kinematika gerak lurus

Post on 26-Jul-2015

50 Views

Category:

Education

0 Downloads

Preview:

Click to see full reader

TRANSCRIPT

FISIKA “Kinematika Gerak Lurus”

Oleh :Pusvita Sari

Rizky SeptianiTria Monica Anggraini

Ummi Salamah AlkholdahVenandya Septa Arneliza

KINEMATIKA

KINEMATIKA adalah Ilmu gerak yang membicarakan gerak suatu benda tanpa memandang gaya yang bekerja pada benda tersebut (massa benda diabaikan). Jadi jarak yang ditempuh benda selama geraknya hanya ditentukan oleh kecepatan v dan atau percepatan a.

Gerak

• Gerak adalah perubahan tempat (posisi) suatu benda terhadap titik acuan pada waktu tertentu.

Jarak

• Jarak adalah panjang lintasan total yang ditempuh tanpa memandang arah gerak benda. (S)

Perpindahan

• Perpindahan adalah perubahan kedudukan suatu benda ditinjau dari keadaan awal dan keadaan akhir dengan memerhatikan arah gerak benda. (∆S)

Sebagai contoh, titik A ditetapkan sebagai acuan tetap. Arah ke kanan diberi tanda positif dan kekiri diberi tanda negatif.

Benda mula-mula berada di titik A kemudian bergerak ke titik B dan akhirnya berhenti di titik C. Apabila jarak dari B ke C adalah 30 m, perpindahannya menjadi sebagai berikut:

Penyelesaian

∆s = SAB - SBC

∆s = 50 m – 30 m = +20 mKeterangan:

∆s = perpindahan (dalam m)

SAB = jarak A sampai B → benda bergerak ke kanan (sumbu x positif)

SBC = jarak B sampai C → benda bergerak ke kiri (sumbu x negatif)

Jadi, ∆s = +20 m artinya besar perpindahan benda adalah 20 m ke kanan

Laju

• Laju adalah jarak yang ditempuh benda tiap satuan waktu atau merupakan besaran skalar dan didefinisikan sebagai hasil bagi antara jarak yang ditempuh dengan selang waktu (V=S/t )

Kecepatan

• Kecepatan adalah perpindahan benda tiap satuan waktu atau laju perubahan posisi benda ketika bergerak dalam arah tertentu atau merupakan besaran vektor dan didefinisikan sebagai hasil bagi antara perpindahan dengan selang waktu (∆V = S/t )

Percepatan

• Percepatan adalah besaran vektor yang didefinisikan sebagai perubahan kecepatan tiap waktu (a = ∆v/t )

Kinematika Gerak Lurus

Gerak Lurus :1. Gerak Lurus Beraturan 2. Gerak Lurus Berubah Beraturan

GERAK LURUS BERATURAN  Gerak lurus beraturan, adalah gerak lurus

suatu objek dimana dalam gerak ini kecepatannya tetap atau tanpa percepatan, sehingga jarak yang ditempuh dalam gerak lurus beraturan adalah kelajuan kali waktu.

 

GERAK LURUS BERUBAH BERATURAN

 Gerak lurus berubah beraturan, adalah gerak benda pada lintasan lurus dengan percepatan tetap, perubahan kecepatan benda yang terjadi secara teratur dan lintasan benda tersebut lurus.

Jarak yang ditempuh benda

S = vₒ . t + ½. a t²

Keterangan:vₒ = kecepatan awal (m/s)t = waktu (s)a = percepatan(m/s²) S = jarak (m)

GERAK VERTIKAL KEATAS

Gerak vertikal keatas merupakan gerak benda meninggalkan bumi secara vertikal. Pada gerak vertikal keatas, benda bergerak diperlambat, sehingga nilai percepatan gravitasi (g) bernilai negatif.

Contoh Soal

• Sebuah peluru ditembakkan vertikal keatas dengan kecepatan awal 35 m/s dan dalam waktu 1,5 sekon, hitunglah tinggi maksimal yang dicapai peluru (g = 10 m/s²).

Jawab

Dik : vₒ = 35 m/s t = 1,5 s g = 10 m/s²

Dit : h=...? h = vₒ.t – 1/2 . g.t² h = 35 . 1,5 – ½ .10.

(1,5)² h = 52,5 – 11,25

h = 11,25 m

GERAK VERTIKAL KEBAWAH

Gerak vertikal kebawah merupakan gerak benda menuju ke pusat bumi secara vertikal dengan kecepatan awal tertentu (vₒ≠ 0). Pada gerak vertikal kebawah, benda bergerak dipercepat, yaitu dengan percepatan yang sama dengan percepatan gravitasi (g).

Keterangan: H = tinggi (m)Vₒ = kecepatan awal (m/s)V = kecepatan pada saat t (m/s)g = percepatan gravitasi (m/s²)t = waktu untuk mencapai h (s)

GERAK JATUH BEBAS

Gerak jatuh bebas adalah gerak suatu benda yang dijatuhkan dari ketinggian tertentu tanpa kecepatan awal (vₒ = 0)

Contoh Soal

• Sebuah benda jatuh bebas dari ketinggian 80 m, hitunglah waktu yang ditmpuh benda tersebut hingga jatuh ketanah (g = 10 m/s²).Dik : h = 80 m g = 10 m/s²Dit : t =...?Jawab : h = 1/2. g . t² 80 = 1/2 . 10 . t² 80 = 5t² t = √16 t = 4 s

top related