biologi mikrologi

5
1. Jelaskan peranan kertas koran (huruf) pada praktikum penggunaan mikroskop! Kertas Koran dalam praktikum ini digunakan sebagai preparat untuk diamati.sebelum itu kertas koran harus melalui proses untuk menjadikan kertas Koran menjadi preparat basah. 2. Mengapa pengamatan obyek dilakukan pada perbesaran terkecil kemudian dilanjutkan ke perbesaran yang lebih besar? Dilakukan pengamatan preparat dari perbesaran terkecil lalu dilanjutkan perbesaran terbesar agar dapat agar objek yang diamati dapat diamati dengan mudah dan kita dapat mengetahui perbandingan hasil antara perbesaran terkecil dengan perbesaran terbesar. 3. Mengapa permukaan gelas obyek yang sudah bersih tidak boleh disentuh dengan tangan? Jelaskan! permukaan gelas obyek yang sudah bersih tidak boleh disentuh dengan tangan karena tangan akan meninggalkan sidik jari pada permukaaan gelas objek yang dapat mengganggu pengamatan ketika digunakan. 4. Selain dengan menggunakan alkohol, apakah gelas obyek dan penutup dapat dibersihkan dengan bahan lain? Jelaskan! Selain menggunakan alcohol,gelas objek dapat dibersihkan dengan aquades yang bersifat tidak korosif dan tak berwarna dan juga bisa menggunakan xilol untuk menghilangkan sisa minyak imersi pada gelas obyek.penggunaan disinfektan yang lain juga bisa. 5. Mengapa pada penyiapan preparat huruf, ditambahkan aquades? Jelaskan! Tujuan penambahan aquades adalah agar preparat dapat menempel pada kaca obyek. 6. Jelaskan apa saja kelebihan dan kekurangan mikroskop cahaya dibandingkan dengan mikroskop elektron! Kelebihan: Harga alat lebih murah,penggunaan lebih mudah,penggunaan lebih praktis,energy yang digunakan lebih kecil. Kekurangan: Perbesarannya lebih kecil dibanding mikroskop electron. 7. Jelaskan masing-masing peranan bagian mikroskop!

Upload: muhamad-taufikul-naufal

Post on 30-Jan-2016

29 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

biologi mikrologi

TRANSCRIPT

Page 1: biologi mikrologi

1. Jelaskan peranan kertas koran (huruf) pada praktikum penggunaan mikroskop!Kertas Koran dalam praktikum ini digunakan sebagai preparat untuk diamati.sebelum itu kertas koran harus melalui proses untuk menjadikan kertas Koran menjadi preparat basah.

2. Mengapa pengamatan obyek dilakukan pada perbesaran terkecil kemudian dilanjutkan ke perbesaran yang lebih besar?Dilakukan pengamatan preparat dari perbesaran terkecil lalu dilanjutkan perbesaran terbesar agar dapat agar objek yang diamati dapat diamati dengan mudah dan kita dapat mengetahui perbandingan hasil antara perbesaran terkecil dengan perbesaran terbesar.

3. Mengapa permukaan gelas obyek yang sudah bersih tidak boleh disentuh dengan tangan? Jelaskan!permukaan gelas obyek yang sudah bersih tidak boleh disentuh dengan tangan karena tangan akan meninggalkan sidik jari pada permukaaan gelas objek yang dapat mengganggu pengamatan ketika digunakan.

4. Selain dengan menggunakan alkohol, apakah gelas obyek dan penutup dapat dibersihkan dengan bahan lain? Jelaskan!Selain menggunakan alcohol,gelas objek dapat dibersihkan dengan aquades yang bersifat tidak korosif dan tak berwarna dan juga bisa menggunakan xilol untuk menghilangkan sisa minyak imersi pada gelas obyek.penggunaan disinfektan yang lain juga bisa.

5. Mengapa pada penyiapan preparat huruf, ditambahkan aquades? Jelaskan!Tujuan penambahan aquades adalah agar preparat dapat menempel pada kaca obyek.

6. Jelaskan apa saja kelebihan dan kekurangan mikroskop cahaya dibandingkan dengan mikroskop elektron!Kelebihan:Harga alat lebih murah,penggunaan lebih mudah,penggunaan lebih praktis,energy yang digunakan lebih kecil.Kekurangan:Perbesarannya lebih kecil dibanding mikroskop electron.

7. Jelaskan masing-masing peranan bagian mikroskop!LENSA OKULER, yaitu lensa yang dekat dengan mata pengamat lensa ini berfungsi untuk membentuk bayangan maya, tegak, dan diperbesar dari lensa objektif

LENSA OBJEKTIF, lensa ini berada dekat pada objek yang di amati, lensa ini  membentuk bayangan nyata, terbalik, di perbesar. Di mana lensa ini di atur oleh revolver untuk menentukan perbesaran lensa objektif.

TABUNG MIKROSKOP (TUBUS), tabung ini berfungsi untuk mengatur fokus dan menghubungan lensa objektif dengan lensa okuler.

MAKROMETER (PEMUTAR KASAR), makrometer berfungsi untuk menaik turunkan tabung mikroskop secara cepat.

MIKROMETER (PEMUTAR HALUS), pengatur ini berfungsi untuk menaikkan dan menurunkan mikroskop secara lambat, dan bentuknya lebih kecil daripada

Page 2: biologi mikrologi

makrometer.

REVOLVER, revolver berfungsi untuk mengatur perbesaran lensa objektif dengan cara memutarnya.

REFLEKTOR, terdiri dari dua jenis cermin yaitu cermin datar dan cermin cekung. Reflektor ini berfungsi untuk memantulkan cahaya dari cermin ke meja objek melalui lubang yang terdapat di meja objek dan menuju mata pengamat. Cermin datar digunakan ketika cahaya yang di butuhkan terpenuhi, sedangkan jika kurang cahaya maka menggunakan cermin cekung karena berfungsi untuk mengumpulkan cahaya.

DIAFRAGMA, berfungsi untuk mengatur banyak sedikitnya cahaya yang masuk.

KONDENSOR, kondensor berfungsi untuk mengumpulkan cahaya yang masuk, alat ini dapat putar dan di naik turunkan.

MEJA MIKROSKOP, berfungsi sebagai tempat meletakkan objek yang akan di amati.

PENJEPIT KACA, penjepit ini berfungsi untuk menjepit kaca yang melapisi objek agar tidak mudah bergeser.

LENGAN MIKROSKOP, berfungsi sebagai pegangang pada mikroskop.

KAKI MIKROSKOP, berfungsi untuk menyangga atau menopang mikroskop.

SENDI INKLINASI (PENGATUR SUDUT), untuk mengatur sudut atau tegaknya mikroskop.

8. Gambarlah hasil pengamatan preparat huruf anda dengan mikroskop pada tiap perbesaran!

Perbesaran 100x Perbesaran 400x Perbesaran 1000x

Sifat:maya,terbalik,diperbesar Sifat:maya,terbalik,diperbesarSifat:maya,terbalik,diperbesar

Page 3: biologi mikrologi

9. Jelaskan sifat bayangan yang dibentuk pada pengamatan preparat huruf! Mengapa demikian?Dari hasil pengamatan pada saat praktikum, sifat bayangan yang dibentuk pada pengamatan preparat huruf adalah maya,terbalik dan diperbesar.Pengamatan yang dilakukan adalah pengamatan dengan perbesaran lemah ke perbesaran tinggi yaitu perbesaaran 100x, 400x hingga 1000x.Hal ini sesuai dengan literatur (Wu, 2010). Dalam buku ini menjelaskan bahwa pada pengamatan obyek mikroskopis dengan menggunakan mikroskop cahaya, maka bayangan yang dibentuk adalah maya terbalik dan diperbesar.hal ini dikarenakan mikroskop disusun atas 2 lensa cembung yang digunakan sebagai lensa objektif dan lensa okuler. Lensa objektif, lensa yang berada dekat pada objek yang di amati, lensa ini membentuk  bayangan nyata, terbalik, di perbesar dan Lensa okuler, yaitu lensa yang dekat dengan mata pengamat lensa ini berfungsi untuk membentuk bayangan maya, tegak, dan diperbesar dari lensa objektif.

Dari pengamatan obyek mikroskopis berupa potongan huruf V dari koran dengan perbesaran 100x diperoleh hasil berupa bayangan yang dibentuk adalah maya, terbalik, diperbesar serta huruf terlihat penuh.Ketika perbesaran yang digunakan adalah 400x, hasil yang diperoleh yaitu bayangan yang terbentuk adalah maya, terbalik, diperbesar serta beberapa bagian huruf hilang atau tidak terlihat dan juga tekstur dari huruf terlihat jelas.Dan ketika menggunakan perbesaran 1000x, hasil yang diperoleh yaitu bayangan yang terbentuk adalah maya, terbalik, diperbesar serta tidak membentuk huruf lagi dan tekstur daru huruf terlihat sangat jelas. Sedangkan dari pengamatan obyek mikroskopis berupa potongan huruf R dari koran dengan perbesaran 100x diperoleh hasil berupa bayangan yang dibentuk adalah maya, terbalik dan diperbesar.Ketika mengggunakan perbesaran 400kali,bayangan yang terbentuk maya, terbalik dan diperbesar serta beberapa bagian dari huruf R sudah hilang.Dan ketika menggunakan perbesara 1000x, hasil yang didapatkan yaitu bayangan yang dibentuk adalah maya, terbalik, diperbesar dengan huruf R sudah tidak membentuk huruf lagi dan tekstur dari huruf tersebut sangat jelas.

Jika dibandingkan, hasil pengamatan dengan preparat huruf V dan preparat huruf R menunjukkan hasil yang sama dengan masing-masing perbesaran yang digunakannya.Hal ini sudah sesuai dengan literatur(Charley, 2008). Buku ini menjelaskan bahwa pengamatan obyek mikroskopis menggunakan mikroskop dengan menggunakan perbesaran tertentu maka akan menghasilkan bayangan yang maya, tegak dan diperbesar.Selain itu hasil pengamatan dengan menggunakan preparat huruf V dan huruf R juga sesuai degan literatur(Kadaryanto, 2006). Buku ini menjelaskan bahwa semakin kuat perbesaran yang digunakan pada saat pengamatan dengan menggunakan mikroskop, maka detail dari obyek mikroskopis akan semakin tampak.

Kesimpulan

Page 4: biologi mikrologi

Prinsip dasar mikroskop adalah mengamati benda mikroskopis dengan memanfaatkan sinar optic dari lensa yang digunakan dan menggunakan perbesaran tertentu untuk membentuk bayangan.mikroskop berfungsi untuk mengamati benda benda mikroskopis atau benda yang tidak bisa dilihat oleh mata telanjang.bayangan yang dibentuk oleh mikroskop adalah maya,terbalik,dan diperbesar.