laporan pelatihan akreditasi

6
LAPORAN PELATIHAN FASILITASI PERSIAPAN PELAKSANAAN AKREDITASI RUMAH SAKIT TANGGAL 26-28 JUNI 2013 DI HOTEL ORCHADZ PONTIANAK A. LATAR BELAKANG Akreditasi Rumah Sakit merupakan upaya peningkatan mutu pelayanan Rumah Sakit yang dilakukan dengan membangun system dan budaya mutu. Didalam mencapai mutu tersebut, maka upaya penigkatan mutu pelayanan Rumah Sakit disusun berupa kegiatan yang komprehensif dan integratif yang menyangkut struktur, proses dan output/outcome secara objektif, sistematik dan berlanjut, memantau dan menilai mutu serta kewajaran pelayanan. Melalui akreditasi Rumah Sakit diharapkan akan membangun system dan mengintegrasikan budaya mutu ke dalam pelayanan Rumah Sakit dan akan menghasilkan kinerja yang berlandaskan standar pelayanan dan standar profesi sehingga para pelaku pelayanan akan merasa aman dan nyaman dalam melaksanakan tugas-tugasnya dan penerima pelayanan akan merasa puas karena pelayanan yang diberikan telah memenuhi standard dan keinginannya. Pelaksanaan survey akreditasi Rumah Sakit versi 2012 yang akan dilaksanakan oleh KARS (Komisi Akreditasi Rumah Sakit) akan lebih dititik beratkan pada implementasi di Rumah Sakit, yang dilakukan dengan cara:

Upload: rozmee-yantey-pratiwi

Post on 19-Jan-2016

45 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

AkreditasiRumahSakitmerupakanupayapeningkatanmutupelayananRumahSakit yang dilakukandenganmembangun system danbudayamutu. Didalammencapaimututersebut, makaupayapenigkatanmutupelayananRumahSakitdisusunberupakegiatan yang komprehensifdanintegratif yang menyangkutstruktur, proses dan output/outcome secaraobjektif, sistematikdanberlanjut, memantaudanmenilaimutusertakewajaranpelayanan.

TRANSCRIPT

Page 1: LAPORAN pelatihan Akreditasi

LAPORAN PELATIHAN FASILITASI PERSIAPAN PELAKSANAAN AKREDITASI

RUMAH SAKIT TANGGAL 26-28 JUNI 2013

DI HOTEL ORCHADZ PONTIANAK

A. LATAR BELAKANG

Akreditasi Rumah Sakit merupakan upaya peningkatan mutu pelayanan Rumah

Sakit yang dilakukan dengan membangun system dan budaya mutu. Didalam mencapai

mutu tersebut, maka upaya penigkatan mutu pelayanan Rumah Sakit disusun berupa

kegiatan yang komprehensif dan integratif yang menyangkut struktur, proses dan

output/outcome secara objektif, sistematik dan berlanjut, memantau dan menilai mutu

serta kewajaran pelayanan.

Melalui akreditasi Rumah Sakit diharapkan akan membangun system dan

mengintegrasikan budaya mutu ke dalam pelayanan Rumah Sakit dan akan menghasilkan

kinerja yang berlandaskan standar pelayanan dan standar profesi sehingga para pelaku

pelayanan akan merasa aman dan nyaman dalam melaksanakan tugas-tugasnya dan

penerima pelayanan akan merasa puas karena pelayanan yang diberikan telah memenuhi

standard dan keinginannya.

Pelaksanaan survey akreditasi Rumah Sakit versi 2012 yang akan dilaksanakan

oleh KARS (Komisi Akreditasi Rumah Sakit) akan lebih dititik beratkan pada

implementasi di Rumah Sakit, yang dilakukan dengan cara:

Wawancara kepada pasien dan atau keluarganya, serta kepada pimpinan

Rumah Sakit dan atau staf Rumah Sakit.

On-site observasi terhadap kegiatan pelayanan, maupun untuk melihat

bukti secara fisik, baik berupa dokumen maupun fasilitas rumah sakit.

Implementasi tersebut, tentunya harus didasarkan pada regulasi yang telah ditetapkan

oleh pimpinan Rumah Sakit (Kepala/Direktur RS). Berdasarkan hal tersebut diatas, dalam

rangka mempersiapkan akreditasi Rumah Sakit Universitas Tanjungpura dipandang perlu

untuk mengikuti Kegiatan Pelatihan Fasilitasi Persiapan Pelaksanaan Akreditasi Rumah

Sakit dimana pelatihan ini dapat diikuti oleh Staf Rumah Sakit.

Page 2: LAPORAN pelatihan Akreditasi

Berdasarkan surat tugas dari Rektor Universitas Tanjungpura pada tanggal 26-28 Juni

2013 yang menugaskan:

Nama : 1. Welly Elang Candra, S. Kep. Ners

NIP: 198205312009121003

2. Roesmiyanti Pratiwi, S. Kep. Ners

NIP: 198709092012122003

3. Indri Kusumawati, S. Kep. Ners

NIP: 198903252012122001

Pangkat / Gol : 1. Penata Muda / III a

2. Penata Muda / III a

3. Penata Muda / III a

Jabatan : 1. Kepala Ruangan OK

2. Kepala Ruangan UGD

3. Staf Bidang Pelayanan

Untuk mengikuti kegiatan Pelatihan Fasilitasi Persiapan Pelaksanaan Akreditasi Rumah

Sakit di Hotel Orchadz Pontianak.

B. TUJUAN

1. Tujuan Instruksional Umum

Mendapatkan gambaran seberapa jauh Rumah Sakit di Indonesia telah memenuhi

berbagai standar yang di tentukan, dengan demikian mutu pelayanan Rumah Sakit dapat

di pertanggungjawabkan.

2. Tujuan Khusus

Setelah mengikuti pelatihan, peserta diharapkan mampu :

a. Menjelaskan pedoman standar akreditasi rumah sakit kepada seluruh

staf/karyawan rumah sakit.

b. Meningkatkan mutu pelayanan kesehatan di rumah sakit berdasarkan standar

akreditasi rumah sakit.

Page 3: LAPORAN pelatihan Akreditasi

c. Melaksanakan akreditasi rumah sakit dalam jangka waktu 3 (tiga) tahun sekali.

d. Menerapkan kebijakan akreditasi rumah sakit menuju standar internasional

dengan system JCI

e. Membentuk Tim Pokja sesuai dengan standar akreditasi rumah sakit

Pelaksanaan

Kegiatan Pelatihan Fasilitasi Persiapan Pelaksanaan Akreditasi Rumah Sakit dilaksanakan

selama 3 hari kerja mulai tanggal 26-28 Juni 2013 dari pukul 08.00-17.00 WIB dan bertempat di

Hotel Orchadz Jl. Perdana Komp. Perdana Square Pontianak.

MATERI

1. Akses Pelayanan dan Kontinuitas

2. Asesmen Pasien

3. Pelayanan Pasien

4. Pelayanan Anestesi dan Bedah

5. Manajemen Komunikasi dan Informasi

6. Peningkatan Mutu dan Keselamatan Pasien

7. Kebijakan & dukungan Kemkes RI kepada RS dalam rangka persiapan pelaksanaan

akreditasi RS Versi 2012

8. Manajemen Penggunaan Obat

9. Kualifikasi Pendidikan dan Staf

10. Tata Kelola, Kepemimpinan dan Pengarahan

11. Manajemen Fasilitas dan Keselamatan

12. Hak Pasien dan Keluarga

13. Pendidikan Pasien dan Keluarga

14. Sasaran Keselamatan Pasien

15. Sasaran Millenium Development Goals

16. Pencegahan dan Pengendalian Infeksi

Page 4: LAPORAN pelatihan Akreditasi

EVALUASI

Dari hasil pelatihan, peserta mendapatkan materi-materi untuk mempersiapkan akreditasi

Rumah Sakit, buku Standar Akreditasi Rumah Sakit, buku Panduan Penyusunan Dokumen

Akreditasi dari KARS serta materi presentasi dari narasumber dalam caset disc (CD).

RENCANA TINDAK LANJUT

1. Menyampaikan hasil pelatihan ke Direktur Rumah Sakit Universitas Tanjungpura

2. Membentuk Tim Akreditasi Rumah Sakit

3. Mempersiapkan dokumen-dokumen serta standar-standar akreditasi Rumah Sakit

4. Memberikan pendidikan dan pelatihan pada staf mengenai standar akreditasi rumah sakit

5. Melakukan evaluasi secara berkala terhadap mutu pelayanan rumah sakit