contoh teks pidato bulan bahasa

2

Click here to load reader

Upload: sukardi-juniardi

Post on 22-Jul-2015

4.499 views

Category:

Education


333 download

TRANSCRIPT

Page 1: Contoh teks pidato bulan bahasa

Teks Pidato

Tema : Cinta Bahasa IndonesiaPembaca naskah : Khusnul Khotimah

Assalamu’alaikum Wr Wb.

Kepada Bapak Kepala Sekolah yang kami hormatiKepada Bapak/Ibu Dewan Juri yang kami hormatiBapak Bapak/Ibu Guru Yang kami hormatiSemua Peserta Lomba yang saya sayangi

Hadirin hadirat yang berbahagia.Petama – tama marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat allah SWT yang senan tiasa memberikan kenikmatan serta hidayah kepada kita, sehingga kita dapat bersama – sama berkumpul di ruangan ini guna memperingati Hari Sumpah Pemuda sekligus peringatan bulan Bahasa.

Hadirin yang berbahagia, Bahasa Indonesia merupakan wadah pemersatu bangsa. Dengan Bahasa Indonesia Bangsa Indonesia mampu mempersatukan semua suku,bangsa, agama bahasa, dan budaya sesuai dengan fungsi bahasa Indonesia. Bahasa Indonesia tetap menjadi lambang identitas nasional dan pemersatu bangsa seiring dengan kemajuan jaman dan perkembangan bahasa di dunia.

Kita tentu ingat sejarah Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober 1928 yang mencerminkan kedudukan Bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional. Sesuai dengan kedudukanya Bahasa Indonesia menpunyai fungsi yaitu sebagai lambang kebanggaan nasional, lambang identitas nasional , sebagai alat pemersatu bangsa dan sebagai alat penghubung antar daerah dan antar budaya. Sudah sepantasnya kita sebagai generasi bangsa memelihara dan mempertahankan Bahasa Indonesia dengan cara mempelajari BahasaIndonesia, menggunakan Bahasa Indonesia dengan baik dan benar, dan menggunakan Bahasa Indonesia tidak hanya disekolah maupun di rumah tapi disemua aktifitas dan tempat.

Dengan semangat bulan bahasa mari kita tingkatkan rasa cinta bahasa Indonesia melalui penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar sebagai wujud rasa cinta kita terhadap Bahasa Indonesia.

Hadirin yang berbahagia,Demikianlah pidato ini saya sampaikan.Dengan perayaan bulan bahasa mari kita tingkatkan rasa kecintaan pada bahasa Indonesia . Semoga rasa cinta kita terhadap Bahasa Indonesia tetap terjaga selamanya.

Sekali lagi saya ucapkan terima kasih atas perhatian dan mohon maaf apabila ada hal yang kurang berkenan.

Wassala mu’alaikum Wr. Wb

Page 2: Contoh teks pidato bulan bahasa