ilmu & kebudayaan

19
ILMU & KEBUDAYAAN Ayu Kusumaningrum111714007 Rizqy Ayu Pramita 111714017 Adi Setyo Rochmadi 111714026 Rayhana Ayuninnisa 111714040 Ady Setiawan 111714043

Upload: adysintang

Post on 29-Jun-2015

1.757 views

Category:

Education


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: Ilmu & kebudayaan

ILMU & KEBUDAYAAN

Ayu Kusumaningrum 111714007Rizqy Ayu Pramita 111714017Adi Setyo Rochmadi 111714026Rayhana Ayuninnisa 111714040Ady Setiawan 111714043

Page 2: Ilmu & kebudayaan

Main Menu

•Manusia dan Kebudayaan

•Ilmu dan Pengembangan Kebudayaan Nasional

•Dua Pola Kebudayaan

Page 3: Ilmu & kebudayaan

Manusia & Kebudayaan

•Pengertian

•Perbedaan

•Kebudayaan dan pendidikan

Page 4: Ilmu & kebudayaan

Pengertian• Definisi kebudayaan selalu mengalami perkembangan

seiring bergulirnya waktu, namun masih berpatokkan pada definisi pertama yang berhasil dicetuskan oleh E. B. Taylor (1871), yakni sebagai suatu keseluruhan yang mencakup pengetahuan, kepercayaan, seni, moral, hokum, adat serta kemampuan dan kebiasaan lainnyayang diperoleh manusia sebagai anggota masyarakat.

• kuntjaraningrat (1974) secara lebih terperinci membagi kebudayaan menjadi unsur-unsur yang terdiri dari system religi dan upacara keagamaan, system pengetahuan, bahasa, kesenian, system mata pencaharian serta sistem teknologi dan peralatan.

Page 5: Ilmu & kebudayaan

Perbedaan• Berbagai kebutuhan dasar yang meliputi kebutuhan

fisiologi, rasa aman, afiliasi, harga diri dan pengembangan potensi inilah yang menjadikan suatu ciri khas tersendiri bagi manusia, jika dibandingkan dengan binatang yang tidak memiliki kebutuhan sedetail itu.

• kebutuhan binatang lebih terpusat pada kebutuhan fisiologi dan rasa aman serta pemenuhan kebutuhan secara instinktif.

• Hal inilah yang mendorong manusia untuk berbelok pada konsep kebudayaan yang lebih mengajarkan tentang bagaimana cara hidup (budhi), guna membangun dinding sekat antara manusia dan binatang.

• Manusia memiliki budaya dan budi, sedangkan binatang tidak memiliki

Page 6: Ilmu & kebudayaan

Perwujudan Kebudayaan

• Nilai-nilai budaya, sebagai jiwa kebudayaan dan dasar segala perwujudan

• Tata hidup, sebagai pencerminan konkret dan nyata dari kebudayaan

• Sarana kebudayaan, bersifat fisik dan berupa produk/alat kebudayaan yang memberi kemudahan berkehidupan.

Page 7: Ilmu & kebudayaan

Kebudayaan & Pendidikan

•hakikat penemuan kebenaran melalui berbagai metode seperti nasionalisme, empirisme dan metode ilmiah,Nilai teori•mencakup dengan kegunaan berbagai benda dalam memenuhi kebutuhan manusia,Nilai ekonomi•berorientasi pada hubungan antar manusia dan penekanan segi-segi kemanusiaan yang luhurNilai social

•berhubungan dengan keindahan dan segi-segi artistic yang menyangkut bentuk, harmoni dan wujud kesenian lainnyaNilai estetika•berpusat pada kekuasaan dan pengaruh baik dalam kehidupan masyarakat maupun di dunia politikNilai politik

•beorientasi pada penghayatan yang bersifat mistik dan transedental dalam usaha memberi arti bagi kehadirannya di muka bumi. Nilai agama

Page 8: Ilmu & kebudayaan

• Setiap kebudayaan memiliki skala hirarki yang begitu terformat mengenai tingkatan nilai. Juga memiliki penilaian tersendiri dari tiap-tiap kategori tersebut.

• masalah pertama yang dihadapi oleh pendidikan ialah menetapkan nilai-nilai budaya apa saja yang harus dikembangkan dalam diri anak bangsa.

• Pendidikan hendaknya selalu up to date dalam pengkajian masalah tersebut.

Page 9: Ilmu & kebudayaan

Pengembangan Pendidikan

nilai-nilai budaya yang akan dikembangkan harus sesuai dengan tuntutan zaman, kelak di masa anak bangsa hidup

usaha pendidikan yang sadar dan sistematis mengharuskan kita untuk lebih eksplisit dan definitive tentang hakikat nilai-nilai budaya tersebut

Page 10: Ilmu & kebudayaan

Ilmu dan Pengembangan Kebudayaan Nasional

•Ilmu sebagai suatu cara berpikir

•Ilmu sebagai asas moral

•Nilai-nilai ilmiah dan pengembangan kebudayaan nasional•Kearah peningkatan peranan keilmuan

Page 11: Ilmu & kebudayaan

Ilmu Sebagai Suatu Cara Berfikir

• Ilmu dan kebudayaan saling mendukung satu sama lain

• Ilmu merupakan suatu cara berpikir dalam menghasilkan sesuatu kesimpulan yang berupa pengetahuan yang dapat diandalkan.

• Berpikir bukan satu-satunya cara dalam mendapatkan pengetahuan, demikian juga ilmu bukan satu-satunya produk dari kegiatan berpikir. Ilmu merupakan produk dari hasil proses berpikir menurut langkah-langkah tertentu yang secara umum dapat disebut sebagai berpikir ilmiah.

Page 12: Ilmu & kebudayaan

Ilmu Sebagai Asas Moral

• Dari awal perkembangan ilmu selalu dikaitkan dengan masalah moral

• Moral reasioning adalah proses dimana tingkah laku manusia, institusi atau kebijakan dinilai apakah sesuai atau menyalahi standar moral

• Dua karakteristik yang merupakan asas moral bagi ilmuan yakni Meninggikan kebenaraan dan Pengabdian secara universal

Page 13: Ilmu & kebudayaan

Pengembangan Kebudayaan Nasional

• Perkembangan kebudayaan nasional adalah perubahan dari kebudayaan yang sekarang bersifat konvensional kearah situasi kebudayaan yang lebih mencerminkan aspirasi dan tujuan nasional.

• Proses perkembangan kebudayaan ini pada dasarnya adalah penafsiran kembali nilai-nilai konvensional agar lebih sesuai dengan tuntutan zaman serta penumbuhan nilai-nilai baru yang fungsional.

• Untuk terlaksananya proses pengembangan kebudayaan nasional, diperlukan sifat kritis, rasional, logis, obyektif, terbuka, menjunjung kebenaran dan pengabdian universal (Suriasumantri).

Page 14: Ilmu & kebudayaan

Peningkatan Peranan Keilmuan

• Diperlukan langkah-langkah yang sistemik dan sistematik untuk meningkatkan peranan dan kegiatan keilmuan dalam peerkembangan kebudayaan nasional yang pada dasarnya mengandung beberapa pemikiran. (Suriasumantri, 1990:278)

Ilmu, bagian dari

kebudayaan

Ilmu sebagai salah satu cara

menemukan kebenaran

Meninggikan integritas ilmuan

dan lembaga

Pendidikan keilmuan harus dikaitkan

dengan pendidikan moral

Page 15: Ilmu & kebudayaan

Dua Pola Kebudayaan

• Terdapat dua pola kebudayaan yakni : masyarakat ilmuwan dan non-ilmuwan,yang menghambat kemajuan di bidang ilmu dan teknologi.

• Ilmu bukan bermaksud mengumpulkan berbagai fakta tetapi ilmu bertujuan untuk mencari penjelasan dari gejala-gejala yang kita temukan dan memungkinkan kita dapat mengetahui sepenuhnya hakikat objek yang kita hadapi,sehingga pengetahuan dapat memberi kita alat untuk menguasai masalah tersebut

Page 16: Ilmu & kebudayaan

• Kebudayaan terbagi dalam ilmu-ilmu alam dan ilmu-ilmu sosial.

• ilmu-ilmu alam menjadi relatif maju karena ilmu-ilmu alam dapat menganalisis data secara kuantitatif dengan mengisolasikan dalam kegiatan laboratoris

• Ilmuwan dalam bidang sosial haruslah berusaha lebih sungguh-sungguh untuk pengukuran yang rumit dan variabel yang relatif banyak membutuhkan pengetahuan matematika dan statistika yang lebih maju dibandingkan dengan ilmu-ilmu alam

Page 17: Ilmu & kebudayaan

• Jika kita menginginkan bidang keilmuan mencakup ilmu-ilmu alam dan ilmu-ilmu sosial maka dualisme harus segera dibongkar karena dapat menghambat psikologis dan Intelektual bagi pengembangan keilmuan di negara kita

• Adanya dua pola kebudayaan dalam bidang keilmuan kita bukan hanya berefek bagi kemajuan ilmu itu sendiri, tetapi juga bagi pengengembangan peradaban secara keseluruhan. Sehingga tidak ada pemisah diantara keduanya.

Page 18: Ilmu & kebudayaan

Kesimpulan• Ilmu merupakan bagian terpenting dalam

membangun dan mengembangkan kebudayaan nasional

• Ilmu dan kebudayaan saling memiliki ketergantungan• Kebudayaan yang merupakan seperangkat nilai yang

berlaku dalam masyarakat harus di dasari oleh ilmu, agar kebudayaan tersebut dapat selalu berkembang sesuai dengan jalurnya.

• Agar kebudayaan tersebut senantiasa berdiri diatas ilmu dan nilai-nilai normative yang bermuara pada nilai-nilai ilahiyah maka dibutuhkan pendidikan untuk melestarikan kebudayaan tersebut agar tetap berada pada jalurnya

Page 19: Ilmu & kebudayaan

SEKIAN