bagaimana meyakinkan istri

5

Click here to load reader

Upload: amirahnahrawi

Post on 18-Jun-2015

172 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: Bagaimana Meyakinkan Istri

Pengasuh nahrawi center yang saya hormati,

Assalamu alaikum

Maaf saya tertekan dan terikat dengan masalah yang menurut orang lain mungkin ringan tapi saya rasakan berat.

Begini, saya seorang ayah dari 2 anak laki-laki, memiliki seorang istri yang sedang mengandung, alhamdulillah hubungan saya baik-baik aja selama ini. Hingga suatu saat istri saya membaca sms yang dikirim oleh teman lama saya -putri-, memang bukan sekali , beberapa kali putri mengirimkan sms yang berisikan kata-kata mesra, seperti kangen, mau ketemu dll.

Mulai saat itu istri saya mulai curiga dan bersekeras bahwa saya selingkuh dengan putri. Saya akui putri memang cantik, menarik, tapi demi Alloh saya tidak selingkuh, hal ini sudah saya katakan kepada istri saya beberapa kali, tapi dia tetap tidak percaya, mungkin karena dia masih sering temukan sms dan telepon masuk dari putri.

Istri pernah meminta saya untuk memutuskan hubungan dengan putri, tapi karena saya merasa bahwa saya tidak selingkuh bahkan tidak tertarik padanya maka saya abaikan permintaan istri saya, sms dan telepon tidak saya jawab, bukan itu sudah cukup untuk meyakinkan istri saya.

Jujur, saya masih mencintai dan menyayangi istri saya, walau sekarang dia melihat saya seakan melihat setan, selalu marah dan tidak pernah lagi senyum pada saya.

Yang ingin saya tanyakan bagaimana caranya meyakinkan istri saya bahwa saya benar-benar mencintainya dan tidak selingkuh dengan wanita lain?

Terimakasih, semoga dengan pencerahannya saya dapat temukan titik terang dan bisa kembali akur dan mesra seperti dulu.

Wassalamu alaikum

M. Izzuddin Musa

HP: 0813 115 xx xxx

Bandung

Page 2: Bagaimana Meyakinkan Istri

Walaikum salam wr wb

Terimakasih atas emailnya pak, yang dapat saya tanggap disini adalah beberapa point penting yang insya Allah akan saya bahas berikut ini:

1. Sms dan telepon masuk

Sebagai seorang kepala keluarga yang baik, bapak mengabaikan satu hal penting dalam komunikasi , mungkin karena kesibukan masing-masing sehingga hal demikian anda anggap kecil atau remeh, dipihak lain istri anda menganggap hal demikian besar dan fatal. Mengapa?

Seorang wanita diciptakan olehNya dengan kecemburuan yang melebihi kecemburuan yang diberikan kepada kaum Adam. Oleh karena itu, sebaiknya untuk menghindari permasalahan seperti ini timbul kembali, bicarakanlah kejadian dan hal-hal kecil (dimata bpk) kepada istri, apapun itu pahitnya, selama

anda tidak merasa bersalah ya sepatutnya anda menganggap istri bukanlah sekedar teman hidup, akan tetapi ada baiknya pula anda anggap istri anda sebagai diri anda sendiri, dimana apa yang anda alami dan rasakan suka atau duka dapat berbagi bersama.

2. Kecurigaan dan tuduhan istri kepada anda

Tentunya tidak ada asap tanpa ada api pak, dan api telah anda nyalahkan dirumah anda dengan mengabaikan permintaan istri untuk memutuskan hubungan dengan putri, dan pula dengan tidak menjawab sms dan telpotn masuk dari putri yang akhirnya mengakibatkan kecemburuan dan kecurigaan serta ketidak nyamanan dalam kehidupan anda.

Sebaiknya anda membalas sms putri dengan kata-kata dan penolakan yang tegas, atau andapun bisa menjawab telpon putri di hadapan istri anda, dengan tujuan meyakinkan istri anda bahwa apa yang dia tuduhkan tidaklah benar, ada baiknya pula ketika berbicara anda mengaktifkan speaker sehingga tidak timbul kecurigaan baru dalam benak istri anda (misalnya: anda bersandiwara demikian dan sebagaimanya)

Page 3: Bagaimana Meyakinkan Istri

3. Mencintai Istri

Cinta yang anda akui hanya anda yang ketahui seberapa besar di hati anda, namun bagaimana istri anda akan mengetahui dan mayakini serta membuka diri dan menerima anda kembali ? tentunya bukan dengan perasaan cinta yang hanya anda simpan untuk diri sendiri tanpa diapresiasikan.

Perlu diingat bahwa rumah tangga laksana tanaman, dimana membutuhkan siraman, pupuk, dan perawatan, apakah anda sudah melakukan semua hal

itu, ataukah anda membiarkan roda kehidupan anda dengan keluarga berjalan apa adanya, satu irama?

4. Bagaimana meyakinkan istri?

Mengingat keadaan istri anda yang sedang mengandung, dimana sangat membutuhkan perhatiaan dan kasih sayang LEBIH dari suami. Hal ini merupakan kesempatan anda memperbaiki segala kekhilafan antara anda dan dia, usahakan selalu bercanda ria, menceritakan keseharian anda ketika anda pulang, beri perhatiaan lebih kepada dia, selalu manjakan dia, berikan yang terbaik, lakukan apa yang dia senangi, jalan-jalan berdua juga dapat meningkatkan kebersamaan yang akan sirna bila anda tetap dengan sikap pasif anda.

Tentunya hal demikian anda lakukan dengan niat agar mengembalikan kepercayaan dan keharmonisan serta cinta yang terancam dalam kehidupan rumah tangga anda, dan bukan sekedar ingin menyenangkan dan meredam amarahnya, jika demikian maka akan terlihat dan terkesan anda berakting dan bukan dari lubuk hati yang paling dalam.

Tunjukan rasa cintamu kepadanya tanpa memperdulikan sikap acuh, curiga, tuduhan ataupun penolakan yang mungkin akan anda terima ketika mulai menjalani hal-hal diatas. Yakinkan diri, bahwa dimana ada niat baik, Allah selalu membantu dan menolong.

Pesan terakhir yang dapat saya sampaikan yaitu selalu ingat sabda rasulullah saw:

الهلى خيركم وانا الهله خيركم خيركم

Laki-laki yang paling baik dan mulia adalah laki-laki yang paling baik dalam keluarganya, dan saya (rasulullah saw) merupakan orang paling baik diantara kalian dalam keluarga saya.

Hadis ini adalah pesan rasulullah kepada kaum adam, agar selalu berlaku sebaik-baiknya kepada keluarga. Kebaikan telah mencakup segala hal yang akan menciptakan rumah tangga harmonis, terjaga keharuman dan cntanya, serta dapat menjadi tauladan untk anak-anak kelak.

Page 4: Bagaimana Meyakinkan Istri

Insya Allah segala permasalahan yang anda hadapi akan sirna sedikit demi sedikit asalkan anda sabar dan ikhlas dalam menjalankan niat anda.

Wabillahittaufiq wal hidayah, Wassalamu ‘Alaikum wr wb

Amirah Ahmad Nahrawi