alat kerja kunci moment, gauge

18
FEELER GAUGE Feerler gauge sering disebut juga dengan thickness gauge, karena memang bentuknya seperti bilah tipis dalam ukuran yang bermacam-macam. Mulai dari 0,05 mm sampai 1 mm. Namun ada juga yang dimulai dari ukuran 0,03 mm dan 0,04 mm. Feeler gauge berfungsi untuk mengukur celah di antara dua bagian. Feeler gauge terbuat dari lembaran plat baja dengan berbagai ukuran. Pada saat akan digunakan feeler gauge harus dalam kondisi bersih, jika tidak akan mempengaruhi hasil pengukuran. Contoh penggunaan feeler gauge yaitu pada pengukuran/penyetelan celah katup. Bila ukuran tidak

Upload: belajar-untuk-sabar

Post on 20-Oct-2015

1.294 views

Category:

Documents


12 download

DESCRIPTION

SASAS

TRANSCRIPT

Page 1: Alat Kerja Kunci Moment, Gauge

FEELER GAUGE

Feerler gauge sering disebut juga dengan thickness gauge, karena memang

bentuknya seperti bilah tipis dalam ukuran yang bermacam-macam. Mulai dari 0,05

mm sampai 1 mm. Namun ada juga yang dimulai dari ukuran 0,03 mm dan 0,04

mm.

Feeler gauge berfungsi untuk mengukur celah di antara dua bagian. Feeler gauge

terbuat dari lembaran plat baja dengan berbagai ukuran. Pada saat akan digunakan

feeler gauge harus dalam kondisi bersih, jika tidak akan mempengaruhi hasil

pengukuran.

Contoh penggunaan feeler gauge yaitu pada pengukuran/penyetelan celah katup. Bila

ukuran tidak tersedia maka kita bisa menggabungkan beberapa bilah feeler. Misalkan

kita mau menggunakan feeler dengan ukuran 0,45 mm. Sedangkan dalam feeler

tidak tersedia ukuran tersebut maka kita bisa menggabungkan dua buah feeler

dengan ukuran 0,40 mm dan 0,05 mm. Tetapi usahakan sedikit mungkin dalam

penggabungannya. Jika angka pada bilah tidak ada kita bisa gunakan micrometer

untuk mengetahui ukuran ketebalan bilah feeler tersebut.

Page 2: Alat Kerja Kunci Moment, Gauge

KUNCI MOMEN

Kunci momen (torque wrench) berfungsi untuk mengencangkan mur atau baut sesuai

dengan ukuran kekencangan tertentu.

Pada kunci momen bagian ujungnya bisa dipasang kunci soket sesuai dengan ukuran

mur atau baut yang akan dikencangkan. Sedangkan pada ujung yang lain (dekat

dengan handle kunci momen) terdapat jarum penunjuk dan angka-angka yang

menunjukkan nilai kekencangan dari mur atau baut yang dikencangkan. Jarum akan

bergerak sesuai dengan kekencangan yang diberikan.

Kunci momen digunakan hanya pada pengerjaan akhir dari pengencangan baut atau

mur. Jadi pada saat awal pengencangan kita menggunakan kunci biasa (kunci ring,

kunci soket maupun kunci pas), setelah dirasa agak kencang baru dikencangkan

akhir menggunakan kunci momen dan kencangkan sesuai dengan nilai kekencangan

dari mur atau baut tersebut.

Kunci momen bisa untuk mempermudah dalam menyamakan nilai kekencangan mur

atau baut, sehingga kebengkokan pada suatu bagian karena nilai kekencangan yang

berbeda-beda dapat dihindari.

Page 3: Alat Kerja Kunci Moment, Gauge

MISTAR BAJA

Mistar baja adalah alat ukur yang terbuat dari baja tahan karat. Permukaan dan

bagian sisinya rata dan halus, di atasnya terdapat guratan-guratan ukuran, ada yang

dalam satuan inchi, sentimeter dan ada pula yang gabungan inchi dan

sentimeter/milimeter.

Fungsi lain dari penggunaan mistar baja antara lain: - mengukur lebar - mengukur

tebal serta, - memeriksa kerataan suatu permukaan benda kerja. Di samping itu

mistar baja (steelrule) dapat dipergunakan untuk mengukur dan menentukan batas-

batas ukuran juga biasa dipergunakan sebagal pertolongan menarik garis pada waktu

menggambar pada permukaan benda pekerjaan. Setiap menarik. garis hanya

dilakukan satu kali,

lihat Gambar:

Mistar baja juga dapat digunakan untuk mengukur diameter luar secara kasar. Dalam

pelaksanaannya harus dibantu dengan menggunakan alat ukur lain seperti jangka

bengkok dan bagian diameter dalam diperlukan bantuan jangka kaki. Mistar baja

fungsinya selain untuk mengukur dapat pula digunakan untuk memeriksa permukaan

material / benda kerja seperti pada contoh gambar berikut ini.

Memeriksa kerataan suatu bidang

Memeriksa kerataan benda bulat

Memeriksa kerataan permukaan benda bulat

Page 4: Alat Kerja Kunci Moment, Gauge

FEELER GAUGE

Feeler gauge atau lidah ukur sering dipakai untuk mengukur celah yang sulit

dijangkau oleh alat ukur lainnya, misalnya celah katup, celah bantalan, celah

samping ring piston, dsb. Feeler gauge sering juga disebut dengan thicknes gauge.

Alat ini terdiri dari beberapa lembaran baja tipis yang memiliki presisi ukuran

sampai 0,01 mm. Umumnya thicknes gauge memiliki ketebalan antara 0,03 mm

sampai 1,00 mm.

Gambar feeler Gauge

Cara menggunaka feeler gauge sangat mudah, yaitu dengan menyisipkan bilah atau

lembar feeler gauge ukuran tertentu di antara dua komponen yang akan diukur. Bila

feeler gauge terasa mudah masuk dan keluar, hal tersebut menunjukkan bahwa

ukuran celah tersebut masih belum sesuai.

Gantilah ukuran feeler gauge dengan lembaran yang berbeda hingga dirasakan

ukuran adanya hambatan berupa gesekan antara lembar feeler gauge dengan sisi

komponen yang diukur saat ditarik keluar. Ukuran tebal feeler gauge sama dengan

besar celah di antara dua komponen tersebut.

Page 5: Alat Kerja Kunci Moment, Gauge

MISTAR BAJA

Mistar baja digunakan di bengkel untuk panjang, lebar atau tebal suatu benda. Mistar

baja juga bisa dipakai menggantikan straight edge untuk memeriksa kerataan,

misalnya kerataan kepala silindermotor/mobil. Permukaan dan bagian sisi rata mistar

baja terdapat guratan-guratan sebagai sisi ukur.

Untuk ukuran metrik : 1 cm dibagi dalam 10 bagian atau 20 bagian yang sama,

sedangkanpada ukuran inchi/ dim, 1 inchi dibagi menjadi 16 atau 32 bagian sehingga

berjarak 1/8”, 1/16”, 1/32”. Selain mistar baja, di bengkel juga sering digunakan

mistar gulung untuk mengukur bagian yang cembung, menyudut, cekung dan benda-

benda yang panjang dan tak bisa diukur dengan mistar baja.  

Gambar Mistar baja

Cara menggunakan mistar baja

Rapatkan benda ukur pada landasan tumpuan / balok landas.

Letakkan mistar baja di atas benda ukur, letakkan titik nol atau ujung mistar bertumpu pada balok landas.

Baca dimensi / ukuran panjang benda ukur.

Contoh lain tentang penggunaan mistar baja :

Cara mengukur garis tengah lubang

Cara mengukur lebar alur

Cara mengukur tebal benda kerja

Mistar baja fungsinya selain untuk mengukur dapat pula digunakan untuk memeriksa

permukaan material / benda kerja seperti pada contoh gambar berikut ini.

Memeriksa kerataan suatu bidang

Memeriksa kerataan benda bulat

Memeriksa kerataan permukaan benda bulat

Page 6: Alat Kerja Kunci Moment, Gauge

KUNCI MOMEN

Kunci momen (torgue wrench) digunakan untuk mengukur gaya punter pada baut

dan mur agar mencapai momen kekencangan tertentu. Jenis kunci momen yang ada

terdiri atas model deflecting beam (batang jarum), model dial indicator, dan model

setting micrometer. Kunci momen model deflecting beam, menunjukkan besar

ukuran momen kekencangan oleh sebuah batang penunjuk. Batang oenunjuk akan

bergerak dan menunjuk pada skala tertentu seiring dengan besarnya momen

pengencangan yang dilakukan. Pada model lain, momen kekencangan yang

diinginkan dapat diatur dengan cara menyetel ukuran kekencangan (setting

micrometer) pada tangkai kunci momen. Kunci shock dengan ukuran tertentu

mengencangkan baut atau mur.

Gambar 1.33 Kunci momen

Agar kunci momen dapat digunakan sesuai fungsinya, pada tahap awal pengerasan

sebuah baut atau mur gunakanlah kunci biasa seperti kunci ring, pas atau shock.

Kunci momen hanya dipakai pada pengerasan akhir serta mengetahui besarnya

momen kekencangan yang diharapkan sesuai spesifikasi kekencangan baut atau mur.

Contoh penggunaan kunci momen misalnya pada penyetelan baut kepala silinder dan

baut-baut pada unit differensial (pada mobil). Penyetelan momen kekencangan

baut/mur yang baik dilakukan secara bertahap sampai diperoleh momen

kekencangan yang sesuai.Cara menggunakan kunci momen adalah kepala kunci

momen ditahan agar kunci shock tetap pada posisi yang benar sambil menarik

gagang kunci momen searah jarum jam. Setiap kunci momemn memiliki momen

maksimum (maximum torque), yang merupakan batas tertinggi kekencangan yang

dapat diukur oleh kunci momen. Agar penggunaannya sesuai dengan fungsinya dan

supaya alat ini tetap awet, gunakan kunci momen dengan ukuran kekencangan di

bawah batas maksimum momen kekencangannya.

Page 7: Alat Kerja Kunci Moment, Gauge

KUNCI MOMEN (TORGUE WRENCH)

Kunci momen (torgue wrench) digunakan untuk mengukur gaya punter

pada baut dan mur agar mencapai momen kekencangan tertentu. Jenis kunci

momen yang ada terdiri atas model deflecting beam (batang jarum), model dial

indicator, dan model setting micrometer. Kunci momen model deflecting beam,

menunjukkan besar ukuran momen kekencangan oleh sebuah batang penunjuk.

Batang penunjuk akan bergerak dan menunjuk pada skala tertentu seiring dengan

besarnya momen pengencangan yang dilakukan. Pada model lain, momen

kekencangan yang diinginkan dapat diatur dengan cara menyetel ukuran

kekencangan (setting micrometer) pada tangkai kunci momen. Kunci shock

dengan ukuran tertentu mengencangkan baut atau mur.

Agar kunci momen dapat digunakan sesuai fungsinya, pada tahap awal

pengerasan sebuah baut atau mur gunakanlah kunci biasa seperti kunci ring, pas

atau shock. Kunci momen hanya dipakai pada pengerasan akhir serta mengetahui

besarnya momen kekencangan yang diharapkan sesuai spesifikasi kekencangan

baut atau mur. Contoh penggunaan kunci momen misalnya pada penyetelan baut

kepala silinder dan baut-baut pada unit differensial (pada mobil). Penyetelan

momen kekencangan baut/mur yang baik dilakukan secara bertahap sampai

diperoleh momen kekencangan yang sesuai. Anonimus (online)

Prinsip kerja :

Cara menggunakan kunci momen adalah kepala kunci momen ditahan agar kunci

shock tetap pada posisi yang benar, yakni sejajar dengan lengan. Lalu sambil

menarik gagang kunci momen searah jarum jam. Socket dapat dipasangkan pada

kunci momen untuk disesuiakan dengan berbagai macam ukuran baut.

Page 8: Alat Kerja Kunci Moment, Gauge

Komponen alat ukur :

Pembahasan :

Pada percobaan alat-alat ukur yang kami pilih kunci momen. Setiap kunci momen

memiliki momen maksimum (maximum torque), yang merupakan batas tertinggi

kekencangan yang dapat diukur oleh kunci momen. Agar penggunaannya sesuai

dengan fungsinya dan supaya alat ini tetap awet, gunakan kunci momen dengan

ukuran kekencangan di bawah batas maksimum momen kekencangannya. Untuk

ukuran kekencangan baut atau mur yang lebih besar,

maka dapat menggunakan kunci momen lain dengan

momen maksimum lebih besar.

Dalam menggunakan kunci ini harus hati-hati,

karena terdapat peringatan penting, yakni

menggunakan kunci biasa untuk pengerasan awal.

Lalu menggunakan kunci momen pada pengerasan

akhir. Kunci momen digunakan untuk mengukur gaya

punter pada baut dan mur. Agar mencapai ketegangan

tertentu. Soket dapat dipasang pada kunci momen

untuk disesuaikan dengan berbagai macam ukuran

baut dan sebagainya.

Page 9: Alat Kerja Kunci Moment, Gauge

FEELER GAUGES (ALAT PENGUKUR CELAH)

Kaliper celah adalah alat ukur yang biasa digunakan untuk memeriksa jarak-jarak

yang kecil atau ukuran celah-celah diantara dua permukaan. Karena daerah antara

permukaan ini sangat sempit maka diperlukan alat ukur tak berskala yang dapat

digunakan untuk menentukan ukuran tersebut. Alat ini dipakai secara luas dalam

bidang pemesinan, fitting dan otomotif. Contoh penggunaannya adalah untuk

menyetel pisau mesin frais atau memeriksa kelonggaran katup pada mesin.

alat ukur celah (feeler gauges)

Bahan dan Kegunaan

Kaliper celah dibuat dari baja yang lentur dan berkualitas tinggi. Tiap set terdiri dari

10 buah kaliper atau lebih, dijepit pada penjepitbaja dengan pena yang berfungsi

sebagai gantungan pada saat kaliper itu digunakan. Sebuah Kaliper celah yang berisi

10 kaliper masingmasing kalipernya mempunyai ukuran yang tertera pada tiap-tiap

kaliper, dimulai dari ukuran 0,05; 0,10; 0,15; 0,20; 0,30; 0,40; 0,50; 0,60; 0,70; dan

0,80 milimeter.

Ada juga kaliper celah dengan ukuran dalam inch. Ukuran terkecil dari kaliper celah

adalah sekaligus menunjukkan tingkat ketelitian yang dapat dicapai dari alat ukur

tersebut. Sehingga kaliper celah dengan ukuran kaliper terkecil 0,05 mm akan

mempunyai ketelitian 0,05 mm. Kaliper-kaliper ini mempunyai panjang tiap kaliper

kira-kira 100 mm dengan bentuk ujung yang bulat atau ada juga yang tirus pada sisi

lebarnya.

Page 10: Alat Kerja Kunci Moment, Gauge

Cara Cara Menggunakan

cara menggunakan feeler gauges

Pengukuran celah dilakukan dengan memasukkan salah satu kaliper yang sesuai

dengan celah yang di ukur. Jangan coba untuk memaksakan kaliper yang tidak sesuai

atau terlalu sesak karena bias menyebabkan kaliper bengkok dan mungkin akan

terjadi perubahan bentuk yang tetap. Apabila kaliper terlalu tebal bisa dipilih kaliper

lain dengan ukuran di bawahnya.

Ketelitian pengukuran dapat diperoleh dengan menggabungkan beberapa kaliper.

Apabila sebuah kaliper dapat masuk dengan longgar, coba ditambahkan dengan

kaliper yang dengan ukuran terkecil. Kaliper-kaliper tersebut dapat ditambahkan

sehingga didapatkan ukuran yang pas. Sehingga ukuran celah adalah jumlah dari

ukuran kaliper yang dapat masuk dengan pas tersebut.

Page 11: Alat Kerja Kunci Moment, Gauge

MISTAR BAJA

Penggaris atau mistar bermacam-macam jenisnya, penggaris lurus, penggaris

segitiga siku-siku, penggaris sigi tiga sama sisi yang terbuat dari plastik atau logam,

mistar tukang kayu, dan penggaris berbentuk pita (meteran pita). Mistar mempunyai

batas ukur sampai 1 meter, sedangkan meteran pita dapat mengukur panjang sampai

3 meter. Mistar memiliki ketelitian 1 mm atau 0,1 cm. Posisi mata harus melihat

tegak lurus terhadap skala ketika membaca skala mistar.

 gambar cara memandang skala penggaris

Pada postingan ini akan saya fokuskan pada pembahasan mistar atau penggaris yang

biasa digunakan untuk pekerjaan bengkel otomotif, yaitu mistar baja

gambar mistar baja

Ternyata mistar banya sangat berguna pada pekerjaan bengkel otomotif, yaitu untuk

mengukur gerak bebas ( FreePlay ) pada komponen sepeda motor, seperti:

a.      Gerak Bebas Rantai Roda

gambar jarak bebas rantai roda

Page 12: Alat Kerja Kunci Moment, Gauge

Gerak bebas rantai roda adalah jarak bebas rantai yang berfungsi untuk toleransi

gerakan rantai ketika sepeda motor berjalan, atau bisa disebut jega dengan

kekencangan rantai. Kekencangan rantai roda harus tepat, tidak boleh terlalu

kencang (gerak rantai seret/tidak lancar) dan tidak boleh terlalu kendor (rantai bisa

lepas).

b.  Gerak Bebas Kopling

Seperti gambar di atas yang ditunjuk anak panah, walaupun handle kopling sudah di

tarik tetapi kopling belum bekerja

c.  Gerak Bebas Rem depan/belakang

Gambar di atas adalah gambar gerak bebas pedal rem. Gerak bebas pedal rem harus

pas tidak boleh terlalu besar/dalam, karena akan mempengaruhi kerja rem

Kegunaan mistar baja : Untuk mengukur benda krja, Mengukur panjang, lebar,tingi,

dan Pengukuran dengan satuan millimeter,centimeter,inchi

Cara penggunaan : Tempelkan pada benda kerja, lalu paskan dan lihat  berapa

ukuran yg di inginkan