mukadimah fuldmkg

4
Dari AD-ART yang telah dimusyawarahkan mendapatkan hasil sebagai berikut. 1. Ketua umum FULDMKG yang terpilih yaitu Akhdiyat Sukmawan, mahasiswa Kedokteran Gigi Universitas Sriwijaya, Palembang. 2. Delegasi dari setiap Universitas di seluruh Indonesia yang mengikuti Musyawarah Nasional ini secara resmi telah ditetapkan sebagai anggota FULDMKG. 3. PROKAMI MUDA membentuk Dewan Syuro Nasional (DSN) yang anggotanya terdiri dari delegasi beberapa institusi.. Para DSN bersama PROKAMI MUDA akan membentuk departemen kepengurusan maksimal 1 bulan setelah Musyawarah Nasional pertama untuk 1 periode. 4. Rapat Kerja Nasional (REKERNAS) akan dilaksanakan makimal 3 bulan setelah Musyawarah Nasional dan telah ditetapkan akan dilaksanakan di Universitas Sumatera Utara (USU), Medan. 5. Musyawarah Nasional tahun 2015 akan dilaksanakan di Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta. 6. Iuran Rp. 300.000,00 untuk Lembaga Dakwah Fakultas masing masing institusi setiap tahunnya. Hari terakhir tanggal 18 Mei, kegiatan yang dilakukan adalah seminar nasional yang terdiri dari 3 materi. Materi - materi tersebut diantaranya Kedokteran Gigi dan Dunia Pemerintah yang disampaikan oleh drg. Rahmat Juliadi, Kedokteran Gigi dan Enterpreuner oleh drg. Martariwansyah serta Kedokteran Gigi dan Sejuta Aksi oleh drg. M. Tryanza Maulana. Seminar Nasional Kedokteran Gigi Dari Abdullah bin Amr radhiyallahu ta’ala ‘anhu, bahwa Nabi shallallaahu ‘alaihi wa sallam bersabda, ً ةَ ي آْ وَ لَ ى و نَ ع وآُ غ لَ ب“Sampaikanlah dariku walau hanya satu ayat” (HR. Bukhari) More Info : Kemnterian Agama divisi Islam Firda : 085290223894 Apa itu FULDMKG ? MUKADIMAH Bismillahirrohmanirrohiim Peran mahasiswa sangatlah strategis dalam menentukan karakter sosial masyarakat di masa depan. Khususnya sebagai mahasiswa muslim, peran kita di tengah masyarakat adalah menjadi pemimpin yang mampu menunjukkan nilai – nilai perubahan demi sebuah kebaikan bermasyarakat. Selain itu juga taat menjalankan ibadah serta berperan aktif dalam kegiatan syiar dan dakwah dalam lingkup akademik kedokteran gigi.

Upload: rosita-anggraeni

Post on 28-Dec-2015

33 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

alhamdulillah

TRANSCRIPT

Page 1: MUKADIMAH fuldmkg

Dari AD-ART yang telah dimusyawarahkan mendapatkan hasil sebagai berikut.

1. Ketua umum FULDMKG yang terpilih yaitu Akhdiyat Sukmawan, mahasiswa Kedokteran Gigi Universitas Sriwijaya, Palembang.

2. Delegasi dari setiap Universitas di seluruh Indonesia yang mengikuti Musyawarah Nasional ini secara resmi telah ditetapkan sebagai anggota FULDMKG.

3. PROKAMI MUDA membentuk Dewan Syuro Nasional (DSN) yang anggotanya terdiri dari delegasi beberapa institusi.. Para DSN bersama PROKAMI MUDA akan membentuk departemen kepengurusan maksimal 1 bulan setelah Musyawarah Nasional pertama untuk 1 periode.

4. Rapat Kerja Nasional (REKERNAS) akan dilaksanakan makimal 3 bulan setelah Musyawarah Nasional dan telah ditetapkan akan dilaksanakan di Universitas Sumatera Utara (USU),

Medan. 5. Musyawarah Nasional tahun 2015

akan dilaksanakan di Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.

6. Iuran Rp. 300.000,00 untuk Lembaga Dakwah Fakultas masing – masing institusi setiap tahunnya.

Hari terakhir tanggal 18 Mei, kegiatan yang dilakukan adalah seminar nasional

yang terdiri dari 3 materi. Materi - materi tersebut diantaranya Kedokteran Gigi dan Dunia Pemerintah yang disampaikan oleh drg. Rahmat Juliadi, Kedokteran Gigi dan Enterpreuner oleh drg. Martariwansyah serta Kedokteran Gigi dan Sejuta Aksi oleh drg. M. Tryanza Maulana.

Seminar Nasional Kedokteran Gigi

Dari Abdullah bin Amr radhiyallahu ta’ala ‘anhu, bahwa Nabi shallallaahu

‘alaihi wa sallam bersabda,

�ة� آي �و� و�ل �ى ع�ن �غ�وا �ل ب

“Sampaikanlah dariku walau

hanya satu ayat” (HR. Bukhari)

More Info :

Kemnterian Agama divisi Islam Firda : 085290223894

Apa itu FULDMKG ?

MUKADIMAH

Bismillahirrohmanirrohiim

Peran mahasiswa sangatlah strategis

dalam menentukan karakter sosial masyarakat di masa depan. Khususnya sebagai mahasiswa muslim, peran kita di tengah masyarakat adalah menjadi pemimpin yang mampu menunjukkan nilai – nilai perubahan demi sebuah kebaikan bermasyarakat. Selain itu juga taat menjalankan ibadah serta berperan aktif dalam kegiatan syiar dan dakwah dalam lingkup akademik kedokteran gigi. Eksistensi dakwah di dunia kampus harus tetap dipelihara agar proses transfer nilai-nilai dakwah Islam ke masyarakat dapat terus berlangsung, hingga terciptanya masyarakat madani. Dakwah adalah hak setiap pribadi mukmin sehingga tak ada spesialisasi khusus yang dijadikan standar bagi individu ataupun kelompok untuk kemudian baru “diizinkan” agar dapat menyeru umat pada kebaikan. Selain itu

Semakin berkembangnya dunia dakwah di

kampus khususnya pada lingkup fakultas kedokteran gigi di berbagai universitas di Indonesia, maka dibutuhkan instrument - instrument untuk menunjang keberlangsungan dakwah kedokteran gigi di berbagai universitas di Indonesia. Salah satunya dengan membentuk forum–forum silaturahim antar para aktivis dakwah di berbagai Universitas untuk mempererat ukhuwah para kader dakwah.

Forum silaturahim ini kemudian disebut dengan FULDMKG, yakni Forum Ukhuwah Lembaga Dakwah Mahasiswa Kedokteran Gigi. Forum ini diinisiasi oleh Perhimpunan Tenaga Profesi Kesehatan Muslim (PROKAMI) yang merupakan bagian dari aliansi strategis aktivis mahasiswa kedokteran gigi muslim di Indonesia melalui divisi PROKAMI MUDA. Hal ini dimaksudkan agar dapat mewadahi setiap Lembaga Dakwah Fakultas atau Program Studi Kedokteran Gigi supaya dapat mengoptimalkan dakwah di lingkungannya masing-masing karena dirasa sangat penting dan

bermanfaat dengan adanya forum tersebut.

Page 2: MUKADIMAH fuldmkg

Forum Ukhuwah Lembaga Dakwah Mahasiswa Kedokteran Gigi (FULDMKG) didirikan sebagai organisasi dakwah yang bergerak secara nasional dalam aktivitas keislaman dan kesehatan. FULDMKG merupakan satu-satunya organisasi nasional yang menaungi seluruh lembaga dakwah mahasiswa kedokteran gigi di Indonesia. Melalui organisasi ini diharapkan dapat mensupport beberapa Fakultas Kedokteran Gigi yang belum mempunyai LDF supaya bisa terbentuk. Forum ini juga dapat menjadi perwajahan muslim di ranah kesehatan gigi. Tujuan dari itu semua adalah tegaknya nama Islam di bumi FKG ini dan untuk mendapatkan ridho dan rahmat dari Allah SWT.

Forum Silaturahmi Lembaga Dakwah Fakultas Kedokteran Gigi se- INDONESIA sudah dibentuk pada tahun 2010 dengan nama FALDFKG (Forum Antar Lembaga Dakwah Fakultas Kedokteran Gigi) melalui JISFO ( Jakarta Islamic Forum) 2010 yang diselenggarakan pada bulan Oktober/ November 2010 dan dihadiri perwakilan Lembaga Dakwah Fakultas (LDF) Universitas se-Indonesia. Pada tanggal 18-19 januari 2014 berkumpul kembali teman-teman antar daerah dan pulau di Jakarta untuk menguatkan kembali FALDFKG, merumuskan beberapa hal yang kemudian berganti nama FULDMKG. Hasil dari pertemuan tersebut adalah menghimpun teman-teman aktivis dakwah se-indonesia dan mengajak berkumpul untuk mempererat ukhuwah serta diadakannya Musyawarah Nasional (Munas) FULDMKG pada tanggal 16-18 Mei 2014 untuk merumuskan dan

menguatkan arah kerja dakwah kita sebagai lembaga dakwah. Kegiatan ini juga menjadi gerbang untuk merancang pergerakan dan kontribusi yang akan diberikan untuk negara dalam kepengurusan FULDMKG.

Sesungguhnya Allah mencintai orang-orang yang berperang dijalan-nya dalam barisan yang teratur mereka seakan-akan seperti suatu bangunan yang tersusun kokoh (QS As-Saff: 4)

Apa saja Kegiatan Munas FULDMKG?

Musyawarah Nasional FULDMKG pada tanggal 16-18 Mei 2014 bertempat di Universitas Padjajaran, Bandung. Kegiatan ini diketuai oleh Tommy Frahdian, S.KG dengan jumlah peserta yang terdiri dari 18 institusi kedokteran gigi di seluruh Indonesia. Universitas tersebut diantaranya diantaranya adalah Universitas Syiah Kuala, Universitas Sumatera Utara, Universitas Andalas, Universitas Baiturrahman, Universitas Sriwijaya, Universitas Indonesia, Universitas Moestopo (Beragama), Universitas Trisakti, Universitas Padjajaran, Universitas Ahmad Yani, Universitas Jenderal Soedirman, Universitas Gadjah Mada, Universitas Jember, Institut Ilmu Kesehatan Bhakti Wiyata Kediri, Universitas Airlangga, Universitas Brawijaya Universitas Lambung Mangkurat, Universitas Hassanudin. Delegasi dari Universitas Jenderal Soedirman mengirimkan dua orang dari kementerian agama Divisi Islam

Hari pertama, tanggal 16 Mei, kegiatan yang dilakukan yaitu penyambutan dan ta’aruf

peserta munas. Acara ini dibuka oleh ketua PROKAMI MUDA yaitu drg Ufo Pramigi, kemudian Ketua Jurusan Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Padjajaran yaitu Dr. Dudi Aripin, drg., sp.KG dan juga MENKESRA kota Bandung yang memberi sambutan dan beberapa info tentang profil singkat kota Bandung sekaligus membuka secara resmi acara Musyawarah Nasional FULDMKG ini.

Pembukaan oleh ketua panitia

Hari kedua tanggal 17 Mei, kegiatan yang dilakukan yaitu peresmian logo FULDMKG yang ditentukan melalui pemilihan logo terbaik dari lomba pembuatan logo yang diselenggarakan oleh panitia. Setelah logo ditetapkan, acara berikutnyaadalah pembahasan AD-ART.

Pembahasan AD-ART

Peserta Munas FULDMKG

Peserta Munas FULDMKG

Page 3: MUKADIMAH fuldmkg