nilai manfaat ekonomi air rumah tangga di kawasan …

84
NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN HUTAN LINDUNG RAMPUNAN SUMBER MATA AIR BARERENG DESA RAMPUNAN KECAMATAN MASALLE KABUPATEN ENREKANG SKRIPSI SYARWAN HAMID 105951106516 PROGRAM STUDI KEHUTANAN FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR MAKASSAR 2021

Upload: others

Post on 17-Feb-2022

8 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

i

NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA

DI KAWASAN HUTAN LINDUNG RAMPUNAN SUMBER

MATA AIR BARERENG DESA RAMPUNAN

KECAMATAN MASALLE

KABUPATEN ENREKANG

SKRIPSI

SYARWAN HAMID

105951106516

PROGRAM STUDI KEHUTANAN

FAKULTAS PERTANIAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR

MAKASSAR

2021

Page 2: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

ii

NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN

HUTAN LINDUNG RAMPUNAN SUMBER MATA AIR BARERENG

DESA RAMPUNAN KECAMATAN MASALLE

KABUPATEN ENREKANG

OLEH

SYARWAN HAMID

105951106516

SKRIPSI

Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Memperoleh Gelar Sarjana Kehutanan

Strata Satu (S-1)

PROGRAM STUDI KEHUTANAN

FAKULTAS PERTANIAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR

MAKASSAR

2021

Page 3: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

iii

HALAMAN PENGESAHAN

Judul : Nilai Manfaat Ekonomi Air Rumah Tangga Di Kawasan

Hutan Lindung Rampunan Sumber Mata Air Barereng Desa

Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang.

Nama : Syarwan Hamid

Stambuk : 105951106515

Program Studi : Kehutanan

Fakultas : Pertanian

Makassar, Februari 2021

Disetujui

Pembimbing I Pembimbing II

Dr. Irma Sribianti, S.Hut., MP., IPM. Ir.Muhammad Tahnur,S.Hut.,M.Hut., IPM.

NIDN. 0007017105 NIDN. 0912097208

Diketahui,

Dekan Fakultas Pertanian Ketua Prodi Studi Kehutanan

Dr. H. Burhanuddin, S.Pi., MP. Dr.Ir, Hikmah, S.Hut, M.Si., IPM.

NIDN. 0912066901 NIDN. 0011077101

Page 4: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

iv

PENGESAHAN KOMISI PENGUJI

Judul : Nilai Manfaat Ekonomi Air Rumah Tangga Di Kawasan

Hutan Lindung Rampunan Sumber Mata Air Barereng Desa

Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang.

Nama : Syarwan Hamid

Stambuk : 105951106516

Program Studi : Kehutanan

Fakultas : Pertanian

SUSUNAN KOMISI PENGUJI

Nama Tanda Tangan

1. Dr. Irma Sribianti, S.Hut.,MP.,IPM (..............................)

Pembimbing I

2. Ir. Muhammad Tahnur, S.Hut., M.Hut.,IPM (..............................)

Pembimbing II

3. Muthmainnah, S.Hut., M.Hut (..............................)

Penguji I

4. Dr. Ir. Hasanuddin Molo, S.Hut., M.Hut., IPM (..............................)

Penguji II

Page 5: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

v

PERNYATAAN KEASLIAN SKRIPSI

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Syarwan Hamid

NIM : 105951106516

Program Studi : Kehutanan

Judul : Nilai Manfaat Ekonomi Air Rumah Tangga Di Kawasan

Hutan Lindung Rampunan Sumber Mata Air Barereng Desa

Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang.

Menyatakan dengan sebenarnya bahwa Skripsi yang saya tulis ini benar

merupakan hasil karya sendiri dan bukan merupakan pengambilan tulisan atau

pikiran orang lain yang saya akui sebagai hasil tulisan atau pikiran sendiri.

Apabila dikemudian hari terbukti atau dapat dibuktikan bahwa Skripsi ini

hasil jiblakan, maka saya bersedia menerima sanksi atas perbuatan tersebut sesuai

dengan ketentuan yang berlaku.

Makassar, Februari 2021

Yang membuat pernyataan

Penulis

Page 6: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

vi

ABSTRAK

Syarwan hamid (105951106516) Nilai Manfaat Ekonomi Air Rumah Tangga Di

Kawasan Hutan Lindung Rampunan sumber mata air Barereng Desa Rampunan

Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang yang di bimbing oleh Irma Sribianti

dan Muhammad Tahnur.

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui Nilai Manfaat Ekonomi Air

Rumah Tangga Di Kawasan Hutan Lindung Rampunan sumber mata air Barereng

Desa Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang. Penelitian ini di

laksanakan selama 4 bulan mulai bulan Oktober 2020 sampai Januari 2021.

Lokasi penelitian di laksanakan di Desa Rampunan Kecamatan Masalle

Kabupaten Enrekang. Pengambilan data pada penelitian ini dengan menggunakan

kuisioner atau cara mengumpulkan data melalui wawancara secara langsung

kepada 36 responden/KK dengan menggunakan daftar pertanyaan, data primer

yang dikumpulkan adalah jumlah air yang digunakan masyarakat sehari-hari.

Dalam hal ini Teknik pengambilan data primer dilakukan dengan cara

mengadakan pengamatan secara langsung terhadap objek yang akan diteliti. Hasil

penelitian menunjukan Nilai Manfaat Ekonomi Air Rumah Tangga Di Kawasan

Lindung Rampunan sumber mata air Barereng Desa Rampunan Kecamatan

Masalle Kabupaten Enrekang dapat disimpulkan bahwa nilai manfaat air di

Kawasan Hutan Lindung Rampunan sumber mata air Barereng sebesar

Rp.18.678.000 dengan rata-rata pemakaian setiap responden/KK sebesar

Rp.518.833/Tahun.

Kata Kunci: Nilai Manfaat, Air, Rumah Tangga, Hutan Lindung

Page 7: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

vii

KATA PENGANTAR

Puji syukur kita panjatkan aras kehadirat Allah SWT, yang telah

melimpahkan rahmat dan hidaya-Nya kepada kita semua terutama kepada penulis

sehingga penulisan skripsi dengan judul “Nilai Manfaat Ekonomi Air Rumah

Tangga Di Kawasan Hutan Lindung Rampunan sumber mata Air Barereng

Desa Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang” sebagai salah

satu syarat untuk meperoleh gelar Sarjan Kehutanan dapat terselesaikan. Salam

dan salawat senantiasa kita curahkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad

SAW sebagai suriteladan bagi kita semua dalam menempuh kehidupan di dunia

ini.

Skripsi ini disusun sebagai salah satu bukti bahwa penulis telah

menyelesaikan penelitian di Desa Rampunan. Penulis menyadari tentunya Skripsi

ini masih terdapat banyak kesalahan mengingat keterbatasan ilmu dan

pengetahuan yang di miliki penulis, untuk itu kritik dan saran dari berbagai pihak

baik pembimbing maupun penguji serta penulis harapkan demi terselesaikannya

Skripsi ini.

Penulis menyadari penulisan Skripsi ini tentunya tidak akan dapat

terselesaikan tanpa bantuan dan dukungan dari berbagai pihak. Oleh karena itu,

pada kesempatan ini penulis menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya

kepada Dr. Ir. Irma Sribianti, S.Hut., MP., IPM. selaku dosen pembimbing I dan

Ir.Muhammad Tahnur, S.Hut., M.Hut., IPM. selaku dosen pembimbing II yang

dengan tulus sudah bersedia meluangkan waktunya untuk membimbing penulis.

Page 8: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

viii

Ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya dari Penulis sampaikan

kepada semua pihak yang telah memberikan dukungann baik materi maupun

tenaga dalam usaha menyelesaikan Skripsi ini, yaitu kepada

1. Dr. H. Burhanuddin, S.Pi., MP. selaku Dekan Fakultas Pertanian Universitas

Muhammadiyah Makassar.

2. Ucapan terima kasih kepada Dr. Ir. Hikmah,S.Hut., M.Si., IPM. selaku Ketua

Program Studi Kehutanan, Muthmainnah, S.Hut., M.Hut. selaku dosen penguji

I dan Dr.Ir. Hasanuddin Molo,S.Hut., M.Hut., IPM. selaku dosen penguji II

serta seluru staf pengajar/dosen dan karyawan di Fakultas Pertanian yang telah

memberikan arahan, nasehat dan masukan selama ini.

3. Kedua orang tua beserta kakak dan keluarga besar penulis yang banyak

memberikan doa dan dukungan selama ini

4. Kepada teman-teman angkatan 2016 yang telah memberikan bantuan serta

nasehat selama ini.

5. Sahabat-sahabatku. Mahathir, Rustam, Marten, dan Muh. Imam Hasbullah,

Terima kasih atas dorongan semangat dan kebersamaan yang tidak akan

terlupakan.

Makassar, Februari 2021

Penulis

Page 9: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

ix

DAFTAR ISI

Halaman

HALAMAN JUDUL ...................................................................................... i

HALAMAN PENGESAHAN ........................................................................ iii

PENGESAHAN KOMISI PENGUJI ........................................................... iv

PERNYATAAN KEASLIAN SKRIPSI ....................................................... v

ABSTRAK ...................................................................................................... vi

KATA PENGANTAR .................................................................................... vii

DAFTAR ISI ................................................................................................... ix

DAFTAR TABEL .......................................................................................... xi

DAFTAR GAMBAR ...................................................................................... xii

DAPTAR LAMPIRAN................................................................................. xiii

I. PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang ................................................................................. 1

1.2. Rumusan Masalah............................................................................ 3

1.3. Tujuan Penelitian ............................................................................. 3

1.4. Manfaat penelitian ........................................................................... 3

II. TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Profil Keadaan Umum Lokasi ......................................................... 4

2.2. Hutan ............................................................................................... 5

2.3. Kawasan Sumber Mata Air.............................................................. 8

2.4. Nilai ................................................................................................. 10

2.5. Nilai Manfaat ................................................................................... 11

2.6. Kerangka Pikir ................................................................................. 13

III. METODE PENELITIAN

3.1. Temopat Dan Waktu ........................................................................ 14

3.2. Objek Dan Alat Penelitian ............................................................... 14

3.3. Populasi Dan Sampel ....................................................................... 14

Page 10: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

x

3.4. Teknik Pengumpulan Data .............................................................. 15

3.5. Jenis Data ......................................................................................... 16

3.6. Analisis Data.................................................................................... 16

3.7. Defenisi Oprasional ......................................................................... 17

IV. KEADAAN UMUM LOKASI PENELITIAN

4.1. Letak Luas dan Lokasi ................................................................... 18

4.2. Keadaan Geografis ......................................................................... 18

4.3. Penggunaan Lahan ......................................................................... 18

4.4. Keadaan Ekonomi .......................................................................... 19

4.5. Jumlah Penduduk ........................................................................... 20

4.6. SaranaPendidikan ........................................................................... 20

V. HASIL DAN PEMBAHASAN

5.1. Identitas Responden ....................................................................... 21

5.2. Nilai Manfaat Air ........................................................................... 23

VI. PENUTUP

6.1. Kesimpulan .................................................................................... 31

6.2. Saran ............................................................................................... 31

Daftar Pustaka ................................................................................................ 32

Lampiran.......................................................................................................... 34

Riwayat hidup.................................................................................................. 69

Page 11: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

xi

DAFTAR TABEL

No. Teks Halaman

1. Jumlah Penduduk Menurut Jenis Pekerjaan di Desa Rampunan

Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang ................................................ 19

2. Jumlah penduduk setiap dusun di Desa Rampunan Kecamatan Masalle

Kabupaten Enrekang. ................................................................................ 20

3. Jumlah responden berdasarkan umur ........................................................ 21

4. Jumlah penduduk berdasarkan pendidikan............................................. 22

5. Jumlah pemanfaatan air berdasarkan tanggungan keluarga. ..................... 23

6. Penerimaan Komsumsi Air di Desa Rampunan Kecamatan Masalle

Kabupaten Enrekang ................................................................................. 24

7. Biaya Komsumsi Air di Desa Rampunan Kecamatan Masalle

Kabupaten Enrekang. ................................................................................ 26

8. Nilai Manfaat Air Desa Rampunan Kecanmatan Masalle Kabupaten

Enrekang. .................................................................................................. 28

Page 12: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

xii

DAFTAR GAMBAR

No. Teks Halaman

1. Kerangka Berfikir…………….………………………………...…..13

2. Wawancara dengan responden………………………...……..….....64

3. Wadah penampungan air……………………………………….... .. 65

4. Jergen untuk penampungan air………………………...……….......66

5. Drum untuk penampungan air………………………...………........67

Page 13: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

xiii

DAFTAR LAMPIRAN

No. Teks Halaman

1. Surat izin penelitian..............................................................................34

2. Kuisioner responden.............................................................................35

3. Identitas responden...............................................................................37

4. Biaya konsumsi dan jumlah pengeluaran..............................................39

5. Penerimaan konsumsi air......................................................................51

Page 14: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

1

I. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Hutan adalah suatu ekosistem berupa hamparan lahan berisi sumber

daya alam hayati yang di dominasi oleh pepohonan dalam persekutuan alam

lingkungannya, yang satu dengan yang lainnya tidak terpisahkan. Hutan

sebagai penyimpanan sumber daya alam (SDA) yang melimpah bagi

masyarakat sekitar hutan. Hutan terbagi atas 3 yaitu: hutan lindung, hutan

konservasi, hutan produksi.

Hutan Lindung adalah kawasan hutan yang mempunya fungsi pokok

sebagai perlindungan sistem penyangga kehidupan untuk mengatur tata air,

mencegah banjir, mengendalikan erosi, mencegah ilustrasi air laut dan

menjaga kesuburan tanah (UUD RI No 41tahun 1999). Sedangkan menurut

bina program kehutanan (1981), hutan lindung di definisikan sebagai

kawasan sebagai hutan karena keadaan dan fisik wilayahnya perlu di bina dan

dipertahankan sebagai hutan dengan penutupan vegetasi secara tetap untuk

kepentingan hidrologi (mengatur tata air dan mencegah erosi, serta

mememlihara keawetan dan kesuburan tanah) baik dalam kawasan hutan

hutan yang bersangkutan maupun di luar kawasan hutan yang di pengaruhi

apabila hutan lindung diganggu, maka hutan tersebut akan kehilangan

fungsinya sebaga perlindungan, bahkan akan menimbulkan bencana alam,

seperti banjir, erosi, maupun tanah longsor. Hutan lindung menghasilkan

bukan hanya produk yang kasat mata seperti kayu dan non kayu, tetapi

juga menghasilkan intangible produk yang manfaat dan keberadaannya

Page 15: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

2

semakin dibutuhkan baik oleh masyarakat yang berdekatan dan jauh

dengan hutan (Kirsfianti dkk, 2005).

Salah satu potensi sumber daya alam yang dapat mendukung

pembangunan adalah sumber daya air. Air merupakan sumber daya alam

karunia Allah SWT yang sangat di perlukan oleh manusia sepanjang masa

dan menjadi bagian dari kebutuhan dasar manusiawi yang sangat penting. Air

juga dapat berguna sebagai air baku untuk air minum, air untuk irigasi, air

untuk kebutuhan sehari-hari seperti mandi dan mencuci, air untuk kebutuhan

industri maupun air yang digunakan untuk keperluan lain seperti

pemancingan dan kolam renang. Keberlajutan sumber daya air ini perlu di

jaga mengigat manfaat yang sangat penting dalam kehidupan dan

pembangunan. Gangguan terhadap kemampuan hutan dalam menyediakan

sumberdaya air akan menurunkan kualitas hidup manusia (Nurarifatul

Ulya dkk, 2014).

Salah satu aset yang dimiliki oleh Desa Rampunan adalah kawasan

lindung Rampunan. Kawasan lindung Rampunan merupakan temat atau

wilayah yang terletak Di Desa Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten

Enrekang. Adapun kawasan hutan lindung sekitar 70 hektar. Di Kabupaten

Enrekang Kawasan lindung Rampunan difungsikan sebagai kawasan

perlindungan resapan air dan kawasan perlindungan sekitar mata air. Di

fungsikan demikian karena di kawasan lindung Rampunan ini terdapat

sumber mata air yang mempunyai debit yang cukup besar sehingga mampu

memasok kebutuhan air di sekitarnya. Besar debit air yang keluar di kawasan

Page 16: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

3

lindung menjadi Kawasan tersebut sumber mata air bagi masyarakat sekitar

kawasan lindung Rampunan. Adapun penggunaan sumber mata air Barereng

di salurkan kepada masarakat di sekitar Desa Rampunan. Sumber mata air

kawasan lindung Rampunan untuk masyarakat Desa Rampunan. Menyadari

pentingnya kawasan hutan lindung ini, diperlukan penelitian untuk

mengetahui seberapa besar manfaat ekonomi air rumah tangga di kawasan

sumber mata air Barereng di Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang.

1.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian di atas rumusan masalah dalam penelitian ini

adalah seberapa besar nilai manfaat air rumah tangga di kawasan hutan

lindung rampunan sumber mata air Barereng Desa Rampunan Kecamatan

Masalle Kabupaten Enrekang.

1.3. Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui nilai manfaat air rumah

tangga di kawasan hutan lindung Rampunan sumber mata air Barereng di

Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang.

1.4. Manfaat penelitian

1. Sebagian bahan masukan bagi instansi pemerintahan di Kabupaten

Enrekang dalam pengelolahan sumber daya air di Barereng sebagai

sumber air bersih masyarakat di sekitar kawasan hutan lindung .

2. Memberikan informasi tentang nilai ekonomi air bagi masyarakat yang ada

di sekitar kawasan hutan lindung Rampunan sumber mata air Barereng

Desa Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang.

Page 17: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

4

II. TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Keadaan Umum Lokasi

Jarak terjauh antara tempat tinggal pengguna sumber air adalah 500

meter. Sedangkan jarak yang terdekat adalah 100 meter. Adapun jarak tempat

tinggal responden konsumen air untuk kebutuhan rumah tangga. Jarak antara

tempat tinggal konsumen air dengan sumber air jarak rumah responden

dengan sumber air tergolong relatif dekat sehingga masyarakat dapat dengan

mudah memperoleh air untuk kebutuhan sehari-hari rumah tangga,

masyarakat yang jarak rumahnya dibawah 150 meter lebih dominan

memasang dan menggunakan selang maupun pipa penyalur yang dapat

mengalirkan air dari sumber air ke rumah ataupun kamar mandi masyarakat

Desa Rampunan.

Desa Rampunan terletak 65 KM dari Ibukota Kabupaten Enrekang, atau 5

Km dari Ibukota Kecamatan Masalle dengan luas wilayah 13 Km2, dengan

batas-batas sebagai berikut :

• Sebelah Utara berbatasan dengan Desa Mundan

• Sebelah Selatan berbatasan dengan Desa Buntu Sarong

• Sebelah Timur berbatasan dengan Desa Mata Allo

• Sebelah Barat berbatasan dengan Desa Mundan. ( Profil desa Rampunan,

2017 ).

Konsumen air sektor rumah tangga di lokasi Desa Rampunan

semuanya memanfaatkan sumber mata air Barereng untuk memenuhi

Page 18: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

5

kebutuhan hidup rumah tangga. seperti kebutuhan mandi, memasak dan

minum

2.2. Hutan

Hutan adalah suatu kesatuan ekosistem berupa hampara luas berisi sumber

daya hayati yang didominasi pepohonan dalam persekutuan alam lingkungannya,

yang satu dengan yang lain tidak dapat di pisahkan.

a. Hutan Lindung

Menurut undang-undang no 41, (tahun 1999) dijelaskan bahwa.

Hutan lindung adalah kawasan hutan yang mempunyai fisik pokok

sebagai perlindungan sistem penyangga kehidupan untuk mengatur tata

air, mencegah banjir, mengendalikan erosi, mencegah instrusi air laut dan

memelihara kesuburan tanah. Manfaat hutan lindung memiliki banyak

sekali manfaat, baik itu untuk manusia maupun untuk hewan dan tumbuh-

tumbuhan fungsi hutan lindung yang sangan penting adalah sebagai

penjaga kualitas lingkungan serta ekosistem yang berada di dalamnya.

Adapun fungsi hutan lindung adalah sebagai berikut.

1. Mencegah Banjir

Hutan yang terjaga kelestariannya mempunyai fungsi untuk

memaksimalkan penyerapan air hujan agar tidak meluap. Kemampuan

untuk menampung air hujan dalam jumlah yang sangat banyak

merupakan suatu pengendalian yang sangsat efisien.

Page 19: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

6

2. Sebagai Penyimpanan Cadangan Air Tanah

Hutan lindung juga berfungsi sebagai daerah penyimpanan air

karena hutan lindung mempunyai pohon-pohon besar yang mampu

menyimpan air tanah dalam jumlah yang banyak.

3. Sebagai Pencegah Erosi

Erosi merupakan pengikisan tanah yang di sebabkan oleh air

hujan salah satu fungsi hutan lindung mencegah terjadinya erosi.

Akibat erosi ini maka sungai sungai yang ada di bawahnya akan

mengalami pendangkalan.

b. Hutan Produksi

Hutan produksi adalah kawasan hutan yang dimanfaatkan untuk

memproduksi hasil hutan. Negara bisa memberikan pengelolahan hutan

Negara berupa konsesi kepada pihak swasta untuk di manfaatkan dan di

kelolah hasil hutannya. Hasil hutan yang dimaksud berupa kayu dan non

kayu. Hutan produksi terdiri atas:

1. Hutan produksi tetap adalah yang bisa diekploitasi hasil hutannya

dangan cara tebang pilih maupun tebang habis.

2. Hutan produksi terbatas adalah hutan yang dialokasikan untuk

diekploitasi kayunya dalam intensitas rendah. Penebangan kayu masih

bisa dilakukan dengan menggunakan metode tebang pilih. Hutan jenis

ini umumnya berada di wilaya pegunungan yang memiliki lereng

lereng curam. Areal ini bisa ditetapkan sebagai hutan produksi

Page 20: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

7

terbatas setidanya memiliki skor 125-174, di luar kawasan lindung

seperti hutan konservasi atau hutan lindung.

c. Hutan Konservasi

Kawasan konservasi adalah kawasan hutan dengan cirri khas

tertentu, yang mempunyai fungsi pokok keawetan keragaman tumbuhan

dan satwa serta ekosistemnya. Adapun hutan konservasi terdiri atas.

1. Kawasan suaka alam kawasan dengan cirri khas tertentu, baik darat

maupun di perairan yang mempunyai fungsi pokok sebagai kawasan

pengawetan keaneka ragaman tumbuhan dan satwa serta ekosistemnya

yang juga befungsi sebagai wilayah sistem penyangga kehidupan.

Kawasan suaka alam terdiri dari yaitu

a. Cagar alam kawasan suaka alam yang karena keadaan alamnya

mempunyai kekhasan tumbuhan, satwa dan ekosistemnya tertentu

yang perlu di lindungi dan di perkembangkan secara langsung dan

alami.

b. Suaka marga satwa adalah kawasan suaka alam yang mempunyai

ciri khas berupa keanekaragaman dan atau keunikan jenis satwa

yang untuk kelangsungan hidupnya dapat dilakukan pembinaan

terhadap habitatnya.

2. Kawasan pelestarian alam adalah kawasan dengan ciri khas tertentu,

baik di darat maupun perairan yang mempunyai fungsi perlindungan

sistem penyangga kehidupan pengawetan keanekaragaman jenis

Page 21: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

8

tumbuhan dan satwa, serta pemanfaatan secara lestari sumber daya

alam hayari dan ekositemnya. Adapun kawasan pelestarian alam yaitu

a. Taman Nasional adalah kawasan pelestarian yang mampunyai

ekosistem asli, di kelolah dengan sistem zonasi yang di manfaatkan

untuk tujuan penelitian, ilmu pengetahuan, pendidikan, menunjang

budaya, parawisata dan rekreasi.

b. Taman Hutan Raya adalah pelestarian alam untuk tujuan koleksi

tumbuhan dan atau satwa yang alami atau buatan, jenis asli dan

bukan asli, yang yang di manfaatkan baki kepentingan penelitian,

ilmu pengetahuan.

c. Taman Wisata Alam adalah kawasan pelestarian alam terutam di

manfaatkan untuk parwaisata dan rekreasi alam.

2.3. Kawasan Sumber Mata Air

Hutan Lindung adalah kawasan hutan yang menpunya fungsi pokok

sebagai perlindungan sistem penyangga kehidupan untuk mengatur tata air,

mencegah banjir, mengendalikan erosi, mencegah ilustrasi air laut dan

menjaga kesuburan tanah (UUD RI No 41tahun 1999).

Kawasan sekitar mata air adalah kawasan di sekeliling mata air yang

mempunyai manfaat penting untuk mempertahankan fungsi mata air

(Koppres No 32/1990 tentang pengelolahan kawasan lindung). Perlindungan

tentang kawasan sekitar mata air di lakukan untuk melindungi mata air dalam

kegiatan budidaya yang dapat merusak kualitas air dan kondis fisik kawasan

Page 22: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

9

sekitar. kriteria kawasan sekitar mata air adalah sekurang kurangnya dengan

jari-jari 200 meter di sekitar mata air.

Sumber daya air merupakan bagian dari sumber daya alam yang

mempunyai sifat yang sangat berbeda dengan sumber alam lainnya. Air

adalah sumber daya yang terbaharui, bersifat dinamis mengikuti siklus

hidrologi yang secara alami berpinda-pinda serta mengalami perubahan

bentuk dan sifat (Kodoatie dkk, 2002). Tedapat dua sumber daya air yaitu air

bawah tanah dan air permukan tanah. Air permukaan adalah semua air yang

terdapat di permukaan tanah seprti air sungai, air waduk, air kolam, air dalam

sistem irigasi dan semtem drainase serta air yang keluar dari sumber mata air.

Air ini di manfaatkan untuk berbagai keperluan misalnya untuk kebetuhan

domestik, irigasi pertanian dan pembangkitan listrik, industry dan pariwisata

(Kodoatie dan Syarif, 2005).

Pengelolahan sumber daya air termasuk sumber mata air meliputi

beberapa aspek antara lain: pemanfaatan, pelestarian dan pengendalian

(Kodoatie dkk, 2002).

a. Aspek pemanfaatan sumber daya air termasuk sumber mata air ini

biasanya untuk berbagai keperluan misalnya untuk kebutuhan domestik,

irigasi dan pertanian, pembangkitan listrik serta industri dan pariwisata.

Biasanya yang terlintas dalam pikiran manusia adalah aspek pemanfaatan

ini. Setelah terjadi ketidak keseimbangan antara kebutuhan dengan yang

tersedia, manusia akan mulai sadar akan aspek yang lain.

Page 23: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

10

b. Aspek pelestarian agar aspek pemanfaatan dapat berkelanjutan maka

sumber daya air perlu di jaga kelestariannya baik dari segi jumlah atau

mutunya. Menjaga daerah tangkapan hujan, menjaga air dan pencemaran

limbah merupakan bagian dari pengelolahan.

c. Aspek pengendalian selain member manfaat air juga memiliki daya rusuk

maupun kimiawi, karena itu tidak boleh dilupakan adalah pengendalian

terhadap daya rusuk yang berupa banjir dan pencemaran.

2.4. Nilai

Nilai merupakan persepsi manusia, tentang makna suatu objek

tertentu, tempat dan waktu tertentu pula. Persepsi merupakan ungkapan,

pandangsan, persepektif seseorang tentang atau terhadap suatu benda, dengan

proses pemahaman melalui panca indera yang di teruskan ke otak untuk

pemikiran dan di sini berpadu dengan harapan atau norma-normakehidupan

yang melekat pada individu-individu atau masyarakat tersebut (Djijono,

2002).

David dan Johnson (1987), mengklarisifikasikan nilai berdasarkan

cara penilaian atau penentuan besar nilai di lakukan yaitu:

1. Nilai pasar yaitu nilai yang ditetapkan melalui transaksi pasar

2. Nilai kegunaan yaitu nilai yang di peroleh dari penggunaan sumber daya

tersebut oleh individu tertentu.

3. Nilai social yaitu nilai yang di tetapkan melalui peraturan, hokum ataupun

perwakilan masyarakat.

Page 24: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

11

2.5. Nilai Manfaat

Nilai manfaat merupakan upaya untuk mentukan nilai atau manfaat

dari suatu barang atau jasa untuk kepentingan manusia. Menurut Suparmoko

(1995), bahwa nilai hutan dapat di lihat dari manfaat yang di peroleh dari

hutan. manfaat tersebut adalah.

1. Manfaat riil (reai benefit) yaitu manfaat yang timbul bagi seorang yang

tidak diimbangi oleh hilangnya manfaat bagi pihak lain.

2. Manfaat semua yaitu manfaat yang timbul dari suatu proyek dan di terima

oleh sekelompok orang tertentu, tetapi ada sekelompok orang lain yang

menjadi menderita karena adanya proyek tertentu.

Sumber daya hutan Indonesia menghasilkan berbagai manfaat uang

dapat dirasakan pada tingkatan local, nasional maupun global manfaat

terdiri atas:

1. Nilai manfaat nyata(tangible)

Nilai manfaat nyata adalah nilai-nilai yang dapat lebih mudah di amati

dan diukur berupa hasil hutan kayu, hasil hutan non kayu seperti rotan,

bambu nipah, madu, tumbuhan obat-obatan dan lain-lain.

2. Nilai manfaat tidak nyata (intangible)

Nilai manfaat tidak nyata adalah merupakan nilai yang terutama

berkaitan dengan fungsi-fungsi ekosistem (sumberdaya lingkungan)

meliputi pengaturan tata air, penunjang parawisata dan rekreasi,

keanekaragaman genetik dan menciptakan lapangan kerja.

Page 25: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

12

Menurut Dixion dan Hufschmidt (1996), nilai nilai hutan

berdasarkan manfaat sumber daya hutan di kelompokkan sebagai berikut:

1. Nilai manfaat untuk kepentingan konsumsi berupa hasil hutan kayu

maupun non kayu.

2. Nilai rekreasi/wisata.

3. Nilai perlindungan sebagai fungsi hidrologis seperti perlindungan

terhadap erosi, pengaturan air dan sebagainya.

4. Nilai-nilai dari proses yang bersifat ekologis seperti sikus hara,

pengaturan iklim mikro dan makro, pembentukan formasi tanah dan

pendukung kehidupan global.

5. Nilai keanekaragaman hayati sebagai sumber genetic, perlindungan

keanekaraman spesies dan ekosistem.

6. Nilai pendidikan dan penelitian.

7. Nilai manfaat yang bersifat bukan konsumsi seperti manfaat budaya,

sejara, spiritual dan keagamaan.

8. Nilai manfaat yang mungkin bisa diperoleh di masa depan.

Nilai sumber daya hutan sendiri bersumber dari berbagai manfaat

yang diperoleh masyarakat. Masyarakat yang menerima manfaat serta

langsung akan memiliki persepsiyang positif terhadap nilai sumber daya

hutan dan hal tersebut dapat ditunjukan dengan tingginya nilai sumber daya

hutan tersebut. Hal terlsebut mungkin berbeda dengan persepsi masyarakat

yang tinggal jauh dari hutan dan tidak meneriama manfaat secara langsung.

Page 26: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

13

2.6. Kerangka pikir

Kawasan lindung Rampunan memiliki sumber mata air yang di

manfaatkan oleh masyarakat sebagai keperluan rumah tangga. Penelitian ini

bermaksud mengetahui nilai manfaat ekonomi air rumah tangga di kawasan

lindung Rampunan. Sumber mata air Barereng.

Gambar 1. Kerangka Pikir

Nilai Manfaat

Ekonomi Air

Rumah Tangga

Kawasan Hutan Lindung

Rampunan

Sumber Mata Air Barereng

Biaya Konsumsi

Air (Rp/ m3) Harga Air (Rp/ m3) Volume Air (m3)

Analisis Nilai

Manfaat

Page 27: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

14

III. METODE PENELITIAN

3.1. Waktu dan Tempat

Penelitian ini dilaksanakan di Desa Rampunan Kecamatan Masalle

Kabupaten Enrekang. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Oktober tahun

2020 – bulan Januari tahun 2021

3.2. Objek dan Alat Penelitian

a. Objek penelitian

Objek penelitian ini adalah kawasan hutan lindung Rampunan sebagai

sumber mata air Barereng yang dimanfaatkan masyarakat di Desa

Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang.

b. Alat Penelitian

Alat yang digunakan dalam penelitian adalah:

1. Daftar pertanyaan (kuesioner).

2. Alat tulis untuk mencatat setiap informasi responden.

3. Kamera, Hp, untuk dokumentasi

4. Drum, Ember, sebagai tempat penampungan air

3.3 Populasi dan sampel

Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat yang memanfaatkan

sumber daya mata air kawasan hutan lindung Rampunan sumber mata air

Barereng Desa Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang sebanyak

36 KK. Yang menggunakan air sebanyak 200 jiwa. Sampel yang di ambil

dengan jumlah responden 36 KK. Adapun rumus penentuan sampelnya yaitu

( Rumus Slovin, Tahun 1960)

Page 28: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

15

n=𝑁

𝑁 (𝑑2)+1

Keterangan :

n : Jumlah responden.

N : Jumlah total kepala keluarga (KK) di Desa Rampunan.

d : Presisi 15%

n : 200

200(0.152)+1

n : 36 responden.

Dari 200 KK maka sampel dalam penelitian adalah 36 responden.

3.4 Teknik Pengumpulan Data

Dalam hal ini teknik pengambilan data dilakukan dalam pengambilan

data primer. Adapun cara pengambilan data sebagai berikut:

a. Observasi adalah teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara

mengadakan pengamatan secara langsung terhadap objek yang akan

diteliti. Adapun objek yang akan diteliti adalah masyarakat yang

memanfaatkan air di kawasan lindung sumber mata air.

b. Kuisioner, yaitu teknik penyumpulan data dengan cara menyusun daftar

pertanyaan yang harus di jawab oleh responden, di susun secara sistematis

sehingga, dapat berfungsi memberikan gambaran dalam penelitian.

Page 29: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

16

3.5. Jenis Data

Data yang di gunakan dalm penelitian meliputi:

a. Data primer adalah data yang di peroleh secara langsung dari masyarakat

yang ada di sekitar kawasan hutan dengan cara melalui wawancara

langsung dengan menggunakan daftar pertanyaan kepada masyarakat di

sekitar kawasan hutan.

b. Data sekunder di peroleh dari data yan sudah ada, berupa keadaan umum

kawasan lindung Barereng serta data penunjang lain.

3.6. Analisis Data

Pada penelitian ini menggunakan analisis deskripti kuantitatif untuk

mengindentifikasi sumber mata air yang dimanfaatkan masyarakat pada

sumber mata air. Data yang dikumpulkan dari setiap air yang dimanfaatkan

masyarakat selajutnya dapat menghitung nilai manfaat air yang digunakan

masyarakat. Untuk menghitung nilai manfaat air yang digunakan masyarakat

terlebih dahulu harus di ketahui tingkat konsumsi air pada rumah tangga. ( per

hari, bulan dan tahun )

NMA = (Vx H) - BKA

NMA = Nilai Manfaat Air (Rp/tahun).

V = Volume Air (𝑚3)

H = Harga air (Rp/ 𝑚3)

BKA = Biaya Konsumsi Air (Rp/𝑚3)

Page 30: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

17

3.7. Defenisi Operasional

Batasan-batasan operasional yang digunakan dalam penelitian ini

mencakup beberapa istilah:

a. Nilai manfaat ekonomi air rumah tangga adalah nilai atau manfaat air yang

di peroleh masyarakat di sumber mata air Barereng.

b. Responden adalah masyarakat memanfaatkan air di kawasan lindung

sumbert mata air Barereng.

c. Masyarakat adalah yang berada di sekitar daerah sumber mata air

Barereng di Desa Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang.

d. NMA. adalah nilai manfaat air jika di bayar setiap tahun (Rp/tahun).

e. V. adalah volume air yang di gunakan oleh masyarakat (𝑚3)

f. H. adalah harga air dalam setiap meter kubik (Rp/ 𝑚3)

g. BKA. adalah biaya konsumsi air yang di gunakan oleh masyarakat

(Rp/𝑚3)

Page 31: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

18

IV KEADAAN UMUM LOKASI PENELITIAN

4.1.Letak Luas dan Lokasi

Desa Rampunan merupakan desa yang berada di Kecamatan Masalle

dengan luas wilayah kurang lebih 13 Km2, dengan luas jumlah penduduk

kurang lebih 2660 jiwa, jarak dari ibu Kota Kabupaten Enrekang 65 Km, atau

5 Km dari ibu kota Kecamatan Masalle, dapat di tempuh dengan kendaraan

roda dua dan empat dengan waktu tempuh kurang lebih 90 - 120 menit.

Secara administrasi Desa Rampunan berbatasan dengan :

a. Sebelah Utara berbatasan dengan Desa Mundan

b. Sebelah Selatan bersatasan dengan Desa Buntu sarong

c. Sebelah Timur berbatasan dengan Mata allo

d. Sebelah Barat berbatasan dengan Desa Mundan

4.2. Keadaan Geografis

Desa Rampunan terdiri dari 7 Dusun yaitu, Dusun Bembeng, Dusun

Bere-bere, Dusun Pakewa, Dusun Canik, Dusun Datte, Dusun Rombe, Dusun

Buntu Kaindi dimana kondisi letak goegrafisnya bukan dataran.

4.3. Penggunaan Lahan

Pola penggunaan tanah umumnya digunakan sebagai lahan pertanian dan

sebagaian lahan juga dijadikan sebagai lahan perkebunan dengan waktu

panen setiap musim. Kondisi tanah yang cukup subur untuk ditanami

berbagai jenis tanaman jangka pendek seperti (Tomat, Bawang Merah, Kol,

Lombok,) sedangkan tanaman jangkan panjang seperti (Kopi, Cengke,

Coklat).

Page 32: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

19

4.4. Keadaan Ekonomi

Untuk mengetahui jumlah penduduk berdasarkan pekerjaan di Desa

Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang.

Jenis Pekerjaan Jumlah Orang

Petani 1.500

48

34

Pedagang

PNS

Buruh 190

Total 1.772

Bila ditinjau dari segi jumlah penduduk menurut jenis pekerjaan di Desa

Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang yang jumlah penduduk

menurut tingkat pekerjaan yang paling banyak adalah petani dengan jumlah

1.500 orang, sedangkan jumlah pekekrjaan penduduk yang palinng sedikit

yaitu PNS dengan jumlah 34 orang.

Page 33: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

20

4.5. Jumlah Penduduk

Jumlah penduduk di setiap dusun yang ada di Desa Rampunan.

NAMA DUSUN

JUMLAH JIWA KEPALA

KELUARGA L P TOTAL

Dusun Bembeng

Dusun Bere –bere

Dusun Pakewa

Dusun Canik

Dusun Datte

Dusun Rombe

Dusun Buntu

Kaindi

155

157

259

119

210

237

179

145

140

270

121

234

245

189

300

297

529

240

444

482

368

60

55

75

53

85

89

65

Jumlah 1.316 1.344 2.660 482

Jumlah penduduk Desa dipengaruhi oleh dua faktor yaitu Kematian dan

kelahiran. Adapun jumlah luas wilayah Desa Rampunan 13 Km2, jumlah

penduduk dan rasio penduduknya sebagai berikut. jumlah penduduk laki-laki

1.316 jiwa sedangkan jumlah penduduk perempuan 1.344 jiwa dan jumlah

penduduk yang berumah tanggan 482 kepala keluarga. Dan jumlah semua

penduduk 2.660 jiwa.

4.6. Sarana Pendidikan

Keadaan sekolah, gedung, murid dan guru di Desa Rampunan termasuk

kategori kecil. Banyaknya sekolah menurut tingkat Pendidikan di Desa

Rampunan 3 Taman kanak-kanak (TK), 2 Sekolah dasar (SD),

Page 34: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

21

V. HASIL DAN PEMBAHASAN

5.1. Identitas Responden

Identitas petani menggambarkan kondisi atau keadaan serta status orang

yang menjadi responden. Identitas responden ini meliputi umur, tingkat

Pendidikan, jumlah tanggungan keluarga.

5.1.1. Berdasarkan Umur

Bedasarkan hasil penelitian dari 36 orang, umur yang memanfaatkan air

berkisar antara 26-72 tahun yang lebih jelasnya dapat dilihat pada Tabel 1.

Tabel 1. Jumlah Responden Yang Memanfaatkan Sumber Mata Air Berdasarkan

Kelompok Umur.

Kelompok umur ( Tahun) Jumlah ( Orang )

25 – 31 3

32 – 38 3

39 – 45 13

46 – 52 7

53 – 59 5

60 – 66 3

67 – 73 2

Jumlah 36

Sumber : Data Primer setelah diolah,2020

Berdasarkan Tabel 1 diketahui bahwa dari 36 orang responden yang

berumur 25 - 31 tahun sebanyak 3 orang, umur 32 - 38 tahun sebanyak 3 orang,

umur 39 – 45 tahun 13 orang, umur 46 – 52 sebanyak 7 orang, umur 53 – 59

sebanyak 5 orang, umur 60 – 66 sebanyak 3 orang dan umur 67 – 73 sebanyak 2

orang, Sehingga dari hasil data tersebut di ketahui bahwa umur yang produktif

lebih banyak di bandingkan dengan umur yang non produktif.

Page 35: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

22

5.1.2. Tingkat Pendidikan

Tingkat Pendidikan masyarakat di Desa Rampunan Kecamatan Masalle

yang memanfaatkan sumber mata air berdasarkan pendidikan yaitu SD, SMP,

SMA, Starata 1 dan Tidak sekolah. Tingkat pendidikan masyarakat tentang

pemanfaatan air rumah tangga dapat dilihat pada Tabel 2.

Tabel 2. Jumlah Pemanfaatan Air rumah tangga berdasarkan tingkat pendidikan

Tingkat pendidikan Jumlah ( Orang )

SD

SMP

SMA/SMK

Diploma III

Strata 1

Tidak tamat SD

16

3

11

1

2

3

Jumlah 36

Sumber : Data Primer setelah diolah , 2020

Berdasarkan Tabel 2 diketahui bahwa jumlah pemanfaatan air rumah

tangga yang tingkat pendidikanya sampai SD sebanyak 16 orang, SMP sebanyak

3 orang, SMA/SMK sebanyak 11, Diploma III sebanyak 1 orang, starata 1 atau

lulusan sarjana sebanyak 2 orang danyang tidak tamat SD sebanyak 3 orang.

Sehingga tingkat pendidikan SD lebih tinggi dibanding dengan tingkat pendidikan

yang lain.

5.1.3. Jumlah Tanggungan Keluarga

Tanggungan keluarga adalah semuar orang yang menjadi tanggungan

kepala rumah tangga yang tinggal dalam rumah tersebut. Jumlah keluarga yang

mempengaruhi besarnya biaaya yang dikeluarkan, tentunya juga dapat

Page 36: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

23

mempengaruhi jumlah air yang digunakan untuk kebutuhan sehari-hari. Jumlah

tanggungan keluarga pemanfaatan air rumah tangga dapat dilihat pada Tabel 3.

Tabel 3. Jumlah Pemanfaatan Air Rumah Tangga Berdasarkan anggota Keluarga.

Jumlah anggota keluarga (Orang) Jumlah (KK)

2 – 3

4 – 5

6 – 7

8 – 9

4

27

4

1

Jumlah 36

Sumber : Data Primer setelah diolah ,2020

Berdasarkan Tabel 3 diketahui bahwa pemanfaatan air rumah tangga yang

memiliki jumlah anggota keluarga keluarga 2 - 3 sebanyak 4 KK, keluarga yang

memiliki anggota keluarga 4 - 5 sebanyak 27 KK, keluarga yang memeliki

anggota keluarga sebanyak 6 – 7 sebanyak 4 KK, kemudian anggota keluarga 8 –

9 sebanyak 1 KK. Sehingga dapat diketahui bahwa pemanfaatan air rumah tangga

yang memiliki anggota keluarga paling banyak antara 8 - 9 orang tentunya

memerlukan jumlah air yang lebih banyak untuk kebutuhan setiap anggota

keluarganya.

5.2. Nilai Manfaat Air

5.2.1. Jumlah Air Yang di Konsumsi

Sumber Mata Air Kawasan Hutan Lindung Rampunan Desa Rampunan

sangat berperan penting untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari sehingga sebagian

masyarakat memanfaatkan sumber mata air untuk memenuhi kebutuhan hidup

dengan memanfaatkan sumber mata air yang tersedia di Kawasan Hutan Lindung

Rampunan Sumber Mata Air Barereng tersebut. Jumlah air yang di konsumsi

Page 37: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

24

pertahun dari sumber mata air Kawasan Hutan Lindung Rampunan Desa

Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang. Dapat dilihat pada Tabel 4.

Tabel 4. Penerimaan Komsumsi Air di Desa Rampunan Kecamatan Masalle

Kabupaten Enrekang.

No Kode

Responden

Volume Air

(m²/Tahun)

Harga Air

(Rp/Tahun)

Jumlah Air di

Konsumsi

(Rp/Tahun)

1 A 1 129,6 5000 648000

2 A 2 156,6 5000 783000

3 A 3 154,8 5000 774000

4 A 4 223,2 5000 1116000

5 A 5 216 5000 1080000

6 A 6 140,4 5000 702000

7 A 7 192,6 5000 963000

8 A 8 162 5000 810000

9 A 9 140,4 5000 702000

10 A 10 183,6 5000 918000

11 A 11 142,2 5000 711000

12 A 12 199,8 5000 999000

13 A 13 169,2 5000 846000

14 A 14 135 5000 675000

15 A 15 129,6 5000 648000

16 A 16 133,2 5000 666000

17 A 17 129,6 5000 648000

18 A 18 162 5000 810000

19 A 19 129,6 5000 648000

20 A 20 147,6 5000 738000

21 A 21 133,2 5000 666000

22 A 22 154,8 5000 774000

23 A 23 162 5000 810000

Page 38: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

25

No Kode

Responden

Volume Air

(m²/Tahun)

Harga Air

(Rp/Tahun)

Jumlah Air di

Konsumsi

(Rp/Tahun)

24 A 24 138,6 5000 693000

25 A 25 169,2 5000 846000

26 A 26 154,8 5000 774000

27 A 27 147,6 5000 738000

28 A 28 133,2 5000 666000

29 A 29 122,4 5000 612000

30 A 30 133,2 5000 666000

31 A 31 154,8 5000 774000

32 A 32 122,4 5000 612000

33 A 33 180 5000 900000

34 A 34 133,2 5000 666000

35 A 35 234 5000 1170000

36 A 36 129,6 5000 648000

jumlah 5.612,4

28.062.000

rata 155,9

775.000

Sumber: Data Primer Setelah di Olah, 2020

Berdasarkan Tabel 4. Menunjukkan bahwa jumlah penerimaan konsumsi

air yang ada di kawasan Hutan lindung Rampunan sumber mata air Barereng Desa

Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang sebesar 5.612,4 m³ dengan

rata – rata penerimaan konsumsi air per KK yaitu 155,9 m³. denga rata – rata

penggunaan setiap anggota keluarga dalam satu KK yaitu sebanyak 0,927 m³.

adapun responden yang paling banyak menggunakan air dengan jumlah

pemakaian pertahun adalah A 35 yaitu Tajuddin sebanyak 234 m³/Tahun dengan

Page 39: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

26

jumlah anggota keluarga sebanyak 8 orang. Dapat di lihat di lampiran 3 pada

identitas responden dari jumlah keseluruhan responden 36 KK.

5.2.2 Biaya Konsumsi Air

Adapun biaya yang dikeluarkan separti biaya selang, ember, baskom, pipa,

gentong dan gayung. Berdasarkan hasil perhitungan total biaya dari konsumsi air

di Desa Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang. Untuk mengetahui

berapa besar biaya yang dikeluarkan dapat dilihat pada Tabel 5.

Tabel 5. Biaya Konsumsi Air di Desa Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten

Enrekang.

No Kode Responden Biaya konsumsi Air

(Rp/Tahun)

1 A 1 231.000

2 A 2 235.000

3 A 3 223.000

4 A 4 251.000

5 A 5 249.000

6 A 6 254.000

7 A 7 219.000

8 A 8 256.000

9 A 9 286.000

10 A 10 291.000

11 A 11 287.000

12 A 12 324.000

13 A 13 223.000

14 A 14 269.000

15 A 15 239.000

16 A 16 269.000

17 A 17 283.000

18 A 18 279.000

19 A 19 239.000

20 A 20 269.000

21 A 21 259.000

22 A 22 289.000

Page 40: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

27

No Kode Responden Biaya konsumsi Air

(Rp/Tahun)

23 A 23 259.000

24 A 24 239.000

25 A 25 264.000

26 A 26 219.000

27 A 27 229.000

28 A 28 229.000

29 A 29 239.000

30 A 30 209.000

31 A 31 239.000

32 A 32 229.000

33 A 33 288.000

34 A 34 229.000

35 A 35 519.000

36 A 36 269.000

Total 9.384.000

Rata –Rata 260.666

Sumber : Data Primer Setelah di Olah, 2020

Berdasarkan Tabel 5 total pengeluaran biaya komsumsi air per tahun di

Desa Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang adalah Rp. 9.348.000

dengan rata-rata pengeluaran setiap responden sebanyak Rp. 260.666. dari hasil

tersebut dapat di lihat bahwa responden yang paling besar biaya konsumsi air/

Tahun adalah A 35 yaitu Tajuddin dengan biaya konsumsi air sebesar Rp.

519.000 dapat di lihat pada lampiran 4 yaitu biaya konsumsi air dan jumlah

pengeluaran /Tahun

5.2.3. Nilai manfaat Ekonomi Sumber Mata Air Barereng Desa Rampunan

Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang

Air merupukan kebutuhan pokok dari tiap mahluk hidup tidak terkecuali manusia

yang hampir 60-70 % tubuh membutuhkan air sehingga kebutuhan air sangat

berpengaruh terhadap metabolisme. Nilai manfaat sember mata air Desa

Page 41: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

28

Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang yang dimanfaatkan oleh

masyarakat sekitar kawasan sumber mata air dapat dilihat pada Tabel 6.

Tabel 6. Nilai Manfaat Ekonomi Air Rumah Tangga di Kawasan Hutan Lindung

Rampunan Sumber mata Air Barereng Desa Rampunan Kecamatan

Masalle Kabupaten Enrekang

No Kode Responden

Penerimaan

Konsumsi Air

(Rp)

Biaya Konsumsi

Air (Rp)

Nilai Manfaat

Air (Rp)

1 A1 648.000 231.000 417.000

2 A2 783.000 235.000 548.000

3 A3 774.000 223.000 551.000

4 A4 1.116.000 251.000 865.000

5 A5 1.080.000 249.000 831.000

6 A6 702.000 254.000 448.000

7 A7 963.000 219.000 744.000

8 A8 810.000 256.000 554.000

9 A9 702.000 286.000 416.000

10 A10 918.000 291.000 627.000

11 A11 711.000 287.000 424.000

12 A 12 999.000 324.000 675.000

13 A13 846.000 223.000 623.000

14 A14 675.000 269.000 406.000

15 A15 648.000 239.000 409.000

16 A16 666.000 269.000 397.000

17 A17 720.000 283.000 437.000

18 A18 810.000 279.000 531.000

19 A19 648.000 239.000 409.000

20 A20 738.000 269.000 469.000

21 A21 666.000 259.000 407.000

22 A22 774.000 289.000 485.000

Page 42: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

29

No Kode Responden

Penerimaan

Konsumsi Air

(Rp)

Biaya Konsumsi

Air (Rp)

Nilai Manfaat

Air (Rp)

23 A23 810.000 259.000 551.000

24 A24 693.000 239.000 454.000

25 A25 846.000 264.000 582.000

26 A26 774.000 219.000 555.000

27 A27 738.000 229.000 509.000

28 A28 666.000 229.000 437.000

29 A29 612.000 239.000 373.000

30 A30 666.000 209.000 457.000

31 A31 774.000 239.000 535.000

32 A32 612.000 229.000 383.000

33 A33 900.000 288.000 612.000

34 A34 666.000 229.000 437.000

35 A35 1.170.000 519.000 651.000

36 A36 648.000 269.000 379.000

Jumlah 28.062.000 9.384.000 18.678.000

Rata-Rata 779.500 260.666 518.833

Sumber : Data Primer Setelah di Olah, 2020

Berdasarakan hasil Tabel 6 diketahui hasil dari 36 responden atau 36 KK

yang memanfaatkan air untuk per tahun sebesar Rp. 18.678.000 Dengan rata-rata

pemakaian setiap responden sebesar Rp. 518.833/Tahun. Jika hasil penelitian ini

di bandingkan dengan hasil penelitian yang ada di sekitar kawasan hutan yang ada

di Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung Sulawesi Selatan maka penelitian

yang ada Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung Sulawesi Selatan jauh lebih

tinggi nilai manfaat ekonominya di bandingkan dengan yang ada di Desa

Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang karna faktor jumlah

Page 43: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

30

responden/KK yang ada di Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung Sulawesi

Selatan jauh lebih banyak yaitu jika jumlah KK yang tinggal di dalam dan sekitar

kawasan hutan pada tahun 2009 sebanyak 39.532 KK, maka hasil perhitungan

menunjukkan bahwa nilai air untuk rumah tangga secara agregat per tahun sebesar

Rp 1.708.051.810.580, dengan rata penggunaan konsumsi air per KK sebanyak

68,5 m³/Tahun. Hasil perhitungan menunjukkan bahwa kesediaan membayar

untuk memperoleh manfaat air untuk kebutuhan rumah tangga Taman Nasional

Bantimurung Bulusaraung adalah sebesar Rp 43.206.815 KK/tahun. ( Hayati dan

Wakka.,2016)

Page 44: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

31

VI. PENUTUP

6.1. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa nilai manfaat

ekonomi air rumah tangga di kawasan Hutan lindung Rampunan sumber mata air

Barereng Desa Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang dengan

penerimaan konsumsi air sebesar 5.612,4 m³. dengan rata – rata penerimaan setiap

responden atau KK sebesar 155,9 m³/KK dengan rata – rata pemanfaatan air

setiap anggota keluarga sebanyak 0,927 m³. dengan biaya konsumsi air sebesar

Rp. 9.384.000 dengan rata– rata biaya konsumsi per KK yaitu sebesar

Rp.260.666/KK maka nilai manfaat air yang ada di kawasan Hutan lindung

Rampunan sumber mata air Barereng Desa Rampunan Kecamatan Masalle

Kabupaten Enrekang sebesar Rp.18.678.000 dengan rata – rata pemanfaatan

setiap responden atau KK sebesar Rp.518.833/KK

6.2. Saran

Untuk meningkatkan nilai manfaat sumber mata kawasan lindung

Barereng, perlu adanya perhatiaan khusus dari pemerintah terkait yang nantinya

bisa membantuh kelancaran air masyarakat dan perlu adanya peninjauan terhadap

masalah masalah apa saja yang menghambat proses pemanfaatan air dari sumber

mata air Barereng yang ada di kawasan hutan lindung Rampunan Desa Rampunan

Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang.

Page 45: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

32

DAFTAR PUSTAKA

David dan Jonson w. And Roger T. Jhonson, 1987.Cooperatiaon in the

Classroom.Edina, Menesota: A publication Interaction Book Campany

Dixion dan Hufschmidt 1996. Teknik Penilaian Ekonomi Terhadap Terhadap

Lingkungan. Yogyakarta

Djijono. 2002. Valuasi Ekonomi Menggunakan Metode Travel Cost Taman

Wisata Hutan D Taman. Wan Abdul Rachman, Propensi Lampung’

Kirsfianti, Wulan, Deden, Mega. 2005. Nilai Ekonomi Air di Sub DAS Konto dan

Sub DAS Cirasea. Jurnal Penelitian Sosial dan Ekonomi Kehutana. 3(1):

41-60.

Kodoatie dan Syarif. 2005. Kajian Undang-undang Sumber Daya Air. Yogjakarta.

Kodoatie Robert j dan Roestam Syarief. 2010 Tata Ruang Air. Penerbit Andi.

Yokyakarta.

Kodoatie, Robert J dan M Basoeki. 2005. Kajian Undang-Undang Sumber Daya

Air. Yokyakarta

Kodoatie, Robert J, dan M 2002. Pengelolahan Sumber Daya Air Dalam Otonomi

Dearah. Yokyakarta

Nurrarifatul, Sofyan, Wahyu, Toto. 2014. Nilai Ekonomi Air Untuk Rumah

Tangga dan Transfortasi Studi Kasus di Desa-desa Sekitar Hutan Rwa

Gambut Merangkepayang, Provinsi Sumatera Selatan. Jurnal Manusia

Dan Lingkungan, Vol. 21, No.2,: 232-238

Nur Hayati dan Abdul Kadir Wakka. 2016. Valuasi Ekonomi Manfaat Air Di

Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung. Jurnal Penelitian Sosial Dan

Ekonomi Kehutanan Vol 13 : 47-51

Profil Desa Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang. 2017

Ridwan dan Seonajo G. 2008 Studi Kesesuaiyan Areal Hutan Lindung Konak

Sebagai Kawasan Lindung di Kabupaten Hakahiang

Sugandhy. 1999 Penataan Ruang Dalam Pengelolahan Lingkungan Hidup.

Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.

Page 46: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

33

Suparmoko, M.1995. Ekonomi Sumber Daya Alam dan Lingkungan (Suatu

Pendekatan Teoritis). Edisi 2, BOFEYokyakarta.

Undang-Undang No 41 (Tahun 1999), Tentang Kawasan Lindung.

Page 47: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

34

LAMPIRAN

Lampiran 1. Surat izin penelitian

Page 48: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

35

Lampiran 2. Kuisioner

DAFTAR PERTANYAAN

Nilai Mafaat Ekonomi Air Rumah Tangga Di Kawasan Lindung Sumber Mata Air

Barereng Desa Rampunan Kecamatan Masalle Kabupaten Enrekang

Nomor Urut Responden :

Tanggal Wawancara :

Desa/Dusun :

I. Identitas Responden

1. Nama :

2. JenisKelamin :

3. Umur :

4. Pendidikan :

5. Tanggungan Keluarga :

6. Pekerjaan Utama :

7. Pekerjaan Sampingan :

II. Penggunaan Air

1.Wadah penampungan :

a. Ember

b. Baskom

c. Drum

Page 49: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

36

2. Pemanfaatan Air :

a. Masak :

b. Mandi :

c. Mencuci :

d. Aktifitas lain :

III. Masyarakat Yang Memanfaatkan Air

No Nama

Responden

Jumlah/Hari

(liter)

Jumlah/

Bulan

(liter)

Jumlah/

Tahun

(liter)

Harga (Rp) Total

1

Jumlah

Rata-rata

Page 50: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

37

Lampiran 3. Identitas Responden

No Identitas

responden

Nama

Respoden

Umur

/Tahun

Tingkat

Pendidikan

Jumlah

Tanggungan

Keluarga

Jumlah

anggota

keluarga

1 A1 Bakhtiar. R 59 SMA 2 3

2 A2 Mukhtar

syarif

37 Diploma III 3 4

3 A3 Junaidi 49 SMP 4 5

4 A4 Alias Tangko 51 SMA 6 7

5 A5 Sukur 63 SD 5 6

6 A6 Supian 41 SMA 4 5

7 A7 Aco’ 42 SD 4 5

8 A8 Arman 35 SD 4 5

9 A9 Saifuddin 48 SD 4 5

10 A10 Warindas. Sp 31 Starata 1 4 5

11 A11 Anwar. S.pd 44 Starata 1 4 5

12 A12 Mading 59 - 5 6

13 A13 Risal 43 SMA 4 5

14 A14 Arsal 29 SMA 2 3

15 A15 Sultan 60 SMK 3 4

16 A16 Subiha saipul 53 SMA 2 3

17 A17 Lappuk 60 SD 2 3

18 A1 Mantu 69 SD 4 5

19 A19 Junisa 51 - 3 4

20 A20 Jumadil

muharram

26 SMA 3 4

21 A21 Hadira 46 SD 3 4

22 A22 St. Halija 48 SMA 3 4

23 A23 Enceng 51 - 3 4

24 A24 Langgo 72 SD 4 5

25 A25 M.said 43 SMP 3 4

26 A26 Ganti 41 SD 4 5

Page 51: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

38

No Identitas

responden

Nama

Respoden

Umur

/Tahun

Tingkat

Pendidikan

Jumlah

Tanggungan

Keluarga

Jumlah

anggota

keluarga

27 A27 Ramadan 58 SD 4 5

28 A28 Bungawati 40 SD 3 4

29 A29 Aminullah 43 SD 4 5

30 A30 Tamrin 56 SD 3 4

31 A31 Amir. K 44 SD 4 5

32 A32 Laseng 41 SD 3 4

33 A33 Suradi 45 SD 6 7

34 A34 Muharwan 34 SMA 3 4

35 A35 Tajuddin 41 SMA 7 8

36 A36 Wahidin 41 SMP 3 4

Jumlah 132 168

Page 52: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

39

Lampiran 4. Biaya Konsumsi Air dan Jumlah Pengeluaran/Tahun

No

Nama

Responden

Jenis

Peralatan

Jumlaha

lat/Unit

Masa

pakai

alat

Harga Alat

(Rp)

Total Biaya

(Rp)

1 Bakhtiar. R Pipa 1/2 inci 1 Batang/

4 Meter

1 tahun 16.000 16.000

Selang 3/4 inci 1 Rol/50

Meter

1 tahun

95.000

95.000

Baskom

4 Unit

3 bulan

10.000

40.000

Jergen

4 Unit

1 tahun

10.000

40.000

Gayung

4 Unit

3 bulan

10.000

40.000

Jumlah 231.000

2 Mukhtar syarif Selang 3/4 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 95.000 95.000

Ember

4 Unit

3 bulan

15.000

60.000

Baskom

4 Unit

3 bulan

10.000

40.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 235.000

3 Junaidi Selang 3/4 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 95.000 95.000

Pipa 1/4 inci 2

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 28.000

Ember 2 Unit 6 bulan 10.000 20.000

Page 53: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

40

Gayung

4 Unit

3 bulan

10.000

40.000

Baskom

4 Unit

3 bulan

10.000

40.000

Jumlah 223.000

4 Alias Tangko Selang 3/4 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 95.000 95.000

Ember 4 Unit 3 bulan 15.000 60.000

Bakom 2 Unit 6 bulan 10.000 20.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 15.000 60.000

Pipa 1/2 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 16.000 16.000

Jumlah 251.000

5 Sukur Selang 3/4 inci 1 Rol/

50

Meter

1 tahun 95.000 95.000

Pipa 1/2 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Ember 4 Unit 3 bulan 15.000 60.000

Baskom 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 249.000

6

Supian

Selang 5/8 inci 1 Rol/

50

Meter

1 tahun 120.000 120.000

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Gentong 1 Unit 1 tahun 50.000 50.000

Baskom 3 Unit 4 bulan 10.000 30.000

Page 54: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

41

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 254.000

7 Aco’ Selang 3/4 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 95.000 95.000

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Baskom 3 Unit 4 bulan 10.000 30.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jergen 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 219.000

8 Arman Selang 5/8 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 120.000 120.000

Pipa 1/2 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 16.000 16.000

Baskom 2 Unit 6 bulan 10.000 20.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Ember 3 Unit 4 bulan 20.000 60.000

Jumlah 256.000

9 Syaifuddin Selang 3/4 inci 2

Rol/50

Meter

1 tahun 95.000 190.000

Pipa 1/2 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 16.000 16.000

Ember 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 286.000

10 Warindas. Sp Selang 1 inci 1

Rol/50

1 tahun 135.000 135.000

Page 55: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

42

Meter

Pipa 1/2 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 16.000 16.000

Bakom 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Ember 4 Unit 3 bulan 15.000 60.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 291.000

11 Anwar. S.pd Selang 1 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 135.000 135.000

Pipa 1/2 inci 2

Batang/

4 Meter

1 tahun 16.000 32.000

Baskom 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Ember 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 287.000

12 Mading Selang 3/4 inci 2

Rol/50

Meter

1 tahun 95.000 190.000

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Baskom 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Ember 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah

324.000

13 Risal Selang 3/4 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 95.000 95.000

Page 56: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

43

Pipa 1/4 inci 2

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 28.000

Baskom 2 Unit 6 bulan 10.000 20.000

Ember 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 223.000

14 Arsal Selang 1 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 135.000 135.000

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Baskom 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jergen 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 269.000

15 Sultan Selang 3/4 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 95.000 95.000

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Gentong 1 Unit 1 tahun 50.000 50.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Ember 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 239.000

16 Subiha saipul Selang 1 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 135.000 135.000

Pipa 1/4 inci 1 1 tahun 14.000 14.000

Page 57: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

44

Batang/

4 Meter

Ember 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jergen 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 269.000

17 Lappuk Selang 1 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 135.000 135.000

Pipa 1/4 inci 2

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 28.000

Jergen 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Baskom 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 283.000

18 Mantu Selang 1 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 135.000 135.000

Pipa 1/2 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Ember 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jergen 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Gentong 1 Unit 1 tahun 50.000 50.000

Jumlah 279.000

19 Junisa Selang 3/4 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 95.000 95.000

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Page 58: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

45

Gentong 1 Unit 1 tahun 50.000 50.000

Ember 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 239.000

20 Jumadil

muharram

Selang 3/4 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 95.000 95.000

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Baskom 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Ember 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jergen 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 269.000

21 Hadira Selang 3/4 inci 1

Rol/50

meter

1 tahun 95.000 95.000

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Baskom 2 Unit 6 bulan 10.000 20.000

Gentong 1 Unit 1 tahun 50.000 50.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jergen 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 259.000

22 St. Halija Selang 1 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 135.000 135.000

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Ember 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Baskom 2 Unit 6 bulan 10.000 20.000

Page 59: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

46

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jergen 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 289.000

23 Enceng Selang 3/4 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 95.000 95.000

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Ember 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Baskom 3 Unit 4 bulan 10.000 30.000

Jergen 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 259.000

24 Langgo Selang 3/4 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 95.000 95.000

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Jergen 1 Unit 1 tahun 50.000 50.000

Ember 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 239.000

25 M. said Selang 5/8 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 120.000 120.000

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Jergen 2 Unit 1 tahun 20.000 40.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Gentong 1 Unit 1 tahun 50.000 50.000

Page 60: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

47

Jumlah 264.000

26 Ganti Selang 3/4 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 95.000 95.000

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Jergen 3 Unit 4 bulan 10.000 30.000

Baskom 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 219.000

27 Ramadan Selang 3/4 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 95.000 95.000

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Ember 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jergen 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 229.000

28 Bungawati Selang 3/4 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 95.000 95.000

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Baskom 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jergen 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 229.000

29 Aminullah Selang 3/4 inci 1

Rol/50

1 tahun 95.000 95.000

Page 61: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

48

Meter

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Jergen 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Gentong 1 Unit 1 tahun 50.000 50.000

Jumlah 239.000

30 Tamrin Selang 3/4 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 95.000 95.000

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Ember 4 Unit 3 bulan 5.000 20.000

Jergen 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 209.000

31 Amir. K Selang 3/4 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 95.000 95.000

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Baskom 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Gentong 1 Unit 1 tahun 50.000 50.000

Gayumg 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 239.000

32 Laseng Selang 3/4 inci 1

Rol/50

1 tahun 95.000 95.000

Page 62: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

49

Meter

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Baskom 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jergen 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah

229.000

33 Suradi Selang 5/8 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 120.000 120.000

Pipa 1/4 inci 2

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 28.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 15.000 60.000

Jergen 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Ember 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 288.000

34 Muharwan Selang 3/4 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 95.000 95.000

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 Meter

1 tahun 14.000 14.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Baskom 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Ember 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 229.000

35 Tajuddin Selang 3/4 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 95.000 95.000

Pipa 1/4 inci 1 1 tahun 14.000 14.000

Page 63: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

50

Batang/

4 Meter

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Ember 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Baskom 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jergen 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Drum 1 Unit 1 tahun 250.000 250.000

Jumlah 519.000

36 Wahidin Selang 3/4 inci 1

Rol/50

Meter

1 tahun 95.000 95.000

Pipa 1/4 inci 1

Batang/

4 meter

1 tahun 14.000 14.000

Kram air 2 Unit 1 tahun 10.000 20.000

Gayung 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jergen 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Baskom 2 Unit 6 bulan 10.000 20.000

Ember 4 Unit 3 bulan 10.000 40.000

Jumlah 269.000

Page 64: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

51

Lampiran 5. Penerimaan konsumsi Air

No Nama

Responden

Nama Alat

/ Wadah

Daya

Tampung

Alat(Liter)

Jumlah

Alat

Kebutuhan

Air

Liter/hari

Kebutuhan

Air

Liter/bulan

Kebutuhan

Air

Liter/Tahun

Kebutuhan

Air

m³/Tahun

Harga

Air/m³

Penerimaan

Komsumsi

Air(Rp/m³/Tahun)

1

Bakhtiar. R

Gentong 30 2 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Baskom 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Ember 10 4 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Jumlah 360 10.800 129.600 129.6

648.000

2

Mukhtar

syarif

Ember 5 5 25 750 9.000 9 5.000 45.000

Jergen 30 3 90 2.700 32.400 32.4 5.000 162.000

Baskom 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Gentong 30 2 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Jumlah 435 13.050 156.600 156.6 783.000

3

Junaidi

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Baskom 20 2 40 1.200 144.000 14.4 5.000 72.000

Jergen 40 3 120 3.600 43.200 43.2 5.000 216.000

Page 65: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

52

Ember 10 4 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Jumlah 430 12.900 154.800 154.8 774.000

4

Alias

tangko

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Baskom 20 4 80 2.400 28.800 28.8 5.000 144.000

Jergen 40 4 160 4.800 57.600 57.6 5.000 288.000

Ember 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Gentong 60 2 120 3.600 43.200 43.2 5.000 216.000

Jumlah 620 18.600 223.200 223.2 1.116.000

5

Sukur

Baskom 25 4 100 3.000 36.000 36 5.000 180.000

Jergen 20 4 80 2.400 28.800 28.8 5.000 144.000

Ember 25 4 100 3.000 36.000 36 5.000 180.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Gentong 30 2 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Jumlah 600 18.000 216.000 216 1.080.000

6

Supian

Ember 5 4 20 600 7.200 7.2 5.000 360.000

Jergen 40 2 80 2.400 28.800 28.8 5.000 144.000

Baskom 10 3 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Page 66: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

53

Gentong 30 2 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Jumlah 390 11.700 140.400 140.4 702.000

7

Aco’

Jergen 35 4 140 4.200 50.400 50.4 5.000 252.000

Ember 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Gentong 30 2 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Ember 25 3 75 2.250 27.000 27 5.000 135.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Jumlah 535 16.050 192.600 192.6 963.000

8

Arman

Ember 20 4 80 2.400 28.800 28.8 5.000 144.000

Jergen 20 4 80 2.400 28.800 28.8 5.000 144.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Baskom 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Jumlah 450 13.500 162.000 162 810.000

9

Saifuddin

Ember 10 3 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Baskom 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Jergen 35 2 70 2.100 25.200 25.2 5.000 126.000

Page 67: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

54

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Jumlah 390 11.700 140.400 140.4 702.000

10

Warindas.

Sp

Jergen 40 4 160 4.800 57.600 57.6 5.000 288.000

Ember 10 3 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Gentong 30 2 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Baskom 30 2 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Jumlah 510 15.300 183.600 183.6 918.000

11

Anwar.

S.pd

Jergen 20 4 80 2.400 28.800 28.8 5.000 144.000

Ember 20 2 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Baskom 15 3 45 1.350 16.200 16.2 5.000 81.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Jumlah 395 11.850 142.200 142.2 711.000

12

Mading

Jergen 35 4 140 4.200 50.400 50.4 5.000 252.000

Ember 25 3 75 2.250 27.000 27 5.000 135.000

Baskom 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Page 68: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

55

Gentong 40 2 80 2.400 28.800 28.8 5.000 144.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Jumlah

555 16.650 199.800 199.8

999.000

13

Risal

Jergen 40 4 160 4.800 57.600 57.6 5.000 288.000

Ember 15 2 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Baskom 20 2 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Gentong 40 1 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Jumlah 470 14.100 169.200 169.2 846.000

14

Arsal

Jergen 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Ember 10 4 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Baskom 15 3 45 1.350 16.200 16.2 5.000 81.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Jumlah 375 11.250 135.000 135 675.000

15 Sultan Ember 10 4 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Page 69: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

56

Baskom 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Jergen 10 3 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Jumlah 360 10.800 129.600 129.6 648.000

16

Subiha

saipul

Baskom 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Ember 10 4 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Jergen 20 2 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Jumlah 370 11.100 133.200 133.2 666.000

17

Lappuk

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Ember 10 3 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Baskom 20 4 80 2.400 28.800 28.8 5.000 144.000

Jergen 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Jumlah 400 12.000 144.000 144 720.000

18 Mantu Ember 10 4 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Page 70: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

57

Baskom 20 4 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Jergen 35 4 120 3.600 43.200 43.2 5.000 216.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Jumlah 450 13.500 162.000 162 810.000

19

Junisa

Ember 10 3 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Baskom 20 2 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Jergen 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Jumlah 360 10.800 129.600 129.6 648.000

20

Jumadil

muharram

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Jergen 20 2 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Ember 20 4 80 2.400 28.800 28.8 5.000 144.000

Baskom 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Jumlah 410 12.300 147.600 147.6 738.000

21 Hadira Ember 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Page 71: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

58

Baskom 20 2 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Jergen 10 4 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 36.0000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Jumlah 370 11.100 133.200 133.2 666.000

22

St. Halija

Jergen 15 4 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Baskom 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Ember 20 4 80 2.400 28.800 28.8 5.000 144.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Jumlah 430 12.900 154.800 154.8 774.000

23

Enceng

Jergen 15 4 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Ember 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Baskom 20 2 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Jumlah 450 13.500 162.000 162 810.000

24 Langgo Baskom 20 4 80 2.400 28.800 28.8 5.000 144.000

Page 72: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

59

Jergen 10 3 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Ember 15 3 45 1.350 16.200 16.2 5.000 81.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Jumlah 385 11.550 138.600 138.6 639.000

25

M. said

Baskom 20 5 100 3.000 36.000 36 5.000 180.000

Ember 20 4 80 2.400 28.800 28.8 5.000 144.000

Jergem 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Jumlah 470 14.100 169.200 169.2

846.000

26

Ganti

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Baskom 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Jergen 20 4 80 2.400 28.800 28.8 5.000 144.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Ember 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Jumlah 430 12.900 154.800 154.8 774.000

27 Ramadan Ember 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Page 73: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

60

Baskom 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Jergen 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Jumlah 410 12.300 147.600 147.6 738.000

28

Bungawati

Jergen 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Baskom 20 2 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Ember 20 2 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Jumlah 370 11.100 133.200 133.2 666.000

29

Aminullah

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Baskom 20 2 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Ember 20 2 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Jergen 10 3 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Jumlah 340 10.200 122.400 122.4 612.000

30 Tamrin Baskom 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Page 74: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

61

Jergen 10 4 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Ember 20 2 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Jumlah 370 11.100 133.200 133.2 666.000

31

Amir. K

Ember 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Baskom 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Jergen 20 4 80 2.400 28.800 28.8 5.000 144.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Jumlah 430 12.900 154.800 154.8 774.000

32

Laseng

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Baskom 20 2 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Jergen 15 2 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Ember 20 2 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Gentong 30 1 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Jumlah 370 11.100 133.200 133.2 666.000

33 Suradi Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Page 75: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

62

Baskom 20 4 80 2.400 28.800 28.8 5.000 144.000

Jergen 20 4 80 2.400 28.800 28.8 5.000 144.000

Gentong 30 2 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Ember 20 4 80 2.400 28.800 28.8 5.000 144.000

Jumlah 500 15.000 18.000 180 900.000

34

Muharwan

Ember 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Jergen 10 4 40 1.200 14.400 14.4 5.000 72.000

Baskom 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Jumlah

340 10.200 140.400 140.4

702.000

35

Tajuddin

Ember 20 4 80 2.400 28.800 28.8 5.000 144.000

Baskom 25 3 75 2.250 27.000 27 5.000 135.000

Gentong 60 2 120 3.600 43.200 43.2 5.000 216.000

Jergen 35 5 175 5.250 63.000 63 5.000 315.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Jumlah 650 19.500 234.000 234 1.170.000

Page 76: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

63

36

Wahidin

Baskom 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Drum 200 1 200 6.000 72.000 72 5.000 360.000

Jergen 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Ember 20 3 60 1.800 21.600 21.6 5.000 108.000

Gentong 30 1 30 900 10.800 10.8 5.000 54.000

Jumlah 360 10.800 129.600 129.6 648.000

Page 77: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

64

DOKUMENTASI PENELITIAN

Gambar 1. Wawancara dengan responden

Gambar 2. Wawancara dengan responden

Page 78: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

65

1

2

3

Gambar 3. Wadah penampungan air

4

Gambar 4. Wadah penampungan air

Page 79: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

66

5

6

7

Page 80: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

67

8

Gambar 5. Jergen sebagai wadah penampungan air

9

Gambar 6. Drum sebagai wadah penampungan air

Page 81: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

68

Keterangan gambar:

1. Gayung

2. Gentong

3. Baskom

4. Ember

5. Jergen 5 liter

6. Jergen 10 liter

7. Jergen 35 liter

8. Jergen 20 liter

9. Drum

Page 82: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

69

RIWAYAT HIDUP

Penulis lahir di Kaban 21 Desember 1997. Penulis

merupakan anak ke dua dari tiga bersaudara dan

merupakan buah hati dari pasangan Hariono dan Hasrianti.

Jenjang pendidikan penulis yang ditempuh yaitu masuk ke

SDN 179 Kaban tahun 2004 sampai 2010. Kemudian pada

tahun yang sama penulis melanjutkan pendidikan di SMPN 7 Alla dan tamat pada

tahun 2013. Kemudian pada tahun yang sama penulis melanjutkan pendidikan di

SMAN 1 Masalle (Sekarang SMAN 11 Enrekang) dan tamat pada tahun 2016.

Kemudian pada tahun yang sama penulis di terima menjadi mahasiswa Jurusan

Kehutanan, Fakultas Pertanian, Universitas Muhammadiyah Makassar program

strata 1 (S1).dan pada tahun 2021, telah menyelesaikan studinya dengan judul

skripsi: “Nilai Manfaat Ekonomi Air Rumah Tangga Di Kawasan Hutan Lindung

Rampunan Sumber Mata Air Barereng Desa Rampunan Kecamatan Masalle

Kabupaten Enrekang”.

Page 83: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

70

Page 84: NILAI MANFAAT EKONOMI AIR RUMAH TANGGA DI KAWASAN …

71