macam macam makanan dari ubi jalar

2
Macam macam makanan dari ubi jalar Ubi jalar merupakan komoditi pangan penting di Indonesia yang dapat diolah menjadi aneka makanan. Karbohidrat merupakan kandungan utama dari ubi jalar . Kandungan ubi jalar antara lain berupa vitamin, mineral, fitokimia (antioksidan) dan serat (pektin, selulosa, hemiselulosa). Bentuk ubi jalar biasanya bulat sampai lonjong dengan permukaan rata sampai tidak rata. Kulit ubi berwarna putih, kuning, ungu atau ungu kemerah-merahan, tergantung jenis (varietas)nya. Cara memanfaatkan ubi jalar untuk dijadikan makanan ini pun beragam. Berikut beberapa olahan ubi jalar atau macam macam makanan dari ubi jalar Tepung Ubi jalar Tepung ubi jalar, diperoleh dari pati ubi jalar yang telah diparut. Pati ini kemudian dikeringkan, dan didapatlah tepung yang bisa digunakan untuk membuat berbagai macam makanan. Bahan untuk membuatnya hanya ubi jalar dan air. Cara membuat tepung ubi jalar : Ubi jalar yang dikupas kemudian dicuci hingga bersih .Parut halus, hingga membantuk seperti bubur. Tambahkan air dengan perbandingan ubi jalar : air adalah 1:2. Setelah itu, bubur disaring dengan menggunakan kain. Bubur ubi jalar diperas hingga sari patinya keluar, dan hanya tertinggal seratnya. Biarkan saripati itu mengendap. Kira-kira tunggu sampai 12 jam. Cairan di atas endapana dibuang, kemudian endapan yang berupa pasta dijemur, bisa menggunakan tampah saat menjemurnya. Tepung ubi jalar yang bertekstur agak kasar. Apabila kita ingin lebih halus, bisa dihaluskan menggunakan mesin selep Kue Ubi Jalar Cara membuat kue ubi jalar : Ubi Jalar dapat juga dimanfaatkan untuk membuat kue. Caranya gula halus dan margarine dikocok hingga halus berwarna putih. Masukkan isi telur ayam satu per satu sambil dikocok.Kemudian masukkan tepung yang sudah dicampur dengan baking powder dan ovalet, kemudian dikocok dengan kecepatan rendah hingga tercampur merata.Adonan dimasukkan ke

Upload: penina-tarigan

Post on 24-Sep-2015

235 views

Category:

Documents


4 download

DESCRIPTION

ubi jalar

TRANSCRIPT

Macam macam makanan dari ubi jalar Ubi jalar merupakan komoditi pangan penting di Indonesia yang dapat diolah menjadi aneka makanan. Karbohidrat merupakan kandungan utama dari ubi jalar. Kandungan ubi jalar antara lain berupa vitamin, mineral, fitokimia (antioksidan) dan serat (pektin, selulosa, hemiselulosa). Bentuk ubi jalar biasanya bulat sampai lonjong dengan permukaan rata sampai tidak rata. Kulit ubi berwarna putih, kuning, ungu atau ungu kemerah-merahan, tergantung jenis (varietas)nya.Cara memanfaatkan ubi jalar untuk dijadikan makanan ini pun beragam. Berikut beberapa olahan ubi jalar atau macam macam makanan dari ubi jalarTepung Ubi jalarTepung ubi jalar, diperoleh dari pati ubi jalar yang telah diparut. Pati ini kemudian dikeringkan, dan didapatlah tepung yang bisa digunakan untuk membuat berbagai macam makanan.Bahan untuk membuatnya hanya ubi jalar dan air.Cara membuat tepung ubi jalar : Ubi jalar yang dikupas kemudian dicuci hingga bersih .Parut halus, hingga membantuk seperti bubur. Tambahkan air dengan perbandingan ubi jalar : air adalah 1:2. Setelah itu, bubur disaring dengan menggunakan kain. Bubur ubi jalar diperas hingga sari patinya keluar, dan hanya tertinggal seratnya. Biarkan saripati itu mengendap. Kira-kira tunggu sampai 12 jam. Cairan di atas endapana dibuang, kemudian endapan yang berupa pasta dijemur, bisa menggunakan tampah saat menjemurnya. Tepung ubi jalar yang bertekstur agak kasar. Apabila kita ingin lebih halus, bisa dihaluskan menggunakan mesin selepKue Ubi JalarCara membuat kue ubi jalar : Ubi Jalar dapat juga dimanfaatkan untuk membuat kue. Caranya gula halus dan margarine dikocok hingga halus berwarna putih. Masukkan isi telur ayam satu per satu sambil dikocok.Kemudian masukkan tepung yang sudah dicampur dengan baking powder dan ovalet, kemudian dikocok dengan kecepatan rendah hingga tercampur merata.Adonan dimasukkan ke dalam loyang yang sudah diolesi margarina dan ditaburi tepung. Loyang yang telah diisi adonan dioven pada suhu 160oC selama 50 menit. Jadilah cake ubi ialar.Ceriping ubi jalarCara membuat ceriping ubi jalar : Bahan untuk membuat seriping ubi jalar terdiri atas: ubi jalar segar, gala, garam, dan minyak goreng. Ubi jalar dikupas, kemudian dicuci hingga bersih dan ditiriskan. Iris tipis-tipis dengan mesin pengiris atau pisau. Tebal irisan 0,5 mm. Irisan ubi jalar direndam dalam air kapur sirih, kemudian tambah garam dan gula secukupnya. Perendaman dibiarkan selama 30 menit. Keringkan dengan cara dijemur di bawah sinar matahariatau dengan menggunakan oven. Setelah kering irisan ubi jalar digoreng diatas yang panasnya stabil hingga matang kering.Jika menghendaki rasa manis, seriping ubi jalar yang sudah matang dimasak ulang dengan larutan gulaSelai Ubi JalarCara membuat selai ubi jalar : Ubi jalar dikupas dan dicuci bersih. kemudian direbus. Siapkan Nanas lalu dipotong kecil-kecil.Ubi jalar dicampur dengan nanas, gula pasir dan air. Kemudian semua bahan hancurkan dengan blender selama 3 5 menit. Adonan tersebut dimasak sambil diaduk-aduk hingga kental. Menjelang pemasakan selesai. asam sitrat dan satu sendok gula pasir dituangkan ke dalam adonan. Setelah masak, selai diangin-anginkan hingga dingin. remudian dikemas.