bumi kita, rumah kita sendiri apapentingnyasihkonservasi?

Post on 23-Jun-2015

1.461 Views

Category:

Education

1 Downloads

Preview:

Click to see full reader

DESCRIPTION

Yang muda,yang bisa merubah,yang mampu bersuara,yang bakalan punya anak dan cucu..

TRANSCRIPT

BUMI KITA, RUMAH KITA SENDIRI

Apa pentingnya sih konservasi?Hananto MaryanWiguna

@bujangmelarat18

Konservasi ? Konservasi adalah menggunakan sumberdaya alam untuk memenuhi

keperluan manusia dalam jumlah yang besar dalam waktu yang lama (American Dictionary)

Konservasi adalah alokasi sumberdaya alam antar waktu (generasi) yang optimal secara sosial (Randall, 1982)

Konservasi merupakan manajemen udara, air, tanah, mineral ke organismehidup termasuk manusia sehingga dapat dicapai kualitas kehidupan manusia yang meningkat termasuk dalam kegiatan manajemen adalah survai, penelitian, administrasi, preservasi, pendidikan, pemanfaatan dan latihan (IUCN, 1968)

Konservasi adalah manajemen penggunaan biosfer oleh manusia sehinggadapat memberikan atau memenuhi keuntungan yang besar dan dapatdiperbaharui untuk generasi-generasi yang akan datang (WCS, 1980)

Konservasi adalah upaya yang dilakukan manusia untuk melestarikan ataumelindungi alam

LINGKUNGAN?

Lingkungan Salah seorang ahli ilmu lingkungan, yaitu Otto

Soemarwoto environment menyebutkan lingkungan atau lingkungan hidup merupakan segala sesuatu yang ada pada setiap makhluk hidup atau organisme dan berpengaruh pada kehidupannya

(Undang-Undang Nomor 23 Tahun 1997 tentang Pengelolaan Lingkungan Hidup) Lingkungan hidup merupakan kesatuan

ruang dengan semua benda, daya, keadaan, dan makhluk

hidup, termasuk manusia dan perilakunya yang

memengaruhi kelangsungan perikehidupan dan

kesejahteraan manusia serta makhluk hidup lainnya

Daya dukung lingkungan adalah ukuran kemampuan suatu lingkungan mendukung sejumlah kumpulan atau populasi jenis makhluk hidup tertentu untuk dapat hidup dalam suatu lingkungan tertentu.

Upaya Konservasi = Mencintai Lingkungan

Sepakat?

Mengapa konservasi menjadi PENTING?

Sadar atau tidak,

percaya atau tidak,

terima atau tidak,

Kerusakan lingkungan itu terjadi..!

PEMBANGUNAN EKONOMI SELAMA INI CENDERUNG MENGEKSPLOITASI

SUMBER DAYA ALAM DAN MENGAKIBATKAN KERUSAKAN LINGKUNGAN

PENURUNAN

KEANEKARAGAMAN HAYATI

•Perusakan Habitat

•Kepunahan Spesies

•Kerusakan Hutan

PENURUNAN

KETERSEDIAAN PANGAN

• Perusakan dan

pengurangan Lahan

Pertanian

• Penurunan Air Tanah

• Penggurunan

• Erosi Tanah

• Pemiskinan Zat Hara

• Penggaraman tanah

• Penangkapan Ikan

yang berlebihan, dll

PENURUNAN KETERSEDIAAN

SUMBER DAYA ALAM LAINNYA

• energi/bahan bakar

• Mineral tdk terbaharui

PRODUKSI LIMBAH

• Limbah Padat

• Bahan Berbahaya dan

beracun

PENCEMARAN AIR

• Sedimentasi

• bahan Kimia Beracun

• Agen Biologis Pembawa

Penyakit

• Tumpahan Minyak

• Pencemaran panas, dll

PENCEMARAN UDARA

• Perubahan Iklim Global

• Perusakan lapisan Ozon

• Hujan Asam

• Pencemaran udara

daerah perkotaan

• dll

MASALAH

UTAMA

LINGKUNGAN

Sumber : Departemen Biologi ITB)

KETERKAITAN MASALAH LINGKUNGAN

POPULASI MANUSIA

Overpopulasi

Overkonsumsi

Penyebaran

Kesenjangan NMI* & NSB**

Krisis politik-ekonomi-sosial

SUMBER DAYA ALAMKeterbatasan & kualitas/kondisi

Pemborosan

Anggapan bahwa teknologi dapat

memecahkan semua masalah

PENCEMARAN &

KERUSAKAN

LINGKUNGAN

*NMI = Negara Maju Industri

**NSB = Negara Sedang Berkembang

OVERPOPULASI? duuh...!

Menurut prediksi The Club of Rome

mengenai batas-batas pertumbuhan

(The Limit to Growth) bahwa pada

2050 sistem kehidupan di bumi akan

menghadapi Total Collapse

KERUSAKAN HUTAN

Berdampak buruk pada kwalitas kehidupan manusia dan mahluk

hidup lainnya

Pencurian aset Negara (kayu dan HHBK)

Perampasan hak masyarakat sekitar hutan akan kelestarian

lingkungan hidup

Hilangnya banyak sumber plasma nutfah

Punahnya satwa akibat kerusakan habitat

Bencana alam

Menciptakan “dongen tentang hutan” bukan warisan kekayaan

SDA

Degradasi nilai budaya masyarakat sekitar hutan

Bentuk Pengrusakan Hutan

Kerusakan hutan (deforestation)

Alih fungsi kawasan hutan (Forest Degradation)

Kerusakan hutan

Over cutting

Penebangan liar

Pemburuan satwa

Izin pemanfaatan yang overlap dg kawasan konservasi

Tidak ada jaminan keberhasilan peremajaan hutan

dsb,

Alih Fungsi Kawasan

Perkebunan

Tambang

Infrastruktur

Pemukiman

dsb,

“Pembangunan untuk memenuhi kebutuhan masa sekarang tanpa

mengurangi kemampuan generasi mendatang untuk memenuhi

kebutuhannya”.

Apa yang bisa kita lakukan?

Pengelolaan LH/SDA

Pelestarian LH/SDA

Pencegahan pencemaran & perusakan LH/SDA

Pertumbuhan

Pemerataan

Eko-efisiensiStabilitas

Pengentasan kemiskinan

Pemberdayaan masyarakat

Peranserta masyarakatPembinaan kelembagaan

MENGATASI PERMASALAHAN LINGKUNGAN

1. Analisis Ilmiah: mengumpulkan informasi & melakukan penelitian untuk membuat model yang

menjelaskan kejadian dan meramalkan kejadian yang akan datang. Contoh: meramalkan perubahan

cuaca global.

2. Analisis Risiko: menganalisis dan memperkira-kan pengaruh potensial dari suatu aksi

atau kegiatan. Contoh: Analisis mengenai dampak lingkungan.

3. Pendidikan Masyarakat : mensosialisasikan informasi tentang permasalahan, berikut

alternatif pemecahannya.

Contoh: penyuluhan, iklan pelayanan masyarakat, pendidikan di sekolah.

4. Penentuan kebijakan : Peranserta masyarakat dalam menentukan kebijakan dengan

melakukan kontrol terhadap keadaan lingkungan sebagai akibat pembangunan.

Contoh: peran LSM & masyarakat umum.

5. Pemantauan : memantau kegiatan yang dilakukan di lapangan; melihat dan menilai apakah

masalah telah terselesaikan dan memperbaiki permodelan atas masalah tsb.

Contoh: peran lembaga pemerintah, LSM (kasus Freeport, Indorayon dll.)

Prinsip Bekerja dengan Bumi

Mempertahankan Bumi dalam kondisi semula atau lebih baik.

Tidak mengambil lebih dari yang diperlukan.

Tidak merusak kehidupan, air, udara dan tanah.

Menjaga keberlanjutan dari keanekaragaman hayati.

Menjaga kapasitas bumi untuk memperbaiki dirinya.

Tidak menggunakan sumber daya yang berpotensi untuk diperbarui

dengan laju yang lebih cepat daripada laju pembentukannya.

Tidak menghamburkan sumber daya alam.

Tidak membuang pencemar ke dalam lingkungan dalam laju yang tidak

dapat dinetralisir secara alami oleh lingkungan.

Menekankan pencegahan pencemaran dan pengurangan limbah.

Memperlambat laju pertumbuhan populasi.

Mengupayakan pengentasan kemiskinan.

A. Pelestarian Tanah (Tanah Datar, Lahan

Miring/Perbukitan)

B. Pelestarian Udara

C. Pelestarian Hutan

D. Pelestarian Laut dan Pantai

E. Pelestarian Flora dan Fauna

Upaya Pelestarian Lingkungan Hidup oleh Masyarakat

Bersama Pemerintah

Bentuk kegiatan pelestarian lingkungan

Bijak dalam menggunakan teknologi

Budayakan gaya hidup sehat dan “hijau”

Hemat Energi

Bijak mengolah sampah

Penghijauan kota, sukur-sukur reboisasi kawasan kritis *_*

Eco-Travelling

Bijak memanfaatkan SDA

Menejemen limbah

Pemberdayaan masyarakat

dsb

Yang muda,

yang bisa merubah,

yang mampu bersuara,

yang bakalan punya anak dan cucu..

*__*

Dunia Ini Cukup Buat Seluruh Umat Manusia,

Tapi Tidak Bagi Orang Yang Selalu Merasa Kurang

--- Mahatma Gandhi ---

top related