b1.2 perangkat lunak pengolah kata dan angka · pdf fileapabila program telah terbuka maka...

21
1 PENGOLAH KATA Microsoft Word adalah suatu program pengolah kata (Word Processor) yang dipakai oleh para pemakai komputer untuk kegiatan tulis menulis seperti pembuatan surat, proposal, karya ilmiah, soal ujian, laporan, dan sebagainya. Microsoft Word hanyalah salah satu pengolah kata yang beredar di masyarakat, selain itu masih banyak pengolah kata yang populer atau sering digunakan seperti WordPerfect (WP), Star Writer, OpenOfficeWriter, dan masih banyak lagi. Setiap pengolah kata masing-masing mempunyai kelebihan dan kekurangan, akan tetapi pada dasarnya cara pemakaiannya sama saja tinggal tergantung pada kebutuhan. Hal penting yang harus diingat adalah bagaimana menggunakan pengolah kata ini secara efektif dan efisien. Biasanya menggunakan pengolah kata ini diperlakukan seperti memakai mesin ketik, padahal pengolah kata ini jauh lebih canggih dibanding hanya sebuah mesin ketik. Banyak kelebihan-kelebihan yang tidak didapatkan di mesin ketik dijital sekalipun. Fasilitas yang dipunyai pengolah kata adalah kemampuan menyimpan file, dan membukanya kembali. Hal ini akan mempermudah pengguna untuk melakukan editing atau penyuntingan naskah, sehingga pemakai dapat menambah dan mengurangi tulisan sesuai seperti yang dikehendaki. Setelah selasai dilakukan penyuntingan naskah kemudian baru dicetak ke printer. Fasilitas yang dipunyai pengolah kata yang berkaitan dengan hal ini adalah pemilihan font atau huruf-huruf yang dikehendaki, pemilihan jenis-jenis printer, sehingga hasil naskah sudah seperti buku, brosur, atau bentuk lain yang sesuai. Pengaturan spasi juga merupakan fasilitas yang dipunyai sebuah pengolah kata, termasuk pengaturan halaman (layout), pemilihan kertas, dan masih banyak lagi. Kemampuan memasukkan gambar dan tabel dalam naskah tulisan merupakan hal yang istimewa dalam tulis menulis. Dengan kemampuan ini pemakai diberikan kemudahan untuk membuat naskah sesuai yang dikehendaki. Fasilitas-fasilitas yang dipunyai sangat mempengaruhi perkembangan media cetak sesuai dengan perkembangan jaman di era globalisasi seperti sekarang ini. MEMULAI MICROSOFT WORD Microsoft Word merupakan perangkat lunak komputer yang dibuat oleh Microsoft Corporation. Microsoft mengeluarkan suatu paket program perkantoran yang sering disebut dengan Microsoft Office. Program perkantoran ini terdiri dari beberapa paket program antara lain adalah pengolah kata Microsoft Word. Jadi untuk membuka paket pengolah kata ini dicari di perangkat lunak Microsoft Office. Urutan langkah pencarian, dari klik start pilih

Upload: habao

Post on 04-Feb-2018

224 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

1

PENGOLAH KATA

Microsoft Word adalah suatu program pengolah kata (Word Processor) yang dipakai

oleh para pemakai komputer untuk kegiatan tulis menulis seperti pembuatan surat, proposal,

karya ilmiah, soal ujian, laporan, dan sebagainya. Microsoft Word hanyalah salah satu

pengolah kata yang beredar di masyarakat, selain itu masih banyak pengolah kata yang

populer atau sering digunakan seperti WordPerfect (WP), Star Writer, OpenOfficeWriter,

dan masih banyak lagi. Setiap pengolah kata masing-masing mempunyai kelebihan dan

kekurangan, akan tetapi pada dasarnya cara pemakaiannya sama saja tinggal tergantung pada

kebutuhan. Hal penting yang harus diingat adalah bagaimana menggunakan pengolah kata ini

secara efektif dan efisien. Biasanya menggunakan pengolah kata ini diperlakukan seperti

memakai mesin ketik, padahal pengolah kata ini jauh lebih canggih dibanding hanya sebuah

mesin ketik. Banyak kelebihan-kelebihan yang tidak didapatkan di mesin ketik dijital

sekalipun.

Fasilitas yang dipunyai pengolah kata adalah kemampuan menyimpan file, dan

membukanya kembali. Hal ini akan mempermudah pengguna untuk melakukan editing atau

penyuntingan naskah, sehingga pemakai dapat menambah dan mengurangi tulisan sesuai

seperti yang dikehendaki. Setelah selasai dilakukan penyuntingan naskah kemudian baru

dicetak ke printer. Fasilitas yang dipunyai pengolah kata yang berkaitan dengan hal ini adalah

pemilihan font atau huruf-huruf yang dikehendaki, pemilihan jenis-jenis printer, sehingga

hasil naskah sudah seperti buku, brosur, atau bentuk lain yang sesuai. Pengaturan spasi juga

merupakan fasilitas yang dipunyai sebuah pengolah kata, termasuk pengaturan halaman

(layout), pemilihan kertas, dan masih banyak lagi. Kemampuan memasukkan gambar dan

tabel dalam naskah tulisan merupakan hal yang istimewa dalam tulis menulis. Dengan

kemampuan ini pemakai diberikan kemudahan untuk membuat naskah sesuai yang

dikehendaki. Fasilitas-fasilitas yang dipunyai sangat mempengaruhi perkembangan media

cetak sesuai dengan perkembangan jaman di era globalisasi seperti sekarang ini.

MEMULAI MICROSOFT WORD

Microsoft Word merupakan perangkat lunak komputer yang dibuat oleh Microsoft

Corporation. Microsoft mengeluarkan suatu paket program perkantoran yang sering disebut

dengan Microsoft Office. Program perkantoran ini terdiri dari beberapa paket program antara

lain adalah pengolah kata Microsoft Word. Jadi untuk membuka paket pengolah kata ini

dicari di perangkat lunak Microsoft Office. Urutan langkah pencarian, dari klik start pilih

Page 2: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

2

Programs, lalu Microsoft Office, kemudian Microsoft Word 2007 klik. Lihat gambar di bawah

ini,

Gambar 1

Setelah itu maka program tersebut akan terbuka dan menu utama dari perangkat lunak

Microsoft Word sebagai berikut,

Gambar 2

Apabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu

pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum dapat dilihat komponen-komponen

Microsoft Word sebagai berikut,

Scroll Bar

Tool Bar

Title Bar

Menu Bar

Status Bar

Page 3: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

3

• Title Bar

• Menu Bar (Pull Down Menu)

• Toolbars

• Scroll Bar

• Status Bar

Title Bar

Informasi mengenai file yang sedang aktif atau sedang dikerjakan dalam perangkat lunak.

Pada gambar 2 dapat dilihat bahwa file yang aktif adalah Document2. Hal ini berarti bahwa

nama file adalah Document2. Nama ini sebenarnya nama default yang diberikan oleh

Microsoft Word, apabila membuka file baru. Selanjutnya nanti apabila akan menyimpan file

tersebut maka bisa diberi nama baru yang sesuai dengan konten dari file tersebut. Sebaiknya

pemberian nama file jangan asal saja, tetapi dari namanya dapat ditebak maupun diketahui isi

file tersebut. Letak Title Bar ini ada di paling atas dari komponen dalam perangkat lunak.

Menu Bar (Pull Down Menu)

Sederetan menu merupakan fasilitas yang disediakan oleh sebuah perangkat lunak pengolah

kata. Contoh Home, Insert, Page Layout, References, Mailings, dan sebagainya. Fasilitas

yang tersedia banyak sekali dan tidak mungkin untuk menghapalkan satu persatu. Oleh

karena itu dihapalkan yang perlu sesuai kebutuhan saja, toh sesungguhnya pengguna

perangkat lunak ini tidak pernah memakai semuanya hanya sebagian saja (kecil maupun

besar). Atau dapat juga dipelajari pada saat diperlukan dan sebaiknya belajar perangkat lunak

itu learning by doing, tidak mungkin belajar teori saja. Dengan sering menggunakannya dapat

dipastikan nantinya akan hapal dengan sendirinya, “ala bisa karena biasa”.

Toolbars

Merupakan kumpulan perintah di bawah Menu Bar dalam bentuk berupa ikon-ikon yang

berisi tools atau perintah-perintah untuk mempermudah penyelesaian naskah. Dapat dilihat

dalam gambar 2 ada fasilitas untuk mengatur bentuk dan warna huruf (font), pengaturan

paragraf baik untuk mengatur spasi, mengatur tata letak, mengatur styles, dan sebagainya.

Semua perintah dibuat dalam bentuk ikon dimaksudkan agar supaya lebih komunikatif

dengan pengguna. Diharapkan dengan media gambar yang berupa ikon pengguna langsung

memahami apa yang dimaksud dengan perintah-perintah tersebut. Meskipun demikian cara

Page 4: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

4

yang terbaik hanyalah dengan mencobanya, tidak usah takut salah karena belajar itu

membenarkan kesalahan, dan gunakan logika tanyakan kenapa begini kenapa harus begitu.

Scroll Bar

Layar naskah yang sedang dikerjakan kadang melebihi halaman yang terlihat, untuk melihat

bagian yang tidak nampak dapat digunaka tools Scroll Bar ini. Scroll Bar yang terlihat

biasanya yang vertikal (tegak), namun sesungguhnya apabila batas kesamping juga tidak

kelihatan akan muncul Scroll Bar horisontal (mendatar). Biasanya apabila menggunakan

bentuk kertas yang landscape Scroll Bar horisontal ini akan muncul. Jadi fungsi Scroll Bar

seakan-akan untuk menggulung layar baik keatas-bawah maupun kekiri-kanan.

Status Bar

Baris informasi yang terletak di paling bawah perangkat lunak ini. Fungsinya memberikan

informasi tentang halaman yang aktif, berapa jumlah kata yang telah dipakai, penggunaan

mode language, dan sebagainya. Hampir seluruh komponen di Status Bar ini ada di menu

View.

MENULIS NASKAH DALAM MICROSOFT WORD

Bagian tengah Microsoft Word merupakan editor untuk menulis naskah. Tulislah

sembarang naskah ditengah halaman. Setelah itu suntinglah naskah yang baru saja anda ketik,

misal ada beberapa kesalahan pengetikan baik tentang pemakaian huruf besar, huruf miring

untuk istilah, kurang lengkap kata-kata dalam suatu kalimat, dan sebagianya. Lakukan

penyuntingan dengan cara yang benar dan menurut kaidah atau prosedur yang ditetapkan oleh

perangkat lunak tersebut, bukan menurut prosedurnya pengguna saja. Misal hendak mencari

kata-kata tertentu dalam suatu kalimat ataupun naskah, ada beberapa cara:

1. Jika terletak dalam satu baris maka pindahkanlah kursor ke kata yang dicari dengan panah

atau juga bisa menggunakan mouse. Namun beberapa catatan penting penggunaan panah,

jangan digunakan seperti mesin ketik. Prosedur yang benar apabila hendak kekiri gunakan

tombol Ctrl+panah kiri atau kekanan perkata maka gunakan tombol Ctrl+panah kanan.

Jika hendak ke ujung kiri (paling depan) gunakan tombol Home atau ke ujung kanan

(paling belakang) maka gunakan tombol End

2. Jika telah terlihat di halaman yang nampak maka dengan mouse tunjuk kata yang dicari

3. Jika tidak nampak kata yang dicari atau bahkan entah dimana letaknya, maka carilah

dengan perintah Find.

Page 5: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

5

Setelah ketemu kata yang dicari maka dapat dilakukan hal-hal yang diperlukan seperti

penghapusan, penggantian kata-kata, pembetulan , dan sebagainya. Seperti cara pencarian

sebaiknya gunakan prosedur yang benar. Beberapa kemungkinan perbaikan yang dapat

dilakukan misal,

1. Mengganti satu huruf apabila kursor tepat di depan huruf yang akan diganti dapat

dilakukan dengan tombol Delete atau Del lalu dilakukan penggatian. Namun jika kursor

berada tepat satu huruf di belakang huruf yang dicari maka untuk penghapusan lakukan

dengan tombol Backspace kemudian ganti huruf yang dimaksud

2. Apabila hendak mengganti satu kata, setelah pencarian ketemu maka lakukan blok pada

kata tersebut lalu langsung diganti dengan cara ketik kata penggantinya otomatis blok tadi

akan berganti dengan kata yang baru saja dituliskan,

3. Jika kata yang akan diganti lebih dari satu atau bahkan semua kata tertentu yang

dimaksud, maka lakukan dengan perintah Find and Replace. Ikuti prosedur perintah

tersebut gunakan logika. Misal istilah valid hendak diganti dengan kata sahih sesuai

kaidah bahasa indonesia maka menggunakan perintah ini akan lebih cepat, inilah

kecanggihan teknologi yang digunakan secara tepat.

Pengaturan Tabulasi

Apabila hendak menulis naskah ada beberapa pengaturan yang sering digunakan yaitu

masalah indentasi. Contoh aturan penulisan karya ilmiah atau skripsi yang mengharuskan

setiap awal paragraf harus masuk tujuh ketukan. Prosedur dalam perangkat lunak pengolah

kata ini ada beberapa cara.

1. Mengatur tabulasi dalam Ruler Bar atau penggaris di atas editor ada segitiga kecil di atas

dan bawah dan satu kotaknya. Segitiga-segitiga dan kotak tersebut merupakan komponen

untuk mengatur tabulasi, dan garis-garis pada Ruler Bar mewakili ketukan. Dengan

menggeser segitiga maupun kotak tersebut berarti mengatur tabulasi sesuai keinginan.

Gambar 3

Page 6: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

6

Cara menggeser bawa kursor pada segitiga atau kotak yang dimaksud kemudian klik

tombol mouse kiri tahan jangan dilepas dan geser mouse ke tempat yang dikehendaki

baru lepas penekanan tombol kiri mouse. Penggeseran mouse seperti ini diistilahkan

dengan Drag. Atur-aturlah tabulasi sesuai dengan yang dikehendaki.

Catatan:

• segitiga atas untuk pengaturan awal kalimat

• segitiga bawah untuk perpanjangan kalimat maupun kalimat selanjutnya. Artinya

apabila kalimat yang ditulis panjang maka akan ganti baris, letak awal kata ganti baris

tersebut sesuai dengan letak segitiga bawah

• proses ganti baris tetapi tidak ganti paragraf maka jangan gunakan tombol Enter untuk

ganti baris tetapi gunakan tombol Shift+Enter, maka kalimat tersebut akan ganti baris

tetapi tidak bukan paragraf baru

• komponen kotak fungsinya untuk menggeser segitiga atas dan segitiga bawah secara

bersama-sama. Jadi apabila segitiga atas telah di set dan segitiga bawah juga telah di

set, lalu hendak menggeser segitiga tersebut secara bersama-sama tidak satu persatu

maka bawa mouse di komponen kotak dan Drag ke tempat yang dimaksud.

2. Cara yang kedua dengan memanfaatkan Styles yang ada. Namun kadang-kadang Style

yang ada tidak sesuai dengan keinginan harus memodifikasi tabulasinya atau jenis

hurufnya dan sebagainya. Walaupun dimungkinkan untuk membuat Style sendiri namun

penggunaannya malah sering membingungkan, lebih baik diatur lewat tabulasi seperti di

atas.

Cara-cara seting tabulasi untuk pengaturan paragraf ini bisa juga dipakai untuk pengaturan

indentasi yang lain yaitu hanging indent. Sebagai contoh rincian atau uraian seperti saat

membuat soal dan pilihan jawaban, dapat menggunakan pengaturan hanging indent. Jadi

disini fungsi otomatisasi lebih diutamakan dalam penggunaan perangkat lunak pengolah kata

sehingga akan lebih efektif dan efisien.

Pengaturan Huruf dan Spasi

Penggantian huruf merupakan fasilitas yang penting dalam pengolah kata. Untuk penggantian

huruf prosedurnya cukup sederhana.

• Apabila hendak mengganti kata-kata tertentu dengan huruf yang lain maka lakukan blok

kata-kata tersebut kemudian pada Tools Bar tersedia pilihan huruf, tinggal pilih huruf

yang sesuai maka huruf dalam blok tersebut akan ganti sesuai yang dipilih. Begitu pula

Page 7: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

7

apabila hendak dilakukan untuk huruf tebal, miring, dan sebagainya. Selain itu masih

banyak fasilitas lain yang perlu dicoba.

• Jika dikehendaki tidak hanya kata-kata yang diganti namun seluruh file akan diganti jenis

hurufnya, maka blok semua kata-kata dalam file dengan Ctrl+A. Kemudian lakukan

pemilihan huruf yang dimaksud dalam Tools Bar seperti uraian langkah sebelumnya di

atas.

Untuk pergantian spasi langkah-langkah yang dilakukan sama dengan apabila hendak

mengganti huruf, yaitu lakukan blok dimana dibutuhkan (sebagian atau keseluruhan) dan

pilih pengaturan spasi pada Tools Bar di bagian Paragraph. Penggunaan fasilitas-fasilitas

lain langkah-langkahnya hampir sama gunakan analogi logika yang sama.

Pemasukan Gambar

Fasilitas pengolah kata yang membuat pengguna produktif dalam menulis adalah bisa

memasukkan gambar hasil foto, scaner, capture, maupun Clip Art. Kemudahan

memindahkan gambar ke dalam naskah ini mendorong pengguna lebih kreatif dan hasil

cetakan sudah seperti cetakan offset. Prosedur pemasukan gambar melalui Menu Bar Insert

pilih Tools Picture, kemudian pilih gambar yang akan dimasukkan dalam naskah dari folder

atau direktori tempat gambar tersebut disimpan. Setelah gambar yang dimaksud nampak di

layar maka atur letaknya dimana dalam naskah. Catatan untuk peletakan gambar, atur dulu

format gambar pada bagian Text Wrapping pilih Tight misalnya sehingga gambar dapat diatur

tempatnya. Ada beberapa pilihan selain Tight, untuk lebih jelasnya harus dicoba sendiri.

Selain itu gambar dapat diatur besar kecilnya disesuaikan dengan kebutuhan naskah. Posisi

gambar juga dapat diatur secara vertikal maupun horisontal.

Gambar 4

Page 8: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

8

Pemasukan Tabel

Pemasukan tabel dalam naskah juga dapat dilakukan dipengolah kata. Prosedurnya hampir

sama dengan pemasukan gambar melalui Menu Insert Table. Kemudian pilih berapa kolom

dan berapa baris tabel yang diinginkan, walaupun dikemudian baik baris maupun kolom

dapat ditambahkan. Lihat gambar 5 berikut,

Gambar 5

Setelah tabel telah tampak atur dimana tempatnya, dan isilah sel-sel tabel tersebut dengan

data-data yang dimaksud. Pengaturan tabel selain dapat ditambah, juga dapat dikurangi baik

baris maupun kolom. Dapat juga masing-masing sel diwarnai untuk memberi fokus atau

penekanan informasi. Lalu bisa memberi garis pada masing-masing sel baik secara sebagian

maupun keseluruhan. Hal lain seperti editor pada umumnya dapat melakukan copy, paste

pada tabel, sehingga mempercepat proses penulisan. Hasil pemasukan tabel seperti berikut.

Gambar 6

Page 9: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

9

MAIL MERGE

Mail Merge adalah fasilitas pengolah kata yang mempermudah pekerjaan yang

sifatnya berulang tetapi beberapa data tidak sama. Contoh undangan untuk rapat jurusan,

maka format undangan sama tetapi kepada siapa berbeda karena harus nama masing-masing

yang diundang, hal ini bisa memanfaatkan fasilitas ini.

Prosedur membuat Mail Merge sebagai berikut:

1. Buat naskah master undangan kepada siapanya dikosongkan, lalu simpan sebagai file.

Misal seperti contoh berikut:

Undangan

Kepada:

Yth. ……………… yang akan dimasukkan dalam naskah

di Tempat

Salam sejahtera,

Mohon hadir pada:

Hari : Rabu

Tanggal : 21 Juli 2010

Acara : Rapat Koordinasi ISO

Bila tidak ada halangan mohon bisa hadir

Hormat kami,

Pengurus

2. Melalui Menu Mailings pilih Select Recipients buat data dengan Type New List. Pilih

variabel yang akan dipakai misal gelar dan nama seperti berikut,

Gambar 7

Page 10: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

10

3. Setelah data dibuat maka mulai kita merge dengan master undangan tadi. Prosedurnya,

• Select Recipient pilih Use Existing List pilih data yang tadi dibuat

• Letakkan kursor di Kepada Yth. lalu Insert Merge Field pilih nama field yaitu Title,

kemudian beri spasi pilih Name. Maka di belakang Yth. ada <<Title>> <<Name>>,

tanda tersebut yang nantinya akan diisi sesuai data yang dibuat.

Gambar 8

• Untuk melihat data yang sesuai data klik pilihan Preview Result maka di undangan

akan muncul gelar (title) dan nama(name) yang dimaksud. Untuk data yang lain klik

panah ke depan atau ke belakang di atas Find Recipient (gambar 7)

Gambar 9

• Setelah itu pilih Finish & Merge ada dua pilihan dicetak langsung ke printer atau

dibuat file dulu baru dicetak. Kalau langsung dicetak ke printer file hanya ada file

master dan data. Akan tetapi apabila dicetak di file dahulu maka ada tiga file, selain

Page 11: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

11

file master dan data ditambah file undangan dengan halaman sejumlah banyaknya

orang yang diundang.

Untuk hal-hal yang sifatnya berulang pembuatan filenya dapat mempergunakan teknik

mail merge di atas, misal untuk tagihan pajak yang setiap bulan harus dicetak, atau form

lain yang sifatnya berulang. Data bisa juga dibuat dengan spreadsheet seperti Microsoft

Excel. Dengan menggunakan spreadsheet pengeditan data akan lebih mudah. Untuk

menghubungkan file master dengan spreadsheet pada saat Use Existing List pilih file

spreadsheet yang akan dugunakan sebagai data. Gambar 10 berikut mungkin dapat

memberi gambaran,

Gambar 10

Setelah file spreadsheet yang direncanakan untuk data dipilih maka langkah berikutnya

seperti prosedur yang telah dijelaskan sebelumnya. Jadi disini nanti apabila hendak

mengubah datanya maka tinggal membuka file spreadsheet-nya dan otomatis data pada

mail merge akan berubah sesuai dengan data terakhir. Yang terpenting adalah prosedur

yang harus diikuti dalam setiap langkah jika sudah tepat maka langkah-langkah yang

lainnya hanyalah analogi dari langkah-langkah tersebut.

Page 12: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

12

PENGOLAH ANGKA

Pengolah angka (spreadsheet) sering juga disebut pengolah data karena memang

dapat digunakan untuk mengolah data terutama yang berupa angka. Program ini juga

merupakan bagian dari Microsoft Office seperti halnya Microsoft Word. Pengolah angka ini

banyak digunakan di berbagai tempat seperti perkantoran di institusi pendidikan dan

sebagainya. Sebagai contoh bendahara gaji memanfaatkan program ini untuk mengelola data

keuangan, para guru terutama yang mengurusi kurikulum memanfaatkannya untuk mengolah

nilai maupun rangking kelas. Perangakat lunak ini memang amat populer karena apabila

dapat menggunakannya secara optimal maka sangat berdayaguna (powerfull).

Berbagai contoh penggunaan pengolah angka ini di bidang civil engineering

memanfaatkan perangkat lunak ini untuk merancang suatu desain bendungan, dan kemudian

disimulasi dengan grafik, maka jadilah informs yang sangat bermakna. Para peneliti juga

memanfaatkan program ini untuk menghitung statistik, serta memproyeksikan suatu hasil

penelitian, mensortir data, mempresentasikan grafik dan masih banyak lagi. Aplikasi ini

dipilih karena pengoperasiannya sangat mudah dan dapat mengikuti perkembangan jaman,

walaupun untuk mendapatkan hasil yang maksimal dibutuhkan logika yang kadang cukup

rumit. Formula yang disediakan sangat mendasar sehingga selalu dapat dipakai untuk

memecahkan berbagai kasus.

MEMULAI MICROSOFT EXCEL

Memulai Microsoft Excel yang selanjutnya akan disebut Excel saja bisa melalui start,

Programs, Microsoft Office, Microsoft Excel 2007. Setelah terbuka maka akan muncul suatu

tabel itulah yang dimaksud dengan spreadsheet. Tabel ini terdiri dari kolom yang dinamai

dengan huruf besar dan baris dinamai dengan angka. Kombinasi antara kolom dan baris

dinamakan sel. Contoh kolom A baris 1 dinamai sel A1. Masing-masing sel dapat diisi data

baik numeric maupun alpha numeric. Sel yang aktif ditandai ada kotak hitam disekeliling sel

tersebut. Untuk mengisi sebuah sel maka harus diaktifkan sel tersebut terlebih dahulu baru

dapat diisi. Komponen-komponen yang lain sama dengan Word, seperti Title Bar, Menu Bar,

dan sebagainya. Hanya saja fungsi-fungsinya berkaitan dengan pengolah angka bukan

pengolah kata. Secara logika perangkat lunak ini tidak jauh berbeda dengan perangkat lunak

lain buatan Microsoft, sehingga seharusnya lebih mudah dipahami apabila telah atau pernah

menggunakan salah satu dari program Office. Selengkapnya lihat gambar,

Page 13: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

13

Gambar 1

Kelebihan dari pengolah angka ini dengan formula yang dipunyainya dapat menghitung

secara otomatis sesuai dengan formula yang dipakai. Kemudahan-kemudahan inilah yang

dimanfaatkan oleh pengguna yang banyak berhubungan dengan angka. Formula yang

dipunyainya tidak hanya aritmatika tetapi juga logika, seperti pembandingan baik numeric

maupun alpha numeric, AND, OR, dan sebagainya. Selain itu juga ada formula-formula

statistik sepert max, min, average, dan lain sebagainya. Kelengkapan inilah yang menjadikan

Excel banyak dipakai oleh berbagai pengguna.

BEKERJA DENGAN EXCEL

Kelebihan Excel dalam hal pemakaian formula-formula baik aritmatika, logika, maupun

statistik. Sebagai contoh di bawah ini hendak menjumlahkan angka-angka dari suatu baris

maupun kolom. Penjumlahan baris maupun kolom bisa dilakukan secara logika aritmatika

pada umumnya, maupun dapat menggunakan fungsi-fungsi yang telah tersedia dalam

perangkat lunak Excel. Perhatikan cara penulisan formula, untuk formula selalu dimulai

dengan “=” sama dengan. Kemudian setelah dimasukkan dalam salah satu sel, maka apabila

sel tersebut diaktifkan pada formula bar akan terlihat rumus. Secara logika rumus yang ada

mudah digunakan tetapi yang penting disini adalah prosedur pemakaian formula tersebut.

Bila langkah-langkahnya telah benar dan logikanya tepat maka analogi untuk kasus yang lain

relatif sama. Selengkapnya seperti berikut:

Page 14: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

14

Gambar 2

Seperti gambar 2 di atas maka Excel pada kolom jumlah dan kolom-kolom yang paling

bawah dapat dibuat formula. Bentuk formulanya sebagai berikut,

Data1 Data2 Jumlah

=A2+B2

=A3+B3

=A4+B4

=SUM(A2:A4) =SUM(B2:B4) =C2+C3+C4

Tabel 1

Dalam tabel 1 ada dua cara untuk menulis formula penjumlahan, yang satu langsung

menyebutkan masing-masing sel, yang lainnya memakai fungsi yang dipunyai Excel dan

untuk menuliskan sel yang dijumlahkan dengan titik dua. Kelebihan Excel yang lain apabila

kolom jumlah yang dijumlahkan banyak maka rumus ditulis sekali saja di sel C2 yaitu

=A2+B2 kemudian aktifkan sel tersebut lalu drag pojok sel aktif bawah kanan, maka

hasilnya rumus tersebut akan tercopy kedalam sel-sel yang di-drag tersebut seperti contoh

tabel 2. Kemudahan ini merupakan prosedur yang dipunyai perangkat lunak ini. Contoh lain

apabila akan membuat nomor urut dari nomor 1 sampai dengan nomor 100 jangan ditulis satu

persatu, tetapi dua sel yang paling atas saja yaitu nomor 1 dan nomor 2. Kemudian blok

kedua sel tersebut lalu pojok kanan bawah sel aktif ditarik ke bawah sampai nomor 100.

Otomatis nomor urut dari nomor 1 sampai dengan nomor 100. Apabila menghendaki ada

selang misal nomor ganjil semua hal tersebut dapat pula dilakukan.

Page 15: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

15

Catatan untuk men-drag formula harap diperhatikan mana yang bertambah kolom atau baris,

atau kolom dan baris. Hal ini perlu dilakukan karena kadang hanya salah satu yang berubah

bukan dua-duanya. Kalau hanya salah satu maka yang tetap didepannya diberi tanda $,

contoh $A1+$B1 maka dalam hal ini kolom A dan B tidak terjadi perubahan hanya angkanya

saja, jadi kalau ditarik kebawah akan menjadi $A2+$B2, seterusnya $A3+$B3, angkanya

saja yang berubah. Kalau ditarik kesamping tetap $A1+$B1. Lain halnya kalau A$1+B$1

kalau ditarik kebawah tetap A$1+B$1, tetapi kalau kesamping akan berubah B$1+C$1, dan

seterusnya. Jika keduanya tidak boleh berubah maka keduanya diberi tanda $ contoh

$A$1+$B$1, disini berarti acuannya tetap di sel A1 dan B1 terus.

MEMFILTER DATA

Excel sebagai pengolah angka sering disebut juga sebagai pengolah data. Hal ini disebabkan

kemampuannya yang dapt mengolah data numeric (angka) maupun alpha numeric (huruf).

Dalam pengolahan huruf Excel dapat melakukan pemfilteran data, sebagai contoh ada data

alumni dengan field seperti berikut nama siswa, alamat sekolah, dan tahun lulus. Apabila

diseting filternya maka dapat mencari alumni yang lulus tahun tertentu, atau alumni yang asal

sekolahnya sama, dan sebagainya. Untuk lebih jelasnya lihat gambar berikut:

Gambar 3

Pada gambar 3 data ini belum difilter, dipojok kanan atas menunjukkan baru akan difilter.

Selanjutnya setelah pilihan Sort & Filter di klik maka akan muncul pilihan sebagai berikut,

yang intinya akan melakukan pemfilteran yang mana. Menu pilihan yang ada sebagai berikut:

Page 16: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

16

Dari pilihan disamping pilihlah filter maka semua field data akan muncul

tanda segitiga, artinya siap untuk difilter.

Untuk memilih field mana yang dipilih klik tanda segitiganya lalu pilih mana

yang akan difilter. Jadi pengoperasionalnya sangat sederhana seperti demikian.

Gambar 4

Lebih jelasnya lihat gambar-gambar dibawah ini yang menjelaskan tentang cara memfilter,

serta dapat dilihat hasilnya seperti apa ?

Gambar 5

Di pojok kanan bawah setiap sel nama field ada kotak segitiga kecil, itulah yang dipakai

untuk melakukan pemfilteran. Misal akan dicari alumni yang lulus tahun 1985, maka langkah

pertama yang harus dilakukan adalah klik pilihan kotak segitiga pada field Lulus Tahun.

Akan muncul seperti gambar berikut.

Pilihlah seperti gambar 6, kemudian OK maka telah difilter untuk

mencari siswa yang lulus tahun 1985. Nanti yang muncul hanya

siswa yang lulus tahun 1985, yang lain tidak nampak. Perlu

diketahui bahwa Excel dapat melakukan pemfilteran bertumpuk,

seperti pertama memfilter lulus tahun 1985 kemudian difilter yang

sekolahnya tertentu misal yang sekolah di SMAN 6 Yk. maka yang

muncul adalah orang yang bernama Retno S.

Gambar 6

Page 17: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

17

Dapat dilihat gambar 7 di bawah ini hasil pemfilteran orang yang lulus tahun 1985 adalah :

Gambar 7

Pada prinsipnya pemfilteran seperti itu, dalam hal ini dapat digunakan untuk pengolahan data.

Di beberapa sekolah perangkat lunak ini untuk mengolah data, ada juga yang dipakai untuk

mengolah nilai siswa. Program ini benar-benar simpel tapi hasilnya luar biasa. Pilihan filter

sangat bervariasi karena banyak kemungkinan yang dapat digunakan untuk memecahkan

masalah seperti berikut ini.

Gambar 8

Dengan mengkombinasikan pilihan filter yang ada hampir semua kemungkinan dapat

dipecahkan, sekali lagi hanya dibutuhkan logika berpikir untuk mengoptimalkan formula-

formula yang ada. Begitu pula apabila hendak menggunakan fasilitas sorting, gunakan logika

untuk memecahkan berbagai permasalahan. Fasilitas untuk sorting sangat lengkap, misal

untuk merangking nilai dalam satu sekolah, atau untuk menentukan urutan nilai tes masuk

Page 18: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

18

penerimaan siswa baru, dan lain sebagainya. Hal ini mungkin dilakukan karena perintah

sorting maupun filter dapat dilakukan secara bertumpuk atau bertingkat.

FUNGSI LOGIKA

Fungsi ini digunakan bila akan menampilkan data yang diinginkan dengan syarat tertentu

atau bila kondisi tertentu terpenuhi. Sebagai contoh panitia ujian masuk penerimaan siswa

mempersyaratkan bahwa siswa yang dapat diterima di sekolah tersebut adalah yang nilai

ujian nasionalnya di atas 8.5. Untuk memecahkan masalah tersebut diperlukan fungsi logika

IF yang tentu saja di kombinasikan dengan operator-operator logika. Beberapa operator

logika yang sering digunakan adalah sebagai berikut:

Tabel 2

Format perintah IF adalaha IF(ekspresi logika, perintah1, perintah2). Secara umum

pengertian perintah tersebut jika syarat ekspresi logika terpenuhi maka perintah1 dijalankan,

namun bila tidak terpenuhi maka perintah2 yang dijalankan. Untuk contoh kasus di atas maka

format perintah secara umum menjadi IF(nilai UN >= 8.5, “diterima”, “tidak diterima”).

Apabila diterapkan dalam Excel maka tinggal meletakkan nilai UN di sel tertentu misal A2.

Lalu formula IF diletakkan di sel tertentu pula misal di B2, maka sel B2 diisi dengan rumus

seperti berikut IF(A2 >= 8.5, ”diterima”, “tidak diterima”). Dengan perintah ini maka jika sel

A2 diisi dengan angka 8.2 (di bawah 8.5) maka di sel B2 akan muncul tulisan tidak lulus; jika

di sel A2 diisi angka 9 (di atas 8.5) maka di sel B2 akan muncul tulisan lulus.

Fungsi IF ini dapat digunakan secara bertingkat atau dalam istilah umum IF di dalam IF.

Permasalahan yang dapat diselesaikan dengan IF dalam IF ini misalnya seorang guru hendak

mengkonversi nilai dari angka ke nilai huruf seperti berikut:

Operator Arti

= Sama dengan

< Lebih kecil dari

> Lebih besar dari

<= Lebih kecil atau sama dengan

>= Lebih besar atau sama dengan

<> Tidak sama dengan

& Penggabungan dua buah nila

Page 19: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

19

Tabel 3

Rumus yang dipakai menjadi IF(Nilai >= 8, “A”, IF (Nilai >= 7, “B”, “C”)). Apabila di

terapkan dalam spreadsheet misal Nilai ada di sel A2 dan hasil konversi ada di sel B2 maka

penulisan rumus tersebut di sel B2 adalah IF(A2 >= 8, “A”, IF(A2 >= 7, “B”, “C”)).

Beberapa kasus yang lain harus menggabungkan dengan fungsi logika yang lain seperti

AND, OR dan lain sebagainya. Pada prinsipnya sama saja seharusnya kalau fungsi logika

yang satu betul-betul dipahami maka fungsi yang lain akan mudah untuk dimengerti.

REPRESENTASI DATA DENGAN GRAFIK

Kemampuan lain dari Excel adalah mengolah data menjadi suatu grafik. Tampilan dalam

bentuk grafik ini akan menjadikan presentasi lebih komunikatif. Penggunaan metode grafik

untuk penyajian data dari hasil suatu pengolahan data akan memberikan gambaran yang lebih

lengkap dan mudah dibaca dibandingkan hanya berbentuk angka semata. Untuk

merepresentasikan data dalam bentuk grafik susunlah data dalam suatu worksheet. Sebagai

contoh jika akan membandingka nilai rata-rata ujian negara selama 4 tahun, maka susun dulu

datanya sebagai berikut:

Gambar 9

Nilai Angka Nilai Huruf

Nilai >= 8 A

8 > Nilai >= 7 B

Nilai < 7 C

Page 20: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

20

Apabila data telah tersusun seperti gambar 9 maka lakukan sorting data dahulu agar data

yang akan digrafikkan urut. Kemudian blok data yang ditampilkan secara grafik misal A2:E5,

lalu klik Insert kemudian pilih Chart maka akan terlihat seperti gambar berikut:

Gambar 10

Pilihlah salah satu dari bentuk chart tersebut sembarang saja, dikemudian dapat dilakukan

penyuntingan sesuai dengan bentuk dan tampilan yang diinginkan. Setelah dipilih maka akan

muncul bentuk chart seperti berikut:

Gambar 11

Page 21: B1.2 Perangkat Lunak Pengolah Kata dan Angka · PDF fileApabila program telah terbuka maka perangkat lunak pengolah kata siap membantu pengguna untuk pengolahan naskah. Secara umum

21

Chart tersebut kemudian dapat diganti dengan bentuk lain misalnya pie atau line, dan

lainnya. Begitu pula dengan data yang tampil apabila hendak diganti juga bisa misal data

yang tampil di bawah bukan angka 1,2,3,4 tetapi karena data itu merupakan gambaran

perkembangan tiap tahun maka diganti dengan 2007,2008,2009,2010 dapat dilakukan dengan

menu Select Data. Kemudian dalam menu tersebut ada pilihan edit, silahkan angka 1,2,3,4

diedit menjadi 2007,2008,2009,2010 sehingga hasil akhir grafik sebagai beriku:

Gambar 12

Fasilitas lain masih banyak yang dapat dilakukan silahkan dieksplorasi kemampuan-

kemampuan spreadsheet kemudian diaplikasikan secara optimal. Untuk dapat menggunakan

perangkat teknologi dengan optimal maka pengguna harus berfikir secara teknologis, jika

tidak maka tidak akan mungkin tercapai efektifitas dan efisiensi seperti yang diinginkan.