98010106-proposal-software-sister-sistem-informasi-sekolah.docx

12
PROPOSAL PEMBANGUNAN JARINGAN SISTEM INFORMASI SEKOLAH (SIS) CV. ATHAYA MITRA PRATAMA Jl. Pisangan Raya No. 86 Cirendeu Ciputat Tangerang Selatan Telp. 021-74713054, 0812 889 3213 http://www.ampmulti.com | email: [email protected]

Upload: ghufranaka-aldrien-nanang

Post on 21-Nov-2015

12 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

PROPOSAL PEMBANGUNAN

JARINGAN SISTEM INFORMASI SEKOLAH (SIS)

CV. ATHAYA MITRA PRATAMA Jl. Pisangan Raya No. 86 Cirendeu Ciputat Tangerang Selatan Telp. 021-74713054, 0812 889 3213 http://www.ampmulti.com | email: [email protected]

CV. Athaya Mitra Pratama

SISTEM INFORMASI SEKOLAH TERPADU

1. SISTEM PENERIMAAN SISWA BARU DAN DATABASE ALUMNI 2. SISTEM ADMINISTRASI DAN MANAJEMEN SEKOLAH 3. SISTEM AKADEMIK DAN ADMINISTRASI KEPENDIDIKAN 4. SISTEM PERPUSTAKAAN DIGITAL 5. SISTEM PEMANTAUAN KEGIATAN DAN STATISTIK SEKOLAH 6. SISTEM E-LEARNING 7. DATABASE BANK SOAL 8. ELECTRONIC TESTING CENTER 9. JARINGAN KOMUNIKASI ANTAR SEKOLAH DAN DINAS PENDIDIKAN 10. KONEKSI INTERNET MURAH 11. TELEPON GRATIS DENGAN TEKNOLOGI VOIP 12. VIDEO CONFERENCE ANTAR SEKOLAH DAN DINAS PENDIDIKAN 13. PROPOSAL PEMBANGUNAN JARINGAN (WAN)

Proposal Pembangunan Sistem Informasi Sekolah (SIS)

CV. Athaya Mitra Pratama

SISTEM INFORMASI SEKOLAH (SIS)

A. PRAKATA

Sebagai salah satu amanat GBHN dimana, sektor pendidikan mendapat perhatian

yang sangat besar maka perlu kiranya dilakukan langkah-langkah yang tepat

demi tercapainya amanat tersebut.

Perkembangan Ilmu dan Teknologi yang begitu pesat dewasa ini telah membawa

konsekuensi bagi insan-insan pendidikan untuk selalu menyelaraskan seluruh

langkah dan tindakannya terhadap perkembangan Ilmu dan Teknologi.

Internet sebagai salah satu hasil dari perkembangan Ilmu dan Teknologi, telah

mengalami kemajuan yang sangat pesat akhir-akhir ini. Melalui Internet, informasi

dari segala penjuru dunia dapat dengan mudah di ketahui. Melalui Internet pula

kita dapat dengan mudah bertukar informasi dengan seluruh insan-insan

pendidikan di seluruh dunia. Informasi mengenai kurikulum, Sistem dan proses

pendidikan serta bahan-bahan yang diperlukan bagi suatu mata pelajaran dapat

dengan mudah diperoleh. Untuk merealisasikan hal-hal tersebut diatas, ada 4

unsur yang perlu kiranya mendapat perhatian, yaitu :

1. Penyebarluasan dan pendidikan mengenai Teknologi Internet utamanya bagi

tenaga-tenaga pendidik sebagai salah satu sentral dari Sistem Pendidikan

Nasional.

2. Penyebarluasan dan pendidikan dasar mengenai Teknologi Internet bagi

siswa-siswa sekolah sebagai objek dari Sistem Pendidikan yang menuju ke

arah Era Globalisasi untuk meningkatkan kompetensi dari Sumber Daya

Manusia Indonesia.

3. Pembangunan suatu Sistem Informasi Sekolah Terpadu (SISTER) sebagai

media pendidikan Teknologi Internet dengan jangkauan luas dan efisien serta

efektif.

4. Pembangunan suatu Pusat Infomasi Terpadu yang menjalankan fungsi-fungsi

pengawasan dan koordinasi.

Proposal Pembangunan Sistem Informasi Sekolah (SIS)

CV. Athaya Mitra Pratama

B. SOLUSI

Sebagai solusi atas kebutuhan akan media bagi Pendidikan dan pelatihan

Teknologi Informasi (khususnya Teknologi Internet) dengan suatu sistem

Pengkoordinasian dan Pengawasan Terpadu yang Efektif dan Efisien bagi

seluruh siswa sekolah khususnya Sekolah Menengah Umum Tingkat Pertama

dan Sekolah Menegah Umum Tingkat Atas (SMP/SMU), kami mengusulkan untuk

membangun sebuah Jaringan Internet Antar Sekolah dengan mengadopsi konsep

Wide Area Network (WAN) dengan teknologi Wireless Radio Link.

Dengan kehadiran Wide Area Network (WAN) ini diharapkan mampu menyatukan

seluruh Sekolah-sekolah di Kota Anda menjadi satu kesatuan sistem Informasi

yang berguna bagi pendidikan, dimana untuk pengawasan dan

pengkoordinasiannya melalui suatu Network Operation Centre (NOC) yang bisa

disediakan oleh Dinas Pendidikan Kota Anda. Adapun fungsi yang diharapkan

dari NOC tersebut tersebut adalah:

1. Sebagai Pusat Jaringan Informasi Terpadu yang memadukan seluruh Sekolah

dan Dinas yang berada di Kota Anda menjadi satu Jaringan WAN (Wide Area

Network).

2. Sebagai Gerbang akses ke seluruh sekolah di Kota Anda melalui Jalur

Internet yang disediakan oleh Internet Service Provider (ISP).

3. Sebagai Media Koordinasi dan Pengawasan serta komunikasi baik antar

sekolah dan antara sekolah dengan masyarakat.

4. Penyediaan Fasilitas Aplikasi Internet bagi sekolah sebagai media pendidikan

dan Pelatihan. Aplikasi Internet tersebut meliputi Web, email, FTP, Forum

Diskusi, News Letter dan sebagainya.

5. Sebagai Pusat Pendidikan, pelatihan dan penelitian (Laboratorium Internet)

bagi Guru dan Siswa Sekolah .

6. Sebagai Pusat Data Terpadu yang mampu melayani kebutuhan data-data

penting yang mendukung proses belajar-mengajar.

7. Sebagai Penyedia Aplikasi Sistem Informasi Sekolah Terpadu (SISTER)

Berbasis Internet (INTRANET).

Administrator NOC yang ada di sekolah tersebut akan bertanggung jawab

sepenuhnya atas kelangsungan dan ketersediaan koneksi Internet dan Aplikasi

SISTER yang efektif dan efisien bagi seluruh siswa, dengan tingkat pengawasan

yang optimal.

Proposal Pembangunan Sistem Informasi Sekolah (SIS)

CV. Athaya Mitra Pratama

C. MANFAAT JARINGAN SISTER

Keberadaan jaringan Internet dan Intranet Sekolah akan memberikan banyak

manfaat bagi dimulainya perubahan kearah yang lebih baik bagi pengembangan

pendidikan di kota Anda. Hal ini dapat terlaksana sebab manfaat yang didapat

dari dibangunnya infrastruktur jaringan Internet Sekolah sangat besar sekali

diantaranya dapat dimanfaatkan sebagai :

1. Sistem Komunikasi antar Sekolah dan Dinas

2. Koneksi Internet Murah

3. Koneksi Telepon Murah (Jika dikembangkan menjadi Voice over IP / VoIP)

4. Sarana Komunikasi Gratis (E-Mail, Chating, Messenger, Transfer File, dll)

5. Metting Room / Video Conference (Webcam)

6. Sentralisasi Aplikasi Sistem Informasi Sekolah Terpadu (SISTER)

E-Library (Perpustakaan Digital)

E-Learning (Sistem Pembelajaran Interaktif Online / KBK)

E-Goverment (Laporan Statistik dan Administrasi Sekolah ke Dinas Pendidikan)

Sistem Informasi Administrasi Kependidikan

Pusat Testing Center bagi sekolah

Pusat Bank Soal Sekolah

Persiapan PSB on line

Demikian beberapa manfaat yang dapat diberikan oleh keberadaan jaringan

Sistem Informasi Sekolah (JARSIS) di Kota Anda.

Proposal Pembangunan Sistem Informasi Sekolah (SIS)

CV. Athaya Mitra Pratama

D. IMPLEMENTASI

Sebagai Implementasi dari rencana tersebut diatas, akan diuraikan satu persatu.

1. Pembangunan/Instalasi Jaringan Wide Area Network (WAN)

Untuk memadukan seluruh sekolah di Anda menjadi satu jaringan Wide Area

Network (WAN) yang kemudian dapat terkoneksi dengan Internet, maka perlu

dibangun suatu Jaringan WAN yang mampu menjangkau seluruh daerah di

Anda.

Untuk Teknologi WAN, digunakan suatu Jaringan Nirkabel (Wireless LAN),

dengan pertimbangan sbb:

a. Keterbatasan ketersediaan dan kualitas Jaringan Telepon yang berada

di Anda. Walaupun dari segi pembiayaan sangat efisien namun

dikhawatirkan dari segi kualitas tidak mencapai ke arah tujuan yang

diinginkan (tidak efektif)

b. Jangkauan (Coverage area) dari Jaringan Nirkabel yang sangat baik,

untuk satu service point (Access Point/BTS/Stasiun Pemancar)

mampu mencapai 5 10 Km (tanpa penguat) tergantung dari Tekstur

tanah dari daerah tersebut dan Interferensi.

c. Dedicated, artinya koneksi yang terjadi adalah koneksi 24 Jam

kontinyu tanpa putus dan tanpa perlu melakukan dial (Untuk koneksi

dengan dial-up) ke pusat penyedia Internet (ISP).

d. Efisien, Setiap sekolah yang menjadi anggota sistem ini tidak perlu,

mengeluarkan biaya tambahan perbulan untuk biaya Telepon dan

Abonemen jika dipasang sistem telepon berbasis IP atau yang biasa

disebuh VoIP (Voice over Internet Protocol).

e. Mobile, Perangkat dan konfigurasi Wireless LAN ini mampu

ditempatkan dimana saja dan dapat dipindah-pindahkan apabila

Sekolah yang bersangkutan sedang mengalami renovasi atau

berpindah lokasi asal tetap berada di dalam Coverage Area

BTS/Access Point terdekat.

Proposal Pembangunan Sistem Informasi Sekolah (SIS)

CV. Athaya Mitra Pratama

Topologi Umum Jaringan Nirkabel antara ISP, Dinas Pendidikan dan sekolah-

sekolah di KOTA ANDA, dapat dilihat pada gambar dibawah ini :

Dari gambar diatas dapat dijelaskan sbb:

Untuk mencover client (Sekolah) yang berada di Anda dan sekitarnya diperlukan suatu Access Point yang memiliki Coverage Area yang

menjangkau sekolah tersebut.

Masing-masing sekolah tersebut dapat terhubung secara Point To Multi Point ke Dinas Pendidikan Kota Anda jika Infrastrukturnya sudah tersedia.

Akses Internet dari ISP dipancarkan atau ditransimisikan ke CPE (Customer Premised Equipment) atau perangkat penerima yang dipasang

di sekolah berupa tiang antena, perangkat wireless radio link, dan antena

wireless ke masing-masing sekolah.

Proposal Pembangunan Sistem Informasi Sekolah (SIS)

CV. Athaya Mitra Pratama

2. Pembangunan/Instalasi Network Operation Centre (NOC) di Dinas Pendidikan

Kota Anda

Sebagai Pusat Pengendali, Pengawasan dan Pengkoordinasian Jaringan

Wide Area Network (WAN) antar Sekolah dan Gateway Intranet antar

sekolah dengan backbone Internet.

NOC di Kantor Dinas Pendidikan Kota Anda dilengkapi dengan berbagai

peralatan utama, antara lain :

Access Point untuk melayani daerah Anda dan sekitarnya

Antene-Antene pemancar (Yagi, Grid dan Omni).

Server-Server Internet yang meliputi, a. Gateway Server

Gateway Server ini berfungsi sebagai Gerbang utama seluruh akses

Internet dan LAN dari dan ke SMK NEGERI 1, Packet Filtering

(Firewall), NAT Server, DHCP Server, Bandwidth Management dan

Router antara Jaringan Lokal dan Jaringan ISP.

b. Web Server.

Berfungsi sebagai penyedia utama Aplikasi-aplikasi Sistem Informasi

Sekolah Terpadu (SISTER) bebrasis web (INTRANET) agar bisa

diakses oleh seluruh sekolah dan kantor Dinas Pandidikan Kota Anda.

Selain sebagi penyedia aplikasi (Application Server), Server ini juga

berfungsi untuk hosting Situs Web Dinas Pendidikan Kota Anda dan

seluruh Web sekolah di Kota Anda.

c. Proxy Server

Selain untuk mengefisiensikan pemakaian bandwidth, Proxy Server ini

juga berfungsi untuk mem-filter content dari Web yang diakses oleh

Sekolah-Sekolah yang menjadi Client, selain itu juga mampu

melakukan blocking terhadap situs-situs yang berbau pornografi.

d. Mail Server

Mail Server ini akan melayani seluruh fasilitas email bagi sekolah-

sekolah dan Intern Dinas Pendidikan Kota ANDA dan untuk

keamanan, Mail Server ini dilengkapi oleh software antivirus dan anti-

spam serta mampu melakukan blocking terhadap email-email yang

berbau pornografi.

Proposal Pembangunan Sistem Informasi Sekolah (SIS)

CV. Athaya Mitra Pratama

e. DNS Server

DNS Server ini akan menjadi pengelola NameServer dari seluruh

domain yang berada di bawah kendali Dinas Pendidikan Kota Anda.

Dengan kehadiran DNS Server ini seluruh sekolah di kota Anda dapat

mempunyai domain masing-masing.

f. Database Server

Database Server akan digunakan sebagai pusat data yang dibutuhkan

baik untuk keperluan intern Dinas Pendidikan Kota Anda maupun

untuk keperluan pertukaran data antara sekolah-sekolah dan Dinas

Pendidikan.

Switch-switch Hub, Router, pengkabelan serta berbagai peralatan jaringan pendukung untuk mempermudah pengaturannya.

Proposal Pembangunan Sistem Informasi Sekolah (SIS)

CV. Athaya Mitra Pratama

E. TAHAPAN PENGEMBANGAN JARSIS

Tahapan pengembangan Jaringan Sistem Informasi Sekolah (JarSIS) dapat

dilaksanakan melalui tahapan-tahapan berikut:

1. Pembuatan Laboratorium Komputer

2. Pembuatan Jaringan LAN di Lab. Komputer dan Komputer Sarana Kerja

Sekolah.

3. Pembuatan Jaringan Akses Internet berlangganan dengan teknologi Wireless

Radio Link.

4. Pengadaan Server Aplikasi Intranet dan Database

5. Implementasi Aplikasi Sistem Informasi Administrasi Sekolah

6. Penerapan E-Learning dengan Kurikulum berbasis Kompetensi

7. Memperkaya aplikasi Multimedia untuk memajukan sistem pendidikan di Kota

Anda.

Diagram akses publik terhadap penerapan Sistem Informasi Administrasi Sekolah

Online (Online Administration School Information System / OASIS) yang dikelola

oleh sekolah untuk memudahkan kontrol bagi guru, Kepala sekolah dan orang tua

murid serta komunitas yang ingin memperoleh informasi tentang kegiatan akademik

sekolah secara online.

Proposal Pembangunan Sistem Informasi Sekolah (SIS)