paired sample t test

Post on 21-Jun-2015

3.123 Views

Category:

Documents

5 Downloads

Preview:

Click to see full reader

TRANSCRIPT

PAIRED SAMPLE T TEST

Oleh : Tenia Wahyuningrum

Uji-t berpasangan (paired t-test) adalah salah satu metode pengujian hipotesis dimana data yang digunakan tidak bebas (berpasangan).

Ciri-ciri yang paling sering ditemui pada kasus

yang berpasangan adalah satu individu (objek penelitian) dikenai 2 buah perlakuan yang berbeda.

Walaupun menggunakan individu yang sama, peneliti tetap memperoleh 2 macam data sampel, yaitu data dari perlakuan pertama dan data dari perlakuan kedua. Perlakuan pertama mungkin saja berupa kontrol, yaitu tidak memberikan perlakuan sama sekali terhadap objek penelitian.

Misal pada penelitian mengenai efektivitas suatu obat tertentu, perlakuan pertama, peneliti menerapkan kontrol, sedangkan pada perlakuan kedua, barulah objek penelitian dikenai suatu tindakan tertentu, misal pemberian obat.

Dengan demikian, performance obat dapat

diketahui dengan cara membandingkan kondisi objek penelitian sebelum dan sesudah diberikan obat.

Example

Didapatkan nilai ujian matematika sekelompok siswa smu nusa bangsa sebelum dan sesudah menggunakan software modul interaktif matematika dalam bentuk cd hasil karya mahasiswa stmik widya utama.

Kasus : Diduga rata-rata nilai ujian matematika siswa smu nusa bangsa sebelum dan sesudah menggunakan software modul interaktif tidak berbeda/ sama.

Dengan data diatas, apakah dapat dibuktikan bahwa rata-rata ujian matematika sebelum dan sesudah menggunakan software modul interaktif benar-benar sama?

Hipotesis

H0 : Rata-rata nilai ujian matematika sebelum = Rata-rata nilai ujian matematika sesudah

H1 : Rata-rata nilai ujian matematika sebelum ≠ Rata-rata nilai ujian matematika sesudah

Secara statistik, hipotesis tersebut dapat dituliskan sbb:

H0 : µsebelum = µsesudah

H1 : µsebelum ≠ µsesudah

Didapatkan rata-rata sebelum menggunakan software adalah 87,0953 dan rata-rata sesudah menggunakan software adalah 88,0417

Simpang baku gabungan 1,5524

t = 87,0953 - 88,0417 = -3,39

1,5524 / √ 30

Nilai t tabel

t table didapat dari table distribusi t dengan melihat uji dua pihak, dengan signifikansi 5% dan derajat kebebasan / degree of freedom /df =30-1=29

Didapatkan nilai t table=2,045 Karena t hitung kurang dari –t table,

maka H0 ditolak

Kesimpulan:

H0 ditolak, dan H1 diterima artinya bahwa nilai ujian matematika sebelum dan sesudah menggunakan software modul interaktif berbeda.

Pustaka

Sebagian isi materi ini diambil dari blog forum statistika

top related