laporan akhir kp

55
LAPORAN KERJA PRAKTIK DI DEPARTEMEN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA & LINGKUNGAN HIDUP PT. PUPUK SRIWIDJAJA PALEMBANG 1 FEBRUARI 1 MARET 2016 ANALISIS ERGONOMI DENGAN MENGGUNAKAN METODE RULA DAN REBA PADA POSTUR PEKERJA DI BAGIAN PENGANTONGAN PUPUK PT. PUPUK SRIWIDJAJA PALEMBANG Disusun Oleh: HANIF ARKAN NURDIANSYAH NIM: 12/333263/TK/39681 PROGRAM STUDI TEKNIK INDUSTRI DEPARTEMEN TEKNIK MESIN DAN INDUSTRI FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS GADJAH MADA YOGYAKARTA 2016

Upload: hanif-arkan-nurdiansyah

Post on 14-Apr-2017

654 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: Laporan Akhir KP

LAPORAN KERJA PRAKTIK

DI

DEPARTEMEN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA & LINGKUNGAN

HIDUP

PT. PUPUK SRIWIDJAJA PALEMBANG

1 FEBRUARI – 1 MARET 2016

ANALISIS ERGONOMI DENGAN MENGGUNAKAN METODE RULA DAN REBA

PADA POSTUR PEKERJA DI BAGIAN PENGANTONGAN PUPUK

PT. PUPUK SRIWIDJAJA PALEMBANG

Disusun Oleh:

HANIF ARKAN NURDIANSYAH

NIM: 12/333263/TK/39681

PROGRAM STUDI TEKNIK INDUSTRI

DEPARTEMEN TEKNIK MESIN DAN INDUSTRI

FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS GADJAH MADA

YOGYAKARTA

2016

Page 2: Laporan Akhir KP

ii

KATA PENGANTAR

Puja dan puji syukur penulis panjatkan kepada Allah yang telah meridhai penulis untuk

menyelesaikan seluruh rangkaian kegiatan dalam kegiatan Kerja Praktek di PT. Pupuk Sriwidjaja

Palembang, termasuk menyelesaikan laporan Kerja Praktek ini. Penulis merasa bangga dapat

menyelesaikan laporan Kerja Praktek yang berjudul Analisis Ergonomi dengan Menggunakan

Metode RULA dan REBA pada Postur Pekerja di Bagian Pengantongan Pupuk PT. Pupuk

Sriwidjaja Palembang dalam waktu kurang lebih selama 1 bulan. Penulis berharap laporan ini

dapat memberikan manfaat kepada pihak PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang pada umumnya, dan

departemen K3&LH pada khususnya.

Segala rangkaian kegiatan selama melaksanakan kegiatan Kerja Praktek di PT. Pupuk

Sriwidjaja Palembang ini telah memberikan banyak pengalaman serta pengetahuan baru kepada

saya, khususnya di bidang Keselamatan dan Kesehatan Kerja serta bidang Lingkungan Hidup.

Penulis meyakini bahwa pengalaman dan pengetahuan baru yang didapatkan dari pihak

departemen K3&LH PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang akan memberikan manfaat besar untuk

menghadapi dunia kerja nantinya pasca menyelesaikan pembelajaran di program studi Teknik

Industri Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada.

Penulis mengucapkan kepada seluruh pihak yang telah membantu menyelesaikan laporan

Kerja Praktek ini, terkhusus kepada:

1. Bu Nur Aini Masruroh, S.T., M.Sc., Ph.D selaku Dosen Pembimbing Akademik penulis yang

selalu menginspirasi penulis untuk menjadi calon Industrial Engineer yang lebih baik lagi dari

segi hard skill maupun segi soft skill

2. Pak Sumardiono, selaku Pembimbing Kerja Praktik penulis di PT. Pupuk Sriwidjaja

Palembang yang senantiasa membantu dan mendukung penulis dalam menyelesaikan Kerja

Praktik dan laporannya dengan baik

3. Pak Elmi Kosasih, terima kasih atas kegiatan pengukuran lingkungan kerja baik di lingkungan

pabrik maupun non-pabrik sehingga penulis bisa menggunakan alat-alat pengukur lingkungan

dengan baik dan benar

Page 3: Laporan Akhir KP

iii

4. Pak Muadzimmi, yang sangat ramah kepada penulis dan teman-teman, serta terima kasih

banyak sudah menemani kami ke pulau Kemaro dan mentraktir kami Mie Tek-Tek, serta

pempek yang sangat banyak

5. Teman-teman seperjuangan KP di departemen K3&LH: Desca Olympia Citra, Dina Sinurat,

Dwi Fitriana, Leni Eria, Nicholas, Yohannes, Rini Wulandari, Tiara Devi, Yuansyah Arief,

dan Zultriana Ariska, terima kasih atas kebaikannya dalam satu bulan ini

6. Mas Mansur Sholeh, yang telah membantu penulis untuk bisa melaksanakan KP di PT. Pupuk

Sriwidjaja Palembang, bersedia menampung penulis di Palembang selama 1 bulan lebih dan

sering memberikan nasehat-nasehat berdasarkan pengalaman hidupnya. Terima kasih juga

telah sering mentraktir penulis.

Penulis menyadari bahwa laporan Kerja Praktik ini masih jauh dari predikat sempurna. Maka dari

itu, penulis berharap pada nantinya dapat disempurnakan oleh peserta Kerja Praktik lainnya agar

dapat lebih memberikan manfaat. Segala kritik dan saran yang membangun terkait laporan Kerja

Praktik ini akan penulis terima dengan baik.

Akhir kata, penulis berharap laporan Kerja Praktik ini dapat bermanfaat untuk PT. Pupuk Sriwidaja

Palembang pada umumnya, dan departemen K3&LH pada khususnya.

Palembang, 27 Februari 2016

Hanif Arkan Nurdiansyah

Page 4: Laporan Akhir KP

iv

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ................................................................................................................ i

KATA PENGANTAR ............................................................................................................. ii

DAFTAR ISI ........................................................................................................................... iv

DAFTAR GAMBAR .............................................................................................................. vi

BAB I PENDAHULUAN ........................................................................................................ 1

1.1 Latar Belakang ....................................................................................................... 1

1.2 Rumusan Masalah .................................................................................................. 2

1.3 Asumsi dan Batasan Masalah ................................................................................ 2

1.4 Tujuan .................................................................................................................... 3

1.5 Manfaat .................................................................................................................. 3

1.6 Objek, Waktu, dan Tempat Penelitian ................................................................... 4

1.7 Alat dan Bahan ....................................................................................................... 4

1.8 Teknik Pengumpulan Data ..................................................................................... 5

1.9 Pengolahan dan Analisis Data ............................................................................... 6

BAB II LANDASAN TEORI .................................................................................................. 7

2.1 Analisis Postur ......................................................................................................... 7

2.2 Rapid Upper Limb Assessment (RULA) ................................................................ 8

2.3 Rapid Entire Body Assessment (REBA) ............................................................... 14

BAB III GAMBARAN LOKASI KERJA PRAKTEK ......................................................... 20

3.1 Gambaran Umum PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang ............................................ 20

3.1.1 Sejarah PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang .................................................. 20

3.1.2 Lokasi dan Tata Letak PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang........................... 22

3.1.3 Visi, Misi, dan Lambang PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang....................... 22

3.1.4 Struktur Organisasi PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang ............................... 24

Page 5: Laporan Akhir KP

v

3.1.5 Bidang Usaha PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang ....................................... 25

3.1.6 Produk Utama PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang ....................................... 26

3.1.7 Produk Samping PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang .................................... 27

3.1.8 Proses Produksi PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang ..................................... 29

3.2 Gambaran Khusus Lokasi Kerja Praktik ............................................................... 31

BAB IV PEMBAHASAN...................................................................................................... 34

4.1 Pemilihan Postur Kerja .......................................................................................... 34

4.2 Analisis dengan Metode RULA ............................................................................ 35

4.3 Analisis dengan Metode REBA ............................................................................ 40

BAB V PENUTUP ................................................................................................................ 45

5.1 Kesimpulan ............................................................................................................ 45

5.2 Saran ...................................................................................................................... 45

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................................ 47

LAMPIRAN ........................................................................................................................... 48

Page 6: Laporan Akhir KP

vi

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Worksheet RULA ...................................................................................................8

Gambar 2.2. Nilai akhir worksheet RULA yang merepresentasikan tingkatan resiko MSD ....8

Gambar 2.3. Tahap 1 metode RULA .........................................................................................9

Gambar 2.4. Tahap 2 metode RULA .......................................................................................10

Gambar 2.5. Tahap 3 dan 4 metode RULA .............................................................................10

Gambar 2.6. Tahap 5 metode RULA .......................................................................................10

Gambar 2.7. Tabel A pada metode RULA ..............................................................................11

Gambar 2.8. Tahap 5 sampai 8 metode RULA ........................................................................11

Gambar 2.9. Tahap 9 metode RULA .......................................................................................12

Gambar 2.10. Tahap 10 metode RULA ...................................................................................12

Gambar 2.11. Tahap 11 metode RULA ...................................................................................12

Gambar 2.12. Tahap 12 metode RULA ...................................................................................12

Gambar 2.13. Tabel B pada metode RULA .............................................................................13

Gambar 2.14. Tahap 12 sampai tahap 15 metode RULA ........................................................13

Gambar 2.15. Tabel C metode RULA .....................................................................................13

Gambar 2.16. Worksheet REBA ..............................................................................................15

Gambar 2.17. Nilai akhir worksheet REBA yang merepresentasikan tingkatan resiko MSD .15

Gambar 2.18 Tahap 1 metode REBA ......................................................................................16

Gambar 2.19 Tahap 2 metode REBA ......................................................................................16

Gambar 2.20 Tahap 3 metode REBA ......................................................................................16

Gambar 2.21 Tahap 4 metode REBA ......................................................................................16

Gambar 2.22 Tahap 4-6 metode REBA ...................................................................................17

Gambar 2.23 Tahap 7 metode REBA ......................................................................................17

Gambar 2.24 Tahap 8 metode REBA ......................................................................................17

Gambar 2.25 Tahap 9 metode REBA ......................................................................................17

Gambar 2.26 Tahap 10 metode REBA ....................................................................................18

Gambar 2.27 Tahap 12 metode REBA ....................................................................................18

Gambar 2.28 Tahap 13 metode REBA ....................................................................................18

Page 7: Laporan Akhir KP

vii

Gambar 3.1. Lambang PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang .......................................................23

Gambar 3.2. Bagan struktur organisasi PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang ..............................25

Gambar 3.3. Diagram overall PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang ............................................29

Gambar 3.4. Diagram proses pembuatan amoniak ..................................................................30

Gambar 3.5. Diagram proses pembuatan urea .........................................................................31

Gambar 3.6. Bagan struktur organisasi departemen K3 dan LH .............................................32

Gambar 4.1. Postur pekerja yang dianalisis .............................................................................34

Gambar 4.2. Posisi lengan atas dan kategori penilaian ............................................................35

Gambar 4.3. Posisi lengan bawah dan kategori penilaian .......................................................35

Gambar 4.4. Posisi pergelangan tangan dan kategori penilaian ..............................................36

Gambar 4.5. Tabel A RULA ....................................................................................................36

Gambar 4.6. Penilaian untuk baris tabel C ..............................................................................37

Gambar 4.7. Posisi leher dan kategori penilaian......................................................................37

Gambar 4.8. Posisi batang tubuh dan kategori penilaian .........................................................38

Gambar 4.9. Posisi kaki dan kategori penilaian .......................................................................38

Gambar 4.10. Tabel B RULA ..................................................................................................38

Gambar 4.11. Penilaian untuk kolom tabel C ..........................................................................39

Gambar 4.12. Tabel C ..............................................................................................................39

Gambar 4.13. Posisi leher dan kategori penilaian....................................................................40

Gambar 4.14. Posisi batang tubuh dan kategori penilaian .......................................................40

Gambar 4.15. Posisi kaki beserta sudut yang terbentuk dan kategori penilaian ......................40

Gambar 4.16. Tabel A REBA ..................................................................................................41

Gambar 4.17. Penilaian untuk baris tabel C ............................................................................41

Gambar 4.18. Posisi lengan atas dan kategori penilaian ..........................................................41

Gambar 4.19. Posisi lengan bawah dan kategori penilaian .....................................................42

Gambar 4.20. Posisi pergelangan tangan dan kategori penilaian ............................................42

Gambar 4.21. Tabel B REBA ..................................................................................................43

Gambar 4.22. Penilaian untuk kolom tabel C ..........................................................................43

Gambar 4.23. Kriteria penilaian aktivitas pekerja ...................................................................43

Gambar 4.24. Tabel C REBA ..................................................................................................44

Page 8: Laporan Akhir KP

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Industri merupakan salah satu hal yang menunjang perekonomian berbagai negara di

dunia. Pada saat ini, hampir seluruh industri menganut sistem mass production dalam kegiatan

produksinya, sehingga membutuhkan banyak peralatan, material, dan pekerja untuk

menjalankan sistem tersebut dan memberikan hasil yang optimal. Perusahaan di zaman modern

selalu menginginkan produktivitas kerja yang optimum dari para pekerjanya. Dengan bantuan

ilmu pengetahuan yang semakin maju, perusahaan dapat meningkatkan produktivitas dengan

berbagai metode. Salah satunya adalah melalui peningkatan satisfaction pekerjanya dengan

pemberian sistem yang mengoptimalkan pekerja. Metode pengoptimalan pekerja dapat berupa

sebuah alat, sistem, ataupun prosedur yang diberikan untuk menjaga kenyamanan dan

keamanan pekerja.

Pada lima tahun terakhir, Indonesia mengalami banyak perkembangan di berbagai aspek

kehidupan, terutama di bidang perindustrian. Melalui gagasan-gagasan strategis yang bersifat

jangka panjang, pemerintah Indonesia membantu berbagai industri yang ada untuk mengalami

percepatan dari berbagai hal, seperti kuantitas finished goods yang dihasilkan, efisiensi energi

yang digunakan, dampak dari limbah yang dihasilkan, hingga kualitas jaminan hidup

pekerjanya. Salah satu aspek yang diperhatikan oleh pemerintah terkait perindustrian nasional

adalah Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3).

Keselamatan dan Kesehatan Kerja adalah suatu upaya untuk menekan atau mengurangi

resiko kecelakaan dan penyakit akibat kerja yang pada hakekatnya tidak dapat dipisahkan

antara keselamatan dan kesehatan. Pemerintah membuat berbagai Undang-Undang maupun

Peraturan Pemerintah dan sejenisnya yang terkait dengan K3, seperti Undang-Undang No. 1

tahun 1970 tentang Keselamatan Kerja, Undang-Undang Republik Indonesia No. 13 tahun

2003 tentang Ketenagakerjaan, Keputusan Presiden Republik Indonesia No. 22 tahun 1993

tentang Penyakit yang Timbul karena Hubungan Kerja, dan lain-lain. Hal tersebut

Page 9: Laporan Akhir KP

2

bertujuan untuk menjamin bahwa seluruh entitas dalam sistem perindustrian tetap terjaga

kualitasnya agar industri terkait dapat menjalankan kegiatannya secara efektif dan efisien.

Dalam dunia industri, aktivitas yang dilakukan pekerja terkadang tetap mengunakan

aktivitas manual seperti membawa, mengangkat, mengambil, menaruh, mendorong atau

menarik benda. Aktivitas yang dilakukan secara berulang ini dapat membahayakan kesehatan

operator jika dilakukan dengan postur yang salah. Kesalahan postur ini juga dapat

mengakibatkan keluhan berupa musculoskeletal injury ataupun fatigue. Ergonomi sebagai ilmu

yang mendesain pekerjaan tentu tidak luput dari masalah kesehatan dan keselamatan kerja.

Oleh karena itu pengaplikasian ilmu ergonomi dapat dilakukan dalam kasus-kasus tersebut.

Dengan pengaplikasian ergonomi, maka resiko cedera dari pekerja dapat ditekan, biaya

kesehatan akibat postur yang salah dapat dikurangi, kenyamanan pekerja dapat ditingkatkan,

dan tentunya produktivitas dan kinerja pekerja akan semakin meningkat.

1.2. Rumusan Masalah

Adapun rumusan masalah dari kegiatan Kerja Praktik mengenai Analisis Ergonomi

dengan Menggunakan Metode RULA dan REBA pada Postur Pekerja di Bagian Pengantongan

Pupuk Urea 3/4 PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang adalah sebagai berikut:

1. Bagaimana hasil analisis postur pekerja di bagian Pengantongan Pupuk PT. Pupuk

Sriwidjaja Palembang dengan menggunakan metode RULA dan REBA?

2. Berdasarkan hasil analisis postur pekerja di bagian Pengantongan Pupuk PT. Pupuk

Sriwidjaja Palembang dengan menggunakan metode RULA dan REBA, apa kesimpulan

yang didapat?

1.3. Asumsi dan Batasan Masalah

Adapun asumsi dari kegiatan Kerja Praktik mengenai Analisis Ergonomi dengan

Menggunakan Metode RULA dan REBA pada Postur Pekerja di Bagian Pengantongan Pupuk

PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang adalah sebagai berikut:

Page 10: Laporan Akhir KP

3

1. Pekerja yang dianalisis melakukan aktivitas yang bersifat rutinitas pekerjaannya

2. Gambar pengamatan telah merepresentasikan kegiatan regular yang dilakukan pekerja

Adapun batasan dari kegiatan Kerja Praktik mengenai Analisis Ergonomi dengan

Menggunakan Metode RULA dan REBA pada Postur Pekerja di Bagian Pengantongan Pupuk

PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang adalah sebagai berikut:

1. Kegiatan hanya berupa pengamatan secara langsung dan analisis dari dokumentasi

pengamatan

2. Pemberian rekomendasi tidak dilakukan dikarenakan keterbatasan waktu dan ruang

lingkup kegiatan

1.4. Tujuan

Adapun tujuan dari kegiatan Kerja Praktik mengenai Analisis Ergonomi dengan

Menggunakan Metode RULA dan REBA pada Postur Pekerja di Bagian Pengantongan Pupuk

PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang adalah sebagai berikut:

1. Penulis dapat menganalisis postur pekerja di bagian Pengantongan Pupuk PT. Pupuk

Sriwidjaja Palembang dengan menggunakan metode RULA dan REBA, serta melaporkan

hasilnya kepada departemen K3&LH

2. Penulis dapat memperoleh kesimpulan dari hasil analisis postur pekerja di bagian

Pengantongan Pupuk PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang dengan menggunakan metode

RULA dan REBA, serta melaporkannya kepada departemen K3&LH

1.5. Manfaat

Adapun manfaat dari kegiatan Kerja Praktik mengenai Analisis Ergonomi dengan

Menggunakan Metode RULA dan REBA pada Postur Pekerja di Bagian Pengantongan Pupuk

PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang adalah sebagai berikut:

1. Penulis dan departemen K3&LH dapat mengetahui postur-postur yang tidak

direkomendasikan ketika melakukan suatu pekerjaan

Page 11: Laporan Akhir KP

4

2. Departemen K3&LH dapat menganalisis lebih lanjut mengenai perbaikan postur dari hasil

analisis yang dilakukan

1.6. Objek, Waktu, dan Tempat Penelitian

Nama Penelitian : Analisis Ergonomi Dengan Menggunakan Metode RULA dan REBA

Pada Postur Pekerja Di Bagian Pengantongan Pupuk Urea 3/4 PT. Pupuk

Sriwidjaja Palembang

Objek Penelitian : Operator pengantongan pupuk di PPU 3/4 PT. Pupuk Sriwidjaja

Palembang

Waktu Penelitian : 1 Februari – 1 Maret 2016

Tempat Penelitian : Bagian Pengantongan Pupuk Urea 3/4 PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang

Kegiatan Penelitian : Melakukan pengambilan dokumentasi kegiatan pekerja, melakukan

studi pustaka terkait dengan penggunaan metode RULA dan REBA,

melakukan analisis hasil dokumentasi kegiatan pekerja dengan

menggunakan metode RULA dan REBA, menuliskan kesimpulan dari

hasil analisis metode RULA dan REBA, membuat laporan akhir Kerja

Praktek, dan mempresentasikan hasil penelitian

1.7. Alat dan Bahan

1. Lenovo A7000

2. Worksheet RULA dan REBA

3. Alat tulis

4. Laptop

5. CorelDraw Graphic Suite X7

1.8. Teknik Pengumpulan Data

Pada penelitian ini, penulis menggunakan data primer yang diperoleh secara langsung dari

lapangan dengan cara mengambil gambar secara langsung dari operator pengantongan pupuk

Page 12: Laporan Akhir KP

5

di bagian Pengantongan Pupuk Urea 3/4 PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang yang melakukan

pekerjaan rutinnya tanpa ada arahan atau perintah untuk merubah kebiasaan dalam bekerja.

1.9. Pengolahan dan Analisis Data

1. Teknik pengolahan gambar dokumentasi postur kerja pekerja ddalah dengan cara

mengolah gambar software CorelDraw Graphic Suite X7 untuk mengetahui sudut-sudut

yang terbentuk dari postur tubuh pekerja.

2. Analisis data pengukuran sudut dalam gambar digital dengan cara sebagai berikut:

a. Untuk metode RULA, lakukan tahapan-tahapan analisis yang telah dijelaskan pada bab

II dalam sub-bab 2.2.

b. Untuk metode REBA, lakukan tahapan-tahapan analisis yang telah dijelaskan pada bab

II dalam sub-bab 2.3.

Page 13: Laporan Akhir KP

6

BAB II

LANDASAN TEORI

2.1. Analisis Postur

Postur kerja merupakan paduan antara postur dan gerakan. Dimana gerakan tersebut

adalah gerakan yang dilakukan oleh masing masing sendi utama untuk melakukan suatu kerja,

atau melakukan tindakan teknis, atau bisa juga melakukan pekerjaan yang berulang. Kerja

memiliki makna sebagai aktivitas pekerjaan yang dirancang untuk mencapai suatu hasil

pekerjaan yang spesifik. Analisis postur sendiri memiliki maksud untuk meminimalisasi

terjadinya cidera pada punggung telah dilakukan dengan berbagai metode, beberapa

diantaranya adalah metode OWAS, metode NIOSH, metode REBA, metode RULA, dan masih

banyak lagi.

Empat metode diatas bertujuan untuk mengidentifikasi postur kerja, menentukan apakah

postur yang dilakukan sudah aman dan nyaman serta memberikan rekomendasi perbaikan

postur kerja. Rekomendasi ditunjukkan dengan menentukan klasifikasi postur, sudah apa yang

perlu dilakukan termasuk aman atau belum kemudian tindakan. Postur kerja menjadi suatu

bahan yang menarik untuk dikaji, hal ini terbukti dengan munculnya berbagai metode analisis

postur. Perjalanan metode analisis postur diawali pada tahun 1977, dengan diaplikasikannya

metode OWAS. Tahun 1981, menemukan metode NIOSH. Kemudian, pada tahun 1995

muncul metode Rapid Entire Body Assesment (REBA) dan Rapid Upper Limb Assessment

(RULA) pada tahun 1993. Metode ini menganalisis postur tubuh bagian atas secara detail

(sudut-sudut yang dibentuk oleh postur kerja). Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan

seperti, menegah posisi kepala dan badan yang terlalu condong ke depan, mencegah posisi

memutar dan asimetris. Usahakan tubuh berada dalam posisi standar, maka hindari berbagai

macam postur yang membungkuk atau tidak normal. Dan adanya pengaturan dalam pegangan

tangan, pengoperasian pengungkit, tools dan material seharusnya diatur di sekitar area kerja,

dan gerakan gerakan yang sejenisnya. Maka ketika sudah mendapati tindakan yang tidak alami

atau diluar dari standar aman, maka segera lakukan evaluasi, berikan rekomendasi apa yang

harus dilakukan selanjutnya, dan segera bertindak dan menjalankan perbaikannya. Agar

semakin cepat tertangani, dan pekerja merasa nyaman bekerja di perusahaan

Page 14: Laporan Akhir KP

7

2.2. Rapid Upper Limb Assessment (RULA)

Tahun 1993, McAtamney dan Corlett mengembangkan media penghitungan rating beban

musculoskeletal dalam suatu pekerjaan dimana seseorang memiliki risiko pada pembebanan

bagian atas tubuh dan leher. Metode analisis ergonomi yang dinamakan RULA ini

mempertimbangkan kebutuhan biomekanikal dan beban dari postur tubuh pada suatu aktivitas

di bagian leher dan bagian atas tubuh (Middlesworth, 2013), dan menjelaskan bahwa suatu

pekerjaan atau task yang dilakukan pekerja akan mencerminkan suatu nilai atau score. RULA

dibuat untuk mendeteksi postur kerja atau faktor risiko yang membutuhkan investigasi lebih

lanjut. Sehingga, ketika score yang didapat tinggi, maka harus segera dilakukan evaluasi dan

perbaikan postur kerja pada bagian upper limb, karena inti utama dari analisis RULA adalah

analisis postur tubuh bagian atas.

Faktor ergonomi yang berkaitan dengan postur kerja dapat digunakan sebagai

pertimbangan untuk mendapatkan postur kerja yang nyaman bagi pekerja, seperti postur

berdiri, duduk, maupun postur lainnya. Postur tubuh yang jauh dari posisi standar yang

dilakukan dalam jangka waktu yang lama akan mengakibatkan keluhan sakit pada beberapa

bagian tubuh yang memiliki postur yang tidak alami. Maka dari itu, ada beberapa tujuan dalam

melakukan pengukuran kerja pekerja dengan menggunakan RULA, antara lain:

1. Mengidentifikasi kerja otot yang berhubungan dengan postur tubuh saat kerja.

2. Memberikan hasil scoring yang bisa dimasukkan sebagai acuan pada penilaian ergonomi,

apakah postur kerja yang ada sekarang dapat diterima dari segi kesehatan.

3. Mengevaluasi efektivitas perlakuan yang dilakukan oleh pekerja.

4. Mengidentifikasi atribut pekerjaan yang berhubungan dengan postur kerja yang buruk.

Selembar worksheet digunakan untuk mengevaluasi postur tubuh, beban, dan

pengulangan kerja. Berdasarkan dari evaluasi tersebut, nilai atau score dimasukkan untuk tiap

bagian tubuh pada section A untuk lengan dan pergelangan tangan, dan section B untuk leher,

tulang belakang, dan kaki. Setelah data dari tiap bagian dikumpulkan dan dinilai, tabel pada

worksheet kemudian digunakan untuk menentukan variabel-variabel faktor resiko, dan

menghasilkan sebuah nilai yang merepresentasikan tingkatan resiko dari Musculo Skeletal

Disorder (MSD). Berikut ini adalah worksheet RULA yang biasa digunakan oleh tim penilai

saat mengevaluasi postur tubuh pekerja:

Page 15: Laporan Akhir KP

8

Gambar 2.1. Worksheet RULA

Gambar 2.2. Nilai akhir worksheet RULA yang merepresentasikan tingkatan resiko MSD

Metode RULA didesain untuk kemudahan penggunaan tanpa membutuhkan peralatan

yang modern maupun peralatan yang mahal. Evaluator hanya membutuhkan sebuah worksheet

untuk menilai sebuah aktivitas, kamera untuk merekam gerakan pekerja maupun untuk

Page 16: Laporan Akhir KP

9

mengambil beberapa gambar dari tiap gerakan pekerja, dan menggunakan software yang dapat

membantu evaluator untuk mengukur sudut yang terbentuk dari aktivitas pekerja yang

terdokumentasi di dalam video maupun foto.

Evaluator harus mempersiapkan untuk melakukan evaluasi dengan cara melakukan

wawancara terlebih dahulu kepada pekerja yang akan dievaluasi agar evaluator memahami

aktivitas pekerja, dan mengamati pergerakan pekerja dan posturnya selama beberapa kali

siklus kerja. Pemilihan postur yang akan dievaluasi harus berdasarkan pada:

1. Postur dan aktivitas yang paling sulit menurut hasil wawancara dengan pekerja serta

observasi awal evaluator,

2. Postur tubuh yang tetap atau tidak terlalu banyak perubahan dalam periode waktu yang

paling lama di satu siklus kerja, atau

3. Postur tubuh yang terdapat beban terbesar

Metode RULA dapat dilakukan secara cepat, sehingga beberapa posisi dan aktivitas dalam satu

siklus kerja dapat dievaluasi tanpa membutuhkan waktu dan usaha yang signifikan. Saat

menggunakan metode RULA, hanya satu sisi yang dinilai pada satu worksheet, yaitu bagian

kiri atau bagian kanan. Setelah mewawancarai dan mengamati pekerja, evaluator dapat

menentukan apakah mengamati satu bagian saja sudah cukup ataukah harus mengevaluasi

kedua bagiannya.

Adapun tahapan-tahapan yang dilakukan evaluator dalam melaksanakan metode RULA

adalah sebagai berikut:

1. Menganalisis posisi lengan atas, yaitu dengan melihat sudut yang terbentuk seperti pada

gambar di bawah ini, dan nilai tersebut ditambahkan dengan 1 ataupun dikurangkan dengan

1 apabila terdapat pergerakan lain pada lengan atas

Gambar 2.3. Tahap 1 metode RULA

Page 17: Laporan Akhir KP

10

2. Menganalisis posisi lengan bawah, yaitu dengan melihat sudut yang terbentuk seperti pada

gambar di bawah ini, dan nilai tersebut ditambahkan dengan 1 jika lengan bergerak

menyilang melewati garis tengah tubuh ataupun bergerak keluar dari sisi tubuh

Gambar 2.4. Tahap 2 metode RULA

3. Menganalisis posisi pergelangan tangan, yaitu dengan melihat sudut yang terbentuk seperti

pada gambar di bawah ini, dan nilai tersebut ditambahkan dengan 1 jika pergelangan

tangan bergerak melewati garis tengahnya

4. Menganalisis pergerakan pergelangan tangan, yaitu dengan mengamati sejauh mana

pergelangan tangan memutar dari porosnya

Gambar 2.5. Tahap 3 dan 4 metode RULA

5. Melihat nilai postur pada tabel A, berdasarkan nilai pada tahap 1 sampai tahap 4

Gambar 2.6. Tahap 5 metode RULA

Page 18: Laporan Akhir KP

11

Gambar 2.7. Tabel A pada metode RULA

6. Menambah nilai 1 jika postur cenderung statis atau jika suatu aktivitas dilakukan berulang

kali minimal 4 kali per menit

7. Menambah nilai jika terdapat beban tertentu yang ditanggung oleh pekerja yang diamati

8. Menambahkan nilai dari tahap 5 sampai tahap 7 untuk mendapatkan nilai Wrist and Arm,

lalu cari nilainya pada baris dalam Tabel C

Gambar 2.8. Tahap 5 sampai 8 pada metode RULA

Page 19: Laporan Akhir KP

12

9. Menganalisis posisi leher, yaitu dengan melihat sudut yang terbentuk seperti pada gambar

di bawah ini, dan nilai tersebut ditambahkan dengan 1 jika leher bergerak memutar atau

menoleh ke kiri maupun ke kanan

Gambar 2.9. Tahap 9 metode RULA

10. Menganalisis posisi tulang belakang, yaitu dengan melihat sudut yang terbentuk seperti

pada gambar di bawah ini, dan nilai tersebut ditambahkan dengan 1 jika tulang bergerak

memutar atau menyerong ke kiri maupun ke kanan

Gambar 2.10. Tahap 10 metode RULA

11. Mengamati apakah kaki menopang tubuh atau tidak, jika menopang tubuh (misalnya saat

berdiri atau jongkok) maka ditambahkan nilai 1, dan jika tidak menopang tubuh (misalnya

saat duduk ataupun berbaring), maka ditambahkan nilai 2

Gambar 2.11. Tahap 11 metode RULA

12. Melihat nilai postur pada tabel B, berdasarkan nilai pada tahap 9 sampai 11

Gambar 2.12. Tahap 12 metode RULA

Page 20: Laporan Akhir KP

13

Gambar 2.13. Tabel B metode RULA

13. Menambah nilai 1 jika postur cenderung statis atau jika suatu aktivitas dilakukan berulang

kali minimal 4 kali per menit

14. Menambah nilai jika terdapat beban tertentu yang ditanggung oleh pekerja yang diamati

15. Menambahkan nilai dari tahap 12 sampai tahap 14 untuk mendapatkan nilai Neck, Trunk,

and Leg, lalu cari nilainya pada kolom dalam Tabel C

Gambar 2.14. Tahap 12 sampai tahap 15 metode RULA

16. Menentukan nilai akhir metode RULA berdasarkan nilai yang didapat dari baris dan kolom

yang sesuai pada Tabel C, kemudian menentukan kesimpulan akhir dari hasil evaluasi

sesuai dengan kategori nilainya

Gambar 2.15. Tabel C pada metode RULA

Page 21: Laporan Akhir KP

14

Adapun penjelasan dari setiap nilai action level dalam metode RULA adalah sebagai

berikut:

1. Tingkat 1 :Nilai 1 atau 2 menunjukkan bahwa pekerja telah melakukan pekerjaan dengan

postur kerja yang baik dengan tidak adanya risiko cidera yang dikarenakan postur kerjanya.

Dengan didapat score ini pekerja harus selalu mengontrol agar pekerjaan tetap terjada

sehingga nilainya tetap di tingkat yang sama.

2. Tingkat 2: Nilai 3 atau 4 menunjukkan bahwa pekerja melakukan pekerjaan dengan posisi

kerja yang bisa menimbulkan cidera, hal ini biasanya dikarenakan terdapat satu bagian

tubuh dalam posisi yang canggung dan menyimpang. Disini awal mula terjadinya

kesalahan postur. Adanya titik mula ini harus ditinjau ulang, dan lakukan pergantian atau

tindakan agar bisa dengan mudah score berganti manjadi tingkat 1, sehingga pekerja

menjadi aman.

3. Tingkat 3: Nilai 5 atau 6 merupakan posisi kerja yang buruk (poor posture) yang

menimbulkan cidera. Oleh karena itu, postur kerja yang berada dalam level ini harus

ditinjau kembali dan dilakukan perubahan dalam waktu yang akan datang untuk mencegah

timbulnya cidera. Namun, posisi ini belum di level bahaya sekali.

4. Tingkat 4: Nilai 7 menunjukkan bahwa pekerja melakukan pekerjaan dengan postur kerja

sangat berbahaya dan sangat buruk (worst posture) yang dalam waktu singkat akan

menimbulkan cidera. Untuk itu harus segera dan dengan cepat melakukan perubahan, atau

mengganti posturnya dengan diberikan rekomendasi yang sesuai dengan keadaannya

sekarang.

2.3. Rapid Entire Body Assesment (REBA)

Sue Hignett dan Dr. Lynn Mc Atamney merupakan ergonom dari universitas di

Nottingham (University of Nottingham’s Institute of Occuptaional Ergonomic) merupakan

sosok yang berhasil mengembangkan metode analisis postur kerja dengan menggunakan

metode REBA. Rapid Entire Body Assessment merupakan salah satu metode analisis postur

tubuh yang dapat digunakan secara cepat untuk menilai posisi kerja. Daerah yang dianalisis

pada metode REBA adalah postur leher, punggung, lengan pergelangan tangan dan kaki

seorang operator. Selain itu metode ini juga dipengaruhi faktor coupling, beban eksternal yang

Page 22: Laporan Akhir KP

15

ditopang oleh tubuh, serta aktifitas pekerja. Analisis tersebut dituliskan ke dalam selembar

worksheet REBA sebagai berikut:

Gambar 2.16. Worksheet REBA

Gambar 2.17. Nilai akhir worksheet REBA yang merepresentasikan tingkatan resiko MSD

Page 23: Laporan Akhir KP

16

Metode REBA didesain untuk kemudahan penggunaan tanpa membutuhkan peralatan

yang modern maupun peralatan yang mahal. Evaluator hanya membutuhkan sebuah worksheet

untuk menilai sebuah aktivitas, kamera untuk merekam gerakan pekerja maupun untuk

mengambil beberapa gambar dari tiap gerakan pekerja, dan menggunakan software yang dapat

membantu evaluator untuk mengukur sudut yang terbentuk dari aktivitas pekerja yang

terdokumentasi di dalam video maupun foto.

Evaluator harus mempersiapkan untuk melakukan evaluasi dengan cara melakukan

wawancara terlebih dahulu kepada pekerja yang akan dievaluasi agar evaluator memahami

aktivitas pekerja, dan mengamati pergerakan pekerja dan posturnya selama beberapa kali

siklus kerja. Pemilihan postur yang akan dievaluasi harus berdasarkan pada:

4. Postur dan aktivitas yang paling sulit menurut hasil wawancara dengan pekerja serta

observasi awal evaluator,

5. Postur tubuh yang tetap atau tidak terlalu banyak perubahan dalam periode waktu yang

paling lama di satu siklus kerja, atau

6. Postur tubuh yang terdapat beban terbesar

Metode REBA dapat dilakukan secara cepat, sehingga beberapa posisi dan aktivitas dalam satu

siklus kerja dapat dievaluasi tanpa membutuhkan waktu dan usaha yang signifikan. Saat

menggunakan metode REBA, hanya satu sisi yang dinilai pada satu worksheet, yaitu bagian

kiri atau bagian kanan. Setelah mewawancarai dan mengamati pekerja, evaluator dapat

menentukan apakah mengamati satu bagian saja sudah cukup ataukah harus mengevaluasi

kedua bagiannya.

Adapun tahapan-tahapan yang dilakukan evaluator dalam melaksanakan metode REBA adalah

sebagai berikut:

1. Menganalisis posisi leher, yaitu dengan melihat sudut yang terbentuk seperti pada gambar

di bawah ini, dan nilai tersebut ditambahkan dengan 1 jika leher bergerak memutar atau

menoleh ke kiri maupun ke kanan

Gambar 2.18 Tahap 1 metode REBA

Page 24: Laporan Akhir KP

17

2. Menganalisis posisi tulang belakang, yaitu dengan melihat sudut yang terbentuk seperti

pada gambar di bawah ini, dan nilai tersebut ditambahkan dengan 1 jika tulang bergerak

memutar atau menyerong ke kiri maupun ke kanan

Gambar 2.19 Tahap 2 metode REBA

3. Menganalisis posisi kaki, yaitu dengan melihat posisi yang terbentuk seperti pada gambar

di bawah ini, dan menambahkan nilai 1 jika lutut membentuk sudut 30o sampai dengan 60o,

sedangkan jika lutut membentuk sudut >60o maka nilai 2 ditambahkan ke dalam nilai Leg.

Gambar 2.20 Tahap 3 metode REBA

4. Melihat nilai postur pada tabel A berdasarkan nilai pada tahap 1 sampai 3

Gambar 2.21 Tahap 4 metode REBA

5. Menambah nilai jika terdapat beban tertentu yang ditanggung oleh pekerja yang diamati

6. Tambahkan nilai dari tahap 4 dan tahap 5 untuk memperoleh nilai Score A, lalu cari baris

yang sesuai dengan nilai Score A pada tabel C

Page 25: Laporan Akhir KP

18

Gambar 2.22 Tahap 4-6 metode REBA

7. Menganalisis posisi lengan atas, yaitu dengan melihat sudut yang terbentuk seperti pada

gambar di bawah ini, dan nilai tersebut ditambahkan dengan 1 ataupun dikurangkan dengan

1 apabila terdapat pergerakan lain pada lengan atas

Gambar 2.23 Tahap 7 metode REBA

8. Menganalisis posisi lengan bawah, yaitu dengan melihat sudut yang terbentuk dari posisi

normalnya seperti pada gambar di bawah ini

Gambar 2.24 Tahap 8 metode REBA

9. Menganalisis pergerakan pergelangan tangan, yaitu dengan mengamati sejauh mana

pergelangan tangan memutar dari porosnya

Gambar 2.25 Tahap 9 metode REBA

10. Melihat nilai postur pada tabel B berdasarkan nilai pada tahap 7 sampai 9

Page 26: Laporan Akhir KP

19

Gambar 2.26 Tahap 10 metode REBA

11. Mengamati tangan pekerja dalam memegang atau menggenggam benda, semakin minim

fasilitas handling maupun semakin sulit pekerja dalam memegang atau menggenggam

benda, makan nilainya makin tinggi

12. Menentukan nilai Score B dengan cara menjumlahkan nilai pada tahap 10 dan tahap 11,

lalu cocokkan nilai Score B pada kolom di tabel C dan pasangkan dengan nilai Score A

pada tahap 6 untuk mendapatkan nilai Table C

Gambar 2.27 Tahap 12 metode REBA

13. Menentukan nilai Activity Score dengan cara mengamati apakah satu atau lebih bagian

tubuh pekerja berada di posisi statis selama lebih dari 1 menit, pekerja melakukan repetisi

minimal 4 kali dalam 1 menit, atau aktivitas tersebut merubah postur tubuh secara

signifikan dan membuatnya menjadi tidak stabil. Lalu tambahkan nilai Table C dengan

nilai Activity Score untuk mendapatkan nilai akhir dari metode REBA.

Gambar 2.28 Tahap 13 metode REBA

Page 27: Laporan Akhir KP

20

BAB III

GAMBARAN LOKASI KERJA PRAKTEK

3.1. Gambaran Umum PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang

3.1.1. Sejarah PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang

PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang merupakan perusahaan penghasil pupuk urea

pertama di Indonesia. Perusahaan ini merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN)

yang bergerak di bidang produksi dan pemasaran pupuk, dan telah mengalami dua kali

perubahan bentuk usaha. Perubahan pertama berdasarkan Peraturan Pemerintah No.

20 Tahun 1964 yang mengubah status perusahaan dari Perseroan Terbatas (PT)

menjadi Perusahaan Negara (PN), sedangkan perubahan kedua terjadi didasari atas

Peraturan Pemerintah No. 20 Tahun 1969 dan Akte Notaris Soeleman Ardjasasmita

pada bulan 1970, di mana status perusahaan diubah kembali menjadi Perseroan

Terbatas (PT). Secara legal, PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang resmi didirikan

berdasarkan Akte Notaris Endang Pondang No. 177 pada tanggal 24 Desember 1959

dan diumumkan pada Lembaran Negara Republik Indonesia No. 46 pada tanggal 17

Juni 1960.

Setelah hampir 4 dekade berdiri, perusahaan ini lantas ditunjuk menjadi

perusahaan induk (holding company) berdasarkan Peraturan Pemerintah No.28

tanggal 7 Agustus 1997. Perubahan status ini menyebabkan PT Pupuk Sriwidjaja

(Persero) juga mengalami perubahan dalam hal permodalan. Seluruh saham

pemerintah pada industri pupuk nasional, yakni PT Pupuk Kujang, PT Pupuk Iskandar

Muda, PT Pupuk Kalimantan Timur (Tbk), dan PT Petrokimia Gresik dialihkan

kepemilikannya kepada PT Pupuk Sriwidjaja (Persero). Lebih jauh lagi, modal

perusahaan kemudian diperkuat lagi dengan adanya pengalihan saham sebesar Rp 6

miliar dari PT Mega Eltra dan tambahan modal disetor sebesar Rp 729 miliar dari hasil

kapitalisasi laba ditahan PT Pupuk Kaltim Tbk. Dengan adanya peralihan tersebut

yang dilakukan secara bertahap, maka keseluruhan modal yang disetor dan

ditempatkan ke PT Pupuk Sriwidjaja (Persero) per 31 Desember 2002 mencapai Rp

3,6 triliun.

Page 28: Laporan Akhir KP

21

Pada kuartal akhir 2010, PT Pupuk Sriwidjaja Palembang didirikan berdasarkan

Akta Notaris Fathiah Helmi, S.H., No. 14 tanggal 12 November 2010. Pendirian

tersebut merupakan bagian dari mekanisme pemisahan tidak murni (spin off). PT

Pupuk Sriwidjaja Palembang, yang tetap disebut sebagai PUSRI, menjadi anak

perusahaan dan beroperasi efektif sejak 1 Januari 2011 sedangkan PT Pupuk

Sriwidjaja (Persero) menjadi perusahaan induk. Terhitung sejak tanggal 5 April 2012,

PT Pupuk Sriwidjaja (Persero) kemudian secara resmi berganti nama menjadi PT

Pupuk Indonesia (Persero) yang disebut juga sebagai Pupuk Indonesia Holding

Company (PIHC). Untuk menunjang kinerja operasional jangka panjang, PT Pupuk

Sriwidjaja Palembang melakukan pembangunan Pabrik Pusri-IIB. Acara peresmian

tiang pancang (ground breaking) tersebut dilaksanakan oleh Dahlan Iskan sebagai

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) pada tanggal 8 April tahun 2013. Pabrik

Pusri-IIB merupakan pabrik yang pertama kali dibangun atas nama PT Pupuk

Sriwidjaja Palembang dan didesain ramah lingkungan serta hemat energi.

Sejak tahun 2011, setelah dilakukan spin-off, PUSRI sebagai anak perusahaan

bertanggung jawab menangani produksi, distribusi, dan pemasaran pupuk dengan

wilayah Pemasaran Sumatera bagian Selatan, Jawa Tengah, DIY, Banten & DKI.

Sebagai perintis perusahaan pupuk di Indonesia, PUSRI menjadi pemasok tenaga-

tenaga ahli perpupukan yang handal bagi perusahaan-perusahaan pupuk lain di

Indonesia. PUSRI juga terus melakukan pembinaan sumber daya manusia agar

sanggup menangani pemeliharaan dan perbaikan pabrik pupuk secara mandiri.

Pembinaan juga dilakukan sejalan dengan proses regenerasi sumber daya manusia

sehingga PUSRI dapat melakukan alih teknologi secara berkesinambungan.

PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang memiliki 4 buah pabrik utama yaitu pabrik

Pusri II, III, IV, dan IB yang mempunyai kapasitas produksi terpasang sebesar

2.280.000 ton urea per tahun. Selain itu, PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang juga

memiliki sarana penunjang distribusi dan pemasaran, antara lain 7 (tujuh) buah kapal

pengangkut urea curah, 1 (satu) buah kapal pengangkut amoniak, 595 buah gerbong

kereta api pengangkut pupuk, Unit Pengantongan Pupuk (UPP) di Belawan, Meneng,

Surabaya, dan Cilacap, serta gudang-gudang penyimpanan pupuk yang tersebar di

seluruh Indonesia di Lini I (30 buah), Lini II (61 buah), dan Lini III (289 buah).

Page 29: Laporan Akhir KP

22

3.1.2. Lokasi dan Tata Letak PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang

PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang terletak di tepi sungai Musi dan berjarak 7 km

dari pusat kota Palembang. Perusahaan ini didirikan di Palembang karena sumber daya

alam berupa gas alam sebagai bahan baku pembuatan pupuk urea dan air sungai Musi

sebagai bahan penunjang untuk keperluan utilitas pabrik tersedia dalam jumlah yang

besar dan dapat digunakan sebagai prasarana transportasi pengangkutan hasil

produksi.

PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang terletak di antara dua kecamatan, yaitu

kecamatan Kalidoni dan kecamatan Ilir Timur 2. Kecamatan Kalidoni terdiri dari dua

kelurahan, yaitu kelurahan Sungai Buah dan kelurahan Sungai Selayur. Sedangkan

kecamatan Ilir Timur 2 terdiri dari dua kelurahan, yaitu kelurahan 1 Ilir dan kelurahan

3 Ilir. Adapun batas-batas wilayah PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang meliputi:

a. Sebelah utara berbatasan dengan kelurahan Sungai Selayur

b. Sebelah selatan berbatasan dengan sungai Musi

c. Sebelah timr berbatasan dengan kelurahan Sungai Selayur

d. Sebelah barat berbatasan dengan kelurahan 1 Ilir, 3 Ilir, dan Sungai Buah

3.1.3. Visi, Misi, dan Lambang PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang

Pada tahun 2012, Pusri melakukan review terhadap Visi, Misi, Nilai, dan Budaya

Perusahaan. Proses review ini merupakan penyesuaian atas perubahan posisi

perusahaan sebagai anak perusahaan dari PT Pupuk Indonesia (Persero) dan lingkup

lingkungan bisnis perusahaan pasca spin off. Dasar pengesahan hasil analisa Visi,

Misi, Tata Nilai dan Makna perusahaan adalah Surat Keputusan Direksi No.

SK/DIR/207/2012 tanggal 11 Juni 2012.

PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang memiliki visi yaitu "Menjadi Perusahaan Pupuk

Terkemuka Tingkat Regional."

Dalam mewujudkan visinya, PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang memiliki misi,

yaitu "Memproduksi serta memasarkan pupuk dan produk agribisnis secara efisien,

berkualitas prima dan memuaskan pelanggan."

PT. Pupuk Sriwidjaja memiliki tata nilai perusahaan sebagai berikut:

Page 30: Laporan Akhir KP

23

1. Integritas

2. Profesional

3. Fokus pada pelanggan

4. Loyalitas

5. Baik Sangka

Lambang PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang beserta detail elemen visualnya:

Gambar 3.1. Lambang PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang

1. Lambang Pusri yang berbentuk huruf "U" melambangkan singkatan "Urea".

Lambang ini telah terdaftar di Ditjen Haki Dep. Kehakiman & HAM No. 021391

2. Setangkai padi dengan jumlah butiran 24 melambangkan tanggal akte pendirian

PT Pusri.

3. Butiran-butiran urea berwarna putih sejumlah 12, melambangkan bulan

Desember pendirian PT Pusri.

4. Setangkai kapas yang mekar dari kelopaknya. Butir kapas yang mekar berjumlah

5 buah Kelopak yang pecah berbentuk 9 retakan ini, melambangkan angka 59

sebagai tahun pendirian PT Pusri (1959).

5. Perahu Kajang, merupakan legenda rakyat dan ciri khas kota Palembang yang

terletak di tepian Sungai Musi. Perahu Kajang juga diangkat sebagai merk dagang

PT Pupuk Sriwidjaja.

6. Kuncup teratai yang akan mekar, merupakan imajinasi pencipta akan prospek

perusahaan dimasa datang.

7. Komposisi warna lambang kuning dan biru benhur dengan dibatasi garis-garis

hitam tipis (untuk lebih menjelaskan gambar) yang melambangkan keagungan,

Page 31: Laporan Akhir KP

24

kebebasan cita-cita, serta kesuburan, ketenangan, dan ketabahan dalam mengejar

dan mewujudkan cita-cita itu.

3.1.4. Struktur Organisasi PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang

PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang dalam pengelolaannya memakai Line and Staff

Organization System dengan bentuk perusahaan Perseroan Terbatas (PT) dan modal

pengelolaan pabrik sepenuhnya berasal dari pemerintah. Dewan Komisaris bertugas

untuk melakukan pengawasan atas kebijakan Direksi. Dewan Direksi dipimpin oleh

seorang Direktur Utama dan untuk tugas operasionalnya dibantu oleh beberapa

direktur, yaitu:

1. Direktur Produksi

2. Direktur Pemasaran

3. Direktur Teknik dan Pengembangan

4. Direktur Keuangan

5. Direktur SDM dan Umum

Dalam pengoperasian pabrik, direktorat yang berhubungan dengan proses atau

melaksanakan tugas operasional adalah Direktorat Produksi, yang membawahi

Departemen dan Non Departemen yang terhubung dengan Kompartemen Produksi,

yaitu:

1. Departemen Operasi IB

2. Departemen Operasi II

3. Departemen Operasi III

4. Departemen Operasi IV

5. Departemen Pemeliharaan

6. Departemen Listrik dan Instrumen

7. Departemen K3 dan LH

8. Departemen Rendal Produksi

9. Departemen Inspeksi Teknik

10. Departemen Pengantongan dan Angkutan

11. Departemen Perbengkelan

Page 32: Laporan Akhir KP

25

12. Departemen Rendal Pemeliharaan

Berikut ini adalah gambar bagan struktur organisasi PT. Pupuk Sriwidjaja

Palembang:

Gambar 3.2. Bagan struktur organisasi PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang

3.1.5. Bidang Usaha PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang

PT Pupuk Sriwidjaja Palembang beroperasi sesuai dengan Anggaran Dasar

Perusahaan, yaitu melakukan usaha di bidang industri, perdagangan, dan jasa lainnya

di bidang perpupukan, petrokimia, agrokimia, agro industri dan kimia lainnya. Sejalan

dengan hal tersebut, kegiatan usaha PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang secara umum

dibagi tiga, yaitu:

1. Industri, PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang melakukan kegiatan usaha pengolahan

bahan baku menjadi produk yang dibutuhkan sebagai bahan dasar pembuatan

pupuk, petrokimia, agrokimia, agroindustri dan bahan kimia lainnya. Selain itu,

PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang juga memproduksi pupuk dan produk kimia lain

serta produk turunannya.

2. Perdagangan, PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang mendistribusikan dan

memperdagangkan produknya ke dalam dan luar negeri bagi pengguna akhir atau

pelaku usaha di industri pupuk, petrokimia, agrokimia, agroindustri dan bahan

kimia lain. Selain itu, PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang juga dapat melakukan

kegiatan impor bahan baku, bahan pembantu, peralatan produksi dan bahan kimia

lainnya yang dibutuhkan untuk menjalankan usahanya.

Page 33: Laporan Akhir KP

26

3. Jasa lainnya, PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang melakukan kegiatan-kegiatan lain

yang mendukung usaha perusahaan, yaitu penelitian dan pengembangan, pelatihan

dan pendidikan, desain engineering, pengantongan (bagging station), konstruksi,

manajemen, pengoperasian pabrik, perbaikan, dan pemeliharaan. Selain itu,

sebagai salah satu perintis industri pupuk nasional, PT. Pupuk Sriwidjaja

Palembang menyediakan jasa konsultasi dan teknis untuk industri pupuk,

petrokimia, agrokimia, agroindustri dan industri kimia lainnya serta bidang

pertanian dan perkebunan, terutama yang terkait dengan pupuk. Selain memiliki

produk utama, yaitu pupuk urea dan amoniak, PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang

menghasilkan dan menjual produk samping. Saat ini, ada 4 pabrik utama, yaitu

PUSRI-IB, II, III dan IV yang memproduksi produk utama, sedangkan produk

samping dihasilkan oleh beberapa pabrik kecil lainnya. Produk samping PT.

Pupuk Sriwidjaja Palembang yaitu CO2 cair, CO2 padat atau es kering, serta

Nitrogen dan Oksigen yang keduanya berbentuk cair. Selain itu, PUSRI juga

memproduksi dan menjual pupuk organik sebagai salah satu produk samping.

3.1.6. Produk Utama PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang

Produk utama yang dihasilkan PUSRI adalah pupuk urea dan amoniak. Urea

merupakan senyawa organik yang mengandung karbon, hidrogen, oksigen dan

nitrogen dengan rumus CON2H4 atau (NH2)2CO. Produk urea yang dihasilkan PUSRI

berbentuk butiran curah berukuran 6-8 US Mesh. Kandungan utama pupuk urea

PUSRI adalah Nitrogen minimum 46% dengan Biuret maksimum 1% dan kandungan

air maksimum 0,5%.

Produk pupuk urea PUSRI yang dijual ke industri sekitar 90% digunakan sebagai

salah satu bahan baku pupuk kimia. Dalam pertanian, pupuk urea menjadi pemasok

unsur Nitrogen dalam tanah. Melalui proses hidrolisis di dalam tanah, urea akan

melepaskan ion amonium. Pupuk Urea PUSRI memiliki kandungan Nitrogen yang

cukup tinggi dan secara umum hanya setengah dari kandungan Nitrogen tersebut yang

terserap oleh tanaman.

Page 34: Laporan Akhir KP

27

Selanjutnya, PUSRI juga memproduksi amoniak yang merupakan senyawa kimia

dengan rumus NH3. Amoniak secara umum tidak berwarna, bersifat korosif, dan

berbau tajam yang khas. Amoniak juga dapat ditemui dalam bentuk gas atau cairan.

Pada produk rumah tangga dan konsumsi lainnya, amoniak yang terkandung adalah

amonium hidroksida yang sudah dilarutkan atau diencerkan.

Untuk keperluan komersil, jenis amoniak yang diproduksi dan dijual adalah

amoniak anhidrat yang tidak mengandung air. PUSRI memproduksi amoniak anhidrat

dalam bentuk cair pada temperatur -33 derajat Celcius. Amoniak tersebut memiliki

kandungan Nitrogen minimum 99,5%, kadar air maksimum 0,5%, dan kandungan

minyak maksimum 5ppm.

3.1.7. Produk Samping PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang

Produk samping yang dihasilkan PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang adalah sebagai

berikut:

1. CO2 Cair dan CO2 Padat

PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang mulai memproduksi CO2 pertama kali dalam

bentuk botol pada tahun 1980. Kemudian sejak tahun 1983, PT. Pupuk Sriwidjaja

Palembang memproduksi CO2 cair dan CO2 padat atau es kering. PT. Pupuk

Sriwidjaja Palembang mampu memproduksi CO2 cair sampai dengan kapasitas

55 Ton CO2 per hari berkat dukungan teknis dari perusahaan Gases Industriales

Buenos Aires, Argentina. Untuk produksi es kering, kapasitas saat ini telah

mencapai 4,8 ton per hari.

Proses produksi CO2 cair bermula dari gas CO2 dari Pabrik Amoniak yang

berlebih. Gas yang berlebih tersebut kemudian dikirim ke pabrik CO2 cair.

Selanjutnya gas CO2 dimurnikan dan didinginkan pada suhu -30 derajat Celcius

sehingga berubah bentuk menjadi cair pada tekanan 15kg/cm2.

Pembuatan es kering atau dry ice dimulai dari CO2 cair yang diubah menjadi CO2

padat pada temperatur -78,8 derajat Celcius. CO2 padat kemudian ditekan dengan

alat press sehingga membentuk silinder berukuran panjang 34 cm dengan

penampang garis tengah 15 cm.

Page 35: Laporan Akhir KP

28

Produk CO2 cair umumnya digunakan dalam industri minuman dan blanket.

Produk es kering yang dijual PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang memiliki manfaat

dalam pengawetan hasil pertanian dan perikanan untuk mengurangi persentase

kerusakan produk. Dengan demikian, produk menjadi lebih tahan lama dan

terhindar dari kemungkinan terbuang.

Selain itu, pendinginan atau pengawetan bahan makanan juga dapat

menggunakan es kering, namun tentunya harus dilakukan dengan teknik yang

benar. Bahan makanan tidak boleh tersentuh langsung oleh es kering sebab akan

mengakibatkan bahan makanan tersebut rusak. Untuk beberapa industri lainnya,

es kering merupakan salah satu bahan yang dibutuhkan dalam proses produksi

inti.

2. Oksigen dan Nitrogen

PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang memproduksi oksigen dan nitrogen dengan

memisahkan oksigen dan nitrogen dari udara melalui fraksinasi. Proses tersebut

dilakukan dalam Air Separation Unit di pabrik dengan teknologi dari Process

System Incorporated, New York, Amerika Serikat. Proses produksi berawal dari

udara bebas yang dikompresi terlebih dahulu dan kemudian kandungan H2O di

udara dihilangkan. Hasil kompresi kemudian didinginkan hingga suhu -184

derajat Celcius. Dengan titik embun yang berbeda, Oksigen (O2) akan mencair

dan memisahkan diri dari Nitrogen (N2) pada suhu -183 derajat Celcius.

Kemudian, gas Nitrogen (N2) akan mencair pada suhu -196,8 derajat Celcius.

3.1.8. Proses Produksi PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang

PUSRI Palembang mempunyai 4 (empat) unit pabrik dengan masing-masing

pabrik terdiri atas 3 (tiga) bagian sebagai berikut :

1. Pabrik Amoniak

2. Pabrik Urea

3. Pabrik Utilitas

Berikut Diagram Overall Pabrik PUSRI Pelembang:

Page 36: Laporan Akhir KP

29

Gambar 3.3. Diagram overall PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang

Berikut ini adalah diagram proses pembuatan amoniak:

Page 37: Laporan Akhir KP

30

Gambar 3.4. Diagram proses pembuatan amoniak

Berikut ini adalah diagram proses pembuatan urea:

Page 38: Laporan Akhir KP

31

Gambar 3.5. Diagram proses pembuatan urea

3.2. Gambaran Khusus Lokasi Kerja Praktik

Departemen K3 dan LH dikepalai oleh seorang Manajer K3 dan LH yang membawahi 5

bagian, yakni Bagian PK dan KK, Bagian Hiperkes, Bagian Pengendalian Lingkungan

Hidup, Bagian Pengawasan dan Evaluasi Lingkungan Hidup, dan Kelompok Teknik

Keselamatan Lingkungan. Dalam pelaksanaan penerapan K3, yang menjadi Sasaran

Keselamatan dan Kesehatan Kerja di PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang adalah sebagai

berikut:

1. Zero Accident

2. Mencegah dan mengurangi rasa sakit akibat kerja

3. Mencegah terjadinya kebakaran, kebocoran, dan peledakan

Page 39: Laporan Akhir KP

32

Adapun program-program yang ditetapkan untuk mencapai tujuan dan sasaran di antaranya

adalah sebagai berikut:

1. Pembinaan dan pelatihan K3 kepada seluruh karyawan untuk selalu menerapkan sikap

kerja selamat melalui K3 dan safety talk, buletin K3, gerakan bulan K3 nasional, dan

lain-lain

2. Penyusunan prosedur kerja dengan aspek K3 pada setiap pekerjaan berbahaya

3. Pengamanan dan pengawasan terhadap pekerjaan yang beresiko kecelakaan

4. Razia secara periodik terhadap sikap kerja karyawan di lapangan serta kepatuhannya

terhadap peraturan K3

5. Pelaksanaan identifikasi resiko melalui inspeksi K3 dan perondaan di lingkungan kerja

secara periodik

6. Pengukuran secara dini kemungkinan adanya kebocoran gas berbahaya yang dapat

menyebabkan terjadinya kebakaran atau peledakan

7. Program pengukuran kebisingan, debu urea, bocoran gas amoniak, kualitas air minum

dan air kolam renang serta menganalisa dan membuat rekomendasinya

Berikut ini adalah bagan struktur organisasi Departemen K3 dan LH:

Gambar 3.6. Bagan struktur organisasi departemen K3 dan LH

PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang merupakan perusahaan yang sangat berkomitmen untuk

menerapkan K3 dalam setiap proses pekeraannya. Tujuan Keselamatan dan Kesehatan

Kerja di PT. Pupuk Sriwidjaja Palembang adalah sebagai berikut:

1. Menciptakan kondisi kerja dan sikap kerja yang aman

Page 40: Laporan Akhir KP

33

2. Menciptakan kondisi lingkungan kerja yang sehat dan meningkatkan kebugaran

karyawan

3. Mengamankan tempat kerja dari resiko kebakaran, kebocoran, dan peledakan

4. Penyelenggaraan Safety dan House Keeping Contest antar unit kerja di lingkungan PT.

Pupuk Sriwidjaja Palembang

5. Program pemeriksaan, pemeliharaan, dan penggantian sarana dan pra-sarana K3 yang

kondisinya tidak memenuhi syarat K3 lgi

6. Pelaksanaan hazard study pada setiap modifikasi peralatan pabrik dan pabrik baru

7. Pelatihan tanggap darurat dan evaluasi

8. Tinjauan manajemen K3 melalui rapat P2K3

9. Pelaksanaan audit K3 internal setiap tahun serta eksternal 3 tahun sekali

10. Pelaksanaan komunikasi adanya potensi bahaya kepada karyawan/pekerja melalui

safety poster, tanda peringatan, dan petunjuk keselamatan kerja

Page 41: Laporan Akhir KP

34

BAB IV

PEMBAHASAN

4.1. Pemilihan Postur Kerja

Pada penelitian ini, penulis menganalisis postur kerja seorang operator yang bertugas

meletakkan pupuk urea ke dalam kantong yang terbuka, bertempat di PPU 3/4. Pekerjaan ini

merupakan tipe pekerjaan yang dilakukan secara berulang atau memiliki siklus. Berikut ini

adalah gambar postur kerja yang dianalisis:

Gambar 4.1. Postur pekerja yang dianalisis

Page 42: Laporan Akhir KP

35

4.2. Analisis dengan Metode RULA

Berikut ini adalah tahapan yang penulis lakukan dalam menganalisis postur pekerja yang

dianalisis dari gambar di atas:

Langkah 1: Locate Upper Arm Position

Gambar 4.2. Posisi lengan atas dan kategori penilaian

Postur di atas berada pada posisi lengan atas membentuk sudut 74,42o terhadap

sumbu tubuh. Posisi bahu tidak terangkat dan lengan atas tidak mengalami

abduksi atau menjauhi sumbu tubuh. Operator juga tidak mendapat sandaran dari

objek lain.

Skor: +3

Langkah 2: Locate Lower Arm Position

Gambar 4.3. Posisi lengan bawah dan kategori penilaian

Page 43: Laporan Akhir KP

36

Postur di atas menunjukkan posisi lengan bawah membentuk sudut 60,69o. Posisi

lengan tidak menjauhi atau mendekati tubuh.

Skor: +1

Langkah 3 dan Langkah 4: Locate Wrist Position & Wrist Twist

Gambar 4.4. Posisi pergelangan tangan dan kategori penilaian

Posisi pergelangan tangan membentuk sudut 12.10o dan tidak terdapat bending

pada posisi ini.

Skor : +3

Dapat dilihat dari Gambar 4.4 posisi pergelangan terpuntir pada mid-range.

Skor : +1

Langkah 5: Look-up Posture Score in Table A

Gambar 4.5. Tabel A RULA

Skor: 4

Page 44: Laporan Akhir KP

37

Langkah 6 – Langkah 8: Add Muscle Use Score, Add Force/Load Score, Find

Row in Table C

Gambar 4.6. Penilaian untuk baris tabel C

Postur berada pada kondisi statis, sehingga pada langkah 6:

Skor: +1

Tidak ada beban yang dianggap dikarenakan kantong berada dalam posisi di atas

alas kerja sehingga pekerja tidak perlu mengangkatnya.

Skor: 0

Berdasarkan hal di atas, jumlahkan skor pada langkah 5 hingga langkah 7 untuk

mengetahui nilai baris pada tabel C.

Skor: 4+1+0 = 5

Langkah 9: Locate Neck Position

Gambar 4.7. Posisi leher dan kategori penilaian

Posisi leher membentuk sudut 6,37o terhadap sumbu normal tubuh.

Skor: +1

Page 45: Laporan Akhir KP

38

Langkah 10: Locate Trunk Position

Gambar 4.8. Posisi batang tubuh dan kategori penilaian

Sudut yang dibentuk badan dan sumbu normal tubuh adalah 14,1o.

Skor: +2

Langkah 11: Legs

Gambar 4.9. Posisi kaki dan kategori penilaian

Kaki pekerja menapak dengan mudah pada lantai.

Skor: +1

Langkah 12: Look-up Posture Score in Table B

Gambar 4.10. Tabel B RULA

Page 46: Laporan Akhir KP

39

Skor: 2

Langkah 13 – Langkah 15: Add Muscle Use Score, Add Force/Load Score,

Find Column in Table C

Gambar 4.11. Penilaian untuk kolom tabel C

Postur berada pada kondisi statis, sehingga pada langkah 12:

Skor: +1

Tidak ada beban yang dianggap dikarenakan kantong berada dalam posisi di atas

alas kerja sehingga pekerja tidak perlu mengangkatnya.

Skor: 0

Berdasarkan hal di atas, jumlahkan skor pada langkah 12 hingga langkah 14 untuk

mengetahui nilai kolom pada tabel C.

Skor: 2+1+0 = 3

Langkah Akhir: Temukan nilai RULA dan Berikan Kesimpulan

Gambar 4.12. Tabel C

Kesimpulan: Nilai 4 menunjukkan bahwa pekerja melakukan pekerjaan dengan

posisi kerja yang bisa menimbulkan cidera, dan diperlukan evaluasi lebih

lanjut dan kemungkinan diperlukan perubahan postur kerja.

Page 47: Laporan Akhir KP

40

4.3. Analisis dengan Metode REBA

Berikut ini adalah tahapan yang penulis lakukan dalam menganalisis postur pekerja yang

dianalisis dari gambar di atas:

Langkah 1: Locate Neck Position

Gambar 4.13. Posisi leher dan kategori penilaian

Posisi leher membentuk sudut 6,37o terhadap sumbu normal tubuh.

Skor: +1

Langkah 2: Locate Trunk Position

Gambar 4.14. Posisi batang tubuh dan kategori penilaian

Sudut yang dibentuk badan dan sumbu normal tubuh adalah 14,1o.

Skor: +2

Langkah 3: Legs

Gambar 4.15. Posisi kaki beserta sudut yang terbentuk dan kategori penilaian

Page 48: Laporan Akhir KP

41

Kedua kaki pekerja bertumpu pada alas dan membentuk sudut 77,47o.

Skor: 1+2=3

Langkah 4: Look-up Posture Score in Table A

Gambar 4.16. Tabel A REBA

Skor: 4

Langkah 5-Langkah 6: Add Force/Load Score,Score A Find Row in Table C

Gambar 4.17. Penilaian untuk baris tabel C

Tidak ada beban yang dianggap dikarenakan kantong berada dalam posisi di atas

alas kerja sehingga pekerja tidak perlu mengangkatnya.

Skor: 0

Berdasarkan hal di atas, jumlahkan skor pada langkah 4 dan langkah 5 untuk

mengetahui nilai baris pada tabel C.

Skor: 4+0=4

Langkah 7: Locate Upper Arm Position

Gambar 4.18. Posisi lengan atas dan kategori penilaian

Page 49: Laporan Akhir KP

42

Postur di atas berada pada posisi lengan atas membentuk sudut 74,42o terhadap

sumbu tubuh. Posisi bahu tidak terangkat dan lengan atas tidak mengalami

abduksi atau menjauhi sumbu tubuh. Operator juga tidak mendapat sandaran dari

objek lain.

Skor: +3

Langkah 8: Locate Lower Arm Position

Gambar 4.19. Posisi lengan bawah dan kategori penilaian

Postur di atas menunjukkan posisi lengan bawah membentuk sudut 60,69o. Posisi

lengan tidak menjauhi atau mendekati tubuh.

Skor: +1

Langkah 9: Locate Wrist Position

Gambar 4.20. Posisi pergelangan tangan dan kategori penilaian

Posisi pergelangan tangan membentuk sudut 37,96o dan tidak terdapat bending

pada posisi ini.

Skor: +2

Page 50: Laporan Akhir KP

43

Langkah 10: Look-up Posture Score in Table B

Gambar 4.21. Tabel B REBA

Skor: 5

Langkah 11-Langkah 12:

Gambar 4.22. Penilaian untuk kolom tabel C

Pegangan masih dikatakan baik pegangan tidak ideal dikarenakan tidak ada

handle khusus pada karung pupuk urea.

Skor: +1

Berdasarkan hal di atas, jumlahkan skor pada langkah 10 dan langkah 11 untuk

mengetahui nilai baris pada tabel C

Skor: 5+1=6

Langkah 13: Activity Score

Gambar 4.23. Kriteria penilaian aktivitas pekerja

Page 51: Laporan Akhir KP

44

Gambar 4.24. Tabel C REBA

Mula-mula, berdasarkan nilai yang didapat dari perhitungan di langkah 6 dan

langkah 12, penulis mendapatkan nilai postur pada Tabel C sebesar:

Skor: 6

Langkah seanjutnya adalah melakukan penjumlahan antara nilai table C dan nilai

aktivitas untuk mendapatkan hasil akhir. Adapun aktivitas yang dilakukan adalah

pekerja berada dalam postur statis selama lebih dari 1 menit.

Skor: +1

Total Skor: 6+1=7

Kesimpulan: Nilai 7 menunjukkan bahwa pekerja melakukan pekerjaan dengan

posisi kerja yang memiliki tingkat resiko MSD menengah, dan diperlukan

evaluasi lebih lanjut dan diperlukan perubahan postur kerja

Page 52: Laporan Akhir KP

45

BAB V

PENUTUP

5.1. Kesimpulan

Adapun kesimpulan yang didapatkan dari penelitian Kerja Praktek di PT. Pupuk Sriwidjaja

Palembang adalah sebagai berikut:

1. Berdasarkan hasil analisis, postur kerja pekerja di bagian PPU 3/4 bernilai 4 menurut

metode RULA, dan bernilai 7 menurut metode REBA.

2. Kesimpulan dengan metode RULA: pekerja melakukan pekerjaan dengan posisi kerja yang

bisa menimbulkan cidera, dan diperlukan evaluasi lebih lanjut dan kemungkinan

diperlukan perubahan postur kerja.

3. Kesimpulan dengan metode REBA: pekerja melakukan pekerjaan dengan posisi kerja yang

memiliki tingkat resiko MSD menengah, dan diperlukan evaluasi lebih lanjut dan

diperlukan perubahan postur kerja.

4. Metode yang lebih tepat digunakan adalah metode RULA, dikarenakan pekerja berada

dalam posisi duduk sehingga lebih difokuskan untuk menganalisis bagian atas tubuh

pekerja.

5.2. Saran

Adapun saran yang dapat diberikan untuk penelitian Kerja Praktek di PT. Pupuk Sriwidjaja

Palembang adalah sebagai berikut:

1. Untuk evaluasi lebih lanjut, gunakan uji statistik dengan mengolah data kuesioner dan

wawancara terkait postur kerja&keluhan MSD agar dapat diketahui apakah postur kerja

merupakan penyebab keluhan MSD pada pekerja atau tidak

2. Jika uji statistik menunjukkan bahwa postur kerja merupakan penyebab keluhan MSD pada

pekerja, maka dapat dilakukan perbaikan standar postur kerja pada pekerja, dengan cara

mengurangi sudut yang dibentuk oleh posisi lengan atas, lengan bawah, pergelangan

tangan, serta batang tubuh, dikarenakan keempat aspek tersebut yang paling berpengaruh

pada skor akhir metode RULA. Sedangkan untuk metode REBA, untuk menurunkan resiko

MSD, maka dapat dilakukan perbaikan pada posisi lengan atas, lengan bawah, pergelangan

Page 53: Laporan Akhir KP

46

tangan, sehingga sudut yang terbentuk dapat berkurang, serta perlu adanya standarisasi alat

pemegang kantong pupuk sehingga pekerja dapat lebih nyaman dalam memegangnya.

3. Untuk hasil analisis yang lebih akurat, gunakan kamera untuk merekam aktivitas pekerja

dalam bentuk video sehingga bisa dianalisis setiap perubahan gerakan utamanya agar lebih

mengetahui mana yang harus dianalisis lebih lanjut

Page 54: Laporan Akhir KP

47

DAFTAR PUSTAKA

Chaffin, D. B. dan Andersson, G. 1984. Occupational Biomechanics. New York: Wiley

Hignett and McAtamney, L., 2000, Rapid Entire Body Assessment (REBA), Applied

Ergonomics, vol. 31, pp. 201-205

McAtamney, L., and Corlett, E.N., 1993, RULA: A Survey Method for the Investigation of

Work-Related Upper Limb Disorders, Applied Ergonomics 1993, Vol. 24(2), pp. 91-99

Middlesworth, M., A Step-by-Step Guide: Rapid Upper Limb Assessment (RULA), Ergonomics

Plus, Indiana.

Middlesworth, M., A Step-by-Step Guide: Rapid Entire Body Assessment (REBA), Ergonomics

Plus, Indiana.

Page 55: Laporan Akhir KP

48

LAMPIRAN