kata pengantar -...

35
1

Upload: dodiep

Post on 07-Mar-2019

221 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

1

2

KATA PENGANTAR

Terbitnya panduan pelaksanaan tugas akhir tahun 2011 merupakan revisi dari pedoman

tugas akhir Prodi D3 Teknisi Perpustakaan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik tahun

2009. Terbitnya panduan ini merupakan hasil masukan dari berbagai pihak terhadap

tuntutan perkembangan jaman, terutama pada produk-produk tugas akhir yang dihasilkan.

Revisi dilakukan melalui kegiatan rapat prodi yang melibatkan seluruh dosen.

Buku panduan ini bisa digunakan oleh mahasiswa yang mengambil mata kuliah Tugas

Akhir D3 Teknisi Perpustakaan. Buku panduan ini juga menjadi standarisasi teknis dan

format penulisan laporan tugas akhir. Terima kasih, kami ucapkan kepada seluruh pihak

yang terlibat dalam penulisan tugas akhir ini.

Kami menunggu masukan dari berbagai pihak untuk perbaikan buku panduan ini.

Surabaya, Desember 2011

Ketua Program Studi D3 Teknisi Perpustakaan

3

DAFTAR ISI BAB I PENDAHULUAN ...................................................................................................................... 4

1. Pengertian Tugas Akhir ....................................................................................................... 4

2. Tujuan Penulisan Tugas Akhir ............................................................................................ 4

3. Materi Penulisan Tugas Akhir ............................................................................................. 4

4. Prosedur Pengambilan Mataajaran Penulisan Tugas Akhir .............................................. 4

5. Pelaksanaan Tugas Akhir .................................................................................................... 5

BAB II PEMBIMBINGAN ................................................................................................................... 6

1. Kriteria Pembimbing Tugas Akhir ....................................................................................... 6

3. Tugas dan Kewajiban Pembimbing ........................................................................................ 6

4. Proses Bimbingan Tugas Akhir ............................................................................................... 7

BAB III UJIAN TUGAS AKHIR ............................................................................................................. 8

BAB IV KERANGKA TUGAS AKHIR .................................................................................................. 10

BAB V LAMPIRAN-LAMPIRAN ........................................................................................................ 11

Lampiran 1: Penulisan Laporan PKL ......................................................................................... 11

Lampiran 2. Pilihan bentuk produk tugas akhir ....................................................................... 13

Lampiran 3. Sistematika penulisan laporan produk TA .......................................................... 20

Lampiran 4. Penulisan daftar pustaka ..................................................................................... 21

Lampiran 6. Halaman sampul luar ........................................................................................... 27

Lampiran 7. Halaman judul dalam 1 (satu) .............................................................................. 28

Lampiran 8. PERNYATAAN TIDAK MELAKUKAN PLAGIAT ....................................................... 29

Lampiran 9. HALAMAN JUDUL DALAM 2 (dua) ....................................................................... 30

Lampiran 10. HALAMAN PERSEMBAHAN ................................................................................ 31

Lampiran 11. HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING ........................................................... 31

Lampiran 12. HALAMAN PENGESAHAN PANITIA PENGUJI ..................................................... 32

4

BAB I PENDAHULUAN

1. Pengertian Tugas Akhir

Tugas Akhir adalah tugas yang memberikan pengalaman belajar kepada mahasiswa

untuk membuat karya berupa produk terapan sesuai dengan kaidah atau teori dan hasil

praktek yang telah didapatkan. Selain hasil karya terapan juga dibuat laporan secara

tertulis untuk disajikan dan dipertahankan hasilnya secara secara lisan dalam rangka

menyelesaikan pendidikan Diploma;

Penulisan tugas akhir tersebut berkedudukan sebagai salah satu syarat untuk

menyelesaikan pendidikan pada Program Diploma (D-III) yang memiliki bobot 4 Satuan

Kredit Semester (4 sks). Pembuatan produk tugas akhir harus memenuhi syarat-syarat

yaitu keterpakaian, sesuai dengan kaidah keilmuan, sistematis dan komunikatif.

Bahan penulisan tugas akhir merupakan dokumentasi dari pembuatan produk terapan.

Tugas akhir diharapkan dapat menghasilkan suatu temuan yang sesuai dengan kaidah-

kaidah ilmiah, yang diuji coba ke pengguna.

2. Tujuan Penulisan Tugas Akhir

Tujuan pembuatan tugas akhir adalah melatih ketrampilan (skill, konsepsional maupun

pemecahan masalah) serta mampu mengerti, memahami dan menguasai (juga melakukan

apresiasi) terhadap tugas-tugas perpustakaan, serta mempunyai kemampuan melakukan

problem solving terhadap permasalahan perpustakaan.

3. Materi Penulisan Tugas Akhir

Materi penulisan tugas akhir dari masing-masing program studi di Fakultas Ilmu Sosial

dan Ilmu Politik Universitas Airlangga dikembangkan sesuai dengan bidang studi yang

secara formal dan material dipelajari.

4. Prosedur Pengambilan Mataajaran Penulisan Tugas Akhir

1. Pengambilan mataajaran tugas akhir disesuaikan dengan program studi yang

bersangkutan, yaitu

a. Mahasiswa telah memperoleh minimal 80 SKS dari 110 SKS ketentuan

dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2.00 dan memenuhi

persyaratan lain yang ditentukan oleh masing-masing program studi.

5

5. Pelaksanaan Tugas Akhir

Untuk program studi D-III Teknisi Perpustakaan, tugas akhir terdiri dari dua

kegiatan yang terbagi sebagai berikut:

a. Tugas akhir (4 sks) dilaksanan dengan komposisi sebagai berikut:

-PKL dilaksanan setara dengan 2 sks

-Produk setara TA 2 sks

b. PKL dilaksanakan minimal 128 jam atau setara 16-20 hari kerja

6. Batas Waktu Proses Pembuatan Tugas Akhir

1. Batas waktu proses pembuatan tugas akhir adalah maksimal 2 (dua) semester.

Untuk program D-III Teknisi Perpustakaan, pengumpulan tugas akhir terbagi

menjadi dua, yakni:

a. Pengumpulan laporan PKL dilaksanakan pada saat UTS

b. Pengumpulan Produk Tugas Akhir dilaksanakan pada saat UAS

2. Apabila dalam 1 (satu) semester mahasiswa belum menyelesaikan produk tugas

akhir, maka bisa dilanjutkan pada semester berikutnya.

3. Jika mahasiswa gagal menyelesaikan tugas akhir dalam 2 semester berturut-turut

maka Ketua Program Studi mengevaluasi proses pembimbingan bersama

pembimbing tugas akhir dan mahasiswa harus mengulang PKL.

6

BAB II PEMBIMBINGAN

1. Kriteria Pembimbing Tugas Akhir

Pembimbing adalah dosen tetap Program Studi yang bersangkutan sekurang-kurangnya

berjabatan Asisten Ahli dengan tambahan gelar Magister, yang bertugas membimbing

mahasiswa dalam menyelesaikan tugas akhir;

2. Tata Cara Penetapan Pembimbing Tugas Akhir

(1) Pembimbing tugas akhir diusulkan oleh Ketua Program Studi dan disetujui oleh

Ketua Departemen kepada Dekan;

(2) Dekan menerbitkan surat tugas Pembimbingan Penulisan Tugas Akhir;

(3) Dalam menetapkan pembimbing, Ketua Program Studi harus memperhatikan:

a. Bidang keahlian/bidang minat calon pembimbing

b. Tema Tugas Akhir mahasiswa bersangkutan

c. Beban bimbingan setiap dosen.

3. Tugas dan Kewajiban Pembimbing

(1) Setiap pembimbing wajib mentaati ketentuan yang berlaku

(2) Pembimbing penulisan tugas akhir memberikan saran-saran, baik tentang teknis

penulisan maupun arahan untuk kegiatan lapangan

(3) Pembimbing tugas akhir berkewajiban mengarahkan dan memberi masukan

pada mahasiswa bimbingannya mengenai teknis penulisan tugas akhir

(4) Pembimbing berkewajiban memantau dan memotivasi proses penulisan tugas

akhir mahasiswa bimbingannya agar dapat menyelesaikan penulisan tugas akhir

tepat waktu;

(5) Pembimbing wajib melaporkan perkembangan mahasiswa bimbingannya

kepada Ketua Program Studi/Ketua Departemen.

7

4. Proses Bimbingan Tugas Akhir

(1) Bimbingan berlangsung dalam bentuk konsultasi antara pembimbing tugas

akhir dan mahasiswa bimbingannya;

(2) Bimbingan dilaksanakan sesuai jadwal yang disepakati bersama oleh

pembimbing dan mahasiswa;

(3) Pada setiap akhir pertemuan bimbingan, pembimbing tugas akhir harus

mengisi dan memberi paraf pada formulir/kartu bimbingan dilengkapi

catatan-catatan mengenai saran perbaikan agar digunakan salah satu bahan

evaluasi/ujian Tugas Akhir.

(4) Bimbingan dilaksanakan minimal 10 kali selama satu semester (5 kali

bimbingan PKL dan 5 kali bimbingan produk tugas akhir).

8

BAB III UJIAN TUGAS AKHIR

1. Apabila dosen pembimbing menilai bahwa tugas akhir mahasiswa yang

dibimbing sudah layak uji, maka dosen pembimbing dapat segera memberitahu

Ketua Program Studi (KPS) yang bersangkutan bahwa tugas akhir mahasiswa

yang dibimbing sudah dapat diuji;

2. Penyelenggaraan ujian tugas akhir dapat dilaksanakan sewaktu-waktu sebelum

semester berjalan berakhir;

3. Tugas akhir mahasiswa diuji oleh Komisi Penguji Tugas Akhir terdiri 3 orang,

dipimpin oleh seorang ketua yang ditentukan oleh Ketua Program Studi;

4. Ketua Komisi Penguji Tugas Akhir adalah dosen yang sekurang-kurangnya

mempunyai jabatan Lektor dengan gelar akademis Magister atau Asisten Ahli

dengan gelar akademis Doktor (Untuk hal-hal khusus seperti departemen yang

memiliki keterbatasan sumberdaya akan diatur oleh Ketua Departemen);

5. Mahasiswa menyerahkan 3 eksemplar laporan PKL dan produk tugas akhir yang

belum dijilid ke Program Studi masing-masing, fotokopi KTM, nilai lokasi PKL

dan Form Pembimbingan;

6. Program Studi/Departemen mengadakan rapat untuk menentukan penguji dan

jadual ujian Tugas Akhir;

7. Ketua Program Studi mengusulkan susunan komisi penguji kepada Ketua

Departemen;

8. Ketua Departemen mengusulkan komisi penguji kepada Dekan untuk diterbitkan

surat tugas;.

9. Perubahan susunan komisi penguji tugas akhir dilakukan maksimal 1 (satu)

minggu sebelum jadwal ujian berlangsung;

10. Ujian dilaksanakan 1 minggu, setelah Departemen menyerahkan jadwal dan

komisi penguji ke Subbag akademik;

11. Ujian tugas akhir dilaksanakan maksimal 120 menit;

12. Pada saat ujian berlangsung, Komisi Penguji Tugas Akhir dan mahasiswa yang

bersangkutan wajib menandatangani berita acara ujian tugas akhir yang telah

disediakan oleh Fakultas;

9

13. Komisi Penguji mengumumkan nilai hasil ujian tugas akhir setelah ujian selesai;

14. Tugas Akhir yang dinyatakan lulus digandakan minimal 3 eksemplar disertai

penyerahan copy tugas akhir dalam bentuk Compact Disk (CD) sebanyak 3 buah

(hard copy maupun softcopy masing-masing untuk Program Studi, Akademik dan

Perpustakaan Pusat Unair);

15. Berita acara ujian tugas akhir untuk sementara disimpan oleh Ketua Program

Studi hingga mahasiswa menyerahkan tugas akhir yang telah dijilid dan ditanda

tangani oleh komisi penguji tugas akhir;

16. Berita acara yang antara lain berisi penilaian diserahkan ke Subbag. Akademik

disertai dengan tugas akhir yang telah dijilid dan ditanda tangani oleh komisi

penguji tugas akhir;

17. Apabila setelah ujian tugas akhir berlangsung mahasiswa belum menyerahkan

tugas akhir yang telah dijilid dan ditanda tangani oleh komisi penguji tugas akhir

maka mahasiswa bersangkutan tidak dapat diyudisium;

18. Apabila di saat ujian diketahui terjadi plagiat pada tugas akhir, maka Komisi

Penguji Tugas Akhir berhak membatalkan semua hasil penilaian dan

mengusulkan kepada Dekan untuk memberikan sanksi kepada mahasiswa yang

bersangkutan;

19. Apabila setelah lulus, di kemudian hari diketahui terjadi plagiat pada karya tulis

Tugas Akhir yang bersangkutan, maka gelar kesarjanaannya akan dicabut,

kewenangan pencabutan sepenuhnya pada Dekan dan Rektor;

20. Aspek-aspek yang diujikan beserta bobotnya dapat dilihat pada Lampiran 13.

21. Bagi mahasiswa yang memperoleh nilai BC, C dan D berhak untuk mengajukan

ujian ulang dengan mengambil mataajaran Penulisan Tugas Akhir pada semester

berikunya. (bila masa studi masing dimungkinkan);

22. Plagiarisme atau penjiplakan adalah penggunaan gagasan, informasi, atau tulisan

orang lain tanpa memberikan informasi yang cukup tentang sumber aslinya;

23. Hal-hal yang tergolong plagiarisme adalah:

1. menggunakan tulisan orang lain secara mentah, tanpa memberikan tanda jelas

(misalnya dengan menggunakan tanda kutip atau blok alinea yang berbeda)

bahwa teks tersebut diambil dari tulisan lain

2. mengambil gagasan orang lain tanpa memberikan anotasi yang cukup tentang

sumbernya.

(”http://id.wikipedia.org/wiki/Plagiarisme”)

10

BAB IV KERANGKA TUGAS AKHIR

A. FORMAT PENULISAN TUGAS AKHIR

1. Tugas Akhir harus diketik berjarak dua spasi.

2. Masing-masing lembar hanya diketik satu halaman.

3. Batas margin selebar 4 cm pada tepi kiri dan atas, sedangkan untuk tepi kanan dan

bawah selebar 3 cm.

4. Setiap halaman diberi nomor. Pada bagian awal, gunakan nomor dengan huruf

Romawi kecil (i,ii,iii dan seterusnya) ditempatkan di bagian tengah bawah. Pada

bagian inti diberi angkan latin (1,2,3 dan seterusnya). Pemberian nomor pada

masing-masing halaman tersebut ditempatkan di sebelah kanan atas.

5. Kertas yang dipergunakan adalah HVS putih berukuran kwarto 80 gram.

6. Tugas akhir harus dijilid setelah selesai diujikan dan direvisi.

7. Tehnik pengutipan dapat menggunakan salah satu di antara cara berikut: foot note

atau end note.

11

BAB V LAMPIRAN-LAMPIRAN

Lampiran 1: Penulisan Laporan PKL

BAB I PENDAHULUAN

1. Latar Belakang

Latar belakang praktek kerja

Pemilihan Lokasi Praktek Kerja

2. Identifikasi bidang-bidang kerja

Bidang-bidang kerja yang telah dilakukan

3. Tujuan Praktek Kerja

Dirumuskan dengan tegas dan jelas untuk menjawab maksud dari praktek

kerja

4. Manfaat Praktek Kerja

Terdiri dari manfaat akademis dan manfaat praktis praktek kerja.

5. Metode Praktek Kerja

6. Jadwal Kegiatan Praktek Kerja

7. Sistematika Penulisan Jurnal Praktek Kerja

BAB II: Gambaran Singkat Lokasi Praktek Kerja

Memberikan gambaran singkat mengenai lokasi praktek kerja. Gambaran lokasi

hendaknya dibuat sistematik, yang terfokus secara khusus pada tempat dimana

mahasiswa magang.

BAB III: Jurnal Kegiatan

Inti dari penulisan jurnal harus meliputi hal-hal dibawah ini dengan mengikuti

format yang telah diberikan:

1. Isi jurnal adalah hasil rekaman atau potret kejadian sehari-hari ketika

mahasiswa melaksanakan aktifitas magang.

2. Isi jurnal antar mahasiswa tidak akan sama, karena tergantung dari persepsi

dan eksplorasi masing-masing mahasiswa.

3. Mengandung isu-isu atau masalah yang terjadi di lokasi magang beserta solusi

yang diberikan

Format Jurnal Kegiatan:

Jurnal Kegiatan

Hari : ..................(misalnya: 1 s/d 5)

Tanggal : ...................(misalnya: 21 Oktober 2009 s/d 25 Oktober 2010)

Bagian :...................(misalnya: Pelayanan)

Kegiatan : 1. ___________________

2. ___________________

3. ___________________

12

Uraian Kegiatan:

1. Hari 1 (Tanggal 21 Oktober 2008):

_____________________________________________________________________

_____________________________________________________________________

2. Hari 2 (Tanggal 22 Oktober 2008)

_____________________________________________________________________

_____________________________________________________________________

3. Hari 3 (Tanggal 23 Oktober 2008)

_____________________________________________________________________

_____________________________________________________________________

4. Hari 4 (Tanggal 24 Oktober 2008)

_____________________________________________________________________

_____________________________________________________________________

5. Hari 5 (Tanggal 25 Oktober 2008)

_____________________________________________________________________

_____________________________________________________________________

BAB IV : KESIMPULAN

1. Kesimpulan meliputi:

Temuan- temuan pokok terkait dengan kegiatan magang terutama

permasalahan serta penyelesainnya. (sesuai bab I)

2. Saran

Terkait dengan manfaat kegiatan magang (sesuai dengan Bab I)

DAFTAR PUSTAKA Cara penulisan kutipan dan penulisan daftar pustaka konsisten dengan pilihan model

penulisan:

Turabian Style.

Harvard Style.

13

Lampiran 2. Pilihan bentuk produk tugas akhir

1. Penelusuran informasi digital

1.1. Deskripsi:

Mahasiswa akan menelusur informasi digital dari berbagai sumber informasi ilmiah

dengan topik-topik terkait ilmu informasi dan perpustakaan. Sumber informasi bisa

dari internet maupun database perpustakaan. Mahasiswa harus mampu menelusur

minimal 100 file yang terdiri dari berbagai macam jenis informasi dengan topik yang

telah disepakati dalam kurun waktu 1 semester. Output dari produk ini adalah, mahasiswa

menciptakan sebuah e-book yang terdiri dari kumpulan berbagai macam informasi dari

berbagai sumber. Sedangkan format file yang diminta untuk produk ini adalah dalam

bentuk pdf/htm.

1.2. Komponen e-book yang harus dipenuhi:

1. Jurnal nasional (bahasa Indonesia): 20 % (minimal)

2. Jurnal internasional (bahasa inggris): 30 % (minimal)

3. Proceeding seminar ilmiah (nasional & internasional): 20 % (minimal)

4. E-book : 1 % (minimal)

5. Hasil penelitian ilmiah (nasional & internasional: 20 % (minimal)

6. Jumlahnya: 100 file (minimal)

1.3. Langkah-langkah:

1. Tentukan topik yang akan dipilih (berdasarkan mata ajaran di Departemen

Informasi & Perpustakaan)

2. Konsultasi ke dosen pengampu mata kuliah / dosen pembimbing untuk

mendapatkan deskripsi matakuliah dan materi bahasan

3. Rancang strategi penelusuran untuk mendapatkan informasi yang kredible

4. Kenali sumber-sumber informasi online ilmiah yang menunjang pembuatan

produk anda

14

1.4. Aspek Penilaian:

1. Layout penyajian (bookmarks, search utility)

2. Sumber informasi harus kredible (bukan dari blog, whitepaper)

3. Dokumentasi proses penelusuran dan pembuatan e-book

1.5. Output Produk

a. E-book dalam bentuk CD

1.6. Link yang bisa membantu

a. http://ebook.com/software/ Situs yang berisi ebook software yang bisa di

download secara gratis.

b. http://www.gutenberg.org/wiki/Main_Page situs berisi project gutenberg yang

memprakarsai digitalisasi buku, dan banyak menyediakan koleksi e-book

secara gratis.

c. http://en.wikipedia.org/wiki/E-book e-book timeline

d. http://www.useit.com/ jacob nielson’s web design and usability mencakup

artikel-artikel terkait dengan usability.

e. http://olinuris.library.cornell.edu/ref/research/webeval.html berisi panduan

mengevaluasi informasi yang terdapat dalam website

f. http://www.vuw.ac.nz/staff/alastair_smith/evaln/evaln.htm mengevaluasi

sumber informasi online.

2. Online Direktori

2.1. Deskripsi:

Mahasiswa akan membuat daftar berbagai tempat/kegiatan dengan mengumpulkan

website terkait tempat/kegiatan disertai dengan informasi lengkap lainnya dan disajikan

secara online. Misalnya online direktori perpustakaan se-jawa timur. Mahasiswa akan

menganalisa mengenai kelayakan link/sumber informasi yang akan digunakan apakah

relevan, up to date, dan terpercaya. Dalam pembuatan online direktori ini mahasiswa

harus mengumpulkan minimal 100 link terkait dengan informasi yang akan mereka

15

sajikan dalam kurun waktu 1 semester. Produk yang dihasilkan adalah sebuah online

direktori (web based online direktori) yang terdaftar dalam sebuah domain.

2.2. Komponen:

1. Direktori harus terdaftar dalam sebuah domain

2. Minimal memuat 100 link

3. Mempunyai fitur searching dan klasifikasi / pengkategorian

2.3. Langkah-langkah:

1. Tentukan topik / ide berkenaan dengan pembuatan direktori, misalnya

direktori perpustakaan khusus di Indonesia, direktori tempat wisata air, dll.

2. Diskusikan topik tersebut dengan dosen pembimbing

3. Mulai menelusur dan menganalisis link-link yang akan digunakan

4. Mengumpulkan link-link tersebut

5. Menyusun link-link tersebut berdasarkan kategori (klasifikasi)

6. Memberikan informasi-informasi penting bagi link-lin tersebut

7. Menyediakan subyek akses ke link-link tersebut

8. Mendaftarkan direktori ke web hosting

2.4. Aspek penilaian:

1. Kesesuaian link-link yang dihimpun

2. Klasifikasi atau kategori dari link-link tersebut

3. Fasilitas searching

4. User friendliness

5. Dokumentasi proses pembuatan produk

2.5. Output produk

a. Website Online direktori

16

2.6. Link yang bisa membantu

a. http://www.edirectory.com/tour-demo-online-directory.php contoh penyedia

edirectory (tersedia free trial)

b. research.microsoft.com/en-us/um/people/sdumais/sigir00.pdf (web klasifikasi

dalam bentuk hirarki)

c. Using URLs and Table Layout for Web Classification Tasks, Lawrence Kai

Shih (tersedia online)

d. http://www.gerrymcgovern.com/nt/2001/nt_2001_11_26_classify.htm web

klasifikasi

e. www.princeton.edu/communications/services/docs/IAguide2.pdf web

information architecture

3. Subject guide

3.1. Deskripsi:

Mahasiswa membuat informasi terseleksi berdasarkan subyek tertentu yang disesuaikan

dengan jurusan yang diambil maupun jurusan lain yang ada di Universitas Airlangga.

Guides harus terdiri dari informasi terkait jurnal offline dan online, textbook & ebook,

koleksi referensi, web sources, dan sumber informasi lainnya. Mahasiswa hanya

menyediakan lokasi dari koleksi yang ada. Kelengkapan dan keakuratan dari informasi

yang disajikan merupakan factor utama penialaian. Seluruh komponen harus terwakili

yakni minimal 100 sumber informasi beserta lokasi dan memberikan deskripsi singkat

mengenai koleksi tersebut. Produk yang dihasilkan berupa online subject guides yang

bisa dimanfaatkan oleh mahasiswa / dosen / peneliti untuk menemukan informasi yang

mereka butuhkan untuk menunjang perkulihan.

3.2. Komponen:

a. Sumber informasi terdiri dari:

-Jurnal offline dan online terkait dengan topik

-Textbook

-E-book

-Sumber referensi

-Web sources / internet

-Web-web penting terkait topik

17

-Web milik pemerintah terkait topik

-Sumber statistik

-dll

b. Penyajian dalam bentuk online

c. Memiliki link-link ke sumber terkait

3.3. Langkah-langkah

1. Tentukan mata ajaran / subyek mata ajaran yang ingin dibuatkan subject

guide, misalnya subyek guide ‘digital library’, ‘sosiologi hukum’, ‘ilmu

perpustakaan’, dll.

2. Konsultasikan dengan dosen terkait atau pelajari cakupan subyek-subyek

tersebut.

3. Mulai menelusur informasi sesuai dengan komponen yang ditawarkan,

beserta lokasi informasi tersebut.

4. Susun sumber informasi yang telah anda peroleh kedalam kategori-kategori

dan berikan informasi terkait koleksi tersebut.

3.4. Aspek Penilaian

1. Kelengkapan komponen

2. Kualitas informasi yang dihasilkan

3. Dokumentasi proses pembuatan subyek guide

3.5. Link yang bisa membantu

a. http://www2.lib.udel.edu/subj/ contoh subyek guide

b. http://www.nla.gov.au/guides/

c. http://rmit.libguides.com/art contoh isi subject guides

18

4. Pembuatan Portal Perpustakaan

4.1. Deskripsi:

Mahasiswa membuat portal perpustaaan yang dinamis (berbasis web) untuk berbagai

jenis perpustakaan atau pusat informasi beserta analisis web log nya. Mahasiswa harus

mengetahui kebutuhan perpustakaan dan penggunannya sebelum mengaplikasikan fitur-

fitur dalam portal perpustakaannya. Selain informasi tentang perpustakaan yang ditangani

portal tersebut harus menyediakan fungsi antara lain OPAC dan otomasi perpustakaan.

Lama proses pengerjaan produk ini 1 semester, sedangkan outputnya berupa portal

perpustakaan yang siap pakai. Koleksi yang di inputkan minimal 100 judul.

4.2. Komponen:

1. Sesuai dengan domain informasi yang dibutuhkan perpustakaan

2. Mempunyai fitur HCI (human computer interaction)

3. Bersifat dynamic

4. Terdapat OPAC & otomasi

5. Terdapat web content (informasi, berita, tentang perpustakaan, layanan dan

fasilitas perpustakaan, dll)

4.3. Langkah-langkah:

1. Pilih salah satu perpustakaan yang akan diajak kerjasama dalam pembuatan

portal perpustakaan.

2. Konsultasikan dengan dosen pembimbing terkait keinginan anda untuk

membuat sebuah portal perpustakaan

3. Kumpulkan berbagai macam informasi mengenai kebutuhan perpustakaan

dan pengguna

4. Mengumpulkan bahan untuk portal informasi

5. Menyusun dan membangun portal perpustakaan

19

4.4. Aspek Penilaian:

1. Kelengkapan isi portal perpustakaan

2. Layout dan tata letak

3. Susunan informasi yang terdapat dalam portal

4. Usability

4.5. Link yang bisa membantu

a. d. http://www.useit.com/ jacob nielson’s web design and usability mencakup

artikel-artikel terkait dengan usability.

b. Library automation free software

5. Film Pendek

5.1. Deskripsi:

Mahasiswa membuat film pendek untuk kegiatan promosi perpustakaan atau user

education. Film dibuat dengan durasi 15-30 menit dan harus dipload ke salah satu media

jejaring social (YouTube atau Vimeo). Film pendek bisa dalam bentuk animasi maupun

melibatkan orang dan kegiatan di perpustakaan. Tema film harus bisa menyampaikan

pesan-pesan untuk promosi maupun user education.

5.2. Langkah-langkah

1. Pilih tujuan pembuatan film (promosi atau user education)

2. Tentukan tema terkait tujuan misalnya, promosi koleksi/layanan perpustakaan.

3. Diskusikan konsep film anda dengan dosen pembimbing

4. Pembuatan film

5. Editing & upload film tersebut

5.3. Aspek penilian

1. Kesesuaian tema dengan tujuan

2. Pesan yang disampaikan jelas

3. Inovasi

20

Lampiran 3. Sistematika penulisan laporan produk TA

BAB I. PENDAHULUAN

1. Latar Belakang

Alasan pemilihan produk dan topikya

Kejelasan arah produk yang akan dibuat

2. Tujuan

Tujuan pembuatan produk

3. Manfaat

Manfaatan pembuatan produk

4. Prosedur Pegumpulan Data / Pemilihan Tema

Instrumen yang digunakan

5. Sistematika Penulisan

BAB II. METODE PENYUSUNAN DAN PENYAJIAN PRODUK

1. Persiapan penyusunan produk

2. Penyusunan dan Penyajian produk

BAB III. MATERI PRODUK

Berisi hasil produk yang telah diolah secara lengkap

BAB IV. PENUTUP

1. Kesimpulan

2. Saran

DAFTAR PUSTAKA

Cara penulisan kutipan dan penulisan daftar pustaka konsisten dengan pilihan model

penulisan:

Turabian Style.

Harvard Style.

Lampiran-lampiran

Riwayat Penulis

Biodata singkat penulis

21

Lampiran 4. Penulisan daftar pustaka

Model Penulisan Turabian Style

Book, one author

Weiss, Daniel A. Oedipus in Nottingham: D.H. Lawrence. Seattle: University of

Washington Press, 1962.

Book, two authors

Houghton, Walter E., and G. Robert Strange. Victorian Poetry and Poetics. Cambridge:

Harvard University Press, 1959.

Book, 3+ authors / Book in a series

Pelikan, Jaroslav, M.G. Ross, W.G. Pollard, M.N. Eisendrath, C. Moeller, and A.

Wittenberg. Religion and the University. York University Invitation Lecture Series.

Toronto: University of Toronto Press, 1964.

Book, no author given

New Life Options: The Working Women's Re- source Book. New York: McGraw-Hill,

1976.

Institution, association, or the like, as "author"

American Library Association. ALA Handbook of Organization and 1995/1996 Member-

ship Directory. Chicago: American Library Association, 1995.

Editor or compiler as "author"

Anderson, J.N.D., ed. The World's Religions. London: Inter-Varsity Fellowship, 1950.

Edition other than the first

Shepherd, William R. Historical Atlas, 8th ed. New York: Barnes & Noble, 1956.

Reprint edition

Myrdal, Gunnar. Population: A Problem for Democracy. Cambridge: Harvard University

Press, 1940. Reprint, Gloucester, MA: Peter Smith, 1956.

Component part by one author in a work by another

Tillich, Paul. "Being and Love." In Moral Principles of Action, ed. Ruth N. Anshen, 661-

72. New York: Harper & Bros., 1952.

Electronic document: From Internet

Mitchell, William J. City of Bits: Space, Place, and the Infobahn [book on- line].

Cambridge, MA: MIT Press, 1995, accessed 29 September 1995; available from

22

http://www-mitpress. mit.edu:80/City_of_Bits/Pulling_Glass/ index.html;

Internet.

Encyclopedia, signed article

Well-known reference books are generally not listed in bibliographies.

Interview (unpublished) by writer of paper

Morganis, Nancy D. Interview by author, 16 July 1996, Fall River, MA. Tape recording.

Newspaper article

"Profile of Marriott Corp." New York Times”, 21 January 1990, sec. III, p. 5.

Article in a journal or magazine published monthly

Sommer, Robert. "The Personality of Vegetables: Botanical Metaphors for Human

Characteristics." Journal of Personality”, 56(4) December 1988 : 665-83.

Huffman, L. M. “Processing whey protein for use as a food ingredient”, Food

Technology, 50( 2)1996: 49-52.

Article in a magazine published weekly (or of general interest)

Knight, Robin. "Poland's Feud in the Family." U.S. News and World Report, 10

September 1990, 52-53, 56.

Thesis or dissertation

Phillips, O.C., Jr. "The Influence of Ovid on Lucan's Bellum Civile." Ph.D. diss.,

University of Chicago, 1962.

Model Penulisan Harvard Style

For a Book

The details required in order are:

1. name/s of author/s, editor/s, compiler/s (surname, and initials or given name), or

the institution responsible

2. year of publication

3. title of publication and subtitle if any (all titles must be underlined or italicised)

4. series title and individual volume if any

5. edition, if other than first

6. publisher

7. place of publication 8. page number(s) if applicable

One author Berkman, R. I. 1994, Find It Fast: How to Uncover Expert Information on Any Subject,

HarperPerennial, New York.

23

Explanation of citation

Two or more authors Moir, A. & Jessel, D. 1991, Brain Sex: The Real Difference Between Men and Women,

Mandarin, London.

Cheek, J., Doskatsch, I., Hill, P. & Walsh, L. 1995, Finding Out : Information Literacy

For the 21st century, MacMillan Education Australia, South Melbourne.

Editor(s) Robinson, W. F. & Huxtable, C. R. R. (eds) 1988, Clinicopathologic Principles For

Veterinary Medicine, Cambridge University Press, Cambridge.

Sjostrand, S. (ed.) 1993, Institutional Change: Theory and Empirical Findings,

M.E. Sharpe, Armonk, N.Y.

Sponsored by institution, corporation or other organisation Australian Government Publishing Service 1994, Style Manual For Authors, Editors and

Printers, 5th edn, AGPS, Canberra.

Queensland Tourist and Travel Corporation, Market Research Department 1991, An

Examination of the Effect of the Domestic Aviation Dispute on Queensland

Tourism, Queensland Tourist and Travel Corporation, Brisbane.

Series Simons, R. C. 1996, Boo!: Culture, Experience and the Startle Reflex, Series in Affective

Science, Oxford University Press, New York.

Edition McTaggart, D., Findlay, C. & Parkin, M. 1995, Economics, 2nd edn,

Addison-Wesley, Sydney.

Chapter or part of a book to which a number of authors have contributed Bernstein, D. 1995, 'Transportation planning' in The Civil Engineering Handbook, ed.

W.F.Chen, CRC Press, Boca Raton.

No author or editor If no author is given, the title is used as the first element of a citation. Alphabetise the

entry by the first main word of the title in the bibliography.

The CCH Macquarie dictionary of business 1993, CCH Australia, North Ryde, NSW.

24

For an Article

The details required, in order, are:

1. name/s of author/s of the article (surname, and initials or given name)

2. year of publication

3. title of article, in single quotation marks

4. title of periodical (underlined or italicised)

5. volume number

6. issue (or part) number

7. page number(s)

Journal article Huffman, L. M. 1996, 'Processing whey protein for use as a food ingredient', Food

Technology, vol. 50, no. 2, pp. 49-52.

Explanation of citation

Conference paper

Bohrer, S., Zielke, T. & Freiburg, V. 1995, `Integrated obstacle detection framework for

intelligent cruise control on motorways', IEEE Intelligent Vehicles Symposium,

Detroit, MI, Piscataway, pp. 276-281.

Newspaper article

Simpson, L. 1997, `Tasmania's railway goes private`, Australian Financial Review, 13

Oct., p. 10.

For Non-Book/Multimedia Material

The details required are the same as for a book, with the form of the item (eg

videorecording, tape, computer file, etc.) indicated at the end of the entry.

Get the Facts (And Get Them Organised) (videorecording) 1990, Williamstown, Vic.,

Appleseed Productions.

CDATA 91 With Supermap: Data For Australia 1995, release 2.1 rev.,

Hawthorne East, Vic., Space-Time Research.

For Electronic Resources

This could include sources from full text compact disk products, electronic journals or

other sources from the Internet.

25

The basic form of the citations follow the principles listed for print sources (see above)

1. name/s of author/s

2. date of publication

3. title of publication

4. publisher/organisation 5. edition, if other than first

6. type of medium

7. date item retrieved 8. name or site address on internet (if applicable)

Examples:

Weibel, S. 1995, `Metadata : the foundations of resource description', D-lib Magazine,

[Online], accessed 24 June 1995, Available at:

http://www.dlib.org/dlib/July95/07weibel.html

ASTEC 1994, The Networked Nation, accessed 30 July 1994, Available at:

http://astec.gov.au/astec/net_nation/contents.html

Mitchell, William J. 1995 City of Bits: Space, Place, and the Infobahn [book on- line].

Cambridge, MA: MIT Press, accessed 29 September 1995; available from

http://www-mitpress. mit.edu:80/City_of_Bits/Pulling_Glass/ index.html

If no author is given, the title is used as the first element of a citation

Example:

Hacker Attack (videorecording) 1995, Sydney, NSW., SBS.

References in the Text of Your Essay

In the author-date (Harvard system), a textual citation generally requires only the name

of the author(s) and the year of publication (and specific page(s) if necessary).

This may appear at the end of a sentence, before the full stop.

Alternatively, the author's surname may be integrated into the text, followed by the year

of publication in parentheses.

The full reference must be listed at the end of your essay.

Examples

It is futile to maintain that the sexes are interchangeable (Moir & Jessel

1991).

It is futile to maintain that the sexes are interchangeable (Moir & Jessel

1991, p. 94).

Moir and Jessel (1991) have shown that it is futile to maintain that the

sexes are interchangeable.

Moir and Jessel (1991, pp. 93-4) have shown that it is futile to maintain

that the sexes are interchangeable.

26

Bibliography / List of References

NOTE A list of references contains details only of those works

cited in the text.

A bibliography includes sources not cited in the text but

which are relevant to the subject.

The Following are Examples of Entries in a Bibliography or List of References

Australian Government Publishing Service 1994, Style Manual for Authors, Editors and

Printers, 5th edn, AGPS, Canberra.

Bernstein, D. 1995, 'Transportation planning' in The Civil Engineering Handbook, ed. W.

F.Chen, CRC Press, Boca Raton.

Bohrer, S., Zielke, T. and Freiburg, V. 1995, `Integrated obstacle detection framework for

Intelligent cruise control on motorways', IEEE Intelligent Vehicles Symposium,

Detroit, MI Piscataway, pp.276-281.

Hacker Attack.(videorecording) 1995, Sydney, NSW., SBS.

Huffman, L. M. 1996, `Processing whey protein for use as a food ingredient',

Food Technology, vol. 50, no. 2, pp. 49-52.

McTaggart, D., Findlay, C. & Parkin, M. 1995, Economics, 2nd edn, Addison- Wesley,

Sydney.

Moir, A. & Jessel, D. 1991, Brain Sex: The Real Difference Between Men and Women,

Mandarin, London.

Robinson, W. F. & Huxtable, C. R. R. (eds) 1988, Clinicopathologic Principles for

Veterinary Medicine, Cambridge University Press, Cambridge.

Simons, R. C. 1996, Boo!: Culture, Experience and the Startle Reflex, Series in Affective

Science, Oxford University Press, New York.

27

Lampiran 6. Halaman sampul luar

Halaman sampul luar dengan Hard Cover warna biru tua.

JUDUL:.............

TUGAS AKHIR

Disusun oleh

AIRLANGGA

NIM 079932056

PROGRAM STUDI .............................

DEPARTEMEN:................................

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK

UNIVERSITAS AIRLANGGA

Semester ......

28

Lampiran 7. Halaman judul dalam 1 (satu)

Halaman Judul Dalam 1 (satu)

JUDUL

......................

TUGAS AKHIR

Disusun oleh

AIRLANGGA

NIM 079932056

PROGRAM STUDI .....................

DEPARTEMEN:................................

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK

UNIVERSITAS AIRLANGGA

Semester ...................

29

Lampiran 8. PERNYATAAN TIDAK MELAKUKAN PLAGIAT

Halaman Pernyataan Tidak Melakukan Plagiat

Halaman pernyataan ini berisi pernyataan tentang orginalitas karya tulis dengan

menuliskan kalimat:

Bagian atau keseluruhan isi Tugas Akhir tidak pernah diajukan untuk

mendapatkan gelar akademis pada bidang studi dan/atau universitas lain

dan tidak pernah dipublikasikan/ditulis oleh individu selain penyusun

kecuali bila dituliskan dengan format kutipan dalam isi Tugas Akhir.

Di bawah kalimat ini disahkan dengan nama terang, tanda tangan penyusun dan

tanggal.

30

Lampiran 9. HALAMAN JUDUL DALAM 2 (dua)

Halaman Judul Dalam 2 (dua) untuk pengungkapan maksud Penulisan Tugas

Akhir

Contoh halaman judul dalam

PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TERHADAP

TINGKAT PARTISIPASI MASYARAKAT

DALAM PROSES PEMBANGUNAN

Tugas Akhir

Maksud: sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan studi D3 pada

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Airlangga.

Disusun oleh

AIRLANGGA

NIM 079932056

PROGRAM STUDI :......................................

DEPARTEMEN:.............................................

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK

UNIVERSITAS AIRLANGGA

Semester Gasal/Genap...........

31

Lampiran 10. HALAMAN PERSEMBAHAN

Halaman Persembahan

Lampiran 11. HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING

Halaman Persetujuan Pembimbing

Halaman Persetujuan Pembimbing

JUDUL:.................................

Tugas Akhir ini telah memenuhi persyaratan dan disetujui untuk diujikan.

Dosen pembimbing

(....................................................)

NIP...............................................

32

Lampiran 12. HALAMAN PENGESAHAN PANITIA PENGUJI

Halaman pengesahan panitia penguji

HALAMAN PENGESAHAN PANITIA PENGUJI

Tugas Akhir ini telah diujikan dan disahkan dihadapan Komisi Penguji

Program Studi:...........................

Departemen:.........................

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Universitas AIrlangga

Pada hari:.......................

Tanggal:................

Pukul:..............

Komisi Penguji terdiri dari:

Ketua Penguji

(.....................................)

Nip..................................

Anggota Anggota

(.....................................) (.....................................)

Nip.................................. Nip..................................

33

Lampiran 13. ABSTRAK

Abstrak

1. Abstrak berisi intisari karya tulis Tugas Akhir tidak sama dengan resume

atau summary.

2. Abstrak ditulis dengan spasi tunggal/rapat dengan jumlah 250 kata

(Indonesia dan Inggris) dengan kata kunci pada bagian bawah.

Lampiran 14. KATA PENGANTAR

Kata Pengantar

1. Tujuannya mengantarkan pembaca untuk mengetahui seluruh isi karya Tugas

Akhir secara garis besar.

2. Kata Pengantar berisi informasi tentang alasan penulis memilih

permasalahan yang dikaji, metode, teori dan hasilnya, termasuk ucapan

terimakasih.

3. Kata Pengantar ditulis dengan spasi ganda, sebanyak-banyaknya 2 halaman.

Lampiran 15. DAFTAR ISI

Daftar Isi

1. Ditulis dengan spasi tunggal

2. Judul Bab ditulis dengan huruf Capital

3. Sub Judul ditulis dengan huruf Capital pada awal kata

Lampiran 16. DAFTAR TABEL

Daftar Tabel

1. Penomeran tabel mengikuti Bab yang diawali dari no 1

Contoh: tabel nomer 1 Bab III

Tabel 3.1

2. Nama tabel ditulis dengan Huruf Capital pada setiap Awal Kata

Contoh:

Tabel 3.1 Jumlah Penduduk Kota Surabaya

Daftar Grafik, Gambar, Photo atau jenis lainya

1. Penomeran Grafik, Gambar, Photo, atau jenis lainnya mengikuti Bab yang

diawali dari no 1

Contoh: Grafik no 1 Bab III

Grafik 3.1

Contoh: Gambar nomer 1 Bab III

Gambar 3.1

2. Nama Grafik, Gambar, Photo dll ditulis dengan Huruf Capital pada setiap

Awal Kata

Contoh:

Grafik 3.1 Distribusi Persebaran Penduduk Kota Surabaya

34

Contoh:

Gambar 3.1 Diagram Struktur Organisasi Pemerintah Kabupaten Jombang

Lampiran 17. SISTEMATIKA PENILAIAN

A. Praktek Kerja Lapangan (50%)

Karya yang

dievaluasi

Aspek yang dievaluasi Skala Penilaian Skor

Laporan jurnal

harian

Kerincian pelaporan kerja a.Rinci

b.Cukup rinci

c.Kurang rinci

d.Tidak rinci

8-10

5-7

3-4

1-2

Kaidah dan logika

berbahasa

a.Logis

b.Cukup logis

c.Kurang logis

d.Tidak logis

8-10

5-7

3-4

1-2

Presentasi laporan Kelancaran presentasi a.Lancar

b.Cukup lancar

c.Kurang lancar

d.Tidak lancar

8-10

5-7

3-4

1-2

Kemampuan argumentasi a.Argumentatif

b.Cukup argumentatif

c.Kurang argumentatif

d. Tidak argumentatif

8-10

5-7

3-4

1-2

Jumlah 4-40

B. Tugas Akhir / Produk (50%)

Karya yang

dievaluasi

Aspek yang dievaluasi Skala Penilaian Skor

Laporan penulisan

produk

Dasar tematik

a.Relevan

b.Cukup relevan

c.Kurang relevan

d.Tidak relevan

6-7

4-5

2-3

1

Originalitas a.Original

b.Cukup original

c.Kurang original

d.Tidak original

6-7

4-5

2-3

1

Kaidah dan logika

berbahasa

a.Logis

b.Cukup logis

c.Kurang logis

d.Tidak logis

6-7

4-5

2-3

1

Hasil Produk Hasil Produk a.Bagus

b.Cukup bagus

12-15

8-11

35

c.Kurang bagus

d.Tidak bagus

4-7

1-3

Presentasi produk a.Lancar

b.Cukup lancar

c.Kurang lancar

d.Tidak lancar

6-7

4-5

2-3

1

Kemampuan

argumentasi

a.Argumentatif

b.Cukup argumentatif

c.Kurang argumentatif

d. Tidak argumentatif

6-7

4-5

2-3

1

Total Jumlah 6-50

D. Pedoman Penilaian

75> A

70-74 AB

65-69 B

60-64 BC

55-59 C

45-54 D

<44 E