cover depan pengaruh current ratio (cr), debt to …

157
PENGARUH CURRENT RATIO (CR), DEBT TO ASSET RATIO (DAR), RETURN ON EQUITY (ROE) DAN TOTAL ASSET TURNOVER (TATO) TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR SUBSEKTOR TEKSTIL DAN GARMEN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE TAHUN 2013-2018 SKRIPSI Oleh: INDRAWATI 20160500151 JURUSAN MANAJEMEN KONSENTRASI MANAJEMEN KEUANGAN FAKULTAS BISNIS UNIVERSITAS BUDDHI DHARMA TANGERANG 2020

Upload: others

Post on 22-Feb-2022

1 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

COVER D EPAN

PENGARUH CURRENT RATIO (CR), DEBT TO ASSET RATIO

(DAR), RETURN ON EQUITY (ROE) DAN TOTAL ASSET

TURNOVER (TATO) TERHADAP HARGA SAHAM PADA

PERUSAHAAN MANUFAKTUR SUBSEKTOR TEKSTIL DAN

GARMEN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

PERIODE TAHUN 2013-2018

SKRIPSI

Oleh:

INDRAWATI

20160500151

JURUSAN MANAJEMEN

KONSENTRASI MANAJEMEN KEUANGAN

FAKULTAS BISNIS

UNIVERSITAS BUDDHI DHARMA TANGERANG

2020

COVER DALAM

PENGARUH CURRENT RATIO (CR), DEBT TO ASSET RATIO

(DAR), RETURN ON EQUITY (ROE) DAN TOTAL ASSET

TURNOVER (TATO) TERHADAP HARGA SAHAM PADA

PERUSAHAAN MANUFAKTUR SUBSEKTOR TEKSTIL DAN

GARMEN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

PERIODE TAHUN 2013-2018

SKRIPSI

Diajukan sebagai salah satu syarat untuk mendapatkan gelar

Sarjana Pada Jurusan Manajemen Fakultas Bisnis

Universitas Buddhi Dharma Tangerang

Jenjang Pendidikan Strata 1

Oleh:

INDRAWATI

20160500151

FAKULTAS BISNIS

UNIVERSITAS BUDDHI DHARMA TANGERANG

2020

LEM BAR PER SETUJUAN U SU LAN SKRIP SI

LEM BAR PER SETUJUAN D OSEN P EMBIMBIN G

REKOMENDA SI KELAYAKAN M ENGIKUTI SIDANG SKR IPSI

LEM BAR PEN GESA HAN

SURAT P ERNYA TAAN

LEM BAR PER SETUJUAN P UBLIKA SI KARYA ILMIAH

i

PENGARUH CURRENT RATIO (CR), DEBT TO ASSET RATIO (DAR),

RETURN ON EQUITY (ROE), DAN TOTAL ASSET TURNOVER (TATO)

TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR

SUBSEKTOR TEKSTIL DAN GARMEN YANG TERDAFTAR DI BURSA

EFEK INDONESIA PERIODE TAHUN 2013-2018

ABSTRAK

Harga saham menjadi fokus utama para investor untuk menentukan

keputusan dalam memilih investasi pada suatu perusahaan yang dianggap baik.

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Current Ratio (CR), Debt to

Asset Ratio (DAR), Return On Equity (ROE) dan Total Asset Turnover (TATO)

terhadap Harga Saham pada Perusahaan Manufaktur Subsektor Tekstil dan

Garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2013-2018.

Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling pada

perusahaan Tekstil dan Garmen yang terdaftar pada BEI dan diperoleh sampel

penelitian sebayak 5 Perusahaan. Teknik pengambilan data dilakukan dengan

teknik dokumentasi. Data yang digunakan dalam penelitian bersumber dari

laporan keuangan tahunan.

Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Current Ratio

(CR), Debt to Asset Ratio (DAR), Return On Equity (ROE) dan Total Asset

Turnover (TATO) secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham.

Secara parsial, Current Ratio (CR), Debt to Asset Ratio (DAR), Return On Equity

(ROE) berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham sedangkan Total Asset

Turnover (TATO) tidak berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham.

Kata kunci : Current Ratio (CR), Debt to Asset Ratio (DAR), Return On Equity

(ROE), dan Total Asset Turnover (TATO).

ii

THE EFFECT OF CURRENT RATIO (CR), DEBT TO ASSET RATIO (DAR),

RETURN ON EQUITY (ROE) DAN TOTAL ASSET TURNOVER (TATO)

FOR STOCK PRICES IN THE MANUFACTURING COMPANY OF

TEXTILE AND GARMENT SUBSECTORS WHICH ARE LISTED IN

INDONESIA STOCK EXCHANGE 2013-2018

ABSTRACT

Share prices are the main focus of investors to determine the decision in

choosing an investment in a company that is considered good. This study aims to

analyze the effect of Current Ratio (CR), Debt to Asset Ratio (DAR), Return On

Equity (ROE) and Total Asset Turnover (TATO) on Share Prices in Textile and

Garment Sub Sector Companies listed on the Indonesia Stock Exchange period

year 2013-2018.

The sampling technique uses purposive sampling technique in textile and

garment companies listed on the Stock Exchange and obtained research samples

of 5 companies. The data collection technique was carried out using the

documentation technique. The data used in research comes from annual financial

statements.

Based on the results of the study indicate that the variable Current Ratio

(CR), Debt to Asset Ratio (DAR), Return On Equity (ROE) and Total Asset

Turnover (TATO) simultaneously have a significant effect on Stock Prices.

Partially Current Ratio (CR), Debt to Asset Ratio (DAR), Return On Equity

(ROE) have a significant effect on Stock Prices while Total Asset Turnover

(TATO) has no significant effect on Stock Prices.

Key words: Current Ratio (CR), Debt to Asset Ratio (DAR), Return On Equity

(ROE) And Total Asset Turnover (TATO).

iii

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan atas karunia dan berkah Sang Tri

Ratna, penulis dapat menyelesaikan penyusunan skripsi ini. Penulisan skripsi

ini diajukan untuk memenuhi salah satu syarat memperoleh gelar Sarjana

Manajemen (S.M) bagi mahasiswa program jurusan Manajemen Keuangan pada

Fakultas Bisnis di Universitas Buddhi Dharma Tangerang. Judul yang penulis

ajukan adalah “Pengaruh Current Ratio (CR), Debt to Asset Ratio (DAR)

Return On Equity (ROE) dan Total Asset Turnover (TATO) Terhadap Harga

Saham pada Perusahaan Manufaktur Subsektor Tekstil dan Garmen yang

Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2013-2018.”

Selesainya penyusunan dan penulisan skripsi ini tidak terlepas dari bantuan,

bimbingan serta dukungan dari berbagai pihak. Oleh karena itu dalam kesempatan

ini penulis dengan senang hati menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-

besarnya kepada semua pihak yang telah memberikan bantuan, bimbingan serta

motivasi sampai terselesaikannya penyusunan skripsi ini, terutama kepada yang

penulis hormati :

1. Bapak. Dr. Sofian Sugioko,M.M., CPMA, selaku Rektor Universitas Buddhi

Dharma Tangerang;

2. Ibu Rr. Dian Anggraeni, S.E., M.Si. selaku Dekan Fakultas Bisnis Universitas

Buddhi Dharma Tangerang;

3. Bapak Eso Hernawan, S.E., M.M. Selaku Ketua Jurusan Manajemen (S1)

Universitas Buddhi Dharma Tangerang;

iv

v

DAFTAR ISI

JUDUL DEPAN

JUDUL DALAM

LEMBAR PERSETUJUAN USULAN SKRIPSI

LEMBAR PERSETUJUAN DOSEN PEMBIMBING

REKOMENDASI KELAYAKAN MENGIKUTI SIDANG SKRIPSI

LEMBAR PENGESAHAN

SURAT PERNYATAAN

LEMBAR PERSETUJUAN PUBLIKASI KARYA ILMIAH

ABSTRAK ............................................................................................................... i

ABSTRACT ............................................................................................................ ii

KATA PENGANTAR ........................................................................................... iii

DAFTAR ISI ........................................................................................................... v

DAFTAR TABEL ................................................................................................... x

DAFTAR GAMBAR ............................................................................................. xi

DAFTAR LAMPIRAN ......................................................................................... xii

BAB I PENDAHULUAN ...................................................................................... 1

A. Latar Belakang Masalah ....................................................................... 1

B. Identifikasi Masalah ............................................................................. 7

vi

C. Rumusan Masalah ................................................................................ 7

D. Tujuan Penelitian.................................................................................. 8

E. Manfaat Penelitian................................................................................ 9

F. Sistematika Penulisan Skripsi ............................................................ 11

BAB II LANDASAN TEORI ............................................................................. 13

A. Gambaran Umum Teori ..................................................................... 13

1. Analisis Rasio Keuangan ................................................................ 13

2. Current Ratio (CR) ......................................................................... 23

3. Debt to Asset Ratio (DAR) ............................................................. 24

4. Return On Equity (ROE) ................................................................ 25

5. Total Asset Turnover (TATO) ........................................................ 27

6. Harga Saham .................................................................................. 28

B. Hasil Penelitian Terdahulu ................................................................. 32

C. Kerangka Pemikiran ........................................................................... 39

D. Hipotesis ............................................................................................. 46

BAB III METODE PENELITIAN .................................................................... 49

A. Jenis Penelitian ................................................................................... 49

B. Objek Penelitian ................................................................................. 50

C. Jenis dan Sumber Data ....................................................................... 56

1. Jenis Data........................................................................................ 56

vii

2. Sumber Data ................................................................................... 56

D. Populasi dan Sampel Penelitian ......................................................... 57

1. Populasi Penelitian ......................................................................... 57

2. Sampel Penelitian ........................................................................... 59

E. Teknik Pengumpulan Data ................................................................. 61

F. Operasionalisasi Variabel Penelitian .................................................. 62

1. Variabel Dependen (Y)................................................................... 62

2. Variabel Independen (X) ................................................................ 63

G. Teknik Analisis Data .......................................................................... 65

1. Jenis Data Dalam Analisis Ekonometrika ...................................... 66

2. Model Regresi Data Panel .............................................................. 66

3. Penentuan Model Estimasi Dalam Uji Data Panel ......................... 70

4. Analisis Deskriptif .......................................................................... 72

5. Pengujian Hipotesis ........................................................................ 72

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ................................... 82

A. Deskripsi Data Hasil Penelitian.......................................................... 82

B. Analisis Hasil Penelitian .................................................................... 84

1. Hasil Perhitungan Current Ratio (CR) ........................................... 84

2. Hasil Perhitungan Debt to Asset Ratio (DAR) ............................... 85

3. Hasil Perhitungan Return On Equity (ROE) .................................. 86

viii

4. Hasil Perhitungan Total Asset Turnover (TATO) .......................... 87

5. Harga Saham .................................................................................. 88

C. Uji Hipotesis ....................................................................................... 89

1. Pengujian Model ............................................................................. 89

2. Uji Asumsi Klasik .......................................................................... 91

3. Uji Regresi Berganda ..................................................................... 96

4. Uji Parsial (uji t) ............................................................................. 98

5. Uji Simultan (Uji F)...................................................................... 102

6. Koefisien Determinasi (R2) .......................................................... 103

D. Pembahasan ...................................................................................... 104

1. Pengaruh Current Ratio (CR) terhadap Harga Saham ................. 104

2. Pengaruh Debt to Asset Ratio (DAR) terhadap Harga Saham ..... 105

3. Pengaruh Return On Equity (ROE) terhadap Harga Saham ........ 106

4. Pengaruh Total Asset Turnover (TATO) terhadap Harga

Saham ........................................................................................... 107

5. Pengaruh Current Ratio (CR), Debt to Asset Ratio (DAR),

Return On Equity (ROE) dan Total Asset Turnover (TATO)

Terhadap Harga Saham ................................................................ 108

BAB V PENUTUP ............................................................................................. 110

A. Kesimpulan....................................................................................... 110

ix

B. Implikasi ........................................................................................... 112

C. Saran ................................................................................................. 114

DAFTAR PUSTAKA

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

SURAT KETERANGAN RISET

LAMPIRAN

x

DAFTAR TABEL

Tabel II. 1 Hasil Penelitian Terdahulu .................................................................. 33

Tabel III. 1 Daftar Perusahaan Tekstil dan Garmen yang terdaftar di Bursa

Efek Indonesia ....................................................................................................... 58

Tabel III. 2 Pemilihan Sampel .............................................................................. 60

Tabel III. 3 Daftar Perusahaan Subsektor Tekstil dan Garmen yang digunakan

sebagai subjek penelitian........................................................................................ 61

Tabel III. 4 Operasionalisasi Variabel .................................................................. 65

Tabel IV. 1 Uji Analisis Deskriptif ....................................................................... 82

Tabel IV. 2 Data Current Ratio (CR) ................................................................... 84

Tabel IV. 3 Data Debt to Asset Ratio (DAR) ........................................................ 85

Tabel IV. 4 Data Return On Equity (ROE) ........................................................... 86

Tabel IV. 5 Data Total Asset Turnover (TATO) ................................................... 87

Tabel IV. 6 Data Harga Saham ............................................................................. 88

Tabel IV. 7 Uji Chow ............................................................................................ 89

Tabel IV. 8 Uji Hausman ..................................................................................... 90

Tabel IV. 9 Hasil Uji Multikolinearitas ................................................................ 93

Tabel IV. 10 Hasil Uji Autokorelasi ..................................................................... 94

Tabel IV. 11 Uji Regresi Berganda ....................................................................... 96

Tabel IV. 12 Hasil Uji Parsial (Uji T) ................................................................... 98

Tabel IV. 13 Hasil Uji Simultan (Uji F) ............................................................. 102

Tabel IV. 14 Hasil Uji Koefisien Determinasi (𝑅2) ............................................ 103

xi

DAFTAR GAMBAR

Gambar II. 1 Kerangka Pemikiran ........................................................................ 40

Gambar IV. 1 Uji Normalitas ................................................................................ 92

Gambar IV. 2 Uji Heteroskedastisitas ................................................................... 95

xii

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Perhitungan Current Ratio (CR)

Lampiran 2 Perhitungan Debt to Asset Ratio (DAR)

Lampiran 3 Perhitungan Return On Equity (ROE)

Lampiran 4 Perhitungan Total Asset Turnover (TATO)

Lampian 5 Data Harga Saham

Lampiran 6 E-views Versi 10

Lampiran 7 Neraca dan Laba Rugi PT Trisula International, Tbk.

Lampiran 8 Neraca dan Laba Rugi PT Buana Artha Anugerah, Tbk.

Lampiran 9 Neraca dan Laba Rugi PT Ricky Putra Globalindo, Tbk.

Lampiran 10 Neraca dan Laba Rugi PT Nusantara Inti Corpora, Tbk.

Lampiran 11 Neraca dan Laba Rugi PT Indo-Rama Synthetics, Tbk.

Lampiran 12 Lampiran Harga Saham

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Kondisi perekonomian yang berkembang pesat di Indonesia saat ini,

menyebabkan tingkat persaingan menjadi semakin kompetitif, untuk itu

perusahaan perlu menuntut pihak manajemen agar mampu bekerja dengan

lebih efektif dan efisien lagi dalam menjalankan usahanya agar mampu

mempertahankan keberlangsungan hidup perusahaan. Dengan persaingan saat

ini yang begitu ketat maka semakin banyak perusahaan yang merambah ke

dunia pasar modal. Menurut (Hadi 2015, 14) Pasar Modal merupakan sarana

atau wadah untuk mempertemukan antara penjual dan pembeli. (Yanti and

Oktari 2018, 80) Pasar modal saat ini semakin banyak diperlukan oleh

masyarakat sebagai sarana untuk menanam saham. Perkembangan pasar modal

tersebut mendorong perusahaan-perusahaan go public yang terdaftar di pasar

saham untuk lebih meningkatkan kualitas laporan keuangan perusahaannya.

Pasar modal memiliki peranan yang cukup penting bagi perekonomian

negara saat ini, karena mampu menjalankan dua fungsi secara bersamaan yaitu

fungsi ekonomi dan fungsi keuangan. Dalam menjalankan fungsi ekonomi,

pasar modal dapat mempertemukan pihak-pihak yang membutuhkan dana

(perusahaan) dengan pihak yang kelebihan dana (investor) yang ingin

menanamkan modalnya pada perusahaan. Sedangkan pasar modal dikatakan

sebagai fungsi keuangan karena mampu memberikan kesempatan bagi investor

2

untuk mendapatkan keuntungan dari investasi yang dilakukannya. Untuk itu

karena hal yang diharapkan investor adalah memperoleh keuntungan, maka

investor juga perlu mendapatkan informasi dengan melakukan analisis agar

dapat mengambil keputusan yang tepat untuk berinvestasi.

Untuk dapat menganalisis perusahaan maka diperlukan suatu laporan

keuangan. Laporan keuangan digunakan untuk menganalisis perusahaan agar

pihak-pihak yang berkepentingan dapat menilai dan mengetahui apakah

kemampuan yang dimiliki perusahaan dapat dikerahkan secara optimal atau

tidak. Penilaian pada laporan keuangan perusahaan pada umumnya terdiri dari

analisis laporan neraca dan laporan laba/rugi. Laporan keuangan tersebut akan

lebih informatif bagi berbagai pihak yang berkepentingan seperti pemilik

perusahaan, manajer, kreditur, investor dan pemerintah dalam perusahaan

untuk menganalisa sehat atau tidaknya suatu perusahaan. Laporan keuangan

merupakan suatu media informasi yang mencatat, dan merangkum segala

akivitas perusahaan.

Subsektor tekstil dan garmen merupakan bisnis yang mampu bertahan di

era globalisasi saat ini dan terus memberikan kontribusi cukup besar terhadap

perekonomian nasional, namun perusahaan tekstil dan garmen sempat

mengalami permasalahan dalam meningkatkan daya saing ditengah pesaingan

yang semakin ketat sehingga mengharuskan perusahaan untuk dapat berinovasi

dan dapat melakukan transformasi seiring berkembangnya industri fashion

yang semakin up to date. Jika hal ini dapat dilakukan, maka perusahaan akan

mampu mendorong minat konsumen, sehingga dapat meningkatkan penjualan

3

dan akan memberikan dampak yang baik pada perusahaan. Dengan begitu

maka harga saham diprediksi akan mengalami peningkatan dan dapat menarik

minat investor untuk menanamkan dananya pada perusahaan. Harga saham

dalam pasar modal memiliki peranan sangat penting terutama bagi investor,

investor dapat menjadikan harga saham sebagai gambaran dalam memilih

investasi yang tepat dan memiliki prospek yang baik dalam perkembangan

ekonomi mendatang.

Berdasarkan penjelasan di atas, maka penulis akan melakukan penelitian

dengan menggunakan variabel Current Ratio (CR), Debt to Asset Ratio (DAR),

Return On Equity (ROE) dan Total Asset Turnover (TATO) sebagai variabel

independen yang berpengaruh terhadap harga saham sebagai variabel

dependen.

Current Ratio (CR) dapat menjadi pertimbangan investor untuk

mengetahui seberapa besar kemampuan perusahaan untuk membayar

kewajiban jangka pendeknya pada saat jatuh tempo dengan menggunakan

aktiva lancar yang tersedia. Dengan menggunakan perbandingan antara aktiva

lancar dengan utang lancar, rasio ini akan memberikan informasi sejauh mana

aktiva lancar perusahaan dapat digunakan untuk menutupi kewajiban jangka

pendek atau utang lancarnya. Semakin besar aktiva lancar yang dihasilkan

maka semakin tinggi pula kemampuan perusahaan dalam menutupi kewajiban

utang lancarnya. Apabila perusahaan tidak menggunakan aktiva lancarnya

dengan efektif dan efisien maka perusahaan tidak menggunakan modalnya

4

dengan baik. Hal ini dapat membuat perusahaan merugi dan daya tarik investor

melemah sehingga tidak ingin menanamkan dananya pada perusahaan.

Faktor lain dapat dijadikan pertimbangan investor dalam memilih

investasi adalah utang yang diproyeksikan dengan Debt to Asset Ratio (DAR).

Dalam membiayai operasional dan pendanaannya, perusahaan tidak selalu

memiliki dana yang cukup untuk memenuhi kebutuhannya oleh karena itu

utang merupakan alternatif yang paling sering digunakan perusahaan dalam

memenuhi kebutuhannya, tetapi penggunaan utang perlu diperhitungkan agar

efektif. Untuk mengukur Debt to Asset Ratio (DAR) dapat diukur

menggunakan perbandingan antara utang dan modal. Debt to asset ratio (DAR)

digunakan dalam perusahaan untuk mengukur kemampuan perusahaan untuk

melunasi kewajibannya artinya jika rasionya meningkat maka semakin rendah

pendanaan yang disediakan perusahaan dari pemegang saham, dalam hal ini

perusahaan dibiayai oleh pemberi utang bukan dari modal sendiri yang

dihasilkan perusahaan, sehingga hal ini berdampak langsung pada perusahaan

dengan semakin besarnya beban yang dimiliki terhadap pihak luar (kreditur).

Faktor lainnya yang dijadikan pertimbangan investor dalam memilih

investasi adalah profit yang dapat dihitung dengan menggunakan rasio

profitabilitas yang diproyeksikan dengan Return On Equity (ROE). Dimana

profit dijadikan suatu ukuran bagi investor dalam berinvestasi, investor

cenderung tertarik untuk melakukan investasi pada perusahaan yang mampu

menghasilkan profit yang tinggi karena tujuan investor melakukan investasi

adalah memperoleh keuntungan yang dihasilkan perusahaan selama periode

5

tertentu. Return on equity (ROE) digunakan untuk mengetahui nilai rasio, yang

dapat dilakukan dengan membandingkan antara laba bersih dengan ekuitas.

Rasio ini dapat menunjukkan seberapa besar keuntungan yang dapat dihasilkan

perusahaan dari dana yang diinvestasikan para pemegang saham. Jika nilai

profit tinggi maka keuntungan yang didapatkan investor juga akan meningkat,

apabila profitabilitas yang dihasilkan perusahaan meningkat akan dapat

mempengaruhi besaran harga saham, hal ini akan sesuai dengan harapan

investor.

Selain itu faktor lainnya yang dijadikan pertimbangan investor dalam

memilih investasi adalah rasio aktivitas yang diproyeksikan dengan Total Asset

Turnover (TATO). Dimana dalam rasio ini mununjukan perputaran total

aktiva, investor akan dapat mengetahui seberapa efisien kemampuan

perusahaan dalam menghasilkan penjualan dari aktiva yang dimilikinya, rasio

ini dapat dihitung dengan cara membandingkan penjualan dengan total aktiva

yang diperoleh. Semakin baik perusahaan mengolah aktivanya maka semakin

tinggi juga nilai perputaran aktivanya dan sebaliknya apabila perusahaan tidak

mengoptimalkan aktiva dengan baik maka nilai perputaran aktiva akan

semakin rendah. Nilai perputaran aktiva yang tinggi menunjukkan bahwa

perputaran aktiva semakin cepat artinya semakin cepat juga perusahaan

memperoleh labanya dan dapat menunjukkan bahwa perusahaan mengelola

penjualannya dengan baik maka rasio ini akan menjadi salah satu pertimbangan

investor untuk menanamkan dananya pada perusahaan.

6

Harga saham memiliki unsur ketidakpastian sehingga dapat berubah

setiap waktu, hal tersebut terjadi karena adanya perubahan permintaan dan

penawaran. Maka dengan semakin banyaknya orang yang membeli saham

maka harga saham akan cenderung bergerak naik dan sebaliknya semakin

banyak orang yang menjual sahamnya maka harga saham cenderung bergerak

turun. Jika harga saham meningkat maka kekayaan pemegang saham juga akan

meningkat artinya investor memperoleh keuntungan sesuai yang diharapkan,

begitu juga sebaliknya jika harga saham mengalami penurunan maka kekayaan

pemegang saham juga akan mengalami penurunan artinya investor akan

mengalami kerugian yang tidak diharapkan. Perubahan tersebut dapat terjadi

sesuai kinerja perusahaan dan juga perkembangan ekonomi, perusahaan perlu

memperhatikan dan menganalisis kinerja perusahaannya karena hal tersebut

dapat mempengaruhi harga saham.

Berdasarkan latar belakang di atas, maka penulis tertarik untuk

mengangkat penelitian dengan judul: “PENGARUH CURRENT RATIO

(CR), DEBT TO ASSET RATIO (DAR), RETURN ON EQUITY (ROE)

DAN TOTAL ASSET TURNOVER (TATO) TERHADAP HARGA

SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR SUBSEKTOR

TEKSTIL DAN GARMEN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK

INDONESIA PERIODE TAHUN 2013-2018”.

7

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas, maka penulis mengidentifikasikan

masalah adalah sebagai berikut:

1. Kinerja perusahaan dinilai dapat mempengaruhi Harga Saham.

2. Current Ratio (CR), Debt to Asset Ratio (DAR), Return On Equity (ROE)

dan Total Asset Turnover (TATO) memiliki pengaruh terhadap harga

saham.

3. Mengidentifikasi adanya penurunan keputusan investasi investor terhadap

harga saham perusahaan.

4. Investor perlu mempertimbangkan harga saham mana yang dapat memberi

keuntungan sebelum investor melakukan investasi, karena unsur harga

saham tidak memiliki kestabilan.

5. Perusahaan perlu mengetahui faktor-faktor yang dapat mempengaruhi harga

saham, agar harga saham dapat meningkat dan investor tertarik untuk

menanamkan dananya pada perusahaan.

C. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan di atas, maka

permasalahan dalam penelitian ini dapat dirumuskan sebagai berikut:

1. Apakah terdapat pengaruh Current Ratio (CR) terhadap Harga Saham pada

perusahaan manufaktur Subsektor Tekstil dan Garmen yang terdaftar di

Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018?

8

2. Apakah terdapat pengaruh Debt to Asset Ratio (DAR) terhadap Harga

Saham pada perusahaan manufaktur Subsektor Tekstil dan Garmen yang

terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018?

3. Apakah terdapat pengaruh Return On Equity (ROE) terhadap Harga Saham

pada perusahaan manufaktur Subsektor Tekstil dan Garmen yang terdaftar

di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018?

4. Apakah terdapat pengaruh Total Asset Turnover (TATO) terhadap Harga

Saham pada perusahaan manufaktur Subsektor Tekstil dan Garmen yang

terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018?

5. Apakah terdapat pengaruh Current Ratio (CR), Debt to Asset ratio (DAR),

Return On Equity (ROE) dan Total Asset Turnover (TATO) secara simutan

terhadap Harga Saham pada perusahaan manufaktur Subsektor Tekstil dan

Garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018?

D. Tujuan Penelitian

Berdasarkan perumusan masalah yang telah disebutkan di atas, maka

tujuan dilakukan penelitian adalah sebagai berikut:

1. Untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh Current Ratio (CR) terhadap

Harga Saham pada perusahaan manufaktur Subsektor Tekstil dan Garmen

yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

2. Untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh Debt to Asset Ratio (DAR)

terhadap Harga Saham pada perusahaan manufaktur Subsektor Tekstil dan

Garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

9

3. Untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh Return On Equity (ROE)

terhadap Harga Saham pada perusahaan manufaktur Subsektor Tekstil dan

Garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

4. Untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh Total Asset Turnover (TATO)

terhadap Harga Saham pada perusahaan manufaktur Subsektor Tekstil dan

Garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

5. Untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh Current Ratio (CR), Debt to

Asset ratio (DAR) , Return On Equity (ROE) dan Total Asset Turnover

(TATO) secara simultan terhadap Harga Saham pada perusahaan

manufaktur Subsektor Tekstil dan Garmen yang terdaftar di Bursa Efek

Indonesia periode tahun 2013-2018.

E. Manfaat Penelitian

Berdasarkan tujuan penelitian yamg telah disebutkan di atas, maka

manfaat dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Manfaat Teoritis

Penelitian ini merupakan sumbangan pemikiran dan bahan bacaan

yang diharapkan dapat memberikan pengetahuan baru dalam

mengembangkan teori khususnya Current Ratio (CR), Debt to Asset Ratio

(DAR), Return On Equity (ROE) dan Total Asset Turnover (TATO)

sebagai pengembangan ilmu ekonomi terkait dengan rasio keuangan.

10

2. Manfaat Praktis

a. Bagi Perusahaan

Perusahaan dapat menggunakan hasil penelitian ini sebagai bahan

pertimbangan atau masukan pemikiran untuk lebih memperhatikan

kondisi perusahaan dan faktor-faktor yang dapat mempengaruhi harga

saham.

b. Bagi Investor

Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan

atau masukan pemikiran terkait informasi keuangan melalui penilaian

rasio dalam pengambilan keputusan invetasi di pasar modal sehingga

dapat memperkecil risiko yang mungkin terjadi dan investor dapat

memilih investasi yang dianggap menghasilkan harga saham paling

tinggi.

c. Bagi Peneliti

Penelitian ini bertujuan untuk menambah wawasan dan

pengetahuan peneliti untuk dapat memahami teori-teori yang didapat

selama perkuliahan dan mampu menerapkannya, serta mampu mengolah

data dan menganalisa laporan keuangan perusahaan sehingga

menghasilkan informasi yang relevan dan akurat.

d. Bagi akademis

Penelitian ini dapat digunakan sebagai referensi dan acuan untuk

menambah wawasan bagi penelitian-penelitian selanjutnya serta dapat

11

dijadikan sebagai pembanding ketika melakukan penelitian dengan

periode pengamatan yang berbeda.

F. Sistematika Penulisan Skripsi

Secara garis besar, dalam sistematika penulisan skripsi ini terdiri dari 5

(lima) bab dengan beberapa sub bab, sebagai berikut :

BAB I : PENDAHULUAN

Bab ini menguraikan tentang latar belakang penelitian, identifikasi

masalah, perumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat

penelitian, dan sistematika penulisan.

BAB II : LANDASAN TEORI

Bab ini menguraikan tentang teori-teori yang dijadikan sebagai

landasan dalam penyusunan penelitian yang bertujuan untuk

membantu analisis data.

BAB III : METODOLOGI PENELITIAN

Bab ini menguraikan tentang jenis penelitian yang digunakan,

objek penelitian, jenis dan sumber data metode analisis, populasi

dan sampel penelitian, operasionalisasi variabel penelitian serta

teknik analisis data.

BAB IV : HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Hasil yang diperoleh dalam penelitian akan dikemukakan pada bab

ini dan selanjutnya akan dilakukan pembahasan mengenai hasil

yang telah diperoleh tersebut.

12

BAB V : KESIMPULAN DAN SARAN

Bab ini mengemukakan kesimpulan yang dapat ditarik dari hasil

analisis dan pembahasan yang telah dilakukan, serta pemberian

saran-saran yang dapat menjadi masukan yang bermanfaat sebagai

bahan pertimbangan perusahaan maupun peneliti selanjutnya.

13

BAB II

LANDASAN TEORI

A. Gambaran Umum Teori

1. Analisis Rasio Keuangan

a. Pengertian Rasio Keuangan

Menurut (Wardiyah 2017, 135) mengatakan bahwa:

”Rasio keuangan merupakan alat analisis perusahaan untuk menilai

kinerja suatu perusahaan berdasarkan perbandingan data keuangan

yang terdapat pada laporan pos keuangan (neraca, laporan

laba/rugi, laporan arus kas).”

Menurut (Fahmi 2016, 49) mengatakan bahwa:

”Rasio keuangan adalah suatu kajian yang melihat perbandingan

antara jumlah-jumlah yang terdapat pada laporan keuangan dengan

mempergunakan formula-formula yang dianggap representatif

untuk diterapkan.”

Menurut (Kasmir 2016, 93) mengatakan bahwa:

“Kegiatan membandingkan angka-angka yang ada dalam laporan

keuangan dengan cara membagi satu angka dengan angka lainnya.

Perbandingan dapat dilakukan antara satu komponen dengan

komponen dalam satu laporan keuangan atau antar komponen yang

ada diantara laporan keuangan.”

Berdasarkan penjelasan di atas maka penulis menarik kesimpulan,

rasio keuangan adalah suatu alat yang dapat digunakan untuk

menganalisis perbandingan antar angka-angka yang ada pada laporan

keuangan perusahaan baik dalam satu periode maupun dalam beberapa

periode sesuai dengan keperluan informasi yang dibutuhkan. Perhitungan

ini dilakukan agar pihak-pihak yang berkepentingan di dalam perusahaan

14

maupun di luar perusahaan seperti pemilik perusahaan, manajer, kreditur

maupun investor dapat mengetahui tingkat keberhasilan keuangan yang

dihasilkan dalam perusahaan. Perhitungan rasio keuangan sangat

diperlukan karena dapat memberikan informasi terkait dengan kondisi

perusahaan baik saat ini maupun kedepannya serta dapat membantu

pengambilan keputusan investor dalam melakukan investasi.

b. Pengertian Analisis Rasio Keuangan

Menurut (Anwar 2019, 171) mengatakan bahwa:

“Analisis rasio keuangan adalah analisis yang menghubungkan pos

(akun) yang satu dengan pos (akun) yang lain pada neraca dan

laporan laba rugi. Rasio keuangan disini adalah membagi angka

pada pos yang satu dengan pos yang lain dimana dengan angka

tersebut akan diperoleh rasio (perbandingan) tertentu sehingga

dapat diinterpretasikan dengan mudah .”

Menurut (Hery 2016, 139) mengatakan bahwa :

“Analisis rasio keuangan adalah analisis yang dilakukan dengan

menghubungkan berbagai perkiraan yang ada pada laporan

keuangan dalam bentuk rasio keuangan.”

Menurut (Kasmir 2016, 99) mengatakan bahwa:

“Analisis rasio, merupakan analisis yang digunakan untuk

mengetahui hubungan pos-pos yang ada dalam satu laporan

keuangan atau pos-pos antara laporan keuangan neraca dan laporan

laba/rugi.”

Berdasarkan penjelasan di atas maka penulis menarik kesimpulan,

analisis rasio keuangan dapat dilakukan dengan membaca hubungan

antar angka yang dibuat dalam bentuk perhitungan rasio. Analisis

digunakan untuk menilai kondisi keuangan perusahaan dengan cara

15

memperkirakan hubungan antar rasio-rasio dalam laporan keuangan.

Sehingga dengan menganalisis rasio, perusahaan maupun investor akan

mendapatkan gambaran mengenai tingkat keberhasilan maupun tingkat

risiko yang akan terjadi pada perusahaan saat ini maupun dimasa yang

akan datang.

c. Jenis – Jenis Rasio Keuangan

Menurut (Hery 2017, 142) secara garis besar, saat ini dalam praktik

setidakya ada 5 (lima) jenis rasio keuangan yang sering digunakan untuk

menilai kondisi keuangan dan kinerja perusahaan. Kelima jenis rasio

keuangan tersebut adalah:

1. Rasio Likuiditas merupakan rasio yang menggambarkan kemampuan

perusahaan dalam memenuhi kewajiban jangka pendeknya yang

segera jatuh tempo. Rasio likuiditas diperlukan untuk kepentingan

analisis kredit atau analisis risiko keuangan.

Rasio likuiditas terdiri atas:

a. Rasio Lancar (Current Ratio), merupakan rasio untuk mengukur

kemampuan perusahaan dalam memenuhi kewajiban jangka

pendeknya yang segera jatuh tempo dengan menggunakan aset

lancar yang tersedia.

b. Rasio Sangat Lancar atau Rasio Cepat (Quick Ratio atau Acid Test

Ratio), merupakan rasio yang menunjukkan kemampuan

perusahaan dalam memenuhi kewajiban jangka pendeknya yang

segera jatuh tempo dengan menggunakan aset lancar (kas +

16

sekuritas jangka pendek + piutang), tanpa memperhitungkan

persediaan barang dagang dan aset lancar lainnya (seperti

perlengkapan dan biaya dibayar dimuka).

c. Rasio Kas (Cash Ratio), merupakan rasio yang digunakan untuk

mengukur seberapa besar uang kas atau setara kas yang tersedia

untuk membayar utang jangka pendek.

2. Rasio Solvabilitas atau Rasio Struktur Modal atau Rasio leverage

merupakan rasio yang menggambarkan kemampuan perusahaan dalam

memenuhi seluruh kewajibannya. Sama halnya dengan rasio

likuiditas, rasio solvabilitas juga diperlukan untuk kepentingan

analisis kredit atau analisis risiko keuangan.

Rasio solvabilitas terdiri atas:

a. Rasio Utang (Debt Ratio), merupakan rasio yang digunakan untuk

mengukur perbandingan antara total utang dengan total aset. Rasio

ini juga sering dinamakan sebagai rasio utang terhadap aset (Debt

to Asset Ratio).

b. Rasio Utang terhadap Ekuitas (Debt to Equity Ratio), merupakan

rasio yang digunakan untuk mengukur perbandingan antara total

utang dengan total ekuitas.

c. Rasio Utang Jangka Panjang terhadap Ekuitas (Long Term Debt to

Equity Ratio), merupakan rasio yang digunakan untuk mengukur

perbandingan antara utang jangka panjang dengan total ekuitas.

17

d. Rasio Kelipatan Bunga yang dihasilkan (Times Interest Earned

Ratio), merupakan rasio yang menunjukkan (sejauh mana atau

berapa kali) kemampuan perusahaan dalam membayar bunga.

Kemampuan perusahaan disini diukur dari jumlah laba sebelum

bunga dan pajak.

e. Rasio Laba Operasional terhadap Kewajiaban (Operating Income

to Liabilities Ratio), merupakan rasio yang menunjukkan (sejauh

mana atau berapa kali) kemampuan perusahaan dalam melunasi

seluruh kewajiban. Kemampuan perusahaan disini diukur dari

jumlah laba oprasional.

3. Rasio Aktivitas merupakan rasio yang digunakan untuk mengukur

tingkat efisiensi atas pemanfaatan sumber daya yang dimiliki

perusahaan atau untuk menilai kemampuan perusahaan dalam

menjalankan aktivitasnya sehari-hari. Rasio ini dikenal juga sebagai

rasio pemanfaatan aset, yaitu rasio yang digunakan untuk menilai

efektivitas dan intensitas aset perusahaan dalam menghasilkan

penjualan.

Rasio aktivitas terdiri atas:

a. Perputaran Piutang Usaha (Accounts Receivable Turnover),

merupakan rasio yang digunakan untuk mengukur berapa lama

penagihan piutang usaha atau beberapa kali dana yang tertanam

dalam piuang usaha akan berputar dalam satu periode.

18

b. Perputaran Persediaan (Inventory Turnover), merupakan rasio yang

digunakan untuk mengukur berapa kali dana yang tertanam dalam

persediaan akan berputar dalam satu periode.

c. Perputaran Model Kerja (Working Capital Turnover), merupakan

rasio yang digunakan untuk mengukur keefektifan modal kerja

(aset lancar) yang dimiliki perusahaan dalam menghasilkan

penjualan.

d. Perputaran Aset Tetap (Fixed Assets Turnover), merupakan rasio

yang digunakan untuk keefektifan aset tetap yang dimiliki

perusahaan dalam menghasilkan penjualan.

e. Perputaran Total Aset (Total Assets Turnover), merupakan rasio

yang digunakan untuk mengukur berapa jumlah penjualan yang

akan dihasilkan dari setiap rupiah dana yang tertanam dalam total

aset.

4. Rasio Profitabilitas merupakan rasio yang menggambarkan

kemampuan perusahaan dalam menghasilkan laba. Rasio ini dapat

dibebankan menjadi dua jenis, yaitu Rasio Tingkat Pengembalian atas

Investasi dan Rasio Kinerja Operasi.

Rasio Tingkat Pengembalian atas Investasi adalah rasio yang

digunakan untuk menilai kompensasi finansial atas penggunaan aset

atau ekuitas terhadap laba bersih (laba setelah bunga dan pajak). Rasio

ini terdiri atas:

19

a. Hasil Pengembalian atas Aset (Return on Assets), merupakan rasio

yang menunjukkan hasil (return) atas penggunaan aset perusahaan

dalam menciptakan laba bersih. Dengan kata lain, rasio ini

digunakan untuk mengukur seberapa besar jumlah laba bersih yang

akan dihasilkan dari setiap rupiah dana yang tertanam dalam total

aset.

b. Hasil pengembalian atas ekuitas (Return on Equity), merupakan

rasio yang menunjukkan hasil (return) atas penggunaan ekuitas

perusahaan dalam menciptakan laba bersih. Dengan kata lain, rasio

ini digunakan untuk mengukur seberapa besar jumlah laba bersih

yang akan dihasilkan dari setiap rupiah dana yang tertanam dalam

total ekuitas.

Rasio Kinerja Operasi adalah rasio yang digunakan untuk

mengevaluasi marjin laba dari aktivitas operasi (penjualan). Rasio

ini terdiri atas:

a) Marjin Laba Kotor (Gross Profit Margin), merupakan rasio

yang digunakan untuk mengukur besarnya persentase laba kotor

atas penjualan bersih.

b) Marjin Laba Operasional (Operating Profit Margin), merupakan

rasio yang digunakan untuk mengukur besarnya persentase laba

operasional atas penjualan bersih.

20

c) Marjin Laba Bersih (Net Profit Marjin), merupakan rasio yang

digunakan untuk mengukur besarnya persentase laba bersih atas

penjualan bersih.

5. Rasio Penilaian atau Rasio Ukuran Pasar merupakan rasio yang

digunakan untuk mengestimasi nilai intrinsik perusahaan (nilai

perusahaan).

Rasio ini terdiri atas:

a. Laba per Lembar Saham Biasa (Earnings per Share), merupakan

rasio untuk mengukur keberhasilan manajemen perusahaan dalam

memberikan keuntungan bagi pemegang saham biasa. Rasio ini

menunjukkan keterkaitan antara jumlah laba bersih dengan bagian

kepemilikan pemegang saham dalam perusahaan investasi. Calon

investor potensial akan menggunakan figur laba per lembar saham

biasa ini untuk menetapkan keputusan investasi di antara berbagai

alternatif yang ada.

b. Rasio Harga terhadap Laba (Price Earnings Ratio), merupakan

rasio yang menunjukkan hasil perbandingan antara harga pasar per

lembar saham dengan laba per lembar saham. Lewat rasio ini,

harga saham sebuah emiten dibandingkan dengan laba bersih yang

dihasilkan oleh emiten tersebut dalam setahun. Dengan mengetahui

besaran PER tersebut, calon investor potensial dapat mengetahui

apakah harga sebuah saham tergolong wajar atau tidak (secara

21

nyata) sesuai kondisi saat ini dan bukannya berdasarkan pada

perkiraan di masa mendatang.

c. Imbalan Hasil Deviden (Devidend Yield), merupakan rasio yang

menunjukkan hasil perbandingan antara deviden tunai per lembar

saham dengan harga pasar per lembar saham. Rasio ini digunakan

untuk mengukur return (imbalan hasil) atas investasi saham. Lewat

rasio ini, investor dapat mengukur besaran deviden yang dibagikan

terhadap nilai investasi yang telah ditanamkannya. Bagi emiten,

dividend yield dapat digunakan sebagai ukuran dalam menetapkan

kebijakan deviden.

d. Rasio Pembayaran Dividen (Dividend Payout Ratio), merupakan

rasio yang menunjukkan hasil perbandingan antara dividen tunai

per lembar saham dengan laba per lembar saham. Rasio ini

menggambarkan jumlah laba dari setiap lembar saham yang

dialokasikan dalam bentuk deviden. Sama halnya dengan dividend

yield, rasio ini juga dapat digunakan sebagai salah satu proksi

(pendekatan) dalam menetapkan kebijakan dividen, yaitu suatu

pengambilan keputusan oleh emiten mengenai besarnya dividen

tunai yang akan dibagikan kepada para pemegang saham.

e. Rasio Harga terhadap Nilai Buku (Price to Book Value Ratio),

merupakan rasio yang menunjukkan hasil perbandingan antara

harga pasar per lembar saham dengan nilai buku per lembar saham.

Rasio ini digunakan untuk mengukur tingkat harga saham apakah

22

overvalued atau undervalued. Semakin rendah nilai PBV juga

dapat mengindikasikan menurunnya kualitas dan kinerja

fundamental emiten. Oleh sebab itu, nilai PBV juga harus

dibandingkan dengan PBV saham emiten lain dalam industri yang

sama. Apabila terlalu jauh perbedaannya maka sebaiknya perlu

dianalisis lebih lanjut.

Bedasarkan penjelasan di atas, terdapat beberapa jenis rasio

yang digunakan untuk mengukur kemampuan perusahaan. Beberapa

diantaranya digunakan untuk mengukur kemampuan membayar utang

baik jangka pendek maupun jangka panjang, mengukur kemampuan

memperoleh laba, mengukur kemampuan menghitung perputaran

penjualan dari aset yang dimiliki, mengukur kemampuan membayar

dividen, dll. Hal ini dilakukan karena perusahaan memerlukan

perhitungan untuk mengetahui kondisi perusahaannya apakah dalam

kondisi baik atau kurang baik. Oleh karena itu masing-masing rasio

memiliki rumus tersendiri untuk menghasilkan suatu penilaian

diantaranya dengan melakukan perbandingan antara angka satu

dengan angka lainnya berkaitan dengan rasio tersebut. Dengan

mengetahui nilai rasio tersebut perusahaan dapat segera melakukan

evaluasi dan melakukan tindakan apabila nilai rasio menghasilkan

nilai yang kurang baik.

23

2. Current Ratio (CR)

Menurut (Hantono 2018, 9) mengatakan bahwa:

“Current ratio menunjukkan jumlah kewajiban lancar yang dijamin

pembayarannya oleh aktiva lancar.”

Menurut (Anwar 2019, 173) mengatakan bahwa:

“Rasio ini menunjukkan kemampuan perusahaan dalam membayar

kewajiban jangka pendeknya dari aktiva yang paling likuid (aktiva yang

paling cepat dapat dicairkan). Makin tinggi angka rasio ini,

menunjukkan perusahaan makin likuid, dan sebaliknya makin rendah

angka rasio ini, perusahaan makin tidak likuid.”

Menurut (Hanafi 2016, 37) mengatakan bahwa:

“Rasio lancar mengukur kemampuan perusahaan memenuhi utang

jangka pendeknya yang jatuh tempo kurang dari satu tahun dengan

menggunakan aktiva lancar.”

Berdasarkan penjelasan di atas maka penulis menarik kesimpulan,

dengan perhitungan current ratio perusahaan akan mengetahui tingkat

kemampuan yang dimiliki perusahaan dalam memenuhi utang lancarnya.

Perusahaan dapat dikatakan aman apabila memiliki lebih banyak aset lancar

dibanding dengan utang lancar yang dimilikinya, karena jika aset yang

dimiliki lebih besar maka perusahaan akan mampu memenuhi utang lancar

yang akan segera jatuh tempo dengan tepat waktu. Menurut (Kasmir 2016,

120) jika rata-rata industri untuk current ratio adalah 2 kali. Artinya apabila

current ratio menghasilkan nilai antara 2 atau lebih dari 2 maka dapat

dikatakan rasio ini baik dan apabila current ratio menghasilkan nilai kurang

dari 2 maka dapat dikatakan rasio ini buruk.

24

Menurut (Hery 2017, 153) rasio ini dirumuskan sebagai berikut:

𝐶𝑢𝑟𝑟𝑒𝑛𝑡 𝑅𝑎𝑡𝑖𝑜 = Aset Lancar

Kewajiban Lancar

3. Debt to Asset Ratio (DAR)

Menurut (Hery 2017, 166) mengatakan bahwa:

“Rasio utang terhadap aset merupakan rasio yang digunakan untuk

mengukur perbandingan antara total utang dan total aset. Dengan kata

lain, rasio ini digunakan untuk mengukur seberapa besar aset

perusahaan dibiayai oleh utang atau seberapa besar utang perusahaan

berpengaruh terhadap pembiayaan aset.”

Menurut (Anwar 2019, 175) mengatakan bahwa:

“Debt Ratio, merupakan perbandingan antara utang dengan aktiva

perusahaan. Makin besar angka rasio ini perusahaan makin berisiko

karena adanya kewajiban yang makin membesar, dan sebaliknya makin

kecil angka rasio ini menunjukkan bahwa perusahaan memiliki risiko

yang rendah.”

Menurut (Wardiyah 2017, 106) mengatakan bahwa:

“Debt to Asset Ratio adalah rasio untuk mengukur kemampuan

perusahaan dalam menjamin utang-utangnya dengan sejumlah aktiva

yang dimilikinya.”

Berdasarkan penjelasan di atas maka penulis menarik kesimpulan,

debt to asset ratio merupakan rasio yang digunakan untuk mengukur

kemampuan perusahaan dalam mengelola aset yang dibiayai dengan utang,

apabila perusahaan tidak mengelola utangnya dengan baik maka hal ini akan

berpengaruh pada pembiayaan aset. Untuk mengetahui perhitungan rasio ini

dapat melakukan perbandingan antara jumlah kewajiban perusahaan dengan

25

jumlah aset perusahaan. Menurut (Kasmir 2016, 123) jika rata-rata industri

35%, maka debt to asset ratio perusahaan di atas rata-rata industri sehingga

mempermudah perusahaan memperoleh pinjaman. Sebaliknya jika

kondisinya dibawah rata-rata industri, akan sulit bagi perusahaan untuk

memperoleh pinjaman. Kondisi tersebut juga menunjukkan perusahaan

dibiayai hampir separuh utang. Jika perusahaan bermaksud menambah

utang, maka perusahaan perlu menambah dahulu ekuitasnya. Secara teoritis

apabila perusahaan dilikuidasi masih mampu menutupi utangnya dengan

aktiva yang dimiliki.

Menurut (Hery 2017, 167) rasio ini dirumuskan sebagai berikut:

𝐷𝑒𝑏𝑡 𝑡𝑜 𝐴𝑠𝑠𝑒𝑡 𝑅𝑎𝑡𝑖𝑜 =Total Utang

Total Aset

4. Return On Equity (ROE)

Menurut (Hery 2017, 194) mengatakan bahwa:

“Return On Equity merupakan rasio yang menunjukkan seberapa besar

kontribusi ekuitas dalam menciptakan laba bersih. Dengan kata lain,

rasio ini digunakan untuk mengukur seberapa besar jumlah laba bersih

yang akan dihasilkan dari setiap rupiah dana yang tertanam dalam total

ekuitas.”

Menurut (Sutrisno 2017, 213) mengatakan bahwa:

“Rasio Return On Equity sering disebut dengan rate of return on Net

Worth yaitu kemampuan perusahaan dalam menghasilkan keuntungan

dengan modal sendiri yang dimiliki, sehingga ROE ini ada yang

menyebut sebagai rentabilitas modal sendiri.”

26

Menurut (Fahmi 2016, 82) mengatakan bahwa:

“Return On Equity disebut juga dengan laba atas ekuitas. Rasio ini

mengkaji sejauh mana suatu perusahaan mempergunakan sumber daya

yang dimiliki untuk mampu memberikan laba atas ekuitas.”

Berdasarkan penjelasan di atas maka penulis menarik kesimpulan,

return on equity merupakan rasio untuk mengukur besarnya laba bersih

setelah pajak yang mampu dihasilkan perusahaan dari modalnya sendiri.

Rasio ini menjadi tolak ukur dalam menghitung laba yang dihasilkan dari

modal yang dimiliki perusahaan. Semakin besar rasio ini maka akan

semakin baik karena mampu menciptakan laba bersih perusahaan semakin

besar juga, yang artinya semakin kuat pemilik perusahaan dalam

mendapatkan laba lebih tinggi. Menurut (Kasmir 2016, 134) rata-rata

industri untuk Return On Equity (ROE) adalah 40%. Jika nilai return on

equity lebih dari 40% artinya kondisi perusahaan dalam menghasilkan

tingkat pengembalian atas modal adalah baik dan jika nilai return on equity

kurang dari 40% artinya kondisi perusahaan buruk dalam menghasilkan

tingkat pengembalian atas modal.

Menurut (Hery 2017, 195) rasio ini dirumuskan sebagai berikut:

𝑅𝑒𝑡𝑢𝑟𝑛 𝑂𝑛 𝐸𝑞𝑢𝑖𝑡𝑦 = Laba Bersih

Total Ekuitas

27

5. Total Asset Turnover (TATO)

Menurut (Hery 2017, 187) mengatakan bahwa :

“Total Asset Turnover merupakan rasio yang digunakan untuk

mengukur keefektifan total aset yang dimiliki perusahaan dalam

menghasilkan penjualan atau dengan kata lain untuk mengukur berapa

jumlah penjualan yang akan dihasilkan dari setiap dana yang tertanam

dalam total aset.”

Menurut (Murhadi 2015, 60) mengatakan bahwa :

“Total Asset Turnover menunjukkan efektivitas perusahaan dalam

menggunakan asetnya untuk menghasilkan pendapatan.”

Menurut (Wardiyah 2017, 145) mengatakan bahwa :

“Total Assets Turnover merupakan perbandingan antara penjualan

dengan total aktiva suatu perusahaan, yang mengambarkan kecepatan

perputaran total aktiva dalam suatu periode tertentu.”

Berdasarkan penjelasan di atas maka penulis menarik kesimpulan,

total asset turnover dapat digunakan untuk mengukur tingkat perputaran

aset yang dimiliki perusahaan dalam menghasilkan penjualan pada setiap

periode. Menurut (Kasmir 2016, 134) rata-rata industri untuk Total Asset

Turnover adalah 2 kali. Jika perusahaan mampu menghasilkan perputaran

lebih dari 2 kali berarti perusahaan sudah memaksimalkan aktiva yang

dimilikinya, apabila perusahaan menghasilkan perputaran kurang dari 2 kali

berarti perusahaan belum memaksimalkan aktivanya dengan baik.

Menurut (Murhadi 2015, 60) rasio ini dirumuskan sebagai berikut :

𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝐴𝑠𝑠𝑒𝑡𝑠 𝑇𝑢𝑟𝑛𝑜𝑣𝑒𝑟 =Penjualan

Total Aktiva

28

6. Harga Saham

a. Pengertian Saham

Menurut (Wijaya 2017, 98) mengatakan bahwa:

“Saham dapat didefinisikan sebagai tanda penyertaan atau pemilikan

seseorang atau badan didalam perusahaan.”

Menurut (Hadi 2015, 117) mengatakan bahwa:

“Saham merupakan salah satu komoditas keuangan yang

diperdagangkan di Pasar Modal yang paling populer.”

Menurut (Ekananda 2019, 202) mengatakan bahwa:

“Saham adalah surat bukti kepemilikan bagi setiap pemegang

saham.”

Berdasarkan penjelasan di atas secara umum dapat disimpulkan

saham adalah surat yang memiliki nilai yang dikeluarkan oleh

perusahaan untuk dapat diperjual-belikan pada Pasar Modal dan

kemudian investor yang telah membeli akan menggunakan sebagai tanda

bukti kepemilikan modal, dimana investor hanya memiliki tanggung

jawab terhadap hak dan kewajiban dalam perusahaan senilai saham yang

dimilikinya. Saham dapat diperdagangkan pada Pasar Modal.

b. Pengertian Harga Saham

Menurut (Ekananda 2019, 210) mengatakan bahwa:

“Harga saham ditentukan oleh permintaan dan penawaran dari setiap

saham di pasar.”

29

Menurut (Nur'aidawati 2018, 72) menyatakan bahwa:

“Harga saham merupakan alat untuk memperkirakan prospek

keuntungan yang diharapkan oleh investor. Harga saham

dipengaruhi oleh kondisi ekonomi secara umum dan persepsi pasar

terhadap kondisi perusahaan saat ini, juga persentasi yang

diharapkan di masa yang akan datang. Harga saham terdiri dari harga

pembukaan (open price), harga tertinggi (high price), harga terendah

(low price) dan harga penutupan (close price).”

Menurut (Junaeni 2017, 1) mengatakan bahwa:

“Harga saham adalah harga yang dibentuk dari interaksi penjual dan

pembeli saham yang dilatarbelakangi oleh harapan mereka terhadap

profit perusahaan. Maka dari itu investor harus mengetahui informasi

mengenai pembentukan harga saham agar dapat mengambil

keputusan untuk membeli ataupun menjual saham. Harga saham juga

mencerminkan nilai dari suatu perusahaan, karena jika perusahaan

mencapai prestasi yang baik, maka saham perusahaan tersebut akan

banyak diminati oleh para investor.”

Berdasarkan penjelasan di atas secara umum dapat disimpulkan

harga saham merupakan cerminan nilai perusahaan yang terbentuk

melalui permintaan dan penawaran yang dapat dijadikan acuan oleh

investor. Jika permintaan tinggi maka penawaran akan meningkat namun

sebaliknya jika permintaan rendah maka penawaran juga akan melemah

hal ini berkaitan dengan tingkat harapan investor untuk memperoleh

keuntungan dari penanaman modal yang dilakukannya. Harga saham

merupakan salah satu hal terpenting yang perlu diketahui investor.

Menurut (Hadi 2015, 90) dalam Sistem perdagangan saham, dikenal

istilah Previous, Open, Hight, Low, Last, Change dan Close.

1. Previous Price menunjukkan harga pada penutupan hari sebelumnya.

2. Open atau Opening Price menunjukkan harga pertama kali pada saat

pembukaan sesi 1 perdagangan.

30

3. High atau Highest Price menunjukkan harga tertinggi atas suatu

saham yang terjadi sepanjang perdagangan pada hari tersebut.

4. Low atau Lowest Price menunjukkan harga terendah atas suatu saham

yang terjadi sepanjang perdagangan pada hari tersebut.

5. Last Price menunjukkan harga terakhir yang terjadi atas suatu saham.

6. Change menunjukkan selisih antara harga previous dengan harga

terakhir yang terjadi atau selisih antara previous dengan last. Jika nilai

pada change positif, misalnya +100 artinya harga saham tersebut lebih

tinggi 100 jika dibandingkan hari sebelumnya. Jika nilai pada change

negatif misalnya, -50 artinya harga saham tersebut turun 50 jika

dibandingkan hari sebelumnya.

7. Close atau Closing Price menunjukkan harga penutupan suatu saham.

Closing Price suatu saham dalam satu hari perdagangan ditentukan

pada akhir sesi II yaitu jam 16.00 sore.

Menurut (Hadi 2015, 90) para investor dapat memantau pergerakan

atau posisi harga saham melalui beberapa cara antara lain:

1. Memantau pergerakan harga saham melalui monitor yang terdapat

dikantor Perusahaan Efek. Dalam rangka memberikan pelayanan

kepada para nasabahnya, kantor-kantor Perusahaan Efek dilengkapi

dengan beberapa monitor yang menampilkan pergerakan harga-harga

saham. Informasi yang tertera pada sistem ini bersifat real time,

artinya sama persis waktunya yang terjadi di Bursa Efek. Para investor

yang memiliki waktu luang lebih banyak, dapat mengunjungi kantor

31

tersebut dan dapat memantau pergerakan harga saham-saham yang

dimilikinya atau memantau pergerakan harga saham lainnya. Sebagian

investor, tidak hanya memantau pergerakan harga saham, namun juga

diikuti dengan aktivitas jual dan beli. Tampilan informasi real time

tersebut membantu investor menentukan keputusan investasinya,

apakah ia hendak menjual, beli atau untuk sementara menahan dulu.

2. Melihat pergerakan saham melalui website bursa atau fasilitas internet

lainnya. Seiring dengan pesatnya perkembangan teknologi informasi

seperti halnya internet, maka para investor dapat memantau

pergerakan harga saham melalui beberapa situs internet baik yang

disediakan Bursa Efek maupun situs-situs lainnya. Pergerakan harga

saham yang terdapat pada fasilitas ini umumnya tidak bersifat real

time, artinya terdapat delay atau telat beberapa menit dibandingkan

pergerakan harga saham di Bursa Efek.

3. Melihat perubahan saham di harian atau surat kabar. Posisi harga

suatu saham dapat kita temukan di beberapa harian terkemuka,

misalnya harian Bisnis Indonesia, Kompas, dan beberapa harian

lainnya. Namun perlu diingat bahwa posisi harga saham yang tertera

di surat kabar adalah harga penutupan pada hari sebelumnya. Contoh

tertera harga saham ABC Rp 3.000,- per saham artinya harga tersebut

merupakan harga tersebut merupakan harga penutupan pada hari

sebelumnya.

32

4. Memantau melalui radio. Sebagian radio khususnya radio yang

banyak menyiarkan tentang perkembangan bisnis, pada acara tertentu

menyajikan beberapa informasi atau berita seputar perdagangan

saham. Dengan demikian, acara tersebut dapat pula membantu

investor memantau perkembangan harga-harga saham.

Cara – cara tersebut dilakukan agar investor dapat mengetahui

pergerakan dan posisi harga saham setiap detiknya. Hal ini perlu

dilakukan agar investor mengetahui kondisi perkembangan maupun

penurunan yang terjadi pada Pasar Modal yang tentunya dipengaruhi oleh

banyak hal. Seperti yang telah dijelaskan di atas bahwa untuk memonitor

pergerakan harga dapat dilakukan melalui beberapa cara yang tentunya

sangat membantu investor untuk mengetahui update harga saham.

B. Hasil Penelitian Terdahulu

Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah current

ratio, debt to asset ratio, return on equity dan total asset turnover, sedangkan

variabel dependen yang digunakan adalah harga saham. Penelitian ini

dilakukan karena penulis ingin mengetahui pengaruh harga saham pada

perusahaan tekstil dan garmen. Selain itu dipengaruhi oleh faktor penelitian

terdahulu yang menggunakan rasio sama namun menyatakan hasil berbeda.

33

Tabel II. 1

Hasil Penelitian Terdahulu

No Peneliti Judul Alat Analisis

dan Variabel

Hasil Persamaan

dan

Perbedaan

1 Siti

Nur’aida

wati

(2018)

Pengaruh

Current Ratio,

Total Asset

Turnover, Debt

to Equity Ratio

dan Return On

Asset terhadap

Harga Saham

dan

dampaknya

pada nilai

perusahaan

pada Sepuluh

Bank Terbesar

yang terdaftar

di Bursa Efek

Indonesia

Periode Tahun

2011 – 2015

Regresi Data

Panel:

Independen:

a. Current Ratio

(CR),

b. Total Asset

Turnover

(TATO),

c. Debt to

Equity Ratio

(DER) dan

d. Return On

Asset (ROA)

Dependen:

Harga Saham

Secara

simultan,

Current

Ratio,

Total

Assets

Turnover,

Debt to

Equity

Ratio dan

Return On

Assets

berpengar

uh

signifikan

terhadap

harga

saham.

Current

Ratio,

Debt to

Equity

Ratio

berpengar

uh negatif

dan tidak

signifikan,

Total

Assets

Turnover

berpengar

uh tidak

signifikan,

sedangkan

Return On

Assets

(ROA)

berpengar

uh positif

Persamaan:

Variabel

Independen:

a. Current

Ratio (CR)

dan Total

Asset

Turnover

(TATO)

Variabel

Dependen

a. Harga

Saham

Perbedaan :

a. Sampel

Perusahaan

Periode

penelitian

34

dan

signifikan

terhadap

harga

saham

2 Asep

Alipudin,

Resi

Oktavian

i

(2017)

Pengaruh

Earning Per

Share, Return

On Equity,

Return On

Asset dan Debt

to Equity Ratio

Terhadap

Harga Saham

Pada

Perusahaan

Sub Sektor

Semen Yang

Terdaftar Di

BEI

Periode 2010 –

2014

Regresi

Linear

Berganda:

Independen:

a. Earning Per

Share (EPS),

b. Return On

Equity

(ROE),

c. Return On

Asset (ROA)

dan Debt to

Equity Ratio

(DER)

Dependen:

Harga Saham

Secara

simultan

Earning

Per Share,

Return On

Equity,

Return On

Asset dan

Debt to

Equity

Ratio

berpengar

uh

terhadap

harga

saham.

secara

parsial

Earning

Per Share

berpengar

uh positif

signifikan

terhadap

harga

saham,

Return On

Equity

tidak

berpengar

uh positif

dan tidak

signifikan,

sedangkan

Return On

Asset dan

Debt to

Equity

Ratio tidak

berpengar

uh pada

Persamaaan

Variabel

Independen:

Return On

Equity

(ROE)

Variabel

Dependen :

Harga

Saham

Perbedaan :

Sampel

Perusahaan

Periode

penelitian

35

harga

saham

3 Albertha

W.

Hutapea,

Ivonne

S.

Saerang,

Joy E.

Tulung

(2017)

Pengaruh

Return On

Asset, Net

Profit Margin,

Debt to Equity

Ratio dan

Total Asset

Turnover

Terhadap

Harga Saham

Industri

Otomotif dan

Komponen

Yang Terdaftar

Di BEI

Periode 2012 –

2016

Regresi

Linear

Berganda:

Independen:

Return On

Asset,

Net Profit

Margin,

Debt to

Equity Ratio

dan Total

Asset

Turnover

Dependen:

Harga Saham

Secara

simultan

Return On

Asset, Net

Profit

Margin,

Debt to

Equity

Ratio dan

Total

Asset

Turnover

berpengar

uh

terhadap

Harga

Saham.

Secara

Parsial

Return On

Asset, Net

Profit

Margin

tidak

berpengar

uh

signifikan

terhadap

harga

saham,

sedangkan

Debt to

Equity

Ratio,

Total

Asset

Turnover

berpengar

uh

signifikan

terhadap

harga

saham.

Persamaan

Variabel

Independen

:

Total Asset

Turnover

(TATO)

Variabel

Dependen :

Harga

Saham

Perbedaan :

Sampel

Perusahaan

Periode

penelitian

4 Rheza Analisis Regresi Secara Persamaan

36

Dewang

ga

Nugraha,

Budi

Sudaryan

to

(2018)

Pengaruh

Dividend

Payout Ratio,

Debt to Equity

Ratio, Return

On Equity dan

Total Asset

Turnover

Terhadap

Harga Saham

pada

Perusahaan

Industri Dasar

dan Kimia

yang

Terdaftar di

BEI Periode

2010-2014)

Linear

Berganda:

Independen:

Dividend

Payout Ratio,

Debt to

Equity Ratio,

Return On

Equity dan

Total Asset

Turnover

Dependen:

Harga Saham

simultan

Dividend

Payout

Ratio,

Debt to

Equity

Ratio,

Return On

Equity dan

Total

Asset

berpengar

uh

signifikan.

Secara

parsial

dividend

payout

ratio dan

return on

equity

berpengar

uh positif

signifikan,

sedangkan

debt to

equity

ratio dan

total asset

turnover

berpengar

uh negatif

signifikan

terhadap

harga

saham.

Variabel

Independen

:

a. Return On

Equity

(ROE)

b. Total Asset

Turnover

(TATO)

Variabel

Dependen :

a. Harga

Saham

Perbedaan :

a. Sampel

Perusahaan

Periode

penelitian

5 Neneng

Tita

Amalya

(2018)

Pengaruh

Return On

Asset, Return

On Ekuity, Net

Profit Margin

dan Debt to

Equity Ratio

terhadap Harga

Saham Pada

perusahaan

Regresi

Linear

Berganda:

Independen:

a. Return On

Asset,

b. Return On

Equity,

c. Net Profit

Secara

simultan

Return On

Asset,

Return On

Ekuity,

Net Profit

Margin

dan Debt

to Equity

Persamaan

Variabel

Independen

:

a. Return On

Equity

(ROE)

Variabel

37

pertambangan

sektor batubara

yang terdaftar

di Bursa Efek

Indonesia

Tahun 2012-

2014

Margin dan

d. Debt to

Equity Ratio

Dependen:

Harga Saham

Ratio

secara

simultan

berpengar

uh

terhadap

harga

saham.

Secara

Parsial

Return On

Asset dan

Net profit

margin

berpengar

uh

signifikan

terhadap

harga

saham,

sedangkan

Return On

Ekuity dan

Debt to

Equity

Ratio

berpengar

uh tidak

signifikan

terhadap

harga

saham.

Dependen :

a. Harga

Saham

Perbedaan :

a. Sampel

Perusahaan

Periode

penelitian

6 Nofa

Priliyast

uti dan

Stella

(2017)

Pengaruh

Current Ratio,

Debt to Asset

Ratio, Debt to

Equity Ratio,

Return On

Asset dan

Price Earning

Ratio

Terhadap

Harga Saham

Pada

Perusahaan

Perdagangan

Regresi

Linear

Berganda:

Independen:

a. Current Ratio

b. Debt to Asset

Ratio,

c. Debt to

Equity Ratio,

d. Return On

Asset dan

e. Price

Earning

Secara

simultan

Current

Ratio,

Debt to

Asset

Ratio,

Debt to

Equity

Ratio,

Return On

Asset dan

Price

Earning

Persamaan

Variabel

Independen:

a. Current

Ratio dan

b. Debt to

Asset Ratio

Variabel

Dependen :

a. Harga

Saham

38

Wholesale dan

Retail yang

terdaftar di

Bursa Efek

Indonesia

periode 2011 –

2015

Ratio

Dependen:

Harga Saham

Ratio

berpengar

uh

Terhadap

Harga

Saham.

Sedangkan

Secara

parsial

Debt to

Asset

Ratio,

Debt to

Equity

Ratio, dan

Return On

Assets

yang tidak

berpengar

uh

terhadap

Harga

Saham,

Sedangkan

Current

Ratio dan

Price

Earning

Ratio

berpengar

uh positif

terhadap

Harga

Saham.

Perbedaan :

a. Sampel

Perusahaan

Periode

penelitian

7 Gerald

Edsel

Yermia

Egam,

Ventje

Ilat dan

Sonny

Pangerap

an

(2017

Pengaruh

Return On

Asset, Return

On Equity, Net

Profit Margin

dan Earning

Per Share

terhadap Harga

Saham pada

Perusahaan LQ

45 yang

terdaftar di

Regresi

Linear

Berganda:

Independen:

Return On

Asset, Return

On Equity,

Net Profit

Margin dan

Earning Per

Secara

simultan

Return on

Asset,

Return On

Equity,

Net Profit

Margin

dan

Earning

Per Share

memiliki

Persamaan

Variabel

Independen:

Return On

Equity

Dependen :

b. Harga

Saham

39

Sumber: Dari penulis sendiri

C. Kerangka Pemikiran

Sebagai gambaran untuk memperjelas penyelesaian masalah sehingga

diperlukan adanya suatu kerangka pemikiran yang mampu membantu

menjelaskan maksud dan tujuan penelitian ini agar menjadi lebih terarah.

Berikut kerangka pemikiran yang dapat digambarkan:

Bursa Efek

Indonesia

periode 2013 –

2015

Share

Dependen:

Harga Saham

pengaruh

terhadap

harga

saham.

Secara

parsial

Return On

Asset dan

Return On

Equity,

tidak

memiliki

pengaruh

terhadap

harga

saham.

Sedangkan

Net Profit

Margin

dan

Earning

Per Share

Memiliki

pengaruh.

Terhadap

harga

saham

Perbedaan :

b. Sampel

Perusahaan

c. Periode

penelitian

40

H3

H5

Gambar II. 1 Kerangka Pemikiran

Sumber: Penulis Sendiri

1. Pengaruh Current Ratio (X1) Terhadap Harga Saham (Y)

Variabel independen pertama yang digunakan adalah current ratio

karena rasio ini merupakan rasio yang paling sederhana dan paling sering

digunakan untuk menghitung kemampuan yang dimiliki perusahaan dalam

memenuhi kewajiban jangka pendeknya dengan menggunakan aktiva yang

tersedia. Perusahaan perlu memperhitungkan dengan baik rasio lancarnya

agar mampu memiliki kestabilan, karena rasio lancar yang terlalu tinggi

ataupun terlalu rendah akan berdampak tidak baik bagi keuangan

perusahaan. Tingkat kestabilan rasio lancar dinilai dapat mencerminkan

Return On Equity

(X3)

Debt To Asset Ratio

(X2)

Total Asset Turnover

(X4)

Harga Saham

(Y)

Current Ratio

(X1)

H1

H2

H4

H3

41

kondisi keuangan perusahaan yang baik, jika kondisi keuangan baik maka

harga saham perusahaan juga akan meningkat.

Pada penelitian I Dewa Gede Suryawan dan I Gde Ary Wirajaya

(2017), yang membahas Pengaruh Current Ratio, Debt to Equity Ratio, dan

Return On Assets terhadap Harga Saham pada Perusahaan LQ-45 yang

Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2013-2015 dimana salah satu

variabel yang digunakan adalah current ratio. Dalam hasil penelitiannya

menyatakan bahwa Current Ratio (CR) tidak berpengaruh terhadap harga

saham.

Sedangkan hasil berbeda ditemukan pada penelitian Endah

Sriwahyuni dan Rishi Septa Saputra (2017), yang membahas Pengaruh

Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Return On Equity, Total Asset

Turnover dan Earning Per Share terhadap Harga Saham pada Perusahaan

Farmasi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2011-2015 dimana

salah satu variabel yang digunakan adalah current ratio. Dalam hasil

penelitiannya mengatakan bahwa Current Ratio (CR) berpengaruh terhadap

harga saham.

2. Pengaruh Debt to Asset Ratio (X2) Terhadap Harga Saham (Y)

Variabel independen kedua yang digunakan adalah debt to asset ratio

yang digunakan untuk mengukur kemampuan perusahaan dalam membiayai

utang dengan total aset yang dimiliki perusahaan. Perhitungannya dapat

dilakukan dengan cara membandingkan total utang dengan total aset.

Semakin tinggi rasio ini maka akan mengurangi tambahan modal dari

42

kreditur karena dianggap perusahaan tidak mampu melunasi utang-utangnya

dengan baik dan semakin rendah rasio ini menandakan bahwa perusahaan

mampu melunasi utang-utangnya dengan aset yang dimiliki dengan baik.

Pembayaran utang dengan tepat waktu dapat mempengaruhi kondisi

keuangan perusahaan dan dapat mempengaruhi peningkatan harga saham.

Pada penelitian Nofa Priliyastuti dan Stella (2017), yang membahas

Pengaruh Current Ratio, Debt to Asset, Debt to Equity, Return On Asset dan

Price Earnings Ratio terhadap harga saham pada Perusahaan Perdagangan

Wholesale dan Retail yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-

2015 dimana salah satu variabel yang digunakan adalah debt to asset ratio.

Dalam hasil penelitiannya mengatakan bahwa Debt to Asset Ratio (DAR)

tidak berpengaruh terhadap harga saham. Penelitian dengan hasil yang sama

dilakukan oleh Daniel (2015), yang membahas Pengaruh Faktor Internal

terhadap Harga Saham pada Perusahaan LQ 45 yang terdaftar di Bursa Efek

Indonesia periode 2010-2013 dimana salah satu variabel yang digunakan

adalah debt to asset ratio. Dalam hasil penelitiannya mengatakan bahwa

Debt to Asset Ratio (DAR) tidak berpengaruh terhadap harga saham.

3. Pengaruh Return On Equity (X3) Terhadap Harga Saham (Y)

Variabel independen ketiga yang digunakan adalah return on equity

yang dapat diukur dengan melakukan perbandingan antara laba bersih yang

dihasilkan dari penjualan perusahaan dikurangi pajak kemudian dibagi

dengan modal perusahaan sendiri. Semakin tinggi hasil rasio ini berarti

perusahaan sudah dapat memaksimalkan penjualannya apabila hasil rasio ini

43

rendah berarti perusahaan belum memaksimalkan penjualannya sehingga

laba yang diperoleh hanya digunakan untuk membiayai aktivitas sehari-hari

perusahaan. Rasio ini dapat dijadikan tolak ukur untuk menilai keuangan

perusahaan terkait dengan laba perusahaan, karena jika tingkat laba yang

dihasilkan semakin tinggi dianggap dapat mempengaruhi kenaikan harga

saham.

Pada penelitian Rheza dan Budi (2016), yang membahas Analisis

Pengaruh Dividend Payout Ratio, Debt to Equity Ratio, Return On Equity

dan Total Asset Turnover terhadap Harga Saham pada studi kasus

Perusahaan Industri Dasar dan Kimia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia

periode 2010-2014 dimana salah satu variabel yang digunakan adalah

return on equity. Dalam hasil penelitiannya mengatakan bahwa Return On

Equity (ROE) berpengaruh terhadap harga saham. Penelitian yang sama

dilakukan oleh Pande dan Nyoman (2018), yang membahas Pengaruh

Earning Per Share, Price Earning Ratio, Current Ratio dan Return On

Equity pada Perusahaan Otomotif dan Komponen yang terdaftar di Bursa

Efek Indonesia periode 2012-2016 dimana salah satu variabel yang

digunakan adalah return on equity. Dalam hasil penelitiannya mengatakan

bahwa Return On Equity (ROE) berpengaruh terhadap harga saham.

Sedangkan hasil penelitian Asep Alipudin dan Resi Oktaviani (2015)

yang membahas Pengaruh Earning Per Share, Return On Equity, Return On

Asset dan Debt to Equity Ratio terhadap harga saham pada Perusahaan

Subsektor Semen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2010-2014

44

dimana salah satu variabel yang digunakan adalah return on equity. Dalam

hasil penelitiannya mengatakan bahwa Return On Equity (ROE) tidak

berpengaruh terhadap harga saham.

4. Pengaruh Total Asset Turnover (X4) terhadap Harga Saham (Y)

Variabel independen keempat yang digunakan adalan total asset

turnover yang digunakan untuk mengukur kemampuan perusahaan dalam

mengolah total aset yang dimiliki agar dapat berputar secara efektif

sehingga dapat melakukan penjualan dengan maksimal. Jika rasio ini

menghasilkan perputaran aset yang rendah berarti perusahaan belum

memaksimalkan asetnya untuk melakukan penjualan namun jika perputaran

aset tinggi berarti perusahaan sudah memaksimalkan asetnya untuk

menghasilkan penjualan yang tinggi. Tingginya total aset akan

meningkatkan harga saham.

Pada penelitian Siti Nur’aidawati (2018) tentang Pengaruh Current

Ratio, Total Asset Turnover, Debt to Equity Ratio, dan Return On Asset

terhadap Harga Saham pada studi kasus Sepuluh Bank Terbesar yang

terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2015 dimana salah satu

variabel yang digunakan adalah total asset turnover. Dalam hasil

penelitiannya mengatakan bahwa Total Asset Turnover (TATO) tidak

berpengaruh terhadap harga saham.

Berbeda dengan hasil penelitian Albertha, dkk (2017) yang membahas

tentang Pengaruh Return On Asset, Net Profit Margin, Debt to Equity ratio

dan Total Asset Turnover terhadap harga saham pada Perusahaan Industri

45

Otomotif dan Komponen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode

2012-2016 yang menggunakan total asset turnover sebagai salah satu

variabel. Menyimpulkan bahwa Total Asset Turnover (TATO) berpengaruh

terhadap harga saham.

5. Pengaruh Current Ratio, Debt to Asset Ratio, Return On Equity dan Total

Asset Turnover Terhadap Harga Saham (Y)

Untuk mengukur variabel (Y) yaitu harga saham maka penulis

membutuhkan analisis rasio untuk melakukan pengukuran beberapa rasio

diantaranya diukur dengan menggunakan current asset, debt to asset ratio,

return on equity dan total asset turnover. Harga saham dibutuhkan investor

agar dapat digunakan sebagai gambaran kondisi keuangan perusahaan.

Variabel current ratio dapat digunakan untuk mengetahui tingkat

kemampuan perusahaan dalam memenuhi kewajiban jangka pendeknya

dengan menggunakan aset lancar yang ada. Variabel debt to asset ratio

dapat digunakan untuk mengukur kemampuan perusahaan menghitung

seberapa banyak utang yang dimilikinya dibandingkan dengan aktiva yang

tersedia. Variabel return on equity digunakan untuk mengukur kemampuan

yang dihasilkan perusahaan dalam menciptakan laba secara maksimal.

Variabel total asset turnover digunakan agar perusahaan mengetahui tingkat

perputaran penjualan dari aktiva yang ada. Dari penjelasan masing-masing

variabel di atas diperkirakan bahwa rasio keuangan secara simultan akan

memiliki pengaruh yang signifikan.

46

D. Hipotesis

Menurut (Setyosari 2016, 147) mengatakan bahwa:

“Hipotesis adalah suatu pernyataan yang menyatakan ada atau tidak

adanya hubungan antara variabel-variabel penelitian”.

Berdasarkan penjelasan tersebut maka penulis merumuskan hipotesis

sebagai berikut :

1. Pengaruh Current Ratio (X1) Terhadap Harga Saham (Y)

Berdasarkan teori di atas, penulis menyimpulkan bahwa current ratio

(X1) dapat digunakan sebagai prediksi harga saham. Maka, hipotesis dari

penelitian ini sebagai berikut :

H0 : Tidak terdapat pengaruh signifikan current ratio terhadap harga saham

pada perusahaan manufaktur subsektor Tekstil dan Garmen yang

terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

H1 : Terdapat pengaruh signifikan current ratio terhadap harga saham pada

perusahaan manufaktur subsektor Tekstil dan Garmen yang terdaftar

di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

2. Pengaruh Debt to Asset Ratio (X2) Terhadap Harga Saham (Y)

Berdasarkan teori di atas, penulis menyimpulkan bahwa debt to asset

ratio (X2) dapat digunakan sebagai prediksi harga saham. Maka, hipotesis

dari penelitian ini sebagai berikut :

47

H0 : Tidak terdapat pengaruh signifikan debt to asset ratio terhadap harga

saham pada perusahaan manufaktur subsektor Tekstil dan Garmen

yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

H2 : Terdapat pengaruh signifikan debt to asset ratio terhadap harga saham

pada perusahaan manufaktur subsektor Tekstil dan Garmen yang

terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

3. Pengaruh Return On Equity (X3) Terhadap Harga Saham (Y)

Berdasarkan teori di atas, penulis menyimpulkan bahwa return on

equity (X3) dapat digunakan sebagai prediksi harga saham. Maka, hipotesis

dari penelitian ini sebagai berikut :

H0 : Tidak terdapat pengaruh signifikan return on equity terhadap harga

saham pada perusahaan manufaktur subsektor Tekstil dan Garmen

yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

H3 : Terdapat pengaruh signifikan return on equity terhadap harga saham

pada perusahaan manufaktur subsektor Tekstil dan Garmen yang

terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

4. Pengaruh Total Asset Turnover (X4) terhadap Harga Saham (Y)

Berdasarkan teori di atas, penulis menyimpulkan bahwa total asset

turnover (X4) dapat digunakan sebagai prediksi harga saham. Maka,

hipotesis dari penelitian ini sebagai berikut :

H0 : Tidak terdapat pengaruh signifikan total asset turnover terhadap harga

saham pada perusahaan manufaktur subsektor Tekstil dan Garmen

yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

48

H4 : Terdapat pengaruh signifikan total asset turnover terhadap harga saham

pada perusahaan manufaktur subsektor Tekstil dan Garmen yang

terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

5. Pengaruh Current Ratio (X1), Debt to Asset Ratio (X2), Return On Equity

(X3) dan Total Asset Turnover (X4) Terhadap Harga Saham (Y)

Berdasarkan teori di atas, penulis menyimpulkan bahwa Current Ratio

(X1), Debt to Asset Ratio (X2), Return On Equity (X3) dan Total Asset

Turnover (X4) Terhadap Harga Saham (Y)

H0 : Tidak terdapat pengaruh signifikan current asset, debt to asset ratio,

return on equity dan total asset turnover secara simultan terhadap

harga saham pada perusahaan manufaktur subsektor Tekstil dan

Garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-

2018.

H5 : Terdapat pengaruh signifikan current asset, debt to asset ratio, return

on equity dan total asset turnover secara simultan terhadap harga

saham pada perusahaan manufaktur subsektor Tekstil dan Garmen

yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

49

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Pada penelitian ini penulis menggunakan jenis penelitian kuantitatif.

Menurut (Hamdi and Bahruddin 2015, 5) mengatakan bahwa:

“Penelitian Kuantitatif menekankan fenomena-fenomena objektif dan

dikaji secara kuantitatif. Maksimalisasi objektivitas desain penelitian ini

dengan menggunakan angka-angka, pengolahan statistik, struktur, dan

percobaan terkontrol.”

Menurut (Suryani&Hendryadi 2016, 109) mengatakan bahwa:

“Penelitian kuantitatif merupakan penelitian yang menggunakan analisa

data yang berbentuk numeric/angka.”

Penelitian kuantitatif adalah jenis pendekatan yang dapat digunakan

untuk menentukan hubungan antar variabel-variabel yang ada pada parusahaan

secara tepat. Dimana pendekatannya dapat menggunakan data-data berupa

angka atau bilangan, untuk mengukur suatu fenomena tertentu pada

perusahaan. Penelitian ini dapat dilakukan melalui perhitungan untuk

mengetahui tingkat objektivitas dan keakuratannya.

Pada dasarnya, penelitian kuantitatif digunakan untuk menggambarkan

data dengan angka-angka, seperti dalam melakukan pengukuran tingkat

kemiskinan, tingkat pengangguran, data rasio keuangan, dan lain sebagainya.

karena penulis menggunakan rasio keuangan dalam melakukan penelitian maka

ditetapkan penelitian dengan menggunakan teknik kuantitatif. Penelitian ini

bertujuan untuk mengembangkan pendekatan dengan menggunakan model-

50

model matematis, teori-teori dan hipotesis yang berkaitan dengan fenomena

yang terjadi.

Dalam penelitian ini penulis menggunakan data yang berasal dari laporan

keuangan tahunan perusahaan subsektor tekstil dan garmen yang terdaftar di

Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013–2018.

B. Objek Penelitian

Objek penelitian dalam penelitian ini digunakan untuk mengetahui

pengaruh current ratio, debt to asset ratio, return on equity dan total asset

turnover terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur subsektor Tekstil

dan Garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada periode tahun 2013-

2018. Dimana variabel independen yang digunakan terdiri dari current ratio,

debt to asset ratio, return on equity dan total asset turnover, Sedangkan

variabel dependen yang digunakan adalah harga saham.

Dalam melakukan penelitian penulis menggunakan lima perusahaan pada

perusahaan subsektor tekstil dan garmen yang terdaftar di Bursa Efek

Indonesia (BEI) diantaranya:

1. PT. Trisula Internasional, Tbk.

PT. Trisula Internasional, Tbk. (selanjutnya disebut “Trisula”,

“Perusahaan” dan “Perseroan” adalah perusahaan yang bergerak dibidang

industri dan perdagangan pakaian jadi (garmen). Industri garmen ini

didirikan pertama kali oleh Tirta Seherlan pada 1968 yang menyediakan

produk-produk berkualitas tinggi.

51

Seiring dengan pesatnya permintaan maka grup Trisula membentuk

divisi retail pada 1995 dengan menyediakan prodeuk-produk berkualitas

dengan bentuk “formal pants” bermerek JOBB. Produk-produk Perseroan

yang dikenal berkualitas oleh konsumen, menjadikan Perseroan dipercaya

sebagai pemegang lisensi merek “Jack Nicklaus” dari Amarika Serikat (AS)

bagi pasar Indonesia. Agar penanganan ritel atas kedua merek ini menjadi

lebih fokus, maka dibentuk Perseroan bernama PT. Transindo Global

Fashion pada 2004.

Agar bisnis pakaian Perusahaan semakin luas dengan menargetkan

pelanggan yang berbeda, Trisula kembali membuat dua merek baru pada

2010 dan 2011 bernama Uni Asia dan Man Club. Penambahan merek

tersebut bersamaan dengan pergantian nama perusahaan dari PT. Transindo

Garmindo manufacturing dan PT. Trimas Sarana Garment Industry, dimana

kegiatan usaha dua perusahaan tersebut berorientasi pada pasar garmen

internasional.

Pada tahun 2012, Trisula mencatatkan sahamnya di Bursa Efek

Indonesia (BEI) kemudian mengakuisisi satu anak perusahaan garmen

bernama PT Trisco Tailored Apparel Manufacturing yang memfokuskan

sektor produksi pakaian seragam berskala internasional. Dalam ekspansi

bisnisnya Trisula kembali menandatangani kerjasama sebagai ritel operator

tunggal di Indonesia untuk merek BONDS dari Australia. BONDS

merupakan produk pakaian dalam, active wear bagi pria dan wanita dalam

rentang usia 25-40. Melalui merek BONDS ini diharapkan akan semakin

52

mengembangkan pangsa pasar ritel bagi perusahaan. Pada 2014 Trisula

mengakuisisi perusahaan Singapura Mido Umiform Pte Ltd senilai Rp 23

miliar yang bertujuan memperkuat jaringan pasar seragam untuk kebutuhan

korporasi di luar Indonesia. Pasar yang dituju seperti Marina Bay Sands,

Singapura Airlines, Silk Air, NTUC, Resort Worlds dan Sands Macao yang

merupakan institusi menengah ke atas. Perusahaan asal Singapura tersebut

memasarkan seragam-seragam kerja untuk pegawai. Rumah sakit,

perhotelan, maskapai penerbangan, dan instansi pemerintah. Dengan

akuisisi tersebut jaringan pasar seragam karyawan di luar Indonesia semakin

berkembang.

Perusahaan mendirikan Trisco Tailored and Woven International

Ltd. TTWI merupakan anak perusahaan PT Trisco Tailored Apparel

Manufacturing dan didirikan untuk mendekatkan diri serta ekspansi pasar

ekspor garmen ritel maupun keseragaman (corporate uniform) di Amerika

Serikat. Perusahaan berharap TTWI, dapat memberikan service level yang

lebih tinggi kepada pelanggan yang sudah ada maupun memenangkan

pelanggan baru, sehingga berdampak positif terhadap kinerja perusahaan

secara keseluruhan.

2. PT Buana Artha Anugerah, Tbk.

PT Buana Artha Anugerah, Tbk. mulai berdiri pada tahun 2008

dengan nama PT Star Asia Internasional. Nama Perseroan kemudian

mengalami perubahan menjadi PT. Star Petrochem pada tahun 2010.

Setahun kemudian, tahun 2011, Perseroan mencatatkan saham di Bursa

53

EFek Indonesia Jakarta dan menjadi perusahaan terbuka. Melalui anak

usahanya, Perseroan menjalankan kegiatan usaha pada bidang industri

pemrosesan serat sintetis dan manajemen investasi. Perusahaan mulai

beroperasi secara komersil sejak tahun 2008. Pada 21 Juni 2019, perseroan

berubah nama menjadi PT. Buana Artha Anugerah Tbk. Anggaran dasar

perseroan telah mengalami beberapa kali perubahaan. Perubahan terakhir

dengan Akta No. 182 tanggal 31 Agustus 2017 oleh Notaris Humberg SH,

SE, Mkn sehubungan perubahan susunan manajemen perusahaan.

Perubahaan tersebut telah diterima dan dicatat dalam sistem Administrasi

Badan Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.

3. PT Ricky Putra Globalindo, Tbk.

Perseroan didirikan pada tahun 1987 dengan nama PT Ricky Putra

Garmindo, Tbk. Perseroan ini berdomisili di Citeureup-Bogor, Jawa Barat

dengan lokasi pabrik di Citeureup-Bogor dan Cicalengka-Bandung.

Berdasarkan Akta Notaris Sinta Susikto, S.H., No.166 tanggal 22 Desember

1987 sebagai perusahaan yang meneruskan usaha perseorangan Genefo dan

Ganefo II.

Seiring dengan kemajuan Perseroan, pada tahun 1996 berubah nama

menjadi PT Ricky Putra Globalindo, Tbk. Berdasarkan Akta Notaris Raharti

Sudjardjati, S.H., No. 97 tanggal 26 Juni 1996 untuk memperjelas maksud

dan tujuan serta kegiatan usaha.

Pada tahun 1997, Perseroan berubah status menjadi perusahaan publik

setelah mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Jakarta dan Bursa Efek

54

Surabaya dan berubah nama menjadi PT Ricky Putra Globalindo, Tbk.

Berdasarkan Akta Notaris Raharti Sudjardjati, S.h., No. 99 tanggal 10 Juli

1997.

4. PT Nusantara Inti Corpora, Tbk.

PT Nusantara Inti Corpora, Tbk. merupakan perusahaan yang

bergerak di bidang usaha investasi, industri, dan perdagangan. Perseroan

didirikan di Jakarta dengan nama PT Aneka Keloladana pada tanggal 30 mei

1988.

Lalu pada tahun 1992, Perseroan mulai beroperasi secara komersial.

Kemudian pada tanggal 26 Februari 2001, Perseroan mengalami perubahan

nama menjadi PT United Capital Indonesia. Perubahaan nama tersebut telah

dicatat dalam Akta Notaris Fatihah Helmi, SH No.58 dan memperolehan

pengesahan dari Kementerian Kehakiman Republik Indonesia dengan Surat

Keputusan No. C-1469 HT.01.04-TH.2001 tanggal 28 Februari 2001.

Perseroan dinyatakan menjadi Perusahaan Terbuka setelah memperoleh

pernyataan efektif dari Ketua Bapepam-LK (sekarang Otorisasi Jasa

Keuangan/OJK) melalui surat No. S-614/PM/2004 pada tanggal 28 Maret

2002 untuk melakukan penawaran umum kepada publik sejumlah

96.000.000 saham biasa atas nama dengan nilai nominal Rp 210,- per

saham. Saham tersebut telah dicatatkan di Bursa Efek Jakarta.

Pada tanggal 30 Januari 2007, Perseroan kembali mengubah nama dari

PT United Capital Indonesia menjadi PT Nusantara Inti Corpora, Tbk.

Perubahan nama tersebut telah dicatat dalam Akta Notaris Faisal Abu

55

Yusuf, SH No. 04 tanggal 31 Januari 2007 dan telah memperoleh

pengesahan dari Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia dengan Surat

Keputusan No. W7-02323HT.01.04TH.2007. Perseroan beberapa kali

mengalami perubahan Anggaran Dasar. Perubahan terakhir berdasarkan

Akta Pernyataan Keputusan Rapat No. 53 tanggal 12 Maret 2018 dibuat

dihadapan Notaris Humberg Lie, SH, SE, MKn, mengenai Perubahan

Direksi dan komisaris Perseroan. Perubahan Anggaran Dasar tersebut juga

telah tercatat dalam Penerimaan Pemberitahuan Perubahaan Data

Perusahaan oleh Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik

Indonesia No. AHU-0036986.AH.01.11.Tahun 2018 tertanggal 15 Maret

2018.

5. PT Indo-Rama Synthetic, Tbk.

PT Indo-Rama Synthetic, Tbk. (INDR) didirikan tanggal 03 April

1974. Perusahaan berdomisili di Purwakarta, Jawa Barat dengan Pabrik

berlokasi di Purwakarta, Subang dan Bandung, jawa Barat, Kantor registrasi

Perusahaan berlokasi di desa Ubrug, kembang kuning, Purwakarta. Sesuai

dengan pasal 3 anggaran dasar perusahaan, ruang lingkup kegiatan

perusahaan meliputi bidang usaha pemintalan benang, benang polyester

filamen (termasuk benang mikrofilamen), polyester staple fiber. PET resin,

tekstil grade chips dan kain polyester (grey dan kain jadi), investasi dan

mendirikan pembangkit tenagan listrik untuk mendukung kegiatan

produksinya, Perusahaan mulai beroperasi secara komersial pada tahun

56

1976. Hasil produksi perusahaan dipasarkan di dalam dan di luar negeri,

termasuk ke Erofa, Amerika, Asia, Afrika dan Timur Tengah.

C. Jenis dan Sumber Data

1. Jenis Data

Jenis data yang penulis gunakan dalam penelitian ini merupakan data

kuantitatif dan data sekunder karena data diperoleh dari sumber yang sudah

tersedia atau diperoleh melalui perantara dalam bentuk dokumen tertulis

sehingga data tidak secara langsung diperoleh dari sumber pertama. Dalam

hal ini penulis menggunakan buku, jurnal ilmiah serta data laporan

keuangan perusahaan yang diambil pada suatu lembaga keuangan melalui

website Bursa Efek Indonesia (BEI) yang telah dipublikasikan.

2. Sumber Data

Sumber data yang penulis gunakan dalam penelitian ini berasal dari

Indonesia Stock Exchange (IDX) melalui website (www.idx.co.id),

IDNFinancial melalui website (www.idnfinancial.com) dan yahoo finance

melalui website (www.finance.yahoo.com) yang sudah disajikan dalam

bentuk laporan keuangan. Dalam penelitian ini penulis menggunakan

periode laporan keuangan tahunan dan perusahaan yang ditetapkan dalam

penelitian ini merupakan perusahaan subsektor tekstil dan garmen yang

terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

57

D. Populasi dan Sampel Penelitian

1. Populasi Penelitian

Menurut (Sugiyono 2017, 80) menyatakan bahwa:

“Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objek atau

subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang di

tetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik

kesimpulannya.”

Pada populasi penulis dapat memilih perusahaan untuk dijadikan

bahan penelitian. Untuk itu penulis perlu menetapkan kualitas tertentu dan

karakteristik tertentu dalam memilih perusahaan. Hal ini diperlukan agar

penelitian menghasilkan hasil yang baik dan mampu memberikan

kesimpulan dengan jelas mengenai suatu kejadian. Populasi dalam

penelitian ini adalah perusahaan subsektor tekstil dan garmen yang terdaftar

di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode tahun 2013-2018 yang secara

keseluruhan berjumlah 21 perusahaan.

58

Tabel III. 1

Daftar Perusahaan Tekstil dan Garmen yang terdaftar di Bursa Efek

Indonesia

No. Nama Perusahaan Kode Saham

1 Sri Rejeki Isman, Tbk. SRIL

2 Pan Brothers, Tbk. PBRX

3 Indo Rama Synthetic, Tbk. INDR

4 Tifico Fiber Indonesia, Tbk. TFCO

5 Trisula Textile Industries, Tbk. BELL

6 Polychem Indonesia, Tbk. ADMG

7 Buana Artha Anugrah, Tbk. STAR

8 Apac Citra Centertex, Tbk. MYTX

9 Mega Perintis, Tbk ZONE

10 Trisula International, Tbk. TRIS

11 Eratex Djaya, Tbk. ERTX

12 Ever Shine Tex, Tbk. ESTI

13 Asia Pasific Fibers, Tbk. POLY

14 Ricky Putra Globalindo, Tbk. RICY

15 Nusantara Inti Corpora, Tbk. UNIT

16 Panasia Indo Resourse, Tbk. HDTX

17 Century Textile Industry, Tbk. (Saham Seri B) CNTB

18 Sunson Textile Manufacturer, Tbk. SSTM

19 Century Textile Industry, Tbk. CNTX

20 Golden Flower, Tbk. POLU

21 Argo Pantes, Tbk. ARGO

Sumber: Bursa Efek Indonesia

59

2. Sampel Penelitian

Menurut (Suharyadi and Purwanto 2016, 6) menyatakan bahwa:

“Sampel adalah suatu bagian dari populasi tertentu yang menjadi

perhatian.”

Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik

purposive sample karena penentuan sampel diperoleh berdasarkan sejumlah

syarat dan kriteria tertentu yang ditetapkan penulis. Oleh karena

keterbatasan waktu dan tenaga maka penulis menetapkan 5 perusahaan pada

subsektor tekstil dan garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI)

periode tahun 2013-2018 dengan masing-masing periode sebanyak 6 tahun

yang sesuai dengan kriteria penelitian. Sehingga pada penelitian ini sampel

yang digunakan sebayak 30 sampel.

Berdasarkan sampel yang ditetapkan penulis di atas, dapat memenuhi

kriteria sebagai berikut:

1) Perusahaan subsektor tekstil dan garmen yang terdaftar di Bursa Efek

Indonesia periode tahun 2013-2018.

2) Perusahaan subsektor tekstil dan garmen yang mengeluarkan laporan

keuangan tahunan secara lengkap selama periode penelitian 2013-2018.

3) Perusahaan subsektor tekstil dan garmen yang laporan keuangan tahunan

nya tidak mengalami kerugian selama periode penelitian yaitu tahun

2013-2018.

60

Pemilihan sampel ditentukan berdasarkan karakteristik yang telah

ditetapkan, untuk mempermudah pemilihan sampel maka karakteristik

tersebut disajikan dengan menggunakan tabel sebagai berikut :

Tabel III. 2

Pemilihan Sampel

No Karakteristik Data

1 Perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan garmen yang

terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2013-2018

21

2 Perusahaan yang tidak menyajikan laporan keuangan secara

lengkap periode tahun 2013-2018

(6)

3 Perusahaan yang baru terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada

tahun 2019

(2)

4 Perusahaan yang mengalami kerugian pada periode tahun

2013-2018

(8)

5 Perusahaan yang tidak mempunyai data yang lengkap

mengenai variabel yang sedang diteliti

0

Jumlah sampel yang terpilih 5

Jumlah sampel pertahun 5

Jumlah data penelitian sebanyak 6 tahun 30

Sumber: Penulis Sendiri

61

Tabel III. 3

Daftar Perusahaan Subsektor Tekstil dan Garmen yang digunakan

sebagai subjek penelitian

No Daftar Perusahaan yang listed di BEI Kode Perusahaan

1 PT Trisula International, Tbk. TRIS

2 PT Buana Artha Anugerah, Tbk. STAR

3 PT Ricky Putra Globalindo, Tbk. RICY

4 PT Nusantara Inti Corpora, Tbk. UNIT

5 PT Indo Rama Synthetic, Tbk. INDR

Sumber: Bursa Efek Indonesia

E. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini diperoleh

dengan cara melakukan metode kepustakaan dan metode dokumentasi sebagai

sumber informasi yang dijadikan bahan ataupun referensi penulis dalam

melakukan penelitian serta mengembangkan teori maupun hasil penelitian

dengan baik dan jelas. Metode kepustakaan merupakan sumber informasi yang

dapat diperoleh melalui buku, jurnal ilmiah, artikel dan lain sebagainya.

Sedangkan metode dokumentasi merupakan sumber informasi yang dapat

diperoleh dengan cara mengakses website resmi Bursa Efek Indonesia (BEI)

untuk mengambil data laporan keuangan baik data kuartalan maupun data

tahunan semua sudah tersedia. Dengan teknik dokumentasi tentunya akan

mempermudah punulis untuk memperoleh data yang diperlukan karena website

tersebut dapat diakses setiap waktu.

62

F. Operasionalisasi Variabel Penelitian

Dalam melakukan penelitian dibutuhkan adanya suatu variabel yang

dapat digunakan sebagai fokus dan tolak ukur penelitian. Variabel penelitian

ditetapkan penulis untuk dipelajari secara lebih mendalam sehingga nantinya

penulis mampu menarik kesimpulan mengenai masalah yang sedang diteliti.

Pada penelitian ini penulis menggunakan variabel terikat (dependent variable)

dan variabel bebas (independent variable). Variabel terikat (dependent

variable) merupakan variabel yang dapat dipengaruhi oleh variabel lainnya,

pada penelitian ini diasumsikan dengan harga saham. Sedangkan variabel

bebas (independent variable) merupakan variabel yang dapat mempengaruhi

variabel lainnya yang dalam penelitian ini diasumsikan dengan current ratio,

debt to asset ratio, return on equity dan total asset turnover.

1. Variabel Dependen (Y)

Menurut (Sugiyono 2017, 68) variabel dependen sering disebut

sebagai variabel output, kriteria, konsekuen serta variabel terikat yang

dipengaruhi atau yang menjadi akibat, karena adanya variabel bebas.

Harga saham adalah nilai pada per lembar saham yang digunakan

untuk melakukan suatu transaksi pada Bursa Efek yang dimana harga saham

tersebut dapat terbentuk sesuai dengan kondisi pasar modal, sehingga harga

dapat mengalami perubahan setiap waktu hal ini disebabkan karena adanya

interaksi penjualan dan pembelian saham yang terjadi saat itu. Dalam

penelitian ini harga saham yang digunakan adalah harga saham pada saat

63

penutupan (closing price) yaitu harga saham yang diperoleh pada periode

akhir tahun.

2. Variabel Independen (X)

Menurut (Sujarweni 2015, 75) variabel independen merupakan

variabel yang mempengaruhi atau yang menjadi sebab perubahan atau

timbulnya variabel dependen.

a. Current Ratio (CR)

Current Ratio (CR) adalah rasio yang termasuk rasio likuiditas

yang dapat dijadikan suatu gambaran untuk menilai kondisi perusahaan.

Current ratio dapat mengukur kemampuan perusahaan dalam memenuhi

pembayaran utang jangka pendeknya yang harus segera dibayar tepat

pada waktu yang telah disepakati (jatuh tempo). Semakin besar rasio ini

maka semakin tinggi kemampuan perusahaan dalam melunasi utang

jangka pendeknya. Current ratio dapat dihitung dengan melakukan

perbandingan antara aset lancar dengan utang lancar perusahaan.

b. Debt to Asset Ratio (DAR)

Debt to Asset Ratio (DAR)adalah rasio yang termasuk dalam rasio

solvabilitas. Debt to Asset Ratio (DAR) merupakan rasio yang mampu

mengukur tinggi atau rendahnya total aktiva perusahaan yang dibiayai

oleh pemberi pinjaman. Perusahaan perlu mengoptimalkan penggunaan

utangnya dengan baik agar mampu mengembalikan dana yang

dipinjamnya tepat waktu serta mampu mendapatkan keuntungan bagi

perusahaan semaksimal mungkin. Debt to Asset Ratio (DAR) dapat

64

dihitung dengan melakukan perbandingan antara total utang dengan

aktiva.

c. Return On Equity (ROE)

Return On Equity (ROE) merupakan rasio yang termasuk dalam

rasio profitabilitas. Return On Equity (ROE) digunakan perusahaan untuk

mengukur kemampuan memperoleh laba dari penggunaan sumber daya

yang dimiliki maupun diperoleh dari hasil investasi dalam rangka

memaksimalkan keuntungan perusahaan. Return On Equity (ROE) dapat

dihitung dengan melakukan perbandingan anatar laba bersih perusahaan

dengan modal yang dimiliki perusahaan.

d. Total Asset Turnover (TATO)

Total Asset Turnover (TATO) merupakan rasio yang termasuk dalam

rasio aktivitas. Total Asset Turnover (TATO) adalah rasio yang

mengukur bagaimana kemampuan untuk menghasilkan penjualan dari

aktiva yang tersedia. Untuk meningkatkan pendapatan maka perusahaan

harus melakukan penjualan secara efektif. Total Asset Turnover bertujuan

agar perusahaan mengetahui tingkat perputaran aktiva, yang dapat

dihitung dengan melakukan perbandingan antara penjualan dengan total

aktiva.

65

Tabel III. 4

Operasionalisasi Variabel

Variabel Indikator Skala

Likuiditas

𝐶𝑢𝑟𝑟𝑒𝑛𝑡 𝑅𝑎𝑡𝑖𝑜 = 𝐶𝑢𝑟𝑟𝑒𝑛𝑡 𝑎𝑠𝑠𝑒𝑡

𝐶𝑢𝑟𝑟𝑒𝑛𝑡 𝐿𝑖𝑎𝑏𝑖𝑙𝑖𝑡𝑖𝑒𝑠

Rasio

Solvabilitas

𝐷𝑒𝑏𝑡 𝑡𝑜 𝑅𝑎𝑡𝑖𝑜 = 𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝐷𝑒𝑏𝑡

𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝐴𝑠𝑠𝑒𝑡

Rasio

Profitabilitas

𝑅𝑒𝑡𝑢𝑟𝑛 𝑂𝑛 𝐸𝑞𝑢𝑖𝑡𝑦 = 𝑁𝑒𝑡 𝐼𝑛𝑐𝑜𝑚𝑒

𝐸𝑞𝑢𝑖𝑡𝑦

Rasio

Aktivitas

𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝐴𝑠𝑠𝑒𝑡 𝑇𝑢𝑟𝑛𝑜𝑣𝑒𝑟 = 𝑆𝑎𝑙𝑒𝑠

𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝐴𝑠𝑠𝑒𝑡

Rasio

Harga Saham Harga Saham = 𝐶𝑙𝑜𝑠𝑖𝑛𝑔 𝑃𝑟𝑖𝑐𝑒

Rasio

Sumber: Penulis Sendiri

G. Teknik Analisis Data

Teknik analisis data diperlukan untuk mendeskripsikan suatu

permasalahan atau fenomena agar mudah dipahami. Dalam penelitian ini

penulis menggunakan teknik analisis dengan bantuan suatu aplikasi pengolahan

data yaitu E-views 10. Penelitian ini dilakukan untuk menguji hipotesis yang

diajukan sehingga dapat diperoleh pengaruh Current Ratio (CR), Debt to Asset

Ratio (DAR), Return On Equity (ROE) dan Total Asset Turnover (TATO)

terhadap Harga Saham.

66

1. Jenis Data Dalam Analisis Ekonometrika

a. Data Time Series

Menurut (Muchson 2017, 119) menyatakan bahwa:

“Data time series adalah data yang dikumpulkan pada waktu tertentu

yang dapat menggambarkan keadaan atau karakteristik objek pada

saat pengumpulan data dilakukan.”

b. Data Cross-section

Menurut (Nuryanto and Pambuko 2018, 5) menyatakan bahwa:

“Data Cross-section adalah data dari beberapa periode tertentu.

Cross-sectional data mengacu pada data yang dikumpulkan dengan

mengamati banyak hal (seperti perorangan, perusahaan atau

negara/wilayah) pada titik yang sama waktu, atau tanpa

memperhatikan perbedaan waktu.”

c. Data Panel

Menurut (Nuryanto and Pambuko 2018, 6) menyatakan bahwa:

“Data panel adalah data yang terdiri dari kombinasi data time series

dan data cross-section. Dengan kata lain, data panel terdiri dari data

beberapa objek dan meliputi beberapa waktu.”

2. Model Regresi Data Panel

a. Uji Data Panel

Menurut (Santoso 2018, 158) menyatakan bahwa:

“Data panel merupakan gabungan dari cross-section dan time

series.”

67

Dalam penelitian ini penulis melakukan pengujian dengan

menggunakan uji data panel. Data panel adalah data yang diambil dari

setiap perusahaan. Dalam hal ini penulis menggunakan perusahaan untuk

dilakukan analisis selama periode tertentu dengan periode waktu

bersamaan.

Pada pengujian ini, data panel memiliki beberapa kelebihan

dibandingkan dengan pengujian lainnya. Menurut (Nuryanto and

Pambuko 2018, 83) kelebihan data panel dibandingkan dengan data time

series dan cross-section sebagai berikut:

1) Dapat mengontrol individu yang heterogen, dimana data individu

seperti perusahaan, antar wilayah, sangat bervariasi. Tanpa

mengontrol, data-data tersebut akan bias.

2) Dengan mengkombinasikan data time series dan data cross-section,

maka data panel memberikan data yang lebih informatif, lebih

bervariasi, rendah tingkat kolineritas antar variabel, memperbesar

derajat kebebasan (degree of freedom), dan lebih efisien.

3) Dengan mempelajari data repeated cross-section, data panel cocok

untuk studi perubahan dinamis (dynamics of change). Pengangguran,

job turnover dan mobilitas tenaga kerja cocok diteliti dengan data

panel.

4) Data panel mampu mendeteksi dan mengukur pengaruh yang tidak

dapat diobservasi melalui data murni time series atau murni data

cross-section. Sebagai misal pengaruh undang-undang upah minimum

68

terhadap kesempatan kerja dan pendapatan dapat dipelajari lebih baik

jika kita memasukkan pergerakan kenaikan upah minimum sepanjang

waktu.

5) Data panel memungkinkan kita mempelajari model perilaku

(behavioral model) yang lebih kompleks. Misalkan fenomena skala

ekonomis dan perubahan teknologi dapat dipahami lebih baik dengan

data panel daripada murni data cross-section atau murni data time

series.

Menurut (Nuryanto and Pambuko 2018, 84) ada beberapa metode

yang bisa digunakan untuk mengestimasi model regresi dengan data

panel, yaitu :

1) Common Effect Model (CEM)

Teknik yang paling sederhana untuk mengestimasi data panel

adalah dengan mengkombinasikan data time series dan cross-section

dengan menggunakan metode OLS (estimasi common effect). Dalam

pendekatan ini tidak memperhatikan dimensi individu maupun

waktu. Diasumsikan data perilaku antar individu sama dengan kurun

waktu.

2) Fixed Effect Model (FEM)

Model yang dapat menunjukkan perbedaan konstanta antar

objek, meskipun dengan koefisien regresor yang sama. Model ini

yang kemudian kita kenal dengan regresi Fixed effect (efek tetap).

69

Asumsi dalam metode ini terdapat perbedaan antar objek namun

intersep antar waktu adalah sama. Metode ini juga mengansumsikan

bahwa slop-nya sama antar objek maupun antar waktunya, maka

ditambahkan generalisasi secara umum yang sering dilakukan

dengan memasukkan (dummy variable) untuk mengizinkan

terjadinya perbedaan nilai parameter yang berbeda-beda baik lintas

unit cross-section maupun antar waktu antar individu sama dengan

kurun waktu.

3) Random Effect Model (REM)

Di dalam mengestimasikan data panel dengan fixed effect

melalui teknik variabel dummy menunjukkan ketidakpastian model

yang kita gunakan dan itulah kelemahannya. Untuk mengatasi

masalah ini kita bisa menggunakan variabel residual yang dikenal

sebagai metode Random Effect. Di dalam model ini kita akan

memilih estimasi data panel dimana residual mungkin saling

berhubungan antar waktu dan antar individu. Dalam metode ini,

suatu perbedaan intersep antar objek dan antar waktu yang mungkin

terjadi akan dimasukkan kedalam error pada suatu model OLS,

sehingga model akan efisien. Parameter-parameter yang berbeda

antar objek maupun antar waktu juga akan dimasukkan ke dalam

error. Karena hal ini, model efek acak sering juga disebut model

komponen error (error component model).

70

3. Penentuan Model Estimasi Dalam Uji Data Panel

Untuk mengetahui model estimasi mana yang tepat dalam penelitian

ini, terdapat 3 pengujian yang dapat dilakukan, antara lain:

a. Uji Chow

Chow test dilakukan sebagai suatu pengujian statistik dengan

prosedur sebagai berikut:

1) Menyusun persamaan dengan Pooled Least Square (Common Effect

Model)

2) Menyusun persamaan dengan Fixed Effect Model

3) Memilih antar Pooled Least Square dan Fixed Effect Model

Uji Chow merupakan pengujian untuk menentukan Common Effect

Model atau Fixed Effect Model yang paling tepat digunakan dalam

mengestimasi data panel, dengan hipotesis:

H0 : menggunakan metode Common Effect Model

H1 : menggunakan metode Fixed Effect Model

Untuk melakukan penentuan dalam pengambilan keputusan

penerimaan atau penolakan pada suatu hipotesis, maka diperlukan

kriteria yaitu :

H0 : diterima jika nilai probabilitas > 0.05 dan H1 ditolak. Maka analisis

regresi dapat menggunakan Common Effect Model

H1 : ditolak jika nilai probabilitas < 0.05 dan H0 diterima. Maka analisis

regresi dapat menggunakan Fixed Effect Model

71

b. Uji Hausman

Hausman test dilakukan apabila hasil pengujian pada chow test

menerima H1, yaitu fixed effect model yang kemudian akan

dibandingkan dengan random effect model melalui prosedur sebagai

berikut:

1) Menyusun persamaan dengan Random Effect Model

2) Memilih antara Fixed Effect Model dengan Random Effect Model

Uji Hausman merupakan pengujian untuk menentukan Fixed Effect

Model atau Random Effect Model yang paling tepat digunakan dalam

mengestimasi data panel, dengan hipotesis :

H0 : menggunakan Random Effect Model

H1 : menggunakan Fixed Effect Model

Untuk melakukan penentuan dalam pengambilan keputusan

penerimaan atau penolakan pada suatu hipotesis, maka diperlukan

kriteria yaitu :

H0 : diterima jika nilai probabilitas > 0.05 dan H1 ditolak. Maka

analisis regresi yang digunakan yaitu Random Effect Model

H1 : diterima jika nilai probabilitas < 0.05 dan H0 ditolak. Maka

analisis regresi yang digunakan yaitu Fixed Effect Model

72

4. Analisis Deskriptif

Menurut (Sujarweni 2015, 113) mengatakan bahwa:

“Statistik deskriptif menggambarkan berbagai karakteristik data yang

berasal dari satu sampel. Statistik deskriptif, seperti mean, median,

modus, persentil, desil, quartile dalam bentuk analisis angka maupun

gambar/diagram”.

Menurut (Sugiyono 2017, 239) mengatakan bahwa:

“Statistik deskriptif adalah statistik yang digunakan untuk menganalisis

data dengan cara mendeskripsikan atau menggambarkan data yang telah

terkumpul sebagaimana adanya tanpa bermaksud membuat kesimpulan

yang berlaku untuk umum atau generalisasi”.

5. Pengujian Hipotesis

1) Uji Asumsi Klasik

a. Uji Normalitas

Menurut (Ghozali and Ratmono 2018, 145) Uji normalitas

bertujuan untuk menguji apakah dalam model regresi, variabel

penganggu atau residual mempunyai distribusi normal. Seperti

diketahui, bahwa uji t dan F mengasumsikan nilai residual mengikuti

distribusi normal. Jika asumsi ini tidak terpenuhi maka hasil uji

statistik menjadi tidak valid khususnya untuk ukuran sampel kecil.

Terdapat dua cara mendeteksi apakah residual memiliki distribusi

normal atau tidak yaitu dengan analisis grafik dan uji statistik.

Pengujian normalitas residual yang umum digunakan adalah uji

Jarque-Bera (JB). Uji JB digunakan untuk uji normalitas dengan

sempel besar (asymptotic).

73

Syarat distribusi data dapat dinilai sebagai berikut :

1. Jika probability jarque-bera > 0,05 maka dikatakan variabel

berdistribusi normal.

2. Jika probability jarque-bera < 0,05 maka dikatakan variabel tidak

berdistribusi normal.

b. Uji Multikolinearitas

Menurut (Ghozali and Ratmono 2018, 71) Uji multikolinearitas

bertujuan untuk menguji apakah dalam model regresi ditemukan

adanya korelasi yang tinggi atau sempurna antar variabel independen.

Jika antar variabel independen X’s terjadi multikolinearitas sempurna,

maka koefisien regresi variabel X tidak dapat ditentukan dan nilai

standar error menjadi tak terhingga. Jika multikolinearitas antar

variabel X’s tidak sempurna tetapi tinggi, maka koefisien regresi X

dapat ditentukan, tetapi memiliki nilai standar error tinggi yang

berarti nilai koefisien regresi tidak dapat diestimasi dengan tepat.

Adanya multikolinearitas atau kolerasi yang tinggi antarvariabel

independen dapat dideteksi. Nilai R2 tinggi, tetapi hanya sedikit

(bahkan tidak ada) variabel independen yang signifikan. Jika nilai R2

tinggi di atas 0,80 maka uji F pada sebagian besar kasus akan menolak

hipotesis yang menyatakan bahwa koefisien slope parsial secara

simultan sama dengan nol, tetapi uji t individual menunjukkan sangat

sedikit koefisien slope parsial yang secara statistis berbeda dengan

nol.

74

1. Jika nilai R2 > 0,80 maka pada model regresi tidak terjadi

multikolinearitas.

2. Jika nilai R2 < 0,80 maka pada model regresi terjadi

multikolinearitas.

c. Uji Autokorelasi

Menurut (Ghozali and Ratmono 2018, 121), Uji autokorelasi

bertujuan menguji apakah dalam suatu model regresi linear ada

korelasi antarkesalahan pengganggu (residual) pada periode t dengan

kesalahan pada periode t-1 (sebelumnya). Model regresi yang baik

adalah regresi yang tidak terjadi autokorelasi.

Dalam hal ini (santoso 2019, 207) menetapkan kriteria yang

mengacu pada Durbin Watson, yaitu angka D-W di bawah -2 sampai

+2 berarti tidak ada autokorelasi.

d. Uji Heteroskedastisitas

Menurut (Ghozali and Ratmono 2018, 86) Heteroskedastisitas

umumnya terjadi pada data silang (cross-section) daripada data runtun

waktu (time series). Pada data cross-section, biasanya kita

berhubungan dengan anggota populasi pada suatu waktu tertentu

seperti individu, perusahaan, industri atau subdivisi seperti negara,

kota dan lain-lain. Anggota populasi itu memiliki perbedaan dalam

ukuran, seperti perusahaan kecil, menengah, atau besar, income

rendah, medium dan tinggi. Dalam penelitian ini untuk mendeteksi

75

Y = α + β1X1 + β2X2 + β3X3 + β4X4 + ε

ada tidaknya heteroskedastisitas dapat lihat dengan menggunakan

Scatterplot:

1. Jika titik-titik menyebar tidak membentuk pola tertentu maka

dalam model ini tidak ada heteroskedastisitas.

2. Jika titik-titik menyebar dengan membentuk pola tertentu maka

dalam model ini ada heteroskedastisitas.

2) Analisis Regresi Berganda

Menurut (Sujarweni 2015, 160) mengatakan bahwa:

“Analisis regresi berganda digunakan untuk mengetahui pengaruh

X1 dan X2 terhadap Y. Selain itu juga analisis regresi digunakan

untuk menguji kebenaran hipotesis yang diajukan dalam penelitian

ini”.

Pada penelitian ini menggunakan analisis regresi berganda yang

digunakan untuk mendeskripsikan suatu pengaruh terhadap variabel

dependen dengan variabel independen sehingga uji analisis berganda ini

mampu menjelaskan hubungan suatu variabel dengan variabel lainnya

terutama variabel dependen dengan variabel independen. Analisis regresi

berganda dapat digambarkan dengan model penelitian sebagai berikut:

76

Keterangan:

Y = Variabel dependen Harga Saham

X1 = Variabel independen Current Ratio

X2 = Variabel independen Debt to Asset Ratio

X3 = Variabel independen Return On Equity

X4 = Variabel independen Total Asset Turnover

Α = Konstanta (nilai Y apabila X1, X2, X3, X4 = 0)

Β(1,2,3,4) = Koefisien Regresi masing-masing X

ε = Error

3) Uji Parsial (Uji t)

Menurut (Yusri 2016, 76) mengatakan bahwa:

“Uji t atau sering diartikan sebagai uji parsial bertujuan untuk

menguji secara parsial variabel bebas terhadap variabel terikat”.

Uji t digunakan untuk mengetahui pengaruh variabel independen

terhadap variabel dependen secara parsial. Untuk mengetahui nilai

signifikan masing-masing variabel independen maka ditetapkan tingkat

signifikan sebesar 0.05. Jika nilai signifikan > 0.05 maka dapat

dikatakan tidak terdapat pengaruh antara variabel dependen dengan

variabel dependen. Sedangkan jika nilai signifikan < 0.05 maka

dikatakan terdapat pengaruh anatar variabel independen dengan variabel

dependen.

77

1. Pengaruh Current Ratio Terhadap Harga Saham

H0 : Tidak terdapat pengaruh signifikan current ratio terhadap harga

saham pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan

garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun

2013-2018.

H1 : Terdapat pengaruh signifikan current ratio terhadap harga saham

pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan garmen yang

terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

2. Pengaruh Debt to Asset Ratio Terhadap Harga Saham

H0 : Tidak terdapat pengaruh signifikan debt to asset ratio terhadap

harga saham pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan

garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun

2013-2018.

H2 : Terdapat pengaruh signifikan debt to asset ratio terhadap harga

saham pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan

garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun

2013-2018.

3. Pengaruh Return On Equity Terhadap Harga Saham

H0 : Tidak terdapat pengaruh signifikan return on equity terhadap

harga saham pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan

garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun

2013-2018.

78

H3 : Terdapat pengaruh signifikan return on equity terhadap harga

saham pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan

garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun

2013-2018.

4. Pengaruh Total Asset Turnover Terhadap Harga Saham

H0 : Tidak terdapat pengaruh signifikan total asset turnover terhadap

harga saham pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan

garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun

2013-2018.

H4 : Terdapat pengaruh signifikan total asset turnover terhadap harga

saham pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan

garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun

2013-2018.

Untuk menentukan nilai α = 0,05 maka diperlukan hipotesis Uji t

dengan kriteria sebagai berikut :

a) Jika nilai Sig > α 0.05, maka dapat disimpulkan bahwa variabel

independen secara parsial tidak memiliki pengaruh signifikan

terhadap variabel dependen. Sehingga Ho ditolak dan Ha diterima.

b) Jika nilai Sig < α 0.05, maka variabel independen secara parsial

memiliki pengaruh signifikan terhadap variabel dependen.

Sehingga Ho diterima dan Ha ditolak.

79

4) Uji Simultan (Uji F)

Menurut (Sujarweni 2015, 228) mengatakan bahwa:

“Uji F merupakan uji yang digunakan untuk membuktikan adanya

pengaruh antara variabel independen terhadap variabel dependen

secara simultan.”

Untuk mengetahui pengaruh antar variabel independen terhadap

variabel dependen secara bersama-sama maka dapat digunakan dengan

tingkat signifikan sebesar 0.05, jika nilai signifikan > 0.05 maka model

regresi ini tidak dapat digunakan sebagai alat untuk menggambarkan

pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen secara

bersama-sama artinya Ho ditolak dan Ha diterima. Apabila nilai

signifikan < 0.05 maka model regresi ini dapat digunakan sebagai alat

untuk menggambarkan adanya pengaruh bersama-sama antara variabel

independen terhadap variabel dependen artinya Ho diterima dan Ha

ditolak.

H0 : Tidak terdapat pengaruh signifikan Current Ratio, Debt to Asset

Ratio, Return On Equity, Total Asset Turnover secara simultan

terhadap Harga Saham pada perusahaan manufaktur subsektor

tekstil dan garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode

tahun 2013-2018;

H4 : Terdapat pengaruh signifikan Current Ratio, Debt to Asset Ratio,

Return On Equity, Total Asset Turnover secara simultan terhadap

Harga Saham pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan

80

garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-

2018;

Untuk menentukan Uji F maka diperlukan hipotesis dengan kriteria

sebagai berikut :

a) Jika nilai Sig > α 0.05, maka dapat disimpulkan bahwa variabel

independen secara parsial tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap

variabel dependen. Sehingga Ho ditolak dan Ha diterima.

b) Jika nilai Sig < α 0.05, maka variabel independen secara parsial

memiliki pengaruh signifikan terhadap variabel dependen. Sehingga

Ho diterima dan Ha ditolak.

5) Uji Koefisien Determinasi (R2)

Menurut (Siregar 2015, 202) mengatakan bahwa:

“Koefisien Determinasi (KD) adalah angka yang menyatakan atau

digunakan untuk mengetahui kontribusi atau sumbangan yang

diberikan oleh sebuah variabel atau lebih X (bebas) tehadap variabel

Y”.

Menurut (Ghozali 2016, 171) Koefisien determinasi memiliki nilai

antara satu dan nol. Nilai Adjusted 𝑅2 yang kecil berarti kemampuan

variabel-variabel independen dalam menjelaskan variasi variabel

dependen amat terbatas. Pada penelitian ini penulis menggunakan nilai

Adjusted 𝑅2 karena dapat menunjukan kenaikan atau penurunan jika

salah satu variabel independen ditambahkan ke dalam model. Apabila

nilai Adjusted 𝑅2 sebesar 1 maka fluktuasi variabel dependen secara

81

keseluruhan mampu dijelaskan oleh variabel independen sehingga tidak

ada kondisi lain yang mampu menyebabkan fluktuasi pada variabel

dependen. Besaran nilai Adjusted 𝑅2 berkisar antara 0 dan 1. Apabila

nilai mendekati 1 maka dapat disimpulkan semakin kuat hubungan antar

variabel sehingga variabel independen mampu memberikan informasi

yang digunakan untuk memjelaskan variasi variabel dependen,

sedangkan apabila besaran nilai Adjusted 𝑅2 semakin mendekati 0 maka

disimpulkan hubungan antar variabel akan semakin lemah.

82

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Data Hasil Penelitian

Subjek penelitian yang digunakan dalam penulisan skripsi ini yaitu

perusahaan subsektor tekstil dan garmen yang terdaftar di Bursa Efek

Indonesia pada periode tahun 2013-2018. Perusahaan yang dijadikan subjek

dalam penelitian ini diantaranya PT. Trisula International, Tbk., PT. Buana

Artha Anugerah, Tbk., PT. Ricky Putra Globalindo, Tbk., PT. Nusantara Inti

Corpora, Tbk., PT, Indo Rama Synthetic, Tbk. Pada perusahaan tersebut

terdapat data laporan keuangan serta harga saham secara lengkap.

Tabel IV. 1

Uji Analisis Deskriptif

HS CR DAR ROE TATO Mean 515.3333 1.410593 0.485437 0.034633 0.786420

Median 254.0000 1.203400 0.454100 0.009750 0.907000

Maximum 5925.000 2.873600 0.711000 0.178500 1.496900

Minimum 50.00000 0.403100 0.202300 0.000400 0.186300

Std. Dev. 1063.768 0.653177 0.147530 0.049223 0.482367

Skewness 4.601045 0.355951 -0.108258 1.787200 0.030727

Kurtosis 23.87780 2.549214 2.003856 5.304743 1.493034

Jarque-Bera 650.7012 0.887517 1.298978 22.61023 2.843403

Probability 0.000000 0.641620 0.522313 0.000012 0.241303

Sum 15460.00 42.31780 14.56310 1.039000 23.59260

Sum Sq. Dev. 32816495 12.37257 0.631184 0.070265 6.747652

Observations 30 30 30 30 30

Sumber : Hasil Pengolahan Data Eviews 10

83

Dari hasil analisis deskriptif di atas dapat diketahui bahwa current ratio

memiliki rata-rata sebesar 1,410593 median sebesar 1,203400, dan memiliki

standar devisiasi sebesar 0,653177. Nilai minimum current ratio sebesar

0,403100 dimiliki oleh PT. Nusantara Inti Corpora, Tbk. pada tahun 2013, dan

nilai maksimum sebesar 2,873600 dimiliki oleh PT. Buana Artha Anugerah,

Tbk. Pada tahun 2018.

Debt to asset ratio memiliki rata-rata sebesar 0,485437, median sebesar

0,454100, dan standar devisiasi sebesar 0,147530. Nilai minimum sebesar

0,202300 dimiliki PT. Buana Artha Anugerah, Tbk. pada tahun 2018, dan nilai

maksimum sebesar 0,711000 dimiliki oleh PT. Ricky Putra Globalindo, Tbk.

Pada tahun 2018.

Return on equity memiliki rata-rata sebesar 0,034633, median sebesar

0,009750, dan memiliki standar devisiasi sebesar 0,049223. Nilai minimum

sebesar 0,000400 dimiliki PT. Buana Artha Anugerah, Tbk. pada tahun 2018,

dan nilai maksimum sebesar 0,178500 dimiliki PT. Indo Rama Synthetic, Tbk.

pada tahun 2018

Total asset turnover memiliki rata-rata sebesar 0,786420, median sebesar

0,907000, dan standar devisiasi sebesar 0,482367. Nilai minimum sebesar

0,186300 dimiliki PT. Buana Artha Anugerah, Tbk. pada tahun 2018, nilai

maksimum sebesar 1,496900 dimiliki PT. Trisula International, Tbk. Pada

tahun 2015.

84

B. Analisis Hasil Penelitian

Dalam analisis hasil penelitian ini, variabel independen yang digunakan

untuk melakukan pengujian adalah Current Ratio (X1), Debt to Asset Ratio

(X2), Return On Equity (X3) dan Total Asset Turnover (X4) terhadap variabel

dependen yaitu Harga Saham (Y).

1. Hasil Perhitungan Current Ratio (CR)

Tabel IV. 2

Data Current Ratio (CR)

NO Nama Perusahaan Tahun Current Ratio Current Liabilities CR

1 PT. Trisula International, 2013 344,826,483,524 149,727,675,228 2.3030

Tbk. 2014 387,852,596,236 193,749,649,372 2.0018

2015 428,277,334,914 226,879,001,062 1.8877

2016 462,578,104,758 281,765,921,952 1.6417

2017 356,846,493,425 185,606,885,071 1.9226

2018 439,825,803,141 273,186,011,900 1.6100

2 PT. Buana Artha Anugerah, 2013 419,709,950,355 224,298,901,387 1.8712

Tbk. 2014 457,148,015,947 262,328,823,129 1.7427

2015 412,696,940,471 228,149,112,195 1.8089

2016 386,235,136,503 193,182,418,174 1.9993

2017 321,284,372,984 115,972,411,559 2.7704

2018 332,865,525,071 115,834,635,089 2.8736

3 PT. Ricky Putra Globalindo, 2013 837,614,380,167 474,339,811,103 1.7659

Tbk. 2014 845,372,465,077 483,247,784,088 1.7494

2015 851,477,572,604 718,198,051,081 1.1856

2016 943,936,823,539 821,755,111,705 1.1487

2017 1,037,820,994,280 873,224,844,013 1.1885

2018 1,211,372,836,329 994,288,048,839 1.2183

4 PT. Nusantara Inti Corpora, 2013 86,216,186,724 213,861,401,763 0.4031

Tbk. 2014 87,589,595,022 194,344,206,162 0.4507

2015 127,287,422,486 213,482,744,909 0.5962

2016 119,703,443,513 184,553,791,533 0.6486

2017 132,822,954,660 179,729,679,061 0.7390

2018 145,765,932,001 172,205,936,809 0.8465

5 PT. Indo Rama Synthetic, 2013 319,487,983 285,974,050 1.1172

Tbk. 2014 290,325,701 268,557,476 1.0811

2015 294,276,372 256,397,793 1.1477

2016 294,232,976 254,363,107 1.1567

2017 267,125,068 268,358,401 0.9954

2018 203,733,446 456,465,600 0.4463

Sumber : Data diolah oleh penulis

85

2. Hasil Perhitungan Debt to Asset Ratio (DAR)

Tabel IV. 3

Data Debt to Asset Ratio (DAR)

NO Nama Perusahaan Tahun Total Hutang Asset DAR

1 PT. Trisula International, 2013 166,702,353,369 449,008,821,261 0.3713

Tbk. 2014 214,390,227,222 523,900,642,605 0.4092

2015 245,138,356,170 574,346,433,075 0.4268

2016 293,073,984,034 639,701,164,511 0.4581

2017 188,736,733,204 544,968,319,987 0.3463

2018 276,789,437,347 633,014,281,325 0.4373

2 PT. Buana Artha Anugerah, 2013 259,578,391,395 749,402,740,231 0.3464

Tbk. 2014 287,001,566,564 775,917,827,931 0.3699

2015 239,334,544,398 729,020,553,284 0.3283

2016 200,161,402,637 690,187,353,961 0.2900

2017 124,422,750,504 614,705,038,056 0.2024

2018 124,601,429,706 615,956,006,710 0.2023

3 PT. Ricky Putra Globalindo, 2013 728,675,060,830 1,109,903,410,262 0.6565

Tbk. 2014 774,439,342,861 1,170,752,424,106 0.6615

2015 798,114,824,380 1,198,193,867,892 0.6661

2016 876,184,855,001 1,288,683,925,066 0.6799

2017 944,179,416,586 1,371,570,948,138 0.6884

2018 1,094,692,568,786 1,539,602,054,832 0.7110

4 PT. Nusantara Inti Corpora, 2013 217,861,673,225 459,118,935,528 0.4745

Tbk. 2014 198,280,335,744 440,522,832,644 0.4501

2015 217,565,067,467 460,539,382,206 0.4724

2016 188,891,359,540 432,913,180,372 0.4363

2017 181,126,294,572 426,384,622,878 0.4248

2018 173,753,567,080 419,701,649,147 0.4140

5 PT. Indo Rama Synthetic, 2013 437,129,590 734,920,885 0.5948

Tbk. 2014 437,471,786 779,850,123 0.5610

2015 508,012,008 804,851,296 0.6312

2016 547,271,292 846,568,485 0.6465

2017 515,802,535 806,739,423 0.6394

2018 456,465,600 805,918,779 0.5664

Sumber : Data diolah oleh penulis

86

3. Hasil Perhitungan Return On Equity (ROE)

Tabel IV. 4

Data Return On Equity (ROE)

NO Nama Perusahaan Tahun Laba Bersih Ekuity ROE

1 PT. Trisula International, 2013 48,195,237,468 282,306,467,893 0.1707

Tbk. 2014 35,944,155,042 309,510,415,383 0.1161

2015 37,448,445,764 329,627,180,477 0.1136

2016 25,213,015,324 346,627,180,477 0.0727

2017 14,198,889,550 356,231,586,783 0.0399

2018 19,665,074,694 356,224,843,978 0.0552

2 PT. Buana Artha Anugerah, 2013 569,455,861 489,824,348,836 0.0012

Tbk. 2014 348,916,778 488,916,261,367 0.0007

2015 841,503,923 489,676,008,886 0.0017

2016 462,555,307 490,025,951,324 0.0009

2017 594,726,798 490,282,287,552 0.0012

2018 173,591,040 491,354,577,004 0.0004

3 PT. Ricky Putra Globalindo, 2013 8,720,546,989 381,190,268,929 0.0229

Tbk. 2014 15,111,531,641 396,313,081,245 0.0381

2015 13,465,713,464 400,079,043,512 0.0337

2016 14,033,426,519 412,499,070,043 0.0340

2017 16,558,562,698 430,265,371,696 0.0385

2018 18,480,376,458 444,909,486,046 0.0415

4 PT. Nusantara Inti Corpora, 2013 831,855,726 241,257,262,302 0.0034

Tbk. 2014 352,883,734 242,242,496,901 0.0015

2015 385,953,128 242,974,314,739 0.0016

2016 860,775,733 244,021,820,832 0.0035

2017 1,062,124,056 245,258,328,306 0.0043

2018 506,523,774 245,948,082,067 0.0021

5 PT. Indo Rama Synthetic, 2013 770,219 297,791,295 0.0026

Tbk. 2014 4,038,640 303,688,814 0.0133

2015 10,108,133 296,839,288 0.0341

2016 1,456,742 299,297,193 0.0049

2017 1,814,363 290,936,888 0.0062

2018 62,367,343 349,453,179 0.1785

Sumber : Data diolah oleh penulis

87

4. Hasil Perhitungan Total Asset Turnover (TATO)

Tabel IV. 5

Data Total Asset Turnover (TATO)

NO Nama Perusahaan Tahun Penjualan Asset TATO

1 PT. Trisula International, 2013 670,290,947,164 449,008,821,261 1.4928

Tbk. 2014 746,828,922,732 523,900,642,605 1.4255

2015 859,743,472,895 574,346,433,075 1.4969

2016 901,909,489,240 639,701,164,511 1.4099

2017 773,806,956,330 544,968,319,987 1.4199

2018 860,682,351,001 633,014,281,325 1.3597

2 PT. Buana Artha Anugerah, 2013 274,141,734,113 749,402,740,231 0.3658

Tbk. 2014 228,622,027,943 775,917,827,931 0.2946

2015 258,967,329,940 729,020,553,284 0.3552

2016 129,480,611,941 690,187,353,961 0.1876

2017 114,496,159,735 614,705,038,056 0.1863

2018 131,833,235,355 615,956,006,710 0.2140

3 PT. Ricky Putra Globalindo, 2013 984,185,102,135 1,109,903,410,262 0.8867

Tbk. 2014 1,185,443,580,242 1,170,752,424,106 1.0125

2015 1,111,051,293,008 1,198,193,867,892 0.9273

2016 1,221,519,096,811 1,288,683,925,066 0.9479

2017 1,600,432,168,098 1,371,570,948,138 1.1669

2018 2,107,868,384,272 1,539,602,054,832 1.3691

4 PT. Nusantara Inti Corpora, 2013 101,886,214,646 459,118,935,528 0.2219

Tbk. 2014 102,448,044,300 440,522,832,644 0.2326

2015 118,260,140,704 460,539,382,206 0.2568

2016 104,109,821,503 432,913,180,372 0.2405

2017 103,245,048,266 426,384,622,878 0.2421

2018 103,498,145,906 419,701,649,147 0.2466

5 PT. Indo Rama Synthetic, 2013 758,439,121 734,920,885 1.0320

Tbk. 2014 726,082,150 779,850,123 0.9311

2015 682,041,230 804,851,296 0.8474

2016 691,758,965 846,568,485 0.8171

2017 777,925,055 806,739,423 0.9643

2018 839,454,360 805,918,779 1.0416

Sumber : Data diolah oleh penulis

88

5. Harga Saham

Tabel IV. 6

Data Harga Saham

Sumber : Data diolah oleh penulis

NO Nama Perusahaan Tahun Harga Saham

1 PT. Trisula International, 2013 400

Tbk. 2014 356

2015 300

2016 320

2017 308

2018 220

2 PT. Buana Artha Anugerah, 2013 50

Tbk. 2014 50

2015 50

2016 56

2017 99

2018 86

3 PT. Ricky Putra Globalindo, 2013 173

Tbk. 2014 174

2015 159

2016 156

2017 150

2018 164

4 PT. Nusantara Inti Corpora, 2013 250

Tbk. 2014 318

2015 260

2016 360

2017 228

2018 258

5 PT. Indo Rama Synthetic, 2013 1000

Tbk. 2014 770

2015 760

2016 810

2017 1250

2018 5925

89

Selanjutnya data hasil penelitian yang telah dikumpulkan akan diolah.

Untuk memperoleh hasil data dalam penelitian ini, pengolahan data dilakukan

dengan menggunakan program eviews 10.

C. Uji Hipotesis

1. Pengujian Model

Untuk mengetahui model yang cocok digunakan dalam penelitian ini,

maka penulis melakukan pengujian sebagai berikut:

a. Uji Chow

Tabel IV. 7

Uji Chow

Redundant Fixed Effects Tests

Equation: Untitled

Test cross-section fixed effects Effects Test Statistic d.f. Prob. Cross-section F 15.403097 (4,21) 0.0000

Cross-section Chi-square 41.089116 4 0.0000

Cross-section fixed effects test equation:

Dependent Variable: Y

Method: Panel Least Squares

Date: 11/09/19 Time: 10:08

Sample: 2013 2018

Periods included: 6

Cross-sections included: 5

Total panel (balanced) observations: 30 Variable Coefficient Std. Error t-Statistic Prob. C 654.5637 966.1677 0.677484 0.5043

CR -464.0929 321.7471 -1.442415 0.1616

DAR 1420.694 1653.993 0.858948 0.3985

90

ROE 19047.61 4585.549 4.153834 0.0003

TATO -1060.404 585.4077 -1.811395 0.0821 R-squared 0.527591 Mean dependent var 515.3333

Adjusted R-squared 0.452005 S.D. dependent var 1063.768

S.E. of regression 787.4721 Akaike info criterion 16.32654

Sum squared resid 15502809 Schwarz criterion 16.56008

Log likelihood -239.8982 Hannan-Quinn criter. 16.40125

F-statistic 6.980060 Durbin-Watson stat 0.418927

Prob(F-statistic) 0.000645

Sumber : Hasil Pengolahan Data Eviews 10

Dari hasil uji Chow di atas dapat dilihat bahwa nilai cross-section F

Chi-Square sebesar 0,0000. Hal ini menunjukan bahwa nilai p-value lebih

kecil dari profitabilitas 0,05, sehingga H1 diterima dan H0 ditolak atau

model yang cocok digunakan adalah Fixed Effect Model.

b. Uji Hausman

Tabel IV. 8

Uji Hausman

Correlated Random Effects - Hausman Test

Equation: Untitled

Test cross-section random effects Test Summary Chi-Sq. Statistic Chi-Sq. d.f. Prob. Cross-section random 61.612388 4 0.0000

Cross-section random effects test comparisons:

Variable Fixed Random Var(Diff.) Prob. CR -1625.843814 -464.092862 117555.266812 0.0007

DAR -9408.522222 1420.694417 7245064.797774 0.0001

ROE 15963.009438 19047.606484 511279.489192 0.0000

TATO -435.795042 -1060.404479 784864.059243 0.4808

91

Cross-section random effects test equation:

Dependent Variable: Y

Method: Panel Least Squares

Date: 11/09/19 Time: 10:09

Sample: 2013 2018

Periods included: 6

Cross-sections included: 5

Total panel (balanced) observations: 30 Variable Coefficient Std. Error t-Statistic Prob. C 7165.845 1925.676 3.721211 0.0013

CR -1625.844 385.8531 -4.213634 0.0004

DAR -9408.522 2841.291 -3.311355 0.0033

ROE 15963.01 2621.928 6.088271 0.0000

TATO -435.7950 942.6409 -0.462313 0.6486

Effects Specification

Cross-section fixed (dummy variables) R-squared 0.879914 Mean dependent var 515.3333

Adjusted R-squared 0.834167 S.D. dependent var 1063.768

S.E. of regression 433.1942 Akaike info criterion 15.22357

Sum squared resid 3940801. Schwarz criterion 15.64393

Log likelihood -219.3536 Hannan-Quinn criter. 15.35805

F-statistic 19.23434 Durbin-Watson stat 1.058459

Prob(F-statistic) 0.000000

Sumber : Hasil Pengolahan Data Eviews 10

Dari hasil uji Hausman di atas dapat dilihat bahwa nilai cross-section

random sebesar 0,0000. Hal ini menunjukkan bahwa H1 diterima dan H0

ditolak atau model yang cocok digunakan adalah Fixed Effect Model.

2. Uji Asumsi Klasik

a. Uji Normalitas

Menurut (Ghozali and Ratmono 2018, 145), Uji normalitas

bertujuan untuk menguji apakah dalam model regresi, variabel

92

pengganggu atau residual mempunyai distribusi normal. Hasil uji

normalitas pada penelitian ini adalah sebagai berikut:

Uji Normalitas

0

1

2

3

4

5

6

7

8

9

-1000 -750 -500 -250 0 250 500 750

Series: Standardized Residuals

Sample 2013 2018

Observations 30

Mean 0.000000

Median 43.72708

Maximum 742.3921

Minimum -842.3944

Std. Dev. 368.6322

Skewness -0.356249

Kurtosis 2.945998

Jarque-Bera 0.638212

Probability 0.726799

Gambar IV. 1

Sumber : Hasil Pengolahan Data Eviews 10

Berdasarkan pengujian uji normalitas di atas, dapat dilihat bahwa

nilai Jarque-Bera sebesar 0,638212 dan signifikan dengan nilai p sebesar

0,726799. Hal ini berarti nilai p lebih besar dari 0,05. Maka dapat

disimpulkan bahwa model regresi ini terdistribusi normal.

b. Uji Multikolinearitas

Menurut (Ghozali and Ratmono 2018, 71), uji multikolinearitas

bertujuan untuk menguji apakah dalam model regresi ditemukan adanya

korelasi yang tinggi atau sempurna antar variabel independen. Jika pada

variabel independen terjadi multikolinearitas sempurna, maka koefisien

93

regresi variabel X tidak dapat ditentukan dan nilai standar error menjadi

tak terhingga. Jika multikolinearitas antar variabel tidak sempurna tetapi

tinggi, maka koefisien regresi X dapat ditentukan, tetapi memiliki nilai

standar error tinggi yang berarti nilai koefisien regresi tidak dapat

diestimasi dengan tepat. Hasil uji multikolinearitas pada penelitian ini

adalah sebagai berikut:

Tabel IV. 9

Hasil Uji Multikolinearitas

CR DAR ROE TATO CR 1.000000 -0.538551 0.120855 0.152240

DAR -0.538551 1.000000 0.075630 0.427097

ROE 0.120855 0.075630 1.000000 0.692895

TATO 0.152240 0.427097 0.692895 1.000000

Sumber : Hasil Pengolahan Data Eviews 10

Berdasarkan hasil pengujian multikolinearitas di atas, terlihat

bahwa tidak ada nilai korelasi yang tinggi di atas 0.80. Sehingga pada

model regresi dalam penelitian ini dapat dikatakan tidak terjadi

multikolinearitas. Hal ini menunjukan bahwa antar variabel independen

tidak memiliki korelasi.

c. Uji Autokorelasi

Menurut (Ghozali and Ratmono 2018, 121), Uji autokorelasi

bertujuan menguji apakah dalam suatu model regresi linear ada korelasi

antarkesalahan pengganggu (residual) pada periode t dengan kesalahan

94

pada periode t-1 (sebelumnya). Model regresi yang baik adalah regresi

yang tidak terjadi autokorelasi. Hasil uji autokorelasi pada penelitian ini

adalah sebagai berikut:

Tabel IV. 10

Hasil Uji Autokorelasi

Durbin-Watson stat 1.058459

Sumber : Hasil Pengolahan Data Eviews 10

Berdasarkan pengujian autokorelasi di atas, menunjukkan hasil

Durbin Watson sebesar 1,058459. Hasil tersebut mengacu pada kriteria

Durbin Watson, yang menyatakan jika angka D-W di antara -2 sampai +2

berarti tidak ada autokorelasi. Maka dapat disimpulkan bahwa pada

model regresi ini tidak terjadi autokorelasi.

d. Uji Heteroskedastisitas

Menurut (Ghozali and Ratmono 2018, 85), Uji heteroskedastisitas

bertujuan untuk menguji apakah model regresi terjadi ketidaksamaan

variance dari pengamatan satu kepengamatan lain. Hasil uji

heteroskedastisitas pada penelitian ini adalah sebagai berikut:

95

Uji Heteroskedastisitas

Scatterplot

0.0

0.5

1.0

1.5

2.0

2.5

3.0

0 1,000 2,000 3,000 4,000 5,000 6,000

HARGA SAHAM

CR

DAR

ROE

TATO

Gambar IV. 2

Sumber : Hasil Pengolahan Data Eviews 10

Berdasarkan uji heteroskedastisitas di atas, pada gambar starrerplot

menunjukkan bahwa data menyebar dan tidak membuat suatu pola

tertentu. Sehingga dapat disimpulkan dalam penelitian ini tidak terjadi

heteroskedastisitas.

96

3. Uji Regresi Berganda

Tabel IV. 11

Uji Regresi Berganda

Dependent Variable: HARGA SAHAM

Method: Panel Least Squares

Date: 11/09/19 Time: 10:07

Sample: 2013 2018

Periods included: 6

Cross-sections included: 5

Total panel (balanced) observations: 30 Variable Coefficient Std. Error t-Statistic Prob. C 7165.845 1925.676 3.721211 0.0013

CR -1625.844 385.853 -4.213634 0.0004

DAR -9408.522 2841.291 -3.311355 0.0033

ROE 15963.010 2621.928 6.088271 0.0000

TATO -435.795 942.640 -0.462313 0.6486 Effects Specification Cross-section fixed (dummy variables) R-squared 0.879914 Mean dependent var 515.3333

Adjusted R-squared 0.834167 S.D. dependent var 1063.768

S.E. of regression 433.1942 Akaike info criterion 15.22357

Sum squared resid 3940801. Schwarz criterion 15.64393

Log likelihood -219.3536 Hannan-Quinn criter. 15.35805

F-statistic 19.23434 Durbin-Watson stat 1.058459

Prob(F-statistic) 0.000000

Sumber : Hasil Pengolahan Data Eviews 10

Variabel dependen pada regresi ini adalah Harga Saham (Y) dan

variabel independen pada regresi ini adalah Current Ratio (X1), Debt to

Asset Ratio (X2), Return On Equity (X3) dan Total Asset Turnover (X4).

Model regresi berdasarkan hasil analisis di atas yaitu:

97

P (Y) = 7.165,845 - 1.625,844 (CR) - 9.408,522 (DAR) + 15.963,010

(ROE) - 435,795 (TATO) + e

Koefisien-koefisien persamaan regresi berganda di atas dapat dijelaskan

sebagai berikut:

a. Nilai konstanta (α) sebesar 7.165,845 berati jika current ratio, debt to

asset ratio, return on equity dan total asset turnover bernilai 0 (nol) maka

nilai variabel dependen harga saham bernilai 7.165,845.

b. Nilai koefisien regresi variabel Current Ratio (X1) sebesar -1.625,844

menunjukan bahwa jika variabel current ratio naik satu satuan maka

harga saham akan mengalami penurunan sebesar 1.625,844 satuan. Oleh

Karena itu, current ratio berpegaruh negatif terhadap harga saham pada

perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan garmen yang terdaftar di

Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

c. Nilai koefisien regresi variabel Debt to Asset Ratio (X2) sebesar

-9.408,522 menunjukan bahwa jika variabel debt to asset ratio naik satu

satuan maka harga saham akan mengalami penurunan sebesar 9.408,522

satuan. Oleh karena itu, debt to asset ratio berpegaruh negatif terhadap

harga saham pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan garmen

yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

d. Nilai koefisien regresi variabel Return On Equity (X3) sebesar

15.963,010 menunjukan bahwa jika variabel return on equity naik satu

satuan maka harga saham akan mengalami peningkatan sebesar

98

15.963,010 satuan. Oleh karena itu, return on equity berpegaruh positif

terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan

garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

e. Nilai koefisien regresi variabel Total Asset Turnover (X4) sebesar

-435,795 menunjukan bahwa jika variabel total asset turnover naik satu

satuan maka harga saham akan mengalami penurunan sebesar 435,795

satuan. Oleh Karena itu, total asset turnover berpegaruh negatif terhadap

harga saham pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan garmen

yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

4. Uji Parsial (uji t)

Uji t bertujuan untuk mengetahui variabel dependen terhadap variabel

independen secara individual. Hasil uji t pada penelitian ini adalah sebagai

berikut:

Tabel IV. 12

Hasil Uji Parsial (Uji T)

Variabel t-Statistic Prob. Kesimpulan

C 3.721211 0.0013

CR -4.213634 0.0004 Memiliki Pengaruh

DAR -3.311355 0.0033 Memiliki Pengaruh

ROE 6.088271 0.0000 Memiliki Pengaruh

TATO -0.462313 0.6486 Tidak Memiliki Pengaruh

Sumber : Hasil Pengolahan Data Eviews 10

99

Berdasarkan pengujian di atas, dapat dijelaskan uji t dilakukan dengan

ketentuan signifikansi di bawah ini:

1) Jika nilai sig > α 0.05, maka secara parsial tidak terdapat pengaruh

signifikan antar variabel independen terhadap variabel dependen Ha

ditolak H0 diterima.

2) Jika nilai sig < α 0.05, maka secara parsial terdapat pengaruh signifikan

antar variabel independen terhadap variabel dependen Ha diterima H0

ditolak.

Dapat diketahui pengaruh masing-masing variabel independen

terhadap variabel dependen pada penelitian ini adalah sebagai berikut:

a. Pengaruh variabel Current Ratio terhadap Harga Saham

H0 = Current ratio tidak berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham

pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan garmen yang terdaftar

di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018;

H1 = Current ratio berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham pada

perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan garmen yang terdaftar di

Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018;

α : 0,05

Sig : 0,0004

Kesimpulan : Pada variabel current ratio memiliki tingkat nilai

signifikansi sebesar 0,0004. Tingkat signifikasi tersebut lebih kecil dari

100

0,05. Maka H1 diterima Ho ditolak. Sehingga current ratio berpengaruh

negatif signifikan terhadap harga saham.

b. Pengaruh variabel Debt to Asset Ratio terhadap Harga Saham

H0 = Debt to Asset Ratio tidak berpengaruh signifikan terhadap Harga

Saham pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan garmen yang

terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018;

H1 = Debt to Asset Ratio berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham

pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan garmen yang terdaftar

di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018;

α : 0,05

Sig : 0,0033

Kesimpulan : Pada variabel debt to asset ratio memiliki tingkat nilai

signifikansi sebesar 0,0033. Tingkat signifikasi tersebut lebih kecil dari

0.05. Maka H1 diterima Ho ditolak. Sehingga debt to asset ratio

berpengaruh negatif signifikan terhadap harga saham.

c. Pengaruh variabel Return On Equity terhadap Harga Saham

H0 = Return On Equity tidak berpengaruh signifikan terhadap Harga

Saham pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan garmen yang

terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018;

H1 = Return On Equity berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham

pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan garmen yang terdaftar

di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018;

101

α : 0,05

Sig : 0,0000

Kesimpulan : Pada variabel return on equity memiliki tingkat nilai

signifikansi sebesar 0,0000. Tingkat signifikasi tersebut lebih kecil dari

0,05. Maka H1 diterima Ho ditolak. Sehingga return on equity

berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham.

d. Pengaruh variabel Total Asset Turnover terhadap Harga Saham

H0 = Total Asset Turnover tidak berpengaruh signifikan terhadap Harga

Saham pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan garmen yang

terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018;

H1 = Total Asset Turnover berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham

pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan garmen yang terdaftar

di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018;

α : 0,05

Sig : 0,6486

Kesimpulan : Pada variabel total asset turnover memiliki tingkat nilai

signifikansi sebesar 0,6486. Tingkat signifikasi tersebut lebih kecil dari

0,05. Maka H1 diterima Ho ditolak. Sehingga total asset turnover

berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap harga saham.

102

5. Uji Simultan (Uji F)

Pengujian secara simultan dilakukan untuk mengetahui apakah pada

variabel independen berpengaruh terhadap variabel dependen secara

bersama-sama. Hasil uji simultan pada penelitian ini adalah sebagai berikut:

Tabel IV. 13

Hasil Uji Simultan (Uji F)

Variabel F-Statistic Prob. Kesimpulan

Harga Saham 19.23434 0.000000

Memiliki Pengaruh

Sumber : Hasil Pengolahan Data Eviews 10

Berdasarkan pengujian di atas, dapat dijelaskan uji t dilakukan dengan

ketentuan signifikansi di bawah ini:

1) Jika nilai sig > α 0.05, maka secara simultan tidak terdapat pengaruh

signifikan antar variabel independen terhadap variabel independen Ha

ditolak H0 diterima.

2) Jika nilai sig < α 0.05, maka secara simultan terdapat pengaruh

signifikan antar variabel independen terhadap variabel independen Ha

diterima H0 ditolak.

Dari hasil uji simultan di atas dapat dijelaskan bahwa:

Pengaruh Current Ratio (X1), Debt to Asset Ratio (X2), Return On

Equity (X3), Total Asset Turnover (X4) Terhadap Harga Saham (Y)

H0 = Tidak terdapat pengaruh signifikan Current Ratio, Debt to Asset

Ratio, Return On Equity, Total Asset Turnover secara simultan terhadap

103

Harga Saham pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan garmen

yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018;

H4 = Terdapat pengaruh signifikan Current Ratio, Debt to Asset Ratio,

Return On Equity, Total Asset Turnover secara simultan terhadap Harga

Saham pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan garmen yang

terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018;

Pada tabel di atas menunjukan bahwa tingkat signifikan sebesar

0,000000. Sehingga dapat disimpulkan bahwa 0,000000 lebih kecil dari

tingkat signifikan sebesar 0,05, maka pada penelitian ini dapat diartikan

bahwa current ratio, debt to asset ratio, return on equity dan total asset

turnover secara simultan memiliki pengaruh signifikan terhadap harga

saham.

6. Koefisien Determinasi (𝑹𝟐)

Koefisien determinasi atau R Square (R2) dilakukan untuk mengetahui

seberapa besar pengaruh yang dihasilkan antar variabel independen dan

variabel dependen. Hasil uji koefisien determinasi adalah sebagai berikut:

Tabel IV. 14

Hasil Uji Koefisien Determinasi (𝐑𝟐)

Variabel R Squared Adjusted R Squared

Harga Saham 0.879914 0.834167

Sumber : Hasil Pengolahan Data Eviews 10

104

Pada tabel di atas, uji koefisien determinasi dapat dideskripsikan

sebagai berikut:

Kolom Adjusted R Squared di atas menunjukan pengaruh sebesar

0,834167 atau 83,4%. Pada penelitian ini variabel yang digunakan adalah

current ratio, debt to asset ratio, return on equity dan total asset turnover

yang memiliki pengaruh sebesar 83,4% terhadap harga saham. Sedangkan

sisanya yaitu sebesar 16,6% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang tidak

diteliti dalam penelitian ini.

D. Pembahasan

1. Pengaruh Current Ratio (CR) terhadap Harga Saham

Pada penelitian ini menunjukkan hasil analisis data dan hipotesis

perhitungan secara parsial yang menyatakan Current Ratio (CR) terhadap

harga saham memiliki nilai signifikan sebesar 0,0004 < 0,05 sehingga

hipotesis diterima. Maka dapat disimpulkan bahwa current ratio memiliki

pengaruh negatif dan signifikan terhadap harga saham pada perusahaan

manufaktur subsektor tekstil dan garmen yang terdaftar di Bursa Efek

Indonesia periode tahun 2013-2018.

Current ratio yang tinggi dapat menunjukkan adanya manajemen

likuiditas yang kurang baik karena perusahaan memiliki kelebihan dana

setelah perusahaan memenuhi kewajiban jangka pendeknya. Oleh karena itu

sebaiknya perusahaan dapat menggunakan kelebihan dana tersebut untuk

105

melakukan investasi yang tentunya dapat memberikan return lebih besar di

masa yang akan datang. Perusahaan yang tidak memaksimalkan kinerja

keuangan dapat mencerminkan bahwa perusahaan tersebut tidak melakukan

investasi yang dinilai akan bermanfaat bagi perusahaan baik saat ini maupun

ke depannya. Sehingga mengakibatkan, investor menjadi kurang tertarik

untuk membeli saham perusahaan dan jumlah permintaan saham pun akan

mengalami penurunan. Penurunan permintaan saham tentunya dapat

berdampak pada penurunan harga saham perusahaan di pasar modal.

Hasil penelitian ini didukung oleh penelitian yang dilakukan oleh

(Supriyadi and Sunarmi 2018) yang menyatakan current ratio berpengaruh

terhadap harga saham.

2. Pengaruh Debt to asset Ratio (DAR) terhadap Harga Saham

Pada penelitian ini menunjukkan analisis data dan hipotesis hasil

perhitungan secara parsial yang menyatakan Debt to Asset Ratio (DAR)

terhadap harga saham memiliki nilai signifikan sebesar 0,0033 < 0,05

sehingga hipotesis diterima. Maka dapat disimpulkan bahwa debt to asset

ratio memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap harga saham pada

perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan garmen yang terdaftar di Bursa

Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

Semakin tinggi debt to asset ratio perusahaan, maka semakin tinggi

aktiva perusahaan yang dibiayai oleh utang akan semakin besar pula beban

bunga yang perlu ditanggung perusahaan. Artinya risiko gagal bayar yang

106

dihadapi oleh perusahaan semakin tinggi dalam memenuhi kewajiban

jangka panjangnya. Karena hal tersebut laba yang dibagikan kepada

pemegang saham akan mengalami penurunan. Hal ini tentunya dapat

mempengaruhi daya tarik investor untuk membeli saham perusahaan.

Permintaan saham yang menurun tentunya akan berdampak pada harga

saham perusahaan di pasar modal.

Hasil penelitian ini dukung oleh penelitian yang dilakukan oleh

(Supriyadi and Sunarmi 2018) yang menyatakan debt to asset ratio

berpengaruh terhadap harga saham.

3. Pengaruh Return On Equity (ROE) terhadap Harga Saham

Pada penelitian ini menunjukkan analisis data dan hipotesis hasil

perhitungan secara parsial yang menyatakan Return On Equity (ROE)

memiliki nilai signifikan sebesar 0,0000 < 0,05 sehingga hipotesis diterima.

Maka dapat disimpulkan bahwa return on equity memiliki pengaruh positif

dan signifikan terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur subsektor

tekstil dan garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun

2013-2018.

Semakin tinggi return on equity maka akan semakin baik karena

perusahaan dapat memberikan return yang tinggi kepada investor. Hal ini

menunjukkan bahwa return on equity mampu mempengaruhi harga saham

secara positif, karena laba bersih yang dihasilkan perusahaan dari dana yang

ditanamkan investor tinggi. Artinya perusahaan mampu memaksimalkan

107

kinerjanya dengan baik, laba yang besar akan mempengaruhi kepercayaan

investor untuk berinvestasi. Semakin besar kepercayaan investor pada

perusahaan maka akan semakin baik, karena permintaan pasar yang tinggi

dapat meningkatkan nilai harga saham perusahaan tersebut.

Hasil penelitian ini didukung oleh penelitian yang dilakukan oleh

(Rahmadewi and Abundanti 2018) yang menyatakan return on equity

berpengaruh terhadap harga saham.

4. Pengaruh Total Asset Turnover (TATO) terhadap Harga Saham

Pada penelitian ini menunjukkan analisis data dan hipotesis hasil

perhitungan secara parsial yang menyatakan Total Asset Turnover (TATO)

memiliki nilai signifikan sebesar 0,6486 > 0,05 sehingga hipotesis ditolak.

Maka dapat disimpulkan bahwa total asset turnover memiliki pengaruh

negatif dan tidak signifikan terhadap harga saham pada perusahaan

manufaktur subsektor tekstil dan garmen yang terdaftar di Bursa Efek

Indonesia periode tahun 2013-2018.

Semakin tinggi total asset turnover maka perusahaan akan

menurunkan harga saham perusahaan, karena penjualan yang dihasilkan dari

semua aktiva belum tentu dapat meningkatkan laba perusahaan, karena dari

perolehan laba tersebut diutamakan untuk membayar kewajiban perusahaan.

Jika perusahaan tidak mampu memperoleh return yang tinggi dari investasi

yang dilakukannya, maka perusahaan harus meningkatkan penjualan untuk

memaksimalkan laba. Dalam hal ini investor tidak hanya melihat penjualan

108

yang dihasilkan dari total aktiva perusahaan tetapi investor perlu mengamati

pula faktor lain yang dapat mempengaruhi harga saham. Faktor lain tersebut

seperti politik, inflasi, keamanan dan pergerakan suku bunga.

Hasil penelitian ini didukung oleh penelitian yang dilakukan oleh

(Nur'aidawati 2018) yang menyatakan total asset turnover tidak

berpengaruh terhadap harga saham.

5. Pengaruh Current Ratio (CR), Debt to Asset Ratio (DAR), Return On

Equity (ROE) dan Total Asset Turnover (TATO) Terhadap Harga

Saham

Pengaruh Current Ratio (CR), Debt to Asset Ratio (DAR), Return On

Equity (ROE) dan Total Asset Turnover (TATO) Terhadap Harga Saham

dapat diketahui dengan cara melakukan uji F atau uji yang dilakukan secara

simultan. Nilai F- statistic yang diperoleh sebesar 19,23434 dengan nilai

signifikan sebesar 0,000000 dimana nilai tersebut lebih kecil dari 0,05.

Maka dapat disimpulkan bahwa Current Ratio (CR), Debt to Asset Ratio

(DAR), Return On Equity (ROE) dan Total Asset Turnover (TATO) secara

simultan memiliki pengaruh terhadap harga saham pada perusahaan

manufaktur subsektor tekstil dan garmen yang terdaftar di Bursa Efek

Indonesia periode tahun 2013-2018.

Hasil penelitian (Supriyadi and Sunarmi 2018) menyatakan bahwa

current ratio dan debt to asset ratio berpengaruh terhadap harga saham dan

(Nugraha and Sudaryanto 2016) juga menyatakan bahwa return on equity

109

berpengaruh terhadap harga saham sedangkan (Nur'aidawati 2018)

menyatakan bahwa total asset turnover tidak berpengaruh terhadap harga

saham.

110

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Current Ratio (CR),

Debt to Asset Ratio (DAR), Return On Equity (ROE) dan Total Asset Turnover

(TATO) terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur subsektor tekstil

dan garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

Penelitian ini menggunakan lima perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek

Indonesia sehingga dapat dibuat kesimpulan sebagai berikut:

1. Pada penelitian ini secara parsial terdapat pengaruh yang signifikan Current

Ratio (CR) terhadap harga saham. Hasil uji t dari penelitian ini memiliki

nilai signifikan 0,0004 < 0,05 yang membuktikan bahwa current ratio

berpengaruh signifikan terhadap harga saham pada perusahaan subsektor

tekstil dan garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun

2013-2018.

2. Pada penelitian ini secara parsial terdapat pengaruh yang signifikan Debt to

Asset Ratio (DAR) terhadap harga saham. Hasil uji t dari penelitian ini

memiliki nilai signifikan 0,0033 < 0,05 yang membuktikan bahwa debt to

asset ratio berpengaruh signifikan terhadap harga saham pada perusahaan

manufaktur subsektor tekstil dan garmen yang terdaftar di Bursa Efek

Indonesia periode tahun 2013-2018.

111

3. Pada penelitian ini secara parsial terdapat pengaruh yang signifikan Return

On Equity (ROE) terhadap harga saham. Hasil dari penelitian ini memiliki

nilai signifikan 0,0000 < 0,05 membuktikan bahwa return on equity

berpengaruh signifikan terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur

subsektor tekstil dan garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode

tahun 2013-2018.

4. Pada penelitian ini secara parsial tidak terdapat pengaruh yang signifikan

Total Asset Turnover (TATO) terhadap harga saham. Hasil dari penelitian

ini memiliki nilai signifikan 0,6486 > 0,05 membuktikan bahwa total asset

turnover tidak berpengaruh signifikan terhadap harga saham pada

perusahaan manufaktur subsektor tekstil dan garmen yang terdaftar di Bursa

Efek Indonesia periode tahun 2013-2018.

5. Secara simultan penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh

signifikan antara Current Ratio (CR), Debt to Asset Ratio (DAR), Return

On Equity (ROE) dan Total Asset Turnover (TATO) terhadap harga saham,

hasil dari penelitian ini memiliki nilai signifikan 0,000000 < 0,05

membuktikan bahwa current ratio, debt to asset ratio, return on equity dan

total asset turnover terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur

subsektor tekstil dan garmen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode

tahun 2013-2018.

112

B. Implikasi

Berdasarkan kesimpulan di atas, maka implikasi dapat diuraikan sebagai

berikut:

1. Pada penelitian ini menunjukkan bahwa current ratio memiliki pengaruh

negatif dan signifikan terhadap harga saham. Current ratio umumnya

digunakan investor untuk menilai kondisi perusahaan sebelum melakukan

investasi. Semakin tinggi rasio ini maka semakin menunjukkan bahwa

perusahaan tidak memanfaatkan kelebihan dana yang dimiliki dengan

maksimal. Sehingga investor menjadi kurang tertarik untuk membeli saham

perusahaan. Dengan implikasi ini diharapkan perusahaan mampu

menggunakan likuiditasnya dengan baik agar investor tertarik untuk

berinvestasi pada perusahaan yang diharapkan dapat memberikan return

yang tinggi dimasa yang akan datang.

2. Pada penelitian ini menunjukkan bahwa debt to asset ratio memiliki

pengaruh negatif dan signifikan terhadap harga saham. Debt to asset ratio

umumnya digunakan investor untuk menilai kondisi perusahaan sebelum

melakukan investasi. Semakin tinggi aktiva perusahaan yang dibiayai oleh

utang maka semakin besar risiko gagal bayar yang akan dihadapi

perusahaan. Sehingga investor menjadi kurang tertarik untuk membeli

saham perusahaan. Dengan implikasi ini diharapkan perusahaan mampu

menggunakan utangnya dengan baik agar investor tertarik untuk melakukan

113

investasi yang diharapkan akan memberikan return yang tinggi dimasa yang

akan datang.

3. Pada penelitian ini menunjukkan bahwa return on equity memiliki pengaruh

positif dan signifikan terhadap harga saham. Return on equity umumnya

digunakan investor untuk menilai kondisi perusahaan sebelum melakukan

investasi. Semakin tinggi laba yang dihasilkan perusahaan maka semakin

tinggi pula return yang akan diperoleh investor, karena perusahaan mampu

menghasilkan laba bersih yang tinggi dari dana yang ditanamkan investor

maka investor akan tertarik untuk kembali melakukan investasi pada

perusahaan. Dengan implikasi ini diharapkan agar perusahaan mampu

menghasilkan laba bersih lebih tinggi lagi untuk menjaga kepercayaan

investor.

4. Pada penelitian ini menunjukkan bahwa total asset turnover memiliki

pengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap harga saham. Total asset

turnover umumnya digunakan investor untuk menilai kondisi perusahaan

sebelum melakukan investasi. Semakin tinggi penjualan yang dihasilkan

perusahaan belum tentu dapat meningkatkan laba, karena ada faktor lain

yang dapat mempengaruhi investor. Dengan implikasi ini diharapkan agar

perusahaan tidak hanya mengamati internal perusahaan saja tetapi

perusahaan harus mampu melihat kondisi eksternal perusahaan .

114

C. Saran

Berdasarkan hasil penelitian di atas, penulis dapat memberikan saran

sebagai berikut:

1. Bagi Perusahaan

Perusahaan harus lebih baik dalam mengelola manajemennya agar

dapat menghasilkan laba yang lebih tinggi dan mampu memberikan return

besar pada investor serta memenuhi kewajiban dengan tepat waktu dan

harus mampu memaksimalkan penggunaan dana yang dimiliki untuk

melakukan investasi yang baik agar berguna bagi perusahaan dimasa yang

akan datang. Selain memperhatikan kondisi internal, perusahaan juga perlu

memperhatikan kondisi eksternal karena faktor di luar perusahaan juga

dapat berpengaruh.

2. Bagi Investor

Untuk menilai investasi yang baik investor perlu melakukan penilaian

dengan menggunakan rasio keuangan sebagai penilaian internal bagi

investor untuk mengetahui kondisi di dalam perusahaan, selain itu investor

pula perlu mengamati kondisi eksternal perusahaan agar investasi yang

dilakukan menghasilkan return yang lebih tinggi.

3. Bagi Peneliti Selanjutnya

Diharapkan dapat menambah maupun mengembangkan variabel, teori,

subjek, sampel, dan metode penelitian serta mampu mengkaji faktor lain

115

yang dianggap berpengaruh terhadap harga saham. Agar penelitian yang

dihasilkan hasil yang lebih baik.

4. Bagi Akademis

Diharapkan agar pihak akademis mampu memberikan pelatihan

pengolahan data secara lengkap mengenai metode penelitian yang akan

digunakan penulis. Sehingga hasil yang diperoleh lebih baik lagi.

DAFTAR PUSTAKA

Anwar, Mokhamad. 2019. Dasar-Dasar Manajemen Keuangan Perusahaan.

Jakarta: Prenadamedia Group.

Ekananda, Mahyus. 2019. Manajemen Investasi. Jakarta: Erlangga.

Fahmi, Irham. 2016. Analisis Laporan Keuangan. Bandung: Alfabeta.

Ghozali, Imam. 2016. Aplikasi Analisis Multivariete Dengan Program IBM SPSS

21. Diponogoro: Badan Penerbit Universitas Diponogoro.

Ghozali, Imam, and Dwi Ratmono. 2018. Analisis Multivariat dan Ekonometrika

Teori, Konsep, dan Aplikasi dengan Eviews 10 Edisi 2. Semarang:

Universitas Diponegoro.

Hadi, Nor. 2015. Pasar Modal Edisi Kedua. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Hamdi, Asep Saepul, and Bahruddin. 2015. Metode Penelitian Kuantitatif

Aplikasi dalam Pendidikan. Yogyakarta: Deepublish.

Hanafi, Mamduh M. 2016. Manajemen Keuangan Edisi Kedua. Yogyakarta:

BPFE.

Hantono. 2018. Konsep Analisa Laporan Keuangan dengan Pendekatan Rasio

dan SPSS. Yogyakarta: Deepublish.

Hery. 2016. Analisis Laporan Keuangan. Jakarta: Grasindo.

Hery. 2017. Analisis Laporan Keuangan. Jakarta: Grasindo.

Junaeni, Irawati. 2017. "Pengaruh EVA, ROA, DER dan TATO Terhadap Harga

Saham pada Perusahaan Makanan dan Minuman di BEI." Jurnal

Akuntansi, 1-16.

Kasmir. 2016. Pengantar Manajemen Keuangan Edisi Kedua. Jakarta: Pranada

Media.

Muchson, M. 2017. Metode Riset Akuntansi. Jawa Timur: Spasi Media.

Murhadi, Werner R. 2015. Analisis Laporan Keuangan, Proyeksi dan Valuasi

Saham. Jakarta: Salemba Empat.

Nugraha, Rheza Dewangga, and Budi Sudaryanto. 2016. "Analisis Pengaruh DPR,

DER, ROE, Dan TATO Terhadap Harga Saham ." Manajemen

Diponegoro, 1-12.

Nur'aidawati, Siti. 2018. "Pengaruh Current Ratio (CR), Total Asset Turnover

(TATO), Debt To Equity Ratio (DER), dan Return On Asset (ROA),

Terhadap Harga Saham dan Dampaknya Pada Nilai Perusahaan Pada 10

bank Terbesar yang Terdaptar di BEI Periode Tahun 2011-2015." Jurnal

Sekuritas, 70-86.

Nuryanto, and Zulfikar Bagus Pambuko. 2018. Eviews untuk Analisis

Ekonomitrika Dasar : Aplikasi dan Interpretasi : Eviews for Basic

Econometric Analysis : Aplication and Interpretation. Unimma Press.

Rahmadewi, Pande Widya, and Nyoman Abundanti. 2018. "Pengaruh EPS,PER,

CR Dan ROE Terhadap Harga Saham Bi Bursa Efek Indonesia."

Manajemen Unud, 2106-2133.

Santoso, Agung Budi. 2018. Tutorial dan Solusi Pengolahan Data Regresi.

Agung Budi Santoso.

santoso, Singgih. 2019. Mahir Statistik Parametrik. Jakarta: Alex Media

Komputerindo.

Setyosari, Punaji. 2016. Metode Penelitian Pendidikan dan Pengembangan.

Jakarta: Prenada Media.

Siregar, Syofian. 2015. Statistika Terapan Untuk Perguruan Tinggi. Jakarta:

Prenadamedia Group.

Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, Kombinasi dan R&D.

Bandung: Alfabeta.

Suharyadi, and S.K Purwanto. 2016. Statistika untuk Ekonomi dan Keuangan

Modern. Jakarta: Salemba Empat.

Sujarweni, V. Wiratna. 2015. Metodologi Penelitian Bisnis & Ekonomi.

Yogyakarta: Pustaka Baru Press.

Sujarweni, V.Wiratna. 2014. SPSS Untuk Penelitian. Yogyakarta: Pustaka Baru

Press.

Supriyadi, Stevanus Gatot, and Sunarmi. 2018. "Pengaruh Current Ratio (CR),

Debt to Assets Ratio (DAR), Earning Per Share (EPS), Dividend Payout

Ratio (DPR) Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Manufaktur Sektor

Barang Konsumsi Yang Terdaftar DI Bursa Efek Indonesia Periode 2010-

2014." Jurnal Education and Economics, 450-463.

Suryani&Hendryadi. 2016. Metode Riset Kuantitatif Teori dan Aplikasi pada

Penelitian Bidang Manajemen dan Ekonomi Islam. Jakarta: Prenada

Media.

Sutrisno. 2017. Manajemen Keuangan Teori, Kondep Dan Aplikasi. Yogyakarta:

Ekonisia.

Wardiyah, Mia lasmi. 2017. Analisis Laporan Keuangan. Bandung: Pustaka Setia.

Wijaya, David. 2017. Manajemen Keuangan Konsep dan Penerapannya. Jakarta:

PT. Grasindo.

Yanti, Lia Dama, and Yunia Oktari. 2018. "Pengaruh Tingkat Profitability,

Solvability, Ukuran Perusahaan dan Ukuran Kantor Akuntan Publik Pada

Penundaan Pemeriksaan (Study Empiris: Perusahaan Manufaktur

Terdaftar di BEI Tahub 2013-2016)." eCo-Buss.

Yusri. 2016. Ilmu Pragmatik dalam Perspektif Kesopanan Berbahasa.

Yogyakarta: Deepublish.

www.idx.co.id

www.finance.yahoo.com

www.idnfinancial.com

DAFTAR RIWAYA T HIDUP

SURAT KETERANGAN RISET

LAMPIRAN

Lampiran 1.Perhitungan Current Ratio (CR) Pada Perusahaan Manufaktur

Subsektor Tekstil Dan Garmen yang Terdaftar di Bursa Efek

Indonesia (BEI) PeriodeTahun 2013-2018.

NO Nama Perusahaan Tahun Current Ratio Current Liabilities CR

1 PT. Trisula International, 2013 344,826,483,524 149,727,675,228 2.3030

Tbk. 2014 387,852,596,236 193,749,649,372 2.0018

2015 428,277,334,914 226,879,001,062 1.8877

2016 462,578,104,758 281,765,921,952 1.6417

2017 356,846,493,425 185,606,885,071 1.9226

2018 439,825,803,141 273,186,011,900 1.6100

2 PT. Buana Artha Anugerah, 2013 419,709,950,355 224,298,901,387 1.8712

Tbk. 2014 457,148,015,947 262,328,823,129 1.7427

2015 412,696,940,471 228,149,112,195 1.8089

2016 386,235,136,503 193,182,418,174 1.9993

2017 321,284,372,984 115,972,411,559 2.7704

2018 332,865,525,071 115,834,635,089 2.8736

3 PT. Ricky Putra Globalindo, 2013 837,614,380,167 474,339,811,103 1.7659

Tbk. 2014 845,372,465,077 483,247,784,088 1.7494

2015 851,477,572,604 718,198,051,081 1.1856

2016 943,936,823,539 821,755,111,705 1.1487

2017 1,037,820,994,280 873,224,844,013 1.1885

2018 1,211,372,836,329 994,288,048,839 1.2183

4 PT. Nusantara Inti Corpora, 2013 86,216,186,724 213,861,401,763 0.4031

Tbk. 2014 87,589,595,022 194,344,206,162 0.4507

2015 127,287,422,486 213,482,744,909 0.5962

2016 119,703,443,513 184,553,791,533 0.6486

2017 132,822,954,660 179,729,679,061 0.7390

2018 145,765,932,001 172,205,936,809 0.8465

5 PT. Indo Rama Synthetic, 2013 319,487,983 285,974,050 1.1172

Tbk. 2014 290,325,701 268,557,476 1.0811

2015 294,276,372 256,397,793 1.1477

2016 294,232,976 254,363,107 1.1567

2017 267,125,068 268,358,401 0.9954

2018 203,733,446 456,465,600 0.4463

Lampiran 2. Perhitungan Debt to Asset Ratio (DAR) Pada Perusahaan Manufaktur

Subsektor Tekstil Dan Garmen yang Terdaftar di Bursa Efek

Indonesia (BEI) PeriodeTahun 2013-2018.

NO Nama Perusahaan Tahun Total Hutang Asset DAR

1 PT. Trisula International, 2013 166,702,353,369 449,008,821,261 0.3713

Tbk. 2014 214,390,227,222 523,900,642,605 0.4092

2015 245,138,356,170 574,346,433,075 0.4268

2016 293,073,984,034 639,701,164,511 0.4581

2017 188,736,733,204 544,968,319,987 0.3463

2018 276,789,437,347 633,014,281,325 0.4373

2 PT. Buana Artha Anugerah, 2013 259,578,391,395 749,402,740,231 0.3464

Tbk. 2014 287,001,566,564 775,917,827,931 0.3699

2015 239,334,544,398 729,020,553,284 0.3283

2016 200,161,402,637 690,187,353,961 0.2900

2017 124,422,750,504 614,705,038,056 0.2024

2018 124,601,429,706 615,956,006,710 0.2023

3 PT. Ricky Putra Globalindo, 2013 728,675,060,830 1,109,903,410,262 0.6565

Tbk. 2014 774,439,342,861 1,170,752,424,106 0.6615

2015 798,114,824,380 1,198,193,867,892 0.6661

2016 876,184,855,001 1,288,683,925,066 0.6799

2017 944,179,416,586 1,371,570,948,138 0.6884

2018 1,094,692,568,786 1,539,602,054,832 0.7110

4 PT. Nusantara Inti Corpora, 2013 217,861,673,225 459,118,935,528 0.4745

Tbk. 2014 198,280,335,744 440,522,832,644 0.4501

2015 217,565,067,467 460,539,382,206 0.4724

2016 188,891,359,540 432,913,180,372 0.4363

2017 181,126,294,572 426,384,622,878 0.4248

2018 173,753,567,080 419,701,649,147 0.4140

5 PT. Indo Rama Synthetic, 2013 437,129,590 734,920,885 0.5948

Tbk. 2014 437,471,786 779,850,123 0.5610

2015 508,012,008 804,851,296 0.6312

2016 547,271,292 846,568,485 0.6465

2017 515,802,535 806,739,423 0.6394

2018 456,465,600 805,918,779 0.5664

Lampiran 3. Perhitungan Return On Equity (ROE) Pada Perusahaan Manufaktur

Subsektor Tekstil Dan Garmen yang Terdaftar di Bursa Efek

Indonesia (BEI) PeriodeTahun 2013-2018.

NO Nama Perusahaan Tahun Laba Bersih Ekuity ROE

1 PT. Trisula International, 2013 48,195,237,468 282,306,467,893 0.1707

Tbk. 2014 35,944,155,042 309,510,415,383 0.1161

2015 37,448,445,764 329,627,180,477 0.1136

2016 25,213,015,324 346,627,180,477 0.0727

2017 14,198,889,550 356,231,586,783 0.0399

2018 19,665,074,694 356,224,843,978 0.0552

2 PT. Buana Artha Anugerah, 2013 569,455,861 489,824,348,836 0.0012

Tbk. 2014 348,916,778 488,916,261,367 0.0007

2015 841,503,923 489,676,008,886 0.0017

2016 462,555,307 490,025,951,324 0.0009

2017 594,726,798 490,282,287,552 0.0012

2018 173,591,040 491,354,577,004 0.0004

3 PT. Ricky Putra Globalindo, 2013 8,720,546,989 381,190,268,929 0.0229

Tbk. 2014 15,111,531,641 396,313,081,245 0.0381

2015 13,465,713,464 400,079,043,512 0.0337

2016 14,033,426,519 412,499,070,043 0.0340

2017 16,558,562,698 430,265,371,696 0.0385

2018 18,480,376,458 444,909,486,046 0.0415

4 PT. Nusantara Inti Corpora, 2013 831,855,726 241,257,262,302 0.0034

Tbk. 2014 352,883,734 242,242,496,901 0.0015

2015 385,953,128 242,974,314,739 0.0016

2016 860,775,733 244,021,820,832 0.0035

2017 1,062,124,056 245,258,328,306 0.0043

2018 506,523,774 245,948,082,067 0.0021

5 PT. Indo Rama Synthetic, 2013 770,219 297,791,295 0.0026

Tbk. 2014 4,038,640 303,688,814 0.0133

2015 10,108,133 296,839,288 0.0341

2016 1,456,742 299,297,193 0.0049

2017 1,814,363 290,936,888 0.0062

2018 62,367,343 349,453,179 0.1785

Lampiran 4. Perhitungan Total Asset Turnover (TATO) Pada Perusahaan

Manufaktur Subsektor Tekstil Dan Garmen yang Terdaftar di Bursa

Efek Indonesia (BEI) PeriodeTahun 2013-2018.

NO Nama Perusahaan Tahun Penjualan Asset TATO

1 PT. Trisula International, 2013 670,290,947,164 449,008,821,261 1.4928

Tbk. 2014 746,828,922,732 523,900,642,605 1.4255

2015 859,743,472,895 574,346,433,075 1.4969

2016 901,909,489,240 639,701,164,511 1.4099

2017 773,806,956,330 544,968,319,987 1.4199

2018 860,682,351,001 633,014,281,325 1.3597

2 PT. Buana Artha Anugerah, 2013 274,141,734,113 749,402,740,231 0.3658

Tbk. 2014 228,622,027,943 775,917,827,931 0.2946

2015 258,967,329,940 729,020,553,284 0.3552

2016 129,480,611,941 690,187,353,961 0.1876

2017 114,496,159,735 614,705,038,056 0.1863

2018 131,833,235,355 615,956,006,710 0.2140

3 PT. Ricky Putra Globalindo, 2013 984,185,102,135 1,109,903,410,262 0.8867

Tbk. 2014 1,185,443,580,242 1,170,752,424,106 1.0125

2015 1,111,051,293,008 1,198,193,867,892 0.9273

2016 1,221,519,096,811 1,288,683,925,066 0.9479

2017 1,600,432,168,098 1,371,570,948,138 1.1669

2018 2,107,868,384,272 1,539,602,054,832 1.3691

4 PT. Nusantara Inti Corpora, 2013 101,886,214,646 459,118,935,528 0.2219

Tbk. 2014 102,448,044,300 440,522,832,644 0.2326

2015 118,260,140,704 460,539,382,206 0.2568

2016 104,109,821,503 432,913,180,372 0.2405

2017 103,245,048,266 426,384,622,878 0.2421

2018 103,498,145,906 419,701,649,147 0.2466

5 PT. Indo Rama Synthetic, 2013 758,439,121 734,920,885 1.0320

Tbk. 2014 726,082,150 779,850,123 0.9311

2015 682,041,230 804,851,296 0.8474

2016 691,758,965 846,568,485 0.8171

2017 777,925,055 806,739,423 0.9643

2018 839,454,360 805,918,779 1.0416

Lampiran 5. Data Harga Saham Pada Perusahaan Manufaktur Subsektor Tekstil

Dan Garmen yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI)

PeriodeTahun 2013-2018.

NO Nama Perusahaan Tahun Harga Saham

1 PT. Trisula International, 2013 400

Tbk. 2014 356

2015 300

2016 320

2017 308

2018 220

2 PT. Buana Artha Anugerah, 2013 50

Tbk. 2014 50

2015 50

2016 56

2017 99

2018 86

3 PT. Ricky Putra Globalindo, 2013 173

Tbk. 2014 174

2015 159

2016 156

2017 150

2018 164

4 PT. Nusantara Inti Corpora, 2013 250

Tbk. 2014 318

2015 260

2016 360

2017 228

2018 258

5 PT. Indo Rama Synthetic, 2013 1000

Tbk. 2014 770

2015 760

2016 810

2017 1250

2018 5925

Lampiran 6. Output Data Hasil E-views Versi 10

Analisis Deskriptif

HS CR DAR ROE TATO

Mean 515.3333 1.410593 0.485437 0.034633 0.786420

Median 254.0000 1.203400 0.454100 0.009750 0.907000

Maximum 5925.000 2.873600 0.711000 0.178500 1.496900

Minimum 50.00000 0.403100 0.202300 0.000400 0.186300

Std. Dev. 1063.768 0.653177 0.147530 0.049223 0.482367

Skewness 4.601045 0.355951 -0.108258 1.787200 0.030727

Kurtosis 23.87780 2.549214 2.003856 5.304743 1.493034

Jarque-Bera 650.7012 0.887517 1.298978 22.61023 2.843403

Probability 0.000000 0.641620 0.522313 0.000012 0.241303

Sum 15460.00 42.31780 14.56310 1.039000 23.59260

Sum Sq. Dev. 32816495 12.37257 0.631184 0.070265 6.747652

Observations 30 30 30 30 30

Uji Chow

Redundant Fixed Effects Tests

Equation: Untitled

Test cross-section fixed effects

Effects Test Statistic d.f. Prob.

Cross-section F 15.403097 (4,21) 0.0000

Cross-section Chi-square 41.089116 4 0.0000

Cross-section fixed effects test equation:

Dependent Variable: Y

Method: Panel Least Squares

Date: 11/09/19 Time: 10:08

Sample: 2013 2018

Periods included: 6

Cross-sections included: 5

Total panel (balanced) observations: 30

Variable Coefficient Std. Error t-Statistic Prob.

C 654.5637 966.1677 0.677484 0.5043

CR -464.0929 321.7471 -1.442415 0.1616

DAR 1420.694 1653.993 0.858948 0.3985

ROE 19047.61 4585.549 4.153834 0.0003

TATO -1060.404 585.4077 -1.811395 0.0821

R-squared 0.527591 Mean dependent var 515.3333

Adjusted R-squared 0.452005 S.D. dependent var 1063.768

S.E. of regression 787.4721 Akaike info criterion 16.32654

Sum squared resid 15502809 Schwarz criterion 16.56008

Log likelihood -239.8982 Hannan-Quinn criter. 16.40125

F-statistic 6.980060 Durbin-Watson stat 0.418927

Prob(F-statistic) 0.000645

Uji Hausman

Correlated Random Effects - Hausman Test Equation: Untitled Test cross-section random effects

Test Summary Chi-Sq. Statistic Chi-Sq. d.f. Prob.

Cross-section random 61.612388 4 0.0000

Cross-section random effects test comparisons:

Variable Fixed Random Var(Diff.) Prob. CR -1625.843814 -464.092862 117555.266812 0.0007

DAR -9408.522222 1420.694417 7245064.797774 0.0001

ROE 15963.00943

8 19047.606484 511279.489192 0.0000 TATO -435.795042 -1060.404479 784864.059243 0.4808

Cross-section random effects test equation: Dependent Variable: Y Method: Panel Least Squares Date: 11/09/19 Time: 10:09 Sample: 2013 2018 Periods included: 6 Cross-sections included: 5 Total panel (balanced) observations: 30

Variable Coefficient Std. Error t-Statistic Prob. C 7165.845 1925.676 3.721211 0.0013

CR -1625.844 385.8531 -4.213634 0.0004 DAR -9408.522 2841.291 -3.311355 0.0033 ROE 15963.01 2621.928 6.088271 0.0000 TATO -435.7950 942.6409 -0.462313 0.6486

Effects Specification

Cross-section fixed (dummy variables) R-squared 0.879914 Mean dependent var 515.3333

Adjusted R-squared 0.834167 S.D. dependent var 1063.768 S.E. of regression 433.1942 Akaike info criterion 15.22357 Sum squared resid 3940801. Schwarz criterion 15.64393 Log likelihood -219.3536 Hannan-Quinn criter. 15.35805 F-statistic 19.23434 Durbin-Watson stat 1.058459 Prob(F-statistic) 0.000000

Uji Normalitas

0

1

2

3

4

5

6

7

8

9

-1000 -750 -500 -250 0 250 500 750

Series: Standardized Residuals

Sample 2013 2018

Observations 30

Mean 0.000000

Median 43.72708

Maximum 742.3921

Minimum -842.3944

Std. Dev. 368.6322

Skewness -0.356249

Kurtosis 2.945998

Jarque-Bera 0.638212

Probability 0.726799

Uji Multikolinearitas

CR DAR ROE TATO

CR 1.000000 -0.538551 0.120855 0.152240

DAR -0.538551 1.000000 0.075630 0.427097

ROE 0.120855 0.075630 1.000000 0.692895

TATO 0.152240 0.427097 0.692895 1.000000

Hasil Uji Autokorelasi

Durbin-Watson stat 1.058459

Uji Heteroskedastisitas

0.0

0.5

1.0

1.5

2.0

2.5

3.0

0 1,000 2,000 3,000 4,000 5,000 6,000

HARGA SAHAM

CR

DAR

ROE

TATO

Uji Lagrange Multiplier

Lagrange multiplier (LM) test for panel data

Date: 09/10/19 Time: 19:09

Sample: 2013 2018

Total panel observations: 30

Probability in () Null (no rand. effect) Cross-section Period Both

Alternative One-sided One-sided Breusch-Pagan 7.023632 0.122462 7.146094

(0.0080) (0.7264) (0.0075)

Honda 2.650214 0.349946 2.121433

(0.0040) (0.3632) (0.0169)

King-Wu 2.650214 0.349946 2.208650

(0.0040) (0.3632) (0.0136)

GHM -- -- 7.146094

-- -- (0.0108)

Uji Regresi Berganda

Dependent Variable: HARGA SAHAM

Method: Panel Least Squares

Date: 11/09/19 Time: 10:07

Sample: 2013 2018

Periods included: 6

Cross-sections included: 5

Total panel (balanced) observations: 30

Variable Coefficient Std. Error t-Statistic Prob.

C 7165.84 1925.67 3.721211 0.0013

CR -1625.84 385.85 -4.213634 0.0004

DAR -9408.52 2841.29 -3.311355 0.0033

ROE 15963.01 2621.92 6.088271 0.0000

TATO -435.79 942.64 -0.462313 0.6486

Effects Specification

Cross-section fixed (dummy variables)

R-squared 0.879914 Mean dependent var 515.3333

Adjusted R-squared 0.834167 S.D. dependent var 1063.768

S.E. of regression 433.1942 Akaike info criterion 15.22357

Sum squared resid 3940801. Schwarz criterion 15.64393

Log likelihood -219.3536 Hannan-Quinn criter. 15.35805

F-statistic 19.23434 Durbin-Watson stat 1.058459

Prob(F-statistic) 0.000000

Uji Parsial (Uji t)

Variabel t-Statistic Prob. Kesimpulan

C 3.721211 0.0013

CR -4.213634 0.0004 Memiliki Pengaruh

DAR -3.311355 0.0033 Memiliki Pengaruh

ROE 6.088271 0.0000 Memiliki Pengaruh

TATO -0.462313 0.6486 Tidak Memiliki Pengaruh

Uji Simultan (Uji F)

Variabel F-Statistic Prob. Kesimpulan

Harga Saham 19.23434 0.000000

Memiliki Pengaruh

Uji Koefisien Determinasi (𝐑𝟐)

Variabel R Squared Adjusted R Squared

Harga Saham 0.879914 0.834167

Analisis Regresi Sederhana Current Ratio

Dependent Variable: HARGA SAHAM

Method: Panel Least Squares

Date: 11/10/19 Time: 12:32

Sample: 2013 2018

Periods included: 6

Cross-sections included: 5

Total panel (balanced) observations: 30 Variable Coefficient Std. Error t-Statistic Prob. C 1971.524 786.8524 2.505582 0.0194

CR -1032.325 546.2042 -1.889998 0.0709 Effects Specification Cross-section fixed (dummy variables) R-squared 0.440317 Mean dependent var 515.3333

Adjusted R-squared 0.323716 S.D. dependent var 1063.768

S.E. of regression 874.8059 Akaike info criterion 16.56274

Sum squared resid 18366850 Schwarz criterion 16.84298

Log likelihood -242.4411 Hannan-Quinn criter. 16.65239

F-statistic 3.776276 Durbin-Watson stat 1.174268

Prob(F-statistic) 0.011543

Analisis Regresi Sederhana Debt to Asset Ratio

Dependent Variable: HARGA SAHAM

Method: Panel Least Squares

Date: 11/10/19 Time: 12:34

Sample: 2013 2018

Periods included: 6

Cross-sections included: 5

Total panel (balanced) observations: 30

Variable Coefficient Std. Error t-Statistic Prob.

C 2619.767 2049.637 1.278162 0.2134

DAR -4335.136 4208.127 -1.030182 0.3132

Effects Specification

Cross-section fixed (dummy variables)

R-squared 0.384243 Mean dependent var 515.3333

Adjusted R-squared 0.255961 S.D. dependent var 1063.768

S.E. of regression 917.5822 Akaike info criterion 16.65822

Sum squared resid 20206971 Schwarz criterion 16.93846

Log likelihood -243.8733 Hannan-Quinn criter. 16.74787

F-statistic 2.995289 Durbin-Watson stat 1.143443

Prob(F-statistic) 0.030667

Analisis Regresi Sederhana Return On Equity

Dependent Variable: HARGA SAHAM

Method: Panel Least Squares

Date: 11/10/19 Time: 12:36

Sample: 2013 2018

Periods included: 6

Cross-sections included: 5

Total panel (balanced) observations: 30

Variable Coefficient Std. Error t-Statistic Prob.

C -165.4970 143.3842 -1.154220 0.2598

RETURN ON EQUITY

(ROE) 19658.24 2936.084 6.695393 0.0000

Effects Specification

Cross-section fixed (dummy variables)

R-squared 0.775795 Mean dependent var 515.3333

Adjusted R-squared 0.729086 S.D. dependent var 1063.768

S.E. of regression 553.6854 Akaike info criterion 15.64793

Sum squared resid 7357621. Schwarz criterion 15.92817

Log likelihood -228.7189 Hannan-Quinn criter. 15.73758

F-statistic 16.60898 Durbin-Watson stat 0.789186

Prob(F-statistic) 0.000000

Analisis Regresi Sederhana Total Asset Turnover

Dependent Variable: HARGA SAHAM

Method: Panel Least Squares

Date: 11/10/19 Time: 12:38

Sample: 2013 2018

Periods included: 6

Cross-sections included: 5

Total panel (balanced) observations: 30

Variable Coefficient Std. Error t-Statistic Prob.

C -1177.808 1412.384 -0.833914 0.4126

TATO 2152.973 1783.486 1.207171 0.2391

Effects Specification

Cross-section fixed (dummy variables)

R-squared 0.393822 Mean dependent var 515.3333

Adjusted R-squared 0.267534 S.D. dependent var 1063.768

S.E. of regression 910.4178 Akaike info criterion 16.64254

Sum squared resid 19892653 Schwarz criterion 16.92278

Log likelihood -243.6381 Hannan-Quinn criter. 16.73219

F-statistic 3.118460 Durbin-Watson stat 1.231265

Prob(F-statistic) 0.026186

Uji Correlation

HARGA_SAHAM CR DAR ROE TATO HARGA_SAHAM 1.000000 -0.357758 0.211790 0.528671 0.170632

CR -0.357758 1.000000 -0.538551 0.120855 0.152240

DAR 0.211790 -0.538551 1.000000 0.075630 0.427097

ROE 0.528671 0.120855 0.075630 1.000000 0.692895

TATO 0.170632 0.152240 0.427097 0.692895 1.000000