konsep proposal festival budaya reba

Upload: ivone-da-cunha

Post on 22-Feb-2018

212 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 7/24/2019 Konsep Proposal Festival Budaya Reba

    1/3

    KONSEP PROPOSAL FESTIVAL BUDAYA REBA

    I. LATAR BELAKANG

    a. Budaya Reba mulai tergerus oleh perubahan generasi. Budaya Reba sudah tak diminati lagi bahkan terancam

    mati.

    b. Suatu saat orang Bajawa yang mengusung budaya Reba hanya akan mendengar kata Reba tetapi tidak tahu

    lagi apa itu budaya Reba.

    c. Sisa-sisa generasi yang masih memahami budaya Reba pun kini bisa dihitung dengan jari. Usia mereka sudah

    diatas 50 tahun. Jika generasi mereka punah maka punah juga budaya Reba.

    d. Maukah Anda, budaya warisan leluhurmu punah? Kalau tidak mau, apa yang harus dilakukan untuk

    mempertahankan kearifan local yang sudah diwariskan oleh leluhur kita?

    e. Ada banyak upaya untuk yang bisa dilakukan untuk melestarikan dan mewariskan budaya Reba dari generasi

    yang satu ke generasi yang lain.

    f. Salah satu upaya adalah FESTIVAL BUDAYA REBA.

    II. NAMA KEGIATAN

    Kegiatan ini bernama: FESTIVAL BUDAYA REBA

    III. TEMPAT DAN WAKTU KEGIATAN

    Kegiatan ini berlangsung di Kampung Maghilewa, Jere dan Watu tanggal 27 30 Desember 2016.

    IV. TUJUAN KEGIATAN

    Tujuan dilaksanakannya kegiatan FESTIVAL BUDAYA REBA adalah:

    1. Untuk membangkitkan kembali minat masyarakat Ngada (Khusus yang menganut budaya Reba) terhadap

    budaya Reba.

    2. Untuk menggalang generasi muda terlibat sebagai upaya pewarisan budaya Reba.

    3. Untuk menghidupkan kembali budaya Reba sebagai pesta budaya dan pesta kekeluargaan setahun sekali.

    4. Untuk memperkenalkan budaya Reba kepada masyarakat luar Ngada.

    5. Untuk menjadikan Festival Budaya Reba sebagai ajang Pesta Kesenian Ngada yang diselenggarakan sekali

    setahun atau setiap dua tahun.

    V. PESERTA

    Peserta Festival Budaya Reba terbuka untuk masyarakat Ngada dengan syarat:

    1. Masyarakat penganut budaya Reba

    2. Mengatasnamakan kampung adat

    3. Jumlah peserta minimal 50 orang maksimal tak terbatas dan dari berbagai usia.

    4. Berpakaian adat lengkap

    VI. PANITIA PENYELENGGARA

    1. Penyelenggara Festival Budaya Ngada adalah: KOMUNITAS CINTA BUDAYA REBA yang akan segera

    dibentuk oleh para perantau asal Kecamatan Aimere, Inerie dan Jerebuu yang tersebar di seluruh Indonesia dan

    luar negeri.

    2. Panitia Penyelenggara akan segera dibentuk oleh perantau asal Kecamatan Aimere, Inerie dan Jerebuu dan

    melibatkan peminat adat, aparat desa, generasi muda dari desa-desa di Kecamatan Aimere, Inerie dan Jerebuu.

  • 7/24/2019 Konsep Proposal Festival Budaya Reba

    2/3

    VII. RANCANGAN ANGGARAN

    Hadiah Bagi Pemenang Festival:

    a. Juara I Rp 10 juta

    b. Juara 2 Rp 7 juta

    c. Juara 3 Rp 5 juta

    d. Juara harapan 1 Rp 3 juta

    e. Juara harapan 2 Rp 1 juta

    TOTAL Rp 26 juta. (Ini hanya sebuah rancangan)

    VIII. SUMBER DANA

    1. Seandainya semua perantau bahu membahu dengan memulai sebuah gerakan Rp 1.000 perbulan mulai bulan

    Januari 2016 sampai Oktober 2016 maka bukan hanya Rp 26 juta yang bisa dihimpun tetapi bisa melebihi jumlah

    itu.

    2. Sumber dana juga bisa berasal dari sponsor (kalau mereka berminat)

    IX. KERJA SAMA

    1. Agar menghilangkan kecurigaan maka kita sepakat meminta KOPDIT SINAR HARAPAN MALAPEDHO

    membuka rekening dan kita para perantau mulai Januari 2015 mentransfer uang sebesar minimal Rp 1000

    (maksimal terserah) ke rekening yang dikelola oleh Kopdit Sinar Harapan.

    2. Para perantau merencanakan untuk libur/cuti pada Desember 2016 guna menghadiri Festival sekaligus

    mengambil bagian pada pesta adat Reba.

    X. KONTAK DAN KOMUNIKASI

    Jika Anda berpihak pada gagasan ini, mari kita memulai kontak dan komunikasi baik melalui nomor HP,

    Facebook atau email.

    XI. HIMBAUAN

    Kepada para perantau asal Kecamatan Aimere, Inerie dan Jerebuu di:

    1. Daratan Pulau Timor

    2. Daratan Pulau Flores

    3. Daratan Pulau Sumba

    4. Wilayan NTB

    5. Wilayah Bali

    6. Wilayah Jawa Timur

    7. Wilayah Jawa Tengah

    8. Wilayah DI Yogyakarta

    9. Wilayah Jawa Barat

    10. Wilayah DKI Jakarta

    11. Wilayah Banten

    12. Daratan Sumatera, Mentawai dan Nias

    13. Daratan Pulau Kalimantan

    14. Daratan Pulau Sulawesi

    15. Daratan Kepulauan Maluku dan Maluku Utara

    16. Daratan Papua dan Papua Barat

    17. Luar Negeri (Malaysia, Bruney Darusalam, Singapura,dll)

  • 7/24/2019 Konsep Proposal Festival Budaya Reba

    3/3

    AYO, KITA REALISASIKAN RENCANA INI.KALAU BUKAN KITA YANG MENYELELAMATKAN BUDAYA REBA

    DARI KEPUNAHAN, SIAPA LAGI? REBA WARISAN LELUHUR KITA, MILIK KITA DAN KITA YANG HARUS

    MENJAGANYA.