makalah ilmu tanah

8
MAKALAH DASAR-DASAR ILMU TANAH PERAN TANAH DALAM KEHIDUPAN OLEH: NAMA: RISKA AMALIA MARTINI NIM: C1M014179 PROGRAM STUDI AGROEKOTEKNOLOGI FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS MATARAM 2015

Upload: erniesscribd

Post on 02-Oct-2015

12 views

Category:

Documents


6 download

DESCRIPTION

ilmu tanah

TRANSCRIPT

MAKALAH DASAR-DASAR ILMU TANAHPERAN TANAH DALAM KEHIDUPAN

OLEH:NAMA: RISKA AMALIA MARTININIM: C1M014179

PROGRAM STUDI AGROEKOTEKNOLOGIFAKULTAS PERTANIANUNIVERSITAS MATARAM2015

BAB 1 PENDAHULUAN

A. Latar belakang Tanah adalah bagian permukaan bumi yang terdiri daripada mineral dan bahan organik. Tanah sangat penting peranannya bagi semua kehidupan di bumi, karena tanah mampu mendukung kehidupan tumbuhan di mana tumbuhan menyediakan makanan dan oksigen kemudian menyerap karbon dioksida dan nitrogen. Tanah yang dikehendaki tanaman adalah tanah yang subur. Tanah yang subur adalah tanah yang mampu untuk menyediakan unsur hara yang cocok, dalam jumlah yang cukup serta dalam keseimbangan yang tepat dan lingkungan yang sesuai untuk pertumbuhan suatu spesies tanaman.Pemahaman fungsi tanah sebagai media tumbuh dimulai sejak peradaban manusia mulai beralih dari manusia pengumpul pangan yang tidak menetap menjadi manusia pemukim yang mulai melakukan pemindah tanaman pangan/nonpangan ke areal dekat mereka tinggal. Pada tahap berikutnya, mulai berkembang pemahaman fungsi tanah sebagai penyedia nutrisi bagi tanaman tersebut, sehingga produksi yang dicapai tanaman tergantung pada kemampuan tanah dalam penyediaan nutrisi ini (kesuburan tanah).Tanah tak terlepas dari kegiatan pertanian. Bertani artinya bercocok tanam atau menanam tumbuh-tumbuhan, dengan maksud agar tumbuh-tumbuhan dapat berkembang biak menjadi lebih banyak sehingga nantinya dapat dipungut hasilnya. Petanilah yang mengerjakan tanah, petanilah yang menanam dan hasil yang diperoleh dari penanaman itu semata-mata tidak ditujukan untuk kepentingan sendiri, melainkan untuk mencukupi kebutuhan umum. Dengan bertambahnya penduduk dan semakin tingginya kebutuhan akan pangan, maka perlulah dilakukan budidaya, juga pemeliharaan dan perbaikan tanah yang merupakan media tanam paling penting. Adapun pada makalah ini akan dibahas lebih lengkap mengenai peran tanah dalam kehidupan.

B. Rumusan MasalahApa peranan tanah bagi kehidupan ?

C. Maksud dan Tujuan Mengenal, memahami peranah tanah dalam kehidupan terutama dibidang pertanian dan perlu dilestarikan sehingga dapat mendukung pertanian yang berkelanjutan. Melengkapi tugas pada mata kuliah Dasar-dasar Ilmu Tanah.

BAB II PEMBAHASAN

Tanah merupakan bagian dari kerak bumi yang tersusun atas bahan organik dan mineral, dalam bahasa latin tanah dikenal dengan istilah solum dan dalam bahasa yunani tanah di kenal dengan istilahpedon.Tanah merupakan aspek penting dalam kehidupan, mempunyai peranan penting dan merupakan pondasi utama dari semua kegiatan yang di lakukan oleh manusia. Tumbuhan sebagai produsen nomor satu karena tumbuhan sangat bergantung pada tanah untuk berkembang biak. Demikian halnya dengan manusia, manusia bergantung pada tanaman untuk mendapatkan bahan makanan . Oleh karena itu, tanah harus senantiasa mendapat perhatian untuk kesejahteraan hidup manusia, untuk itu manusia perlu menjaga kelestarian tanah dan memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya,janganlah justru yang di lakukan manusia menjadi hal yang merugikan keberadaan dari tanah,karena jika manusia merusak maka manusia merusak kehidupannya sendiri.Tanah berperan penting bagi kehidupan, adapun perannanya antara lain:1. Peranan tanah bagi manusia Digunakan untuk tempat tinggal dan tempat melakukan semua kegiatan manusia Sebagai tempat berkembangnya hewan yang sangat berguna bagi manusia, yaitu sebagai sumber sandang dan pangan. Sebagai tempat vegetasi yang sangat berguna bagi kepentingan hidup manusia Mengandung barang tambang dan bahan galian yang berguna bagi manusia.

2. Peranan tanah bagi hewan Tempat tingal dan berkembang biak Sumber pertumbuhan makanan bagi hewan herbivora Tempat berlangsungnya rantai makanan

3. Peranan tanah bagi tumbuhan Penyokong tegak tumbuhnya trubus (bagian atas) tanaman Sebagai penyerap zat-zat yang dibutuhkan tetanaman Penyedia kebutuhan primer tanaman untuk melaksanakan aktivitas metabolismenya, baik selama pertumbuhan maupun untuk berproduksi, meliputi air, udara dan unsur-unsur hara Penyedia kebutuhan sekunder tanaman yang berfungsi dalam menunjang aktivitasnya supaya berlangsung optimum, meliputi zat-zat aditif yang diproduksi oleh biota terutama mikroflora tanah seperti :1) Zat-zat pemacu tumbuh (hormone, vitamin dan asam-asam organic khas)2) Antibiotik dan toksin yang berfungsi sebagai anti hama-penyakit tanaman di dalam tanah dan3) Senyawa-senyawa atau enzim yang berfungsi dalam penyediaan kebutuhan primer tersebut atau transformasi zat-zat toksik eksternal seperti pestisida dan limbah industry berbahaya4) Habitat biota tanah, baik yang berdampak positif karena terlibat langsung atau tak langsung dalam penyediaan kebutuhan primer dan sekunder tanaman tersebut, maupun yang berdampak negative karena merupakan hama-penyakit tanaman.

BAB III PENUTUP

A. Kesimpulan Dari peranan penting tanah yang di sebutkan di atas kita harus memahami arti penting tentang tanah. Tanah adalah sebagai tempat tumbuhnya dan peyedia kebutuhan tanaman , penyedia bahan pangan, sandang dan apan bagi manusia dan hewan. Jadi tanah merupakan hal pokok dan sangat penting bagi kelangsungan semua mahluk hidup dibumi.

B. Saran Fungsi-fungsi tanah yang sedemikian vitalnya dalam penyediaan bahan pangan, papan dan sandang bagi manusia (juga bagi hewan) ini membawa konsekuensi bahwa seorang ahli tanah tidak saja dituntut untuk berpengetahuan tantang tanah sebagai tempat tumbuh dan penyedia kebutuhan tanaman, tetapi juga harus memahami fungsi tanah sebagai pelindung tanaman dari serangan hama-penyakit dan dampak negatif pestisida maupun limbah industri berbahaya tanah juga berfungsi sebagai pelindung tanaman dari serangan hama dan penyakit dan dampak pestisida dan limbah industry yang berbahaya, kesadaran akan peduli dengan pelestarian tanah perlu di tingkatkan dari hal-hal kecil seperti membuang sampah dengan benar pada tempatnya,,akibat dari pencemaran tanah sangatlah merugikan mengganggu kelangsungan makhluk hidup di muka bumi ini, jika bukan dari diri kita sendiri .

DAFTAR PUSTAKA http://agusandisulhan.blogspot.com/2014/03/peranan-tanah-bagi-tanaman-fakultas.htmlhttp://blogdaryani.blogspot.com/2013/04/peranan-tanah-bagi-kehidupan.htmlhttp://id.wikipedia.org/wiki/Tanahhttp://oriwokis20.blogspot.com/2012/09/peran-tanah-bagi-kehidupan.htmlhttp://www.artikellingkunganhidup.com/7-manfaat-sumber-daya-tanah.html