mymagz #19 "komikaboom"

82

Upload: mymagz

Post on 06-Mar-2016

250 views

Category:

Documents


19 download

DESCRIPTION

Yogyakarta Culture, Lifestyle, Community, Profil, Fashion & Event.

TRANSCRIPT

Page 1: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 2: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 3: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 4: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 5: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 6: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

PEMIMPIN UMUM M. AMIRULAH, ST.

EDITOR IN CHIEF RYU DEKA

EDITORWORO AGUSTIN REPORTER SISKA RAHARJAEDWINA PRIMANANDAWINNALIA LIEM

PHOTOGRAPHER NIKEN PAMIKATSIHILLHAM TRIYASTANTO

ART DESIGNER PRAMONO HADI SIGITBAMBANG ALLY BUDI UTOMO

SOCIAL MEDIA OFFICER DITO DEWA

Ketika membaca sebuah komik, kita akan menemukan dua hal didalamnya. Tulisan dan gambar. Keduanya saling berkaitan satu sama lain, menjelaskan satu sama lainnya. Tetapi jika ditanya,

manakah yang lebih menarik : melihat gambarnya atau membaca tulisannya? Jawabannya mungkin akan berbeda bagi setiap orang.

Saya sendiri lebih menyukai hal yang kedua, yaitu gambarnya. Karena selain memberikan gambaran yang dimaksud dari sebuah situasi atau perasaan tokoh, yang membuat saya sering terkagum-kagum adalah bagaimana si ilustrator (yang mungkin juga si penulisnya sendiri) bisa membuat ekspresi wajah si tokohnya terlihat ‘hidup’, bahkan biasanya teramat hidup sehingga terkesan berlebihan. Too much? Not really. It’s a comic, for God’s sake.

@RyuDekaEDITOR IN CHIEFmymagz

team{ {

editor’s note “I LOVE COMICS. I LOVE THEIR STRANGE

AND WONDERFUL MANIFESTATIONS, AND THE TRICKS AND TECHNIQUES THAT ARE

IMPOSSIBLE IN ANY OTHER MEDIA” ~KARLIN L.KROSS

BOARD OF DIRECTOR DIREKTUR UTAMA M. AMIRULAH, ST. DIREKTUR M.ASTAMAM HERLAMBANG, SET. DIREKTUR ARIYANTO HANANTOSENO, SE. MARKETING MANAGER DEWY POESPO

ACCOUNT EXECUTIVE DANIEL WIBOWO (08122756412)RENNI OKTORA (085643678500)ADHE SHANTI (088802733668) ALAMAT REDAKSI & IKLAN SWARAGAMA GROUP, KOMPLEKS BULAKSUMUR, BLOK H NO.5 YOGYAKARTA 55281

PHONE (0274) 549513 - 0817273002 FAX (0274) 549513/549515 EMAIL [email protected]

DOWNLOAD PDF ISSUU.COM/MYMAGZ FACEBOOK MyMagz Jogjakarta FOLLOW US @my_magz

Pada kenyataannya dalam kehidupan sehari-hari, kita juga sering bertemu dengan orang-orang tipe ‘komik’ ini. Orang yang selalu nampak sangat ekspresif menampakkan perasaan di setiap kesempatan. Saat kaget, sedih, senang, atau marah. Saking terlalu ekspresifnya, kita jadi sering sulit membedakan, apakah ia tulus melakukannya atau sedang berpura-pura alias berakting. Lain orang tipe komik, lain pula orang tipe ‘poker face’ yang selalu datar dan tanpa ekspresi. Sama-sama sulit dibaca perasaannya.

Walau terdengar berlebihan, tapi hal diatas hanyalah contoh kecil bagaimana komik sebenarnya tidak bisa lepas dari kehidupan banyak orang. Sejak kecil, komik adalah the easiest way bagi orangtua untuk mengenalkan anaknya akan kebiasaan membaca. Sebelum kemudian sebagian merasa sudah terlalu tua dan beralih ke novel, dan sebagian masih tetap menggemarinya hingga kini. Komik memang tidak ada matinya, dan edisi ini adalah sedikit penghormatan untuk para pecintanya.

Page 7: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

- NOVEMBERCONTENTS

3834

58 54

62

MY TRAVELMasih menguak kekayaan bahari Indonesia, kali ini giliran surga bawah laut berikutnya : Kepulauan Derawan yang ada di kabupaten Berau, Kalimantan Timur.

KOMUNITASBukan sekedar untuk gaya-gayaan, penguasaan bahasa asing sudah menjadi kebutuhan di jaman modern ini. Dan inilah komunitas yang peduli dengan itu.

MY INTERVIEWNama masing-masing personelnya memang tidak terlalu familiar, tetapi karya-karyanya pasti tidak asing lagi ditelinga. Inilah para pencipta lagu yang kini beralih jadi penyanyi ini.

PROFIL KARIRKaryanya sudah sering kita baca di Kompas. Tapi disini, kita bisa kenal lebih jauh dengan komikus yang sindirannya sering membuat panas kuping banyak pejabat ini.

ART SECTIONMenikmati karya seni di gallery, tentu sudah biasa. Bagimana jika pameran seni itu di-display di rumah-rumah warga?

Page 8: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

Sehubungan dengan tema komik pada edisi ini, tentunya cover MyMagz pun juga memiliki nafas komik. Tercetuslah inspirasi dari komik Betty and Veronica,hasil brainstorming Niken Pamikatsih bersama stylist Yasmine.

Why Betty and Veronica? “Komik Betty and Veronica nyeritain gaya hidup anak-anak muda zaman itu. Nah menurut kami itu layak diceritakan, apalagi dengan gaya mereka yang full of pop colours dan motif-motif basic,” ungkap Niken.

Niken mengaku tidak menemui kendala pada sesi pemotretan yang berlangsung sore hari tersebut. “Suasananya asik dan seru, enggak ada hambatan sama sekali tuh. Apalagi kebetulan MUA dan model sudah pernah bertemu sebelumnya, so the atmosphere was really lively,” tuturnya.

Bekerja sama dengan line sepatu Partner In Crime (PIC), pemotretan edisi ini juga dibantu oleh Rindra sebagai MUA. Last but not least, cover MyMagz edisi Komikaboom ini memasang Amel, model yang juga sempat menjadi reporter majalah lokal, sebagai paras cantik yang menghiasi halaman terdepan.

inspired by

FOTOGRAFER : NIKEN PAMIKATSIH TALENT : WINDRIANI AMEL STYLIST : YASMINE SANI PAWITRA

MUA : MAYRINDRA TEKS : EDWINA PRIMANANDA

coverstory

BETTY AND VERONICA

Page 9: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

MY AGENDA 7

MY AGENDA

JOGJA INDIE CLOTHING CARNIVAL22-24 November 2013Jogja Expo CenterCP @ TopanTopara

CASIOPEA 3RD ECONOMICS JAZZ 1830 November 2013Grand Pacific HallFeaturing: CASIOPEA (IsseiNoro, Akira Jimbo, Yoshihiro Naruse, KiyomiOtaka), Marcell, Raisa, IdangRasjidi Syndicate, Didiek SSS.Ticket price: Diamond 350k, Platinum 275k, Gold 200k, Silver 100k, Bronze 50k

BIENNALE JOGJA XII EQUATOR #216 November 2013 - 6 Januari 2014 Perjumpaan perupa Indonesia dengan Mesir, Saudi Arabia, dan Uni Emirat Arab. Dikuratori oleh Agung Hujatnikajennong (Indonesia) dan Sarah Rifky (Mesir), pameran utama akan mengolah tema mobilitas, untuk melihat perluasan medan dan praktik seni rupa kontemporer di era globalisasi.

JOGJA INTERNATIONAL HERITAGE WALK23 - 24 November 2013, 07:00 WIBCandi Prambanan dan Desa Imogiri

NGAYOGJAZZ 2013: RUKUN AGAWE NGEJAZZ16 November 2013Desa Sidoakur, SlemanInfo www.ngayogjazz.com

MANGAFEST2013 @MANGAFEST_UGM9 - 10 November 2013Fakultas Ilmu Budaya UGMInfo lebih lanjut mangafest.web.id

Page 10: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

8 REVIEW MUSIC

Secara sekilas, agak sulit membedakan antara suara Jessie J, Pink dan Kelly Clarkson karena keduanya memiliki kemiripan. Bukan berarti ini adalah hal yang buruk, tetapi ketiganya sama-sama memiliki kualitas suara yang powerful, ideal untuk lagu-lagu bertempo cepat. Harus diakui, ini adalah sebuah hal yang mulai jarang ditemukan saat ini, ditengah membanjirnya lagu-lagu dance dengan vokal penyanyi yang dibuat

‘seminim mungkin’, bahkan disamarkan dengan tehnik digital.

Ketika Jessie meluncurkan debut album “Who You Are”, kelihatan sekali bahwa ia masih berusaha mencari jati dirinya, dimana posisinya di dunia musik. Hitsnya “Price Tag” dan “Domino” termasuk sukses, tapi harus diakui terlalu ‘simpel’ untuk suaranya. Lewat album keduanya inilah ia seperti mulai menemukan dimana ia akan dikenal sebagai penyanyi. Dimanakah posisinya dalam dunia musik. “Alive” seperti sebuah perayaan atas pencapaian itu.

Lagu-lagu bertempo cepat seperti “It’s My Party” atau “Wild” yang menjadi single andalannya terdengar fresh dan kuat. Begitu juga kolaborasinya dengan Brandy di “Conquer The World”. Tapi bukan berarti tanpa cacat. Untuk lagu balada seperti “I Miss Her”, suara Jessie justru terdengar berlebihan dengan bermacam ornamen improvisasi. Padahal lagu yang berisi pesan tentang bagaimana sulitnya berjuang melawan penyakit Alzheimer ini seharusnya bisa lebih menyentuh. Tetapi tetap, ia punya potensi untuk menjadi Pat Benatar di masa kini.

Ketika hits pertamanya “The Way” bersama Mac Miller dirilis, pendengar musik langsung bisa meramalkan bahwa salah satu pemeran “Victorious” di channel Nickelodeon ini akan memiliki karir yang bagus dan bukan sekedar penyanyi dengan ‘one hit wonder’. Because she can sing. Debut albumnya ini membawa banyak kontender hits yang bisa membawanya bertahan lama di album chart.

Produser Babyface dan Harmony Samuels tahu benar bagaimana memamerkan kemampuan vokal penyanyi berusia 20 tahun yang memiliki kontrol suara sangat prima ini. 12 track didalamnya diwarnai dengan vintage chord progression yang mungkin terdengar klise, tetapi justru menyenangkan didengar. Mirip yang dilakukan Justin Timberlake saat mengambil nuansa disko ‘70an di album 20/20 Experience-nya.

Dengan kemampuannya memainkan octave-spanning, banyak yang mulai menyebutnya the next Mariah Carey. “Almosti is Never Enough” adalah contohnya. Terdengar indah dan effortless. Tapi justru jadi terlihat, jika member boyband The Wanted Nathan Sykes yang menjadi partner duetnya agak kesulitan menyamai level bernyanyi dengannya. Track lainnya yang menjanjikan adalah “Baby I” dan “Popular Song”. Lagu yang reffrainnya mengambil melodi dari lagu “Popular” drama musikal Wicked ini dibawakannya bersama Mika.

ALIVE – JESSIE J Rilis : 20 September 2013 Genre : Pop

YOURS TRULLY – ARIANA GRANDE Rilis : 30 Agustus 2013 Genre : Pop

REVIEW MUSIC teks & Foto : Ryu Deka

Page 11: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

REVIEW MOVIE 9

REVIEW MOVIE

OLDBOY (2013) Director: Spike Lee

Stars: Josh Brolin, Elizabeth Olsen, Samuel L. Jackson, Sharlto Copley

Sepuluh tahun yang lalu, pecinta film action dibuat terkagum-kagum oleh film “Oldboy”karya sineas kenamaan Korea Selatan Park Chan-wook ini. Dan tahun ini, kita akan melihat bagaimana jika sineas spesialis film-film berat Spike Lee membuat versi remake dari karya yang aslinya diangkat dari manga karya Tshuchiya Garon dan Minegishi Nobuaki ini.

Dalam film yang akan dirilis awal bulan ini, Josh Brolin memerankan seorang pria bernama Joe Doucett yang disekap selama 20 tahun tanpa tahu apa kesalahannya. Setelah suatu hari dibebaskan dengan begitu saja, ia memutuskan untuk mencari siapa orang yang berada di belakang penyekapannya. Yang tidak disadari Joe, ia ternyata masih terperangkap di dalam sebuah konspirasi untuk menyiksanya lebih dalam lagi.

Dalam sebuah interview, Brolin menceritakan bawa hal tersulit yang dialaminya saat produksi filmi ini adalah saat menghabiskan waktu 3 hari dalam ruang isolasi untuk mendalami karakternya. Dalam rangka promosi, Oldboy telah merilis poster teaser, klil-klip viral, gambar-gambar dan meluncurkan sebuah web yang diberi judul Hotel Oldboy. Salah satu bukti kecintaannya pada film ini, Brolin bahkan ikut membuatkan desain judul seperti yang terlihat di poster filmnya.

THE COUNSELOR (2013) Director: Ridley Scott

Stars: Brad Pitt, Goran Visnjic, Michael Fassbender, Javier Bardem

Belum apa-apa film ini sudah digadang-gadang sebagai salah satu kontender kuat di Academy Award tahun depan. Hal ini bisa jadi karena nashkah orisinalnya dibuat oleh Cormac McCarthy, penulis “The Road” yang memenangkan Pulitzer Prize untuk kategori fiksi tahun 2007 dan “All Pretty Horses” yang meraih National Book Award tahun 1992.

“The Counselor” sendiri bercerita tentang seorang pria baik-baik yang berprofesi sebagai pengacara dan sedang membutuhkan banyak dana. Ia memutuskan untuk masuk dalam bisnis penyelundupan kokain untuk mendapat uang secara cepat. Masalah makin rumit ketika ia berpartner dengan seorang pria kaya dan kegiatannya pun menarik perhatian sosok berbahaya. Belakangan, sang pengacara baru menyadari betapa berbahayanya dunia yang sedang dimasukinya itu.

Gelap, penuh intrik tetapi diramu dengan indah. Ini adalah pertemuan ketiga Brad Pitt dengan Michael Fassbener setelah sebelumnya bermain bersama di “Inglorious Bastard” dan “12 Years Slave”. Film ini mungkin sebuah karya yang personal bagi sang sutradara Ridley Scott. Didedikasikan untuk sang kakak Tony Scott yang meninggal dunia karena bunuh diri di bulan Agustus 2012, sehingga produksi film pun sempat dihentikan selama seminggu.

teks & Foto : Ryu Deka

Page 12: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

Satu lagi merk smartphone terbaru yang menyita perhatian para penggemar smartphone high-end, Oppo. Oppo Find 5 adalah salah satu varian premium smartphone dari perusahaan elektronik asal Dongguan, Guangdong, Cina. Eits, tapi jangan salah sangka dulu! Meski Oppo buatan China namun

Oppo adalah smartphone yang menyematkan fitur yang tak tanggung-tanggung ke dalam Oppo Find 5 dengan berat 165gr ini yang menjadikannya sejajar dengan merk-merk tetangga.

Desain yang ramping, minimalis, tidak kaku dan tidak terlalu besar untuk smartphone dengan ukuran 5 inch, membuat Oppo Find 5 ini sangat nyaman dalam genggaman. Body belakangnya terbuat dari plastik tanpa tekstur dan sedikit cembung, bagian depan juga memiliki tiga tombol kapasitif yang khas dalam ponsel android dan dibalut dalam bezel hitam yang membuat penampilannya kian elegan. Bodi dengan ukuran 141,8 x 68,8 x 8,96 terbuat solid dan tak ada bagian yang bisa dibuka, sehingga baterai berkapasitas 2500 mAh ini tidak bisa di bongkar pasang. Terlebih lagi, layar yang berukuran 5 inci dengan resolusi 1080 x 1920 pixels dengan kerapatan 441 ppi membuat Find 5 tampil lebih nyata, halus, jernih dan tajam.

Prosesor Quad-core 1.5 Ghz Krait, RAM 2GB, Qual Comm AP Q 8064 Snapdragon chipset yang disematkan pun membuat performa smartphone ini lebih prima. Kamera 13 MP yang mampu mendukung merekam video pada 120fps dalam kualitas full HD, kamera depan 1,9 MP dan untuk divisi sound, Find 5 menggunakan Dolby Mobile Sound Enhancement yang mampu mengeluarkan suara keras sekaligus lebih jernih dan halus. Sistem operasi Android OS 4.1 Jelly Bean, Oppo Find 5 terbagi dalam 2 kapasitas memori 16 GB dan 32 GB.

teks: WORO AGUSTIN

Oppo Find 5CURI PERHATIAN HIGH-END SMARTPHONES USER

GADGET REVIEW

10 MY REVIEW

Page 13: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

Dalam buku, “I Believe in ZERO” President and CEO of the U.S. Fund for UNICEF, Caryl M. Stern menawarkan cerita perjalanan mengelilingi dunia. Bukan untuk menceritakan indahnya

pemandangan tiap Negara, tapi menceritakan pengalamannya bertemu dengan beragam anak dengan aneka kasus yang menimpa mereka, membawa kembali ingatan yang berisikan pengalaman-pengalaman yang berlawanan tentang kehidupan.

“Buku ini mencerminkan esensi dari misi UNICEF dan fakta bahwa kami bekerja setiap hari untuk mengurangi jumlah kematian anak dari 19.000 setiap harinya sampai akhirnya hanya tinggal angka nol” kata Stern. Stern juga menambahkan bahwa ia berharap dengan menceritakan kisah-kisah para ibu yang luar biasa dan anak-anak yang ia temui dalam perjalanannya, dia bisa menginspirasi orang lain untuk mendukung dan berpartisipasi dalam pekerjaan penting ini.

Setiap cerita di dalam “I Believe in ZERO” berfokus pada cerita-cerita lokal tertentu seperti di Bangladesh, Mozambik, gempa bumi yang melanda Haiti, The Amazon Brasil, beserta kisah-kisah mengenai tiap negara dan sejarahnya. Banyaknya permasalahan mengenai krisis kemanusiaan seperti kekurangan pangan, kemiskinan dan terjangkit penyakit, serta pertemuannya dengan masyarakat lokal yang lengkap dengan beragam kisahnya.

Buku ini menginspirasi dan mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama menciptakan perubahan, meningkatkan perspektif masyarakat lokal untuk menghargai diri mereka sendiri dan memotivasi anak-anak untuk terus mempertahankan impian dan harapan mereka bahkan dalam situasi yang paling mengerikan sekalipun. Dalam “I Believe in ZERO” ini Stern berharap kisah-kisah ini dapat berdampak positif untuk perkembangan seluruh anak di dunia. ZERO hunger, ZERO poverty, and ZERO disease.

“Caryl memahami betapa pentingnya keberadaan anak-anak. Melalui buku ini, ia membawa kita ke beberapa perjalanan dan pengalamannya dengan UNICEF dan menunjukkan passionnya untuk melindungi anak-anak yang notabenenya paling rentan di dunia. Serta membantu kita memahami kebutuhan kita semua untuk turun tangan memerangi jumlah penyakit yang diderita oleh anak-anak dengan melakukan pencegahan sebelumnya.”

- PAU GASOL (NBA All-Star/UNICEF Ambassador)

teks: WORO AGUSTIN

““

BOOK REVIEW

MY REVIEW 11

Page 14: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

‘GANGNAM STYLE’ POLICE FORCEDesainer kostum rapper Psy terpilih untuk merancang seragam bagi polisi pariwisata setempat. Terdiri dari baju warna abu-abu, celana warna gelap dipadu dengan jas warna biru cerah, seragam mereka juga dilengkapi baret dan kaca mata hitam. Sebanyak 100 pria dan wanita muda bergabung dalam korps polisi pariwisata tersebut, dimana setiap petugas memiliki emblem yang menunjukkan kemampuan bahasa asing dari setiap petugas seperti bahasa Inggris, Jepang atau Mandarin.

UBUD MASUK DAFTAR KOTA TERBAIK DI ASIASetelah beberapa waktu lalu masuk dalam daftar kota terbaik di Asia, kali ini Ubud kembali masuk dalam daftar yang sama versi Conde Nast Traveler, sebuah majalah traveling yang rutin mengeluarkan daftar destinasi terbaik setiap tahun. Penilaian kali ini dilihat dari budaya, keramahan masyarakat, suasana didalamnya termasuk kualitas pasar, took-toko maupun penginapan yang ada. Ubud berada di peringkat ketiga, dibawah Kyoto Jepang dan Hoi An Vietnam.

HOTEL INSTAGRAM Hotel 1888 Sydney adalah hotel pertama yang menggratiskan sewa kamar kepada pengunjungnya, dengan syarat unik : pengunjung itu punya follower 10.000 di akun Instagram-nya. Popularitas hotel ini menyebar luas dengan dipasangnya 2 layar di resepsionis yang secara konstan memajang foto-foto tamu yang mengupload foto mereka di Instagram dengan hastag #1888hotel. Nama hotel ini sendiri terinspirasi dari tahun dimana Kodak mematenkan kamera rol mereka.

LIVE VERSION OF PANDORAIngin menikmati live version dari suasana di film “Avatar”? Silakan bersiap datang ke Walt Disney Resort Orlando, Florida. Disini kita akan menjumpai hutan dengan aneka tanaman bioluminescent yang seperti hidup, lengkap dengan suara dan cahaya yang indah di malam hari. Persis seperti negeri Pandora yang kita lihat dari film terlaris sepanjang masa itu. Lahan yang merupakan perluasan dari Animal Kingdom park ini akan dibuka pada tahun 2017.

teks: RYU DEKATRAVEL INFO

12 TRAVEL INFO

Page 15: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 16: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

KULINER

14 KULINER

Familiar dengan masakan cordon bleu? Sejauh ini, biasanya menu cordon bleu  ini disajikan dalam bentuk fillet ayam yang diisi dengan daging asap dan keju. Kuliner kali ini bukan membahas cordon bleu yang seperti biasanya, melainkan satu sajian unik, pempek cordon bleu.

Selama ini kita mengenal pempek dalam varian yang itu-itu saja. Meski banyak, namun sejauh ini pempek yang paling populer adalah pempek lenjer, pempek kapal selam, pempek bulat, dan pempek kulit. Merasa bosan?

Nah, di Yogyakarta ada sebuah rumah makan penjaja pempek yang menawarkan perpaduan unik dan baru, yaitu pempek cordon bleu. Ternyata, seperti namanya, cordon bleu disini memang tak lepas dari daging asap dan keju leleh. Kelezatan pempeknya yang bertekstur kenyal serta cita rasa asli ikannya berpadu dengan lembutnya keju leleh dan daging asap yang terdapat di dalamnya.

Menu ini menjadi semakin unik ketika disantap bersama dengan kuah cukanya yang memadukan rasa manis dan asam. Sungguh kaya rasa dan menyegarkan. Sensasinya memang berbeda dengan menyantap menu cordon bleu pada umumnya. Mix antara citarasa barat dan lokal membuat menu ini sangat menarik untuk dicicipi.

Penasaran ingin mencobanya? Tempat yang bernama Pempek On Top ini terletak di Jl. Dagen (kawasan Malioboro), Jogja. Untuk mencicipi menu spesial pempek cordon bleu ini kita cukup merogoh kocek sebesar Rp12.000 per porsi. Perlu banget dicoba, nih!

teks & Foto : Edwina Primananada

CORDON BLEUUNIKNYA PEMPEKUNIKNYA PEMPEK

Page 17: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 18: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

16 JOGJA TRIVIA

teks: WORO AGUSTIN

J GJA TRIVIAJ GJA UNTUK PERTAMA KALINYA, STADION MAGUWOHARJO, SLEMAN MENJADI SAKSI DIADAKANNYA LAGA UJI COBA INTERNASIONAL ANTARA INDONESIA DENGAN BRUNEI ALL STAR PADA 15 AGUSTUS LALU.

KALI INI JOGJA PATUT BERBANGGA, KARENA 3 STADION BERSTANDAR NASIONAL ADA DI KOTA TERCINTA KITA INI. ANTARA LAIN ADALAH STADION MAGUWOHARJO, STADION SULTAN AGUNG DAN STADION MANDALA KRIDA.

PENUTUPAN HARI OLAH RAGA NASIONAL KE-30 YANG DIRESMIKAN OLEH PRESIDEN SBY INI DIPUSATKAN DI KOTA YOGYAKARTA, TEPATNYA DI STADION MANDALA KRIDA PADA 17 OKTOBER LALU.

BRIGATA CURVA SUD ATAU LEBIH DIKENAL DENGAN SEBUTAN BCS ADALAH SALAH SATU KOMUNITAS PENDUKUNG / SUPPORTER KESEBELASAN SEPAK BOLA PSS SLEMAN. BCS TERMASUK ULTRAS YANG DIAKUI DI DUNIA. SUPORTER INI SANGAT BEDA DENGAN SUPORTER DI INDONESIA KARENA BERCIRIKAS GAYA SUPORTER ALA EROPA DALAM KOREO-NYA.

CIKAL BAKAL SEPAKBOLA INDONESIA ADA DI JOGJA. DITANDAI DENGAN ADANYA MONUMENT PSSI YANG TERLETAK DI SEBELAH TIMUR STADION MANDALA KRIDA YOGYAKARTA. DIRINTIS OLEH IR. SOERATIN SOSROSOEGONDO, SANG PENDIRI PSSI SEJAK 19 APRIL 1930.

Page 19: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 20: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

18 JOGJA TRIVIA

Page 21: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

REPORTASE 19

THE STYLE

IN COMIC

INDONESIAN

COMIC

ONLINE COMIC STRIP

DAGING TUMBUH

REPORTASE

KOMIKABOOM!!

Page 22: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

JEPANG

LETAK GEOGRAFIS DAN BUDAYA YANG BERBEDA IKUT PULA MENENTUKAN GAYA KOMIK YANG HIDUP DI NEGARA TERSEBUT. KATAKANLAH KOMIK ASAL NEGERI SAKURA, JEPANG, MEMILIKI GAYA YANG

BERBEDA DENGAN KOMIK ASAL AMERIKA. SO, APA SAJA SIH PERBEDAANNYA?

teks: WORO AGUSTIN

Gaya gambar komik Jepang menekankan pada penggambaran karakter yang simpel, dan bahkan terkadang dilebih-lebihkan. Misalnya

saja penggambaran mata besar, rambut yang cenderung unik ala J-Style dan sebagainya. Perbedaan selanjutnya terletak pada cara bacanya, komik jepang dibaca dari kanan ke kiri dan komik Jepang juga kebanyakan berwarna hitam putih.

Genre komik Jepang juga lebih luas dari komik buatan Amerika, yang 80% nya adalah komik superhero. Komik Jepang, biasanya diterbitkan seminggu sekali, dalam bentuk weekly comic anthology (semacam majalah mingguan yang berisikan komik-komik). Setiap kali terbit, komik mingguan seperti ini hanya menampilkan satu chapter per judul.

Dengan cara ini, pembaca dapat lebih cepat menikmati cerita yang mereka sukai dan tentunya secara tidak langsung membuat kita tak sabar menanti dan cenderung addict. Nah, baru setiap dua atau tiga bulan sekali, kumpulan chapter dari sebuah judul komik disatukan, menjadi tankōbon (komik utuh seperti yang banyak beredar di Indonesia). Beberapa judul populer seperti Doraemon, Detective Conan, Naruto, Bleach, One Piece, dll.

Seorang komikus Jepang memegang peranan penting yang menjadi penentu utama dan keberhasilan suatu komik tersebut, karena seorang komikus Jepang biasanya mengerjakan berbagai macam tugas, seperti menulis cerita, membuat sketsa, dan menggambar. Namun biasanya komikus Jepang memiliki asisten yang bertugas membantu dalam pembuatan latar belakang dan pewarnaannya.

Komik Jepang lebih konsisten dalam story telling, karena bisa kita lihat jalan ceritanya bisa berlangsung sangat panjang, dan saling berkelanjutan, karena satu judul hanya dibuat oleh satu pengarang. Satu lagi yang paling bikin gregetan, ketika seorang karakter pada komik Jepang meninggal, karakter tersebut tetap meninggal dan hanya dihidupkan kembali jika hal tersebut memang bagian dari jalan cerita. Singkatnya, komik Jepang mempunyai ending yang akan mengakhiri keseluruhan cerita sebuah komik.

THE STYLE IN COMIC

20 REPORTASE

Page 23: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

AMERIKADalam komik Amerika, penggambaran karakter

dibuat lebih realistis, dengan garis gambar yang lebih tajam. Perbedaan selanjutnya

terletak pada cara baca, komik Amerika dari kiri ke kanan. Tidak seperti komik Jepang, komik Amerika yang hampir semua judul dibuat colour full. Kalau dari genre, komik Amerika 80% nya adalah komik superhero dan satu judul biasanya diterbitkan sebulan sekali, tetapi banyak juga kok yang tidak tetap waktu penerbitannya.

Selain itu, pada satu judul komik, jalan ceritanya bisa berhubungan dengan judul komik yang lain, terutama pada komik superhero. Biasanya, penerbit komik membuat semacam event besar yang melibatkan berbagai superhero di dalamnya. Misalnya yang belum lama terbit adalah event “Avengers Vs X-Men” terbitan Marvel Comics. Kita tidak akan tahu jalan cerita keseluruhan, jika kita hanya membaca Avengers Vs X-Men, tanpa diikuti dengan membaca seri-seri lain yang berhubungan dengan event tersebut.

Komik Amerika juga menyatukan seri-seri dari satu judul komik mereka menjadi sebuah volume dengan ratusan halaman, yang biasa disebut TPB atau trade paperback. Perbedaan lain adalah cara pembuatannya, sebuah komik Amerika dikerjakan oleh sebuah tim,

dimana setiap comic artist mempunyai tugasnya masing-masing. Menulis cerita, membuat sketsa, menggambar karakter, menggambar latar belakang, pewarnaan, semuanya dilakukan oleh individu yang berbeda. Selain itu, seorang comic artist dapat menangani berbagai judul yang berbeda.

Komik Amerika, pada satu judul ceritanya seringkali berbeda dengan cerita yang dibuat oleh pengarang sebelumnya, dan sama sekali tidak ada sangkut pautnya. Selain itu, sebuah cerita dari suatu judul komik, bisa saja diteruskan oleh komikus lain, inilah yang jelas membedakan dengan style komik Jepang. Dan juga suatu karakter superhero di komik Amerika, dapat muncul di berbagai judul, yang kesemuanya terkadang tidak saling berhubungan.

Dalam komik Amerika, ketika seorang karakter meninggal, terkadang itu hanya bagian dari sebuah event, dan penulis lain dapat menghidupkannya lagi semau mereka. Kebanyakan komik Amerika, terutama komik-komik superhero dibuat agar selalu ada cerita baru yang tidak ada habisnya. Satu cerita habis, buat lagi cerita lain dengan tokoh yang sama.

REPORTASE 21

Page 24: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

SEPAK TERJANGKOMIK LOKAL

JANGAN CUMA MELIRIK KOMIK LUAR NEGERI SAJA, KOMIK DALAM NEGERI JUGA TIDAK ADA MATINYA! GELIAT KOMIK INDONESIA SEMPAT MENAPAKI MASA KEJAYAAN DI TAHUN 1970-AN. KINI, KOMIK INDONESIA MEMANG TAK SECEMERLANG DULU. NAMUN, MUNCUL JUGA KOMIK INDONESIA ERA 2000-AN YANG MENYITA PERHATIAN DUNIA. YUK, KITA TENGOK SATU PERSATU.

teks: EDWINA PRIMANANDA

Gundala adalah tokoh komik ciptaan Hasmi yang muncul pertama kali dalam komik Gundala Putra Petir pada tahun 1969. Ia tampil sebagai jagoan penumpas kejahatan berpakaian hitam ketat dengan sepatu dan cawat berwarna merah. Wajahnya tertutup topeng yang di sisinya terdapat hiasan seperti sayap burung.

Dari tahun 1969 sampai dengan tahun 1988, komik Gundala ini telah berhasil mencatatkan 25 judul yang sudah diuraikan secara rinci dalam Kronologi Sang Putera Petir. Bahkan Gundala Putra Petir pun sempat menghiasi 1 halaman full Komik Strip di Jawa Pos selama 32 hari.

Ditengah maraknya komik silat dan roman pada tahun 70-an, hadir tokoh superhero bernama Godam. Karakter ciptaan Wid NS ini pertama kali muncul pada tahun 1969 dan termasuk salah satu karakter superhero lokal pertama dalam jagat perkomikan Indonesia.

Godam bisa dikatakan sebagai Superman-nya Indonesia dengan kekuatan super, bisa terbang dan kebal terhadap berbagai macam bentuk senjata. Dalam kehidupan kesehariannya ia hanyalah Awang, seorang pekerja lepas yang profesinya tak menentu.

Posturnya tegap, berbalutkan baju kulit ular dan tongkat batu sebagai senjata utama. Bersama seekor monyet yang menemani, ia menjelajahi nusantara meski kedua matanya buta. Dialah Barda Mandrawata, alias Si Buta dari Gua Hantu, salah satu tokoh komik Indonesia terpopuler ciptaan Ganes Th.

Komik ini pertama kali terbit pada tahun 1967 dan dicetak ulang kembali pada tahun 2005. Bisa dibilang komik Si Buta dari Gua Hantu ini merupakan gebrakan besar di era tersebut. Ketika pasar komik (pertengahan 60-an) masih didominasi oleh komik roman, Ganes membuat gebrakan dengan cerita silat ini. Terbukti, komik garapan Ganes ini menjadi kian populer.

gundala putra petir

godam

si buta dari gua hantu

22 REPORTASE

Page 25: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

5MST berkisah tentang keseharian seorang editor stasiun televisi yang idealis

bernama Budi dan kawan-kawannya dalam menghadapi pahit gertirnya bekerja di dunia

pertelevisian, bagaimana mereka menghadapi berbagai kasus dan belajar untuk menjadi

seorang profesional dengan setting Jakarta,

Saking orisinilnya, 5MST mendapatkan “Silver Award” dalam Kontes Manga International di Jepang. Tidak hanya itu, komik besutan

Ockto Baringbing dan Muhammad Fathanatul Haq ini pun mendapat pujian dari Machiko

Satonaka, pencipta “Bleach” dan “Naruto”. Kini, komik ini diunggah ke makko.co, sebuah

website penerbit komik online.

Penggemar komik nasional boleh berbangga setelah komik Garuda Riders dirilis dalam format digital dan dipasarkan di Jepang. Komik Garuda Riders merupakan komik yang diadaptasi dari novel karangan Adhicipta R. Wirawan, An Adventures of Wanara Trilogy. Mengisahkan petualangan anak keturunan Rama, Rahwana dan Hanoman untuk mengumpulkan 8 elemen dewa demi mencegah kebangkitan iblis di dalam tubuhnya.

Garuda Riders menyajikan audio visual art yang kental dengan budaya Bali. Semuanya berawal pada bulan November 2012 lalu, ketika tiga studio dari Surabaya, Mechanimotion Entertainment, Elven Games dan Moon Eclipse menerbitkan seri pertama dari komik ini, The Runaway, di Google Play Store. Kini Garuda Riders bisa dinikmati komplit dengan suguhan audionya.

“Salam manis tidak akan habis. Salam sayang tidak akan hilang, buat semua pencinta karya saya.”

Bagi yang mengalami masa kecil di tahun 1980 dan 1990-an, kalimat itu tentu akrab di telinga. Kalimat tersebut dapat ditemukan dalam setiap halaman pertama komik Petruk-Gareng karya Tatang S.

Di komik ini, Gareng dan Petruk, para bodor, memiliki panggungnya sendiri. Gareng dan Petruk yang sebelumnya hanya menjadi toko yang memegang peranan kurang penting dari kisah Mahabharata, yaitu sebagai pembantu kerajaan. Namun dalam komik ini, mereka menjadi pemeran utama yang punya andil penting dalam alur cerita. Komik ini dicetak dalam kertas murahan hitam-putih. Tidak ada gambar berwarna kecuali halaman sampul. Alur ceritanya biasanya berlangsung di desa Tumaritis.

dagelan gareng petruk

5 menit sebelum tayanggaruda riders

REPORTASE 23

Page 26: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

24 REPORTASE

Keberadaan komik dewasa ini telah berevolusi, tidak melulu berepisode-episode dengan ilustrasi yang serba rumit. Sekarang semakin banyak komik strip bermunculan di sosial media dan semakin

mudah pula bagi kita untuk berbagi kreatifitas dan experience kita dalam menikmati komik. Yuk, kita intip komik strip online apa aja yang lagi nge-hits!

9GAG COMIC STRIPKalau kamu ngaku socmed-savvy, pasti tahu image-based social media ini. 9gag, bisa disebut sebagai trendsetternya komik strip online. Para user bisa mengupload gambar-gambar atau komik singkat yang simpel dan biasanya terdiri dari 6-10 kolom. Komik Strip 9gag sering menyindir fenomena sehari-hari yang selalu terjadi tapi jarang kita sadari, lewat percakapan yang konyol. Selain itu, 9gag juga punya ciri khas “meme” (baca: mim) yang berupa close up gambar wajah manusia atau binatang dengan caption besar yang berisi pesan sarkastik.

KOMIK GOLONGAN DARAHKomik golongan darah ini awalnya berasal dari korea, dan sekarang sudah tersebar luas di Indonesia. Kamu bisa menemukannya di berbagai blog, halaman facebook, instagram, dan lain-lain. Setiap episode menggambarkan bagaimana karakter golongan darah O, A, B dan AB akan bersikap dalam situasi tertentu dengan perumpamaan yang humoris. Entah benar atau tidak stereotip golongan darah ini, tapi gambar-gambarnya selalu membuat pembacanya senyam-senyum. Hati-hati kalau membaca komik golongan darah, dijamin bikin ketagihan!

ONLINE COMIC STRIPSREPORTASE

Page 27: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

REPORTASE 25

PAVLICHENKO KOMIK STRIPSeri komik Pavlinchenko menceritakan kehidupan sosok pria Russia yang tinggi, kekar berotot, penuh brewok bernama Pavli. Pavli yang dijuluki “The Cold-Hearted Roshan Sniper” ini sering digambarkan mengenakan berbagai macam kostum imut di dalam komik dan memparodikan tokoh-tokoh, misalnya Chenkotubbies (dari teletubbies), Safety Rotation by PAVB48 (AKB48), Band Hoah (Noah) dan lain-lain. Unsur kontras kemaskulinan Pavli dan kostum feminim yang dipakainya bisa membuat kamu tertawa sepuas-puasnya.

KARTUN NGAMPUSKomik Kartun Ngampus ini sudah tidak asing lagi di telinga mahasiswa dan di dunia perFB-an. Seri komik ini berkisah tentang kejadian di kampus yang dialami mahasiswa kebanyakan, misalnya molor skripsi, TA (titip absen), STMJ (Semester Tujuh Masih Jomblo), dan lain-lain. Kreatornya, Shiro Ngampus, menyetting pagenya sehingga semua orang bisa membuat komik Kartun Ngampusnya sendiri dengan mendownload karakter dan template di www.ngampusaja.com.

KOMIK JOMBLO MAS BLODari namanya kita sudah tahu seri komik ini membuat lelucon soal couple dan jomblo. Gambar-gambar dengan ekspresi yang lebay, mengisahkan situasi-situasi yang biasanya terjadi pada karakter utama, Mas Mblo. Episode “Ada SMS” , “Kisah Klasik” dan “Sirkulasi” cocok dibaca pas sedang galau.

teks : Winnalia Lim

Page 28: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

26 MY EVENT

Nama Dagingtumbuh tercetus begitu saja ketika sang inisiator, Eko Nugroho ingin memproduksi komik kompilasi seni rupa pertamanya. “Karena memang semangatnya adalah gerakan alternatif maka yang kepikiran di awal adalah merumuskan sebuah nama yang tidak mainstream untuk gerakan seni rupa, terutama komik, nah saya memilih nama Dagingtumbuh”, terang Eko yang dikenal sebagai seniman.

“Seperti ide pada awal gerakan ini muncul adalah meracik sebuah konsep yang berbeda dengan kebanyakan, maka banyak hal benar-benar kita lawan dan kita putar balik logikanya dalam berkomik. Buat kami, membuat komik, mendistribusi, dan menyikapi pembajakan adalah sebuah gerakan yang ‘mulia’ pada era Dagingtumbuh muncul pertama kali.” tambahnya.

Judul-judul komik yang absurd di Dagingtumbuh pun juga memberikan kesegaran tersendiri di dalam dunia komik Indonesia. Ada Presiden vs Komik, Menggergaji Es Jeruk, Merobohkan Kelenjar Hari Libur, Tendangan Maut Nanas Muda, Infeksi Ganda Minyak Tanah, Jangan Ada Ganteng di Antara Kita, dan Ditampar Pabrik Kulit.

THE DAGING T U M B U HKOMIK FOTOKOPIAN ‘PRO’ PEMBAJAKAN

    Tenang saja, Dagingtumbuh bukanlah sejenis penyakit, tetapi sebuah komik. Dagingtumbuh merupakan media fotokopian yang terbit tiap 6 bulan sekali. Setiap terbit dengan 150 exsemplar saja dan bisa fotokopi sendiri. Jika kehabisan boleh dibajak!

REPORTASE

Page 29: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

MY EVENT 27

Sejak digagas pada tahun 2000, kompilasi komik ini tetap bertahan dengan metode fotokopi, Dagingtumbuh diproduksi secara terbatas ini menerima karya siapa saja yang ingin terlibat. Untuk isi? Tidak ada batasan genre, aturan, dan cerita. Bahkan di dalamnya juga didapati puisi dan cerita pendek. Di dalam beberapa edisi, kita juga akan menjumpai bonus. Sebut saja, ada stiker, pin, emblem, kartu pos, mainan anak-anak, kaset, sampai rokok.

Jangan berharap royalti di Dagingtumbuh. Para kontributor justru ditarik iuran dan merelakan karyanya dibajak!. Kalau tidak ingin beli, ya bajak saja, ini sah di dalam Dagingtumbuh. Metode seperti itu justru yang membuat banyak seniman-seniman ternama, sebut saja ada Agung Kurniawan, Wedhar Riyadi, Mella Jaarsma, Eddie Harra yang dengan senang hati berkontribusi untuk Dagingtumbuh.

Dagingtumbuh tidak hanya komik, namun juga berkembang menjadi banyak project diantaranya DGTMB shop project yang ada di jalan Kadipaten Kidul no.28 Yogyakarta, DGTMB Design,  DGTMB Bordir , DGTMB Batik, DGTMB Record, DGTMB

book publisher, DGTMB workshop, dan VERSUS PROJECT art space. “Dimulai tahun 2006 Dagingtumbuh mulai mengembangkan kreatifitas alternatif bersama generasi muda Jogja dengan bahasa desain yang diaplikasi ke dalam bentuk Merchandise. Respon publik Internasional sangat antusias terhadap project kami, karena project Dagingtumbuh dan DGTMB sangat unik dan spesifik. Baru-baru ini Dagingtumbuh beserta DGYMB Shop Project telah diundang untuk membikin project popup shop di New York, Melbourne,” tutup Eko Nugroho.

teks : SISKA RAHARJA

Page 30: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

mengintip Jogjadari jendela KOMIKJOGJA PUNYA BANYAK JENDELA, DARI JENDELA MANA SAJA KOTA INI MENYAJIKAN CERITA YANG BERBEDA. DI EDISI KOMIK KALI INI, ADA 4 KOMIKUS JOGJA YANG MENCOBA MENYAJIKAN JOGJA MELALUI JENDELA KOMIK UNTUK PEMBACA.teks: SISKA RAHARJA

“Selamat Datang di Jogja!” – Prihatmoko MokiSeniman yang juga komikus ini mengaku suka komik sejak ayahnya menjadi agen koran dan majalah di daerah Wonosari. Untuk Mymagz, dia membuat cerita tentang perkembangan kota Jogja saat ini. “Jogja berusaha menjadi kota maju dengan pembangunan tata kota dimana-mana, tapi buat saya masih asal membangun saja lah”, terang Moki.

“Jogja” - Terra Bajraghosa Nama Terra sudah banyak dikenal sebagai komikus, seniman dan pengkaji komik. Beberapa komik yang dia buat antara lain : Pengumuman: Tidak Ada Sekolah Murah! Dan Awas: Penguasa Tipu Rakyat. Terra yang saat ini mengajar di Diskomvis ISI Jogja ini mengaku hanya komik yang bisa dibaca dan diresapi secara bersamaan, bahkan diulang-ulang. Di edisi komik kali ini, Terra mengaku bercerita apa adanya tentang Jogja.

“Makin Lama Makin Mlonyoh” - Erwan Hersisusanto a.k.a Iwank Ada 2 hal yang disukai oleh Iwank, yaitu musik blues dan komik. Iwank yang saat ini bekerja di MSV Pictures dan freelancer ilustrasi ini mengaku di dalam komik ada sebuah proses, berturutan, bertahap, dan tanpa sadar kita terbawa ruang dan waktu. Di komiknya kali ini dia menggambarkan maraknya pembangunan gedung-gedung dan minimnya kesadaran masyarakat akan penghijauan di Jogja. “Buat saya Jogja semakin lama semakin terlihat panas dan mlonyoooh...”, ujarnya sambil tertawa.

“Suatu Ketika” - Muhammad Fathanatul Haq a.k.a MattoKetika ikut les bahasa Jepang, Sensei memanggilny Matto-San. Sejak saat itu teman-temannya mulai ikutan memanggil Matto hingga akhirnya dia memakainya sebagai nama pena. Komikus ini pernah mempublikasikan judul komik karyanya antara lain 1SR6 (m&c! koloni), dan Emperor Crown (m&c! koloni), “Saat ini saya menjalankan sebuah studio bernama Lesehan Studio yang bertempat di Nitikan Yogyakarta,” tukas Matto. Kali ini dia menggambar tentang minimnya kesadaran lalu lintas di Yogyakarta.

28 REPORTASE

Page 31: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

REPORTASE 29

Page 32: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 33: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 34: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 35: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

Sering menemukan sekelompok orang yang sibuk sendiri-sendiri dengan gadgetnya di tempat makan? Hal itu tidak akan kita temui

di At The Table. Diner yang dapat kita temukan di Gang Megatruh 6 Jalan Kaliurang KM 6 ini menghadirkan konsep casual dining yang akan membuat kita betah bercengkrama dan berbagi cerita bersama teman-teman.

Perbincangan yang hangat di meja makan adalah intisari dari apa yang diproduksi oleh At The Table. “Kami berangkat dari idealisme untuk membuat tempat makan yang casual sehingga nyaman untuk berbincang, bukan sibuk sendiri-sendiri. Itulah mengapa kami tidak menyediakan Wi-Fi, melainkan musik yang merangsang mood dan imajinasi, selain comfort food yang freshly cooked,” ujar Puspaningtyas Panglipurjati, Marketing & Communication Manager At The Table Diner.

At The Table DinerFINE DISHES, FINE PLACE, AND WARM CONVERSATION

Menu-menu yang dihidangkan pun dipilih secara hati-hati agar cocok menjadi teman di kala berbincang hangat. Salah satu menu andalan di At The Table yaitu Fettucini Pesto Chicken dan Beef Steak Chimicurri yang tiada duanya. Untuk minuman, kita bisa mencicipi best seller Nutella Coffee Honey dan Blueberry Green Tea.

At The Table juga menghadirkan beberapa promo. Salah satunya berbentuk Loyalty Card, di mana setiap pembelian minimal Rp30.000 akan mendapatkan stamp yang dapat dikumpulkan untuk mendapatkan priviledge khusus. Hadir pula promo Instagram, Post From The Table, dengan berfoto dan check in di At The Table akan mendapatkan voucher menarik.

Tertarik mencoba? At The Table buka setiap Selasa - Minggu 11AM - 10PM. Untuk informasi lebih lanjut dan reservasi dapat menghubungi 085293859494 atau follow akun @_atthetable. So why don’t we just start to talk and share at the table?

ADVERTORIAL 33

Page 36: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

34 KOMUNITAS

Mampu berbicara dalam banyak bahasa dapat membuat seseorang terlihat cerdas dan lebih menarik. Selain membuka cakrawala, kefasihan dalam berbahasa asing juga mempermudah pergaulan dengan orang yang berbicara beda bahasa. Kalau kamu termasuk yang suka bercuap-cuap dalam bahasa asing, sebaiknya intip dulu komunitas satu ini.

Komunitas Polyglot Indonesia adalah komunitas bagi penggemar bahasa asing yang menguasai atau pun sedang mempelajari bahasa tersebut. Istilah polyglot sendiri adalah sebutan untuk orang-orang yang mempunyai kemampuan berbicara dengan berbagai macam bahasa dengan lancar. “Awalnya terinspirasi oleh Polyglotclub di Paris, terus kita bentuk Polyglot club di Jogja untuk memperbanyak jam praktek bahasa asing yang sedang dipelajari dalam suasana yang santai dan fun dan tentunya juga untuk melebarkan jaringan pertemanan,” kata Yudhistira, salah satu anggota Polyglot.

Ternyata, animo terhadap komunitas Polyglot cukup besar. Melalui social media, komunitas ini dengan cepat dikenal oleh para penggemar belajar bahasa di Jogja. Karena semakin banyak

yang bergabung dan banyaknya jenis bahasa yang diminati, pertemuan dibagi-bagi per bahasa.

Tidak ada jumlah minimal bahasa yang harus dikuasai untuk bisa disebut polyglot. Tetapi di dalam bahasa inggris, ada istilah bi-lingual dan tri-lingula untuk orang yang bisa 2 atau 3 bahasa. Sehingga istilah polyglot umumnya digunakan untuk sebutan orang yang bisa lebih dari 3 bahasa. “ada juga anggota kami yang bisa 3 bahasa, ada juga yang sampai bisa 11 bahasa,” tambah Yudhis.

Ketika kita mempelajari suatu bahasa, kita tidak hanya mempelajari kosa-kata dan struktur kalimat. Kita juga mempelajari budaya dan cara berpikir mereka. Beberapa teman asing di Polyglot berasal dari negara-negara yang bahasanya bukan termasuk mainstream untuk dipelajari di Indonesia. Seperti dari Finlandia, Turki, Lithuania, Portugis, dan Hungaria, dan ini menjadi menarik karena budaya-budayanya juga tidak biasa diketahui. “Kita bisa memperluas pergaulan kita lewat bahasa, ada ungkapan yang mengatakan “If you speak the language they know, you will get their head. If you speak their language, you will get their heart” “ simpul Yudhis.

teks : Winnalia Lim

KOMUNITAS POLYGLOTMAKING GLOBAL FRIENDS THROUGH LANGUAGE

KOMUNITAS

Page 37: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

ADVERTORIAL 35

Page 38: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

Dunia broadcast semakin digemari anak muda. Tidak perlu menunggu sampai tamat kuliah untuk melakoni bidang ini, kamu

bisa memulai sejak dini seperti anak-anak di MMTC Radio Jogja. MMTC Radio Jogja adalah sebuah radio komunitas berbasis kampus yang dinaungi oleh mahasiswa broadcast di Sekolah Tinggi Multimedia MMTC Yogyakarta. Secara bentuk, MMTC Radio mengambil format radio komunitas, tapi secara operasional, radio ini sudah menyerupai radio swasta lainnya yang memiliki konten yang bervariasi.

Radio yang berdiri tahun 2002 ini sempat vakum selama satu tahun pada tahun 2008. Ketika kembali beroperasi lagi pada tahun 2009, namanya pun berubah dari MediaTop menjadi MMTC Radio yang dikenal sekarang. Kamu bisa mendengarkan radio ini dengan menyetel frekuensi 107.7 atau streaming di radio.mmtc.ac.id dari jam 6 pagi sampai jam 9 malam.

“MMTC Radio juga sebagi tempat latihan anak-anak broadcast. Baik yang di bagian teknik, broadcast,

teks: WINNALIA LIM

tim kreatif bisa langsung dapat hand-on experience dan semua 27 orang pengurus dapat jatah siaran,” jelas Fadyal Rosidin, mahasiswa MMTC yang juga menjabat sebagai kepala stasiun radio MMTC. Sasaran awal radio ini adalah membahas tentang komunitas-komunitas yang ada di Jogja, tapi kemudian jenis acaranya menjadi lebih banyak dan berbeda-beda seperti adanya talkshow, dan acara musik. “Program yang lagi ngetren itu sekarang acara-acara musik dan biasanya menjadi tombak dari radio” papar Fadyal.

Radio Komunitas di Jogja memang sudah ada beberapa, tapi yang membuat MMTC Radio ini lebih unggul ada pada konsisten penyiarannya dan variasi acaranya. Beberapa di antaranya seperti acara “Obring (Obrol Garing)” yang merupakan program ter-longlasting di radio ini. Acara yang tayang di jam prime time pukul 6-9 malam ini membahas seputar jogja dan komunitas-komunitas yang ada. “Kita juga sedang merencanakan program baru namanya Theater of Mine, isinya kita membawakan cerita sehingga pendengar merasa benar-benar seperti di teater” tutup Fadyal.

MMTC RADIO JOGJATHE NEXT GENERATION RADIO CHANNEL

KAMPUS

36 KAMPUS

Page 39: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 40: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

Sudah lama sekali saya bermimpi bisa mengunjungi Kepulauan Derawan, surga bawah laut di Kabupaten Berau,

Kalimantan Timur. Akhirnya mimpi itu pun menjadi nyata, ketika saya dan ke empat kawan saya memutuskan untuk berlibur bersama dan start dari kota Balikpapan. Terdapat beberapa pulau kecil di Kepulauan Derawan, tetapi yang popular diantaranya Pulau Maratua, Pulau Sangalaki dan Pulau Kakaban.

Setibanya di Pulau Derawan kita akan disambut dengan jernihnya air laut serta pemandangan yang eksotis. Tak perlu khawatir selama di Pulau Derawan, meskipun pulau ini terhitung kecil tetapi disini banyak sekali penginapan dari kelas

MY TRAVEL

teks: THERESIA “TEKER” SRIGAMAYANTI

EKSOTISNYA KEPULAUAN DERAWAN, BIKIN PENGEN BALIK LAGIIIIII…….

bawah hingga kelas atas. Di pulau kecil ini juga terdapat banyak rumah makan dan penjual souvenir khas pulau Derawan. Setiap seminggu sekali di pulau kecil ini terdapat pasar malam. Disitu menjual barang barang kebutuhan sehari-hari. Biaya menginap di penginapan kelas backpacker kamar twin-bed rata-rata 150-200ribu rupiah. Banyak pula tempat penyewaan snorkle di pulau ini, jadi tak perlu khawatir.

Spot penyelaman terbaik di pulau Derawan terdapat dibawah dermaga salah satu penginapan mewah disana. Disitu pemandangan bawah lautnya sungguh indah. Kalau kita sedang bersantai di dermaga, sesekali muncul penyu berkeliaran dibawah dermaga. Pemandangan yang sangat menakjubkan.

38 MY TRAVEL

Page 41: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

- PULAU SANGALAKILanjut ke Pulau Sangalaki. Di pulau ini terdapat sebuah resort Sangalaki Dive Lodge yang menyiapkan fasilitas penginapan, selam dan pemandu selam. Di pulau ini biasanya wisatawan melakukan aktivitas menyelam. Air laut di pulau ini sangat jernih. Di pulau ini juga terdapat tempat penangkaran penyu. Pasir pantai di pulau ini putih bersih.

- PULAU KAKABANPerjalanan dari pulau Sangalaki ke Pulau Kakaban menempuh waktu sekitar 20menit. Pulau Kakaban adalah salah satu pulau unik. Pulau ini tak kalah cantik dari Pulau Sangalaki. Ikan-ikan dan terumbu karang terlihat jelas dari dermaga tempat kapal kami berlabuh. Kami masuk ke dalam pulau ini, menaiki banyak anak tangga dengan pemandangan kanan kiri hutan. Kami turun dan menemukan sebuah danau yang sangat indah terpampang di depan mata.

Danau ini pula yang menjadi daya tarik di Pulau Kakaban. Air di danau Kakaban merupakan perpaduan dari tiga jenis air yaitu air laut, air hujan, dan juga air tanah. Dan yang bikin unik lagi disini terdapat ribuan ubur-ubur jinak. Kita pun bisa berenang dengan ribuan ubur-ubur tersebut tanpa harus takut disengat.

Sekedar informasi, di dunia hanya terdapat dua danau dengan ubur-ubur jinak. Yang satu terdapat di di Kepulauan Palau dan satunya lagi di Pulau Kakaban. Beruntunglah Indonesia memiliki salah satu keunikan ini. Di danau ini terdapat empat spesies ubur-ubur. Saya sempat memegang ubur-ubur ini terasa kenyal seperti agar-agar. Sungguh menggemaskan. Benar-benar pengalaman unik dan tak dapat terlupakan ketika anda berkunjung ke

Untuk mencapai ke Kepulauan Derawan ada dua jalur yaitu melalui Tarakan dan Berau. Jika melalui Berau, kita akan menempuh perjalanan darat selama kurang lebih 2,5 jam ke Pelabuhan Tanjung Batu. Kemudian dilanjutkan naik perahu kurang lebih setengah jam. Dan jika memilih lewat Tarakan, kita akan menempuh perjalanan laut 2,5-3 jam menggunakan speedboat dari Pelabuhan Tengkayu. Jika memilih jalur Tarakan, biaya pengeluaran akan jauh lebih hemat, meskipun akan terombang-ambing lumayan lama diatas laut. Tiket pesawat dari Balikpapan ke Tarakan terhitung lebih murah daripada mengambil jalur Balikpapan-Berau.

! HOW TO GET THEREUntuk mencapai ke Kepulauan Derawan ada

! HOW TO GET THERE

Pulau Kakaban. Tak hanya sampai disitu, kami pun melanjutkan snorkeling di dekat dermaga tempat kapal kami berlabuh. Terumbu karang dan ikan-ikan sangat indah dengan air laut yang sangat jernih.

- PULAU MARATUAPuas menikmati keindahan Pulau Kakaban, kami melanjutkan perjalanan ke Pulau Maratua. Kapal kami berlabuh di dermaga depan cottage Maratua Paradise. Pulau Maratua adalah pulau terluar Indonesia yang terletak di Laut Sulawesi dan berbatasan dengan Negara Malaysia. Hampir sama dengan Pulau Kakaban, terumbu karang dan ikan-ikan bisa terlihat jelas dari dermaga karena air lautnya yang sangat jernih. Tanpa pikir panjang, langsung saja snorkeling menikmati keindahan bawah laut pulau Maratua. Semakin menjauh dari dermaga, pemandangan laut semakin indah. Tak ada habisnya takjub akan keindahan pulau ini. Ada kabar gembira, Pemprov Kaltim sedang membangun bandara di Pulau Maratua dengan harapan agar dapat memajukan pariwisata di daerah tersebut dan direncanakan akan rampung pada tahun 2015.

Theresia “Teker” Srigamayanti@nonateker“My wish, semoga pulau-pulau di Kepulauan Derawan tetap terjaga kebersihan dan kelestariannya. Dan juga jangan sampai dirampas Negara tetangga lagi seperti Pulau Sipadan dan Pulau Ligitan!”

MY TRAVEL 39

Page 42: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 43: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 44: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

Fotografer : Niken PamikatsihTalent : Windriani AmelStylist : Yasmine Sani Pawitra MUA : Mayrindra (085725915200)ALL Wardrobe by : Friday to Sunday ( Plaza Ambarrukmo Lt 2 & Boutique Sagan )instagram : Friday2sunday Ym/FB/email: [email protected] by PIC (Partner in Crime)

Page 45: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 46: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 47: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 48: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 49: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 50: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

WATCH HUNGER STOPSebagai bentuk keprihatinan terhadap kelaparan

yang terjadi di berbagai belahan dunia, Michael Kors mengadakan kampanye World Hunger Stop yang menggaet para model dan artis Hollywood.

Hasil penjualan jam tangan Kors 100 Series yang didesign khusus oleh Michael Kors pun akan

disumbangkan kepada anak-anak malnutrisi di daerah-daerah miskin.

ANTAGONIST MAKEUPPutri Disney memang mendapat hati sang pangeran, tapi, tokoh antagonis lah yang selalu tampil glamour. Setelah berkolaborasi dengan M.A.C untuk koleksi makeup ala princess, kali ini Disney meluncurkan koleksi makeup yang terinspirasi dari tokoh antagonis seperti Cruella Devil, Ursula, Evil Queen dari cerita Snow White dan penyihir jahat dari Sleeping Beauty. Being bad never looked this good!

MOODY BLOOMSKata siapa motif floral hanya bisa dipakai di musim panas? Busana floral berwarna terang dan bercorak ramai menghiasi koleksi brand ternama Valentino dan Givenchy untuk musim gugur. Bahan leather yang digunakan, menambahkan karakter edgy pada koleksi yang didominasi oleh dress dan jaket biker.

MARC JACOB LEAVING LVMHLouis Vuitton Fashion Show SS/14 selain merupakan highlight dari Paris Fashion Week bulan Oktober lalu, juga merupakan goodbye show-nya Marc Jacobs. Setelah 16 tahun memegang jabatan Creative Director di Louis Vuitton, Marc memutuskan untuk hengkang dan berfokus pada fashion line miliknya sendiri, Marc by Marc Jacobs. Maestro Fashion ini juga mengemas fashion show terakhirnya bersama LV dengan setting spektakuler yang membuat bulu kuduk berdiri. Well, Louis Vuitton will never be the same without you, Marc.

FASHION INFO FOR HERte

ks: W

INN

ALIA

LIM

48 FASHION INFO

Page 51: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

CHECKERED SHIRTS

Keinget Jokowi? Kamu tidak sendiri. Kemeja kotak-kotak memang

selalu menjadi recurring trend dan tidak ada

matinya. Motif kotak-kotak juga bisa jadi andalanmu

saat bingung memilih baju. Padukan saja dengan jeans simpel dan sepasang statement shoes. You can’t

go wrong with checks!

SPOTSPolkadot mungkin

lucu kalau dikenakan oleh kaum hawa. Bagaimana kalau

polkadot diterapkan pada busana cowok?

Kalau kamu termasuk yang suka tampil edgy

dan eyecatching, kemeja polkadot yang menjadi tren di akhir tahun ini

wajib ada di lemarimu.

ORANGE TROUSERSCelana oren berbahan denim, velvet sampai vinyl menghiasi runway untuk Autumn Winter 2013-2014. Berbeda dengan tren untuk Summer Spring yang mencampurkan warna-warna terang, untuk musim ini padukan warna oren dengan atasan berwarna netral seperti putih, abu-abu atau biru navy.

BEADED BRACELETGelang manik-manik dari material kayu, kristal maupun berbahan plastik sedang menjadi trend aksesoris bagi cowok. Kamu tetap bisa tampil maskulin dan menciptakan look yang berbeda-beda dengan gelang ini. Misalnya, manik-manik warna hitam dan abu-abu memberi kesan smart dan classy sedangkan yang bermaterial kayu memancarkan aura natural dan outdoor-loving.

FASHION INFO FOR HIM

YEAR END TRENDS FOR GUYS

Kalau kamu termasuk

dan eyecatching, kemeja polkadot yang menjadi

teks

: WIN

NAL

IA L

IM

FASHION INFO 49

Page 52: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

teks : WINNALIA LIM

50 MAKE OVER

Pemalu dan pendiam adalah kesan pertama saat MyMagz bertemu dengan Sally. Tapi setelah kenal lebih dekat, mahasiswi FKG UGM ini ternyata memiliki karakter yang ceria dan easy-going. Di makeover kali ini, tim MyMagz menonjolkan sisi sweet romantic pada Sally dengan riasan warna soft serta tatanan rambut curly ala girl next door.

Dalam kesehariannya, Sally menyukai gaya casual tapi tidak monoton. Ia mengaku sering ganti-gantian memakai rok dan celana supaya tidak tampil boring dengan gaya yang itu-itu aja. Busana yang dipakai Sally juga harus nyaman agar kesehariannya yang disibukkan dengan penelitian tidak terganggu. “ Nyaman dan pas di tubuh itu paling penting, supaya hasilnya enak dililhat,” ujarnya.

Walalupun hobi mix and match, gadis yang ngefans sama Maudy Ayunda ini juga punya pantangan dalam berpakaian. “ Baju yang ngepress, terlalu terbuka dan rame itu ga banget buat aku, ga comfortable,” tutupnya.

Fotografer : Illham TriyastantoTalent : Sally suhardiyantiWadrobe : lemon lime. Jl cendrawasih 23 a demangan YogyakartaTelp : 0817286666 Pin : 226d48da

before

after

THE SWEET DENTIST-GONNA-BESALLY

MAKE OVER

Page 53: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 54: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

52 BIG 5

300 (2006) Walau sudah pernah dilakukan di “Sin City”, tetapi apa yang dilakukan Zack Snyder di film “300” lebih membuat kagum semua yang menontonnya. Naskah yang solid dari novel grafis Frank Miller, disempurnakan tampilan seluruh cast dengan bantuan green screen technology untuk menampilkan visual landscape yang berbeda, membuat film yang mengangkat nama Gerard Butler ini akan diingat sebagai adaptasi terbaik dari sisi visual hingga bertahun-tahun kedepan. Kita tunggu seperti apa sekuelnya bulan depan.

SUPERMAN: THE MOVIE (1978) Inilah ‘moyangnya’ film adaptasi komik di era modern yang akan dikenang setiap generasi. Melihat Clark Kent bisa terbang, membuat semua anak kecil waktu itu tiba-tiba inginb bisa terbang juga. Walau jika dilihat lagi sekarang, efek khusus yang ditampilkan saat Christopher Reeves terbang nampak bodoh, but a classic is still a classic. Begitu juga dengan musik score yang dibuat oleh John Williams, sulit untuk dicari tandingannya hingga saat ini.

BATMAN TRILOGY (2005-2012) Perihal Christopher Nolan akan membuat sebuah trilogi Batman, semua orang sudah tahu. Tetapi ketika ketiga film ini telah dirilis dan ternyata memiliki satu benang merah cerita yang saling terhubung secara koheren (dan baru ketahuan setelah menonton ketiga), tidak ada orang yang menduganya. Dengan kata lain, ketiga film itu adalah sebuah proyek maha besar, dan Christopher Nolan sudah membuat standar baru untuk pembuatan adaptasi komik ke layar lebar.

IRON MAN (2008) Tidak seperti para superhero lainnya, akan sulit jika kelak Iron Man tidak lagi diperankan oleh Robert Downey, Jr. Karena memang dialah yang langsung menghidupkan sosok Tony Stark, dan semua penggemar komiknya juga menyukai pilihan sutradara John Favreau ini. Tapi dari semuanya, kekuatan film ini ada pada keputusan Favreau yang selalu memberikan sisi ‘human’ ditengah serbuan teknologi-teknologi canggih yang dimiliki sang superhero, yang kadang nampak lebay ini.

SPIDER-MAN 2 (2004) Ya. Bukan yang pertama atau yang ketiga, tetapi film yang kedua ini yang dianggap paling baik dari trilogi Spiderman. Sisi fun dan emosional bisa berpadu dengan sempurna. Dr Octopus pun dinobatkan sebagai penjahat terbaik dari semua lawan Spiderman. Salah satu scene yang paling memorable adalah saat Spiderman berusaha menghentikan kereta dan identitas rahasianya terkuak oleh penumpang, tetapi mereka memutuskan untuk tetap menyimpan rahasia itu untuk diri mereka sendiri.

“DARI BEGITU BANYAK KOMIK YANG DIANGKAT KE FILM, INILAH 5 FILM PILIHAN REDAKSI YANG KEHADIRANNYA MENINGGALKAN JEJAK PENTING DI INDUSTRI FILM DUNIA”

BIG 5

Page 55: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 56: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

54 ART SECTION INFO

Pada 27 September hingga 17 Oktober lalu, sebuah pameran unik dihelat oleh Jatiwangi Art Factory (JaF) di Desa Jatisura, Kecamatan Jatiwangi, Jawa Barat. Pameran yang bertajuk “Kediaman Yang Tidak Ingin Tinggal Diam” ini diikuti oleh 16 seniman ternama dan diadakan di rumah-rumah warga. Setiap rumah warga mendisplay satu karya dari satu seniman. Alhasil, pameran ini memberikan sensasi unik ketika menonton.

Untuk menikmati karya, kita harus mampir ke setiap rumah warga, mengetuk pintu atau bahkan membangunkan mereka saat tidur untuk masuk ke rumahnya. Yang mengundang decak kagum adalah betapa ramahnya warga Jatisura kepada tamu penikmat seni yang notabene asing bagi mereka. Jangan kaget, obrolan hangat atau bahkan suguhan kopi sederhana dijamin mampu melebihi sajian walltext kurasi seni di galeri.

“Pada JaF sebelumnya, memang seniman diminta untuk residensi dan berkolaborasi dengan warga terlebih dahulu. Di ulang tahun ke-8 ini kita mengundang seniman untuk mengirim karya apapun tanpa harus datang

ART SECTION INFO

JATIWANGI ART FACTORY ANNIVERSARY #8

“KEDIAMAN YANG TAK INGIN TINGGAL DIAM”

Menikmati karya seni seniman ternama di sebuah galeri? Itu sudah biasa. Di

pameran ini, kita akan menikmati karya seni di…. rumah warga desa.

Page 57: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

ART SECTION INFO 55

dulu ke sini. Herannya mereka sangat antusias, dan penasaran karyanya didisplay dimana dan seperti apa,” terang Arief Yudi selaku salah satu founder JaF.

Sebut saja karya Agus Suwage yang dipasang di kediaman Mak Tasih, seorang nenek yang hidup sendiri di rumahnya di Jatisura. 3 karya Agus Suwage tampak cocok terpasang di kediaman mungil Mak Tasih, bersebelahan dengan beberapa pajangan tulisan Arab yang tetap berada di tempatnya.

Ada juga karya Rudi ST Dharma yang terpasang manis di kediaman Mang Eman, seorang buruh genteng yang mengaku senang dengan seni rupa, bahkan dirinya menyempatkan diri mengecat ruang tamunya demi display yang pas. “Kalau punya uang saya mau membeli karya ini, supaya tetap berada di rumah saya,” ujarnya lugu.

Karya video Reza ‘Asung’ juga membuat kita tersenyum. Videonya diputar di televisi sebuah warung. Sarah, seorang warga Amerika yang sedang berkunjung di Jatiwangi dibuat takjub.

“Saya melihat video yang sama dari Asung di Guggenheim Museum, dan sekarang saya melihatnya disini, sebuah pengalaman yang luar biasa”, ujarnya.

Brad, seorang seniman Amerika yang sedang residensi di Jatiwangi mengaku dirinya menyukai event ini. Menurutnya karya yang paling menarik adalah milik FX. Harsono, dimana karya itu dipajang tepat di tengah foto-foto keluarga seorang tentara. Display seperti itu menurutnya justru membuat karya itu makin ‘bicara’.

“Sebenarnya dari awal niatnya mencoba kemungkinan sejauh mana seni menjangkau orang. Warga Jatisura di Jatiwangi ini merasakan efeknya. Yang paling terasa adalah warga punya kebanggaan karena kampungnya sering dikunjungi orang, dan itu juga yang membuat mereka lebih percaya diri,” tutup Arief Yudi.

teks : SISKA RAHARJA

Page 58: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

56 ART SECTION INFO

teks : SISKA RAHARJAART SECTION INFO

DIKERJAIN BANKSY!Seniman street art jutaan dolar, Banksy, membuat lelucon fantastis di Central Park. Dirinya membuat lapak seni dadakan yang menjual puluhan karya asli dengan tanda tangannya dengan harga tiap karya $60. Karena tidak ada yang percaya, maka dalam waktu 7 jam hanya ada 3 orang yang membeli. Lapak itu hanya buka sehari, dan tentu saja menyisakan rasa sesal dan gemas para penggemar Banksy.

FINDING VIVIAN MAIERDi tahun 2007, seorang agen real estate masuk ke rumah lelang dengan membeli 30.000 cetakan dan negatif dari seorang fotografer tidak diketahui namanya seharga $380. Setelah dicetak, ternyata itu adalah sebuah karya-karya street photography keren di tahun 1950-60’an di Chicago dan New York. Setelah ditelusuri foto itu adalah milik Vivian Maier, seorang pengasuh yang hobi memotret. Karyanya yang mencengangkan sekarang mendapat perhatian internasional hingga diterbitkan buku dan film dokumenternya.

RALLY PHOTOGRAPHY DALAM RANGKAIAN CLIMATE ART FESTIVAL 2013Minggu, 13 Oktober 2013 lalu diadakan rally yang mewajibkan peserta lomba foto harus naik sepeda. Climate Art Festival akan diselenggarakan dari 28 September sampai 13 Oktober 2013. Konsep ini untuk mengkampanyekan isu perubahan iklim dalam kemasan seni, di mana masalah dapat disajikan lebih santai dan turun ke lapangan bagi masyarakat.

PAMERAN ENTANG WIHARSO“GEO-POTRAIT #2”Lewat pamerannya di Galeri Salihara dari 12 Oktober – 11 November 2013 ini, kita bisa melihat bagaimana ia menanggapi tema mengenai identitas dan gagasan orisinalitas yang telah menjadi isu kuat dalam praktik-praktik wacana masa kini. Entang secara personal menjadi bagian dari interaksi global yang membuat ia meragukan pengertian identitas dan orisinalitas itu sendiri.

Hasil Wildlife Photographer of the Year 2013 telah diumumkan. Essence of elephants karya Greg du Toit dari Afrika Selatan dan Mother karya Udayan Rao Pawar dari India berhasil menjadi grand winner.

WILDLIFE PHOTOGRAPHER OF THE YEAR 2013

Page 59: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

Beberapa dari kita sering mengalami keluhan kesehatan, salah satunya adalah sakit gigi, lebih spesifik lagi mengenai karies gigi/gigi

berlubang. Karies gigi adalah penyakit jaringan gigi yang ditandai dengan kerusakan jaringan, dimulai dari permukaan gigi meluas kearah pulpa. Ada beberapa faktor penting yang mendukung terjadi karies gigi seperti gigi yang sensitif, bakteri (yang menyebabkan karies gigi adalah dari jenis Streptococcus dan Lactobacillus), dan sisa-sisa makanan.

Sementara itu faktor lain yang juga berperan adalah kebersihan mulut, frekuensi makan, usia, dan jenis kelamin, penyakit yang sedang diderita seperti diabetes, TB, serta perilaku/kebiasaan dalam menjaga kebersihan dan kesehatan gigi. Dalam keadaan normal, didalam mulut terdapat bakteri, bakteri ini mengubah semua makanan (terutama gula dan karbohidrat) menjadi asam.

Bakteri, asam, sisa makanan, dan ludah bergabung membentuk plak yang menempel pada gigi. Plak banyak ditemukan di gigi geraham belakang. Jika tidak dibersihkan maka plak akan mengalami mineral yang disebut kalkulus, karang gigi. Plak dan kalkulus ini dapat mengiritasi gusi sehingga menimbulkan gingivitis (radang gusi) hal ini dapat menimbulkan rasa nyeri digigi dan jaringan sekitarnya.

Namun, tidak semua nyeri gigi dikarenakan lubang gigi, sakit gigi dapat terjadi karena akar gigi yang terbuka tetapi tidak membusuk, terlalu kuat mengunyah, gigi patah, dan penyumbatan sinus bisa menyebabkan gigi atas menjadi peka. Contoh yang kerap kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari adalah rasa nyeri yang dirasakan jika meminum minuman dingin.

Karies gigi dapat dicegah dengan menggosok gigi minimal 2 kali sehari dan dapat dibantu dengan obat

kumur untuk memaksimalkan kebersihan gigi; makan makanan yang bergizi seperti makanan yang mengandung protein, karbohidrat, sellulosa, lemak, vitamin (B1, B2, C, D & K), flavinoid, mineral, dan silika; pemeriksaan gigi secara teratur setiap 6 bulan sekali; meminimalisir makanan yang banyak mengandung gula, yang menjadi masalah sebenarnya adalah lamanya gula berada di dalam, jika gula bergabung dengan plak dalam waktu sekitar 20 menit maka bakteri Streptococcus mutans di dalam plak akan menghasilkan asam.

Untuk menghindari terbentuknya karies berkumur-kumurlah setelah memakan makanan manis dapat mengurangi gula, namun cara yang paling efektif adalah dengan menggosok gigi. Jika pembusukan telah mencapai dentin, maka bagian gigi yang membusuk harus diangkat dan diganti dengan restorasi (tambalan). Apabila pembusukan telah menyebar sampai ke pulpa, satu-satunya cara untuk menghilangkan nyeri yaitu dengan pengangkatan pulpa melalui perawat edodontika/ perawatan saluran akar. Dan jika gigi terpaksa harus dicabut, maka sebaiknya diganti dengan yang baru, jika tidak gigi yang berada disebelahnya posisinya akan berubah dan lama kelamaan mengganggu proses menggigit.

RS “JIH” menyediakan layanan penanganan, perawatan, estetika gigi, dan pemeriksaan Gigi dan Mulut, serta didukung dengan perawatan yang terampil dan pelayanan yang professional. Untuk informasi dan appointment pada dokter spesialis Gigi dan Mulut di JIH dapat menghubungi 0274-446 3535 ext. 115/237

drg. Moch. Agus RamliDokter Gigi & Mulut di JIH,

Rabu & Sabtu jam praktek 16.00 – 21.00 WIB, Kamis jam 12.00 – 16.00

KENALI KARIES GIGISEJAK DINI, MENCEGAH LEBIH BAIK DARIPADA MENGOBATI

Page 60: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

Nama lengkapnya Ahmad Faisal Ismail, tapi ia lebih populer dengan nama Ismail Sukribo atau lebih singkatnya ‘Mail’. Perkenalan

Mail dengan komik dimulai dari sobekan koran dari bungkus sayur ketika ibunya belanja di pasar. Kebetulan di sobekan itu adalah komik Panji Koming.“Sadar kalau saya suka komik, ada teman kerja Bapak saya yang punya persewaan buku, namanya Pak Slamet. Nah, beliau tiap pulang kerja mampir ke rumah membawakan saya komik. Selama bertahun tahun Pak Slamet ini rutin meminjamkan saya berbagai komik dari komiknya Pak Hasmi, Pak Kosasih sampai Tintin,” kisah Mail.

Ketika kuliah ada lomba Komik Nasional yang diadakan oleh Depdikbud, saat itu dirinya keluar sebagai juara pertama dengan komik berjudul “Si Muka Kacang”. “Itu sebenarnya sebuah ide lama, setelah menang kemudian saya membuat serial dengan tokoh yang sama berjudul “4 Nekat 5 Sempurna”, bahkan saat ini sedang dirancang untuk dibikin versi Movie-nya”, tukas pria kelahiran 31 Mei 1978 ini.

SUKRIBO, LUCU TAPI PEDASKarakter Sukribo awalnya bukan karakter untuk komik. Karakter itu dibuatnya untuk tokoh di cover buku MEKO. Saat sedang ribet menggarap skripsi, tiba-tiba pak FX Mulyadi, seorang jurnalis senior KOMPAS menghubunginya untuk membuat komik strip baru dengan karakter terserah.

SEPERTI HALNYA KOPI TANPA GORENGAN, HARI MINGGU JUGA AKAN KURANG RASANYA TANPA MEMBACA SUKRIBO DI HARIAN KOMPAS. YA, TAK TERASA SUDAH 10 TAHUN SUKRIBO

MUNCUL DI KOMPAS MINGGU. KALI INI MYMAGZ BERKESEMPATAN MENGOBROL DENGAN PENCIPTA TOKOH KARTUN LEGENDARIS TERSEBUT.

teks: SISKA RAHARJA

Profil KarirISMAIL SUKRIBO:“KOMIK ITU BUTUH RISET”

58 PROFIL KARIR

Page 61: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

“Akhirnya saya pakai aja karakter Kribo dari cover buku yang sudah biasa saya bikin itu, itupun saya juga nggak bisa ngejar bikin 10 strip seperti yang diminta. Saya cuma kirim 4 komik strip saja ke Pak Efix. Selang beberapa hari kemudian, adik sepupu saya mengabari kalau ada komik strip baru di KOMPAS yang mirip gaya gambar saya. Dan besoknya Samuel Indratma (seniman Jogja) menelpon saya dan bilang, Mail, ini di KOMPAS ada komik strip baru, dan gambarnya jelek kayak gambarmu, hahaha,” kisah Mail geli.

Sukribo pun tak pernah absen hingga hari ini. Komik strip Sukribo tidak hanya membuat tertawa, tapi kerap pula membuat telinga panas bagi yang merasa tersindir. “Sukribo udah 6 kali dapat surat peringatan dari pihak yang nggak suka dikritik. Dari PLN pernah mengancam akan menuntut saya ke pengadilan, istana presiden juga pernah, hahahaha”, tukasnya seraya tertawa.

Baik Sukribo maupun komik yang lain buatannya, semuanya pakai riset. “Banyak orang memandang sebelah mata soal riset ini. Pernah tim kami menolak mengerjakan sebuah proyek komik dari sebuah LSM Jakarta meskipun dana yang digelontorkan cukup besar, itu karena mereka menolak kami melakukan riset terlebih dahulu,” kisahnya.

Sebelum menjadi komikus, Mail sempat kuliah di Disain Interior ISI Yogyakarta, sempat pula bekerja dibidang interior dan konstruksi. “Waktu itu sama sekali gak kebayang apakah bakal bisa makan dari komik”, ujarnya. Sekarang Mail dan teman-temannya mengelola sebuah studio bernama SEBIKOM (Sedang Bikin Komik), sebuah studio yang laris mengerjakan pesanan gambar ilustrasi. Dari sinilah, Ismail Sukribo akhirnya mantap untuk hidup dari komik hingga sekarang.

PROFIL KARIR 59

Page 62: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

++

++

+ +

+

FUN FACTS!FUN FACTS!teks: SISKA RAHARJA

Tahun 1938, majalah Time memilih ADOLF HITLER sebagai ‘man of the year’.

SPIDER MAN hampir tidak diterbitkan oleh Marvel karena dikhawatirkan akan menakuti banyak orang, terutama yang

phobia dengan laba-laba.

Enam tahun sebelum SUPERMAN yang dikenal

tampan dan karismatik tercipta, sebenarnya Jerry Siegel dan Joe Shuster menciptakannya

sebagai ilmuwan telepati yang terobsesi menguasai dunia dan

berkepala botak.

MARVEL COMICS tidak akan ada jika salah satu pendirinya, Martin Goodman, jadi membeli tiket kapal udara Hindenburg untuk bulan madunya. Dia terlambat membeli tiket, dan ternyata Hindenburg tersebut jatuh terbakar di tahun 1937.

Semua MANGA di Jepang dibaca dari kanan ke kiri.

Di Jepang, lebih banyak manga yang dicetak daripada tissue toilet.

ANAK KECIL digambarkan me-miliki mata dan kepala yang besar di dalam manga. Sedangkan semakin tua usia karakter, maka matanya akan semakin kecil.

60 FUN FACTS

Page 63: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

“Apakah perbedaan antara perjanjian yang dilakukan di hadapan notaris dengan yang hanya dilakukan antar pihak saja?”~ Risma (via e-mail)

Halo Risma,“Perjanjian yang dilakukan di hadapan notaris” merupakan salah satu bentuk “akta otentik”. “Perjanjian yang dilakukan antar pihak saja” merupakan “akta di bawah tangan”. Keduanya sama-sama mengikat! Perbedaan hanya pada pembuktiannya. Akta otentik tidak perlu didukung alat bukti lain untuk dianggap benar. Akta di bawah tangan memerlukan bukti-bukti pendukung misalnya saksi, pengakuan dll untuk dapat dianggap benar menurut hukum.Tetap semangat :)www.maheka.com / www.arindra.asia

Rubrik Hukum Bisnis dan Hak Kekayaan IntelektualDi rubrik ini, pembaca dapat bertanya perihal aspek hukum dalam bisnis (misal pendirian usaha, perjanjian, franchise) dan hak kekayaan intelektual (misal paten, merek, copyright, desain industri). Rubrik ini diasuh oleh tim lawyers Maheka & Co. dan Arindra Paten Indonesia yang telah mendampingi lebih dari 100 klien korporasi dan pebisnis di Indonesia. Pertanyaan dapat dikirimkan ke redaksi MyMagz via email : [email protected], selambatnya tanggal 5 tiap bulannya.

?

Page 64: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

62 MY INTERVIEW

Bagaimana sih cerita tercetusnya 3 Composer?

Shafick : Awalnya kita gak kenal satu sama lain, kita itu diperkenalkan oleh fans-fansnya Afgan, Vidi, dan Febrian karena kita pencipta lagu-lagunya. Tadinya sama Mario dan Bemby ini cuma tau nama dan karya aja. Nah, saya coba aja kontak mereka, ngobrol, dan akhirnya jamming bareng. Terus kita nge-post mixtape lagu ciptaan kita di Youtube. Akhirnya kepikiran bikin nama, jadilah nama 3 Composer karena emang kita komposer. Setahun berlalu kita sibuk masing-masing, tiba-tiba ketemu di satu radio Jakarta dan mikir kenapa gak diseriusin. Tahun 2012, kita nekad dan lahirlah single ‘Salah Benar’.

Single ‘Salah Benar’ itu berasal dari gabungan lagu ciptaan kalian bertiga. Gimana ceritanya bisa kepikiran hal seperti itu?

Shafick : Karena kita ingin menampilkan image kita sebagai komposer. Di lagu ‘Salah Benar’ itu ada banyak hasil karya kita. Bemby Noor ambil lagu Cherrybelle yang ‘Love Is You’, ‘Datang dan Pergi’-nya Vidi, ‘Dia Dia Dia’ sama ‘Wajahmu Mengalihkan Duniaku’ yang dibawain Afgan. Kalau Mario bawa ‘Sedang Apa dan Dimana’-nya Sammy Simorangkir terus ada lagu Afgan juga ‘Terimakasih Cinta’ dan ‘Cinta Dua Hati’. Saya ambil ‘Cinta Diam-diam’-nya Febrian dan ‘Mendendam’-nya Marcell.

MY INTERVIEW

3 COMPOSER“BISA DIBILANG KAMI ITU MEROBEK LAYAR”

Nama Tengku Shafick, Bemby Noor, dan Mario Kacang, sebelumnya hanya dikenal lewat lagu-lagu ciptaan mereka saja. Sebut saja lagu Mendendam (Marcell), Love is You (Cherrybelle), Terima Kasih Cinta (Afgan), dan Sedang Apa & Dimana (Sammy Simorangkir), dan masih banyak lagi. Kini mereka sepakat melebur menjadi 3 Composer. Kali ini mereka ambil peran sebagai penyanyi, tak lagi sebagai penulis lagu.

Page 65: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

MY INTERVIEW 63

Bemby : Kita pake trik itu karena hanya penciptanya yang bisa seperti itu. Kalo ada artis lain yang nyoba kayak gitu kan bisa illegal. Tapi karena kita penciptanya, kita jadi bisa sesuka hati.

Membuat potongan-potongan lagu menjadi 1 lagu baru, lebih menantang atau lebih mudah?

Shafick : Lebih susah ya, karena latar belakang lagunya kan beda-beda. Ada yang liriknya sedih dan senang. Dan kita harus buat cerita baru di lagu ‘Salah Benar’ itu.

Mario : Sebenernya lebih sulit. Gak mudah, soalnya kalau kita bikin lagu dari nol bisa suka-suka kita mau bikin lagu kayak apa. Tapi kalo dari penggalan-penggalan lagu ini kan tak bisa sembarangan.

Tiga pencipta lagu dalam 1 band. Apa gak saling bentrok?

Shafick : Enggak lah, kita memang udah punya satu trik. Di dalam satu lagu yang kita buat ada porsinya masing-masing. Jadi di satu lagu itu tetep ada ciri khas Bemby, Mario, dan juga saya. Semua karakter kita semua harus ada di lagu itu dan itu yang jadi kekuatan.

Mario : Kalau boleh saya bilang seandainya 3 Composer ini personilnya bukan kita bertiga mungkin gak bisa seperti ini. Kita di luar musik juga jadi temen akrab banget. Pribadi kita itu saling melengkapi. Shafick itu kakak pertama yang tipenya memperhatikan semua, Bemby itu anak tengah-tengah yang diem tapi kalo ada apa-apa langsung bertindak, kalau saya anak bungsu yang paling bandel hehehe.

Tantangan terbesar kalian itu sebenernya apa sih?

Mario : Waktu bikin lagu ‘Salah Benar’itu kan liriknya berisi lagu-lagu populer, kalau nada reff-nya gak kuat, 3 Composer bisa selesai sudah. Di reff nya itu kita setengah hari sendiri mikirin nadanya. Dan kalau orang-orang bisa suka, buat aku, itu berhasil. Kedua, menjaga kesolidan. Kita harus toleransi karena kita pun jalan sendiri-sendiri jadi komposer pun bisa, nah itu yang bahaya, ruang konflik kita lebih besar. Ketiga, menciptakan musik dan lagu yang berkualitas karena kita membawa profesi. Kita harus menjaga kualitas karya kita sampe produksi dan mixing-nya, bahkan terlepas dari laku atau enggak lakunya.

Kan biasanya kalian ada di belakang panggung, merasa aneh gak waktu jadi penyanyi di atas panggung?

Shafick : Ya dibilang kagok sih ada tapi ya enggak kagok banget, soalnya Mario juga kan sempet bikin single. Bemby juga pernah ngeband. Kalo saya juga dulu pernah ngeluarin album Melayu.

Bemby : Bisa dibilang kita merobek layar. Jadi kita biasanya di belakang tapi sekarang sekaligus di depan layar juga. Tapi alhamdulilah gak merasa kagok sih.

Buat kalian, lebih suka jadi penyanyi atau pencipta lagu?

Mario : Kita lebih seneng jadi penyanyi yang menciptakan lagu sendiri. Karena kalo kita jadi pencipta lagu pernah, terus karaokean nyanyi lagu orang juga pernah. Tetep paling enak itu ya nyanyi lagu ciptaan sendiri.

teks: Edwina Primananda - foto: Fitri Wulandari

Page 66: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

teks: WINNALIA LIM

ADDICTS!THE COMICMY FRIENDS

KOMIK APA YANG PALING KAMU SUKA?Death note,,nodame cantabile,ouran host club,cardcaptor sakura, kebanyakan komik jepang

KARAKTER KOMIK APA YANG KAMU HARAP MEMANG NYATA ADA?Kamui di X-clamp, dan karakter cowo yang ada di Ouran Host Club

PERNAH COBA BIKIN KOMIK? Pernah

PERNAH REKOR NGABISIN WAKTU BERAPA LAMA UNTUK BACA/BUAT KOMIK? Sekitar 4-5 jam untuk baca

KOMIK GENRE APA YANG KAMU SUKA? Adventure karena seru dan tokohnya cakep.. haha.. comedy drama juga menarik

KALAU KAMU KOMIKUS, KAMU MAU BIKIN KOMIK SEPERTI APA?Komik adventure sekaligus comedy drama kayak Samurai X

KOMIK APA YANG PALING KAMU SUKA?Detective Conan tetap the best deh!

KARAKTER KOMIK APA YANG KAMU HARAP MEMANG NYATA ADA?Profesor X dari X-Men

PERNAH COBA BIKIN KOMIK? Pernah, komik abstrak. Komik yang storyline-nya abstrak, lebih nonjolin visualnya.

PERNAH REKOR NGABISIN WAKTU BERAPA LAMA UNTUK BACA/BUAT KOMIK? Seminggu untuk buat komik! ngejar tugas mata kuliah Comic Making

KOMIK GENRE APA YANG KAMU SUKA? Misteri, tapi yang masih realistis ya

KALAU KAMU KOMIKUS, KAMU MAU BIKIN KOMIK SEPERTI APA?Komik yang alur ceritanya mind-blowing! Komiknya harus bisa bikin pembaca ketagihan.

KOMIK APA YANG PALING KAMU SUKA?Komik-komik karangan Ikeyamada Go sama Detective Conan

KARAKTER KOMIK APA YANG KAMU HARAP MEMANG NYATA ADA?Karakter cewe yang kuat walaupun cerita cintanya ga mulus tapi akhirnya bisa nikah

PERNAH COBA BIKIN KOMIK? Pernah tapi ga bagus

PERNAH REKOR NGABISIN WAKTU BERAPA LAMA UNTUK BACA/BUAT KOMIK? Paling lama bisa 4 jam dalam sehari buat baca komik

KOMIK GENRE APA YANG KAMU SUKA? Komik romansa

KALAU KAMU KOMIKUS, KAMU MAU BIKIN KOMIK SEPERTI APA?Komik yang pemerannya pake baju fashionable, kalo jalan cerita bisa apa aja hehe

MANGA LOVER READ AND MAKE COMIC FAN OF ROMANTIC STORYWINNY RIO FITRI

Komik selalu membuat

ketagihan. Kita rela

menghabiskan waktu berjam-jam

untuk membaca komik (sambil

senyam senyum sendiri pula).

Nah bagi teman-teman MyMagz,

sebenarnya apa sih daya tarik

komik? Yuk, kita simak.

64 MY FRIENDS

Page 67: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 68: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

A SANCTUARYFOR COMIC GEEKS ALL AROUND THE WORLDteks: EDWINA PRIMANANDA

Ingin melihat tokoh-tokoh kartun dan anime ‘hidup’ dan berjalan secara nyata? Comic Market ini lah tempatnya. Comic Market , biasa disingkat sebagai Comiket, adalah pameran dan pasar komik terbesar di dunia yang diselenggarakan di Tokyo, Jepang. Pameran yang dilangsungkan selama 2 atau 3 hari di gedung Tokyo Big Sight ini berhasil menyedot setengah juta pengunjung.

Comiket biasanya diadakan 2 kali dalam setahun, yaitu di bulan Agustus dan Desember. Acara yang diisi dengan pameran dan penjualan hasil karya komik, mulai dari buku komik, anime, permainan video, kostum cosplay, hingga figurin, dan aksesori. Satu lagi yang sangat menjadi ciri khas Comiket adalah para cosplayer yang benar-benar all-out menampilkan diri mereka sebagai tokoh kartun.

Pameran ini diramaikan oleh sekitar 35 ribu circle komik/anime dan penerbit besar yang membuka stand. Pameran diadakan oleh penggemar untuk berkomunikasi dengan sesama penggemar, dan tidak untuk mencari keuntungan dari penjualan secara besar-besaran, karena acara satu ini tidak dipungut biaya masuk alias gratis.

Menuju ke tanah Eropa, festival komik terbesar kedua di dunia ada di tanah kelahiran Tintin, Perancis. The Angoulême International Comics Festival, merupakan festival komik terbesar di Eropa. Berlangsung setiap tahunnya pada bulan Januari sejak 1974 di Angoulême, Perancis, ada lebih dari 200.000 pengunjung datang setiap tahunnya.

Festival ini diadakan di beberapa tempat di kota tersebut, dan dibagi atas beberapa area, sehingga pengunjung bisa menikmati keindahan sudut kota. Di sini juga terdapat sebuah museum—le Centre National de la Bande Dessinée—yang memamerkan berbagai komik yang diperlombakan dalam festival. Selain itu, hadir pula penghargaan bergengsi bagi para insan komik dunia.

Sejak tahun 2000, festival ini dapat diakses melalui internet dengan dibangunnya Espace Cyberbédé, sehingga masyarakat juga dapat menyaksikan beberapa komik yang dipamerkan secara online.

COMIC MARKET

ANGOULEME INTERNATIONAL COMICS FESTIVAL

66 MY ARTICLE

Page 69: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

Lucca Comics & Games, konvensi komik dan game tahunan di Lucca, Italia. Event satu ini biasanya berlangsung pada akhir Oktober. Sejak tahun 1966, acara ini tumbuh

Apa event terbesar bagi seorang comic geek sepanjang tahun? Tentu saja adalah: Comic-Con! Meskipun San Diego Comic-Con International tercatat sebagai konvensi komik terbesar ke 4 sedunia dengan lebih dari 130.000 pengunjung, namun San Diego Comic-Con International merupakan yang paling populer saat ini.

Bisa dibilang bahwa Comic-Con ini merupakan ‘umroh’-nya para comic geek dari seantero dunia. Event ini dihelat selama empat hari (Kamis-Minggu) pada musim panas. Comic-Con International juga memproduksi dua konvensi lainnya, WonderCon

LUCCA COMICS & GAMES

SAN DIEGO COMIC-CON FESTIVAL

dan berkembang menjadi perhelatan komik akbar. Pada awal mulanya, pameran ini hanya digelar di alun-alun kecil di pusat kota Lucca. Namun, karena antusiasme pengunjung yang membludak, Lucca Comics and Games ini dipindahkan ke pusat kota dengan setting Abad Pertengahan.

Kini, pengunjung dapat merasakan pengalaman dunia komik bersama semua sejarahnya dan sekaligus mencicipi restoran-restoran yang menakjubkan di pusat kota Lucca yang bersejarah dan indah. Dengan sekitar 180.000 pengunjung setiap tahunnya, event ini menjadi event komik kedua yang paling populer di Eropa (setelah Angoulême Komik Festival) dan ketiga di dunia (yang pertama adalah Comiket).

dan Alternative Press Expo (APE), yang juga diselenggarakan di San Francisco. Sejak 1974, Comic-Con juga telah menganugerahkan Penghargaan Inkpot Award dan Will Eisner Awards.

Awalnya Comic-Con hanya menampilkan hal-hal yang terkait dengan buku komik, fiksi ilmiah atau fantasi, serta film atau televisi. Kini, konvensi tersebut mencakup kisaran elemen budaya pop yang lebih besar, seperti horor, animasi, anime, manga, mainan, permainan kartu koleksi, video game, komik online, dan novel fantasi.

MY ARTICLE 67

Page 70: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

WELCOME TOTHE REAL LIFE!WELCOME TOTHE REAL LIFE!

1

23Seorang perempuan yang memiliki seorang

sahabat karib seorang pria. Mereka selalu melakukan banyak hal bersama, membantu

disaat salah satunya ada yang tertimpa masalah. Si perempuan melakukannya dengan senang hati, berharap suatu saat si sahabat pria ini sadar bahwa si perempuan adalah cinta sejatinya. Mereka kemudian akan menikah dan memiliki banyak anak.

Tempat kursus dansa memang termasuk tempat favorit untuk bisa bertemu calon pasangan hidup. Atau mungkin sekedar melakukan pendekatan. Biasanya hal

itu dimulai saat kedua tokoh dipasangkan sebagai pasangan dansa. Sepertinya gerakan tari dan anggota tubuh yang menyatu adalah kombinasi sempurna untuk jatuh cinta.

PADA KENYATAANNYA : Tidak semua orang punya kemampuan sinkronisasi gerak dengan irama yang bagus. Percayalah. Kemungkinan yang terjadi adalah kita akan mempermalukan diri sendiri, bahkan frustrasi sendiri. Dan terlihat bodoh didepan orang yang kita sukai.

Hujan memang selalu identik dengan suasana yang romantis. Tidak terhitung adegan film yang menampilkan suasana penuh cinta yang diperlihatkan adegan berlarian atau berciuman ditengah rintik hujan.

BEST FRIENDS ALWAYS END UP TOGETHER

IKUT KELAS DANSA

KISSING IN THE RAIN

2favorit untuk bisa bertemu calon pasangan hidup. Atau mungkin sekedar melakukan pendekatan. Biasanya hal

itu dimulai saat kedua tokoh dipasangkan sebagai pasangan dansa. Sepertinya gerakan tari dan anggota tubuh yang menyatu adalah kombinasi sempurna untuk jatuh cinta.

Tidak semua orang punya kemampuan sinkronisasi gerak dengan irama yang bagus. Percayalah. Kemungkinan yang terjadi adalah kita akan mempermalukan diri sendiri, bahkan frustrasi sendiri. Dan

PADA KENYATAANNYA : Percayalah, berciuman di tengah deras hujan itu repotnya luar biasa. Basah, dingin, bahkan besar kemungkinan kita menghirup air hujan jika posisi berciuman kita ala sirkus seperti Peter Parker dan Mary Jane di “Spiderman”. Jelas ada alasannya kenapa orangtua kita dulu setengah mati melarang kita agar tidak berhujan-hujanan.

PADA KENYATAANNYA : Jatuh cinta dengan sahabat karib sendiri memang surga. Tetapi jumlah yang sakit hati karena cintanya hanya dirasakan sepihak, jumlahnya jauh lebih banyak daripada yang merasakan indahnya cinta yang berbalas. Yeah, reality bites. Pertemanan bisa berujung pada percintaan, tetapi sangat sedikit percintaan yang berakhir pada pertemanan.

teks: RYU DEKA

BEGITU SERINGNYA SITUASI-SITUASI INI MUNCUL DI SETIAP FILM-FILM DRAMA ROMANTIS SEHINGGA MEMBUAT PENONTONNYA PERCAYA BAHWA SEMUA HAL-HAL INDAH DI LAYAR ITU BISA TERJADI DI KEHIDUPAN NYATA.

68 MY ARTICLE

Page 71: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

46

Ada seorang rekan kerja yang sangat menyebalkan. Tidak ada seharipun kita tidak berantem, atau tidak pernah sedetikpun dia tidak membuat kita jengkel. Tetapi kemudian kita percaya bahwa sebenarnya di alam bawah sadar, dia punya rasa

terpendam pada kita. Bukankah benci itu artinya benar-benar cinta?

PADA KENYATAANNYA : Kita harus sadar. Tidak selamanya benci itu artinya benar-benar cinta. Bisa jadi dia memang benci dalam arti yang sesungguhnya. Bisa jadi karena ada masalah pribadi, atau mungkin karena murni masalah pekerjaaan. Dia terancam posisinya karena kecerdasan kita. Jadi hati-hatilah membedakan membaca situasi. Itu love and hate situation, atau hate and hate situation!

Cobalah menyetir sembarangan. Kemungkinan yang terjadi kita akan menabrak seseorang dengan

wajah rupawan, dan kita akan turun dari kendaraan untuk menolongnya. Dan disitulah perkenalan dan kisah cinta itu dimulai. Atau cobalah menumpahkan minuman di pakaian orang lain yang lewat. Disitu juga awal sebuah perbincangan bermula. Begitulah cara semesta ini mempertemukan kita.

PADA KENYATAANNYA : Kemungkinan yang terjadi adalah aksi kecelakaan kecil itu bisa membawa kita ke kantor polisi. Atau sebuah umpatan menyakitkan atau bahkan sebuah tamparan keras di pipi. Atau untuk contoh yang kedua, kita akan membantunya membersihkan tumpahan itu, dia akan melihat kita dengan pandangan aneh dan kemudian langsung ngeloyor pergi. Apes.

LOVE AND HATE SITUATION

BERLAKU NGAWUR ITU SEKSI5

Setelah berpacaran selama beberapa bulan, tiba-tiba saja ada sebuah momen yang menunjukkan bahwa ia adalah seorang bangsawan. Atau anak seorang

presiden. Dan kita adalah orang yang paling beruntung sedunia! He/she’s not jut too good to be true, they even better!

PADA KENYATAANNYA : Walau terdengar klise, tetapi kita harus tahu bahwa semua itu hanya status. Yang kita cintai orang atau posisi hirarkis? Kecuali kita masih ingin melabeli diri kita sebagai seorang social climber papan atas.

PACAR KITA KETURUNAN BANGSAWAN!

menyakitkan atau bahkan sebuah tamparan keras di pipi. Atau untuk contoh yang kedua,

tumpahan itu, dia akan melihat kita dengan pandangan aneh dan kemudian langsung

MY ARTICLE 69

Page 72: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

70 MY EVENT

Teater Garasi menghadirkan Live At Teater Garasi pada Kamis, (17/10) pukul 20.00 bertempat di Teater Garasi, Bugisan Selatan. Live At Teater Garasi kali ini menyuguhkan penampil-penampil yang memiliki karya lagu dengan permainan lirik yang ciamik. Dengan dikuratori oleh Rizky Sasono, Teater Garasi mencoba menyimak beberapa karya lirik dan musik yang holistik dari tiga musisi cutting-edge Indonesia, yaitu Wangi Hujan, Adrian Adioetomo, Adhitia Sofyan.

Tepat pada pukul delapan malam, duo musikal Wangi Hujan menjajal panggung. Adalah Erwin Zubiyan (gitaris Risky Summerbee & the Honeythief) dan Luise Aminah Najib (finalis The Voice Indonesia) yang memukau penonton dengan lagu-lagu folk akustik mereka. Ini adalah kali pertama mereka tampil dalam pentas komersil. Dalam penampilannya tersebut, mereka membawakan lagu-lagu mereka seperti “Wet”, “Good Wrong”, dan “Pulang”.

Panggung yang sebelumnya ‘biru’ mendadak dihentak dengan aksi panggung dari Adrian Adioetomo. Musisi blues yang disebut sebagai Bapak Delta Blues-nya Indonesia ini melakukan one man show yang cukup liar hanya dengan gitar dan slide-nya. Pria asal Jakarta ini menyajikan beat yang sungguh berbeda dengan penampil sebelumnya. Meski gitarnya acapkali mati, ia tetap menggeber panggung dengan lagu-lagunya seperti “Berapa Harganya”, “Lidah Api Menari”, “Telegram” dan “Sabda Baru”.

Penampil yang terakhir mengokupasi panggung malam itu adalah Adhitia Sofyan, musisi yang seluruh lagu dalam albumnya direkam secara independen di kamarnya. Ia tampil dengan ditemani keyboardist Andie Jonathan Palempung. Selama lebih dari setengah jam, penonton dibuai dengan lagu-lagu nelangsa romantis dari ketiga albumnya, termasuk juga dari album terbarunya ‘How To Stop Time’. Pagelaran malam itu ditutup dengan iringan lagu ‘Yogyakarta’ dari Kla Project yang digubah oleh Adhitia Sofyan.

LIVE AT TEATER GARASIMEMAKNAI LIRIK DALAM MUSIK

MYEVENTfoto : Illham Triyastanto

Page 73: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

MY EVENT 71

MYEVENT

Untuk menyambut sekaligus memeriahkan Hari Ulang Tahun D.I. Yogyakarta ke-257, Pemerintah Daerah Yogyakarta menggelar acara dengan tajuk Pesta Rakyat Jogja. Acara yang diisi dengan sejumlah agenda besar seperti Garebeg Mall Jogja 2013, pemasangan Penjor Jogja ke-257, Panggung Rakyat Jogja, serta Pawai Budaya dan Pisowanan Agung ini berlangsung selama 9 hari (4-12 Oktober).

Kegiatan pendahulu sudah dilaksanakan sejak 7 September 2013, berupa festival kesenian di 45 Kelurahan di Yogyakarta. Sementara itu, pada 4 sampai 7 Oktober 2013 dilaksanakan Garebeg Mall yang menghadirkan diskon khusus untuk perbelanjaan di Mall Galeria, Mall Malioboro, dan Mall Jogjatronik. Perayaan dilanjutkan pada 5 Oktober 2013 dengan pemasangan umbul-umbur dan penjor di 257 titik strategis yang diikuti juga oleh Walikota Yogyakarta.

 Hari Minggu (6/10), Malioboro menjadi sorotan perhelatan masyarakat Yogyakarta dengan hiburan panggung rakyat yang menampilkan berbagai potensi kesenian Yogyarta. Dimeriahkan pula oleh band-band lokal kenamaan seperti Endank Soekamti, Shaggydog, Jogja Hiphop Foundation, dan Captain Jack. Selain itu, panggung hiburan juga diramaikan oleh penampilan dari Opera Van Java pada Sabtu (12/10) di Alun-alun Utara.

Menandai Kirab Budaya pada Puncak HUT ke 257 Kota Yogyakarta diselenggarakan pawai budaya dan Pisowanan Ageng di Pagelaran Kraton. Pawai budaya dimulai dari Taman Parkir Ngabean sampai ke Alun-alun Utara. Peserta pawai budaya ini mencakup semua kelurahan di Yogyakarta, ditambah dengan kehadiran sister city dari Bandung dan Surabaya. Dilanjutkan dengan Pisowanan Ageng, Sultan menyampaikan Sapto Pandito Ratu atau Sabdotomo dan menerima ulu bekti.

HUT KOTA YOGYAKARTA KE-257PESTANYA RAKYAT YOGYAKARTA

teks : Edwina Primanandafoto : Ganang Adrian

Page 74: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

72 MY EVENT

GRAND OPENING ACE HARDWARE DAN INFORMA Masyarakat Jogja kini tak perlu jauh-jauh ke kota Solo atau bahkan Semarang untuk berbelanja berbagai kebutuhan perkakas dan furnishing yang cocok untuk gaya hidup modern. Ace Hardware dan Informa kini hadir menyapa masyarakat Jogja dengan menawarkan lebih dari 75.000 produk berkualitas. “Dengan hadirnya Ace Hardware di Plaza Ambarrukmo diharapkan mampu mengakomodir kebutuhan pembelanjaan masyarakat Jogja” ujar Aliyudhanto, General Manager Regional 3 PT Ace Hardware Indonesia Tbk.

LEGEND PREMIUM Untuk menjawab permintaan pelanggan yang kian meningkat, kini Legend Coffee melebarkan sayap dengan membuka Legend Premium. Bertempat di sebelah timur Legend Coffee, Legend Premium menyuguhkan tempat yang lebih cozy untuk hangout dan meeting point bagi para komunitas di Jogja. Berbagai macam games, variasi console terbaru juga ada di sini. Tak hanya itu, menu baru juga dihidangkan oleh Legend Premium, seperti Steak (import dan lokal), aneka pasta, coffee, smoothies, dll dengan harga yang bersaing.

FOODFEZT 6TH ANNIVERSARY17 Oktober lalu menjadi penanda bertambahnya usia FoodFezt. Mengangkat tema “Sixleboration” rumah makan yang terletak di kawasan Jalan Kaliurang ini menggandeng musisi-musisi seperti Jalan Pulang, Slipping Pills dan Gardika Gigih untuk menampilkan “Afternooncoustic : Kota untuk siapa?”. FoodFezt juga berkolaborasi dengan komunitas Coin A Chance yang mengadakan pengumpulan dana pendidikan untuk diberikan kepada adik-adik asuh. Selebrasi Sixleboration ini semakin menegaskan peran FoodFezt sebagai tempat makan yang juga peduli pada perkembangan sosial khususnya di Jogja. Well done and happy birthday, FoodFezt !

BINTANG ZERO 9 BALL BATTLE DIYUntuk para penggemar biliar, New Hanggar Biliyard menjadi meeting point diadakannya turnamen biliar dengan diikuti oleh 128 pebiliar yang berasal dari berbagai daerah. Terbagi dalam 16 pool babak kualifikasi, keluarlah Agus Effendy, pebiliar DIY sebagai juara Bintang Zero Ball Battle, Sabtu (12/10). Selain itu, acara ini juga dimeriahkan oleh kehadiran Nova Eliza, salah satu artis yang memiliki hobi nyodok dan juga kehadiran International Pool Player, Angel Ticoalu.

MYEVENTfoto : Illham Triyastanto

Page 75: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

MY EVENT 73

JAZZ 7 LANGITMore than jazz that you know... Sepertinya tagline tersebut berhasil membuka pandangan bahwa jazz mampu menembus batasan-batasan. Perpaduan yang harmonis antara musik jazz dengan permainan gamelan adalah pertunjukan yang paling menonjol dalam acara Jazz 7 Langit yang diadakan di Concert Hall Taman Budaya Yogyakarta (03/10). Acara yang dibintangi oleh Beben and Friends, Inna Kamarie, dan Kiai Kanjeng ini berhasil menyedot ratusan pasang mata. Bikin bulu kuduk merinding, ketika Inna Kamarie beserta Kiai Kanjeng membawakan Come Together (The Beatles), Road 66 (Rolling Stone) dan Sad But True (Metallica) membentuk komposisi harmonis antara jazz dan alat musik tradisional ini terdengar kian eksotis.

LOCFEST Festival film kearifan budaya lokal hadir di Yogyakarta dengan nama Locfest (Local Culture Film Festival). Berlangsung pada Kamis- Sabtu (17-19/10) di Gedung Societet Taman Budaya Yogyakarta, Locfest menghadirkan screening 25 film pendek nusantara yang bertemakan kearifan lokal. Locfest mengundang tiga juri yaitu Hanung Bramantyo, Ladya Cheryl, dan Ifa Isfansyah. Dari 3 juri tersebut tercetuslah 3 penghargaan yaitu 1 Film Terbaik dan 2 Film Penghargaan Khusus. Film terbaik jatuh pada Say Hello to Yellow (Yogyakarta). Selain pemutaran film, Locfest menghadirkan workshop “How To Create and Arrange Film Festival’ dengan pembicara Ricas Cwu, Lulu Ratna, dan Ismail Basbeth.

MADAM TAN Pengen menikmati masakan dari beragam negara di Asia dalam satu tempat? Tak perlu jauh-jauh, kini di Jogja telah hadir Madam Tan Wok Bar. Resto yang terletak di bilanganC. Simanjuntak ini menyuguhkan kuliner hidangan rumahan dari elegansi rasa di berbagai negara di Asia. “Mengusung konsep ‘wok bar’, para pelanggan bisa memilih topping sesuai selera mereka masing-masing” ujar Dion Setyawan, si pemilik resto. Dengan memboyong Chef yang sudah berpengalaman, kalian perlu coba Bakmi Goreng Bumbu Sze Chuan, Salmon Steak Teriyaki with Wasabi Slaw dan Orange Pannacotta yang merupakan perpaduan mango sauce dan orange tuille.

ECOMUSICAJumat, (18/10) hadir acara Ecomusica persembahan mahasiswa D3 Akuntansi UGM yang berlangsung di Hall Gedung Purnabudaya UGM. Acara dengan tema Diversity in One Night ini dimulai pada pukul 19.00. Berbagai guest star yang meramaikan panggung antara lain Summer In Vienna, Plenthong Konslet, FSTVLST, dan ditutup dengan aksi band asal Jakarta, Payung Teduh.

MYEVENT

Page 76: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

74 MY EVENT

MYEVENT

Bertempat di Fisipol dan FIB UGM, PSSAT (Pusat Studi Sosial Asia Tenggara) UGM mengadakan International Conference On Constructing Southeast Asia (COCONSEA) Rabu-Kamis (23-24/10). Konferensi ini hadir sebagai sebuah upaya yang bertujuan untuk menyamakan persepsi terhadap mengenai Asia Tenggara guna menyongsong cita-cita terbentuknya Masyarakat ASEAN pada tahun 2015.

Konferensi  ini menghadirkan pembicara antara lain Dr. Sriprapha Petcharamesree (Human Rights and Peace Studies, Mahidol University Thailand), Prof. Dr Bambang Purwanto (Department of History UGM), Ambassador Wiryono Sastrohandoyo (Permanent Indonesia Representative to the UN in Vienna), dan Assoc. Prof. Suthipan Chirathivat (Faculty of Economics, Chulalongkorn University Tahiland).

Agenda ini berlangsung selama dua hari ini terbagi atas dua sesi plenary yang digelar di Ruang Seminar Timur Fisipol dan kemudian juga dilanjutkan dengan parallel sessions dengan presentasi paper mengenai berbagai isu-isu seputar Asia Tenggara. Parallel sessions ini menghadirkan presentator akademisi dari universitas-universitas terkemuka di ASEAN, diharapkan sesi-sesi ini dapat menyamakan persepsi menuju Masyarakat ASEAN 2015.

Hadir pula sesi khusus dari Mahidol University Thailand dan Friedrich Ebert Stiftung. Selain konferensi dan sesi-sesi pararel, COCONSEA 2013 juga menggelar Cultural Dinner yang dimeriahkan dengan penampilan-penampilan tradisional dari berbagai negara di Asia Tenggara.

COCONSEA 2013International Conference On Constructing South East Asia

Page 77: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

MY EVENT 75

Mengenalkan Indonesia di luar negeri bisa dilakukan dengan berbagai cara. Salah satu dengan yang dilakukan oleh BRL Production (Executive Producer DJila, Event Producer Uchy Prijodipoero dan Producer DJ CBee ) lewat “Bali Sensation”. Mengambil tempat di The Tiger VIP, para sosialita dan clubber Helsinki berhasil memadukan music club racikan DJIla dan CBee dengan nuansa Bali yang kental lewat ilustrasi Maman, penari Bali. Event ini merupakan salah satu upaya yang dilakukan oleh BRL Production dalam rangka mempopulerkan Indonesia dibelahan bumi Eropa, Finlandia khususnya. (Photo by Rio Wibowo)

“BALI SENSATION” DI FINLANDIA

MELODICAL P R O J E C T

2013Setelah sukses menyelenggarakan pre-event Pemecahan Rekor MURI: “KUBUS BERGAMBAR PITA AUTISME DARI RANGKAIAN PUZZLE TERBANYAK: 22.000 PUZZLE” bersama siswa-siswi 3 yayasan autisme di Yogyakarta, Muhammadiyah Medical Students’ Activities (MMSA) Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan UMY melanjutkan rangkaian acaranya dengan mempersembahkan konser Melodical Project 2013. Sekitar 200an penonton memadati Sportorium UMY pada 21 September 2013 untuk menikmati penampilan dari Maliq & d’Essentials, Endah N Rhesa, The Everyday Band danJavablanca . Termasuk performance Wayang Gaul lewat permainan shadow puppet nya membawakan sebuah kisah tentang autisme yang diangkat langsung dari life-story siswa dari yayasan autisme.

MYEVENT

Page 78: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

76 ADVERTORIAL

Page 79: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 80: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"

@ ArrazyFansur

@FELAYY

@nurulls @RAIN_ARRA @rssarmdhni

@gemmazani @Jagagad @noortaufiq_

@ AWANGIZM@ fafimetta

PADA TANGGAL 1 - 3 OKTOBER 2013 LALU, MYMAGZ MEMBUKA BOOTH DALAM ACARA ASEAN YOUTH EXPO 2013 DI UNIVERSITY CLUB UNIVERSITAS GADJAH MADA. DI ACARA INI MYMAGZ MENGADAKAN

PHOTO CONTEST DENGAN LATAR BELAKANG LOGO MYMAGZ. DAN INI DIA PARA PEMENANGNYA! CONGRATS!

Page 81: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"
Page 82: MyMagz #19 "KOMIKABOOM"