spmi dan iso 9001:2008wcw.cs.ui.ac.id/teaching/imgs/bahan/wdp/class05.pdfwarna hitam, putih, atau...

Post on 06-Mar-2019

240 Views

Category:

Documents

0 Downloads

Preview:

Click to see full reader

TRANSCRIPT

COLOR TEHORY

Ir Wahyu Catur Wibowo, M.Sc, Ph.D

wibowo@cs.ui.ac.id

http://telaga.cs.ui.ac.id/~wibowo

Warna Primer

Tidak dapat dibuat dengan kombinasi warna apa pun

Red BlueYellow

Warna Sekunder

Terbentuk dari pencampuran warna primer

Warna Tersier

Terbentuk dari pencampuran satu warna primer dengan satu warna sekunder

Warna Hangat

Memberi efek membangkitkan semangat, enerji, memikat, positif.

Warna yang tergolong warna hangat antara lain adalah warna

merah,

oranye, dan

kuning, serta variasi dari ketiga warna tersebut

Warna hangat digunakan dalam situs web yang menginginkan passion, kebahagiaan, entusiasisme, dan enerji dari pembacanya

Warna Hangat: Merah

Warna merah adalah warna yang sangat panas. Sering diasosiasikan degan api, violence, perang, cinta dan kasih

sayang. Warna merah juga diasosiasikan dengan sesuatu yang penting tapi juga

diasosiasikan dengan bahaya, kemarahan. Di Tiongkok, warna merah adalah warna kesejahteraan dan

kebahagiaan. Di Afrika Selatan sebaliknya, warna merah adalah warna duka. Warna

merah diasosiasikan dengan kehati-hatian akan bahaya AIDS. Dalam desain, warna merah dapat memberi akses yang kuat. Warna merah digunakan apabila kita menginginkan untuk memberi

kesan kekuatan dan cita-cita. Warna merah muda memberi kesan ceria, warna memberi kesan kuat dan elegan

Warna Hangat: Oranye

Warna oranye adalah warna yang cemerlang dan berenerji.

Warna oranye diasosiasikan dengan bumi dan musim gugur.

Karena dikaitkan dengan perubahan musim, warna oranye dapat merepresentasikan perubahan atau pergerakan.

Warna oranye juga berkaitan dengan nama buah, orange, sehingga dikaitkan pula dengan kesehatan dan vitalitas

Dalam desain, warna oranye dapat memberikan kecerahan tanpa kesan untuk menguasai seperti pada warna merah. Warna oranye lebih bersahabat daripada warna merah

Warna Hangat: Kuning

Warna kuning adalah warna hangat yang paling terang dan memberi enerji.

Warna kuning diasosiasikan dengan kebahagiaan, harapan, matahari terbit.

Meskipun demikian, warna kuning juga diasosiasikan secara negative dengan sifat pengecut. Di Mesir, warna kuning diasosiasikan dengan warna duka. Di Jepang, warna kuning melambangkan harapan. Di India, warna kuning adalah warna untuk pedagang.

Dalam desain, warna kuning akan memberi rasa bahagia dan ceria.

Kuning lembut biasanya digunakan untuk warna bayi dan anak kecil.

Warna kuning muda memberikan perasaan bahagia dan tenang daripada warna kuning terang.

Warna kuning tua dan warna kuning keemasan akan memberi kesan antic dan digunakan untuk memberi kesan adanya sifat permanen

Warna Dingin

Warna dingin adalah warna air, malam, alam, dan memberi kesan tenang, rileks, dan tertutup.

Yang termasuk dalam warna dingin adalah warna hijau, biru, dan ungu.

Biru adalah warna primer. Warna hijau dan ungu dihasilkan dari pencampuran dengan warna hangat (kuning dan merah). Warna biru dan kuning menghasilkan warna hijau dan warna biru dengan warna merah menghasilkan warna ungu.

Warna hangat digunakan dalam situs web yang menginginkan passion,

Dalam desain, warna dingin digunakan untuk memberi kesan tenang atau professional

Warna Dingin: Hijau

Warna hijau adalah warna alam.

Warna hijau memberi kesan awal dan pertumbuhan serta perbaikan dan berkelimpahan.

Warna hijau juga memberi kesan iri atau cemburu serta kurang pengalaman.

Dalam desain, warna hijau akan memberi efek harmoni dan keseimbangan serta stabil.

Warna hijau cocok digunakan untuk desain halaman web yang terkait dengan kesejahteraan, stabilitas, pembaruan, dan alam.

Warna hijau terang memberi kesan ceria sedang warna hijau tua memberi kesan sangat stabil dan berpengaruh

Warna Dingin: Biru

Warna biru sering dihubungkan dengan kesedihan.

Meskipun demikian, warna biru digunakan secara luas untuk merepresentaskan ketenangan dan tanggung jawab.

Warna biru muda dapat membneri kesan rileks, menyegarkan, bersahabat, dan tenang.

Warna biru tua memberi kesan kuat dan reliable dan cocok digunakan untuk situs perusahaan dimana kekuatan dan reliabilitas sangat penting

Warna Dingin: Ungu

Warna ungu diasosiasikan dengan kreativitas dan imajinasi.

Warna ungu tua biasanya diasosiasikan dengan kesejahteraan dan gaya hidup mewah.

Ungu muda lebih diasosiasikan dengan musim semi dan romansa.

Warna Netral

Warna netral sering digunakan sebagai warna latar pada halaman web.

Arti dan kesan dari warna netral akan sangat banyak dipengaruhi oleh warna lain di sekitarnya

Warna Netral: Hitam

Warna hitam adalah warna netral yang paling kuat.

Sering diasosiasikan sebagai kekuatan dan formalitas.

Sisi negatifnya, warna hitam diasosiasikan dengan kejahatan, kematian, atau misteri.

Warna hitam adalah warna duka cita di sejumlah Negara, juga warna pemberontakan di sejumlah budaya

Warna Netral: Putih

Warna putih adalah kebalikan dari warna hitam.

Warna putih diasosiasikan dengan kesucian.

Jasa rumah sakit sering mengguanakan warna putih sebagai warna dasar.

Dalam desain, warna putih memberi warna lain untuk tampil.

Warna putih juga memberi kesan bersih dan sederhana

Warna Netral: Abu-abu

Warna abu-abu sering dikonotasikan dengan kemurungan atau depresi.

Warna abu-abu muda dapat digunakan untuk menggantikan warna putih, dan warna abu-abu tua dapat digunakan untuk menggantikan warna hitam.

Abu-abu dianggap sebagai warna konservatif dan formal, tetapi juga modern.

Warna abu-abu digunakan dalam halaman web di mana formalitas dan profesionalitas adalah kunci utama.

Warna Netral: Coklat

Warna coklat dihubungkan dengan bumi, kayu, dan batu.

Coklat diasosiasikan dengan ketahanan dan reliabilitas.

Dalam desain, warna coklat sering digunakan sebagai warna latar.

Warna coklat akan memberi kesan kehangatan

Warna Netral: Beige

Warna Beige agak unik dalam sprektrum warna karena warna ini dapat menjadi warna dingin atau warna hangat tergantung pada warna sekitarnya.

Beige dapat menjadi hangat seperti warna coklat, tetapi juga bisa menjadi dingin seperti warna putih

Warna Netral: Cream dan Gading

Warna cream dan gading merupakan warna yang sophisticated dengan memberi kehangatan warna coklat dan banyak dipengaruhi oleh dinginnya warna putih.

Warna cream dan gading memberi kesan tenang dengan sedikit kesucian dari warna putih

Hue

Hue adalah terminologi warna yang paling dasar yang akan memberi suatu objek berupa warna.

Jika kita menyebut warna “merah”, “kuning”, “hijau”, maka kita berbicara tentang hue.

Kita sudah mempelajari bahwa penggunaan hue yang berbeda akan memberi efek yang berbeda

Situs Indiana University di Amerika Serikat menggunakan hue warna merah sebagai warna dominan

Dalam GIMP

Chroma

Chroma adalah kemurnian warna.

Hue dengan tingkat chroma yang tinggi tidak memiliki campuran warna hitam, putih, atau abu-abu.

Penambahan unsur warna hitam, putih, atau abu-abu akan mengurangi kemurnian warna.

Chroma berbeda dengan saturation dan sering disebut sebagai tingkat keterangan warna dibandingkan dengan warna putih

Saturation

Chroma adalah kemurnian warna.

Saturation menunjukkan warna hue pada kondisi cahaya tertentu.

Saturasi akan membentuk hue yang lemah, kuat, pucat, atau murni.

Warna dengan saturasi yang mirip akan membuat desain yang menarik.

Tones

Tones terjadi bila warna abu-abu ditambahkan pada hue.

Tones umumnya lebih pucat daripada hue murni.

Tones dengan jumlah warna abu-abu yang banyak dapat memberikan kesan kuno pada halaman web.

Tones dapat juga memberi tampilan yang elegen pada halaman web.

Shades

Shades terjadi jika warna hitam ditambahkan pada hue.

Shades dapat digunakan untuk menggantikan warna hitam yang memberi kesan berat

Tints

Tints dihasilkan dari penambahan warna putih pada hue sehingga menghasilkan warna yang lebih ringan daripada warna aslinya

Dalam GIMP

Roda Warna

Roda warna merupakan abstraksi organisasi warna (hue) dalam sebuah lingkaran yang menunjukkan hubungan antara warna primer, warna sekunder, warna tersier.

Dalam roda warna, warna primer, yaitu merah, kuning, dan biru diletakkan dengan jarak tiga warna antara satu dengan yang lain.

Di antara ketiga warna primer tersebut ditempatkan warna-warna sekunder dan tersier.

Warna di tengah roda warna adalah warna putih atau abu-abu yang menunjukkan campuran dari sinar dengan berbagai panjang gelombang cahaya

Monochromatic

Skema warna monochromatic dihasilkan pada satu hue dengan berbagai tones, shades dan tints.

Skema warna monochromatic adalah skema sederhana yang jika digunakan dapat menghindarkan terjadinya perpaduan yang buruk

Monochromatic

Headline Teks Latar Gambar

Analog

Warna analog diperoleh dengan mengambil tiga warna yang berdekatan dalam roda warna.

Umumnya skema warna analog menggunakan tingkat chroma yang sama.

Meskipun demikian, kita dapat menambahkan tones, shades, atau tints untuk memberi efek yang lain sesuai dengan keinginan kita.

Analog

Penggunaan warna analog pada halaman web akan memberikan kesan yang tenang dan damai karena tidak adanya gejolak warna.

Kesan tenang meskipun demikian dapat berubah menjadi membosankan

Complementary

Skema warna dihasilkan dengan memilih dua warna yang berseberangan dalam roda warna.

Dari dua warna, kita dapat memperoleh sejumlah warna yang lain dengan menggunakan tones, tints, dan shades.

Penggunaan dua warna yang berseberangan dapat memberikan efek warna yang norak pada halaman web.

Oleh karena itu biasanya digunakan warna perantara transisi yang lain

Complementary

Dengan pemaduan tone, shades, dan tints

Split Complementary

Agar tidak terlalu kontras, warna Split complementary dihasilkan dengan memilih dua warna lain yang berdekatan dengan warna yang berseerangan

Split Complementary

Dengan pemaduan tone, shades, dan tints

Triad

Warna triad dihasilkan dari perpaduan warna yang memiliki jarak yang sama pada roda warna.

Jarak yang sama ini dapat kita peroleh dengan menggambar segitiga sama sisi sembarang pada roda warna.

Warna triad akan mendapatkan tiga warna utama. Ketiga warna tersebut dapat digunakan misalnya warna pertama sebagai warna latar, warna kedua sebagai warna judul, dan warna ke tiga sebagai warna isi

Split Complementary

Dengan pemaduan tone, shades, dan tints

Double Complementary (Tetrad)

Skema warna tetrad adalah skema warna yang menggunakan dua pasang warna yang komplementer sehingga menghasilkan paduan empat warna yang kaya.

Meskipun demikian, keempat warna ini sulit untuk menghasilkan harmoni warna apabila digunakan dengan porsi yang sama pada halaman web.

Perlu dipilih salah satu warna sebagai warna dominan, dan warna yang lain hanya pelengkap (aksen).

Double Complementary

Dengan pemaduan tone, shades, dan tints

top related