makalah tugas mekatronika

Upload: faizalhermawan

Post on 02-Jun-2018

214 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 8/10/2019 MAKALAH TUGAS MEKATRONIKA

    1/15

    MAKALAH

    MEKATRONIKA

    MOTOR INDUKSI 1 FASA

    Disusun Oleh:

    Dana Khoiril Huda 3.31.12.0.04

    Dwi Prakoso 3.31.12.0.05

    Faizal Hermawan 3.31.12.0.06

    PROGRAM STUDI D-III TEKNIK LISTRIK

    JURUSAN TEKNIK ELEKTRO

    POLITEKNIK NEGERI SEMARANG

    2014

  • 8/10/2019 MAKALAH TUGAS MEKATRONIKA

    2/15

    BAB I

    PENDAHULUAN

    1.1 Latar Belakang

    Sejak revolusi industri yang ada di inggris pada abad 19, perkembangan industri semakin

    meningkat. Semakin banyaknya jumlah manusia, semakin meningkatkan jumlah permintaan

    barang dan jasa. Dahulu, segala macam barang diproduksi dengan menggunakan manual.

    Namun, pada jaman sekarang tenaga manusia sudah tergantikan dengan adanya mesin.

    Jenis mesin yang paling banyakdigunakan dalam industri adalah motor listrik. Selain

    lebih hemat dalam biaya produksi, motor listrik juga lebih fleksibel dalam berbagai macam

    penggunaan. Secara umum, motor listrik dibagi menjadi 2. Motor AC dan Motor DC.

    Perbedaan yang paling mendasar diantara keduanya adalah dari sumber arus yang digunakan

    dan prinsip kerjanya.

    Dalam makalah ini akan menjelaskan mengenai motor induksi AC 1 phasa.

    1.2. Rumusan Masalah

    a.

    Bagaimana prinsip kerja motor AC 1 Phasa?

    b. Bagaimana Karakteristik Arus beban motor AC 1 Phasa terhadap

    Tegangan

    Frekuensi

    Torsi

    Kecepatan

    c. Bagaimana cara menangani motor AC 1 Phasa jika terjadi suatu trouble shoting ?

    d. Bagaimana cara pemeliharaan pada motor AC 1 Phasa?

    e.

    Apa saja bentuk pengaplikasian motor AC 1 Phasa?

    f. Bagaimana starting motor dan pengaman motor AC 1 Phasa?

    1.3. Tujuan

    Tujuan dari penulisan ini agar mahasiswa dapat mengetahui beberapa hal mengenai Motor

    AC 1 Phasa seperti prinsip kerja,karakteristik arus beban motor AC 1 Phasa,penanganan dan

    pemeliharaan motor DC shunt serta beberapa aplikasi motor AC 1 Phasa.

  • 8/10/2019 MAKALAH TUGAS MEKATRONIKA

    3/15

  • 8/10/2019 MAKALAH TUGAS MEKATRONIKA

    4/15

    maksimum pada saat arus maksimum dan nol pada saat arus nol serta polaritasnya terbalik

    secara periodik, aksi ini akan terjadi hanya sepanjang sumbu AC. Dengan demikian, medan

    magnet ini tidak berputar tetapi hanya merupakan sebuah medan magnet yang berpulsa pada

    posisi yang tetap (stationary).

    Sesuai dengan kaidah tangan kanan Fleming, arus rotor ini akan menghasilkan medan

    magnet, seperti yang ditunjukkan pada Gambar 2.5 karena medan rotor ini terpisah sebesar

    90o dari medan stator, maka disebut sebagai medan silang (cross-field). Nilai maksimum dari

    medan ini seperti yang ditunjukkan oleh Gambar 2.5, terjadi pada saat seperempat periode

    setelah gaya gerak listrik rotor yang dibangkitkan adalah telah mencapai nilai maksimumnya.

    Karena arus rotor yang mengalir disebabkan oleh suatu gaya gerak listrik bolak-balik maka

    medan magnet yang dihasilkan oleh arus ini adalah juga bolak-balik dan aksi ini terjadi

    sepanjang sumbu DB (lihat Gambar 2.5).

    Karena medan silang beraksi pada sudut 90o terhadap medan magnet stator dengan sudut fasa

    yang juga tertinggal 90o terhadap medan stator, kedua medan bersatu untuk membentuk

    sebuah medan putar resultan yang berputar dengan kecepatan sinkron yang ditunjukkan pada

    Gambar 2.6.

  • 8/10/2019 MAKALAH TUGAS MEKATRONIKA

    5/15

    Teori Medan Putar Ganda

    Teori medan putar ganda (double revolving-field theory) adalah suatu metode lain untuk

    menganalisis prinsip perputaran motor induksi satu fasa disamping teori medan putar silang.

    Menurut teori ini, medan magnet yang berpulsa dalam waktu tetapi diam dalam ruangan

    dapat dibagi menjadi dua medan magnet, dimana besar kedua medan magnet ini sama dan

    berputar dalam arah yang berlawanan. Dengan kata lain, suatu fluks sinusoidal bolak-balik

    dapat diwakili oleh dua fluks yang berputar, yang masing-masing nilainya sama dengan

    setengah dari nilai fluks bolak-balik tersebut dan masing-masing berputar secara sinkron

    dengan arah yang berlawanan. Pada Gambar 2.7.a menunjukkan suatu fluks bolak-balik yang

    mempunyai nilai maksimum . Komponen fluksnya A dan B mempunyai nilai yang sama

    yaitu /2, berputar dengan arah yang berlawanan dan searah jarum jam, seperti ditunjukkan

    anak panah.Mm

  • 8/10/2019 MAKALAH TUGAS MEKATRONIKA

    6/15

    Pada beberapa saat ketika A dan B telah berputar dengan sudut + dan seperti pada

    Gambar 2.7.b, maka besar fluks resultan adalah :

    Setelah seperempat periode putaran, fluks A dan B akan berlawanan arah seperti yang

    ditunjukkan pada Gambar 2.7.c, sehingga resultan fluksnya sama dengan nol. Setelah

    setengah putaran, fluks A dan B akan mempunyai resultan sebesar -2 x /2 = -, seperti yang

    ditunjukkan pada Gambar 2.7.d. Setelah tiga perempat putaran, resultan akan kembali nol

    seperti yang ditunjukkan pada Gambar 2.7.e dan demikianlah seterusnya. Jika nilai-nilai dari

    fluks resultan digambarkan terhadap diantara = 0o sampai = 360o, maka akan didapat

    suatu kurva seperti yang ditunjukkan pada Gambar 2.8. mm

  • 8/10/2019 MAKALAH TUGAS MEKATRONIKA

    7/15

    Pada saat rotor berputar sesuai dengan arah momen putar medan maju dengan kecepatan

    tertentu, maka besar slip terhadap momen putar medan maju (sf) yang terjadi adalah :

    Masing-masing dari komponen fluks tersebut memotong konduktor rotor sehingga

    menginduksikan ggl dan pada akhirnya menghasilkan torsi sendiri. Kedua torsi mempunyai

    arah saling berlawanan seperti yang ditunjukkan pada Gambar 2.9. pada keadaan diam kedua

    komponen torsi tersebut adalah sama besar, sehingga torsi asut adalah nol. Pada saat motor

    berputar, besar kedua komponen torsi tersebut tidaklah sama sehingga torsi resultan membuat

    motor tetap berputar pada putarannya.

  • 8/10/2019 MAKALAH TUGAS MEKATRONIKA

    8/15

    Motor induksi 1 fasa terbagi atas:

    1. Motor split phase

    Motor ini terdiri dari kumparan utama dan kumparan bantu yang berbedasekitar 90 derajat listrik dengan tahanan dan reaktansi yang berlainan

    sehingga arus yang mengalir tidak sefasa. Perbedaan arus kumparan utama

    dan kumparan bantu akan menyebabkan terjadinya perbedaan fluks medan

    utama dan fluks medan bantu pada stator, akibatnya akan menghasilkan

    medan putar yang menimbulkan kopel mula pada motor. Dengan adanya

    kopel mula ini, maka motor akan berputar. Saklar (S) dilepaskan dengan gaya

    sentrifugal pada 75 % putaran normal. Kopel start dari motor split fasa 150%

    dari kopel beban penuh (Ist = 1,5 If)

    2. Motor capasitor

    Secara garis besar , motor kapasitor dapat dibedakan atas tiga bagian

    1. Motor kapasitor start

    Pada umumnya, prinsip motor ini sama dengan prinsip kerja motor

    split fasa. Kapasitor dipakai untuk membuat beda fasa antara arus kumparan

    utama dan kumparan bantu, disamping itu juga berfungsi untuk memperbaiki

    kopel dengan mengurangi arus mula (arus start). Beda fasa kumparan utama

    dan kumparan bantu sebesar 90 derajat listrik. Kopel mula yang dihasilkan

    jauh lebih besar, 250% 450% dari kopel beban penuh.

    2. Motor kapasitor permanen

    Prinsipnya sama dengan motor kapasitor start. Bedanya, motor ini

    tidak mempunyai saklar sentrifugal.

  • 8/10/2019 MAKALAH TUGAS MEKATRONIKA

    9/15

    Kapasitornya terhubung seri dengan kumparan bantu dan bekerja

    secara parallel pada kumparan utama. Kopel mula dari motor kapasitor

    permanen relative rendah kirakira 50% 100 % dari kopel beban penuh.

    3.Motor kapasitor ganda

    Motor ini disebut juga dengan motor kapasitor start/running. Motor ini

    merupakan jenis motor split fasa yang dilengkapi dengan dua nilai kapasitor,

    yaitu kapasitor start dan kapasitor running. Kedua kapasitor berbeda satu

    sama lain, baik nilai ataupun jenisnya. Kapasitor start menggunakan type

    elektrolit sedangkan running dipakai type oil (minyak). Motor kapasitor

    ganda mempunyai factor kerja dan efisiensi motor yang baik serta

    memberikan kopel mula berkisar 100% 125% dari kopel beban penuh.

    3. Motor shaded pole

    Stator motor shaded pole berbentuk sepatu kutub (salient). Kumparan

    stator hannya terdiri dari kumparan utama. Untuk membentuk medan

    putar dipasang shaded coil yang merupakan suatu rangkaian tertutup

    pada sepatu kutub tersebut. Prinsip kerja dari motor ini adalah sebagai

    berikut;

    a. Saat kumparan ststor mendapat arus sumber maka pada kumparan

    dibangkitkan medan elektromagnetik (s) yang mengalir di dalam inti.

    b. s juga mengalir pada inti yang memotong cincin tembaga yang

    membangkitkan tegangan induksi, arus, dan medan elektromagnetik cincin

    (c)

    c. dengan demikian terjadi perpindahan s > c, c> s dan

    seterusnya. Hal ini identik dengan terbentuknya medan putar.

    d. Arah gerakan s selalu pada posisi shading coil sekaligus juga arah putaran

    rotor.

    2.3. Karakteristik Arus beban motor AC 1 Fasa.

    Cara menghitung kecepatan sinkron motor adalah dengan mengalikan nilai frekuensi dengan

    120 lalu dibagi dengan jumlah pole/kutub.

  • 8/10/2019 MAKALAH TUGAS MEKATRONIKA

    10/15

    Contoh :

    Hitung kecepatan putar motor 4 poles/kutup jika motor dioperasikan dengan frekuensi 50 hz.

    ns = (120. F)/ P =(120 . 50)/ 4 =1500 rpm

    Untuk menghitung arus motor dengan menggunakan rumus :

    Contoh : Hitung besarnya arus(ampere) motor dengan daya 1 kw dan tegangan 220V dengan

    faktor daya 0,88.

    I = P / V. Cos .....P = 1 kw = 1000 watt

    I = 1000/(220 . 0,88) = 5 Ampere

    Grafik Torsi dengan kecepatan motor induksi

    Gambar diatas menunjukan grafik torsi vs kecepatan motor induksi AC dengan arus yang

    sudah ditetapkan. Bila motor (Parekh, 2003):

    Mulai menyala ternyata terdapat arus nyala awal yang tinggi dan torsi yang rendah (pull-

    up torque).

    Mencapai 80% kecepatan penuh, torsi berada pada tingkat tertinggi (pull-out torque) dan

  • 8/10/2019 MAKALAH TUGAS MEKATRONIKA

    11/15

    arus mulai turun.

    Pada kecepatan penuh, atau kecepatan sinkron, arus torsi dan stator turun ke nol.

    Dari data diatas menunjukkan bahwa motor induksi AC berada dalam kerja optimum saat

    disetting 80% dari kecepatan maksimumnya.

    2.4. Trouble Shooting dan Pemeliharaan Motor AC 1 Fasa

    Masalah yang timbul dalam motor listrik biasanya tidak dapat diduga datangnya, maka

    dari itu perawatan pada motor listrik harus rutin dilakukan agar tidak terjadi hal-hal yang

    tidak di inginkan terjadi. Berikut ini adalah masalah-masalah yang sering dijumpai dalam

    motor AC 1 fasa dan cara perawatanya antara lain adalah :

    1. Motor tidak dapat distart. Kemungkinan penyebabnya adalah Sumber AC

    (stopkontak) tidak ada arus, kabel penghubung putus, lilitan kumparan utama putus.

    Untuk mengatasinya perlu dicek masing-masing bagian untuk memastikan motor

    dapat beroperasi dengan normal.

    2. Motor dapat distart tapi tidak mau memutar. Kemungkinan Penyebabnya adalah

    bantalan as rotor longgar akibat aus, cincin bayangan (shaded coilnya) putus, porosrotornya bengkok. Untuk mengatasinya perlu dicek masing-masing bagian untuk

    memastikan motor dapat beroperasi dengan normal.

    3. Selain itu,Trouble shooting yang sering terjadi pada motor induksi 1 fasa biasanya:

    Kerusakaan pada bearing ( laker)

    Beban lebih ( over load )

    Kapasitor yang sudah tidak layak

    Open circuit

    Short circuit

    Pemeliharaan pada motor induksi 1 fasa :

    Putar as pada rotor jika tersendat maka bearing perlu diganti.

    Cek kapasitor dengan menggunangan multitester.

    Apabila kumparan pada stator terbakar hal yang dilakukan yaitu me rewinding.

    2.5. Aplikasi Motor AC 1 Fasa

    Motor AC 1 Fasa sangat cocok untuk berbagai macam aplikasi dalam peralatan rumah tangga karena

    memiliki konstruksi yang sederhana dengan daya kecil dan bekerja dengan tegangan suplai PLN 220

    V.

  • 8/10/2019 MAKALAH TUGAS MEKATRONIKA

    12/15

  • 8/10/2019 MAKALAH TUGAS MEKATRONIKA

    13/15

    II. Saran

    Dari ulasan di atas,penulis dapat memberi saran:

    1.

    Sebaiknya,periksalah kapasitor motor secara berkala

    2. Untuk penggunaan motor induksi 1 fasa sebaiknya jangan dinyalakan berkali

    kali guna menghemat listrik.

    III. Pertanyaan

    1. Taufiq Ramadhan

    Mengapa jika motor mendapat arus sebesar 80 % maka motor mencapai torsi

    tertinggi,sedangkan jika mendapat arus sebesar 100% torsinya malah nol?

    2. Agam Ulung Danu P

    Dalam motor induksi 1 fasa yaitu motor kapasitor menggunakan saklar

    sentrifugal.Apa fungsi dari saklar sentrifugal?

    3. Yayan Hisyam Nur W

    Menurut penjelasan di atas,motor induksi 1 fasa hanya bisa diasut memakai

    DOL,basakah memakai pengasutan yang lain?

    4. Fera Hartoyo

    Jika saya memiliki kipas angin,pada saat diberi sumber,kipas tersebut hanya

    bergetar saja,namun bila diberi gerakan mula,kipas angin tersebut dapat

    berputar.Namun pada suatu saat ketika sudah diberi tegangan dan dibantu

    gerak mula tetap tidak dapat berputar.Permasalahan apa yang saya hadapi dan

    apa solusinya?

    IV. Jawaban soal

    1. Semua alat mempunyai titik kerja optimum, begitu juga motor induksi 1 fasa

    mempunyai titik kerja optimum pada kecepatan 80% pada kecepatan

    maksimum. Semakin tinggi kecepatan motor, torsi akan semakin kecil. Pada

    saat kecepatan motor mencapai 80% dari kecepatan maksimum, maka torsi

    akan menurun tajam hingga mencapai nilai nol.

    2. Fungsi dari saklar sentrifugal adalah memutus hubungan antara kapasitor

    dengan kumparan bantu.Saat starting kapasitor berfungsi memberi gerakan

    mula,saat sudah running capasitor akan diputus dari rangkaian memakai saklar

    sentrifugal.

    3. Karena motor induksi 1 fasa ini hanya menggunakan 1 fasa,maka pengasutan

    yang dipakai adalah DOL dan tidak dapat memakai pengasutan yang lain.

  • 8/10/2019 MAKALAH TUGAS MEKATRONIKA

    14/15

    4. Kemungkinan besar kapasitornya yang rusak, karena sebagaimana fungsi dari

    kapasitor pada motor induksi satu fasa sendiri untuk membantu saat starting

    awal. Kita dapat mengecek keadaan baik dan buruknya kapasitor dengan

    menghubungkan kapasittor dengan multimeter (ohm meter), apabila saat di

    cek jarum bergerak ke arah kanan dan langsung kembali kekiri maka kapasitor

    itu dalam kondisi baik. Dan solusi apabila kapasitor yang rusak, maka

    diharuskan mengganti dengan kapasitor yang baru dengan ukuran yang sama.

  • 8/10/2019 MAKALAH TUGAS MEKATRONIKA

    15/15

    DAFTAR PUSTAKA

    George Mc Pherson,An Introduction to Electrical Machines and Transformers,John Wiley & Sons, New York, 1981

    Benyamin Stein cs,Mechanical and Electrical Equipment for Buildings, 7th

    Edition Volume II, John Wiley & Sons, Canada, 1986

    A.R. van C. Warrington,Protective Relays, 3rdEdition, Chapman and Hall, 1977

    Rosenberg, Robert,Electric Motor Repair, Holt-Saunders International Edition,New York, 1970.