mymagz #16 "p{art}y"

82

Upload: mymagz

Post on 06-Mar-2016

251 views

Category:

Documents


13 download

DESCRIPTION

Yogyakarta Culture, Lifestyle, Community, Profile, Fashion & Event. Free Monthly Magazine!

TRANSCRIPT

Page 1: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 2: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 3: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 4: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 5: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 6: MyMagz #16 "p{ART}y"

PEMIMPIN UMUM M. AMIRULAH, ST.

EDITOR IN CHIEF RYU DEKA EDITOR IVAN LOVIANO REPORTER SISKA RAHARJA WORO AGUSTINEDWINA PRIMANANDA

PHOTOGRAPHER NIKEN PAMIKATSIHILLHAM TRIYASTANTO

ART DESIGNER PRAMONO HADI SIGITBAMBANG ALLY BUDI UTOMO

SOCIAL MEDIA OFFICER DITO DEWA

BOARD OF DIRECTOR DIREKTUR UTAMA M. AMIRULAH, ST. DIREKTUR M.ASTAMAM HERLAMBANG, SET. DIREKTUR ARIYANTO HANANTOSENO, SE. MARKETING MANAGER DEWY POESPO

ACCOUNT EXECUTIVE DANIEL WIBOWO (08122756412)RENNI OKTORA (085643678500)ADHE SHANTI (08995152198) ALAMAT REDAKSI & IKLAN SWARAGAMA GROUP, KOMPLEKS BULAKSUMUR, BLOK H NO.5 YOGYAKARTA 55281

PHONE (0274) 549513 - 0817273002 FAX (0274) 549513/549515 EMAIL [email protected]

DOWNLOAD PDF ISSUU.COM/MYMAGZ FACEBOOK MyMagz Jogjakarta FOLLOW US @my_magz

Seorang teman yang datang ke Taman Budaya Yogyakarta saat malam pembukaan Art Jog lalu bilang, “Taruhan yuk. Dari semua yang datang kesini, sebagian besar pasti dateng cuma

pengen eksis. Foto-foto didepan karya seni yang dipajang, terus di upload Twitter atau Path. Yakin. Boro-boro ngerti seni”. Entahlah, apa dia mengatakan hal itu karena sebal harus berdesakan dengan ratusan pengunjung lainnya, atau memang sudah pernah melakukan riset sebelumnya tentang kriteris pengunjung yang datang.

Saya sendiri tidak menggubris ajakan taruhannya itu. Karena saya termasuk orang yang tidak perduli dengan ‘golongan’ pengunjung seperti yang disebutkannya itu. Datang ke event seni untuk eksistensi diri? Apakah salah? Menurut saya tidak. Biar saja tujuan awal mereka begitu. Tetapi bagi saya, orang-orang ‘haus’ eksistensi itu justru adalah media yang paling efektif untuk membantu promosi sebuah event secara gratis.

Saya mengalaminya sendiri. Hanya dalam waktu kurang dari 1 menit saya memposting gambar saya berpose di depan salah satu karya di malam pembukaan ART|JOG ini di akun Twitter saya, belasan mention dan bahkan WhatsApp sibuk bertanya, saya sedang berada dimana, sedang dalam acara apa. Semuanya menunjukkan ketertarikan untuk ikut datang mengunjungi. Got the picture, here?

Sudah bukan jamannya membicarakan seni sebagai sesuatu yang super serius dan berat. Sudah waktunya membahasnya dari sisi yang lebih ringan dan apa adanya. Itu tentu saja jika orang-orang yang berkecimpung didalamnya ingin merangkul audiens lebih banyak lagi, out of their league. Itu adalah salah satu pertimbangan kami mengapa ‘seni’ memang sudah sepantasnya mendapatkan tempat yang lebih didalam satu edisi kali ini. Sekaligus juga menjadi edisi spesial, karena bulan ini kami merayakan ulang tahun majalah yang ke 3.

Ya. Beginilah cara kami merayakan hari jadi. Dengan pesta. Pesta seni. So let’s have a P(ART)y!

EDITOR’S NOTE

@RyuDekaEDITOR IN CHIEF

mymagzteam{ {

Page 7: MyMagz #16 "p{ART}y"

CONTENTS

MY INTERVIEW Membawakan ulang lagu-lagu milik penyanyi lain, tetapi paling benci jika banyak yang bilang album terbarunya ini album ‘recycle’. Kenapa?

FUN FACTSLain ladang, lain belalang. Lain Negara, lain pula budaya perayaan ulang tahunnya. Mulai dari cukur gundul sampai digendong terbalik.

KAMPUSStand Up Comedy bukan hanya milik perorangan, tetapi ternyata juga bisa dimulai dari komunitas kampus. UGM adalah salah satunya.

MY ARTICLEKemeriahan perayaan belum lengkap tanpa diakhiri oleh pesta kembang api. MyMagz pilihkan beberapa foto yang mampu men-capture dengan indah keindahan dan kemeriahannya.

PROFIL KARIR - ARI WULUInilah salah satu sosok yang ada dibalik suksesnya penyelenggaraan banyak event seni di Jogja. Susah untuk tidak memasukkannya dalam edisi art kali ini.

36

33 34

72 58

Page 8: MyMagz #16 "p{ART}y"

Pesta Tiga buat Roby adalah istimewa. Angka tiga menggabungkan angka satu dan dua sehingga mencakup semua

kehidupan. Dimana angka satu adalah yang terbaik, berdiri sebelum penciptaan dari berbagai bentuk kehidupan. Sedangkan dua adalah jumlah perselisihan dan konflik, tetapi juga keseimbangan. “Tiga adalah kelahiran, kehidupan, dan kematian; pikiran, tubuh, dan jiwa; masa lalu, sekarang, dan masa depan; pria, wanita, dan anak,” ujar Robby yang mengaku senang didaulat mengerjakan cover Mymagz kali ini.

Merespon ulangtahun Mymagz, seniman kelahiran 31 Oktober 1990 ini pun mencari makna pesta yang sebenarnya. Perhatiannya tercurah pada ilustrasi yang terdapat pada kaleng biskuit Khong Guan

yang kemudian dia kembangkan dengan gaya pop surealis. Robby mengaku menghabiskan waktu satu minggu untuk menyelesaikan karyanya.

Sebuah meja makan lengkap tertata indah. 2 manusia dan 3 makhluk setengah manusia lainnya duduk rapi berkeliling, menyantap setiap nikmat hidangan di hadapannya. Seekor gurita yang enggan harus mereka cicip. Adam, Hawa, apel dan ularnya mengawasi mereka dari sudut yang lama. Mereka berpesta.

‘Pesta Tiga’ adalah sebuah gambaran suasana pesta sederhana. Pesta yang sejatinya mengingatkan kita akan tiga perkara. Kelahiran, kehidupan, dan kematian. “Nikmatilah pesta ini. Pilihlah hidangan spesial yang tersedia. Mari ‘berpesta’,” tutup Robby.

ROBY DWIANTONO

COVER STORY

“PESTA TIGA”

Page 9: MyMagz #16 "p{ART}y"

MY EVENT 7 MY EVENT 7

REPORTER & SHORT FILM COMPETITION Untuk Pelajar SMA

FREE Info : @RSFC2013

|http://t.co/fesVcOyBvL

NATIONAL JINGLE COMPETITION GME2013 Pendaftaran s/d 31 Agustus 2013

Info : @GMEconolympics | Telp. 08561303089

DOBRAK! Eksebisi seni oleh Ade Darmawan & Nuraini Juliastuti,

Iswanto Hartono & Aryo Danusiri, dll 7 JULI - 20 AGUSTUS 2013

CEMETI ART HOUSE Jl. D.I Pandjaitan 41 Yogyakarta

CAT SHOW & CAT FUN Memperebutkan Piala Gubernur

Waktu : 25 Agustus 2013 Tempat : Balai Utari

Info : http://t.co/EeHRhXCtKT

LOMBA KARYA TULIS ILMIAH TINGKAT NASIONAL

SIGARA IN COMPETION “Menyongsong Pemilu 2014 : Mewujudkan Masa

Depan Indonesia Yang Berkarakter Melalui Kebijakan Pro Rakyat”

Batas Waktu : 31 Agustus 2013 Info : www.himasigara.org

MY EVENT

Page 10: MyMagz #16 "p{ART}y"

MOVIE REVIEWJOBSDirector : Joshua Michael Stern Stars : Ashton Kutcher, Josh Gad

PLANES Director : Klay Hall Stars (Voice) : Dane Cook, Val Kilmer, Julia Louis Dreyfus, Teri Hatcher

Pertama kali still photo Ashton Kutcher berjambang sedang duduk di meja kerjanya muncul di internet, banyak orang dibuat terkejut. Betapa miripnya sosok mantan suami Demi Moore ini

dengan Steve Jobs, tokoh yang diperankannya itu. Sederet optimisme bermunculan bahwa film ini akan bisa membantu mereka mendapatkan gambaran kehidupan pendiri Apple yang meninggal pada tahun 2011 ini.

Pada kenyataannya, film ini lebih banyak menyoroti sukses di tahun-tahun awal Apple berdiri yaitu rentang 1971 -2000. Mulai dari saat Jobs keluar dari Apple, kemudian kembali lagi dan menjadi salah satu orang paling berpengaruh di dunia teknologi dan lifestyle. Sehingga jangan heran jika tidak ada scene yang menceritakan perilisan iPhone yang fenomenal tahun 2007 itu.

Setelah mobil, kali ini Walt Disney meluncurkan produk animasi terbarunya tentang pesawat. Menceritakan tentang Dusty, sebuah pesawat yang berjuang untuk mengikuti kompetisi terbang dengan

melawan para pesawat canggih lainnya. Bukan (hanya) faktor kecanggihan itu yang menjadi masalah, tetapi juga lebih karena Dusty takut akan ketinggian.

Jika mengikuti franchise “Cars”, tentu sudah tidak asing lagi dengan tokoh Dusty ini karena sosoknya pernah ditampilkan sekilas disana. Bisa dibilang, ini adalah spin off dari film produksi Pixar itu. Tetapi walau demikian, “Plane” tidak dibuat oleh Pixar. Jika ada nama John Lasseter (CEO Pixar sekaligus sutradara 2 film “Cars”) di credit title, ia hanyalah duduk di bangku produser saja.

Salah satu yang unik di film ini adalah munculnya nama Val Kilmer dan Anthony Edward yang mengisi suara jet tempur. Pecinta film pasti tahu kalau bersama Tom Cruise, keduanya ada dibalik kesuksesan film yang juga tentang pesawat “Top Gun” tahun 1986 . Walau baru saja dirilis, tetapi sekuel film ini yang berjudul “Planes : Fire & Rescue” sudah memiliki tanggal edar 18 Juli 2014 yang akan datang.

Masalah terbesar film ini akhirnya justru ada pada Kutcher yang secara fisik tampak ‘sempurna’ mewakili Jobs, justru terlalu ‘datar’ dan seragam dalam menampilkan emosi karakter di hampir setiap adegan. Tampak sempurna saat sedang melakukan presentasi, tetapi jadi distracting saat diterapkan saat sedang berada di rumah dengan keluarga.

teks: RYU DEKA

8 MY REVIEW

Page 11: MyMagz #16 "p{ART}y"

MUSIC REVIEW

BLURRED LINES – ROBIN THICKE Rilis : 30 Juli 2013Genre : Soul, R’nB

SONGVERSATION - INDIA ARIE Rilis : 25 Juni 2013Genre : Soul, R’nB

Suka atau tidak, harus diakui kontroversi adalah alat yang paling efektif untuk mendongkrak sebuah karya. Termasuk

single “Blurred Lines” yang menjadi single pertama album keenam Robin Thicke ini. Dengan lirik “I know you want it” yang dinyanyikan berulang-ulang, masih ditambah video klip yang sangat seksi, tidak heran banyak protes yang ditujukan pada lagu ini, denga menyebutnya sebagai lagu yang melecehkan perempuan.

Lupakan kontroversi. Secara materi, tidak ada yang menyangkal jika lagu yang digarap bersama TI dan Pharrel Williams itu sangat mudah dicerna dan disenandungkan. Sampai tulisan ini dibuat, sudah lebih dari 3 minggu berada di puncak Billboard chart. Prestasi terbaik yang pernah diraih suami aktris Paula Patton ini.

Mendengarkan track lainnya seperti “Ooo La La” yang terinspirasi musik era Motown, “Ain’t No Hat 4 That” yang ‘ramai’ oleh dentuman perkusi hingga “Top of the World” yang bernuansa jazzy lengkap dengan suara horns, sekilas seperti deja vu dengan album milik Justin Timberlake. Walau MyMagz sendiri lebih menganggap mendengarkan Robin Thicke seperti membawa kita kembali ke era keemasan Prince di akhir tahun 80’an.

Setelah vakum selama empat tahun, ‘musical conversation’ penyanyi asal Denver ini kembali berlanjut. Masih

bertahan dengan kesederhanaannya, but there’s still beauty in her simplicity. Mendengarkan 20 track didalam “SongVersation” ini seperti mengingatkan kita saat membaca buku-buku “Chicken Soup for The Soul” nya Jack Canfield. Bertutur dengan cara yang simpel tapi mengena.

Single perdana “Cocoa Butter” mungkin terdengar lebih ‘jualan’ untuk pasar. Sekilas mengingatkan kita pada “I Am Not My Hair” dari album “Testimony : Vol 1, Life & Relationship” (2006). Beberapa track lainnya justru terdengar lebih kuat, seperti “Just Do You”. Mengambil groove lagu “Rock With You”, lagu ini bisa menjadi the next anthem untuk perempuan-perempuan yang butuh suntikan semangat mengejar mimpinya.

“SoulBirdRise” nampaknya menjadi track yang mendapat perlakuan khusus di album yang juga melibatkan The Istanbul Strings ini, karena menjadi satu-satunya lagu yang dibagi menjadi 4 interlude. Lagu bertempo medium ini memang menggambarkan keseluruhan benang merah lagu ini, cukup dengan lirik “What did not demolish me simply polish me/ Now the clearer I can see”nya.

teks: RYU DEKA

MY REVIEW 9

Page 12: MyMagz #16 "p{ART}y"

BOOK REVIEWteks: WORO AGUSTIN

RING OF FIRE LAWRENCE BLAIRUFUK PUBLISHING

KISAH INSPIRATIF 3TIM KICK ANDY & ARIF KOES HBENTANG PUSTAKA

SILA KE-6 : KREATIF SAMPAI MATIWAHYU ADITYABENTANG PUSTAKA

Kisah nyata dibalik serial televisi PBS yang memenangkan penghargaan. Ring of Fire menceritakan persinggahan kakak-beradik Lawrence dan Lorne Blair selama 10 tahun di kepulauan paling besar dan kurang dikenal di dunia kepulauan Indonesia. Pengembaraan dimulai pada 1972 dengan melakukan pelayaran sejauh 2.500 mil. Melewati hutan hujan tak tertembus hingga letusan gunung berapi.

Dengan keberanian, humor dan hasrat yang luar biasa untuk mengetahui hal-hal yang tidak diketahui, kakak-beradik Blair membawa kita ke sebuah negeri ajaib tempat dongeng kuno masih tumbuh dengan subur. Kisahnya tidak hanya dituangkan dalam buku, tetapi juga dibuat dalam versi film televisinya.

Seratus kebaikan akan berbuah menjadi sepuluh ribu kebaikan yang mengikutinya. Semangat itulah yang hendak disampaikan oleh tayangan program “Kick Andy”. Bukan hanya semangat untuk mencintai kebaikan tetapi juga turut bergerak dalam melakukan perubahan. Sebagian besar inspirasi justru datang dari ‘orang kecil’ yang selama ini ‘tidak terlihat’.

Dunia merupakan tempat yang sangat luas untuk belajar. Pendidikan pun menjadi kunci. Dalam kumpulan kisah inspiratif ini, kita akan kembali diajak merenungi makna pendidikan. Lewat musik, tarian, sains, hingga perjalanan. Bukan hanya dari bangku formal, melainkan pendidikan sesungguhnya yang mampu mengubah jalan hidup.

Disaat kalimat “the world is flat” sudah terbukti, maka bahan bakar agar manusia terlihat melambung tinggi adalah dengan kreativitas. Dunia semakin lama menjadi tidak mudah ditebak, berbagai macam tantangan baru yang tidak pernah ada sebelumnya mau tidak mau harus kita hadapi dengan kreativitas.

Buku ini mencoba membongkar teka - teki tentang cara memunculkan kekuatan kreatif di dalam diri kita dengan berbagai macam studi kasus dan referensi termasuk dari pengalaman pribadi si penulis.

Dikemas dengan konsep scratch book dengan tulisan yang ringan, buku ini tidak menjual mimpi, tetapi menanam imajinasi untuk tumbuh.

10 MY REVIEW

Page 13: MyMagz #16 "p{ART}y"

REVIEW GADGET 11

Butuh laptop tipis dan canggih seperti macbook air, tapi berbasis Windows? Vaio Pro mungkin jawabannya saat ini.

Desainnya yang tipis tersedia dalam ukuran 11 dan 13 inch, dan bisa dikatakan lebih tipis daripada macbook air. Dioperasikan dengan Windows 8, Vaio Pro beroperasi dengan 1.6GHz Core i5-4500U dan 4GB RAM yang bisa diupgrade hingga 8 GB. Menariknya, Sony memberikan sentuhan-sentuhan yang disinergikan bersama Windows 8 seperti aplikasi khusus untuk mengatur semua sosial media kita, dan ArtRage Studio apps, aplikasi gambar yang keren! Sayang kekurangan dari gadget ini adalah harganya yang masih terlalu tinggi (bahkan dibanding macbook air sekalipun). Yaitu sekitar 12 jutaan. Worth to buy?

Siapa yang suka membaca buku, atau bermain gadget di dalam kamar mandi? Selamat, hobi kamu terakomodasi dengan baik oleh Sony Xperia Tablet Z!

Yes! Kemampuannya yang dapat menyala seperti biasa dalam siraman air, membuat kita tidak perlu lagi was-was kalau tablet kita akan rusak atau eror ketika terkena air. Apalagi, sebagian orang sekarang sudah mulai terbiasa membawa gadget ke dalam kamar mandi daripada koran, atau majalah. It’s about time, dude!

Seperti halnya ipad adalah versi besarnya iphone, maka Sony Xperia tablet Z adalah versi besarnya smartphone Xperia Z. Layarnya 10.1 inch dengan teknologi Bravia yang jernih dan tajam, walaupun ada sedikit melenceng dalam penerjemahan warna.Dijalankan dengan 1.5GHz Snapdragon S4 pro processor dengan RAM 2GB dan storage 16 hingga 32GB (tersedia slot microSD untuk menambah sendiri memori yang dibutuhkan).

Kelebihan dari tablet berbasis android ini adalah, beratnya yang ringan, tapi kokoh, dengan baterai yang cukup tahan lama cukup bisa dipertimbangkan dengan harga yang dijual di atas 5 juta.

SONY XPERIA TABLET ZA BIG THING

SONY VAIO PROAir Revenge

SONY XPERIA TABLET Z

Butuh laptop tipis dan canggih seperti macbook air, tapi berbasis Windows? Vaio Pro mungkin jawabannya

SONY VAIO PRO

REVIEW GADGET

Page 14: MyMagz #16 "p{ART}y"

MY TRAVELteks: RYU DEKA

MELANGKAHDI ATAS AWANTempat sempurna untuk menikmati keindahan visual tanpa batas.

Seperti tidak berpijak di bumi. Mungkin itulah yang akan dirasakan begitu mata memandang jauh kedepan dan kaki dijejakkan di Salar de Uyuni. Disinilah

tempat dimana bumi dan langit benar-benar seperti tidak terbatas, sejauh mata memandang. Seperti menatap sebuah cermin yang sangat besar dan sangat luas. Bukan di dinding, tetapi di lantai. Breathtaking.

Jika berkunjung ke Bolivia, jangan lupa singgah kesini. Letaknya ada di dekat puncak Pegunungan Andez bagian tenggara Bolivia. Semula bermula dari setelah turunnya hujan di atas tambang garam yang terletak di ketinggian 3.656 meter ini. Salar de Uyuni kemudian berubah menjadi sebuah kolam dangkal dengan

permukaan yang datar. Sehingga menjadikannya laksana cermin dengan luas lebih dari 10 ribu meter persegi.

Walau terpencil, tetapi banyak wisatawan yang berjelajah dan melihat keluarbiasaan kecantikan fenomena visual ini. Karena gurun garam ini mampu berganti warna seiring dengan pergantian waktu dan cuaca. Jika ada awan di langit, air akan mencerminkan langit, sehingga siapapun yang berada di atasnya akan tampak seperti sedang berjalan di atas awan. Konon NASA bahkan menggunakan Salar de Uyuni untuk mengkalibrasi satelit.

Karena letaknya yang jauh dari perkotaan, berapa hotel telah didirikan di sekitar Salar de Uyuni.

12 MY TRAVEL

Page 15: MyMagz #16 "p{ART}y"

Hotel yang terbuat dari blok-blok garam, karena kurangnya bahan bangunan yang konvensional, atau juga bisa tinggal dengan penduduk setempat. Dengan hanya sekitar Rp 150.000,-/hari, wisatawan dapat menginap bersama keluarga petani di rumah-rumah tanpa air atau listrik, bahkan kamar mandi berada di luar rumah.

Namun akan selalu ada kekurangan dibalik setiap keindahan. Para turis yang datang ke tempat ini diharapkan lebih berhati-hati agar tidak terbakar sinar matahari langsung, karena tanpa disadari satu cuaca ekstrem bisa beralih secara tiba-tiba ke cuaca ekstrem yang lain. Cuaca yang awalnya sejuk di siang hari, bisa tiba-tiba saja berubah

menjadi sangat panas.

Menurut pengalaman orang-orang yang tinggal di sekitar Salar, tempat ini juga berbahaya bagi pejalan kaki yang memutuskan untuk menantang gurun, karena orang tersebut dapat mengalami disorientasi visual. Kelemahan lainnya adalah saat hujan turun, karena memungkinkan tertundanya tur karena banyaknya kendaraan yang mengalami kerusakan karat disebabkan air asin.

Tetapi apakah ada yang bisa menghalangi keinginan menikmati keindahan maha dahsyat seperti ini?

MY TRAVEL 13

Page 16: MyMagz #16 "p{ART}y"

LEGOLAND WATER PARK Nampaknya akan semakin banyak keluarga Indonesia yang akan menghabiskan waktu liburan sekolah di Malaysia. Mengingat pada 21 Oktober yang akan datang, Legoland Water Park yang keenam (sekaligus yang pertama di Asia) akan dibuka disini. Lebih dari 20 wahana atraksi disediakan di lahan seluas 300 ribu meter persegi, menjadikan theme park ini Legoland Water Park terluas di dunia. Bagi orangtua, berkunjung kesini hanya untuk nostalgia saja. Karena aneka wahana disini hanya ideal untuk anak usia 2-12 tahun.

THE SAFEST SEAT ON THE PLANE Profesor Ed Galea dari University of Greenwich yang telah menghabiskan lebih dari 25 tahun menganalisis reaksi manusia dalam keadaan darurat, serta mempelajari grafik tempat duduk lebih dari 100 kecelakaan pesawat dan mewawancarai puluhan korban menemukan bahwa orang yang selamat rata-rata duduk lima baris sebelum pintu darurat. Dia juga menemukan kursi di bagian belakang pesawat umumnya lebih aman, seperti juga kursi di bagian lorong.

SLEEPING WITH STRANGERS Situs Easynet menawarkan sebuah konsep yang unik untuk traveler yang ingin menghemat budget penginapan mereka : menginap bersama orang yang tidak dikenal. Caranya, tinggal memasukkan data negara dan kota tempat berlibur. Setelah itu, memasukkan tanggal liburan dan di hotel mana kita berencana menginap. Nantinya, kita akan dihubungi orang yang akan jadi teman untuk menginap. Setelah saling menyetujui, teman baru tersebut akan bayar 50 persen dari biaya hotel yang kita pesan. Berminat?

KOREA SUN CRUISE RESORT Datanglah ke Jeongdongjin Korea Selatan jika ingin menikmati pengalaman naik kapal pesiar diatas bukit. Ya, ini bukan benar-benar kapal pesiar, tetapi sebuah resor bernama Korea Sun Cruise Resort. Tidak hanya pada tampilannya saja, keunikan pengalaman juga akan dialami tamu, mulai dari suara deburan ombak dari pengeras suara yang ada di dalam kamar dan ruangan hotel, fasilitas gym, lapangan golf, pool hingga nite club. Siapkan 80.000 Won atau sekitar Rp 715 ribu untuk menginap semalam.

TRAVEL INFOteks: RYU DEKA

14 TRAVEL INFO

Page 17: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 18: MyMagz #16 "p{ART}y"

Jumlah lahan terbuka dan pertanian di Kota Yogyakarta hanya tersisa 0,48% dari luas total wilayah.

Sudah sejak ratusan tahun lalu, warga di sekitar Masjid Sabilurrosyad Dusun Kauman, Pandak, Bantul, melakukan tradisi membatalkan puasa dengan menu bubur lodeh di masjid. Menu itu dimasak oleh empat tukang masak yang juga turun temurun.

Angka harapan hidup di Yogyakarta tertinggi secara nasional di tahun 2013 yaitu untuk laki-laki angka harapan hidup mencapai 74 tahun dan perempuan mencapai 76 tahun. Hal ini membuat banyak pendatang ingin menghabiskan sisa hidupnya di kota ini.

Sesuai perencanaan Pemda DIY dan Pemkot Yogyakarta, tahun 2018 hingga 2020, Malioboro akan diubah menjadi kawasan pejalan kaki total, sehingga tidak ada sepeda motor atau kendaraan pribadi yang melintas kecuali bus.

teks: SISKA RAHARJA

16 JOGJA TRIVIA

Jogja trivia

Page 19: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 20: MyMagz #16 "p{ART}y"

18 KULINER

Di tengah cuaca Yogyakarta yang sedang terik-teriknya, sop buah bisa menjadi pelepas dahaga yang amat menyegarkan. Bayangkan saja kesegaran dinginnya es serut dan buah-buahnya yang fresh. Nah, di Yogyakarta ada satu tempat yang menghadirkan sop buah yang istimewa.

Ling Ling Fruit Bar, berlokasi di Jalan Alamanda no 2, dekat Jalan Gejayan. Menu andalannya adalah sop buah. Berbeda dengan sop buah yang selama ini biasa kita beli, di sini kuahnya unik dan variatif. Ada berbagai pilihan kuah-kuah yang menarik seperti kuah rasa bubble gum, thai tea, green tea, sirup, soda, hingga jus buah.

Es yang disajikan juga berbeda dengan sop buah biasa yang es nya diserut. Penyajian es di Ling Ling Fruit Bar ini diblender. Kemudian, es yang diblender tersebut ditambahkan susu sehingga bercitarasa seperti smoothies.

Buah-buah yang disajikan bersama esnya pun berbeda dengan sop buah pada umumnya. Buah-buah tersebut antara lain buah apel, sirsak, semangka, strawberry, buah naga, hingga kiwi. Buah dan es ini pun disajikan dengan penataan yang apik dan menarik.

Untuk semangkuk penuh sop buah Ling-Ling ini, kita cukup merogoh kocek sebesar Rp10.000. Cukup terjangkau mengingat bahwa buah yang disajikan dalam satu porsi pun banyak. Selain sop buah, Ling-Ling juga menyediakan menu lainnya seperti hot drink, basic juice, mix juice, dan beragam snack. .

teks: Edwina Primananda

SOP BUAH ALA LING LING FRUIT BAR

KULINER

Page 21: MyMagz #16 "p{ART}y"

AGAN HARAHAP - ARWIN HIDAYAT - DECKY ‘LEOS’ FIRMANSYAH - FARID STEVY ASTA - GDE KRISNA WIDIATHAMA - HENDRA

“HEHE” HARSONO - HENDRA PRIYADHANI a.k.a BLANGKON - YUDHA KUSUMA PUTRA a.k.a FEHUNG

AGAN HARAHAP - ARWIN HIDAYAT - DECKY ‘LEOS’ FIRMANSYAH

sebuah perayaan tentang angka 3. oleh:

Page 22: MyMagz #16 "p{ART}y"

20 REPORTASEFarid Stevy Asta - Tiga Mart

Page 23: MyMagz #16 "p{ART}y"

REPORTASE 21 Hendra Priyadhani - Play it All

Page 24: MyMagz #16 "p{ART}y"

22 REPORTASEAgan Harahap - Me and Metallica

Page 25: MyMagz #16 "p{ART}y"

REPORTASE 23 Hendra Harsono - Third Eye

Page 26: MyMagz #16 "p{ART}y"

24 REPORTASEArwin Hidayat - The T(h)ree

Page 27: MyMagz #16 "p{ART}y"

REPORTASE 25 REPORTASE 25 Krisna Widiathama - Teeth Series #3

Page 28: MyMagz #16 "p{ART}y"

26 REPORTASEYudha Kusuma Putera - Hope and Reality

Page 29: MyMagz #16 "p{ART}y"

REPORTASE 27 Decky Firmansyah - Big Bites

Page 30: MyMagz #16 "p{ART}y"

teks: SISKA RAHARJA

28 REPORTASE

theartists.

ARWIN HIDAYATTitle : The T(h)ree

Media : Drawing on paper

Buat Arwin angka 3 adalah sebuah angka yang akrab di kehidupannya.“Aku adalah anak pertama dari tiga bersaudara. Kini hanya tinggal tiga orang di rumah setelah ayahku meninggal dan adikku hidup di luar kota. Aku makan tiga kali sehari. Pacarku selisih tiga tahun lebih muda dari aku, dan Mymagz pun juga berulang tahun ketiga, hmm angka tiga.. ,” gumam seniman penyuka musik Blues ini.

DECKY ‘LEOS’ FIRMANSYAH

Title : Big Bites to MyMagzMedia : Digital Painting

Di ulang tahun ketiga kali ini, Mymagz tidak hanya mendapatkan ucapan, namun juga gigitan!. Ya, Leos selalu bisa menuangkan imajinasinya secara cadas. “Banyak cara mengungkapkan rasa suka dan sayang, tidak harus selalu dengan bunga dan pelukan. Pakai gigitan yang tajam pun bisa, hehee,” ujar Leos.

GDE KRISNA WIDIATHAMATitle : Teeth Series #3Media : Etsa on alluminium plate

Jika sebuah perjalanan diibaratkan sebuah rentetan gigi, maka tiga tahun yang terlewati oleh Mymagz digambarkan oleh Krisna melalui 3 gigi yang tanggal. Tema third anniversary Mymagz membuat seniman kelahiran Denpasar ini teringat akan potret gigi ikonik pada cover album grup band Swans yang berjudul Filth. “Karya ini saya buat atas dasar ketertarikan saya terhadap musikalitas

HENDRA ‘HEHE’ HARSONO

Title : Third EyeMedia : Acrylic on used

cardboard

Usia tiga tahun adalah sebuah mata ketiga, itulah yang diungkapkan oleh Hehe dalam karyanya. “Saat membaca majalah pasti mendapatkan pengalaman visual dan literatur baru, bisa jadi majalah menjadi perpanjangan mata kita untuk mengetahui informasi yang baru. Selamat ulang tahun Mymagz, semoga semakin memberi informasi yang asik bagi pembacanya!”, ujar seniman ini kepada Mymagz.

mereka dan kaitannya dengan identitas. Gigi seperti halnya sidik jari dan DNA, menjadi organ penting yang dapat menunjukkan identitas dan usia seseorang. Dalam ilmu forensik yang lebih maju contohnya, gigi menjadi acuan penelitian karena ketahanannya yang tidak dimakan waktu,” ujar Krisna.

Page 31: MyMagz #16 "p{ART}y"

REPORTASE 29

AGAN HARAHAPTitle : Me & MetallicaMedia : Digital Imaging

Agan mengaku agak bingung mau memberi apa buat ulang tahun Mymagz kali ini. Tapi kebetulan dia sedang hangout bareng dengan sahabat-sahabatnya dari Amerika, siapa lagi kalau bukan Metallica. Bermodal persahabatan, maka Agan meminta Lars Ulrich dan James Hetfield juga mengucapkan happy anniversary buat Mymagz. “Maaf, kami ga bisa kasih sesuatu yang lebih. Tak lupa kami panjatkan doa kepada Mymagz agar selalu senantiasa dalam lindunganNya dan dimudahkan dalam rezekinya.. Aminnn..,” ujar Agan kalem.

HENDRA PRIYADHANI a.k.a BLANGKONTitle : “Play it All”Media : Retouch print, drawing, watercolour on paper

Bagi seniman yang juga vokalis band Sangkakala ini merasa bahwa sebuah perjalanan tak akan luput dari masalah dan hambatan, perjalanan pilihan harus terus di hidupi, dimainkan, seperti roda harus berputar dengan cara apapun itu. Angka 3 buatnya adalah sebuah permainan lain yang memang sudah harus dimainkan seterusnya. “Proses 3 tahun buat Mymagz akan membawa cerita yang lebih berwarna sekarang dan kelak di kemudian hari. Selamat menadai di tapal batas tahun ke-3 semoga perjalan kedepan lebih bercerita,” ujar Blangkon.

YUDHA KUSUMA a.k.a FEHUNGTitle : Hope and RealityMedia : Photography

Angka 3 buat Fehung adalah kisah yang tidak selalu mulus, “Hidup sama halnya bermain judi, terkadang menang terkadang kalah. Manusia selalu mendambakan keberuntungan dalam hidupnya, dan harapan adalah alasan utama untuk Ia hidup. Tapi apa artinya harapan kalau tidak mengerti bagaimana kenyataan itu bekerja? Ya memang segalanya harus seimbang, dalam bekerja dan berharap,” tukas seniman yang juga menjadi salah satu member MES56 ini.

FARID STEVY ASTATitle : TIGAMARTMedia : found object, acrylic, wood panel

Bagi Farid membahas angka tiga seakan tidak akan selesai pada sebuah angka, seniman yang juga personil FSTVLST merasa bahwa angka tiga melemparnya pada sebuah ingatan tentang TIGAMART: “Ini tentang ibu saya yang sekarang lebih memilih membeli garam tidak di pasar lagi. Tentang adik laki-laki saya yang menghabiskan waktu setengah jam berputar-putar di lorong-lorong etalase

bingung memutuskan mau ambil coklat yang ada kacangnya atau tidak. Tentang saya yang akhirnya selalu menginjak pedal rem di depan warung kelontong ber-neonbox besar yang buka 24 jam, daripada berhenti di warung rumahan sebelahnya yang di tunggui bapak-bapak yang sudah terkantuk-kantuk hanya untuk sebungkus rokok. Selamat dataaaang, ada kartu membernya kak?, enggak sekalian dua kak? mumpung ada promo beli ini dapat itu, sekalian isi pulsanya kak? terimakasih sudah berbelanjaa. Ini menjadi keseharian yang hampir tidak bisa di tolak. Tentang hal-hal yang ibu, adik, saya alami, dan pastinya anda alami juga, sekarang, belum lama, akhir-akhir ini. Familiar dengan putih, merah, kuning dan biru? :) selamat dataaaaang….”

Page 32: MyMagz #16 "p{ART}y"

RDRD33HAPPYHAPPYANNIVERSARYANNIVERSARY

Page 33: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 34: MyMagz #16 "p{ART}y"

FUN FACTSteks: WINNALIA LIM

THE MAGICNUMBER 3

Telinga manusia ada 3 buah saluran setengah lingkaran yang tersusun menjadi kesatuan dengan posisi berlainan

Dalam budaya Cina, angka 3 dianggap sebagai angka keberuntungan. Sebab, dalam bahasa mandarin angka tiga diucapkan ‘san’ yang mirip dengan penyebutan kata “sheng” yang berarti hidup.

Pepatah dalam bahasa Inggris, “Third time’s the charm” merujuk pada kepercayaan bahwa kegagalan biasanya hanya terjadi 2 kali, dan keberhasilan biasanya datang pada percobaan ketiga.

Di Vietnam, berfoto bertiga adalah pantangan. Katanya, kalau foto bertiga, salah satu di antaranya akan celaka

Bumi kita adalah planet ketiga di tata surya Milky Way

Menurut filsuf Pythagoras dan para pengikutnya, angka 3 adalah angka teragung dalam semua angka.

Warna Putih didapatkan dari campuran 3 warna yaitu merah, hijau dan biru

Dalam berbagai cerita rakyat di Ceko, binatang buas atau monsternya biasanya dapat dikalahkan dengan senjata dalam jumlah 3. And a menial task must be repeated three times to free it.

Page 35: MyMagz #16 "p{ART}y"

INDIADi negara India yang mayoritas masyarakatnya beragama Hindu, seorang anak yang merayakan ulangtahunnya yang pertama harus dicukur habis rambutnya. Ritual ini supaya semua aura buruk yang mengikuti anak ini (dari masa kehidupan sebelumnya) bisa terhapus.

KOREA SELATANNegara yang dijuluki negeri Ginseng ini merayakan hari ke 100 setelah kelahiran seorang anak. Pada perayaan ini, keluarga si anak membagi-bagikan kue yang terbuat dari kacang merah dan madu kepada

birthday facts!saudara dan kerabat. Jika kue yang dibagikan sampai 100 buah, maka si anak akan panjang umur dan bahagia dalam hidupnya.

VIETNAMDi Vietnam, tahun baru dianggap sebagai ulang tahun setiap orang. Biasanya diadakan pesta-pesta keluarga dan orang tua memberikan ‘angpao’ kepada anak-anak mereka sebagai hadiah ulangtahun.

IRLANDIAJika kita kebetulan mengikuti perayaan ulang tahun ala Irlandia, bersikap tenang dan tidak perlu menelepon Komisi Perlindungan Anak.

Pasalnya, ketika seorang anak berulangtahun, ia harus digendong terbalik dan kepalanya disentuh ke tanah sebanyak umurnya. Kadang, sentuhan itu akan ditambah 1 kali lagi untuk membawa keberuntungan pada anak.

DENMARKPerayaan ulang tahun di Denmark hampir sama dengan perayaan natal di Amerika Serikat. Anak-anak yang ulang tahun akan menemukan hadiah ulangtahunnya di dekat tempat tidur saat ia bangun. Selain itu, di depan rumah anak yang berulang tahun juga akan dipasang bendera.

Page 36: MyMagz #16 "p{ART}y"

34 KAMPUS

Standup Comedy UGMLaugh Out Loud!

Standup Comedy dewasa ini sudah bukan hal yang asing lagi dan banyak dilakoni oleh orang-orang dari berbagai kalangan. Alasannya, standup comedy menantang si comic (orang yang ber-standup comedy) untuk membuat semua penontonnya terbahak-bahak lewat apa yang dibicarakannya. Dan ternyata membuat orang lain tertawa bisa jadi menagihkan. Apalagi, modal untuk pentas ini sederhana, cukup nyali, sense of humour yang tinggi dan skill public speaking. Kita bisa menemukan semakin banyak komunitas-komunitas Standup Comedy sekarang, salah satunya Standup Comedy UGM, yang baru tidak lama terbentuk.

“Kita awalnya terbentuk karena ada kesamaan hobi ber-standup comedy, istilahnya open mic. Dan waktu itu juga lagi ngetren standup comedy jadi kita bentuk komunitas untuk mewadahi teman-teman UGM yang punya hobi atau ingin belajar art of speaking ini,” kata Hifdzi Khoir, salah satu comic di Standup Comedy UGM

Walaupun masih terbilang baru, tapi jam terbang para comic di komunitas ini cukup tinggi. Mereka sering tampil di berbagai acara pensi, seminar, café, gathering perusahaan, dan lain-lain. Standup Comedy UGM juga sering mengisi di ajang Standup Comedy yang diadakan FIB UGM. Uniknya, di komunitas ini juga terdapat comic perempuan, yang biasanya jarang ada di dunia Standup Comedy.

Di komunitas Standup Comedy UGM juga ada beberapa ‘bintang’ yang punya berprestasi di lomba nasional. Di antaranya yaitu Benedion yang menjadi 5 besar Standup Comedy Kompas TV season 3 dan Hifdzi Khoir yang menjadi 6 besar dalam lomba Street Comedy 3 serta Brilianada Imam yang menang juara ketiga lomba standup festival di DIY dan Jateng. “Lewat standup comedy, anak-anak bisa berlatih ngomong di depan umum dan kalau sudah bagus dalam berstandup comedy, itu bisa dapat penghasilan tambahan juga,” tutup Hifdzi.

KAMPUS

Page 37: MyMagz #16 "p{ART}y"

Iga bakar dengan sensasi yang berbeda? Cobalah Iga Bakar Saus Pedas milik Jo Mestir yang terletak di Jl. MT. Haryono no. 3

Yogyakarta (barat Plengkung Gading). 

Jo Mestir’sDAHSYATNYA IGA BAKAR SAUS PEDAS

Untuk para pecinta makanan pedas, Jo Mestir’s menyediakan menu andalan yaitu Iga Bakar Saus Pedas dan Snack on Basket. Rasanya? Nggak usah ditanya, sensasi pedas bercampur dengan manisnya saus madu yang dilumurkan ke keseluruhan iga yang dibakar dan disajikan selagi masih panas, dijamin membuat lidah bergoyang. Lezat dan pedas! Harga yang cukup terjangkau untuk kondisi dompet, mulai dari Rp19.000 - Rp28.000 yang terbagi dalam dua ukuran, normal dan super. Untuk pilihan karbohidrat yang menemani santapan iga bakar, Jo Mestir’s menyuguhkan dalam 4 varian, yaitu : nasi putih, kentang goreng, baked potato, dan nasi bakar. Tinggal sesuaikan dengan selera kalian sendiri ya! Dari lini desert, Jo Mestir’s juga mempunyai menu yang patut dicoba, Sup Buah namanya. Eits, jangan anggap ini hanyalah jus buah biasa ya. Yang berbeda adalah Jo Mestir’s menyuguhkan buah mangga yang di jus sebagai kuahnya (bukan berasal dari susu kental manis seperti kebanyakan), kemudian dipenuhi oleh irisan semangka, pepaya, strawberry, belimbing, dan lain-lain yang dibandrol dengan harga Rp10.000. Segar dan nikmatnya tiada tara.

ADVERTORIAL

10%discount

bawa potongan kupon ini untuk mendapatkan diskon 10% di Jo Mestir’s

Jo Mestir’s

Page 38: MyMagz #16 "p{ART}y"

36 MY INTERVIEW

Sejak album pertama udah sempat bawain lagu orang ya. Jadi sebenarnya sudah familiar dengan konsep ini. Itukah yang jadi background sampai akhirnya bikin album “Platinum Playlist” ini?

Tahun 2005 saya sebenernya udah pengen banget bikin album ini. Cuman label rekaman saya nggak ngijinin karena situasinya nggak kondusif. Penyanyi solo boleh dibilang lagi dalam kondisi sulit karena waktu itu Peterpan lagi naik, Radja naik, band-band lagi pada naik. Jadi kita nggak diijinkan untuk bikin breakthrough-breakthrough. Karena saat itu kalo bikin cover (version) kan boleh dibilang agak ‘aneh’. Belum waktunya. Jadi konsentrasi di imej dulu. Udah gemes padahal pengen bikin. Cuman nggak kesampaian. Dan pada saat itu sebenernya pengen bikin konsep albumnya dengan bawain lagu-lagu yang akhirnya sekarang dipake sama Rio Febrian.

Lagu-lagu songbook gitu, ya?

Yes. Cuma ya udah. Itu udah rejekinya Rio. Saya cari konsep yang baru, akhirnya terpilihlah konsep lagu-lagu tahun 90’an yang dibawakan ulang.

Kalau di album ini kan rentang waktu lagu-lagunya di era 90’an. Which is orang masih inget banget dengan versi aslinya. Pasti gampang banget bakal ada komparasi dengan lagu aslinya ya.

Kalau aku sih, masalah dibandingin itu udah resiko ya. Rio pun juga pasti ngalaminnya. Tapi mungkin hanya orang-orang dari era tertentu saja. Mungkin masalah prosentasenya aja. Saya mungkin lebih besar (resikonya) karena orang masih familiar dengan versi aslinya. Intinya saya sih nggak mau terlalu mikirin hal itu. Dari cara

MARCELL “Recycle? Emangnya sampah?”

Sepintas terdengar terlalu blak-blakan, tetapi pada akhirnya kita akan mengakui bahwa penyanyi bernama lengkap Marcellius Kirana Hamonangan Siahaan ini adalah orang yang benar-benar tahu apa yang dilakukannya di industri

musik Indonesia ini. Dan betapa ia prihatin dengan carut-marut keadaannya.

Page 39: MyMagz #16 "p{ART}y"

MY INTERVIEW 37

menyanyikan, itu saja udah membedakan, kan. Belum lagi dengan pemilihan arranger-arranger yang sudah tahu persis Marcell tuh vokalnya begini, jadi aransemennya harus begini. Nggak mungkin Marcell dengan vokal kayak begini dibikinin aransemen rock, misalnya. Gak mungkin.

Hanya demi pengen kedengeran beda, gitu ya..

Nah itu yang salah! Menurut saya begini : ketika kita berpikir untuk mengubah dan berpikir untuk niatnya pengen kelihatan beda, disitulah sudah tidak ada yang namanya ketulusan lagi. Misalnya untuk lagu “Setia”nya oom Chrisye. Lagu aslinya itu yang ngaransemen mas Erwin Gutawa. Udah kompleks! Udah, wah.. udah bagus banget! Mahal banget gitu konsepnya. Saya mau bikin kayak apa lagi?

Akhirnya satu-satunya cara ya saya bikin dengan cara saya sendiri aja. Saya bikin lebih simpel. Dibikin versi electronic biar lebih banyak kalangan bisa ‘nempel’. Karena bahkan rencananya besok saya pengen bawain lagu itu secara live PA. Jadi ya kembali ke konsep mer-remake atau mengreinterpretasikan lagu orang lain itu bukan berarti harus membuatnya mengubah jadi terdengar lebih baru, tetapi bisa dengan membuatnya menjadi lebih simpel. Jangan niatnya hanya ingin kedengeran beda. Jangan. Niatnya jadi cuma pengen ngobrak-abrik lagu orang aja nanti.

Jadi masih banyak orang yang salah kaprah ya..

Itu dia. Kenapa saya pilih istilah ‘cover song’ dan bukannya ‘recycle’. Karena tidak logis. 3 R : Reduce, Reuse, Recycle. Itu di istilah persampahan. Mengubah sesuatu yang tidak berguna (sampah) menjadi lebih berguna. Kita recycle, di daur ulang. Lagu-lagu platinum playlist loh, lagu-lagu bagus loh ini.. kok di-recycle. Emang Marcell siapa? Dewa? Lha wong jelas-jelas lagu udah bagus. Nggak ada Marcell juga udah bagus. Saya malah bangga membawakan kembali lagu-lagu itu, kok pada nyebut album recycle. Nah itu. Kalo latah, mau sok pakai termin itu ya yang bener.

Lipsync. Kenapa saya nggak pakai istilah itu, tapi lebih pada miming atau playback. Lipsync? “Sok tau, lo!”. Lipsync kan munculnya di era Milli Vanilli. Mereka menyanyikan sesuatu yang tidak mereka nyanyikan. Bukan suara mereka sendiri. Mereka nggak bisa nyanyi. Nah itu lipsync. Entertainment freud. Tapi kalau miming itu bukan penipuan, wong saya nyanyiin lagu saya kok. Suara saya sendiri. Masak lipsync? Itulah saya heran kenapa banyak orang teriak-teriak “Woo lipsync!”. Jangan asal muni. Kalo gak ngerti udahlah, jangan kakehan cangkem (kebanyakan ngomong, Jawa).

MY INTERVIEW 37

menyanyikan, itu saja udah membedakan, kan. Belum lagi dengan pemilihan arranger-arranger yang sudah tahu persis Marcell tuh vokalnya begini, jadi aransemennya harus begini. Nggak mungkin Marcell dengan vokal kayak

Nah itu yang salah! Menurut saya begini : ketika kita berpikir untuk mengubah dan berpikir untuk niatnya pengen kelihatan beda, disitulah sudah tidak ada yang namanya ketulusan lagi. Misalnya untuk lagu “Setia”nya oom Chrisye. Lagu aslinya itu yang ngaransemen mas Erwin Gutawa. Udah kompleks! Udah, wah.. udah bagus banget!

Itu dia. Kenapa saya pilih istilah ‘cover song’ dan bukannya ‘recycle’. Karena tidak logis. 3 R : Reduce, Reuse, Recycle. Itu di istilah persampahan. Mengubah sesuatu yang tidak berguna (sampah) menjadi lebih berguna. Kita recycle, di daur ulang. Lagu-lagu platinum playlist loh, lagu-lagu bagus loh ini.. kok di-recycle. Emang Marcell siapa? Dewa? Lha wong jelas-jelas lagu udah bagus. Nggak ada Marcell juga udah bagus. Saya malah bangga membawakan kembali lagu-lagu itu, kok pada nyebut album recycle. Nah itu. Kalo latah, mau sok pakai termin itu ya yang

Lipsync. Kenapa saya nggak pakai istilah itu, tapi lebih pada miming. Lipsync? “Sok tau, lo!”. Lipsync kan munculnya di

era Milli Vanilli. Mereka menyanyikan sesuatu yang tidak mereka nyanyikan. Bukan suara mereka sendiri. Mereka nggak bisa nyanyi. Nah itu lipsync. Entertainment freud. Tapi kalau miming itu bukan penipuan, wong saya nyanyiin lagu saya kok. Suara saya sendiri. Masak lipsync? Itulah saya heran kenapa banyak orang teriak-

. Kalo gak ngerti udahlah,

Page 40: MyMagz #16 "p{ART}y"

38 MY INTERVIEW

Gimana dengan pembajakan. Masih kurang apalagi sih musisi kita koar-koarnya?

Sekarang ini sih saya ubah angle saya. Selama ini kan kayaknya musisi jadi pihak yang minta dikasihani. Saya pernah ngalamin dimana seolah-oleh para pembajak itu bilang, “Biarin aja! Mereka udah pada kaya ini. Kita bajakin aja (lagunya)”. Pernah ada yang ngomong kayak gitu. Akhirnya saya ganti mindset saya. Saya pengen pendengar saya rejekinya bagus. Jadi kalo rejekinya bagus, pahala bagus, otomatis saya menawarkan kepada mereka barang yang halal. Kalau mereka membeli barang yang halal, itu akan menentukan nanti kedepannya rejeki mereka sehat atau enggak. Karena kalau mereka beli barang haram (bajakan), rejeki mereka yang akan rusak. (Rejeki) saya mah nggak akan rusak! Yang rusak tuh ya kalian yang beli bajakan. Sampe anak cucu lho itu. Belum pada sadar aja. Belum sekarang efeknya. Itungannya bukan setahun-dua tahun, tuh. Rejeki sekarang masih oke, tapi nanti.. liat. Itu barang haram lho itu. Itu nge-dzalimin kita itu. Kalian nggak bayar royalti sama kita. Itu hak kita.

Orang Indonesia kan kalo ‘dihajar’ harga dirinya kan baru marah. Tapi kalo kita (musisi) memohon-mohon, malah diinjek jadinya!

Terakhir, apa sih 3 keinginan Marcell Siahaan yang ingin diwujudkan?

Pertama, saya pengen punya anak lagi. Kedua saya ingin menjadi entertainment lawyer dalam 2-3 tahun ini. Saya pengen bantu temen-temen

saya yang bener-bener serius di industri, bantuin bikin manajemen yang bener.

Selama ini memangnya banyak yang belum ‘bener’ ya?

Lah baca kontrak aja pada belom bener. Buktinya kemarin ada kasus Glenn-Lokananta. Berarti kan belum tau kalau masih terikat kontrak, sampai akibatnya albumnya bermasalah untuk rilis. Masih banyak lho yang belum bisa baca kontrak. Itu kan bahaya banget. Itu kan hak sendiri, kewajiban sendiri. Masak lo bisa gak tau. Asal tandatangan aja.

Ketiga, saya berharap dengan saya kerja disini, pelan-pelan industrinya jadi lebih baik. Minimal, sadarlah kita harus bikin karir kita sustainable. Kita bukan karir model yang cuma 5 tahun. Kalau sudah maju, kita bikin union yang bener. Nggak ada lagi nih istilah ‘koin untuk siapa’ lah untuk musisi yang lagi sakit, yang rumahnya ada di gang kena banjir. Karena union ini nantinya akan ngurusin sampai masalah asuransi mereka. Investasi.

Union artis di Amerika itu udah sampai begitu. Sudah ada tim lawyer khusus yang melindungi mereka. Disana bahkan sampai ada upah minimum regional untuk tampil di tv. Gak ada tuh yang dibawah standar. Atau istilah ‘promo seumur hidup’. Enak aja. Mereka (tv) juga butuh kita. Kalo tiba-tiba kita boikot semua, Tv-tv juga pasti berantakan, kan? Sama-sama profesional aja, lah ya.

Page 41: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 42: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 43: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 44: MyMagz #16 "p{ART}y"

GuiltyPleasurefotografer : NIKEN PAMIKATSIHtalent : ISABELLAm.u.a : INDAH NYMPHAEAall bag, ring, and bangles : LUMICA BAG ( 081804387079 )jalan Kadipaten no. 54, Ngasem, Kraton, Yogyakarta.

Page 45: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 46: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 47: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 48: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 49: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 50: MyMagz #16 "p{ART}y"

48 FASHION INFO FOR HER

YSL newest campaignCara Delvingne menjadi model dari produk Nude Lip Gloss Yves Saint Laurent terbaru. British model ini berpose di depan fotografer ternama Terry Richardson dengan lipstik berwarna fuchsia dan smokey eyes. Sangat berbeda jauh dari iklan YSL yang pertama.

Valentino New AdValentino menggunakan sentuhan Belanda untuk kampanye musim gugur mereka. Memakai jasa duo fotografer Inez Van Lamsweerde dan Vinoodh Matadin untuk memotret masa keemasan masa Flemish. Kampanye ini menggambarkan keindahan cahaya pada era Flemish dengan 10 karakter feminin kontemporer yang berbeda.

Animal PrintsBukan motif macan tutul yang kalau salah pakai bisa kayak penyanyi dangdut. Tapi kaos yang bergambar binatang. Seru untuk dipakai gaya kasual, apalagi buat jalan ke mal atau kampus. Yuk hunting!

D&G issueKabar kurang enak datang dari label Dolce & Gabanna. Di Milan, butik, kafe, dan restoran dari lable ini ditutup sebagai bentuk protes kepada Dewan Perdagangan Kota Milan, Franco D’Alfonso. Di jendela toko tertulis “CLOSED FOR INDIGNATION”. Hal ini kelanjutan dari kata-kata D’Alfonso yang menyebutkan bahwa D&G tidak taat pajak dan “Italia tidak butuh representatif internasional seperti mereka”. Word, Sir!

FASHION INFO FOR HER

Page 51: MyMagz #16 "p{ART}y"

FASHION INFO FOR HIM 49

FASHION INFO FOR HIM

Raf Simons for Adidas 2014 Spring/Summer Raf Simons berkolaborasi dengan Adidas menghadirkan sepatu sneakers futuristik yang menjadi unggulan di Spring/Summer 2014 mendatang. Konsepnya yang mengikuti estetik komik Jepang menjadi salah satu uniknya desain sepatu ini. Warna-warna yang dpilih juga warna-warna yang playful dan menyerupai warna Lego. Sepatu ini akan ada di retail Adidas Original Concept Store pada tanggal 14 Februari 2014.

Converse Chuck TaylorDr. Romanelli membawa keunikan untuk desain sepatu sejuta umat, Converse dengan special edition Chuck Taylor. Sepatu ini didesain dengan menggunakan bahan boro klasik dari Jepang yang langka dan collectible textile. Langkanya bahan yang digunakan, tentu akan menambah puluhan kali lipat nilai dari sepatu ini.

Jordan Super Fly 2 & CP3.VI AETerisnpirasi dari duo pebasket LA Clippers Blake Griffin dan Chris Paul melahirkan 2 produk sepatu dari Jordan. Super Fly 2 yang didesain untuk Griffin, bersama CP3.VI AE dengan signature dari Paul Chris merupakan Supernova pack yang dijual dengan kuantitas terbatas dan bisa dipesan di Nike online store. Happy Shopping!

Nike Free FlyknitSepatu Nike Free Flyknit ini adalah inovasi terbaru dari Nike. Dengan mengutamakan kenyamanan, desain terbaru sepatu Nike ini membuat pemakainya sepertu merasa memakai kulit kedua. Tersedia dalam 6 pilihan warna, sepatu ini akan beredar di retail Nike mulai bulan Agustus dengan harga 1,7 jutaan.

Y-3 Qasa High Black/NeonYang terbaru dari Y-3 yang berkolaborasi dengan Adidas menghadirkan sepatu special collection Qasa High. Terbuat dari premium material, sepatu ini desain fit di kaki – seperti memakai kaos kaki. Warna neonnya menyala dan menarik perhatian dengan background hitam elegan. Sepatu ini di jual dengan harga di atas 3,5 juta rupiah.

Vans OTW Fall Boot PackSepatu yang cocok untuk gaya kasual ini merupakan kolaborasi Vans dengan 3 brand: Alomar, Ludlow, dan Bedford. Dibuat dengan bahan-bahan kualitas premium, wajar Van OTW Boot Pack ini layak dibeli sebagai koleksi. Terbuat dari kanvas yang kuat, serta suede, sepatu ini sangat affordable dengan harga di bawah 1 juta rupiah.

7 HEAVEN FOR SHOES FETISH

Page 52: MyMagz #16 "p{ART}y"

50 MAKE OVER

Cewek berambut panjang satu ini mengaku sering berpenampilan feminin yang lebih cenderung ke casual style. “Aku emang paling sering pake jeans dengan atasan blouse dan terkadang memakai dress” cerita Maera yang saat

ini duduk di bangku kelas X, SMA 2 Yogyakarta.

Begitu antusias mengkuti sesi make over dari tim MyMagz, Maera mengungkapkan keinginannya untuk bisa bereksperimen dengan penampilannya, terlebih dengan kegiatan barunya yang mulai merambah dunia foto model. Satu keharusan yang penting adalah selalu memperhatikan penampilannya.

RENATA MAERAMAKEOVER:

TAMPIL FRESH DENGAN EKSPERIMEN

Tim MyMagz mencoba bereksperimen dengan make up yang fresh dan playfull dengan memberi sentuhan warna biru dan peach. Dengan memakai t-shirt berwarna putih yang dibalut dengan outer jeans dipadukan dengan rok lipit yang sempat menjadi tren fashon di era 90an, dan dengan ikat kepala bermotif, membuat penampilan Maera tampak fresh dari sebelumnya. “Secara keseluruhan, aku sangat puas dengan hasil make over kali ini. Sangat menginspirasi” tutup perempuan yang menjadikan quotes YOLO (you only live once) ini sebagai motivasinya.

photographer : NIKEN PAMIKATSIHm.u.a : DIAN CARITAteks: WORO AGUSTINwardrobe : DAUN HITAM jl. cendrawasih 21 demangan yogyakarta ( 089671467898 pin 25CB934F )

after

Page 53: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 54: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 55: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 56: MyMagz #16 "p{ART}y"

54 ART SECTION

teks & foto : Siska Raharja

“What We Have Here Perceived as Truth, We Shall Some Day

Encouter as Beauty”FX HARSONOFX HARSONO

Page 57: MyMagz #16 "p{ART}y"

ART SECTION 55

What We Have Here Perceived as Truth, We Shall Some Day Encouter as Beauty. Sebuah judul panjang sebuah pameran yang memang mewakili kisah panjang perjalanan etnis Tionghoa di Indonesia. Kisah ini dirangkum oleh FX Harsono melalui pamerannya tersebut, dimulai sejak etnis Tionghoa datang ke Indonesia hingga persoalan mutakhir tentang mereka.

Mengawali proses berkesenian sejak 1975, Harsono memang sudah tertarik dengan persoalan identitas dan sosial politik. Pasca reformasi, perubahan politik membuatnya sadar bahwa semua orang sudah bisa melakukan kritik. “Saya kemudian bertanya, saya harus membuat apa, dan tiba-tiba ada satu pertanyaan, saya ini siapa? Saya mulai menyadari bahwa saya ini adalah orang Indonesia keturunan Tionghoa, tetapi saya mulai bertanya lagi, apa betul saya paham kebudayaan Cina, dan ternyata saya tidak tahu tentang kebudayaan Tionghoa,” kisah seniman yang juga seorang penulis ini.

“Pasca reformasi, hampir semua orang Tionghoa di Indonesia tidak bisa mempraktekkan kebudayaannya, saya merasa bahwa saya tercerabut dari akar budaya Cina saya,” tandasnya. Penulisan sejarah di Indonesia memang direka oleh kekuasaan, sehingga kelompok yang kalah tidak bisa menuliskan sejarahnya.

Di pameran yang sempat digelar di Jogja National Museum bulan Juli lalu ini, Harsono membicarakan persoalan identitas dengan melihat persoalan itu dari sejarah. Salah satunya dengan karya ‘Writing in The Rain’. “Di

dalam video instalasi ini saya menuliskan nama Tionghoa saya yang sejak tahun 1967 tidak pernah lagi saya pakai lagi. Saya menuliskan nama Tionghoa saya dengan berulang-ulang kemudian ada air yang mengaliri dan menghapusnya,” ceritanya pada Mymagz.

Ada juga instalasinya yang berwujud kain putih dengan gosokan pastel huruf Cina. Ternyata tulisan itu berasal dari gosokannya pada kain yang ditaruhnya di nama yang timbul di batu nisan pada sebuah kuburan massal. Perisitiwa menggosok itu dia anggap sebagai karya performance.

“Dulu ayah saya pada tahun 1951 ikut menjadi anggota tim pencari orang-orang Tionghoa yang menjadi korban pembunuhan di tahun 1947-1949 di sekitar Blitar. Isunya mereka mata-mata Belanda, padahal kenyataannya mereka dibunuh karena dirampok. Di Blitar ada satu kuburan massal yang isinya ada 191 jenazah”, kisahnya.

Dalam pameran ini, Harsono juga membuat sebuah instalasi perahu yang dia gambarkan sebagai perjalanan etnis Tionghoa ke Indonesia. “Saya berkesenian pasti tidak saya tujukan ke diri saya sendiri, saya berkesenian supaya penonton menyadari bahwa ada satu persoalan di dalam kehidupan ini. Buat saya penting untuk selalu menciptakan karya yang berasal dari persoalan-persoalan dalam kehidupan masyarakat. Memang karya seni tidak saya ciptakan untuk perubahan keadaan, tetapi saya percaya karya seni punya peran dalam perubahan-perubahan itu,” tutupnya.

Persoalan sejarah diakui FX Harsono sangat menarik buat dirinya, karena sejarah tidak hanya berbicara soal dirinya sendiri, tidak pula berbicara tentang orang Tionghoa. Sejarah yang dia kupas sebenarnya berbicara tentang Indonesia.

ART SECTION

Page 58: MyMagz #16 "p{ART}y"

Self Portraits of a Fearless ArtistBersikeras bahwa dirinya tidak menggunakan photoshop pada semua karyanya. Ahn Jun, seniman asal Korea Selatan ini menamai proyeknya Self-Portrait. Project ini menampilkan dirinya yang berada dalam posisi berbahaya di atas bangunan pencakar langit. Tak pelak, banyak tudingan tajam yang mengatakan bahwa foto-foto Ahn Jun telah diubah secara digital.

”I Turn Myself Inside Out”Dua mahasiswa seni Kingston University, Luke dan Yosua menelan beberapa potong klise film berukuran 35mm dan membiarkan tubuh mereka melakukan sisanya. “We wanted to bring our insides out”, Mereka kemudian membuat scan gambar tersebut melalui mi-kroskop dan kemudian mencetaknya. Untuk mencegah lambungnya terluka oleh klise film yang tajam, mereka memasukkan klise ke dalam kapsul berwarna cerah. Dan ketika saatnya tiba, mereka mulai mencari kapsul itu dalam feses.

Ria van Dijk – The Woman Who Shoots Herself ShootingPerempuan Belanda 92 tahun ini memotret dirinya sendiri ketika sedang menembak. Yang menakjubkan adalah, dia memotret dirinya dalam angle yang sama setiap tahun sejak tahun 1936!. Hingga sekarang koleksi fotonya sudah mencapai 69 foto.

UGO UNTORO Solo Exhibition - MelupaPada pameran “Melupa” yang dihelat mulai 20 Juli 2013 di Ark Gallery. Ugo Untoro menghad-irkan sejumlah ‘cerita,’ serta potongan-poton-gan lain yang ia ‘tulis’ pada kanvas. Kali ini ia menulis di atas kanvas. Lukisannya tulisan. Lukisan-tulisan Ugo mengingatkan kita pada kecenderungan karya seni konseptual seniman Amerika era 1970an yang menggunakan teks, di antaranya Annabel Daou, John Baldessari, atau Joseph Kosuth yang karyanya pernah dijuluki “linguistic art.” Kendati beberapa karya mereka secara visual tampak seperti Ugo, tapi di sini Ugo berbeda: Ia tidak menggunakan teks. Teks, atau tulisan dalam karyanya, itulah lukisannya.

Ark Galerie Pindah Ke Jogja!Berdiri sejak April 2007 di Jakarta, pertenga-han tahun 2013 galeri yang berfokus pada seni kontemporer ini memutuskan untuk pindah ke Yogyakarta. Lokasi baru Ark Galerie bertem-pat di Jalan Suryodiningratan 36A. Desain bangunan Ark Galerie dirancang oleh Iswanto Hartono, seorang seniman berlatar belakang pendidikan arsitektur dengan konsep yang menawarkan kombinasi antara galeri dan ruang publik sehingga dapat dimanfaatkan oleh komunitas lokal.

ART SECTION INFOteks: SISKA RAHARJA

56 ART SECTION INFO

Page 59: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 60: MyMagz #16 "p{ART}y"

PROFIL KARIRteks: SISKA RAHARJA

Ari Wulu“Saya Jatuh Cinta dengan Bunyi”

Masih segar di ingatan bagaimana penonton terkagum menyaksikan opening ceremony FKY25 lalu, termasuk juga Yogyakarta Gamelan Festival

(YGF) yang dihelat setelahnya. Ari Wulu adalah sosok penting dibalik semua pertunjukan tersebut.

58 PROFIL KARIR

Page 61: MyMagz #16 "p{ART}y"

Pria yang bernama lengkap Ishari Sahida ini dipercaya sebagai Ketua II yang membawahi divisi pertunjukan di FKY25.

Seluruh program pertunjukan di FKY25 berada di dalam koordinasinya. “Beberapa programnya merupakan hasil diskusi saya bersama beberapa seniman Jogja yang saya anggap mempunyai potensi dalam memajukan seni dan budaya Jogja”, ujarnya.

“Awalnya saya sempat khawatir karena pandangan masyarakat tentang FKY yang tidak bisa dikatakan baik. Saya khawatir kalau saya tidak bisa mewakili masyarakat Jogja yang kritis”, tukas Wulu.

Banyak yang memuji pemilihan lokasi FKY25 kemarin. Sebelumnya Wulu dan beberapa temannya dari Gayam16 sudah mensurvei Plasa Ngasem untuk event YGF. “Ketika dikabari bahwa Benteng Vredeburg sudah tidak bisa lagi dipakai, Plasa Ngasem saya usulkan sebagai venue untuk FKY25. Venue dengan view yang sangat eksotis menjadikan Plasa Ngasem tempat yang ideal untuk sebuah festival”, ujar pria yang juga aktif dalam forum Soundboutique ini.

Selepas kepergian ayahnya di tahun 2009, Wulu menjadi terlibat langsung dalam penyelenggaraan YGF bersama teman-teman dari Gayam16. “Ini pertama kali YGF diadakan di area terbuka. Biasanya diadakan di ruang tertutup. Misi YGF sendiri adalah menghadirkan festival gamelan langsung ke tengah masyarakat, ini seperti grand design yang telah disusun oleh papa saya”, ujarnya.

Mengelola sebuah event tanpa mengacu keuntungan finansial, Wulu hanya menargetkan banyak orang akan memperoleh manfaat dari eventnya. “Saya senang sekali dengan energi ketika banyak orang berkumpul di sebuah festival yang kita buat. Menyaksikan senyum yang

mengembang ketika para penonton keluar dari venue itu juga sangat membahagiakan”, tukasnya.

DIBALIK NAMA “WULU”Apalah arti sebuah nama, namun ternyata ada ‘kisah’ dibalik nama Ari Wulu yang memang lebih banyak dikenal publik daripada nama aslinya ini. “Dulu waktu SMA rambut saya keriting, kebetulan SMA saya dulu memperbolehkan siswanya berambut panjang. Suatu ketika rambut saya ditarik oleh seorang guru dari jendela dan berkata, “Wulu mu kok apik le..”. Alhasil, saya dipanggil Wulu sejak saat itu”, kisahnya geli.

JATUH CINTA DENGAN BUNYI “Musisi itu adalah profesi saya. Namun saya bekerja agar mendapatkan uang untuk hidup. Disini saya menerapkan subsidi silang agar bisa menghidupi keluarga saya. Kadang uang yang saya peroleh saya gunakan untuk penyelenggaraan sebuah event. Dari event yang terselenggara, kadang saya ditawari pekerjaan yang bisa mendatangkan uang. Begitu seterusnya. Selain itu saya juga tercatat sebagai seorang karyawan di sebuah perusahaan mobile games internasional”, kisah pria yang membuat musik prosesi pernikahannya sendiri ini.

“Sebenarnya saya jatuh cinta dengan bunyi, baik bunyi-bunyian yang disusun dan kemudian saya percaya sebagai musik, ataupun yang tersusun dengan tidak sengaja. Buat saya, emosi dan peristiwa yang terjadi dalam hidup manusia selalu dapat tersampaikan dengan bunyi,” tutup Wulu singkat.

PROFIL KARIR 59

Page 62: MyMagz #16 "p{ART}y"

Ratusan orang menyemut di halaman depan Taman Budaya Yogyakarta. Mereka dengan sukarela menunggu giliran untuk masuk kedalam. Itulah pemandangan yang nampak pada Sabtu malam 6 Juli 2013 lalu, sesaat

setelah Menteri Perekonomian Hatta Rajasa membuka secara resmi event seni tahunan ART|JOG tahun ini, sesaat setelah pintu masuk gedung dibuka.

Jika tahun lalu ART|JOG menampilkan tema “Looking East – A Gaze of Indonesian Contemporary Art”, tahun ini tema yang ditampilkan masih memiliki alur yang sama, namun lebih fokus pada masalah budaya maritim (Maritim Culture). Hal ini dimaksudkan sebagai pintu masuk pada pola pikir maritim yang sebenarnya lekat dengan bangsa Indonesia, tapi sekarang secara struktur menjadi dilupakan. Padahal dengan budaya ini, Indonesia memiliki posisi penting dalam arus perkembangan dunia.

Maritim Culture

MY ARTICLEteks: RYU DEKA

60 MY ARTICLE

Page 63: MyMagz #16 "p{ART}y"

It is proven that art today is no longer exclusive to certain circles.

plat drum minyak yang menggambarkan abstraksi dinding kapal menutup bagian depan Taman Budaya Yogyakarta.

Salah satu kejutan lain di penyelenggaraan ART|JOG|13 adalah dengan ditampilkannya teater boneka raksasa dalam komidi putar karya Iwan Effendi feat. Papermoon Puppet Theatre sebagai commission work. Sebanyak 7 boneka mewakili petualang, pedagang, ahli agama, ahli gambar, juru masak, politisi dan ahli bahasa terpasang disana. Melalui karya ini, Papermoon menghadirkan kisah petualang kecil mencari-cari legenda yang diyakini sebagai anak kecil bernama ‘Lunang’.

Event yang berlangsung hingga 20 Juli ini memajang 158 karya dari 115 seniman. Jumlah ini merupakan hasil seleksi panitia dari 1.423 karya yang diajukan peserta mulai 1 Maret hingga bulan Mei 2013. Pameran ART|JOG |13 kali ini terbagi menjadi 3 kategori : Commission Work, Special Presentation dan Art Fair. Selain itu diselenggarakan juga serangkaian program yang diperuntukkan untuk publik yaitu Studio Visit dan diskusi seni.

Jika tahun lalu ‘ucapan selamat datang’ ditampilkan dalam bentuk jalinan bambu karya Joko Avianto yang menutupi seluruh muka TBY dan figur gajah besar terkulai diantara tumpukan kelapa karya I Made Widya Diputra, maka tahun ini sebanyak 360 lembar

MY ARTICLE 61

Page 64: MyMagz #16 "p{ART}y"

62 MY EVENT

FESTIVAL KESENIAN YOGYAKARTA (FKY)

#25 DEKATKAN BUDAYA KESENIAN KEPADA

MASYARAKAT

Tak terasa, gelaran Festival Kesenian Yogyakarta atau yang lebih kerap disingkat FKY ini memasuki usia seperempat abad, usia yang terbilang sudah sangat matang. FKY selalu konsisten menyuguhkan festival kesenian secara rutin tiap tahunnya. Kali ini, FKY #25 digelar pada tanggal 25 Juni – 5 Juli 2013 bertempat di Plasa Pasar Ngasem. Mengangkat tema “Rekreasi” dengan harapan bahwa kesenian bisa semakin dekat dengan masyarakat Yogyakarta, dimaknai dan dirasakan secara sederhana, ringan dan segar.

Setiap hari FKY 25 dibuka sejak pukul 09.00-22.00 dengan menyuguhkan ragam sajian musik, tari, teater dan kesenian lainnya di panggung pertunjukan. Terdapat 66 tenant dengan produk yang unik dan menarik yang mengisi kios-kios di Pasar Ngasem. Tidak hanya berjualan saja, tetapi mereka juga memproduksi aneka produk di tenant mereka dan di panggung workshop. Perhelatan yang bisa dikatakan sebagai pestanya seni Jogja yang beragam mulai seni tradisi, populer, dan alternatif.

“Budaya bisa diibaratkan sebagai sebuah air yang jernih, sehingga ketika menyelaminya pun akan mendapatkan sebuah pencerahan. Budaya adalah rasa rakyat yang tepat”

- Sri Sultan Hamengku Buwono x -

teks : WORO AGUSTIN

Page 65: MyMagz #16 "p{ART}y"

MY EVENT 63

Selasa, 25 Juni 2013 gelaran FKY resmi dibuka. Dengan diawali oleh Kirab Seni, prosesi ‘pindahan’ dengan rute Benteng Vredeburg sampai Pasar Ngasem. Kemudian acara dibuka dengan menerbangkan baling-baling yang dihiasi lampu oleh hampir seluruh pengunjung.

Dilanjutkan dengan performance TRADIGITAL yang melibatkan 10 seniman perupa, 28 seniman video mapping, 7 penari, seorang DJ, dan sekelompok musisi tradisional. Menariknya, permainan Wayang Kancil dengan cerita “Prahara Alas Cemti” diolah dengan permainan video mapping yang ditembakkan ke bangunan heritage Pulo Cemeti. Para pengunjungpun dihinggapi perasaan decak kagum menyaksikan kemegahan Pulo Cemeti dengan hiasan warna dan cahaya yang sedang bercerita.

Beragam suguhan menarik yang dihadirkan, mulai dari bioskop Taman Sari, live cooking dengan para seniman, Yogyakarta SoundScape, live music dari band-band berbakat Yogyakarta, 25 romansa satra, open art studio, dan masih banyak lagi. Semakin memperkuat anggapan, bahwa Yogyakarta adalah gudangnya kesenian. So, kita tunggu kejutan apalagi yang akan dihadirkan oleh FKY #26 tahun depan!

MY EVENT

Page 66: MyMagz #16 "p{ART}y"

64 MY FRIENDS

TEKS : WORO AGUSTIN

1. Ke iceland berdua sama yang terkasih. Amin. 2. Pernah dapetin surprise lebih tepatnya sih kado yang terbilang cukup

awkward. Dikasih bunga tapi setanemannya sama potnya juga. 3. Garden party. Aku suka suasana garden party, yang hangat dan akrab.

Terlebih lagi kalo garden party-nya berdresscodenya putih, karena aku suka banget warna putih.

4. Party pastinya dirancang seunik mungkin, dan disitu art bermain. Semacam dua unsur yang saling melengkapi.

5. Lulus & bisa terbang ke Iceland. My dream place ever!

1. Ngerayain anniversary di Raja Ampat bareng sahabat-sahabat. Bikin party di tengah-tengah pulau-pulau kecil disana kayaknya seru deh.

2. Surprise party adalah hal biasa dan justru ‘mengerikan’ di kalanganku dan temen-temenku. Paling gila itu pas ultah salah satu temenku, kita siapin surprise buat dia dengan cara dicium sama segerombolan banci dengan badan terikat tali rafia dikamar kost-kostan. Hahaha, epic!

3. Reef party. Soalnya seru aja gitu ngeliatin orang- orang pake baju pantai yang santai dan menikmati party tanpa beban. Gak perlu ribet.

4. Menurut aku sih art disini adalah kebebasan berekspresi. How to enjoy your party-lah. Kebebasan berekspresi bagaimana kamu menikmati partymu dengan caramu sendiri. Dengan nyanyi joget-joget ataupun dengan ngelakuin hal gila bareng temen-temen.

5. Kantong ajaib Doraemon. Udah itu aja.

1. Bikin layaknya sebuah Music Festival Alternative yang di dalamnya ada beberapa spot menarik, yang ngebuat semua para undangan akan senang berlama-lama di acara ulang tahun ku dan menjadikan sebuah kenangan cerita gosip underground.

2. Klo soal “Surprise Party”, Maret lalu aku dapet surprise dari temen-temen berupa kue kesukaanku. Anehnya, justru bukan bertepatan hari ultahku, tapi hari setelahnya. Dan sebelum dikasih surprise, aku diajak ngobrol ngalor-ngidul tentang TA (padahal lagi males banget bahasnya). Jadi iya semacam bersakit-sakit dahulu baru Party kemudian :p

3. Garden Party yang aku setting jadi Reef Party. Suasana garden party ditambah semangatnya reef party. Kencenggggg king.

4. Antara party dan art sekarang udah menjadi kesatuan bagian di beberapa tema-tema Art / Party Scene. Jadi Party tanpa Art untuk sekarang ini kayak Es Teh manis tanpa gula yang di minum siang hari bolong, kebayangkan tuh gimana rasanya hhehe :)

5. Lulus! Makin banyak orang yang peka dengan “No Archives No Future” dan 1 lagi yang cukup penting semoga di jogja banyak lahan/taman hijau.

BIRTHDAY WISH1. What’s your dream anniversary moment?2. Surprise party yang paling kamu anggep ‘gila’ yang pernah kamu dapetin/berikan? 3. Pilih mana, Reef Party or Garden Party? Why? 4. In the middle of the ‘party’ there is ‘art’. What do you think?5. Kalau diberi kesempatan mengisi secarik kertas berisi permohonan yang

nantinya akan dikabulkan oleh Bundadari, kamu mau minta apa?

Irvin Domi@irvindomi

Destika Anggun @woghviolettoska

Tiur Romauli Berta Paradika@tiurr

Page 67: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 68: MyMagz #16 "p{ART}y"

66 MY EVENT

Bertempat di Stadion Maguwoharjo, Sabtu (28 Juni), sekitar 55.000 pasang mata menjadi saksi kemeriahan festival musik rock terbesar Soundrenaline yang mengusung tema “A journey of Rock Harmony” ini. Tidak tanggung-tanggung, 3 panggung berukuran 74 x 34 meter dengan sound super mantap dan taburan lighting yang gemerlap disuguhkan untuk memanjakan telinga dan mata para penonton. Deretan musisi papan atas juga memperpanjang line up, antara lain Slank feat Indra dan Pay, Dewa 19 feat Ari Lasso dan Tyo Nugros, Gigi (full reunion), Kotak feat Ahmad Albar, Rif feat Ian Antono, J-Rocks feat Nugie, dan masih banyak lagi.

Acara yang dimulai pada pukul 12.00 WIB ini, terpantau sudah dipadati para pengunjung. Setelah beberapa band lokal didaulat menjadi pembuka di 3 stage spektakuler, tibalah persatu performers mulai unjuk gigi. Di lini Activity Stage, digeber dengan penampilan cadas Dead Squad, kemudian dilanjut oleh penampilan Otong cs dalam Koil, aksi Rekti dan kawan-kawan dari The S.I.G.I.T dengan Black Ampifire-nya dan disusul oleh aksi trio punk rocker asal Bali, Superman Is Dead yang mengambl alih panggung.

Tak kalah menarik, AIR (All Indonesia Rockstar) yang terdiri dari Candil, John Paul Ivan, Kin (The Fly), Tasha (Painkllers), Yuke (Dewa 19), Sandi (Pas Band) dan Abdee (Slank) yang menyita banyak perhatian. Pasalnya, untuk kali pertama, formasi ini tampil di Yogyakarta. Uniknya, di stage ini ada live mural dari para seniman mural Jogja yang menghiasi belakang panggung. Para doggies pun bergoyang bersama idolanya, Shaggydog yang menutup acara di panggung Activity Stage.

teks : WORO AGUSTIN

SOUNDRENALINE 2013AJANG REUNI PARA MUSISI PAPAN ATAS

66 MY EVENT

MY EVENT

Page 69: MyMagz #16 "p{ART}y"

MY EVENT 67

Di panggung A Stage, sekitar pukul 15.00 David Naif mulai memainkan lagu-lagu andalan mereka dan ditutup dengan “Mobil Balap”nya, dilanjutkan penampilan BIP dan kemudian dipanaskan oleh penampilan Rif yang bertugas giliran menguasai panggung. Gigi tampil dengan formasi full reunion, dengan 3 drummer, 2 bassist, 2 gitaris, Opet, Budi, Baron, Ronald ikut mendampingi Armand Maulana cs. Wow, kapan lagi bisa menyaksikan para personil lawas ini kalau bukan di Soundrenaline.

Go A Head Stage juga gak kalah meriahnya, dengan adanya penampilan Saint Loco, Andra and The Backbone, J-Rocks, Kotak, dan lagi-lagi para penonton kembali digeber dengan lagu-lagu hits mereka. Di puncak acara, Dewa 19 berhasil menyeret semua penonton kembali bernostalgia ke jaman 90an. “Cukup Siti Nurbaya”, “Roman

Picisan”, “Restoe Bumi”, “Kangen” yang dinyanyikan Ari Lasso membuat penonton bagaikan diseret oleh mesin waktu dan terhanyut dalam nostalgia masa lalu.

Kurang lebih selama 12 jam nonstop, Sampoerna A sebagai pihak penyelenggara, sukses membuat para penonton moving dari satu panggung ke panggung lainnya dengan tertib, aman dan lancar. Perhelatan festival musik terakbar di Yogyakarta ini ditutup oleh penampilan Slank di A Stage. Tak lelah, Kaka membawakan belasan lagu hits Slank dan beberapa lagu diantaranya dibawakan oleh Pay dan Indra yang notabenenya adalah personil Slank formasi awal. Perfectly complete! Mulai dari deretan line up terbaik, sound yang menggelegar, dan taburan lighting yang megah, menjadikan festival satu ini selalu dinanti tiap tahunnya.

MY EVENT 67

Page 70: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 71: MyMagz #16 "p{ART}y"

Saya ingin tanya regulasi franchise. Apakah pihak penyedia franchise harus memiliki ijin usaha terlebih dulu sebelum memberi ijin kepada calon mitra usahanya? Dan kalau si penyedia sudah terlanjur memberikan ijin pada pihak lain namun mereka sendiri belum memiliki ijin usaha, bagaimana regulasi/keabsahannya di mata hukum? ~ Mariana Sashanti, via email

Dear Mariana,Menurut Permendag Nomor 53/M-DAG/PER/8/2012, Pemberi Waralaba wajib memiliki Surat Tanda Pendaftaran Waralaba (STPW). Salah satu persyaratan untuk mengajukan permohonan STPW adalah melampirkan fotokopi izin usaha terkait bisnis yang hendak diwaralabakan. Dalam hal Pemberi Waralaba tidak memiliki izin usaha namun sudah terlanjur memberikan ijin waralaba kepada calon mitranya melalui sebuah perjanjian, maka perjanjian tersebut dapat dibatalkan.

Demikian, semoga bermanfaat.www.maheka.com / www.arindra.asia

Rubrik Hukum Bisnis dan Hak Kekayaan IntelektualDi rubrik ini, pembaca dapat bertanya perihal aspek hukum dalam bisnis (misal pendirian usaha, perjanjian, franchise) dan hak kekayaan intelektual (misal paten, merek, copyright, desain industri). Rubrik ini diasuh oleh tim lawyers Maheka & Co. dan Arindra Paten Indonesia yang telah mendampingi lebih dari 100 klien korporasi dan pebisnis di Indonesia. Pertanyaan dapat dikirimkan ke redaksi MyMagz via email : [email protected], selambatnya tanggal 5 tiap bulannya.

?

Page 72: MyMagz #16 "p{ART}y"

70 MY ARTICLE

teks: Edwina Primananda

Orang Jepang dikenal dengan kreativitas mereka dan kecintaan mereka dengan hal-hal absurd. Dari situlah muncul konsep Chindogu, seni dari penemuan absurd.

Chindogu berasal dari bahasa Jepang ‘chin’ yang berarti perangkat atau alat dan ‘dogu’ yang berarti aneh. Penemu konsep Chindogu ini ialah Kenji Kawakami, bahkan berbagai penemuannya telah dibukukan dalam ‘101 Unuseless Japanese Inventions’. Beberapa di bawah ini merupakan contoh penemuan anehnya yang paling menarik.

PenemuanAneh Bin Ajaibdari Jepang

CHINDOGU

Sumpit Kipas Angin

Bagi pecinta mie sumpit kipas angin ini niscaya sangat berguna. Tidak perlu repot-repot meniup makanan, karena terdapat kipas angin yang menempel di bawah sumpit ini. Yah, memang tidak perlu bermonyong-monyong meniup, tapi tak terbayang pegalnya tangan saat memeganginya.

Payung Mini di Sepatu

Kesal dengan hujan dan panas terik yang bisa merusak sepatu kita. Nah, chindogu yang satu ini berfungsi melindungi sepatu kita dari segala macam cuaca. Kalau banjir, gimana?

Page 73: MyMagz #16 "p{ART}y"

MY ARTICLE 71

Kacamata Bercorong

Tak pernah berhasil meneteskan obat mata? Tak perlu khawatir, dengan chindogu satu

ini pasti meneteskan obat tetes mata akan lebih mudah. Hm, tapi kalau tetap takut dan

memejamkan mata, sama saja dong?

Topi Rol Tissue Toilet

Saking sakitnya, adakah orang yang tak peduli kalau

ia mengenakan topi tisu toilet? Mungkin saja ada, meskipun akan menjadi

pusat perhatian seisi kota dengan mengenakan topi

tisu gulung ajaib ini.

Masker Anti Cipratan

Rambut terkena cipratan kuah saat makan memang sangat membuat dongkol. Tapi sepertinya tidak perlu menggunakan chindogu semacam ini juga sih untuk melindungi rambut kita.

Payung Dasi

Seperti kata pepatah, sedia payung sebelum hujan. Payung ini pun

bertengger di depan dada, menggantung dan

berkamuflase seperti dasi. Kala hujan menghadang, tinggal copot saja payung

dasinya, dan voila, kita terbebas dari hujan!

Tangan Pemotong Palsu

Untuk apa mengorbankan tangan sendiri kalau bisa menggunakan tangan orang lain? Dengan tangan pemotong palsu ini, tidak perlu takut lagi jari kita akan terluka oleh pisau. Bisa memotong sayur sambil nonton tv nih.

MY ARTICLE

Page 74: MyMagz #16 "p{ART}y"

Jika lagu “Auld Lang Syne” atau “Kemesraan” dipilih menjadi puncak sebuah pesta

perpisahan, maka untuk sebuah pesta perayaan, kembang api adalah piilhan yang paling benar. Inilah beberapa moment pesta kembang api terindah di dunia.

PARIS, PRANCIS

Foto ini diambil oleh penumpang British Airways berusia 27 tahun bernama Marcia Taylor. Percaya atau tidak, ini adalah pertama kalinya ia memotret kembang api. Taylor mengunjungi Paris memang khusus untuk menyaksikan pesta kembang api pada perayaan Bastille Day tahun 2012 lalu. Musik disco dimainkan sesaat setelah kembang api dimulai, membawa semua penonton bernyanyi sambil tidak melepaskan mata mereka dari cantiknya dan meriahnya langit malam diatas mereka.

DUSSELDORF, JERMAN

Ada sekitar 8000 orang Jepang yang tinggal di Duasseldorf Jerman. Dan setiap tahunnya, dirayakanlah Japan Day di bulan Mei atau Juni. Ditampilkan musik dan art performance pada siang harinya, saat malam barulah pertunjukan kembang api yang cantik dimulai. Foto ini diabadikan oleh fotografer Tom Johlen.

BABY,IT’S A FIREWORKS!

MY ARTICLEteks: RYU DEKA

72 MY ARTICLE

Page 75: MyMagz #16 "p{ART}y"

CARCASSONE, PRANCIS

Masih dari perayaan Bastille Day, kali ini ada di kota Carcassonne di Prancis selatan. Diambil oleh fotografer Martin Castellan, kastil yang ada dibawahnya dibangun dari abad ke 11 oleh Cathars, seorang Nasrani yang mencari perlindungan dari pasukan Paus. Pernah dibuat lokasi setting “Robin Hood –Prince Of Thieves” nya Kevin Costner. Bastille Day sendiri dirayakan setiap tanggal 14 Juli, untuk memperingati revolusi Prancis.

SOUTHPORT, INGGRIS

Memotret foto kembang api bukanlah hal yang baru untuk Rob Watling karena ia memang sudah mempelajari dan ‘menspesialisasikan diri’ saat bekerja di Britannia Fireworks. Seperti foto ini, ia memotretnya saat acara Southport Pyromusical Championship di tahun 2012. Menurutnya, dalam memotret kembang api itu dibutuhkan sebuah seni, dan juga keberuntungan.

BACOLOD CITY, PHILIPINA

Kota Bacolod City di Philipina memiliki perayaan tahunan untuk menyambut Imlek yang dinamakan Bacolaodiat. Berasaal dari dua kata : Baclolod dan Laodiat yang dalam bahasa China berarti perayaan. Foto ini diambil pada Januari 2012, dimana saat itu masuk dalam tahun naga. Yang memotretnya adalah seorang warga lokal yang berprofesi sebagai bisnisman bernama Billy Lopue.

DISNEY WORLD’S MAGIC KINGDOM, ORLANDO

Foto ini diambil oleh Kenneth Ngyuwai pada 12 Mei 2013 lalu di Disney World’s Magic Kingdom. Bukan merupakan bagian dari sebuah perayaan, tetapi sebuah daily show berjudul “Wishes Nighttime Spectacular”. Sesuai namanya, tampilannya memang spektakuler karena menggabungkan kembang api dengan musik sebagai kombinasinya, dengan kastil sebagai latar belakangnya. Ujar Kenneth Ngyuwai yang mengabadikannya.

MY ARTICLE 73

Page 76: MyMagz #16 "p{ART}y"

74 MY EVENT

MY EVENT

8 tahun sudah, pagelaran Jogja Fashion Week diadakan. Namun baru pada tahun ini, acara mode kebanggaan Jogja ini benar-benar diadakan seperti fashion week yang seharusnya.

Sebuah peningkatan kualitas acara yang cukup signifikan dari kegiatan Jogja Fashion Week tahun-tahun sebelumnya. Pasalnya, baru tahun ini suasana fashion week di Jogja Fashion Week lebih sedikit terasa. Sejumlah desainer Yogyakarta dan sekitarnya meramaikan acara dan membuat panggung runway JFW di Jogja Expo Center lebih meriah. Mengambil tema “Simfoni Khatulistiwa” JFW mengundang kurang lebih 150 desainer Indonesia, dimana hanya 25% desainer lokal yang berpartisipasi. Ini menunjukkan, bahwa JFW

sedang melangkah menuju kegiatan nasional yang patut diperhitungkan. JFW tahun ini dimulai pada 3 Juli 2013 dan berakhir pada 7 Juli 2013. Beberapa perancang yang ikut berpartisipasi antara lain: Sekar Langit Saptohoedojo, Ramadhani, Pradhani Ratna, Djongko Rahardjo, Dennis Sarotta, dan lain-lain. Semua desainer yang tampil, memamerkan karya-karya terbaiknya yang dikenakan oleh model-model yang didatangkan langsung dari berbagai kota seperti Surabaya, dan Jakarta. Selain fashion show, di JFW juga terdapat fashion exhibition, fashion seminar, dan fashion competition. Semua kegiatan itu ditujukan untuk masyarakat umum agar lebih mengenal potensi fashion yang ada di Jogja dan Indonesia.

Puncak sekaligus penutupan acara dilakukan dengan fashion karnival yang diadakan pada tanggal 7 Juli 2013. Ratusan partisipan meramaikan acara penutupan Jogja Fashion Week 2013 dalam pagelaran karnaval yang dilakukan di sepanjang jalan Malioboro, tepatnya mulai dari depan Kantor Dinas Pariwisata hingga Benteng Vredeburg. Fashion karnival ini dibuka sekitar pukul 14:00. Acara penutupan ini tidak hanya menyajikan fashion on the street yang menggunakan jalan Malioboro sebagai runway, tetapi juga terdapat banyak aksi teatrikal dari kearifan lokal yang patut diacungi jempol. Contohnya adalah rombongan yang menampilkan fashion show Ratu Pantai Selatan dengan gaun hijau dan make up kreasi yang mempesona.

JOGJA FASHION WEEK 2013 Simfoni Khatulistiwa

Page 77: MyMagz #16 "p{ART}y"

MY EVENT 75

DEADLY WEAPON ALBUM LAUNCHING

Parking Lot Slackers distro dipenuhi oleh para grinders yang sudah lama menanti albumperdana dari band grindcore asal Yogyakarta ini. Senin, 1 Juli lalu acara ini juga dipanaskan oleh penampilan dari Through Out, Stronger Than Before, A Sistem Rijek, Exhumation dan tentunya si empunya acara, Deadly Weapon sebagaiperformers puncaknya. Dengan membawakan lagu yang ada di debut album mereka “Disillusional Blurs” , Deadly Weapon membuka dengan lagu “Last in a Miserable”. Sekitar pukul 24.00, Deadly Weapon menutup launching gig malam itu dengan “See You in Hell”.

PERESMIAN GEDUNG KT-GONGSIN E-LEARNING CENTRE

Bertempat di Jl.Mangkubumi Gowongan Kidul 17 Yogyakarta, pada tanggal 17 Juli lalu resmi sudah KT-Gongshin menempati gedung barunya. Dihadiri oleh Head of KT CSV Group Mr Lee Jung Woo dan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Yogyakarta Drs. R. Kadarmanta Baskara Aji, selaku Kepala Dinas Pendidikan DIY. Diharapkan Yogykarta bukan hanya menjadi pusat pendidikan di Indonesia tetapi juga kota pusat E-Learning (E-Learning City). Acara yang berlangsung selama dua hari ini juga meliputi penyerahan beasiswa ke Desa Gowongan Kidul dan Tanam Mimpi (Dream Capsule) dan Korean Youth Festival di Gedung Pusat Kebudayaan Koesnadi Hardjasoemantri.

PRE EVENT MELODICAL 2013 : AUTISM IN SOCIETY

MELODICAL (Melody of Medical) adalah sebuah event dari MMSA (Muhammadiyah Medical Students’ Activities) Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan UMY yang akan menjadi puncak dari reluruh kegiatan MMSA selama setahun kepengurusan. Sebagai pembuka dari puncak acara yang akan diadakan 28 September besok, telah dilakukan event Pemecahan Rekor MURI bersama siswa-siswi autis pada 6 Juli 2013 di Griya Kresna Hotel Santika Premiere Yogyakarta. Sebanyak 22.000 keping puzzle warna warni disusun dalam bidang kubus berukuran 1,5 x 1,5 meter . Dilakukan bersama siswa-siswi dari 3 yayasan autisme di Yogyakarta, yaitu: Bina Anggita, Fredofios, dan Dian Amanah

BERBAGI SAHUR, BERBAGI KASIH

Sheraton Mustika Yogyakarta Resort & Spa, bekerjasama dengan RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta, bergerak bersama mengadakan aksi peduli sosial dan keprihatinan yang ditujukan kepada keluarga pasien rawat inap kelas 3. Sabtu 27 Juli dini hari, 02.00 – 04.00, 27 July 2013. Sebanyak 250 paket makan sahur dalam kotak yang diracik oleh tim F&B Sheraton Mustika, dibagikan kepada keluarga/kerabat penunggu pasien rawat inap kelas 3 secara merata. Kelima bangsal yang dituju adalah Bougainville, Dahlia, Cendana, Estella dan Melati. Diikuti oleh 30 jajaran management dan operasional hotel serta komunitas Earth Hour Jogja (@EHJogja), seluruh paket sahur diberikan merata ke seluruh keluarga penunggu pasien rawat inap kelas 3 di bangsal-bangsal tersebut.

MY EVENT

Page 78: MyMagz #16 "p{ART}y"

76 ADVERTORIAL

Sehat dan Bugardi Bulan RamadhanMarhaban ya Ramadhan. Kewajiban sebagai

umat muslim berpuasa selama 29-30 hari pasti berpengaruh ke kondisi tubuh. Saat

puasa, tubuh kita tidak mendapatkan asupan makanan dan cairan selama lebih dari 12 jam, sehingga saat sahur dan berbuka menjadi saat yang penting dalam memenuhi kebutuhan nutrisi dalam tubuh. Terutama bagi kaum muda yang tinggi aktivitas sepanjang hari.

Sahur adalah saat yang penting untuk memberikan cadangan energi selama kita beraktivitas bersamaan dengan kondisi puasa. Kombinasi makanan yang baik adalah karbohidrat, protein, lemak dan serat. Terutama serat atau karbohidrat kompleks yang bisa didapatkan pada gandum utuh, sayur, dan buah. Makanan tersebut lama dicerna tubuh sehingga rasa lapar akan lebih lambat muncul saat puasa. Konsumsi air juga jangan dilupakan, untuk mencegah dehidrasi minum air secukupnya, tidak mengonsumsi minuman yang meningkatkan jumlah cairan yang keluar tubuh seperti kafein dalam kopi dan teh.

Saat berbuka puasa, sebaiknya mengonsumsi yang manis tetapi jumlahnya jangan terlalu banyak karena kondisi kekenyangan akan memperberat kerja organ

pencernaan kita. Apalagi, kita masih ada ibadah shalat tarawih, jika perut kekenyangan setelah berbuka membuat sulit berkonsentrasi juga mengantuk.

Olahraga saat puasa pun tetap bisa dilakukan asalkan pada jam-jam tertentu. Karena olahraga dapat menyebabkan dehidrasi, waktu paling baik untuk olahraga adalah 1 jam sebelum berbuka puasa.

Yang paling sering menjadi pertanyaan, apakah orang dengan riwayat sakit maag kronis dapat puasa? Tentu bisa. Jenis makanan yang dikonsumsi saat sahur jangan yang memicu peningkatan asam lambung seperti makanan yang asam dan pedas, lebih baik mengonsumsi banyak serat agar pengosongan lambung tidak terlalu cepat.

Selamat menjalankan ibadah puasa bagi umat muslim. Tetap jaga kesehatan agar puasa lancar dan penuh berkah.

Dr. Laxmiprita P. Rahardjo General Practitioner RS JIH

Page 79: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 80: MyMagz #16 "p{ART}y"

SELAMAT IDUL FITRI 1434 H

Page 81: MyMagz #16 "p{ART}y"
Page 82: MyMagz #16 "p{ART}y"