bagaimana aturan penggunaan obat furosemide.docx

4
Bagaimana aturan penggunaan obat Furosemide? Furosemide tersedia dalam bentk sediaan tablet dan cair yang digunakan secar peroral. Biasanya diberikan sekali sehari pada pagi hari atau dua kali sehari pada pagi dan sore. Waktu pemberian tersebut ditujukan agar waktu istirahat tidak terganggu akibat sering kencing. Ikuti petunjuk pada resep anda dengan seksama, dan meminta dokter atau apoteker untuk menjelaskan bagian yang tidak anda mengerti. Gunakan furosemida persis seperti yang diarahkan. Jangan mengkonsumsi lebih atau kurang dari dosis yang diberikan dokter atau mengkonsumsi lebih sering daripada yang disarankan oleh dokter anda. Furosemide dapat digunakan untuk mengontrol tekanan darah tinggi tetapi tidak menyembuhkannya. Lanjutkan pemberian furosemida bahkan jika anda telah merasa membaik. Jangan berhenti menggunakan furosemid tanpa berdiskusi dengan dokter anda. Peringatan apa saja yang sebaiknya anda perhatikan? Sebelum menggunakan furosemid, sebaiknya perhatikan : 1. Sampaikan kepada dokter atau apoteker anda jika anda alergiterhadap furosemide, obat sulfa atau obat yang lain. 2. Sampaikan pada dokter atau apoteker anda obat dengan resep, obat tanpa resep, vitamin, supplement makanan, dan produk herbal apa saja yang sedang anda konsumsi/ yang ingin anda konsumsi. Terutama jika anda menggunakan obat untuk tekanan darah tinggi, aspirin, kortikosteroid (misalnya prednisone), digoxin (Lanoxin), indometasin (Indocin), lithium (Eskalith, Lithobid), obat-obatan untuk diabetes, probenesid (Benemid), dan vitamin. 3. Jika anda juga mengkonsumsi cholestyramine atau colestipol, berikan dengan selang waktu sedikitnya 1 jam setelah minum furosemid. 4. sampaikan dokter anda jika anda memiliki atau pernah menderita diabetes, gout, atau penyakit ginjal atau hati.

Upload: ahmad-syaugie-thepoolstar

Post on 17-Dec-2015

14 views

Category:

Documents


7 download

TRANSCRIPT

Bagaimana aturan penggunaan obat Furosemide?Furosemide tersedia dalam bentk sediaan tablet dan cair yang digunakan secar peroral. Biasanya diberikan sekali sehari pada pagi hari atau dua kali sehari pada pagi dan sore. Waktu pemberian tersebut ditujukan agar waktu istirahat tidak terganggu akibat sering kencing. Ikuti petunjuk pada resep anda dengan seksama, dan meminta dokter atau apoteker untuk menjelaskan bagian yang tidak anda mengerti. Gunakan furosemida persis seperti yang diarahkan. Jangan mengkonsumsi lebih atau kurang dari dosis yang diberikan dokter atau mengkonsumsi lebih sering daripada yang disarankan oleh dokter anda.Furosemide dapat digunakan untuk mengontrol tekanan darah tinggi tetapi tidak menyembuhkannya. Lanjutkan pemberian furosemida bahkan jika anda telah merasa membaik. Jangan berhenti menggunakan furosemid tanpa berdiskusi dengan dokter anda.

Peringatan apa saja yang sebaiknya anda perhatikan?Sebelum menggunakan furosemid, sebaiknya perhatikan :1. Sampaikan kepada dokter atau apoteker anda jika anda alergiterhadap furosemide, obat sulfa atau obat yang lain.2. Sampaikan pada dokter atau apoteker anda obat dengan resep, obat tanpa resep, vitamin, supplement makanan, dan produk herbal apa saja yang sedang anda konsumsi/ yang ingin anda konsumsi. Terutama jika anda menggunakan obat untuk tekanan darah tinggi, aspirin, kortikosteroid (misalnya prednisone), digoxin (Lanoxin), indometasin (Indocin), lithium (Eskalith, Lithobid), obat-obatan untuk diabetes, probenesid (Benemid), dan vitamin.3. Jika anda juga mengkonsumsi cholestyramine atau colestipol, berikan dengan selang waktu sedikitnya 1 jam setelah minum furosemid.4. sampaikan dokter anda jika anda memiliki atau pernah menderita diabetes, gout, atau penyakit ginjal atau hati.5. Sampaikan padadokter jika Anda sedang hamil, berencana untuk menjadi hamil, atau menyusui. Jika anda hamil sewaktu menggunakan furosemide, harap konfirmasikan pada dokter anda.6. Jika anda menjalani operasi, termasuk operasi gigi, beritahu dokter atau dokter gigi bahwa anda sedang menggunakan furosemid.7. Hindari terkena sinar matahari dengan mengenakan pakaian pelindung, kacamata, dan tabir surya. Furosemide dapat membuat kulit anda sensitif terhadap sinar matahari.

Instruksi diet apa sajakah yang seharusnya anda ikuti?Ikuti petunjuk dokter Anda. Misalnya dengan mengkonsumsi makanan rendah natrium atau diet rendah gram, suplemen kalium, dan meningkatkan jumlah makanan kaya kalium (misalnya, pisang, plum, kismis, dan jus jeruk) dalam diet anda.

Apa yang harus saya lakukan jika saya lupa mengkonsumsi satu dosis Furosemide?Jika anda lupa mengkonsumsi satu dosis Furosemide yang telah diresepkan, maka anda dapat mengkonsumsi satu dosis yang terlewat tersebut begitu anda mengingatnya. Namun, jika anda mengingatnya ketika hampir memasuki waktu untuk dosis berikutnya, lewati dosis yang tidak terminum dan teruskan jadwal rutin dosis anda. Jangan mengkonsumsi dosis ganda untuk mengganti dosis yang tidak terminum.

Efek samping apa saja yang dapat terjadi dengan penggunaan Furosemide?Beritahu dokter jika ada gejala yang parah atau tidak segera membaik:1. Otot kram2. Kelemahan3. Pusing4. Kebingungan5. Haus6. Sakit perut7. Muntah8. penglihatan kabur9. Sakit kepala10. Gelisah11. SembelitJika Anda memiliki gejala berikut, segera hubungi dokter Anda:1. Demam2. Sakit tenggorokan3. Telinga berdengung4. Perdarahan atau memar5. Kehilangan pendengaran6. Parah ruam dengan kulit mengupas7. Kesulitan bernapas atau menelan8. Cepat, kehilangan berat badan yang berlebihanJika anda mengalami efek samping yang serius, anda atau dokter anda harap segera melaporkan pada Badan MESO Nasional yang bertempat dikantor BPOM pusat atau laporkan pada Balai POM didaerah anda.

Kondisi penyimpanan yang diperlukan untuk obat ini adalah?Simpan obat dalam wadah yang menyertai obat tersebut (kemasannya), dalam kondisi tertutup rapat, dan jauh dari jangkauan anak-anak. Disimpan pada suhu kamar dan jauh dari panas tinggi dan kelembaban (bukan di kamar mandi). memisahkan dan membuang semua obat yang sudah kadaluarsa atau tidak lagi dibutuhkan. Tanyakan pada apoteker anda mengenai tata cara pembuangan obat yang benar.

Informasi lain yang harus saya ketahui?Temui dokter anda dan konsultasikan perkembangan gejala yang anda rasakan. Tekanan darah Anda harus diperiksa secara teratur, dan tes darah harus dilakukan sesekali.Jangan biarkan orang lain mengkonsumsi obat anda. Tanyakan pada apoteker anda tentang segala hal terkait obat yang belum anda pahami terutama mengenai isi resep anda.Penting bagi anda untuk menyimpan daftar obat dari semua resep dan nonresep yang anda konsumsi, serta produk-produk seperti vitamin, mineral, atau suplemen makanan lainnya. Anda sebaiknya membawa daftar ini setiap kali anda mengunjungi dokter atau ke apotek. Hal tersebut dapat menjadi informasi penting untuk menghindarkan anda dari kasus darurat.