biokimia tugas kolesterol senin 10 nov prin

13
BIOKIMIA GIZI PENENTUAN KADAR KOLESTEROL DALAM DARAH “Dalam MelengkapiMata Kuliah BiokimiaGizi Semester III” Oleh : Kelompok 7 ( A ) 1. Pande Putu Anggi A.P (P07131013040) 2. Ni Wayan Putri Cahyai (P07131013042) 3. Baskara Bawa Dhanan Jaya (P07131013044) KEMENTERIAN KESEHATAN RI POLITEKNIK KESEHATAN DENPASAR JURUSAN GIZI

Upload: yudhie-pratama

Post on 15-Sep-2015

226 views

Category:

Documents


7 download

DESCRIPTION

m

TRANSCRIPT

BIOKIMIA GIZIPENENTUAN KADAR KOLESTEROL DALAM DARAHDalam MelengkapiMata Kuliah BiokimiaGizi Semester III

Oleh :

Kelompok 7 ( A )

1. Pande Putu Anggi A.P

(P07131013040)

2. Ni Wayan Putri Cahyai

(P07131013042)

3. Baskara Bawa Dhanan Jaya

(P07131013044)

KEMENTERIAN KESEHATAN RI

POLITEKNIK KESEHATAN DENPASAR

JURUSAN GIZI

2014

Judul Praktikum

: Penentuan kadar kolesterol dalam darah

Hari, Tanggal Praktikum : senin, 10 November 2014Tujuan Praktikum

: Tujuan Umum

Mahasiswa dapat mengetahui kadar kolesterol dalam darah

Tujuan Khusus

Menentukan kadar kolesterol dalam darah pada sampel

Membandingkan kadar kolesterol pada kondisi normal dan sakitPrinsip Praktikum: Kolesterol ditentukan kadarnya setelah terjadi proses analisis dan oksidasi. Indicator Quinonemine akan dibentuk dari Hidrogen Peroksida dan 4-Aminophenazone yang terdapat dalam senyawa phenol dan peroksidase. Pada test ini biasanya memberikan warna pink (merah muda) dan dilihat dari spektrofotometer, semakin pekat warna, semakin tinggi kadar kolesterol yang terdapat pada sample.

Dasar teori

: Kolesterol adalah lemak berwarna kekuningan berbentuk sepertililin yang diproduksi oleh tubuh manusia, terutama di dalam lever (hati). Kolesterol terbentuk secara alamiah. Dari segi ilmu kimia, kolesterol merupakan senyawa lemak kompleks yang dihasilkan oleh tubuh denganbermacam-macamfungsi,antaralainuntukmembuathormonseks,hormon korteks adrenal, vitamin D, dan untuk membuat garam empedu yang membantu usus untuk menyerap lemak. Jadi, bila takarannya pasatau normal, kolesterol adalah lemak yang berperan penting dalam tubuh.Namun, jika terlalu banyak, kolesterol dalam aliran darah justru berbahayabagi tubuh (Nilawati, 2008). Seperti telah dijelaskan sebelumnya, kelebihan kolesterol akan menyebabkan zat tersebut bereaksi dengan zat-zat lain dalam tubuh danakan mengendap dalam pembuluh darah arteri. Hal yang akan terjadiselanjutnya adalah penyempitan dan pengerasan pembuluh darah (lazimdikenal sebagai atherosklerosis) hingga penyumbatan dan pemblokiranaliran darah (atherosklerosis). Akibatnya, jumlah suplai darah ke jantungberkurang, terjadi sakit ataunyeri dadayang disebut angina, bahkan dapatmenjurus ke serangan jantung (Nilawati, 2008).Kolesterol berasal dari organ binatang terutama bagian otak,kuning telur, dan jeroan. Demikian juga produksi yang berasal darinya,seperti susu asli, keju, mentega, dan lain-lain. Sementara bahan makanayang bersumber dari tumbuh-tumbuhan tidak mengandung kolesterol.Dengan demikian, cara yang efektif untuk mengurangi kadar kolesteoldalam tubuh dapat dilakukan dengan mengkonsumsi sayuran dan buah(Nilawati, 2008).Alat dan Bahan :

Alat

1. Qlukometer (Bene check)

2. Auto click

3. Code Strip

4. Loncet Strip

5. Alcohol Swap

6. Nesco multi check Bahan

1. Darah Kapiler2. Strip

Prosedur Kerja.

1. Bersihkan jari yang ingin di ambil darahnya dengan menggunakan alcohol swap.2. Kemudian tusuk jari menggunakan auto click yang sudah berisi jarum steril.3. Cek darah dengan Qlukometer4. Tunggu hingga muncul angka di alat Qlukometer yang menunjukan kadar kolestrol dalam darah.5. Setelah itu catat hasil yang tertera pada alat qlukometer.6. Lap kembali jari dengan alcohol swap.

Foto :

Hasil Pengamatan :KelompokKadar Kolesterol

NescoBenecheck

1212153

2182120

3243164

4257191

5231128

6217-

7201-

8147-

Pembahasan :

Pada praktikum kali ini dilakukan analisis kadar kolesterol dalam darah dengan menggunakan alat qlukometer dengan dua merek alat yang berbeda yaitu Nesco dan Benecheck. Kemudian menginterpretasikan hasil pengamatan yang diperoleh. Kolesterol adalah suatu molekul lemak di dalam sel dibagi menjadi LDL, HDL, total kolesterol dan trigliserida. Kolesterol sebenarnya merupakan salah satu komponen lemak. Seperti kita ketahui, lemak merupakan salah satu zat gizi yang sangat diperlukan oleh tubuh kita disamping zat gizi lain seperti karbohidrat, protein, vitamin dan mineral. Lemak merupakan salah satu sumber energi yang memberikan kalori paling tinggi. Disamping sebagai salah satu sumber energi, sebenarnya lemak atau khususnya kolesterol memang merupakan zat yang sangat dibutuhkan oleh tubuh kita terutama untuk membentuk dinding sel-sel dalam tubuh. Kolesterol juga merupakan bahan dasar pembentukan hormon-hormon steroid. Kolesterol yang kita butuhkan tersebut, secara normal diproduksi sendiri oleh tubuh dalam jumlah yang tepat. Tetapi ia bisa meningkat jumlahnya karena asupan makanan yang berasal dari lemak hewani, telur dan yang disebut sebagai makanan sampah (junkfood). Kolesterol dalam tubuh yang berlebihan akan tertimbun di dalam dinding pembuluh darah dan menimbulkan suatu kondisi yang disebut aterosklerosis yaitu penyempitan atau pengerasan pembuluh darah. Kondisi ini merupakan cikal bakal terjadinya penyakit jantung dan stroke. Dari hati, kolesterol diangkut oleh lipoprotein yang bernama LDL (Low Density Lipoprotein) untuk dibawa ke sel-sel tubuh yang memerlukan, termasuk ke sel otot jantung, otak dan lain-lain agar dapat berfungsi sebagaimana mestinya. Kelebihan kolesterol akan diangkut kembali oleh lipoprotein yang disebut HDL (High Density Lipoprotein) untuk dibawa kembali ke hati yang selanjutnya akan diuraikan lalu dibuang ke dalam kandung empedu sebagai asam (cairan) empedu. LDL mengandung lebih banyak lemak daripada HDL sehingga ia akan mengambang di dalam darah. Protein utama yang membentuk LDL adalah Apo-B (apolipoprotein-B). LDL dianggap sebagai lemak yang "jahat" karena dapat menyebabkan penempelan kolesterol di dinding pembuluh darah. Sebaliknya, HDL disebut sebagai lemak yang "baik" karena dalam operasinya ia membersihkan kelebihan kolesterol dari dinding pembuluh darah dengan mengangkutnya kembali ke hati. Protein utama yang membentuk HDL adalah Apo-A (apolipoprotein). HDL ini mempunyai kandungan lemak lebih sedikit dan mempunyai kepadatan tinggi sehingga lebih berat.

Total kolesterol : Nilai Normal < 200 mg/dl Perbatasan tinggi 200 239 mg/dl Tinggi > 240 mg/dl. LDL kolesterol : Optimal < 100 mg/dl Mendekati optimal 100 129 mg/dl Perbatasan tinggi 130 159 mg/dl Tinggi 160 189 mg/dl Sangat tinggi > 190 mg/d. HDL kolesterol : Rendah < 40 mg/dl Tinggi 60 mg/dl. Trigliserida : Normal < 150 mg/dl Perbatasan tinggi 150 -199 mg/dl Tinggi 200 499 mg/dl Sangat tinggi > 499 mg/dlDari hasil praktikum kali ini, standar ke-dua alat yang digunakan berbeda, yaitu alat dengan merk Nesco standar normalnya adalah 150-225 mg/dl, sedangkan alat dengan merk Benecheck standar normalnya adalah 112-165 mg/dl. Diet rendah kolesterol umum dilakukan pada mereka dengan kolesterol tinggi atau penderita penyakit jantung. Kolesterol tinggi itu pun dapat mengarah ke penyumbatan pembuluh darah yang dapat sebabkan serangan jantung. Kombinasi diet lemak dan diet kolesterol tampaknya juga cukup efektif untuk menurunkan berat badan. Diet rendah kolesterol bukan berarti sama sekali menghilangkan kolesterol dalam asupan makanan sehari-hari, karena kolesterol juga masih dibutuhkan oleh tubuh untuk pembentukan senyawa-senyawa yang memiliki inti sterol seperti vitamin D, hormon-hormon anabolik, dan empedu. Sebaliknya, penurunan kolesterol justru terjadi pada pelaku diet moderat, namun kaya serat. Prinsip diet rendah kolesterol adalah, jumlah kalori dalam makanan setara dengan jumlah kalori yang digunakan untuk beraktivitas, sehingga tidak terjadi timbunan lemak dalam tubuh. Makanan penurun kolesterol tinggi adalah susunan hidangan sehari-hari sesuai dengan gizi seimbang dengan mengutamakan sayuran dan buah yang banyak mengandung serat.Kurangi mengkonsumsi garam dan gula serta lemak, dan pilih lemak yang tidak jenuh.

Simpulan.

Dari Praktikum penentuan kadar kolesterol dalam darah tersebut, dapat disimpulkan bahwa:

1. Kolesterol adalah lemak yang berwarna kekuningan yang diproduksi oleh tubuh manusia, terutama didalam lever (hati).2. Didapatkan kadar kolesterol tertinggi pada saat pengecekan sebesar 257 mg/dl dengan menggunakan alat ukur Nesco dan 191 mg/dl dengan menggunakan alat ukur Benecheck. Kadar tersebut terdapat pada kelompok 4. Dengan perbandingan kadar kolesterol normal Total kolesterol : Nilai Normal < 200 mg/dl Perbatasan tinggi 200 239 mg/dl Tinggi > 240 mg/dl. Kolesterol tinggi seringkali disebabkan pola konsumsi jeroan, alcohol, dan kuning telur secara berlebihan.3. Prinsip diet rendah Kolesterol adalah, jumlah kalori dalam makanan setara dengan jumlah kalori yang digunakan untuk beraktivitas, sehingga tidak terjadi timbunan lemak yang parah dalam tubuh.DAFTAR PUSTAKA.Tersedia Pada :

(http://www.academia.edu/4897393/LAPORAN_PRAKTIKUM_KIMIA_KLINIK_PENENTUAN_KADAR_KOLESTEROL_METODE_CHOD-PAP_)

Tersedia Pada :

http://www.academia.edu/5536737/LAPORAN_TG_and_KOLESTEROLTersedia Pada

http://lisharuqayyah.blogspot.com/2013/12/laporan-biokimia.htmlTersedia Pada

https://www.google.com/?gws_rd=ssl#q=prinsip+diet+rendah+kolesterolTersedia Pada

http://edratna.wordpress.com/2013/06/30/waktunya-diet-rendah-kolesterol-dan-lemak-terbatas/Foto .

(1) (2)