analisis laporan keuangan - i

Post on 04-Jul-2015

248 Views

Category:

Documents

6 Downloads

Preview:

Click to see full reader

TRANSCRIPT

Pengantar Analisis Laporan Keuangan

Pengertian dan proses akuntansi

Akuntansi adalah kegiatan jasa yang memberikan informasi kuantitatif dalam ukuran uang mengenai suatu entitas usaha untuk digunakan dalam pengambilan keputusan ekonomi.

Proses akuntansi: transaksi, jurnal umum, buku besar, neraca lajur, laporan keuangan.

Laporan Keuangan

Tujuan dari laporan keuangan adalah menyediakan informasi yang menyangkut posisi keuangan, kinerja serta perubahan posisi keuangan suatu perusahaan yang bermanfaat bagi pemakai dalam pengambilan keputusan ekonomi.

Pemakai laporan keuangan: investor, karyawan, pemberi pinjaman, pemasok dan kreditur usaha lainnya, pelanggan, pemerintah dan masyarakat.

Komponen Laporan Keuangan

NeracaLaporan laba-rugiLaporan perubahan ekuitasLaporan arus kasCatatan atas laporan keuangan

Asumsi Dasar dari Laporan Keuangan

Dasar AkrualDasar akrual mengakui transaksi pada saat kejadian (dan bukan pada saat kas atau setara kas diterima atau dibayar), dan dicatat dalam catatan akuntansi serta dilaporkan dalam laporan keuangan pada periode yang bersangkutan.

Kelangsungan UsahaLaporan keuangan disusun atas dasar asumsi kelangsungan usaha perusahaan dan akan melanjutkan usahanya di masa datang. Perusahaan diasumsikan tidak bermaksud untuk melikuidasi atau mengurangi secara material skala usahanya.

Karakteristik Kualitatif Laporan Keuangan

Dapat dipahamiRelevanMaterialitasKeandalanPenyajian jujurSubstansi mengungguli bentukNetralitasPertimbangan sehatKelengkapanDapat dibandingkan

Analisis Laporan Keuangan

Tujuannya adalah memberikan informasi secara lebih terinci atas hasil interpretasi mengenai prestasi yang dicapai perusahaan, posisi dan keadaan keuangan perusahaan, proyeksi ke depan perusahaan, diagnosis dan akurasi.

Metode yang digunakan bisa vertikal, horisontal maupun korelasi.

Teknik yang digunakan: analisis perbandingan, analisis common-size, analisis tren, analisis arus kas, analisis rasio, analisis laba kotor atau metode DuPont.

Ruang kerja Analisis Laporan Keuangan

Menentukan tujuan dan maksud dari analisisMengumpulkan dataMemproses dataMenganalisa dataMengembangkan dan menyimpulkan serta

merekomendasikan hasilMenindaklanjuti

Daftar Pustaka

IAI, 2009, Standar Akuntansi Keuangan, Jakarta: Salemba Empat

Robinson, Thomas R., et.al, 2009, International Financial Statement Analysis, New Jersey: John Wiley & Sons, Inc.

Sofyan Safri Harahap, 1998, Analisis Kritis atas Laporan Keuangan, Jakarta: PT. RajaGrafindo Persada

TERIMA KASIH

Soal

Menyediakan informasi tentang kemampuan perusahaan dan posisi keuangan perusahaan sehingga pemakai dapat membuat keputusan ekonomis merupakan tujuan dari ….

Posisi keuangan perusahaan pada periode tertentu sebaiknya dievalusi dengan melihat …. perusahaan

Metode akuntansi, estimasi dan asumsi yang digunakan dalam menyusun laporan keuangan dapat ditemukan pada ….

Bagaimanakah pendapat saudara dengan laporan keuangan yang dibuat oleh perusahaan-perusahaan di Indonesia, apakah sudah berdasarkan PAI? Jelaskan!

top related