahdilakukan rekonsiliasi dengan rekening koranmasing-masing Bank.

Jumlah ini merupakan deposito di Bank BRI, terdiridari :

Bank BRI No. DC 5196685Bank BRI No. DC 5194582

Bank BRI No. DC 5203934

____________________________________________________________________________________________________________

8

Page 63: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

63

YAYASAN ADIKARA DHARMA PARISADCATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN

Untuk Tahun yang Berakhir per 31 Desember 2015 dan 2014

1.3 Peralatan 2.778.649 4.445.317 terdiri dari:

7.149.000 7.149.000 1.085.000 1.085.000 5.000.000 5.000.000

Jumlah 13.234.000 13.234.000

(10.455.351) (8.788.683)

2.778.649 4.445.317

1.4 2.053.500.000 1.900.000.000

· Deposito BRI 2.053.500.000 1.800.000.000 · Cash in bank - 100.000.000

2.053.500.000 1.900.000.000

1.5 Dana Bersih Tidak Terikat 256.596.809 28.772.603 terdiri dari: · Dana Bersih Tidak Terikat Awal Tahun 28.772.603 142.454.271 · Penambahan (Pengurangan) Dana Bersih 227.824.206 (113.681.668)

per 31-12-2015 dan per 31-12-2014Jumlah 256.596.809 28.772.603

PER 31-12- 2015 Rp

PER 31-12- 2014 Rp

Nilai Buku Asset Tetap

Dana Bersih Terikat Dana ini merupakan penyisihan dari dana programagar tercipta sistem aliran dana abadi yang akanterus bertambah dari waktu ke waktu. Saat ini,Dana Bersih Terikat tersebut disimpan dalambentuk :

- Laptop Acer Aspire 4730Z- Wireless Linksys- Tablet Samsung GT-N5100

Akumulasi Depresiasi Peralatan

Jumlah ini merupakan Nilai Buku Peralatan per31 Desember 2015 dan 2914, masing-masingRp 2.778.649 dan Rp 4.445.317. DepresiasiPeralatan (Tablet Samsung, Rp 138.889 perbulannya.) menggunakan metode garis lurusdengan persentase penyusutan 33,33 % pertahun, dan diperhitungkan (diakru) ke akunBiaya Penyusutan Peralatan.

Dana ini dialokasikan untuk keperluan pembiayaan program-program keumatan Parisada.

____________________________________________________________________________________________________________

9

Page 64: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

64

YAYASAN ADIKARA DHARMA PARISADCATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN

Untuk Tahun yang Berakhir per 31 Desember 2015 dan 2014

2. CATATAN ATAS LAPORAN AKTIVITAS

2.1 Penerimaan Dharma Dana Perseorangan 248.966.602 831.954.495

2.2 Penerimaan Dharma Dana Badan 55.355.000 -

2.3 22.026.136 31.477.736

2.4 54.680.307 2.219.243

2.5 Penerimaan Lain-Lain 473.549.380 557.708.760

- 323.549.380 57.308.760 - 150.000.000 500.000.000 - - 400.000

Jumlah 473.549.380 557.708.760

PER 31-12- 2015 Rp

PER 31-12- 2014 Rp

Jumlah ini merupakan penerimaan Dharma Danadari komitmen umat, dalam tahun 2015 dan 2014,

Jumlah ini merupakan penerimaan Dharma Danadalam tahun 2015 .

Penerimaan Dharma Dana Tidak TerindentifikasiJumlah ini merupakan donasi umat perseoranganyang tidak terdaftar dan namanya tidak tercantumpada data perbankan (anonim).

Penerimaan Jasa Giro

Jumlah ini merupakan penerimaan diluar komitmenDharma Dana. Penerimaan ini berasal dari :

Bunga Deposito, Bantuan Dirjen bimas Hindu

Jumlah ini merupakan pendapatan dari jasa girodari empat rekening Bank, yaitu BRI, BNI, BankMandiri, dan BCA. Jumlah ini merupakanpendapatan bruto sebelum dikurangi dengan PPhatas Bunga, dan Administrasi Bank.

Pengembalian biaya Internet Banking BRI.

____________________________________________________________________________________________________________

10

Page 65: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

65

YAYASAN ADIKARA DHARMA PARISADCATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN

Untuk Tahun yang Berakhir per 31 Desember 2015 dan 2014

2.6 Program Parisada terdiri dari:

a. 142.176.000 144.911.000

b. 106.207.000 100.000.000

2.7 Beban Operasional Parisada 144.015.000 208.940.000

2.8 80.855.219 83.190.902

Beban Sekretariat 40.500.000 38.630.000 Beban Iklan 9.250.000 9.750.000 Beban Audit 12.000.000 20.000.000 Beban Percetakan 15.000.000 11.200.000 Beban Administrasi Bank 2.202.500 2.611.500 Beban PPh Atas Bunga 236.051 443.846 Beban Penyusutan Peralatan 1.666.668 555.556

Jumlah Beban Operasional Y A D P 80.855.219 83.190.902

yang direalisasikan melalui Asuransi Panditadan Pinandita. Tahun 2015 dan 2014realisasi program Asuransi Pandita danPinandita sebesar Rp 106.207.000,-- dan Rp 100.000.000.

Jumlah ini merupakan bantuan kepada Parisada,yang digunakan untuk operasional SekretariatParisada di Jakarta.

Beban Operasional Yayasan Adikara Dharma Parisad :

PER 31-12- 2015 Rp

PER 31-12- 2014 Rp

Program Pendidikan yang direalisasikan melalui Beasiswa DharmaDana Parisada. Tahun 2015 dan 2014realisasi program beasiswa Dharma DanaParisada sebesar Rp 142.176.000 dan Rp144.911.000.

Program Kesehatan

____________________________________________________________________________________________________________

11

Page 66: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

Laporan Tahunan 2015

66

LAMPIRAN - 1

Saldo Saldo1 Jan. 2015 Penambahan Pengurangan 31 Des. 2015

Biaya perolehan:Peralatan- Laptop Acer Aspire 4730Z 8.234.000 - - 8.234.000 dan Wireless Linksys- Tablet Samsung GT-N5100 5.000.000 - - 5.000.000

Jumlah 13.234.000 - - 13.234.000

Akumulasi penyusutanPeralatan - - - Laptop Acer Aspire 4730Z 8.233.127 - - 8.233.127 dan Wireless Linksys- Tablet Samsung GT-N5100 555.556 1.666.668 - 2.222.224

Jumlah 8.788.683 1.666.668 - 10.455.351

Nilai BukuPeralatan 4.445.317 2.778.649

4.445.317 2.778.649

Saldo Saldo1 Jan. 2014 Penambahan Pengurangan 31 Des. 2014

Biaya perolehan:Peralatan- Laptop Acer Aspire 4730Z 8.234.000 - - 8.234.000 dan Wireless Linksys- Tablet Samsung GT-N5100 - 5.000.000 - 5.000.000

Jumlah 8.234.000 5.000.000 - 13.234.000

Akumulasi penyusutanPeralatan - - - Laptop Acer Aspire 4730Z 8.233.127 - - 8.233.127 dan Wireless Linksys- Tablet Samsung GT-N5100 - 555.556 - 555.556

Jumlah 8.233.127 555.556 - 8.788.683

Nilai BukuPeralatan 873 4.445.317

873 4.445.317

Jumlah Tercatat

2014 Mutasi / Koreksi

Jumlah Tercatat

YAYASAN ADIKARA DHARMA PARISADRINGKASAN ASSET TETAP DAN PENYUSUTANNYA

Per 31 Desember 2015 dan 2014( dalam Rupiah )

2015 Mutasi / Koreksi

Page 67: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan
Page 68: 2015 Menanam Kebaikan, Menumbuhkan Harapan Masa Depan · Dari berbagai fakta yang ada, institusi umat Hindu masih jauh tertinggal baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun pemberdayaan

kantorJl. Anggek Nelly Murni Blok A No. 3 Slipi,

Jakarta Barat 11480

(021) 5330414 (021) 5485181

0813 84 90 8000 (SMS)