7. kurikulum time 120612.pdf

152
SERI: PENGEMBANGAN DIRI T U T W U R I H A N D A Y A N I

Upload: eka-hunter

Post on 13-Sep-2015

93 views

Category:

Documents


6 download

TRANSCRIPT

  • SERI: PENGEMBANGAN DIRI

    TU

    T

    WUR

    I HANDAYAN

    I

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    1

    PETUNJUK PENGGUNAAN

    BAHAN PEMBELAJARAN UTAMA (BPU)

    1. Deskripsi Singkat BPU

    Bahan Pembelajaran Utama (BPU) Pengelolaan Kurikulum ini terdiri dari tiga

    topik utama, yaitu:

    a. Menyempurnakan Dokumen 1 Penjelasan Umum KTSP

    b. Menyempurnakan Dokumen 2 Silabus

    c. Menyempurnakan Dokumen 2 RPP

    Masing-masing dokumen akan diperbaiki dengan tahapan:

    a. Menentukan kriteria/indikator dokumen yang baik

    b. Mengkaji dokumen

    c. Memperbaiki/menyempurnakan dokumen

    2. Jumlah Dokumen Dalam BPU

    BPU ini terdiri dari tiga dokumen, yaitu :

    a. Kegiatan Pembelajaran, yang berisi kegiatan-kegiatan yang harus

    dilakukan agar kompetensi pengelolaan kurikulum dapat dicapai.

    b. Lembar Kerja, merupakan format-format yang harus diisi sesuai tugas dan

    petunjuk pada kegiatan pembelajaran.

    c. Bahan Bacaan, sebagai sumber bacaan dan referensi, jika dibutuhkan.

    3. Kaitan BPU ini Dengan BPU Lainnya

    BPU ini sangat berkaitan dengan BPU tentang Peningkatan Kualitas

    Pembelajaran untuk PKB Tingkat 2. Oleh karena itu, setelah Saudara berhasil

    menguasai BPU ini dianjurkan untuk mempelajari BPU tentang Peningkatan

    Kualitas Pembelajaran tersebut.

    4. Waktu yang Diperlukan

    Waktu yang diperlukan untuk mempelajari BPU ini adalah sebagai berikut.

    a. In Service Learning 1 (In-1) : 14 JP dan 5 menit

    b. On the Job Learning (On) : 200 JP tersebar selama 3 bulan

    c. In Service Learning 2 (In-2) : 1 JP

    Catatan: 1 JP (Jam Pelajaran) setara dengan 45 menit

    1 minggu setara dengan 10 JP

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    2

    1 bulan setara dengan 4 minggu, setara dengan 40 JP

    5. Cara menggunakan BPU

    Untuk melakukan kegiatan pembelajaran, Saudara harus mulai dengan

    membaca Buku Kegiatan Pembelajaran, kemudian mengerjakan perintah-

    perintah kegiatan pembelajaran pada Lembar Kerja. Apabila menemukan

    kesulitan Saudara dapat membaca Bahan Bacaan.

    6. Dokumen yang Diperlukan Dalam Pembelajaran BPU

    Sebelum menggunakan BPU ini, Saudara harus mempersiapkan dokumen

    regulasi sebagai rujukan, diantarnya:

    a. Panduan Penyusunan KTSP Jenjang Pendidikan Dasar dan Menengah

    Tahun 2006 dari BSNP

    b. Lampiran Permendiknas No 22 Tahun 2006 tentang Standar Isi untuk

    Pendidikan Dasar dan Menengah

    c. Panduan Pengembangan Pendidikan Karakter dan Budaya bangsa (dari

    Puskur)

    Dokumen sekolah/madrasah yang harus disiapkan untuk dikaji dan

    disempurnakan adalah:

    a. Dokumen 1 KTSP

    b. Silabus

    c. RPP

    7. Produk Pembelajaran yang Harus Dihasilkan

    Setelah melaksanakan seluruh kegiatan dalam BPU, saudara harus

    mengumpulkan tagihan berupa:

    a. In-1: Kriteria atau indikator dokumen KTSP/silabus/RPP, hasil kajian

    contoh KTSP/silabus/RPP, hasil simulasi revisi KTSP/Silabus/RPP, dan

    Rencana Tindak Lanjut

    b. On: Dokumen hasil revisi (KTSP/silabus/RPP) dan dokumen pendukung

    seperti undangan workshop perbaikan dokumen, daftar hadir, dan berita

    acara.

    c. In-2: Laporan kegiatan dan portofolio hasil On.

    8. Awal Waktu Pelaksanaan

    BPU ini lebih efektif jika dilaksanakan di akhir tahun pelajaran, yaitu sekitar

    bulan Mei.

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    3

    KATA PENGANTAR

    Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa bahwa Pusat

    Pengembangan Tenaga Kependidikan (Pusbang Tendik), Badan Pengembangan

    Sumber Daya Manusia Pendidikan & Kebudayaan dan Penjaminan Mutu

    Pendidikan (Badan PSDMP&K dan PMP), Kementerian Pendidikan dan

    Kebudayaan dengan dukungan dari MCPM-AIBEP AusAID dan AEPI-SSQ

    AusAID telah berhasil menyusun tujuh Bahan Pembelajaran Utama (BPU) untuk

    Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) Kepala Sekolah tingkat 1.

    Ketujuh BPU PKB kepala sekolah tingkat 1 dimaksudkan untuk meningkatkan

    kompetensi kepala sekolah/madrasah pemula sesuai dengan amanat

    Permendiknas 28/2010 mengenai Penugasan Guru Sebagai Kepala

    Sekolah/Madrasah dan Permendiknas No 13 tahun 2007 tentang Standar Kepala

    Sekolah/Madrasah.

    Sistem PKB untuk kepala sekolah/madrasah dikembangkan menjadi tiga tingkat,

    yaitu PKB tingkat 1, PKB tingkat 2, dan PKB tingkat 3. PKB tingkat 1 bertujuan

    untuk meningkatkan kompetensi dan kinerja kepala Sekolah/Madrasah pemula,

    PKB tingkat 2 bertujuan untuk meningkatkan kepemimpinan Sekolah/Madrasah

    untuk Kepala Sekolah/Madrasah berpengalaman, dan PKB tingkat 3 bertujuan

    untuk menjadikan Kepala Sekolah/Madrasah pakar dalam bidang-bidang

    kepakaran terntentu, seperti pakar dalam bidang penelitian tindakan sekolah,

    pakar dalam bidang penelitian tindakan kelas, pakar dalam bidang

    pengembangan kurikulum nasional dan kurikulum tingkat satuan pendidikan,

    pakar dalam bidang manajemen sistem informasi sekolah, dan sebagainya.

    Pusbang Tendik, Badan PSDMP&K dan PMP, Kementerian Pendidikan &

    Kebudayaan mengucapkan terima kasih kepada:

    1. AEPI-SSQ-C2 AusAID yang telah dan sedang memberikan dukungan

    terhadap upaya pengembangan Sistem PKB Kepala Sekolah/Madrasah.

    2. MCPM-AIBEP-AusAID yang telah memberikan dukungan terhadap upaya

    pengembangan Sistem PKB Kepala Sekolah/Madrasah.

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    4

    3. Dinas pendidikan kabupaten/kota yang bersedia menyediakan peserta uji

    coba dan mengorganisasikan kegiatan di tingkat daerah.

    4. Semua pihak yang telah membantu dalam penulisan dan fasilitasi uji coba

    Bahan Pembelajaran Utama PKB tingkat 1.

    Semoga kebaikan Bapak/Ibu/Saudara dicatat sebagai amal ibadah yang baik

    oleh Tuhan Yang Maha Esa. Amin.

    Terakhir PusbangTendik memohon maaf apabila dalam Bahan Pembelajaran

    Utama ini terdapat hal-hal yang kurang berkenan bagi Bapak/Ibu/Saudara.

    Jakarta, 1 Juni 2012.

    Kepala PusbangTendik-Badan PSDMP&K dan PMP

    Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

    Dr. Muhammad Hatta

    NIP. 195507201983031003

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    5

    DAFTAR ISI

    PETUNJUK PENGGUNAAN ......................................................................................................................... 1

    KATA PENGANTAR ..................................................................................................................................... 3

    DAFTAR ISI ................................................................................................................................................ 5

    PENJELASAN UMUM ................................................................................................................................. 8

    PENGELOLAAN KURIKULUM ................................................................................................................... 10

    PENGANTAR ................................................................................................................................................. 10 TARGET KOMPETENSI ..................................................................................................................................... 10 HASIL YANG DIHARAPKAN ............................................................................................................................... 11 ORGANISASI PEMBELAJARAN ........................................................................................................................... 11

    Isi Bahan Pembelajaran Utama ........................................................................................................... 11 Strategi Pembelajaran ......................................................................................................................... 12

    TAGIHAN ..................................................................................................................................................... 12 Tugas 1 ................................................................................................................................................. 12 Tugas 2 ................................................................................................................................................. 14 Tugas 3 ................................................................................................................................................. 16

    REFLEKSI PEMBELAJARAN ................................................................................................................................ 17

    KEGIATAN PEMBELAJARAN 1 .................................................................................................................. 18

    PENGANTAR ................................................................................................................................................. 18 HASIL YANG DIHARAPKAN ............................................................................................................................... 18 KEGIATAN PEMBELAJARAN ............................................................................................................................... 18

    Kegiatan 1: Berpikir reflektif (30 menit) In - 1 ...................................................................................... 18 Kegiatan 2: Diskusi Kelompok (30 menit) In - 1.................................................................................... 19 Kegiatan 3: Mengkaji Komponen (1 JP) In - 1 ...................................................................................... 19 Kegiatan 4: Diskusi Kelas (1 JP) In - 1 ................................................................................................... 19 Kegiatan 5: Bermain Peran (1 JP) In - 1 ................................................................................................ 20 Kegiatan 6: Identifikasi (30 menit) In 1 ............................................................................................. 21 Kegiatan 7: Simulasi (1 JP dan 15 menit) In 1 ................................................................................... 21 Kegiatan 8: Rencanan Tindak Lanjut (30 menit) In - 1 ......................................................................... 21 Kegiatan 9: Kajian Dokumen, (10 JP /1 minggu) On ......................................................................... 21 Kegiatan 10: Revisi Dokumen 1 KTSP, 30 JP (3 minggu) On ................................................................. 22 Kegiatan 11: Pelaporan (1 JP) In - 2 ..................................................................................................... 22

    REFLEKSI ...................................................................................................................................................... 23 KESIMPULAN ................................................................................................................................................ 23

    KEGIATAN PEMBELAJARAN 2 .................................................................................................................. 24

    PENGANTAR ................................................................................................................................................. 24 HASIL YANG DIHARAPKAN ................................................................................................................................ 24 KEGIATAN PEMBELAJARAN ............................................................................................................................... 24

    Kegiatan 1: Berpikir reflektif (30 menit) In 1 ..................................................................................... 24 Kegiatan 2: Diskusi Kelompok (1 JP) In 1 ........................................................................................... 25 Kegiatan 3: Brainstorming (25 menit) In 1 ........................................................................................ 25 Kegiatan 4: Simulasi (1 JP 15 menit) In - 1 ........................................................................................... 25 Kegiatan 5: Rencana Tindak Lanjut (30 menit) In 1 .......................................................................... 26 Kegiatan 6: Kajian Silabus, 20 JP (1 bulan) On ..................................................................................... 26 Kegiatan 7: Mentoring Revisi Dokumen 2 Silabus, 20 JP (1 bulan) On ................................................. 27 Kegiatan 8: Pelaporan (In 2) ............................................................................................................. 27

    REFLEKSI ...................................................................................................................................................... 28 KESIMPULAN ................................................................................................................................................ 28

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    6

    KEGIATAN PEMBELAJARAN 3 ................................................................................................................... 29

    PENGANTAR .................................................................................................................................................. 29 HASIL YANG DIHARAPKAN ................................................................................................................................ 29 KEGIATAN PEMBELAJARAN................................................................................................................................ 29

    Kegiatan 1: Berpikir reflektif (30 menit) In - 1 ...................................................................................... 29 Kegiatan 2: Diskusi Kelompok (30 menit) In - 1 .................................................................................... 30 Kegiatan 3: Brainstorming (30 menit) In - 1 ......................................................................................... 30 Kegiatan 4: Simulasi (1 JP 15 menit) In 1 ........................................................................................... 30 Kegiatan 5: Games (40 menit) In - 1 ..................................................................................................... 31 Kegiatan 6: Rencanan Tindak Lanjut (30 menit) In - 1 .......................................................................... 33 Kegiatan 7: Kajian RPP, (20 JP/ 1 bulan) On ....................................................................................... 33 Kegiatan 8: Mentoring Revisi RPP, (20 JP/ 1 bulan) On ......................................................................... 34 Kegiatan 9: Pelaporan (In 2) .............................................................................................................. 34

    REFLEKSI ....................................................................................................................................................... 35 KESIMPULAN ................................................................................................................................................. 35

    LEMBAR KERJA ........................................................................................................................................ 37

    LK-01 .......................................................................................................................................................... 38 LK-02 .......................................................................................................................................................... 39 LK-03 .......................................................................................................................................................... 40 LK-04 .......................................................................................................................................................... 42 LK-05 .......................................................................................................................................................... 43 LK-06 .......................................................................................................................................................... 46 LK-07 .......................................................................................................................................................... 47 LK-08 .......................................................................................................................................................... 49 LK-09 .......................................................................................................................................................... 50 LK-10 .......................................................................................................................................................... 53 LK-11 .......................................................................................................................................................... 55 LK-12 .......................................................................................................................................................... 57 LK- 13 ......................................................................................................................................................... 58 LK-14 .......................................................................................................................................................... 59 LK-15 .......................................................................................................................................................... 62 LK-16 .......................................................................................................................................................... 65 LK-17 .......................................................................................................................................................... 68 LK-18 .......................................................................................................................................................... 69 LK-19 .......................................................................................................................................................... 70 LK-20 .......................................................................................................................................................... 71 LK-21 .......................................................................................................................................................... 73 LK-22 .......................................................................................................................................................... 74 LK-23 .......................................................................................................................................................... 76 LK-24 .......................................................................................................................................................... 78 LK-25 .......................................................................................................................................................... 82 LK-26 .......................................................................................................................................................... 86 LK-27 .......................................................................................................................................................... 87 REFLEKSI PEMBELAJARAN IN SERVICE LEARNING 1 ................................................................................................ 88 REFLEKSI PEMBELAJARAN ON THE JOB LEARNING ................................................................................................. 89 REFLEKSI PEMBELAJARAN IN SERVICE LEARNING 2 ................................................................................................ 90

    PENILAIAN ............................................................................................................................................... 92

    RUBRIK PENILAIAN.......................................................................................................................................... 92 PENILAIAN DIRI .............................................................................................................................................. 94

    BAHAN BACAAN PENGELOLAAN KURIKULUM ......................................................................................... 98

    BAHAN BACAAN 1 ........................................................................................................................................100 BAHAN BACAAN 2 ........................................................................................................................................107 BAHAN BACAAN 3 ........................................................................................................................................117

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    7

    BAHAN BACAAN 4 ....................................................................................................................................... 137

    REFERENSI ............................................................................................................................................ 148

    DAFTAR ISTILAH .................................................................................................................................... 149

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    8

    PENJELASAN UMUM

    BAHAN PEMBELAJARAN UTAMA

    Bahan Pembelajaran Utama (BPU) adalah salah satu bagian dari serangkaian

    unit pembelajaran dalam membentuk Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan

    (PKB) kepala sekolah tingkat 1. Program PKB ini bertujuan untuk

    mengembangkan kompetensi di bidang-bidang utama dari tugas seorang kepala

    sekolah/madrasah. Setiap BPU terdiri dari tiga tahap yaitu tahap tatap muka,

    tahap praktik di wilayah kerja kepala sekolah/ madrasah, dan terakhir tahap

    laporan dan perbaikan.

    Tahap pertama adalah tahap lokakarya, dimana peserta bertatap muka secara

    langsung dengan fasilitator dan kepala sekolah/madrasah yang lain (In Service 1

    atau disingkat In-1). Ditahap In-1, para kepala sekolah/madrasah datang belajar

    bersama dengan kepala sekolah yang lain dan dipandu oleh fasilitator. Di dalam

    kegiatan In-1, para kepala sekolah/madrasah diperkenalkan berbagai informasi-

    informasi penting baik yang terkait dengan materi ataupun kegiatan yang harus

    mereka lakukan untuk meningkatkan kompetensi mereka. Kegiatan In-1 memberi

    bekal kepada kepala sekolah/ madrasah agar mereka siap melakukan berbagai

    kegiatan untuk meningkatkan kompetensinya selama praktik dan melaksanakan

    tugas di sekolah masing-masing.

    Tahap berikutnya adalah On-The Job Learning atau disingkat On, yaitu kegiatan

    di mana setiap kepala sekolah/madrasah menerapkan apa yang sudah mereka

    pelajari dari In-1. Kepala sekolah/ madrasa melakukan kegiatan belajar mandiri

    selama On. Pada tahap ini, para kepala sekolah/madrasah melakukan pekerjaan-

    pekerjaan yang bisa menunjukkan bahwa mereka telah mencapai kompetensi

    yang diminta. Peningkatan kompetensi ditunjukkan melalui tugas utama yang

    disebut dengan tagihan yang otentik berdasar bukti pekerjaan yang secara

    langsung terkait dengan hasil belajar BPU.

    Tahap terakhir adalah kepala sekolah/madrasah datang dan bertemu lagi untuk

    bersama-sama melakukan sesi tatap-muka kedua (In-2). Di tahap ini, kepala

    sekolah/ madrasah melakukan beberapa pembelajaran lebih lanjut berdasar hasil

    pengalaman selama On. Kepala sekolah/ madrasah pada In-2

    mempresentasikan hasil kerjanya selama On, mengemukakan berbagai temuan,

    hikmah yang diambil selama proses pembelajaran, kendala yang dihadapi, dan

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    9

    solusi yang diambil. Kepala sekolah/ madrasah pada In-2 ini bisa berbagi

    pengalaman dan mendiskusikan isu-isu yang ada dengan para peserta lainnya.

    Setiap Bahan Pembelajaran Utama, memiliki tiga dokumen:

    1. Materi Pembelajaran Peserta yang kemudian kita sebut Kegiatan

    Pembelajaran. Dokumen ini menyediakan panduan utama untuk kegiatan

    pembelajaran dan menyediakan informasi tentang hasil yang harus

    diunjukerjakan melalui BPU. Kegiatan pembelajaran ini mengarahkan para

    kepala sekolah/madrasah untuk mempelajari sumber-sumber lain, seperti

    buku kerja dan bahan bacaan.

    2. Buku Kerja yang kemudian disebut dengan Lembar Kerja (LK). Para

    peserta mengisi semua jawaban tugas-tugas mereka di lembar kerja yang

    disediakan. Lembar kerja ini akan menjadi catatan aktivitas belajar kepala

    sekolah/ madrasah selama proses pembelajaran. Selain itu, lembar kerja

    juga berisi lembaran refleksi yang perlu diisi setelah setiap fase

    pengalaman belajar (In-1, On, dan In-2). Rubrik penilaian dan lembar

    penilaian diri digunakan untuk penilaian diri peserta, juga akan digunakan

    oleh assesor. Lembar Kerja ini tidak akan dinilai, tetapi dapat digunakan

    sebagai sarana mengecek hasil belajar masing-masing kepala

    sekolah/madrasah dan penilai (pengawas) mereka. Tugas penilaian akan

    diselesaikan dan didokumentasikan secara terpisah, sesuai petunjuk

    dalam LK. Buku LK ini bersama dengan Penilaian Tugas Utama (PTU)

    dapat dibuat sebagai portofolio kerja masing-masing kepala sekolah/

    madrasah.

    3. Bahan Bacaan adalah sejumlah informasi dan contoh terkait bahan

    pembelajaran yang harus diakses kepala sekolah/ madrasah untuk

    mendukung proses pembelajaran.

    Bahan Pembelajaran Utama kepala sekolah/madrasah tingkat 1 ini telah

    dikembangkan, diuji coba, dan dikaji sejak tahun 2011. Namun, para pembaca

    dan pembelajar perlu didorong untuk memberikan saran dan kritik mengenai

    cara-cara lain yang bisa dimasukkan agar bahan ini dapat ditingkatkan kembali,

    dengan harapan edisi berikutnya menjadi lebih baik oleh masukan pengalaman

    mereka tersebut.

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    10

    PENGELOLAAN KURIKULUM

    Pengantar

    Kurikulum adalah faktor terpenting dalam mewujudkan lulusan yang berkualitas

    karena kurikulum merupakan substansi kompetensi yang harus dikuasai peserta

    didik. Kurikulum harus ditata sedemikian rupa supaya proses pembelajaran dapat

    berjalan sesuai dengan visi, misi, dan tujuan satuan pendidikan. Proses yang

    baik akan menghasilkan penguasaan kompetensi yang baik. Dengan demikian,

    indikator pengelolaan kurikulum yang baik adalah tingginya kualitas penguasaan

    kompetensi lulusannya.

    Bahan Pembelajaran Utama ini akan memfasilitasi Saudara untuk

    merencanakan, mengelola, memantau, dan menilai Kurikulum Tingkat Satuan

    Pendidikan (KTSP) melalui implementasi gagasan konseptual KTSP, penyusunan

    dan implementasi Silabus serta Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) di

    sekolah. Kegiatan ini Saudara lakukan melalui diskusi, praktik, simulasi,

    membaca referensi yang relevan, dan kunjungan sekolah serta benchmarking

    (proses membandingkan dengan standar yang ada). Kemampuan pengelolaan

    kurikulum ini penting agar Saudara mampu merencanakan, melaksanakan, dan

    mengevaluasi kurikulum secara efektif, serta guru dapat menciptakan proses

    pembelajaran yang menyenangkan sehingga dapat meningkatkan prestasi

    peserta didik. Dengan demikian, visi dan misi sekolah dapat terejawantah dalam

    sikap, perilaku, kebiasaan, kinerja, dan profil lulusan sekolah yang mengacu

    pada tuntutan masyarakat Indonesia Baru: Cerdas dan Kompetitif.

    Untuk mencapai target kompetansi Bahan Pembelajaran Utama ini, Saudara

    harus melakukan program Inservice Learning 1 (In-1), On the Job Learning (On),

    dan Inservice Learning 2 (In-2). Pada tahap In-1 ini disajikan gambaran umum

    penyempurnaan Dokumen 1 Penjelasan Umum KTSP, Dokumen 2 Silabus dan

    Dokumen 2 RPP. Pada tahap On Saudara harus melakukan praktek nyata

    penyempurnaan kurikulum sekolah serta pembuatan laporan. Pada tahap In-2,

    Saudara melaporkan dan mempresentasikan hasil penyempurnaan dokumen,

    temuan, kendala, dan solusi yang diambil.

    Target Kompetensi

    Mengelola kurikulum sesuai dengan standar yang berlaku.

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    11

    Hasil Yang Diharapkan

    Setelah mempelajari Bahan Pembelajaran Utama ini, diharapkan Saudara

    mampu:

    1. Menyempurnakan Dokumen 1: Penjelasan umum KTSP

    2. Menyempurnakan Dokumen 2: Silabus

    3. Menyempurnakan Dokumen 2: RPP

    Organisasi Pembelajaran

    Untuk mencapai target kompetensi Bahan Pembelajaran Utama ini, Saudara

    harus melakukan program Inservice Learning 1 (In-1), On the Job Learning (ON)

    dan Inservice Learning 2 (In-2). Pada tahap In-1 disajikan gambaran umum

    penyempurnaan Dokumen 1 Penjelasan Umum KTSP, Dokumen 2 Silabus dan

    Dokumen 2 RPP. Strategi pembelajaran yang digunakan adalah berfikir reflektif,

    diskusi, identifikasi, brainstrorming, studi kasus, bermain peran, simulasi dan

    game. Pada tahap On, Saudara harus melakukan praktek nyata pengkajian

    penyempurnaan kurikulum sekolah serta melakukan monitoring dan

    pendampingan terhadap guru dalam menyempurnakan Dokumen 2 Silabus dan

    Dokumen 2 RPP. Di akhir On, Saudara menyusun laporan On dengan

    menyertakan hasil perbaikan dokumen. Pada tahap In-2, Saudara melaporkan

    dan mempresentasikan hasil penyempurnaan dokumen, temuan, kendala dan

    solusi yang diambil.

    Disamping itu, Saudara juga harus melakukan refleksi di setiap akhir topik dan

    melakukan refleksi pembelajaran di akhir setiap kegiatan In-1, On, dan In-2.

    Isi Bahan Pembelajaran Utama

    No Topik Fokus Topik In-1 On In-2

    1

    Dokumen 1 (Penjelasan Umum KTSP)

    Menentukan kriteria/ indikator dokumen 1 KTSP 310

    1 bulan (40 JP)

    1 JP

    Mengkaji dokumen 1 KTSP

    Merevisi dokumen 1 KTSP

    2 Dokumen 2 (Silabus)

    Menentukan kriteria/ indikator dokumen 2 Silabus

    190

    2 bulan (160 JP)

    Mengkaji dokumen 2 Silabus

    Merevisi dokumen 2 Silabus

    3 Dokumen 2 (RPP)

    Menentukan kriteria/ indikator dokumen 2 RPP

    220 Mengkaji dokumen 2 RPP

    Merevisi dokumen 2 RPP

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    12

    No Topik Fokus Topik In-1 On In-2

    TOTAL 720 (16 JP)

    3 bulan (200JP)

    1 JP

    Strategi Pembelajaran

    Kegiatan Pembelajaran In-1 On In- 2 Belajar Mandiri

    Berpikir reflektif

    Brainstorming

    Bermain Peran

    Identifikasi

    Simulasi

    Mengkaji dokumen

    Pendampingan/ mentoring

    Diskusi Kelompok

    Diskusi Kelas

    Kajian Dokumen

    Revisi Dokumen

    Games

    Rencana Tindak Lanjut

    Pelaporan

    Presentasi

    Tagihan

    Tugas 1 Saudara diminta mengkaji dan merevisi dokumen 1 KTSP yang ada di sekolah

    Saudara bertugas. Sebelum mengkaji dan merevisi dokumen KTSP, Saudara

    diminta menetapkan kriteria/indikator KTSP yang baik bersama dengan para

    kepala sekolah yang lain. Untuk menetapkan indikator/ kriteria tersebut,

    gunakanlah format sebagai berikut:

    Kriteria/ Indikator Perbaikan Dokumen

    No Kriteria/ Indikator Dokumen 1 KTSP

    1.

    2.

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    13

    3.

    4.

    5.

    6.

    7.

    Dst

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    14

    Setelah menetapkan kriteria/indikator dokumen 1 KTSP yang realistik, Saudara

    harus mengkaji KTSP yang ada di sekolah dengan menggunakan format berikut

    ini:

    Komponen KTSP Kebenaran

    KonseptuaI*

    Keterlaksanaan dan Kesesuaian dengan Kondisi Sekolah**

    Usulan Perbaikan

    1. Visi Misi 2. Tujuan Pendidikan 3. Struktur & Muatan Kurikulum: - Mata Pelajaran - Mulok - Pengembangan Diri - Pengaturan Beban Belajar - Ketuntasan Belajar - Kenaikan Kelas dan Kelulusan - Pendidikan Kecakapan Hidup - Keunggulan lokal dan global - Pendidikan karakter 4. Kalender Pendidikan

    ............................... *diisi dengan bila komponen sesuai dan terkait dengan konsep dan kebijakan KTSP

    secara substantif X bila komponen tidak sesuai dan terkait dengan konsep dan kebijakan

    KTSP secara substantif - bila komponen tidak ada dalam dokumen **diisi dengan bila komponen dapat diterapkan di sekolah karena sesuai dengan

    kemampuan dan kondisi sekolah X bila komponen tidak dapat diterapkan di sekolah karena kurang sesuai

    dengan kemampuan dan kondisi sekolah - bila komponen tidak ada dalam dokumen

    Tugas 2

    Saudara diminta mengkaji dan merevisi dokumen 2 Silabus yang ada di sekolah.

    Sebelum memperbaiki silabus, Saudara diminta menetapkan kriteria silabus yang

    realistik bersama dengan kepala sekolah yang lain. Masukkanlah semua kriteria/

    indikator silabus yang baik dalam format berikut ini:

    No Kriteria/ Indikator Dokumen 2 Silabus

    1.

    2.

    3.

    4.

    Dst

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    15

    Setelah menentukan kriteria/indikator silabus yang realistis, Saudara harus

    mengkaji silabus seluruh mata pelajaran yang ada di sekolah. Saudara

    melakukan tugas ini dengan meminta bantuan tim pengembang kurikulum atau

    orang yang dianggap ahli di bidang ini dan mampu membantu tugas Saudara.

    Berilah usulan perbaikan untuk silabus di sekolah Saudara dengan

    menggunakan instrument sbb:

    Komponen Silabus Kebenaran

    Konseptual *

    Keterlaksanaan dan Kesesuaian dengan Kondisi Sekolah**

    Usulan Perbaikan

    1. Identitas Mata Pelajaran

    2. Standar Kompetensi

    3. Kompetensi Dasar

    4. Materi Pembelajaran

    5. Penerapan Pendidikan karakter

    6. Kegiatan Pembelajaran

    7. Indikator

    8. Penilaian

    9. Alokasi waktu

    10. Sumber Belajar

    ..................................

    *diisi dengan bila komponen sesuai dengan konsep dan pedoman pelaksanaan

    dan kebijakan kurikulum

    X bila komponen tidak sesuai dengan konsep dan pedoman

    pelaksanaan dan kebijakan kurikulum

    - bila komponen tidak ada dalam dokumen

    **diisi dengan bila komponen dapat diterapkan di sekolah karena sesuai dengan

    kemampuan dan kondisi sekolah

    X bila komponen tidak dapat diterapkan di sekolah karena kurang sesuai

    dengan kemampuan dan kondisi sekolah

    - bila komponen tidak ada dalam dokumen

    Saudara juga harus melakukan monitoring dan mendampingi guru-guru untuk

    memperbaiki silabus mata pelajaran yang mereka ampu. Saudara dapat

    melakukan tugas ini dengan bantuan tim pengembang kurikulum sekolah atau

    tim pengembang kurikulum dinas pendidikan kab/kota/provinsi.

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    16

    Tugas 3

    Saudara diminta mengkaji dan memperbaiki dokumen 2 tentang RPP di sekolah.

    Sebelum memperbaiki RPP, Saudara diminta menetapkan instrumen RPP

    bersama dengan kepala sekolah /madrasah yang lain. Masukkanlah semua

    instrumen dokumen 2 tentang RPP yang Saudara buat dalam format berikut ini:

    No Kriteria/ Indikator Dokumen 2 RPP

    1.

    2.

    3.

    4.

    Dst

    Setelah menentukan instrumen-instrumen RPP yang realistis, Saudara harus

    mengkaji RPP seluruh mata pelajaran yang ada di sekolah Saudara bertugas.

    Saudara boleh melakukan kegiatan ini dengan bantuan tim pengembang

    kurikulum atau orang yang saudara anggap ahli dan mampu membantu tugas

    Saudara. Berilah usulan perbaikan untuk RPP yang dibuat guru di sekolah

    Saudara dengan menggunakan instrumen sebagai berikut:

    Komponen RPP Kebenaran

    Konseptual *

    Keterlaksanaan dan

    Kesesuaian Dengan

    Kondisi Sekolah**

    Usulan

    Perbaikan

    1. Identitas Mata Pelajaran

    2. Standar Kompetensi

    3. Kompetensi Dasar

    4. Alokasi Waktu

    5. Tujuan Pembelajaran

    6. Penerapan Pendidikan

    Karakter

    7. Materi Ajar

    8. Metode Pembelajaran

    Langkah Pembelajaran

    9. Kegiatan awal

    10.Kegiatan inti

    11.Kegiatan akhir

    12.Penilaian hasil belajar

    13.Sumber belajar

    ..................................

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    17

    *diisi dengan: : bila komponen sesuai dengan konsep dan pedoman

    pelaksanaan dan kebijakan kurikulum.

    X : bila komponen tidak sesuai dengan konsep dan

    pedoman pelaksanaandan kebijakan kurikulum.

    - : bila komponen tidak ada dalam dokumen.

    **diisi dengan: : bila komponen dapat diterapkan di sekolah karena sesuai

    dengan kemampuan dan kondisi sekolah.

    X : bila komponen tidak dapat diterapkan di sekolah karena

    kurang sesuai dengan kemampuan dan kondisi sekolah.

    - : bila komponen tidak ada dalam dokumen.

    Setelah Saudara melakukan pengkajian terhadap RPP yang telah dibuat guru di

    sekolah/madrasah Saudara bertugas, Saudara harus melakukan pendampingan

    kepada para guru di sekolah/madrasah Saudara. Dampingilah para guru di

    sekolah/madrasah Saudara untuk melakukan revisi RPP yang telah mereka

    kembangkan sesuai dengan usulan perbaikan. Bantulah mereka jika menemui

    kesulitan dan berilah masukan agar RPP yang mereka kembangkan menjadi

    baik, kontekstual, dan sesuai dengan keadaan dan kebutuhan.

    Refleksi Pembelajaran

    Di dalam Pembelajaran Utama ini terdapat tiga tugas refleksi (Refleksi

    Pembelajaran); masing-masing dapat ditemukan di akhir dari setiap fase Bahan

    Pembelajaran Utama tersebut. Saudara harus melengkapi tugas Refleksi

    Pembelajaran tersebut di akhir In-1, setelah menyelesaikan kegiatan On, dan

    setelah menyelesaikan sesi In-2. Rincian dari tugas-tugas tersebut dapat

    ditemukan di bagian akhir dari buku Lembar Kerja Saudara.

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    18

    KEGIATAN PEMBELAJARAN 1

    Topik Dokumen 1 Penjelasan Umum KTSP Waktu In-1 5 JP

    On 40 JP (yang disebar dalam 1 bulan) In-2 1 JP

    Pengantar

    Topik ini memberikan pengalaman kepada Saudara untuk mengkaji dan

    menyempurnakan dokumen 1: Penjelasan Umum KTSP. Kemampuan ini penting

    Saudara kuasai agar kurikulum tersusun efektif sehingga visi dan misi sekolah

    dapat dicapai. Untuk menguasai topik ini dikembangkan berbagai kegiatan

    seperti berpikir reflektif, diskusi kelompok, diskusi kelas, bermain peran,

    identifikasi dan simulasi. Pada On, dilakukan kajian dan revisi dokumen di

    sekolah masing-masing. Saudara membuat laporan dan mempresentasikannya

    serta melakukan refleksi pada In-2.

    Hasil Yang Diharapkan

    Setelah melakukan kegiatan pada topik ini, diharapkan Saudara mampu

    menyempurnakan Dokumen 1: Penjelasan umum KTSP.

    Kegiatan Pembelajaran

    Kegiatan 1: Berpikir reflektif (30 menit) In - 1

    Sebelum Saudara melakukan kegiatan lebih lanjut, jawablah pertanyaan-

    pertanyaan di bawah ini. Kemudian Saudara membentuk kelompok dan

    mendiskusikan jawabannya. Saudara dapat menggunakan LK-01 untuk

    menuliskan jawaban.

    1. Apakah KTSP itu penting? Mengapa

    2. Apa manfaat KTSP bagi sekolah Saudara?

    3. Apa yang terjadi jika suatu sekolah dikelola tanpa memiliki KTSP?

    Setelah Saudara mengetahui seberapa penting dan manfaat KTSP, Saudara

    diminta mengikuti kegiatan selanjutnya agar dapat menyempurnakan kurikulum

    dokumen 1.

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    19

    Kegiatan 2: Diskusi Kelompok (30 menit) In - 1

    Saudara beserta anggota kelompok berdiskusi untuk menjawab pertanyaan

    berikut. Saudara dapat menggunakan LK-02 untuk menuliskan jawabannya.

    1. Apa saja komponen yang harus ada dalam dokumen 1 KTSP?

    2. Berikan penjelasan singkat tentang komponen-komponen

    tersebut!

    3. Bagaimana aplikasi pendidikan karakter pada KTSP?

    Kegiatan 3: Mengkaji Komponen (1 JP) In - 1

    Saudara dan anggota kelompok Saudara mengkaji contoh visi sekolah di bawah

    ini:

    Menjadi lembaga terpadu yang mampu mewujudkan lulusan yang

    berkualitas, berkapasitas global, dan berkepribadian.

    Saudara berdiskusi untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut dan

    menuliskannya pada LK-03.

    1. Apa pendapat Saudara tentang visi sekolah tersebut?

    2. Apa kelebihan dan kekurangan visi sekolah tersebut?

    3. Menurut Saudara, bagaimana penyempurnaan visi di atas yang

    tepat?

    4. Bagaimana perumusan misi dan tujuan dari visi yang telah Saudara

    sempurnakan tersebut?

    Kegiatan 4: Diskusi Kelas (1 JP) In - 1

    Setelah Saudara dan kelompok Saudara mendiskusikan contoh visi sekolah pada

    kegiatan 2, Saudara mempresentasikan hasil kerja kelompok Saudara kepada

    seluruh peserta In service 1. Saudara harus memberikan kesempatan kepada

    seluruh peserta untuk memberikan masukan, penilaian, dan saran terhadap hasil

    diskusi kelompok Saudara. Saudara boleh menerima masukan, penilaian, dan

    saran yang baik menurut Saudara. Di sisi lain Saudara juga bisa

    mendiskusikannya jika Saudara memiliki alasan yang tepat untuk

    mempertahankan pendapat Saudara.

    Saudara dapat menggunakan LK-04 untuk menuliskan masukan,

    pertanyaan dan saran dari kelompok lain.

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    20

    Kegiatan 5: Bermain Peran (1 JP) In - 1

    Selanjutnya, Saudara akan melakukan kegiatan bermain peran yang menuntut

    kepala sekolah untuk dapat menyelesaikan masalah berkenaan dengan

    penyusunan kurikulum.

    Dalam kegiatan bermain peran ini, pemain akan menampilkan suasana rapat

    kepala sekolah dengan orang tua tentang sosialisasi program. Saudara berbagi

    tugas, satu orang berperan sebagai kepala sekolah, 2-3 orang sebagai wali

    peserta didik dan peserta lainnya bertindak sebagai pengamat.

    Tugas pemain : bermain peran sesuai skenario.

    Tugas pengamat : mengamati permainan peran tersebut dan menjawab

    pertanyaan.

    Skenario:

    Sebuah SD swasta elit di Jakarta, memiliki siswa sebanyak 365 orang dengan

    jumlah rombel 12. Masing-masing jenjang terdiri dari 2 rombel. Sebagian besar

    orang tua siswa merasa lebih tahu tentang konsep dan implementasi pendidikan

    di sekolah. Para orang tua juga sering memberi subsidi dan fasilitas untuk

    kesejahteraan. Kondisi ini menyebabkan guru jadi sungkan pada orang tua.

    Akibat dari hal ini adalah guru sulit menerapkan konsep inovatif di sekolah,

    seperti belajar aktif dan tugas terstruktur. Selain itu, orang tua belum sepenuhnya

    setuju bahwa pencapaian kompetensi lebih penting dari perolehan nilai. Orang

    tua tidak setuju dengan kegiatan ekstrakurikuler yang berkaitan dengan

    pembangunan karakter. Keadaan ini menjadi kendala bagi kepala sekolah untuk

    meningkatkan kinerja pendidik dan tenaga kependidikan serta mutu pendidikan.

    Pengamat menjawab pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dan menuliskan

    jawabannya pada LK-05.

    1. Bagaimana kepala sekolah dalam peran tersebut mengatasi sikap

    orang tua dan mensosialisasikan gagasan inovatif itu kepada

    mereka?

    2. Bagaimana kepala sekolah tersebut memanfaatkan semangat dan

    antusiasme orang tua yang begitu tinggi untuk pengembangan dan

    kemajuan sekolah?

    3. Bagaimana kepala sekolah tersebut memasukkan konsep inovatif

    ini dalam Dokumen 1 Penjelasan Umum KTSP?

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    21

    Sampaikan hasil kerja kelompok Saudara di depan kelas dan mintalah pendapat

    dan masukan dari anggota kelompok yang lain!

    Kegiatan 6: Identifikasi (30 menit) In 1

    Saudara mengidentifikasi kriteria/indikator KTSP yang baik dan

    mendiskusikannya bersama anggota kelompok Saudara di In-1 dengan mengacu

    pada Bahan Bacaan 1 Penyempurnaan Dokumen 1 Penjelasan Umum KTSP.

    Tuliskanlah indikator tersebut pada LK-06.

    Setelah Saudara menetapkan indikator KTSP yang baik, tempelkan hasil kerja

    Saudara di flipchart/ tembok. Mintalah anggota kelompok lain untuk membaca

    hasil kerja Saudara dan mintalah mereka untuk memberi masukan secara tertulis

    di tabel yang telah Saudara buat.

    Kegiatan 7: Simulasi (1 JP dan 15 menit) In 1

    Yang harus dipersiapkan fasilitator

    Contoh Dokumen 1 Penjelasan Umum KTSP sesuai dengan jenjang sekolah

    peserta.

    Lakukan kajian terhadap contoh KTSP dengan menggunakan LK-07. Kemudian

    diskusikan dengan kelompok Saudara hal-hal sebagai berikut:

    1. Apakah kelebihan dan kekurangan contoh KTSP yang telah

    Saudara kaji? Tuliskan beberapa alasan dan bukti yang mendukung

    pernyataan Saudara!

    2. Apa saran Saudara agar contoh KTSP yang telah Saudara kaji

    menjadi lebih baik? Tuliskan daftar saran untuk perbaikan!

    Kegiatan 8: Rencanan Tindak Lanjut (30 menit) In - 1

    Di akhir In-1 ini Saudara harus menyusun Rencana Tindak Lanjut

    revisi KTSP pada pelaksanaan On, dengan melengkapi LK-08.

    Kegiatan 9: Kajian Dokumen, (10 JP /1 minggu) On

    Setelah Saudara dapat menyusun RTL, maka Saudara harus melaksanakan RTL

    tersebut sebagaimana kegiatan 9 dan 10. Kegiatan ini Saudara lakukan di

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    22

    sekolah di mana Saudara bertugas bersama dengan tim pengembang sekolah.

    Tim pengembang sekolah terdiri dari seluruh pemangku kepentingan sekolah

    yaitu: kepala sekolah, komite sekolah, guru dan karyawan, wali murid, dan bisa

    juga melibatkan pengawas dan dunia usaha/ industri. Lakukan kajian Dokumen 1

    KTSP yang dimiliki sekolah Saudara bersama dengan tim pengembang sekolah.

    Agar di dalam forum diskusi nanti setiap peserta memiliki gambaran materi yang

    akan didiskusikan, maka di dalam undangan tim sekolah, Saudara harus

    mencantumkan himbauan kepada peserta yang diundang untuk membaca

    dokumen 1 KTSP. Lampirkan dokumen 1 KTSP sekolah Saudara bersama

    dengan surat undangan.

    Lakukan kajian Dokumen 1 KTSP dengan menggunakan LK-09.

    Kegiatan 10: Revisi Dokumen 1 KTSP, 30 JP (3 minggu) On

    Saudara dan tim pengembang kurikulum telah melakukan kajian dokumen 1

    KTSP. Lakukanlah perbaikan dokumen 1 KTSP berdasarkan masukan hasil

    kajian yang telah Saudara laksanakan bersama dengan tim pengembang

    sekolah.

    Setelah Saudara mengimplementasikan RTL pada kegiatan On, selanjutnya

    Saudara harus melaporkan hasil penyempurnaan dan presentasi sebagaimana

    kegiatan berikut:

    Kegiatan 11: Pelaporan (1 JP) In - 2

    Setelah Saudara melakukan seluruh kegiatan pada topik ini serta Topik 2 dan 3,

    Saudara harus melaporkan hasil pelaksanaan kegiatan yang meliputi seluruh

    topik. Untuk topik 1, Dokumen yang harus Saudara laporkan adalah sbb:

    1. Dokumen 1 KTSP tentang penjelasan umum yang telah direvisi berdasarkan

    hasil kajian dengan tim pengembang sekolah.

    2. PowerPoint pelaksanaan On yang berisikan tentang ringkasan perbaikan,

    temuan selama On, kendala, hikmah yang bisa diambil, dan Rencana Tindak

    Lanjut.

    Setelah Saudara presentasi, berilah

    kesempatan kepada peserta In-2 untuk

    mengajukan pertanyaan dan memberikan

    masukan. Saudara juga bisa mengajukan

    Catatan: Waktu yang dialokasikan untuk In-2 adalah 1 JP untuk semua topik sehingga tidak dibutuhkan waktu tersendiri pertopik

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    23

    pertanyaan-pertanyaan kepada mereka untuk mendapat masukan dan alternatif

    solusi dari kendala-kendala dan hambatan yang Saudara hadapi selama On.

    Refleksi

    Saudara dapat menggunakan LK-10 untuk melalukan refleksi sebagai berikut:

    1. Apa yang telah Saudara pahami dan peroleh setelah mempelajari

    dan melaksanakan kegiatan pada topik ini?

    2. Apa pengaruh dan manfaat penguasaan topik ini terhadap tugas

    Saudara sebagai kepala sekolah?

    3. Apa rencana tindak lanjut yang akan Saudara lakukan setelah

    memperbaiki Dokumen 1 KTSP ini?

    Kesimpulan

    Setelah menyelesaikan kegiatan pada topik ini, Saudara harus memiliki

    kemampuan menyempurnakan Dokumen 1 Penjelasan Umum KTSP. Saudara

    dapat mengelola perbaikan Dokumen 1 dengan masukan dari seluruh pemangku

    kepentingan dan tim pengembang sekolah. Dengan kegiatan tersebut sekolah

    memiliki Dokumen 1 Penjelasan Umum KTSP yang telah disempurnakan

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    24

    KEGIATAN PEMBELAJARAN 2

    Topik Dokumen 2: Silabus Waktu In-1 3 JP + 10 menit On 80 JP (yang disebar dalam 2 bulan) In-2 1 JP

    Pengantar

    Topik ini memberikan pengalaman kepada Saudara untuk mengkaji dan

    menyempurnakan Dokumen 2: Silabus. Topik ini harus Saudara kuasai agar

    proses pembelajaran berlangsung efektif dan menyenangkan. Saudara akan

    mengikuti rangkaian kegiatan berfikir reflektif, brainstrorming, diskusi, simulasi,

    kajian silabus, dan penugasan untuk memperbaiki dokumen 2 Silabus yang

    diakhiri dengan refleksi. Dengan demikian, Saudara akan terlatih untuk

    menyempurnakan dokumen 2: silabus pada kurikulum di sekolah Saudara.

    Hasil yang diharapkan

    Setelah melakukan kegiatan pada topik ini, diharapkan Saudara mampu

    menyempurnakan dokumen 2: silabus.

    Kegiatan Pembelajaran

    Untuk menyelesaikan topik ini, Saudara harus mengikuti dan selesaikan

    kegiatan-kegiatan berikut:

    Kegiatan 1: Berpikir reflektif (30 menit) In 1

    Sebelum Saudara melakukan kegiatan lebih lanjut, jawablah pertanyaan-

    pertanyaan di bawah ini secara individual dalam LK-11.

    1. Menurut Saudara, apakah silabus itu penting? Sebutkan 5

    alasan!

    2. Apa yang mungkin terjadi jika PBM (Proses Belajar Mengajar)

    dilaksanakan tanpa silabus?

    Setelah Saudara mengetahui pentingnya silabus, Saudara selesaikan kegiatan

    berikutnya.

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    25

    Kegiatan 2: Diskusi Kelompok (1 JP) In 1

    Saudara bersama anggota kelompok berdiskusi untuk menjawab pertanyaan di

    bawah ini. Saudara dapat menuliskan jawabannya pada LK-12

    1. Komponen apa saja yang harus ada pada silabus?

    2. Berilah penjelasan singkat tentang masing-masing komponen!

    3. Bagaimana Saudara mengaplikasikan pendidikan karakter pada

    silabus?

    Kegiatan 3: Brainstorming (25 menit) In 1

    Saudara kemukakan ide sebanyak-banyaknya apa kriteria/ indikator silabus yang

    baik. Tuliskan gagasan Saudara bersama anggota kelompok Saudara pada

    kertas plano dan tempelkan di flipchart atau di papan.

    Tulislah kriteria/indikator dokumen silabus 1 yang baik, berdasarkan

    hasil kerja kelompok Saudara pada LK-13.

    Setelah Saudara menempelkan hasil kerja kelompok Saudara di flipchart/ board,

    mintalah masukan dari seluruh peserta In-1. Mintalah mereka menulis masukan

    di kertas plano hasil kerja Saudara.

    Sebagai pertimbangan yang lebih mendalam, Saudara dapat merujuk pada

    bahan bacaan 2 tentang penyempurnaan dokumen 2 silabus.

    Setelah Saudara mengetahui kriteria silabus yang baik, selanjutnya Saudara

    harus mampu melakukan penilaian terhadap silabus yang ada. Oleh karena itu,

    selesaikanlah kegiatan berikut:

    Kegiatan 4: Simulasi (1 JP 15 menit) In - 1

    Yang Harus Disiapkan Fasilitator:

    Contoh silabus yang sesuai dengan jenjang pendidikan tempat peserta bertugas.

    Untuk kepala sekolah SD, Fasilitator perlu juga mempersiapkan silabus tematik.

    Setelah Saudara bersama kelompok menentukan kriteria/ indikator silabus yang

    baik, lakukan penilaian pada contoh silabus yang sudah disediakan. Jawaban

    ditulis pada LK-14.

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    26

    1. Apakah contoh silabus yang telah Saudara kaji sudah baik?

    Tuliskan beberapa alasan dan bukti yang mendukung pernyataan

    Saudara!

    2. Apa saran Saudara agar contoh silabus yang telah Saudara kaji

    menjadi lebih baik? Tuliskan daftar saran untuk perbaikan!

    Diskusikan hasil penilaian Saudara dengan kelompok. Presentasikan hasil

    diskusi kepada kelompok lain dengan meminta kelompok lain untuk membaca

    dan mengkaji hasil kerja kelompok saudara yang sudah tertempel di dinding.

    Berilah kesempatan kepada kelompok lain untuk memberi tanggapan, masukan,

    dan pendapatnya terhadap hasil kerja kelompok Saudara.

    Kegiatan 5: Rencana Tindak Lanjut (30 menit) In 1

    Di akhir In-1 ini Saudara harus menyusun rencana tindak lanjut

    revisi silabus pada pelaksanaan On dengan melengkapi LK-15.

    Setelah Saudara memiliki kemampuan menyempurnakan silabus dan memiliki

    RTL, maka Saudara harus menerapkannya di sekolah.

    Kegiatan 6: Kajian Silabus, 20 JP (1 bulan) On

    Lakukan kajian terhadap silabus di sekolah dimana Saudara bertugas. Mintalah

    seluruh guru mata pelajaran/kelas untuk melakukan kajian terhadap silabus mata

    pelajaran yang mereka mampu. Saudara harus memastikan bahwa seluruh guru

    di sekolah Saudara mampu mengembangkan silabus dengan baik. Mintalah tim

    pengembang kurikulum atau seseorang yang ahli dalam mengembangkan

    silabus untuk membantu tugas Saudara ini.

    Lakukanlah kajian silabus seluruh mata pelajaran di sekolah

    Saudara dengan menggunakan LK-16.

    Setelah Saudara mampu mengarahkan guru untuk

    mengkaji silabus, selanjutnya Saudara melakukan

    monitoring guru dalam memperbaiki silabusnya.

    Catatan: Kajian silabus dapat dilakukan secara paralel (dalam waktu bersamaan) dengan kajian RPP

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    27

    Catatan

    Mentoring revisi silabus dapat dilakukan secara paralel (dalam waktu

    yang bersamaan) dengan Mentoring revisi RPP

    Kegiatan 7: Mentoring Revisi Dokumen 2 Silabus, 20 JP (1 bulan) On

    Setelah Saudara melakukan pengkajian terhadap seluruh silabus mata pelajaran

    di sekolah Saudara, mintalah seluruh guru untuk merevisi silabus mata pelajaran

    mereka. Pastikan bahwa semua guru memperbaiki silabus mereka berdasar

    masukan dan saran perbaikan yang dihasilkan dari review sebelumnya.

    Dampingilah para guru dalam mengembangkan silabus. Pastikan bahwa silabus

    yang mereka kembangkan memenuhi kriteria dan indikator silabus yang baik.

    Dalam pendampingan saudara dapat memberikan masukan dan bantuan

    perbaikan.

    Tugas pendampingan ini dapat dilakukan oleh tim pengembang

    kurikulum atau tenaga yang Saudara pastikan mampu memberikan

    bantuan perbaikan silabus yang dikembangkan oleh guru di sekolah

    Saudara bertugas. Lakukanlah kegiatan ini dengan mengisi LK-17.

    Kegiatan 8: Pelaporan (In 2)

    Setelah Saudara bersama guru menyempurnakan silabus pada kegiatan On,

    maka Saudara harus menyusun laporan dan mempresentasikannya. Saudara

    harus melaporkan hasil pelaksanaan kegiatan yang meliputi seluruh topik. Untuk

    topik 2, dokumen yang harus Saudara laporkan adalah sbb:

    1. Dokumen 2 silabus yang telah dikembangkan oleh guru sekolah

    Saudara.

    2. Power Point pelaksanaan kegiatan yang berisikan tentang

    ringkasan perbaikan, temuan selama On, kendala, hikmah yang

    bisa diambil, dan Rencana Tindak Lanjut.

    Setelah Saudara presentasi, berilah kesempatan kepada peserta In-2 untuk

    mengajukan pertanyaan dan memberikan masukan. Saudara juga bisa

    mengajukan pertanyaan-pertanyaan

    kepada mereka untuk mendapat

    masukan dan solusi dari kendala-

    kendala dan hambatan yang Saudara

    hadapi selama On.

    Catatan: Waktu yang dialokasikan untuk In-2 adalah 1 JP untuk semua topik sehingga tidak dibutuhkan waktu tersendiri pertopik

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    28

    Refleksi

    Tuliskan refleksi Saudara tentang topik ini pada LK-18. Refleksi setidaknya

    dilakukan dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut ini:

    1. Apa yang telah Saudara pahami dan peroleh setelah mempelajari

    dan melaksanakan kegiatan pada topik ini?

    2. Apa pengaruh dan manfaat penguasaan topik ini terhadap tugas

    Saudara sebagai kepala sekolah?

    3. Apa rencana tindak lanjut yang akan Saudara lakukan setelah

    memperbaiki dokumen silabus?

    Kesimpulan

    Setelah menyelesaikan kegiatan pada topik ini, Saudara harus memiliki

    kemampuan membimbing, mengarahkan, dan mengkodisikan dalam merevisi

    dokumen 2 silabus bersama tim pengembang kurikulum dan guru-guru di sekolah

    Saudara. Dengan kegiatan tersebut, sekolah Saudara memiliki dokumen-2

    silabus yang telah disempurnakan.

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    29

    KEGIATAN PEMBELAJARAN 3

    Topik Dokumen 2 : RPP Waktu In-1 4 JP + 40 menit On 80 JP (yang disebar dalam 2 bulan) In-2 1 JP

    Pengantar

    Topik ini memberikan pengalaman kepada Saudara untuk mengkaji dan

    menyempurnakan dokumen 2: Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP).

    Kemampuan tersebut penting Saudara kuasai agar dapat membimbing guru

    dalam menyempurnakan RPP masing-masing sehingga proses pembelajaran

    berlangsung efektif dan menyenangkan.

    Topik ini akan memberikan proses pembelajaran kepada Saudara dalam

    menyempurnakan dokumen RPP. Terdapat beberapa proses kegiatan pada topik

    ini yaitu kegiatan berfikir reflektif, brainstrorming, simulasi, game, kajian,

    mentoring perbaikan RPP, dan pelaporan yang diakhiri dengan refleksi. Dengan

    melaksanakan serangkaian kegiatan tersebut, Saudara bersama guru-guru akan

    terlatih untuk menyempurnakan dokumen 2: RPP di sekolah Saudara.

    Hasil Yang Diharapkan

    Setelah melakukan kegiatan pada topik ini, diharapkan Saudara mampu

    menyempurnakan dokumen 2: Rencana Pelaksanaan Pembelajaran.

    Kegiatan Pembelajaran

    Untuk menyelesaikan topik ini, Saudara harus melaksanakan kegiatan-kegiatan

    berikut:

    Kegiatan 1: Berpikir reflektif (30 menit) In - 1

    Sebelum Saudara melakukan kegiatan lebih lanjut, jawablah pertanyaan-

    pertanyaan di bawah ini secara individual. Tulislah jawaban Saudara pada LK-19.

    1. Menurut Saudara apakah RPP itu penting? Sebutkan 5 alasan!

    2. Apa yang mungkin akan terjadi jika PBM (Proses Belajar Mengajar)

    dilaksanakan tanpa RPP?

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    30

    Setelah Saudara mengetahui pentingnya RPP, Saudara harus mampu

    mengidentifikasi RPP yang baik melalui kegiatan-kegiatan berikut ini.

    Kegiatan 2: Diskusi Kelompok (30 menit) In - 1

    Saudara bersama anggota kelompok berdiskusi untuk menjawab pertanyaan di

    bawah ini. Saudara dapat menuliskan jawaban Saudara pada LK-20.

    1. Apa saja komponen yang harus ada pada RPP?

    2. Berilah penjelasan singkat tentang masing-masing komponen!

    3. Bagaimana Saudara mengaplikasikan pendidikan karakter pada

    RPP?

    Kegiatan 3: Brainstorming (30 menit) In - 1

    Kemukakan ide Saudara sebanyak-banyaknya mengenai apa kriteria/ indikator

    RPP yang baik. Tuliskan gagasan dan ide Saudara bersama kelompok Saudara

    pada kertas plano dan tempelkan di flipchart atau di papan. Setelah Saudara

    menempelkan hasil kerja kelompok Saudara di flipchart/ board, mintalah

    masukan dari seluruh peserta In-1 agar ditulis pada kertas plano hasil kerja

    Saudara.

    Tulislah masukan dan hasil kerja Saudara dengan menggunakan

    LK-21.

    Sebagai pertimbangan yang lebih mendalam, Saudara dapat merujuk pada

    bahan bacaan tentang 3 penyempurnaan dokumen 2 RPP.

    Setelah mengetahui indikator RPP yang baik, selanjutnya Saudara menilai RPP

    yang ada dengan menyelesaikan kegiatan di bawah ini.

    Kegiatan 4: Simulasi (1 JP 15 menit) In 1

    Setelah Saudara dan kelompok Saudara menentukan kriteria/ indikator RPP

    yang baik, lakukan penilaian pada contoh RPP yang sudah disediakan. Saudara

    dapat menuliskan kriteria/indikator RPP tersebut pada LK-22.

    Yang Harus Disiapkan Fasilitator:

    Contoh RPP yang sesuai dengan jenjang pendidikan tempat peserta bertugas. Untuk kepala sekolah SD, Fasilitator harus menyiapkan juga RPP tematik.

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    31

    1. Apakah contoh RPP yang telah Saudara kaji sudah baik? Tuliskan

    beberapa alasan dan bukti yang mendukung pernyataan Saudara!

    2. Apa saran Saudara agar contoh RPP yang telah Saudara kaji

    menjadi lebih baik? Tuliskan daftar saran untuk perbaikan!

    Diskusikan hasil penilaian Saudara terhadap contoh RPP dengan kelompok

    Saudara. Presentasikan hasil diskusi kepada kelompok lain dengan meminta

    kelompok lain itu untuk membaca dan mengkaji hasil kelompok yang sudah

    ditempelkan di papan atau di dinding kelas. Berilah kesempatan kepada

    kelompok lain untuk memberi tanggapan, masukan, dan pendapatnya terhadap

    hasil kerja kelompok Saudara.

    Setelah mampu menilai RPP yang ada, Saudara harus dapat memahami isi RPP

    lebih mendalam melalui kegiatan games berikut ini.

    Kegiatan 5: Games (40 menit) In - 1

    Untuk mengawali kegiatan, lakukanlah permainan games sebagai contoh

    kegiatan pembelajaran IPA SD dalam mengimplementasikan RPP di kelas nyata.

    Sajian kegiatan games ini adalah untuk dijadikan inspirasi peserta supaya

    beberapa RPP mata pelajaran menggunakan strategi pembelajaran melalui

    games.

    Saudara perlu menyiapkan papan ular tangga yang biasa dijual di pasaran.

    Saudara juga perlu melakukan modifikasi dengan menambah tangga yang

    berlawanan dari tangga yang tersedia. Selain itu Saudara perlu menyiapkan

    sekitar 5 pertanyaan dan jawaban tentang lingkungan hidup. Saudara dapat

    menuliskannya pada LK-23.

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    32

    Contoh Pertanyaan dan jawaban tentang lingkungan hidup (IPA)

    Contoh Pertanyaan

    Contoh Jawaban

    Nomor pada papan ular

    tangga Bagaimana cara menghemat penggunaan energi listrik?

    mematikan lampu dan peralatan listrik yang tidak diperlukan, menggunakan lampu hemat energi, membatasi penggunaan peralatan listerik

    7

    Bagaimana mencegah erosi? Reboisasi, tidak menebang pohon secara sewenang-wenang,

    12

    Apa yang terjadi jika masyarakat selalu membuang sampah ke sungai?

    Terjadi banjir,, polusi air sungai 21

    Mengapa tidak boleh menangkap ikan di sungai dengan air tuba?

    Karena membunuh semua mahluk hidup dalam air sungai termasuk membunuh anak-anak ikan

    23

    Mengapa terjadi longsor? Penebangan hutan secara liar, menambang pasir tidak terkendali, hutan gundul

    27

    Catatan: Kelima pertanyaan ini ditulis dalam kartu dan selama permainan kelima

    kartu ini dibalikkan dan diletakkan pada nomor yang sudah ditetapkan.

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    33

    Catatan: Kajian RPP dapat dilakukan secara paralel (dalam waktu

    yang bersamaan) dengan kajian Silabus

    Contoh aturan penggunaan pertanyaan

    1. Jika buah peserta jatuh pada nomor-nomor yang berisi pertanyaan, yaitu

    no. 7 12 21 23 dan 27, peserta ini perlu menjawab pertanyaan yang

    sudah ditetapkan

    2. Jika jawaban salah, harus mundur selangkah

    3. Jika jawaban benar, harus maju selangkah

    Pemenang adalah yang lebih dulu sampai ke kotak FINISH

    Setelah mengikuti kegiatan games, Saudara diminta berlatih untuk

    mengembangkan dan merancang jenis games lain yang sesuai materi dan

    kompetensi dasar yang ada dalam kurikulum/ KTSP untuk dijadikan lampiran

    RPP.

    Kegiatan 6: Rencanan Tindak Lanjut (30 menit) In - 1

    Di akhir In-1 ini Saudara harus menyusun Rencana Tindak Lanjut

    revisi RPP pada pelaksanaan On, dengan melengkapi LK-24.

    Setelah membuat RTL, Saudara harus mampu mengarahkan semua guru untuk

    mengkaji RPP yang dimiliki dengan mengikuti kegiatan berikut.

    Kegiatan 7: Kajian RPP, (20 JP/ 1 bulan) On

    Lakukan kajian terhadap RPP di sekolah Saudara bertugas. Mintalah seluruh

    guru mata pelajaran untuk melakukan kajian terhadap RPP mata pelajaran yang

    mereka ajarkan. Saudara harus memastikan bahwa seluruh guru di sekolah

    Saudara mampu mengembangkan RPP dengan baik. Mintalah tim pengembang

    kurikulum dan seorang ahli untuk membantu tugas Saudara.

    Lakukanlah kajian RPP seluruh mata pelajaran bersama guru-guru

    di sekolah Saudara dengan menggunakan LK-25.

    Setelah Saudara bersama guru mengkaji RPP, Saudara melakukan mentoring

    dan monitoring kegiatan revisi RPP yang dilakukan oleh guru.

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    34

    Catatan: Mentoring revisi RPP

    dapat dilakukan secara

    paralel (dalam waktu yang

    bersamaan) dengan

    Mentoring revisi Silabus

    Kegiatan 8: Mentoring Revisi RPP, (20 JP/ 1 bulan) On

    Setelah Saudara melakukan kajian terhadap seluruh RPP mata pelajaran di

    sekolah, ajaklah seluruh guru untuk merevisi RPP mata pelajaran mereka.

    Pastikan bahwa semua guru memperbaiki RPP mereka berdasar masukan dan

    saran perbaikan yang dihasilkan dari hasil kajian. Dampingi para guru dalam

    menyempurnakan RPP. Pastikan bahwa RPP yang mereka sempurnakan

    memenuhi kriteria dan indikator RPP yang baik. Lakukan pendampingan

    terhadap mereka dengan memberikan masukan dan bantuan perbaikan. Saudara

    bisa melakukan pendampingan ini dengan bantuan tim pengembang kurikulum

    atau tenaga yang Saudara anggap mampu membantu memperbaiki RPP mata

    pelajaran di sekolah Saudara.

    Saudara disarankan untuk mengisi format monitoring yang termuat

    pada LK-26.

    Setelah Saudara bersama guru

    menyempurnakan RPP pada kegiatan

    On, maka Saudara harus menyusun

    laporan dan mempresentasikannya.

    Kegiatan 9: Pelaporan (In 2)

    Setelah Saudara melakukan seluruh kegiatan pada topik ini serta topik 1 dan 2,

    Saudara harus melaporkan hasil pelaksanaan kegiatan yang meliputi seluruh

    topik. Untuk Topik 3, dokumen yang harus Saudara laporkan adalah sbb:

    1. Dokumen 2 RPP yang telah dikembangkan oleh guru sekolah

    Saudara bertugas.

    2. Power point hasil pelaksanaan kegiatan yang berisikan tentang

    ringkasan perbaikan, temuan selama On, kendala, hikmah yang

    bisa diambil, dan Rencana Tindak Lanjut.

    Setelah Saudara presentasi, berilah

    kesempatan kepada peserta In-2 untuk

    mengajukan pertanyaan dan

    memberikan masukan. Saudara juga

    bisa mengajukan pertanyaan-pertanyaan

    Catatan: Waktu yang dialokasikan untuk In-2 adalah 1 JP untuk semua topik sehingga tidak dibutuhkan waktu tersendiri pertopik

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    35

    kepada mereka untuk mendapat masukan dan alternative solusi dari kendala-

    kendala dan hambatan yang Saudara hadapi selama On.

    Refleksi

    Refleksikanlah kegiatan yang telah dilakukan pada topik pembelajaran ini,

    dengan menjawab pertanyaan di bawah ini. Tuliskan jawaban Saudara pada LK-

    27

    1. Apa yang telah Saudara pahami dan peroleh setelah mempelajari

    dan melaksanakan kegiatan pada topik ini?

    2. Apa pengaruh dan manfaat penguasaan topik ini terhadap tugas

    Saudara sebagai kepala sekolah?

    3. Apa rencana tindak lanjut yang akan Saudara lakukan setelah

    memperbaiki dokumen RPP?

    Kesimpulan

    Setelah menyelesaikan kegiatan pada topik ini, Saudara harus memiliki

    kemampuan membimbing, mengarahkan, mengkodisikan dalam merevisi

    dokumen 2 RPP bersama tim pengembang kurikulum dan guru-guru di sekolah

    Saudara. Dengan kegiatan tersebut, sekolah Saudara memiliki dokumen-2 RPP

    yang telah dikembangkan oleh guru di sekolah Saudara dan telah

    disempurnakan.

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    36

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    37

    LEMBAR KERJA

    Lembar kerja ini adalah kumpulan lembar kerja dimana Saudara akan menggunakannya untuk menulis tanggapan terhadap pertanyaan-pertanyaan dan kegiatan yang ditunjukkan dalam bahan pembelajaran. Bila Saudara menemukan kegiatan bergambar pensil pada bahan pembelajaran, Saudara bisa menuliskan jawaban dan tanggapan di lembar kerja yang tersedia di sini.

    Buku lembar kerja ini juga berisi lembar refleksi untuk In Service Learning 1, On The Job Learning, dan In Service Learning 2. Di akhir buku lembar kerja ini, Saudara juga bisa menemukan lembar penilaian diri dan lembar penilaian dan komentar dari asesor.

    Hal penting yang harus Saudara pahami adalah: Buku lembar kerja ini bukanlah lembar penilaian, dan hasil kerja dengan menggunakan lembar kerja ini tidak digunakan sebagai bahan penilaian.

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    38

    LK-01

    Topik 1 : Dokumen 1 Penjelasan Umum KTSP

    Kegiatan 1 : Berpikir reflektif (30 menit) In-1

    1. Apakah KTSP itu penting? Mengapa?

    2. Apa manfaat KTSP bagi sekolah Saudara?

    3. Apa yang terjadi jika suatu sekolah dikelola tanpa memiliki KTSP?

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    39

    LK-02

    Topik 1 : Dokumen 1 Penjelasan Umum KTSP

    Kegiatan 2 : Diskusi Kelompok (30 menit) In-1

    1. Apa saja komponen yang harus ada dalam Dokumen 1 KTSP?

    2. Berikan penjelasan singkat tentang komponen-komponen tersebut!

    3. Bagaimana aplikasi pendidkan karakter pada KTSP?

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    40

    LK-03

    Topik 1 : Dokumen 1 Penjelasan Umum KTSP

    Kegiatan 3 : Mengkaji Komponen (45 menit) - In 1

    1. Apa pendapat Saudara tentang visi sekolah tersebut?

    2. Apa kelebihan dan kekurangan visi sekolah tersebut?

    3. Menurut Saudara, bagaimana penyempurnaan visi di atas yang tepat?

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    41

    4. Bagaimana perumusan misi dan tujuan dari visi yang telah Saudara sempurnakan tersebut?

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    42

    LK-04

    Topik 1 : Dokumen 1 Penjelasan Umum KTSP

    Kegiatan 4 : Diskusi Kelas (40 menit) In 1

    Masukan, pertanyaan dan saran dari kelompok lain.

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    43

    LK-05

    Topik 1 : Dokumen 1 Penjelasan Umum KTSP

    Kegiatan 5 : Bermain Peran (45 menit) In - 1

    1. Bagaimana kepala sekolah dalam peran tersebut mengatasi sikap orang tua dan mensosialisasikan gagasan inovatif itu kepada mereka?

    2. Bagaimana kepala sekolah tersebut memanfaatkan semangat dan antusiasme

    orang tua yang begitu tinggi untuk pengembangan dan kemajuan sekolah?

    3. Bagaimana kepala sekolah tersebut memasukkan konsep inovatif ini dalam

    Dokumen 1 Penjelasan Umum KTSP?

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    44

    Masukan, pertanyaan, saran pada diskusi kelas.

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    45

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    46

    LK-06

    Topik 1 : Dokumen 1 Penjelasan Umum KTSP

    Kegiatan 6 : Identifikasi (30 menit) In - 1

    No Kriteria/ Indikator Dokumen 1 KTSP

    1.

    2.

    3.

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    47

    LK-07

    Topik 1 : Dokumen 1 Penjelasan Umum KTSP

    Kegiatan 7 : Simulasi (60 menit) In - 1

    Kajian Contoh Dokumen 1 KTSP

    Komponen KTSP Kebenaran

    Konseptual *

    Keterlaksanaan dan kesesuaian dengan kondisi sekolah**

    Usulan Perbaikan

    1. Visi Misi

    2. Tujuan Pendidikan

    3. Struktur & Muatan Kurikulum :

    - Mata Pelajaran

    - Mulok

    - Pengembangan Diri

    - Pengaturan Beban Belajar

    - Ketuntasan Belajar

    - Kenaikan Kelas dan Kelulusan

    - Pendidikan Kecakapan Hidup

    - Keunggulan lokal dan global

    - Pendidikan Karakter

    4. Kalender Pendidikan

    *diisi dengan bila komponen sesuai dengan konsep dan kebijakan KTSP secara substantif.

    X bila komponen tidak sesuai dengan konsep dan kebijakan KTSP secara substantif.

    - bila komponen tidak ada dalam dokumen.

    **diisi dengan bila komponen dapat diterapkan di sekolah karena sesuai dengan kemampuan dan kondisi sekolah.

    X bila komponen tidak dapat diterapkan di sekolah karena kurang sesuai dengan kemampuan dan kondisi sekolah.

    - bila komponen tidak ada dalam dokumen

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    48

    1. Apakah kelebihan dan kekurangan contoh KTSP yang telah Saudara kaji? Tuliskan beberapa alasan dan bukti yang mendukung pernyataan Saudara!

    2. Apa saran Saudara agar contoh KTSP yang telah Saudara kaji menjadi

    lebih baik? Tuliskan daftar saran untuk perbaikan!

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    49

    LK-08

    Topik 1 : Dokumen 1 Penjelasan Umum KTSP

    Kegiatan 8 : Rencanan Tindak Lanjut (30 menit) In-1

    Komponen yang

    diperbaiki

    Minggu 1 Minggu 2 Minggu 3 Minggu 4 Ket

    1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5

    Kajian dokumen

    Revisi komponen dokumen

    1. Visi Misi

    2.Tujuan Pendidikan

    3. Struktur & Muatan Kurikulum:

    - Mata Pelajaran

    - Mulok

    - Pengembangan Diri

    - Pengaturan Beban Belajar

    - Ketuntasan Belajar

    - Kenaikan Kelas dan Kelulusan

    - Pendidikan Kecakapan Hidup

    - Keunggulan lokal dan global

    - Pendidikan Karakter

    4. Kalender Pendidikan

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    50

    LK-09

    Topik 1 : Dokumen 1 Penjelasan Umum KTSP

    Kegiatan 9 : Kajian Dokumen, 10 JP (1 minggu) On

    Komponen KTSP Kebenaran

    Konseptual *

    Keterlaksanaan dan kesesuaian dengan kondisi sekolah**

    Usulan Perbaikan

    1. Visi Misi

    2. Tujuan Pendidikan

    3. Struktur & Muatan Kurikulum

    - Mata Pelajaran

    - Mulok

    - Pengembangan Diri

    - Pengaturan Beban Belajar

    - Ketuntasan Belajar

    - Kenaikan Kelas dan Kelulusan

    - Pendidikan Kecakapan Hidup

    - Keunggulan lokal dan global

    - Pendidikan Karakter

    4. Kalender Pendidikan

    *diisi dengan bila komonen sesuai dengan konsep dan kebijakan KTSP secara substantif. X bila komponen tidak sesuai dengan konsep dan kebijakan KTSP secara Substantif - bila komponen tidak ada dalam dokumen.

    **diisi dengan bila komponen dapat diterapkan di sekolah karena sesuai dengan kemampuan dan kondisi sekolah. X bila komponen tidak dapat diterapkan di sekolah karena kurang sesuai dengan dan kondisi sekolah

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    51

    - bila komponen tidak ada dalam dokumen.

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    52

    Cara penilaian:

    1. Persentase kelengkapan komponen Jumlah komponen Dokumen 1 KTSP =........ (a) Persentase kelengkapan komponen = (a/10)x100 = (...../10)x100

    = .....% (A)

    2. Persentase kebenaran Konseptual Jumlah komponen sesuai konteks =........ (b) Persentase kebenaran Konseptual = (b)/(a) x 100 = (...../.....)x100

    = .....% (B)

    3. Persentase keterlaksanaan Jumlah komponen terlaksana =........ (c) Persentase keterlaksanaan = (c)/(a) x 100 = (...../.....)x100

    =.....% (C)

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    53

    LK-10

    Topik 1 : Dokumen 1 Penjelasan Umum KTSP

    Refleksi

    1. Apa yang telah Saudara pahami dan peroleh setelah mempelajari dan melaksanakan kegiatan pada topik ini?

    2. Apa pengaruh dan manfaat penguasaan topik ini terhadap tugas Saudara

    sebagai kepala sekolah?

    3. Apa rencana tindak lanjut yang akan Saudara lakukan setelah memperbaiki

    Dokumen 1 KTSP ini?

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    54

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    55

    LK-11

    Topik 2 : Dokumen 2 Silabus

    Kegiatan 1 : Berpikir reflektif (30 menit) In-1

    1. Menurut Saudara, apakah silabus itu penting? Sebutkan 5 alasan!

    2. Apa yang mungkin bisa terjadi jika PBM (Proses Belajar Mengajar)

    dilaksanakan tanpa silabus?

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    56

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    57

    LK-12

    Topik 2 : Dokumen 2 Silabus

    Kegiatan 2 : Diskusi Kelompok (40 menit ) In-1

    1. Komponen apa saja yang harus ada pada silabus?

    2. Berilah penjelasan singkat tentang masing-masing komponen!

    3. Bagaimana Saudara mengaplikasikan pendidikan karakter pada silabus?

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    58

    LK- 13

    Topik 2 : Dokumen 2 Silabus

    Kegiatan 2 : Brainstorming (30 menit) In - 1

    No Kriteria/ Indikator Dokumen 1 Silabus

    1.

    2.

    3.

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    59

    LK-14

    Topik 2 : Dokumen 2 Silabus

    Kegiatan 4 : Simulasi (60 menit) - In-1

    Mengkaji Contoh Dokumen 2 Silabus

    Komponen Silabus Kebenaran Koseptual *

    Keterlaksanaan dan kesesuaian dengan kondisi

    sekolah**

    Usulan Perbaikan

    1. Identitas Mata Pelajaran

    2. Standar Kompetensi

    3. Kompetensi Dasar

    4. Penerapan pendidikan karakter

    5. Materi Pembelajaran

    6. Kegiatan Pembelajaran

    7. Indikator

    8. Penilaian

    9. Alokasi waktu

    10. Sumber Belajar

    *diisi dengan bila komponen sesuai dengan konsep dan pedoman pelaksanaa dan kebijakan kurikulum. X bila komponen tidak sesuai dengan konsep dan pedoman pelaksanaan dan kebijakan kurikulum - bila komponen tidak ada dalam dokumen.

    **diisi dengan bila komponen dapat diterapkan di sekolah karena sesuai

    dengan kemampuan dan kondisi sekolah. X bila komponen tidak dapat diterapkan di sekolah karena kurang sesuai dengan kemampuan dan kondisi sekolah - bila komponen tidak ada dalam dokumen.

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    60

    1. Apakah contoh silabus yang telah Saudara kaji sudah baik? Tuliskan beberapa alasan dan bukti yang mendukung pernyataan Saudara!

    2. Apa saran Saudara agar contoh silabus yang telah Saudara kaji menjadi lebih baik? Tuliskan daftar saran untuk perbaikan!

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    61

    Tanggapan, masukan, pertanyaan, dan saran / pendapat dari kelompok lain.

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    62

    LK-15

    Topik 2 : Dokumen 2 Silabus

    Kegiatan 5 : Rencana Tindak Lanjut (30 menit) In 1

    Jadwal Kajian Dokumen 2: Silabus

    Mata Pelajaran

    Minggu 1 Minggu 2 Minggu 3 Minggu 4 Ket

    1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    63

    Mata Pelajaran

    Minggu 1 Minggu 2 Minggu 3 Minggu 4 Ket

    1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    64

    Jadwal Revisi Dokumen 2: Silabus

    Mata Pelajaran

    Minggu 1 Minggu 2 Minggu 3 Minggu 4 Ket

    1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    65

    LK-16

    Topik 2 : Dokumen 2 Silabus

    Kegiatan 6 : Mengkaji Silabus, 40 JP (1 bulan) On

    Mengkaji Dokumen 2 Silabus

    Komponen Silabus

    Kebenaran Konseptual *

    Keterlaksanaan dan kesesuaian dengan kondisi

    sekolah**

    Usulan Perbaikan

    1. Identitas Mata Pelajaran

    2. Standar Kompetensi

    3. Kompetensi Dasar

    4. Penerapan pendidikan karakter

    5. Materi Pembelajaran

    6. Kegiatan Pembelajaran

    7. Indikator

    8. Penilaian

    9. Alokasi waktu

    10. Sumber Belajar

    *diisi dengan bila komponen sesuai dengan konsep dan pedoman pelaksanaan dan kebijakan kurikulum. X bila komponen tidak sesuai dengan konsep dan pedoman pelaksanaan dan kebijakan kurikulum - bila komponen tidak ada dalam dokumen.

    **diisi dengan bila komponen dapat diterapkan di sekolah karena sesuai dengan kemampuan dan kondisi sekolah. X bila komponen tidak dapat diterapkan di sekolah karena kurang sesuai dengan kemampuan dan kondisi sekolah - bila komponen tidak ada dalam dokumen.

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    66

    Cara penilaian:

    1. Persentase kelengkapan komponen Jumlah komponen dokumen 2 Silabus =.............. (a) Persentase kelengkapan komponen = (a/9)x100 = (............./9)x100

    = ............% (D)

    2. Persentase kebenaran Konseptual Jumlah komponen sesuai konteks =................ (b) Persentase kebenaran Konseptual = (b)/(a) x 100 = (........./........)x100

    =........% (E) Persentase keterlaksanaan

    3. Jumlah komponen terlaksana =................ (c) Persentase keterlaksanaan = (c)/(a) x 100 = (........./........)x100

    =.........% (F)

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    67

    Monitoring Kajian Dokumen 2 Silabus (1 bulan) On

    No Mata

    Pelajaran Kls

    Pelaksanaan

    Temuan Solusi Sudah Belum

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    68

    LK-17

    Topik 2 : Dokumen 2 Silabus

    Kegiatan 7 : Mentoring Revisi Dokumen 2 Silabus, 40 JP (1 bulan) On

    No Mata

    Pelajaran Kls

    Pelaksanaan Temuan Solusi Sudah Belum

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    69

    LK-18

    Topik 2 : Dokumen 2 Silabus

    Refleksi

    1. Apa yang telah Saudara pahami dan peroleh setelah mempelajari dan melaksanakan kegiatan pada topik ini?

    2. Apa pengaruh dan manfaat penguasaan topik ini terhadap tugas Saudara sebagai kepala sekolah?

    3. Apa rencana tindak lanjut yang akan Saudara lakukan setelah memperbaiki dokumen silabus?

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    70

    LK-19

    Topik 3 : Dokumen 2 RPP

    Kegiatan 1 : Berpikir reflektif (30 menit) In 1

    1. Apakah RPP itu penting? Sebutkan 5 alasan!

    2. Apa yang mungkin akan terjadi jika PBM (Proses Belajar Mengajar) dilaksanakan tanpa RPP?

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    71

    LK-20

    Topik 3 : Dokumen 2 RPP

    Kegiatan 2 : Diskusi Kelompok (30 menit) In-1

    1. Komponen apa saja yang harus ada pada RPP?

    2. Berilah penjelasan singkat tentang masing-masing komponen!

    3. Bagaimana Saudara mengaplikasikan pendidikan karakter pada RPP?

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    72

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    73

    LK-21

    Topik 3 : Dokumen 2 RPP

    Kegiatan 3 : Brainstorming (30 menit) In Service 1

    Kriteria/ Indikator Dokumen 2 RPP

    No Kriteria/ Indikator Dokumen 2 RPP

    1.

    2.

    3.

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    74

    LK-22

    Topik 3 : Dokumen 2 RPP

    Kegiatan 4 : Simulasi (60 menit) In-1

    1. Apakah contoh RPP yang telah Saudara kaji sudah baik? Tuliskan beberapa alasan dan bukti yang mendukung pernyataan Saudara!

    2. Apa saran Saudara agar contoh RPP yang telah Saudara kaji menjadi lebih baik? Tuliskan daftar saran untuk perbaikan!

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    75

    Masukan, pertanyaan, saran dari kelompok lain.

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    76

    LK-23

    Topik 3 : Dokumen 2 RPP

    Kegiatan 5 : Games (40 menit) In-1

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    77

    Pertanyaan dan jawaban untuk ular tangga (masing-masing 5 pertanyaan dan jawaban)

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    78

    LK-24

    Topik 3 : Dokumen 2 RPP

    Kegiatan 6 : Rencana Tindak Lanjut (30 menit) In 1

    Jadwal Kajian Dokumen 2: RPP

    Mata Pelajaran

    Minggu 1 Minggu 2 Minggu 3 Minggu 4 Ket

    1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    79

    Mata Pelajaran

    Minggu 1 Minggu 2 Minggu 3 Minggu 4 Ket

    1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    80

    Jadwal Revisi Dokumen 2: RPP

    Mata Pelajaran

    Minggu 1 Minggu 2 Minggu 3 Minggu 4 Ket

    1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    81

    Mata Pelajaran

    Minggu 1 Minggu 2 Minggu 3 Minggu 4 Ket

    1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    82

    LK-25

    Topik 3 : Dokumen 2 RPP

    Kegiatan 7 : Kajian RPP, 40 JP (1 bulan) ON

    Mengkaji Dokumen 2 RPP

    Komponen Silabus Kebenaran Koseptual *

    Keterlaksanaan dan kesesuaian dengan kondisi sekolah**

    Usulan Perbaikan

    1. Identitas Mata Pelajaran

    2. Standar Kompetensi

    3. Kompetensi Dasar

    4. Tujuan Pembelajaran

    5. Penerapan Pendidikan karakter

    6. Materi Ajar

    7. Alokasi Waktu

    8. Metode Pembelajaran

    Langkah Pembelajaran

    9. Kegiatan awal

    10. Kegiatan inti

    11. Kegiatan akhir

    12. Penilaian hasil belajar

  • Pengelolaan Kurikulum BPU Tingkat I

    83

    13. Sumber belajar

  • BPU Tingkat I Pengelolaan Kurikulum

    84

    *diisi dengan bila komponen sesuai dengan konsep dan pedoman pelaksanaan dan kebijakan kurikulum X bila komponen tidak sesuai dengan konsep dan pedoman pelaksanaan dan kebijakan kurikulum - bila komponen tidak ada dalam dokumen

    **diisi dengan bila komponen dapat diterapkan di sekolah karena sesuai dengan kemampuan dan kondisi sekolah X bila komponen tidak dapat diterapkan di sekolah karena kurang sesuai dengan kemampuan dan kondisi sekolah - bila komponen tidak ada dalam dokumen

    Cara penilaian:

    1. Persentase kelengkap