makalah fraktur femur kelompok 6 kelas b

64
BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Saat ini, penyakit muskuloskeletal telah menjadi masalah yang banyak dijumpai di pusat-pusat pelayanan kesehatan di seluruh dunia. Bahkan WHO telah menetapkan decade ini (2005-2010) menjadi dekade tulangdan persendian. Penyebab fraktur terbanyak adalah karena kecelakaan lalulintas. Kecelakaan lalulintas ini, selain menyebabkan fraktur, menurut WHO, juga menyebabkan kematian ±1,25 juta orang setiap tahunnya, dimana sebagian besar korbannya adalah remaja atau dewasa muda. Indonesia merupakan Negara berkembang dan menuju industrilisasi tentunya akan mempengaruhi peningkatan mobilisasi masyarakat yang meningkat otomatis terjadi peningkatan penggunaan alat transportasi / kendaraan bermotor khususnya bagi masyarakat yang tinggal di perkotaan. Sehingga menambah “ kesemerautan “ arus lalulintas. Arus lalulintas yang tidak teratur dapat meningkatkan kecendrungan terjadinya kecelakaan kendaraan bermotor. Fraktur atau sering disebut patah tulang adalah terputusnya kontinuitas jaringan tulang dan atau tulang rawan yang penyebabnya dapat dikarenakan penyakit pengeroposan tulang diantaranya penyakit yang sering disebut osteoporosis, biasanya dialami pada usia dewasa. Dan dapat juga disebabkan karena kecelakaan yang tidak terduga (Masjoer, 2005). 1

Upload: ade-herlambang

Post on 23-Sep-2015

75 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

Frakture

TRANSCRIPT

BAB 1PENDAHULUAN1.1 Latar Belakang Saat ini, penyakit muskuloskeletal telah menjadi masalah yang banyak dijumpai di pusat-pusat pelayanan kesehatan di seluruh dunia. Bahkan WHO telah menetapkan decade ini (2005-2010) menjadi dekade tulangdan persendian. Penyebab fraktur terbanyak adalah karena kecelakaan lalulintas. Kecelakaan lalulintas ini, selain menyebabkan fraktur, menurut WHO, juga menyebabkan kematian 1,25 juta orang setiap tahunnya, dimana sebagian besar korbannya adalah remaja atau dewasa muda.Indonesia merupakan Negara berkembang dan menuju industrilisasi tentunya akan mempengaruhi peningkatan mobilisasi masyarakat yang meningkat otomatis terjadi peningkatan penggunaan alat transportasi / kendaraan bermotor khususnya bagi masyarakat yang tinggal di perkotaan. Sehingga menambah kesemerautan arus lalulintas. Arus lalulintas yang tidak teratur dapat meningkatkan kecendrungan terjadinya kecelakaan kendaraan bermotor.Fraktur atau sering disebut patah tulang adalah terputusnya kontinuitas jaringan tulang dan atau tulang rawan yang penyebabnya dapat dikarenakan penyakit pengeroposan tulang diantaranya penyakit yang sering disebut osteoporosis, biasanya dialami pada usia dewasa. Dan dapat juga disebabkan karena kecelakaan yang tidak terduga (Masjoer, 2005).Fraktur adalah suatu patahan pada kontinuitas struktur tulang. Patahan tadi mungkin taklebih dari suatu retakan, suatu pengisutan atau primpilan korteks; biasanya patahan lengkap dan fragmen tulang bergeser. Kalau kulit diatasnya masih utuh, keadaan ini disebut fraktur tetutup (atau sederhana) kalau kulit atau salah satu dari rongga tubuh tertembus keadaan ini disebut fraktur terbuka (atau compound) yang cendrung untuk mengalami kontaminasi dan infeksi (Graham & Louis, 2005).Fraktur adalah patah tulang, biasanya disebabkan oleh trauma atau tenaga fisik kekuatan dan sudut dari tenaga tersebut, keadaan tulang itu sendiridan jaringan lunak disekitar tulang akan menentukan apakah fraktur yang terjadi itu lengkap atau tidak lengkap (Price dan Wilson, 2005)Berdasarkan hasil Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) oleh Badan Penelitian dan Pengembangan Depkes RI tahun 2008 - 2010 di Indonesia terjadi kasus fraktur yang disebabkan oleh cedera antara lain karena jatuh, kecelakaan lalu lintas dan trauma benda tajam/tumpul. Dari 45.987 peristiwa terjatuh yang mengalami fraktur sebanyak 1.775 orang (3,8%), dari 20.829 kasus kecelakaan lalu lintas, yang mengalami fraktur sebanyak 1.770 orang (8,5%), dari 14.127 trauma benda tajam/tumpul, yang mengalami fraktur sebanyak 236 orang (1,7%). (Depkes RI, 2008 - 2010).Dari jenis-jenis fraktur yang sering terjadi adalah fraktur femur, fraktur femur mempunyai insiden yang cukup tinggi diantara jenis-jenis patah tulang. Umumnya fraktur femur terjadi pada batang femur 1/3 tengah. Fraktur femur lebih sering terjadi pada laki-laki dari pada perempuan dengan umur dibawah 45 tahun dan sering berhubungan dengan olahraga, pekerjaan atau kecelakaan (Masjoer, 2005).Penderita fraktur dengan tingkat pendidikan rendah cendrung menunjukan adanya respon cemas yang berlebihan mengingat keterbatasan mereka dalam memahami proses penyembuhan dari kondisi fraktur yang dialaminya tetapi sebagian besar penelitian tidak menunjukan adanya korelasi kuat antara tingkat pendidikan dengan kecemasan penderita fraktur. Respon cemas yang terjadi pada penderita fraktur sangat berkaitan sekali dengan mekanisme koping yang dimilikinya, mekasnisme koping yang baik akan membentuk respon psikologis yang baik, respon psikologis yang baik yang berperan dalam menunjang proses kesembuhan (Depkes RI, 2008).Penyebab dari fraktur femur terbagi menjadi dua bagian yaitu fraktur fisiologis dan patologis. Fraktur fisiologis ini terjadi akibat kecelakaan, olahraga, benturan benda dan trauma. Kejadian ini banyak ditemukan pada dewasa muda terutama pada laki-laki umur 45 tahun kebawah sedangkan fraktur patologis terjadi pada daerah tulang yang lemah oleh karena tumor, osteoporosis, osteomielitis,osteomalasia dan rakhitis. Kejadian ini banyak ditemukan pada orang tua terutama perempuan umur 60 tahun keatas (Rasjad, 2007).

1.2 Rumusan Masalah1.2.1 Bagaimana Konsep dari fraktur femur?1.2.2 Bagaimana asuhan keperawatan pada klien dengan fraktur femur?

1.3 Tujuan1.3.1 Tujuan umum1. Menyusun asuhan keperawatan pada klien dengan fraktur femur

1.3.2 Tujuan Khusus1. Menjelaskan tentang definisi dari fraktur femur2. Menjelaskan klasifikasi dari fraktur femur3. Menjelaskan etiologi dari fraktur femur4. Menjelaskan patofisiologi dari fraktur femur5. Menjelaskan manifestasi klinis dari fraktur femur6. Menjelaskan pemeriksaan diagnostic dari fraktur femur7. Menjelaskan penatalaksanaan dari fraktur femur8. Menjelaskan kompliksai dari fraktur femur9. Menjelaskan WOC fraktur femur10. Menjelaskan tentang asuhan keperawatan pada klien dengan fraktur femur

BAB 2TINJAUAN PUSTAKA1.1 Anatomi Femur pada ujung bagian atasnya memiliki caput, collum, trochanter major dan trochanter minor. Bagian caput merupakan lebih kurang dua pertiga bola dan berartikulasi dengan acetabulum dari os coxae membentuk articulatio coxae. Pada pusat caput terdapat lekukan kecil yang disebut fovea capitis, yaitu tempat perlekatan ligamentum dari caput. Sebagian suplai darah untuk caput femoris dihantarkan sepanjang ligamen ini dan memasuki tulang pada fovea.

Bagian collum, yang menghubungkan kepala pada batang femur, berjalan ke bawah, belakang, lateral dan membentuk sudut lebih kurang 125 derajat (pada wanita sedikit lebih kecil) dengan sumbu panjang batang femur. Besarnya sudut ini perlu diingat karena dapat dirubah oleh penyakit.Trochanter major dan minor merupakan tonjolan besar pada batas leher dan batang. Yang menghubungkan dua trochanter ini adalah linea intertrochanterica di depan dan crista intertrochanterica yang mencolok di bagian belakang, dan padanya terdapat tuberculum quadratum.Bagian batang femur umumnya menampakkan kecembungan ke depan. Ia licin dan bulat pada permukaan anteriornya, namun pada bagian posteriornya terdapat rabung, linea aspera. Tepian linea aspera melebar ke atas dan ke bawah.Tepian medial berlanjut ke bawah sebagai crista supracondylaris medialis menuju tuberculum adductorum pada condylus medialis.Tepian lateral menyatu ke bawah dengan crista supracondylaris lateralis. Pada permukaan posterior batang femur, di bawah trochanter major terdapat tuberositas glutealis, yang ke bawah berhubungan dengan linea aspera. Bagian batang melebar ke arah ujung distal dan membentuk daerah segitiga datar pada permukaan posteriornya, disebut fascia poplitea.Ujung bawah femur memiliki condylus medialis dan lateralis, yang di bagian posterior dipisahkan oleh incisura intercondylaris. Permukaan anterior condylus dihubungkan oleh permukaan sendi untuk patella. Kedua condylus ikut membentuk articulatio genu. Di atas condylus terdapat epicondylus lateralis dan medialis. Tuberculum adductorium berhubungan langsung dengan epicondylus medialis.Femur, tulang terpanjang dan terberat dalam tubuh meneruskan berat tubuh dari os coxae kepada tibia sewaktu kita berdiri. Femur ke proksimal membentuk articulatio coxae, dimana caput femur akan berhubungan dengan acetabulum, gerakan yang akan terjadi adalah fleksi, ekstensi, abduksi, adduksi, rotasi internal dan rotasi eksternal. Sedangkan femur ke distal berhubungan dengan patella membentuk articulatio genu, dimana gerakan yang mungkin terjadi adalah fleksi dan ekstensi lutut. Caput femoris menganjur ke arah craniomedial dan agak ke ventral sewaktu bersendi dengan acetabulum. Ujung proksimal femur terdiri dari sebuah caput femoris, collum femoris dan dua trochanter (trochanter mayor dan trochanter minor). Caput femoris dan collum femoris membentuk sudut (115-140) terhadap poros panjang corpus femoris, sudut ini bervariasi dengan umur dan jenis kelamin. Meski demikian memungkinkan daya gerak femur pada articulatio coxae yang lebih besar, keadaan ini juga melimpahkan beban yang cukup besar pada collum femoris. Corpus femoris berbentuk lengkung, yakni cembung ke arah anterior. Ujung distal femur berakhir menjadi dua condylus yaitu condylus medialis dan condylus lateralis yang melengkung bagaikan ulir (Moore,2002). Femur mengadakan persendian dengan tiga tulang, yaitu tulang coxae, tulang tibia dan patella (Pearce,2006).

2.2 DefinisiFraktur adalah patah tulang, biasanya disebabkan oleh trauma atau tenaga fisik dan sudut dari tenaga tersebut, keadaan dari tulang itu sendiri dan jaringan lunak di sekitar tulang akan menentukan apakah fraktur yang terjadi itu lengkap, tidak lengkap. (Arice, 1995 : 1183)Fraktur femur atau patah tulang paha adalah rusaknya kontiunitas tulang pangkal paha yang di sebabkan oleh trauma langsung, kelemahan otot, kondisi-kondisi tertentu seperti degenerasi tulang atau osteoporosis ( Muttakin, 2005: 98 ) Fraktur femur adalah rusaknya kontinuitas tulang pangkal paha yang dapat disebabkan oleh trauma langsung (kecelakaan lalu lintas, jatuh dari ketinggian), kelelahan otot, kondisi-kondisi tertentu seperti degenerasi tulang/osteoporosis. Ada 2 tipe dari fraktur femur, yaitu :1. Fraktur Intrakapsuler; femur yang terjadi di dalam tulang sendi, panggul dan kapsula.a. Melalui kepala femur (capital fraktur)b. Hanya di bawah kepala femurc. Melalui leher dari femur2. Fraktur Ekstrakapsulera. Terjadi di luar sendi dan kapsul, melalui trokhanter femur yang lebih besar/yang lebih kecil /pada daerah intertrokhanter.b. Terjadi di bagian distal menuju leher femur tetapi tidak lebih dari 2 inci di bawah trokhanter kecil.Fraktur femur adalah terputusnya kontinuitas batang femur yang bisa terjadi akibat trauma langsung (kecelakaan lalu lintas, jatuh dari ketinggian), dan biasanya lebih banyak dialami oleh laki-laki dewasa. Patah pada daerah ini dapat menimbulkan perdarahan yang cukup banyak, mengakibatkan pendertia jatuh dalam syok (FKUI, 2006:543)Fraktur adalah putusnya hubungan normal suatu tulang atau tulang rawan yang disebabkan oleh kekerasan. (E. Oerswari, 2007:144).Fraktur adalah patah tulang, biasanya disebabkan oleh trauma atau tenaga fisik kekuatan dan sudut dari tenaga tersebut, kedaan tulang itu sendiri dan jaringan lunak disekitar tulang akan menentukan apakah fraktur yang terjadi itu lengkap atau tidak lengkap (Price, A dan L.Wilson, 2003). Fraktur adalah putusnya hubungan normal suatu tulang atau tulang rawan yang disebabkan oleh kekerasan (E. Oerswari, 1989:144). Fraktur atau patah tulang adalah terputusnya kontinuitas jaringan tulang atau tulang rawan yang umumnya disebabkan oleh rudapaksa. Fraktur tertutup adalah suatu fraktur dimana tidak ada hubungan antara patah tulang dengan dunia luar. Fraktur terbuka adalah fragmen tulang meluas melewati otot dan kulit, dimana potensial untuk terjadi infeksi (Sjamsuhidajat, 1999:1138).

2.3 Etiologi Menurut Sachdeva (1996), penyebab fraktur dapat dibagi menjadi tiga, yaitu:1. Cedera traumatic a)cedera langsung, berarti pukulan langsung pada tulang sehingga tulang patah secara spontan b) cedera tidak langsung, berarti pukulan langsung berada jauh dari benturan, misalnya jatuh dengan tangan menjulur dan menyebabkan fraktur klavikula.c) Fraktur yang disebabkan kontraksi keras dari otot yang kuat.2. Fraktur patologik Dalam hal ini kerusakan tulang akibat proses penyakit, diman dengan trauma minor dapat mengakibatkan fraktur, dapat juga terjadi pada keadaan :a) Tumor tulang (jinak atau ganas)b) Infeksi seperti osteomielitisc)Rakhitis, suatu penyakti tulang yang disebabkan oleh devisiensi vitamin D yang mempengaruhi semua jaringan skelet lain.3. Secara spontan, disebabkan oleh stress tulang yang terus menerus misalnya pada penyakit polio dan orang yang bertugas di kemiliteranPenyebab fraktur diantaranya :a. Fraktur FisiologisSuatu kerusakan jaringan tulang yang diakibatkan dari kecelakaan, tenaga fisik, olahraga, dan trauma dapat disebabkan oleh:1.Cedera langsung berarti pukulan lansung terhadap tulang sehingga tulang patah secara spontan.2. Cedera tidak langsung berarti pukulan langsung berada jauh dari lokasi benturan,misalnya jatuh dengan tangan terjulur menyebabkan fraktur klavikula, atau orang tua yang terjatuh mengenai bokong dan berakibat fraktur kolom femur.b. Fraktur Patologis Dalam hal ini kerusakan tulang terjadi akibat proses penyakit dimana dengan trauma minor dapat mengakibatkan fraktur. Dapat terjadi pada berbagai keadaan berikut :1. Tumor tulangTerbagi menjadi jinak dan ganas2. Infeksi seperti Osteomielitis3. Scurvy (penyakit gusi berdarah)4. Osteomalasia5. Rakhitis6. Osteoporosis ( Rasjad, 2007)Umumya fraktur disebabkan oleh trauma dimana terdapat tekanan yang berlebihan pada tulang. Fraktur cendrung terjadi pada laki-laki, biasanya fraktur terjadi pada umur dibawah 45 tahun dan sering berhubungan dengan olahraga, pekerjaan, atau luka yang disebabkan oleh kecelakaan kendaraan bermotor. Sedangkan pada orang tua, perempuan lebih sering mengalami fraktur dari pada laki-laki yang berhubungan dengan meningkatnya insiden osteoporosis yang terkait dengan perubahan hormone pada menopause.Fraktur patologis : fraktur yang diakibatkan oleh trauma minimal atau tanpa trauma berupa yangdisebabkan oleh suatuproses, yaitu :a. Osteoporosis Imperfektab. Osteoporosisc. Penyakit metabolikFraktur femur juga disebabkan oleh trauma, trauma dibagi menjadi dua, yaitu :a. Trauma langsung, yaitu benturan pada tulang. Biasanya penderita terjatuh dengan posisi miring dimana daerah trokhanter mayor langsung terbentur dengan benda keras (jalanan)b. Trauma tak langsung, yaitu titik tumpuan benturan dan fraktur berjauhan, misalnya jatuhterpeleset di kamar mandi pada orangtua.Sedangkan menurut Lewis (2000) berpendapat bahwa tulang relatif rapuh namun mempunyai cukup kekuatan dan gaya pegas menahan tekanan, fraktur dapat diakibatkan oleh :a. Fraktur akibat peristiwa trauma sebagian fraktur disebabkan oleh kekuatan yang tiba-tiba berlebihan yang dapat berupa pemukulan, penghancuran, perubahan pemuntiran atau penarikan. Bila tekanan kekuatan langsung tulang dapat patah pada tempat yang terkena dan jaringan lunak juga pasti akan ikut rusak. Pemukulan biasanya menyebabkan fraktur melintang dan kerusakan pada kulit di atasnya. Penghancuran kemungkinan akan menyebabkan fraktur komunitif disertai kerusakan jaringan lunak yang luas.b. Fraktur akibat peristiwa kelelahan atau tekanan retak dapat terjadi pada tulang seperti halnya pada logam dan benda lain akibat tekanan berulang-ulang. Keadaan ini paling sering dikemukakan pada tibia, fibula atau metatarsal terutama pada atlet, penari atau calon tentara yang berjalan baris berbaris dalam jarak jauh.c. Fraktur patologik karena kelemahan pada tulang fraktur dapat terjadi oleh tekanan yang normal kalau tulang tersebut lunak (misalnya oleh tumor) atau tulang-tulang tersebut sangat rapuh.Penyebab fraktur secara umum dapat dibagi menjadi tiga yaitu:a. Cedera traumatikSebagian besar fraktur disebabkan oleh kekuatan yang tiba tiba dan berlebihan, yang dapat berupa benturan, pemukulan, penghancuran, penekukan atau terjatuh dengan posisi miring, pemuntiran, atau penarikan.Cedera traumatik pada tulang dapat dibedakan dalam hal berikut, yakni:1) Cedera langsung, berarti pukulan langsung terhadap tulang sehingga tulang patah secara spontan. Pemukulan biasanya menyebabkan fraktur melintang dan kerusakan pada kulit diatasnya.2) Cedera tidak langsung, berarti pukulan langsung berada jauh dari lokasi benturan.b. Fraktur PatologikDalam hal ini, kerusakan tulang terjadi akibat proses penyakit akibat berbagai keadaan berikut, yakni:1) Tumor tulang (jinak atau ganas), dimana berupa pertumbuhan jaringan baru yang tidak terkendali dan progresif.2) Infeksi, misalnya osteomielitis, yang dapat terjadi sebagai akibat infeksi akut atau dapat timbul sebagai salah satu proses yang progresif,3) Rakhitis, merupakan suatu penyakit tulang yang disebabkan oleh defisiensi vitamin D yang mempengaruhi semua jaringan skelet, biasanya disebabkan oleh defisiensi diet, tetapi kadang-kadang dapat disebabkan kegagalan absorbsi vitamin D atau oleh karena asupan kalsium atau fosfat yang rendah.c. Secara spontan, dimana disebabkan oleh stress atau tegangan atau tekanan pada tulang yang terus menerus misalnya pada penyakit polio dan orang yang bertugas di bidang kemiliteran.

2.4 Klasifikasi Secara umum, fraktur dapat diklasifikasikan menjadi beberapa bagian, yakni:1) Berdasarkan keutuhan kulita. Fraktur tertutup (closed), bila tidak terdapat hubungan antara fragmen tulang dengan dunia luar.b. Fraktur terbuka (open/compound), bila terdapat hubungan antara fragmen tulang dengan dunia luar. Fraktur terbuka sendiri dibagi menjadi tiga derajat, yaitu:1) Derajat Ia. luka kurang dari 1 cm;b. kerusakan jaringan lunak dan sedikit/tidak ada tanda luka remuk;c. fraktur sederhana, tranversal, obliq atau kumulatif ringan; dand. kontaminasi ringan.2) Derajat IIa. laserasi 1-10 cm;b. kerusakan jaringan lunak, tidak luas, avulse; danc. fraktur komuniti sedang.3) Derajat IIIPada derajat ini, luka lebih dari 10 cm dan terjadi kerusakan jaringan lunak yang luas meliputi struktur kulit, otot dan neurovaskuler serta kontaminasi derajat tinggi. Gambar 1: Fraktur Terbuka Gambar 2: Fraktur Tertutup

Gambar 3: Pembagian tipe fraktur terbuka

2. Berdasarkan keutuhan tulanga. Fraktur completeFraktur dikatakan komplet apabila patah pada seluruh garis tengah tulang dan biasanya mengalami pergeseran (bergeser dari posisi normal).b. Fraktur incompleteFraktur dikatakan inkomplet apabila patah hanya terjadi pada sebagian dari garis tengah tulang. Gambar 4: Fraktur KomplitGambar 5: Fraktur Inkomplit

3. Berdasarkan lokasi patahPada tulang panjang, seperti femur, maka dibedakan menjadi:a. 1/3 proksimalb. 1/3 tengahc. 1/3 distalPada tulang melintang, dibedakan menjadi:a. medialb. tengah/midc. lateral4. Jenis khusus fraktura) Bentuk garis patah1) Garis patah melintang2) Garis patah obliq3) Garis patah spiral4) Fraktur kompresi5) Fraktur avulseb) Jumlah garis patah1) Fraktur komunitif, dimana garis patah lebih dari satu dan saling berhubungan2) Fraktur segmental, dimana garis patah lebih dari satu tetapi saling berhubungan3) Fraktur multiple, dimana garis patah lebih dari satu tetapi pada tulang yang berlainan.c) Bergeser-tidak bergeserFraktur tidak bergeser apabila garis patah komplit tetapi kedua fragmen tidak bergeser. Fraktur bergeser apabila terjadi pergeseran fragmen-fragmen fraktur (Smeltzer, 2001:2357).

Sementara itu, klasifikasi fraktur femur sendiri dapat dibagi menjadi beberapa bagian, tergantung pada letak fraktur yang terjadi, yaitu:a) Fraktur Collum FemurFraktur collum femur sering terjadi pada usia di atas 60 tahun dan lebih sering pada wanita yang disebabkan oleh kerapuhan tulang akibat kombinasi proses penuaan dan osteoporosis pasca menopause. Fraktur collum femur dapat disebabkan oleh trauma langsung, yaitu misalnya penderita jatuh dengan posisi miring dimana daerah trochanter mayor langsung terbentur dengan benda keras (jalanan) ataupun disebabkan oleh trauma tidak langsung, yaitu karena gerakan exorotasi yang mendadak dari tungkai bawah.

Fraktur collum femur sendiri dibagi dalam dua tipe, yaitu:1. Fraktur intrakapsuler2. IntrakapsulerFraktur extrakapsuler

EkstrakapsulerGambar 6: Fraktur intrakapsuler dan ekstrakapsuler

b) Fraktur Subtrochanter FemurFraktur subtrochanter femur merupakan fraktur dimana garis patahnya berada 5 cm distal dari trochanter minor. Fraktur ini dapat diklasifikasikan kembali berdasarkan posisi garis patahnya, yaitu:1. tipe 1 : garis fraktur satu level dengan trochanter minor2. tipe 2 : garis patah berada 1-2 inch di bawah dari batas atas trochanter minor3. tipe 3 : garis patah berada 2-3 inch di bawah dari batas atas trochanter minorc) Fraktur Batang FemurFraktur batang femur biasanya terjadi karena trauma langsung akibat kecelakaan lalu lintas atau jatuh dari ketinggian. Patah tulang yang terjadi pada daerah ini dapat menimbulkan perdarahan yang cukup banyak dan dapat mengakibatkan penderita jatuh dalam kondisi syok. salah satu klasifikasi fraktur batang femur dibagi berdasarkan adanya luka yang berhubungan dengan daerah yang patah. d) Fraktur Femur SupracondylerFraktur ini relatif lebih jarang dibandingkan fraktur batang femur. Seperti halnya fraktur batang femur, fraktur suprakondiler dapat dikelola secara konservatif dengan traksi skeletal dengan lutut dalam posisi fleksi 90O. Fraktur supracondyler pada fragmen bagian distal selalu terjadi dislokasi ke arah posterior. Hal ini biasanya disebabkan karena adanya tarikan dari otototot gastroknemius. Biasanya fraktur supracondyler ini disebabkan oleh trauma langsung karena kecepatan tinggi sehingga terjadi gaya axial dan stress valgus atau varus dan disertai gaya rotasi.e) Fraktur Femur IntercondylerFraktur ini juga relatif jarang dan biasanya terjadi sebagai akibat jatuh dengan lutut dalam keadaaan fleksi dari ketinggian. Permukaan belakang patella yang berbentuk baji , melesak ke dalam sendi lutut dan mengganjal di antara kedua kondilus dan salah satu atau keduanya retak. Pada bagian proksimal kemungkinan terdapat komponen melintang sehingga didapati fraktur dengan garis fraktur berbentuk seperti huruf T atau Y.

2.5 Patofisiologi Patofisiologi fraktur adalah jika tulang mengalami fraktur, maka periosteum, pembuluh darah di korteks, marrow dan jaringan disekitarnya rusak. Terjadi pendarahan dan kerusakan jaringan di ujung tulang. Terbentuklah hematoma di canal medulla. Pembuluh-pembuluh kapiler dan jaringan ikat tumbuh ke dalamnya., menyerap hematoma tersebut, dan menggantikannya. Jaringan ikat berisi sel-sel tulang (osteoblast) yang berasal dari periosteum. Sel ini menghasilkan endapan garam kalsium dalam jaringan ikat yang di sebut callus. Callus kemudian secara bertahap dibentuk menjadi profil tulang melalui pengeluaran kelebihannya oleh osteoclast yaitu sel yang melarutkan tulang (Smeltzer & Bare, 2001).Pada kondisi trauma, diperlukan gaya yang besar untuk mematahkan batang femor individu dewasa. Kebanyakan fraktur ini terjadi pada pria muda yang mengalami kecelakaan keendaraan bermotor atau jatuh dari ketinggian. Biasanya, klien ini mengami trauma multipel yang menyertainya.Secara klinis, fraktur femur terbuka serinh menyebabkan kerusakan neurovaskuler yang menimbulkan manifestasi peningkatan resiko syok, baik syok hipovolemik karena kehilngan darah (pada siap patah satu tulang femur, diperdiksi hilangnya darah 500 cc dari sistem vaskuler) maupun syok neorogenik karna nyeri yang sangat hebat akibat kompresi atau kerusakan saraf yang berjalan dibawah tulang femur.Respon terhadap pembengkakan yang hebat adalah sidrom kompartemen. Sindrom konpartemen adalah suatu keadaan otot, pembuluh darah, jaringan saraf akibat pembengkakan lokal yang melebihi kemampuan suatu kopar temen / ruang lokal dengan manisfestasi gejala yang has, meliputi keluhan nyeri hebat pada area pembengkakan, penurunan perfusi perifer secara unilateral pada sisi distal pembengkakan, CRT ( capillary refill time ) lebih dari 3 detik pada sisi distal pembengkakan, penuruna denyut nadi pada sisi distal pembengkakan. Konplikasi yang terjadi akibat situasi ini adalah kematian jaringan bagian distal dan memberikan implikasi pada peran perawat dalam kontrol yang optimal terhadap pembengkakan yang hebat ada klien fraktur femur.Kerusakan fragmen tulang femur menyebabkan mebilitas fisik dan diikuti dengan spasme otot paha yang menimbulkan defomitas khas pada paha, yaitu pemendekan tungkai bawah. Apabila kondisi ini berlanjut tanpa dilakukan intervensi yang optimal, akan menimbulkan resiko terjadinya malunion pada tulang femor.Kondisi klinis fraktur femur terbuka pada fase awal menyababkan berbagai masalah keperawatan pada klien, meliputi respon nyeri hebat akibat kerusakan veskuler dengan pembengkakan lokal yang menyebabkan sindrom kopartemen yang sering terjadi pada fraktur suprakondilus, kondisi syok hopovolemik sekunder akibat cereda vaskuler dengan pendarahan yang hebat, hambatan mobilitas fisik sekunder akibat kerusakan fragmen tulang, dan resiko tinggi infeksi sekunder akibat port de entree luka terbuka. Pada fase lanjut, fraktur femur terbuka menyebabkan kondisi malunion, non-union, dan delayed union akibat cara mobilisasi yang salah.Intervensi medis dengan penatalaksanaan pemasangan fiksasi interna dan fikasi eksterna memberikan implikasi pada masalah resiko tinggi infeksi.( Arif Muttaqin, S. Kep, Ns : 2011)Ada 2 patofisiologi pada fraktur femur :1. Fraktur femur terbukaPada kondisi trauma , di perlukan gaya yang besar untuk mematahkan batang femur individu dewasa.Kebanyakan fraktur ini terjadi pada pria muda yang mengalami kecelakaan kendaraan bermotor atau jatuh dari ketinggian.Biasanya , klien ini mengalami trauma multiple yang menyertainya. Secara klinis,fraktur femur terbuka sering menyebabkan kerusakan neurovaskular yang menimbulkan manifestasi peningkatan resiko syok , baik syok hipovolemik karena kehilangan banyak darah (pada setiap patah satu tulang femur , di prediksi hilangnya darah 500 cc dari system vaskular) maupun syok neurogenik karena nyeri yang sangat hebat akibat kompresi atau kerusakan syaraf yang berjalan dibawah tulang femur. Respon terhadap pembengkakan yang hebat adalah sindrom kompartemen.sindrom kompartemen adalah suatu keadaan terjebaknya otot , pembuluh darah , jaringan saraf akibat pembengkakan local yang melebihi kemampuan suatu kompartemen/ruang lokal dengan manifestasi gejala khas meliputi keluhan nyeri hebat pada area pembengkakan , penurunan perfusi perifer secara unilateral pada sisi distal pembengkakan , CRT lebih dari 3 detik pada sisi distal pembengkakan , penurunan denyut nadi pada sisi distal pembengkakan.Komplikasi yang terjadi akibat situasi ini adalah kematian jaringan bagian distal dan member implikasi pada peran perawat dalam control yang optimal terhadap pembengkakan yang hebat pada klien fraktur femur.Kerusakan fragmen tulang femur menyebabkan hambatan mobilitas fisik dan diikuti dengan spaseme otot paha yang menimbulkan deformitas khas pada paha , yaitu pemendekan tungkai bawah.Apabila kondisi ini berlanjut tanpa dilakukan intervensi yang optimal , akan menimbulkan resiko terjadinya malunion pada tulang femur.Kondisi klinis fraktur femur terbuka pada fase awal menyebabkan berbagai masalah keperawatan pada klien , meliputi respon nyeri hebat akibat kerusakan jaringan lunak dan kompresi saraf , risiko tinggi trauma jaringan akibat kerusakan vaskular dengan pembengkakan local yang menyebabkan sindrom kompartemen yang sering terjadi pada fraktur suprakondilus,risiko syok hipovolemik sekunder akibat cedera vaskuler dengan pendarahan hebat , hambatan mobilitas fisik sekunder akibat kerusakan fragmen tulang , dan resiko tinggi sekunder akibat port de entre luka terbuka.Pada fase lanjut , fraktur femur terbuka menyebabkan kondisi malunion , non-union , dan delayed union akibat cara mobilisasi yang salah.Intervensi medis dengan penatalaksanaan pemasangan fiksasi interna dan fiksasi eksterna memberikan implikasi pada masalah risiko tinggi infeksi pasca bedah , nyeri akibat trauma jarinag lunak , risiko tinggi trauma sekunder akibat pemasangan fiksasi eksterna , dampak psikologis ansietas sekunder akibat rencana bedah dan prognosis penyakit dan pemenuhan informasi.2. Fraktur femur tertutupPada kondisi trauma, diperlukan gaya yang besar untuk mematahkan batang femur individu dewasa. Kebanyakan frakture ini terjadi pada pria muda yang mengalami kecelakaan kendaraan bermotor atau jatuh dari ketinggian. Biasanya, klien ini mengalami trauma multiple yang menyertainya. Kondisi degenerasi tulang (ostreoporosis) atau keganasan tulang paha yang menyebabkan fraktur patologis tanpa riwayat trauma, memadai untuk mematahkan tulang femur.Kerusakan neurovaskuler menimbulkan manifestasi peningkatan resiko syok, baik syok hipovolemik karena nyeri kehilangan darah banyak ke dalam jaringan maupun syok neurogenik karena nyeri yang sangat hebat yang dialami klien.Respons terhadap pembengkakan yang hebat adalah sindrome kompartemen. Sindrom kompartemen adalah suatu keadaan terjebaknya otot, pembuluh darah, jaringan syaraf akibat pembengkakan lokal yang melebihi kemampuan suatu kompertemen /ruang lokal dengan manifestasi gejala yang khas, meliputi keluhan nyeri hebat pada daerah pembengkakan, penurunan penurunan perfusi perifer secara unilateral pada sisi distal pembengkakan, CRT ()capillary refill time) lebih dari 3 detik pada sisi distal pembengkakan, penurunan denyut nadi pada sisi distal pembengkakan. Komplikasi yang terjadi akibat situasi ini adalah kematian jaringan bagian distal dan memberikan implikasi pada peran perawat dalam kontrol yang optimal terhadap pembengkakan yang hebat pada klien fraktur femur.Kerusakan fragmen tulang femur diikuti dengan spasme otot paha yang menimbulkan deformitas khas pada paha, yaitu pemendekan tungkai bawah. Apabila kondisi ini berlanjut tanpa dilakukan intervensi yang optimal, akan menimbulkan resiko terjadinya malunion pada tulang femur.Intervensi medis dengan penatalaksanaan pemasangan fiksasi interna dan fiksasi eksterna memberikan implikasi pada masalah resiko tinggi infeksi pasca-bedah, nyeri akibat trauma jaringan lunak, resiko tinggi trauma sekunder akibat pemasangan fiksasi eksterna, dampak psikologis ansietas sekunder akibat rencana bedah dan prognosis penyakit dan pemenuhan informasi.

2.6 WOCTerlampir

2.7 Manifestasi KlinisManifestasi klinis fraktur adalah nyeri, hilangnya fungsi defornitas, pemendekan ekstremitas, krepitus, pembekakan lokal, dan perubahhan warna.1) Nyeri terus menerus dan bertambah beratnya sampai fragmen tulang diimobilisasi. Spasme otot yang menyertai fraktur merupakan bentuk bidai alamiah yang dirancang untuk memininalkan gerakan antar fragmen tulang.2) Setelah terjadi fraktur, bagian-bagian tak dapat digunakan dan cenderung bergerak secara tidak alamiah (gerakan luar biasa) buakannya tetap rigid seperti nomalnya. Pergeseran fragmen pada fraktur lengan atau tungkai menyebabkan deformitas (terlihat maupun teraba) ekstremitas yang bisa biketahui dangan membandingkan dengan ekstremitas normal. Ekstremitas tak dapat berfungsi dengan baik karna fungsi normal otot bergantung pada integritas tulang tempat melengketnya otot.3) Pada fraktur panjang, terjadi pemendekan tulang yang sebenarnya karna kontraksi otot yang melekat diatas dan bawah tempat fraktur. Fragmen sering saling melingkapi satu sama lain 2,5 5 cm ( 1 2 inci ).4) Saat eksremitas diperiksa dengan tangan, teraba adanya derik tulang dinamakan krepitus yang gteraba akibat gesekan antara fragmen satu dengan yang lainnya ( uji krepitus dapat mengakibatkan kerusakan jaringan lunak yang lebih berat.5) Pembengkakan dan perubahan warna lokal pada kulit terjadi sebagai akibat trauma dan perdarahan yang mengikuti fraktur. Tanda ini bisa baru terjadi setelah bebrapa jam atau hari setelah cedera.( Brunner & suddarth : 2002 )

2.8 Pemeriksaan Penunjanga. Pemeriksaan rontgen : menetukan lokasi, luasnya fraktur, trauma, dan jenis fraktur.b. Scan tulang, temogram, CT scan/MRI :memperlihatkan tingkat keparahan fraktur, juga dan mengidentifikasi kerusakan jaringan linak.c. Arteriogram : dilakukan bila dicurigai adanya kerusakan vaskuler.d. Hitung darah lengkap : Ht mungkin meningkat (hemokonsentrasi) atau menurun (perdarahan bermakna pada sisi fraktur atau organ jauh pada multipel trauma) peningkatan jumlah SDP adalah proses stres normal setelah trauma.e. Kretinin : trauma otot meningkatkan beban tratinin untuk klien ginjal.f. Profil koagulasi : perubahan dapat terjadi pada kehilingan darah, tranfusi mulpel atau cedera hati.(Lukman & nurna ningsih, 2009)

2.9 Penatalaksanaan 1. Pertolongan Pertama Perdarahan dari fraktur femur, terbuka atau tertutup, adalah antara 2 sampai 4 unit (1-2 liter). Jalur intravena perlu dipasang dari darah dikirim ke laboratorium untuk pemeriksaan hemoglobin dan reaksi silang. Jika tidak terjadi fraktur lainnya, kemungkinan transfusi dapat dihindari, tetapi bila timbul trauma lainnya, 2 unit darah perlu diberikan segera setelah tersedia. Fraktur terbuka biasanya terbuka dan dalam/luar dengan luka di sisi lateral atau depan paha. Debridemen luka perlu dilakukan dengan cermat dalam ruang operasi dan semua benda asing diangkat. Jika luka telah dibersihkan secara menyeluruh setelah debridemen luka dapat ditutup tetapi bila terkontaminasi, luka lebih baik dibalut dan dirawat dengan jahitan primer yang ditunda (delayed primary suture). Antibiotika dan anti-tetanus sebaiknya diberikan, seperti pada setiap fraktur terbuka.2. Penatalaksanaan Fraktur Penatalaksanaan fraktur ini mengalami banyak perubahan dalam waktu sepuluh tahun terakhir ini. Traksi dan spica casting atau cast bracing mempunyai banyak kerugian dalam hal memerlukan masa berbaring dan rehabilitasi yang lama, meskipun merupakan penatalaksanaan non-invasif pilihan untuk anak-anak. Oleh karena itu, tindakan ini tidak banyak dilakukan pada orang dewasa. Bila keadaan penderita stabil dan luka telah diatasi, fraktur dapat diimobilisasi dengan salah satu dan empat cara berikut ini:1) TraksiPenyembuhan fraktur bertujuan mengembalikan fungsi tulang yang patah dalam jangka waktu sesingkat mungkin. a) Metode Pemasangan traksi:1. Traksi ManualTujuan : Perbaikan dislokasi, Mengurangi fraktur, Pada keadaan Emergency. Dilakukan dengan menarik bagian tubuh.2. Traksi MekanikAda dua macam, yaitu :3. Traksi KulitDipasang pada dasar sistem skeletal untuk struktur yang lain, misalnya: otot. Traksi kulit terbatasuntuk 4 minggu dan beban < 5 kg. Untuk anak-anak waktu beban tersebut mencukupi untukdipakai sebagai fraksi definitif, bila tidak diteruskan denganpemasangan gips.4. Traksi SkeletalMerupakan traksi definitif pada orang dewasa yang merupakan balanced traction. Dilakukanuntuk menyempurnakan luka operasi dengan kawat metal atau penjepit melalui tulang/jaringanmetal.b) Kegunaan Pemasangan TraksiTraksi yang dipasang pada leher, di tungkai, lengan atau panggul, kegunaannya :1) Mengurangi nyeri akibat spasme otot2) Memperbaiki dan mencegah deformitas3) Immobilisasi4) Difraksi penyakit (dengan penekanan untuk nyeri tulang sendi).5) Mengencangkan pada perlekatannya.Comminuted fracture dan fraktur yang tidak sesuai untuk intramedullary nailingpaling baikdiatasi dengan manipulasi di bawah anestesi dan balanced sliding skeletal traction yang dipasangmelalui tibial pin.Traksi longitudinal yang memadai diperlukan selama 24 jam untuk mengatasispasme otot dan mencegah pemendekan, dan fragmen harus ditopang di posterior untukmencegah peleng-kungan.Enam belas pon biasanya cukup, tetapi penderita yang gemuk memerlukan beban yang lebihbesar dari penderita yang kurus membutuhkan beban yang lebih kecil. Lakukan pemeriksaanradiologis setelah 24 jam untuk mengetahui apakah berat beban tepat; bila terdapatoverdistraction, berat beban dikurangi, tetapi jika terdapat tumpang tindih, berat ditambah.Pemeriksaan radiologi selanjutnya perlu dilakukan dua kali seminggu selama dua minggu yangpertama dan setiap minggu sesudahnya untuk memastikan apakah posisi dipertahankan. Jika halini tidak dilakukan, fraktur dapat terselip perlahan-lahan dan menyatu dengan posisi yang buruk.c) Prinsip Dasar Penanganan Fraktur1. ReviveYaitu penilaian cepat untuk mencegah kematian, apabila pernafasan ada hambatan perlu dilakukan therapi ABC (Airway, Breathing, Circulation) agar pernafasan lancar.2. ReviewYaitu berupa pemeriksaan fisik yang meliputi : look feel, novemert dan pemeriksaan fisik ini dilengkapi dengan foto rontgent untuk memastikan adanya fraktur.3. RepairYaitu tindakan pembedahan berupa tindakan operatif dan konservatif. Tindakan operatif meliputi : Orif, Oref, menjahit luka dan menjahit pembuluh darah yang robek, sedangkan tindakan konservatif berupa pemasangan gips dan traksi.4. ReferYaitu berupa pemindahan pasien ke tempat lain, yang dilakukan dengan hati-hati, sehingga tidak memperparah luka yang diderita.5. RehabilitationYaitu memperbaiki fungsi secara optimal untuk bisa produktif.d) Macam-Macam Traksi1. Traksi PanggulDisempurnakan dengan pemasangan sebuah ikat pinggang di atas untukmengikat puncak iliaka.2. Traksi Ekstension (Bucks Extention)Lebih sederhana dari traksi kulit dengan menekan lurussatu kaki ke dua kaki. Digunakan untuk immibilisasi tungkai lengan untuk waktu yang singkatatau untuk mengurangi spasme otot.3. Traksi CervikalDigunakan untuk menahan kepala extensi pada keseleo, kejang dan spasme.Traksi ini biasa dipasang dengan halter kepala.4. Traksi RusselsTraksi ini digunakan untuk frakstur batang femur. Kadang-kadang jugadigunakan untuk terapi nyeri punggung bagian bawah. Traksi kulit untuk skeletal yang biasa digunakan. Traksi ini dibuat sebuah bagian depan dan atas untuk menekan kaki denganpemasangan vertikal pada lututsecara horisontal pada tibia atau fibula.5. Traksi khusus untuk anak-anakPenderita tidur terlentang 1-2 jam, di bawah tuberositas tibiadibor dengan steinman pen, dipasang staples pada steiman pen. Paha ditopang dengan thomassplint, sedang tungkai bawah ditopang atau Pearson attachment. Tarikan dipertahankan sampai 2minggu atau lebih, sampai tulangnya membentuk callus yang cukup. Sementara itu otot-ototpaha dapat dilatih secara aktif.2) Fiksasi interna.a. Intramedullary nailIdeal untuk fraktur transversal, tetapi untuk fraktur lainnya kurang cocok.Fraktur dapat dipertahankan lurus dan terhadap panjangnya dengan nail, tetapi fiksasi mungkintidak cukup kuat untuk mengontrol rotasi. Keuntungan intramedullary nailing adalah dapat memberikan stabilitas longitudinal sertakesejajaran (alignment) serta membuat penderita dpat dimobilisasi cukup cepat untukmeninggalkan rumah sakit dalam waktu 2 minggu setelah fraktur. Kerugian meliput anestesi,trauma bedah tambahan dan risiko infeksi.a. NailingDiindikasikan jika hasil pemeriksaan radiologimemberi kesan bahwa jaringan lunak mengalami interposisi di antara ujung tulang karena hal inihampir selalu menyebabkan non-union Closed nailing memungkinkan mobilisasi yang tercepat dengan trauma yang minimal, tetapipaling sesuai untuk fraktur transversal tanpa pemendekan. Comminuted fracture paling baikdirawat dengan locking nail yang dapat mempertahankan panjang dan rotasi.3) Fiksasi eksterna.Bila fraktur yang dirawat dengan traksi stabil dan massa kalus terlihat pada pemeriksaan radiologis, yang biasanya pada minggu ke enam, cast brace dapat dipasang. Frakturdengan intramedullary nail yang tidak memberi fiksasi yang rigid juga cocok untuk tindakan ini.Penatalaksanaan konservatif, yang dilakukan pada fraktur yaitu :a. Proteksi semata-mata (tanpa reduksi atau imobilisasi)Proteksi fraktur terutama untuk mencegah trauma lebih lanjut dengan cara memberikan sling (mitela) pada anggota gerak atau tongkat pada anggota gerak bawah.b. Immobilisasi dengan bidai eksterba (tanpa reduksi)Immobilisasi pada fraktur dengan bidai ekterna hanya memberikan sedikit immobilisasi biasanya hanya mengunakan plester of paris (gips) atau dengan bermacam-macam bidai atau plastic atau metalc. Reduksi tertutup dengan manipulasi dan immobilisasi ekterna menggunakan gips.Reduksi tertutup yang diartikan manipulasi, dilakukan baik dengan pembiusan umum ataupun local. Reposisi yang dilakukan melawan kekuatan terjadi fraktur. Penggunaan gips untk immobilisasi merupakan alat utama untuk teknik ini.d. Reduksi tertutup dengan traksi berlanjut di ikuti dengan traksi berlanjut dapat dilakukan dengan beberapa cara yaitu traksi kulit dan traksi tulang.( Muttaqin, 2005 : 45 ).

Proses penyembuhan tulang terdiri dari beberapa fase yaitu:1. Fase InflamasiDengan adanya patah tulang, tubuh akan mengalami respons yang sama seperti pada cedera dibagian tubuh lainnya. Perdarahan akan terjadi dalam jaringan yang cedera dan terjadi pula pembentukan hematoma di tempat atau area patah tulang. Ujung fragmen tulang mengalami devitalisasi karena terputusnya pasokan darah. Tempat cedera kemudian akan diinvasi oleh makrofag yang berfungsi membersihkan daerah tersebut. Pada tahap ini, terjadi inflamasi, pembengkakan dan nyeri. Tahap ini berlangsung selama beberapa hari dan hilang perlahan ditandai dengan berkurangnya pembengkakan dan nyeri.2. Fase Proliferasi SelDalam waktu sekitar 5 hari, hematoma akan mengalami organisasi. Terbentuk benang-benang fibrin dalam gumpalan darah, membentuk jaringan untuk revaskularisasi dan invasi fibroblast serta osteoblast.Fibroblast dan osteoblast (berkembang dari osteosit, sel endostel, dan sel periosteum) akan menghasilkan kolagen dan proteoglikan sebagai matriks kolagen pada patahan tulang. Terbentuk jaringan ikat fibrus dan tulang rawan (osteoid). Dari periosteum, akan tampak pertumbuhan melingkar. Kalus tulang rawan tersebut dirangsang oleh gerakan makro minimal pada tempat patah tulang. Tetapi, gerakan yang berlebihan akan merusak struktur kalus.3. Fase Pembentukan KalusPertumbuhan jaringan berlanjut dan lingkaran tulang rawan tumbuh mencapai sisi lain sampai celah sudah terhubung satu sama lain. Fragmen patahan tulang digabungkan dengan jaringan fibrus, tulang rawan, dan tulang serat imatur. Bentuk kalus dan volume yang dibutuhkan untuk menghubungkan defek secara langsung berhubungan dengan jumlah kerusakan dan pergeseran tulang. Diperlukan waktu 3 sampai 4 minggu agar fragmen tulang bergabung dalam tulang rawan atau jaringan fibrus. Secara klinis, fragmen tulang tak bisa lagi digerakkan.4. Fase OsifikasiPembentukan kalus mulai mengalami penulangan dalam 2 sampai 3 minggu patah tulang melalui proses penulangan endokondral. Mineral terus menerus ditimbun sampai tulang benar-benar telah bersatu dengan keras. Pada fraktur tulang panjang orang dewasa normal, penulangan memerlukan waktu 3 sampai 4 bulan.5. Fase RemodelingTahap akhir perbaikan patah tulang meliputi pengambilan jaringan mati dan reorganisasi tulang baru ke susunan struktur sebelumnya. Remodelling memerlukan waktu berbulan-bulan hingga bertahun-tahun tergantung beratnya modifikasi tulang yang dibutuhkan, fungsi tulang, dan stress fungsional pada tulang (Brunner dan Suddarth, 2008:2268).

Faktor yang Mempengaruhi Penyembuhan Faktur FemurFaktor yang Mempercepat Penyembuhan 1. Imobilisasi fragmen tulang2. Kontak fragmen tulang maksimal3. Suplai darah yang memadai4. Nutrisi yang baik5. Latihan-pembebanan berat badan6. Hormon-hormon pertumbuhan, tiroid, kalsitonin, vitamin D, steroid anabolik7. Potensial listrik pada patahan tulang (Brunner dan Suddarth, 2008:2361).

Faktor yang Menghambat Penyembuhan 1. Imobilisasi tak memadai2. Rongga atau jaringan diantara fragmen tulang3. Infeksi4. Keganasan lokal5. Penyakit tulang metabolik (misal penyakit Piaget)6. Nekrosis avaskuler7. Usia (lansia akan sembuh lebih lama)8. Kortikosteroid (menghambat kecepatan perbaikan) (Brunner dan Suddarth, 2008:2361).

2.3 Komplikasi a.Komplikasi awalKomplikasi awal setelah fraktur adalah syok yang bisa berakibat fatal dalam beberapa jam setelah cedera, emboli lemak, yang dapat terjadi dalam 48 jam atau lebih dan sindrom kopartemen, yang berakibat kehilangan fungsi ekstremitas permanen jika tidak ditangani segera. Koplikasi awal lainnya yang berhubungan dengan fraktur adalah infeksi, tromboemboli ( emboli paru ) yang dapat menyebabkan kematian beberapa minggu setelah cedera dan koagulopati intravaskuler diseminata ( KID ).b.Komplikasi lambatPenyatuan terlambat atau tidak ada penyatuan. Penyatuan lambat terjadi bila penyembuhan tidak terjadi dengan kecepatan normal untuk jenis dan tempat fraktur tertentu. Penyatuan terlambat mungkin berhubungan dengan infeksi sistemik dan distaksi ( tarikan jauh ) fragmen tukang.Tidak ada penyatuan terjadi karna kegagalan penyatuan ujung-ujung patahan tulang. Pasien mengeluh tidak nyaman dan gerkan yang menetap pada tempat fraktur. Fektor yang ikut berparan dalam masalah penyatuan meliputi infeksi pada tempat fraktur, interposisi jarungan diantara ujung-ujung tulang, imobulisasi dan manipulasi yang tidak memadai, yang menghentikan pembentukan kalus, jarak yang terlalu antara fragmen, kontak tulang yang terbatas dan gangguan asupan darah yang mengakibatkan nekrosis avaskuler.(Brunner & suddarth : 2002)c. Perdarahan, dapat menimbulkan kolaps kardiovaskuler.Hal ini dapat dikoreksi dengan transfusi darah yang memadai.d. Infeksi, terutama jika luka terkontaminasi dan debridemen tidak memadai.e. Non-union, lazim terjadi pada fraktur pertengahan batang femur, trauma kecepatan tinggi dan fraktur dengan interposisi jaringan lunak di antara fragmen. Fraktur yang tidakmenyatu memerlukan bone graftingdan fiksasi internaf. Malunion, disebabkan oleh abduktor dan aduktor yang bekerja tanpa aksi antagonis pada fragmen atas untuk abduktor dan fragmen distal untuk aduktor. Deformitas varus diakibatkan oleh kombinasi gayainig. Trauma arteri dan saraf jarang, tetapi mungkin terjadi (Djuantoro, 1997).

2.4 PrognosisPenyembuhan fraktur merupakan suatu proses biologis yang menakjubkan. Tidak seperti jaringan lainnya, tulang yang mengalami fraktur dapat sembuh tanpa jaringan parut. Pengertian tentang reaksi tulang yang hidup dan periosteum pada penyembuhan fraktur mulai terjadi segera setelah tulang mengalami kerusakan apabila lingkungan untuk penyembuhan memadai sampai terjadi konsolidasi. Faktor mekanis yang penting seperti imobilisasi fragmen tulang secara fisik sangat penting dalam penyembuhan, selain faktor biologis yang juga merupakan suatu faktor yang sangat esensial dalam penyembuhan fraktur.2

BAB 3Asuhan Keperawatan

Kasus semuSdr. E berusia 17 tahun dibawa ke RSUA tanggal 1 April 2013 pada jam 14.23 WIB oleh keluarganya. Pasien mengatakan pada tanggal 17 Agustus 2012 yang lalu pernah jatuh dari sepeda motor, kemudian pasien dibawa ke dukun pijat oleh keluarganya. Setelah dibawa ke dukun pijat pasien tidak kunjung sembuh tetapi tambah parah dan kaki membengkak. Pasien telah menjalani operasi pada tanggal 2 April 2013. Pada tanggal 11 April 2013 pasien mengatakan nyeri, skala nyeri 7, ekspresi wajah tampak meringis kesakitan, ekspresi wajah tegang, bingung saat ditanya perawatan luka post operasi. Dari hasil pemeriksaan tanda-tanda vital didapatkan TD: 110/70 mmHg, N:88 x/menit, S:36OC. Luka operasi pasien sepanjang 20 cm, jumlah jahitan 20, luka tampak basah tidak ada PUS, leukosit 8000H/mm3. Pasien mengatakan dalam beraktifitas tidak bisa mandiri dan membutuhkan bantuan orang lain. Dalam berjalan pasien masih menggunakan tongkat, personal hygiene kurang, aktifitas pasien di bantu keluarga.

Asuhan Keperawatan3.1 PengkajianPengkajian meliputi : a. Identitas PasienNama: Sdr. EUmur : 17 tahunJenis kelamin : Laki-lakiSuku/Bangsa: Jawa / IndonesiaStatus : Belum menikahPekerjaan : WiraswastaPendidikan : SMATanggal MRS : 1 April 2013 Diagnosa Medis : Mal union fraktur femur sinistra post op ke -8b. Keluhan Utama : Pasien mengatakan kaki sebelah kirinya yang patah nyeri saat di gerakkan.c. Riwayat Perawatan Sekarang : Pasien mengatakan pada tanggal 17 Agustus 2012, pasien pernah jatuh dari sepeda motor, kemudian pasien dibawa ke dukun pijat oleh keluarganya. Setelah dibawa ke dukun pijat kaki pasien tidak kunjung sembuh tetapi tambah parah, kaki membengkak, maka pada tanggal 1 April 2013 baru pasien dibawa ke RSUA pada jam 14.23 WIB oleh keluarganya. Kemudian dilakukan operasi pada tanggal 2 April 2013. Pada tanggal 11 April 2013 pasien mengatakan nyeri, skala nyeri 7, ekspresi wajah tampak meringis kesakitan,ekspresi wajah tegang,bingung saat di tanya perawatan luka post operasi, TD: 110/70 mmHg, N:88 x/menit, S:36OC. Luka operasi sepanjang 20 cm, jumlah jahitan 20, luka tampak basah tidak ada PUS, leukosit 8000H/mm3, pasien dalam mengatakan dalam beraktifitas tidak bisa mandiri dan membutuhkan bantuan orang lain dan alat. Dalam berjalan pasien masih menggunakan tongkat, personal hygiene kurang, aktifitas pasien di bantu keluarga. d. Riwayat Penyakit Dahulu : Pasien sebelumnya tidak pernah mempunyai riwayat penyakit patah tulang seperti ini dan pasien juga belum pernah dirawat di Rumah Sakit, tidak mempunyai riwayat penyakit menular dan keturunan seperti DM, Hipertensi, TBC, hepatitis, dll.e. Riwayat Keperawatan Keluarga : Pasien mengatakan bahwa keluarganya tidak ada yang mempunyai penyakit seperti pasien dan keluarga pasien tidak ada yang mempunyai riwayat penyakit menular seperti TBC dan hepatitis, penyakit keturunan seperti hipertensi dan DM.f. Pola Kebiasaan1. Pola Persepsi dan ManajemenKeluarga pasien sangat mementingkan kesehatannya sehingga apabila sakit segera memeriksakan diri ke Puskesmas/dokter bahkan ke dukun terdekat.a. Sebelum dirawat : Pasien menggosok gigi sehari (2x setelah mandi dan 1x sebelum tidur). Mandi 2x dengan sabun dan ganti baju 2x.b. Saat dirawat: klien jarang mandi, mandi hanya jika ada keluarga yang membantu 2. Pola Nutrisia. Sebelum dirawat : A =BB : 63 kgB = Albumin 3,5 dlC = Rambut bersih, tidak rontok, tidak mudah dicabut D = Pasien makan 3x sehari dengan porsi 1n piring habis (lauk, nasi, sayur) dan minum air putih + 8 gelas/hari.b. Saat dirawat:A =BB : 60 kgB = Hb : 14,4 gr/dlC = Rambut agak kotor, tidak rontok, tidak mudah dicabutD =- Nutrisi TKTP- Pasien makan 3x sehari dengan porsi piring habis (lauk, nasi, sayur) dan minum air putih + 8 gelas/hari.3. Pola EliminasiSebelum dirawat : Pasien BAB 1-2x sehari dengan konsistensi lembek warna kuning, bau khas, BAK 4-5x sehari, warna kuning jernih bau khas.Saat dirawat:Pasien BAB 1x sehari dengan konsistensi lembek warna kuning, bau khas, BAK 4-5x sehari, warna kuning jernih bau khas. Terakhir BAB tanggal 10 April 2008 hari Kamis.4. Pola Istirahat TidurSebelum dirawat : Pasien tidur 7-8 jam sehari kadang-kadang tirud siang - 1 jam sehari.Saat dirawat:Pasien tidur selama 5-6 jam karena nyeri pada kaki sebelah kiri dan tidak pernah tidur siang.5. Pola Aktivitas dan LatihanSebelum dirawat : Aktivitas01234

MakanMinumBerpakaianToiletingAmbulasi --------------------

Saat dirawat:Aktivitas01234

MakanMinumBerpakaianToiletingAmbulasi --------------------

Keterangan :0 : Mandiri 3: Bantuan orang lain + alat1 : Alat Bantu 4: Bantu dengan bantuan2 : Bantuan orang lain Pasien mengatakan bila berubah posisi/beraktivitas kakinya terasa nyeri dan sakit.

6. Pola Persepsi dan KognitifSebelum dirawat : Penglihatan baikSaat dirawat:Antara telinga kanan dan kiri terdengar suara yang samaPembau : Normal, dapat membedakan antara bau busuk dan harumPerasa : Normal, dapat membedakan rasa manis, asam, asin, pahitPeraba : Normal, dapat membedakan pemukaan kasar dan halusKognitif : Pasien dan keluarga beranggapan bahwa kesehatannya akan membaik setelah mendapatkan perawatan dari RS. Pasien mengatakan kurang tahu cara perawatan luka operasi dirumah.

7. Pola Persepsi dan Konsep DiriGambaran Diri : Pasien menerima keadaan dirinya yang mengalami patah tulang pada kakinya.Ideal diri:Pasien menginginkan pasien bisa jalan dengan normal lagi.Peran diri: Pasien seorang wiraswasta, setelah pasien sakit dan mengalami patah tulang seperti ini pasien tidak bisa melakukan aktivitas.Identitas diri: Pasien dapat menyebutkan dirinya.Harga Diri:Pasien merasa senang mendapat perawatan yang baik dari perawat.8. Pola Reproduksi SexualPasien seorang laki-laki yang belum menikah.

9. Pola koping-toleransi terhadap stressJika pasien mempunyai masalah, maka pasien selalu membicarakan dan merundingkan dengan keluarga.

10. Pola Peran HubunganHubungan antara pasien dan keluarga dengan petugas pelayanan kesehatan baik begitu pula hubungan dengan tetangganya.

11. Pola kepercayaan dan KeyakinanPasien beragama Islam, pasien selama dirawat tidak pernah menjalankan ibadah sholat 5 waktu dan hanya berdoa agar penyakitnya cepat sembuh.

g. Pemeriksaan Fisik1. Keadaan Umum : Baik2. Tingkat Kesadaran: Composmentis 3. Vital Sign:TD : 110/70 mmHg RR : 20x /menitN : 88x /menit S : 369 C4. Kepala:MesochepalRambut:Kurang bersih, hitam tidak mudah rontok, tidak mudah dicabut Mata:Simetris, konjungtiva tidak anemis, sklera tidak ikterik, tidak mengalami gangguan penglihatanHidung:Simetris, tidak ada polipTelinga:Simetris, tidak ada serumen, tidak ada gangguan pendengaranMuka:Ekspresi wajah tampak meringis kesakitan, ekspresi wajah tampak tegang, ekspresi wajah tampak bingungLeher:Tidak ada pembesaran kelenjar tiroid, tidak ada peningkatan JVP5. Paru-paru:I : Ictus simetris ka/kiP : Vocal fremitus ka/ki samaP : Sonor ka/kiA : Tidak ada wheezing, tidak ada ronchi6. Jantung:I : Ictus cordis tidak tampakP : Ictus cordis teraba pada iga 4 dan 5P : PekakA : Teratur, tidak ada murmur (53)7. Perut:I : Perut datarA : Bunyi peristaltik 14 x/menitP : Tidak terdapat nyeri tekan pada daerah abdomenP : Tympani8. Genetalia:Tidak terpasang DC, bersih9. Anus:Tidak ada hemoroid10. Ekstremitas:Atas : Tidak ada oedema, terpasang infus RL 120 tetes/menit pada tangankiri, tidak ada lesi, CRT 2 detik.Bawah : Tidak ada oedema, akral tidak dingin, CRT 2 detik, terdapatluka post operasi, panjang luka operasi 20 cm, terdapat 20 jahitan,keadaan lukanya basah, tidak ada PUS, kesemutanKulit : Turgor: BaikWarna : Kuning

h. Data Penunjang1. Pemeriksaan laboratorium dilakukan tanggal 2 April 2013KIBC : 8.000 H/mm3 (3.500-10.000)HGM : 14,4 g/dl (11,0-16,5)PLT : 228.000 H/mm3 (150.000-390.000)Pemeriksaan post op tanggal 3 April 2013Hb : 11,3 g/dl

2. Therapy tanggal 11 April 2013Cipro 2 x 500 mg diberikan secara oralAsam mefenamat 2 x 50 mg secara oralHasil Rongent1. Hasil rongent sebelum operasi : mal union fraktur femur sinistra

3.2 ANALISA DATANoData EtiologiMasalah keperawatan

1.DS :

DO :Pasien mengatakan nyeriP : Nyeri saat melakukan aktivitasQ : Nyeri seperti dipukul-pukulR : Kaki sebelah kiriS : Skala 7T : Saat gerak sewaktu-waktu- Ekspresi wajah tampak meringis jika melakukan aktivitas.- Ekspresi wajah tampak tegangTD : 110/70 mmHgN : 88 x/menitFraktur femur tertutup

Malunion, non-union, dan delayed union

terapi bedah

kerusakan jaringan pasca operasi

nyeri

Nyeri

2.DS :

DO :Pasien mengatakan bekas luka operasi masih basah1. Luka operasi sepanjang 20 cm2. Luka tampak merah tidak ada PUS dan darah.S : 360CN : 88 x/menit3. Leukosit : 8.000 H/mm3Luka post operasi

Port de entry

Resiko infeksiResti infeksi

3.DS :Pasien mengatakan dalam beraktivitas pasien tidak bisa mandiri dan membutuhkan bantuan orang lain dan alatFraktur femur

Terputusnya hubungan tulang

Ketidakmampuan melakukan pergerakan kaki

Immobilisasi

Hambatan mobilitas fisik

4. DS:

DO: Klien jarang mandi, mandi jika hanya dibantu keluarga.Klien tampak lusuh. Rambut berantakan, baju tidak gantifraktur femur

Kelemahan fisik ekstrimitas bawah

Defisit perawatan diriDefisit perawatan diri

3.3 Diagnosa Keperawatan1. Nyeri b.d kompresi saraf, kerusakan neuromuskuloskeletal, pergerakan fragmen tulang2. Resiko infeksi b.d port de entry luka pasca bedah, pemasangan alat fiksasi invasive3. Hambatan mobilitas fisik b.d kerusakan muskuloskeletal, pergerakan fragmen tulang3.4 intervensiNyeri b.d kompresi saraf, kerusakan neuromuskuloskeletal, pergerakan fragmen tulangTujuan : dalam waktu 2x24 jam nyeri berkurang atau teradaptasi1. Kriteria Hasil : Pasien menyatakan nyeri berkurang2. Skala nyeri 0-1 (0-5)3. Dapat mengidentifikasikan aktifitas yang dapat menurunkan nyeri4. Pasien tidak gelisahIntervensiRasional

Kaji nyeri dengan skala 0-4 Nyeri merupakan respons subyektif yang dapat dikaji dengan menggunakan skala nyeri. Klien melaporkan nyeri biasanya di atas tingkat cedera

Lakukan manajemen nyeri keperawatan1. atur posisi immobilisasi pada pahaImmobilisasi yang adekuat dapat mengurangi pergerakan fragmen tulang yang menjadi unsur utama penyebab nyeri pada paha.

2. manajemen lingkungan: lingkungan tenang, batasi pengunjung, dan istirahatkan klienLingkungan tenang akan menurunkan stimulus nyeri eksternal dan pembatasan pengunjung akan membantu meningkatkan kondisi o2 ruangan

3. Ajarkan teknik relaksasi pernapasan dalam ketika nyeri muncul.Meningkatkan asupan O2 sehingga akan menurunkan nyeri sekunder akibat iskemia

4. Ajarkan teknik distraksi pada saat nyeriDistraksi (pengalihan perhatian) dapat menurunkan stimulus internal dengan mekanisme peningkatan produksi endorfin dan enkefalin yang dapat memblok reseptor nyeri agar tidak dikirimkan ke korteks serebri sehingga menurunkan presepsi nyeri

5. Lakukan manajemen sentuhanManajemen sentuhan pa. da saat nyeri berupa sentuhan dukungan psikologis dapat membantu menurunkan nyeri. Masase ringan dapat meningkatkan aliran darah dan membantu suplai darah dan oksigen ke area nyeri.

6. Berikan kesempatan waktu istirahat jika terasa nyeri dan berikan posisi yang nyaman, misalnya waktu tidur, bagian belakangnya dipasang bantal kecilIstirahat akan merelaksasikan semua jaringan sehingga meningkatkan kenyamanan

Kolaborasi pemberian analgetikAnalgesik memblok lintasan nyeri sehingga nyeri akan berkurang

pemasngan traksi tulangTraksi yang efektif akan memberikan dampak pada penurunan pergeseran fragmen tulang dan memberikan posisi yang baik untuk penyatuan tulang

Operasi untuk pemasangan fiksasi internaFiksasi interna dapat membantu imobilisasi fraktur femur sehingga pergerakan fragmen berkurang.

Resiko infeksi b.d port de entry luka pasca bedah, pemasangan alat fiksasi invasiveTujuan: dalam waktu 12x24 jam terjadi perbaikan pada intregitas jaringan lunak dan tidak terjadi infeksiKriteria hasil:1. pada hari ke-12 tidak ada tanda-tanda infeksi dan peradangan pada area luka pembedahan.2. Leukosit dalam batas normal3. Ttv dalam batas normalIntervensi Rasional

Kaji faktor-faktor yang memungkinkan terjadinya infeksi yang masuk ke port de entreeFaktor port de entree fraktur femur adalahluka terbuka dari fraktur, luka pasca-bedah, sisi luka dari traksi tualng, setiap sisi besi pada fiksasi eksterna. Faktor-faktor ini ini harus dipantau oleh perawat dan dilakukan perawatan luka steril

Lakukan perawatan luka secara sterilTeknik perawatan luka secara steril dapat mengurangi kontaminasi kuman

Pantau/ batasi kunjungan Mengurangi resiko kontak infeksi dari orang lain

Tingkatkan asupan nutrisi tinggi kalori dan proteinMeningkatkan imunitas tubuh secara umum dan membantu menurunkan resiko infeksi

Bantu perawatan diri dan keterbatasan aktivitas sesuai toleransi. Bantu program latihanMenunjukkan kemampuan secara umum dan kekuatan otot dan meransang pengembalian sistem imun

Kolaborasi:Beri antibiotik sesuai indikasiSatu atau beberapa agens diberikan yang bergantung pada sifat patogen dan infeksi yang terjadi.

Hambatan mobilitas fisik b.d kerusakan muskuloskeletal, pergerakan fragmen tulangTujuan : dalam 2 x 24 jam pasien akan menunjukkan tingkat mobilitas optimal meski degan bantuan.Kriteria hasil : 1. penampilan yang seimbang.2. melakukan pergerakkan dan perpindahan.3. mempertahankan mobilitas optimal yang dapat di toleransi, dengan karakteristik :0 = mandiri penuh1 = memerlukan alat Bantu.2 = memerlukan bantuan dari orang lain untuk bantuan, pengawasan, dan pengajaran.3 = membutuhkan bantuan dari orang lain dan alat Bantu.4 = ketergantungan; tidak berpartisipasi dalam aktivitas.

IntervensiRasional

Kaji mobilitas yang ada dan observasi peningkatan kerusakan . kaji secara teraur fungsi motorikMengetahui tingkat kemampuan klien dalam melakukan aktivitas

Atur posisi imobilisasi pada pahaImobilisasi yang adekuat dapat mengurangi pergerakan fragmen tulang yang menjadi unsur utama penyebab nyeri pada paha

Ajarkan klien untuk melakukan latihan gerak aktif pada ekstremitas yang tidak sakitGerakan aktif memberikan massa, tonus, dan kekuatan otot serta memperbaiki fungsi jantung dan pernapasan

Bantu klien melakukan latihan rom, perawatan diri sesuai toleransiUntuk memelihara fleksibilitas sendi sesuai kemampuan

Kolaborasi dengan ahli fisioterapi untuk latihan fisik klien Peningkatan kemampuan dalam mobilisasi ekstremitas dapat dicapai dengan latihan fisik dari tim ahli fisioterapi

Defisit perawatan diri yang berhubungan dengan kelemahan fisik ekstremitas bawahTujuan: dalam waktu 2x24 jam, klien dapat menunjukkan perubahan gaya hidup untuk kebutuhan merawat diriKriteria hasil: klien mampu melakukan aktifitas perawatan diri sesuai dengan tingkat kemampuan, mengidentifikasi personel yang dapat membantuIntervensiRasional

Kaji kemampuan dan tingkat penurunan dalam melakukan ADLMembantu dalam mengantipasi dan merencanakan pertemuan kebutuhan individual

Hindari apa yang tidak bisa dilakukan klien dan bantu jika perluKlien dalam keadaan cemas dan bergantung, hal ini dilakukan untuk mencegah frustasi dan meningkatkan harga diri klien

Dekatkan alat dan sarana yang dibutuhkan klien Memudahkan klien dan meningkatkan kemandirian klien

Pertahankan dukungan pola pikir, izinkan klien melakukan tugas , beri umpan balik positif untuk usahanyaMeningkatkan harga diri klien, memandirikan klien, dan menganjurkan klien terus mencoba

Identifikasi kebiasaan defekasi , anjurkan minum dan tingkatkan aktifitasMeningkatkan latihan dan menolong mencegah konstipasi

BAB 4PENUTUP4.1 Kesimpulan Fraktur femur adalah terputusnya kontinuitas batang femur yang bisa terjadi akibat trauma langsung (kecelakaan lalu lintas, jatuh dari ketinggian), dan biasanya lebih banyak dialami oleh laki-laki dewasa. Patah pada daerah ini dapat menimbulkan perdarahan yang cukup banyak, mengakibatkan pendertia jatuh dalam syok.Tanda Dan Gejala :1. Deformitasa. Daya terik kekuatan otot menyebabkan fragmen tulang berpindah dari tempatnya perubahan keseimbangan dan contur terjadi seperti :a. Rotasi pemendekan tulangb. Penekanan tulang2. Bengkak : edema muncul secara cepat dari lokasi dan ekstravaksasi darah dalam jaringan yang berdekatan dengan fraktur3. Echumosis dari Perdarahan Subculaneous4. Spasme otot spasme involunters dekat fraktur5. Tenderness/keempukan6. Nyeri mungkin disebabkan oleh spasme otot berpindah tulang dari tempatnya dan kerusakan struktur di daerah yang berdekatan.7. Kehilangan sensasi (mati rasa, mungkin terjadi dari rusaknya saraf/perdarahan)8. Pergerakan abnormal9. Shock hipovolemik hasil dari hilangnya darah10. Krepitasi (Black, 1993 : 199).

DAFTAR PUSTAKA Barbara, C. B., (1999). Rencana Asuhan Keperawatan Medikal-Bedah, Volume I, EGC: Jakarta.Doenges, dkk, (2005). Rencana asuhan keperawatan pedoman untuk perencanaan dan pendokumentasian perawatan pasien. EGC: JakartaDjoko Simbardjo. Fraktur Batang Femur. Dalam: Kumpulan Kuliah Ilmu Bedah, Bagian Bedah FKUI.Sjamsuhidajat R dan de Jong, Wim (Editor). Buku Ajar Ilmu Bedah Edisi 2. Jakarta: EGC.2005Smeltzer, Susanne C. (2001). Brunner & suddarths Textbook of Medical Surgical Nursing. 8/EBrunner & Suddarth. (2001). Keperawatan medical bedah. Jakarta. EGCDoenges, M. E. (1999). Rencana asuhan keperawatan. Jakarta: EGCHinchliff. (2005). Kamus Keperawatan. Jakarta: EGCMansjoer.(1999). Kapita selekta kedokeran. Jakarta: EGC

35