panduan -...

12
PANDUAN SISTEM INFORMASI BEBAN KERJA DOSEN LLDIKTI WILAYAH III (SIBKD3) BAGI OPERATOR PT DAN SUB OPERATOR PT PERGURUAN TINGGI WILAYAH III Versi 1

Upload: others

Post on 29-May-2020

48 views

Category:

Documents


3 download

TRANSCRIPT

PANDUAN

SISTEM INFORMASI BEBAN KERJA DOSEN LLDIKTI WILAYAH III (SIBKD3)

BAGI OPERATOR PT DAN SUB OPERATOR PT PERGURUAN TINGGI WILAYAH III

Versi 1

PRAKATA

Tahun 2020 LLDIKTI kembali melakukan terobosan dalam upaya peningkatan percepatan

layanan di LLDikti Wilayah III adalah dengan dibangunnya “Sistem Informasi Beban Kerja Dosen

LLDikti Wilayah III (SIBKD3)” yang merupakan Bagian dari Sistem Informasi dan Layanan

Terpadu (SIL@T) LLDikti Wilayah III setelah sebelumnya membangun e-office eksternal dan

Sistem Informasi Jenjang Jabatan Akademik di LLDIKTI Wilayah III (sijali3). Hal ini merupakan

bagian dari roadmap LLDIKTI Wilayah III dalam upaya menjadi unit kerja di Kementerian

Pendidikan dan Kebudayaan yang terdepan dalam memberikan pelayanan.

SIBKD3 digunakan untuk mempermudah proses layanan Pelaporan Beban Kerja Dosen (BKD)

Perguruan Tinggi di LLDikti Wilayah III. Kedepannya sistem ini akan terus dikembangkan sebagai

sistem yang dapat digunakan dosen untuk melaporkan tridharma perguruan tinggi secara

berkala, sehingga nantinya Perguruan Tinggi dan LLDIKTI Wilayah III dapat memantau kinerja

dosen melalui layanan BKD.

Sekali lagi upaya ini merupakan bagian dari komitmen LLDikti Wilayah III untuk menjadi

organisasi yang adaptive dengan perkembangan zaman dan agile (lincah) untuk tetap memberi

kontribusi terbaik bagi Perguruan Tinggi di LLDikti Wilayah III. Hal ini sejalan dengan prinsip

yang selalu kami kedepankan “Menjadi katalisator bukan inhibitor” dengan kata lain kalua

setiap urusan dapat dipermudah maka tidak perlu di persulit.

Salam Semangat Selalu.

Plt. Kepala Lembaga,

ttd

Dr. M. Samsuri

PANDUAN SISTEM INFORMASI BEBAN KERJA DOSEN LLDIKTI WILAYAH III (SIBKD3), BAGI OPERATOR PT DAN SUB OPERATOR PT PERGURUAN TINGGI WILAYAH III

1. Operator/admin Perguruan Tinggi :

a. Hak Akses diberikan hanya kepada satu orang operator/admin setiap Perguruan Tinggi, login melalui laman http://silat-lldikti3.ristekdikti.go.id/.

Pilih Layanan BKD.

b. Aksi yang dapat dilakukan adalah melakukan proses :

rekapitulasi dosen yang lapor dan tidak melaporkan Beban Kerja Dosen (BKD)

upload dokumen file kontrak dan file laporan dari aplikasi BKD Access bagi dosen yang melaporkan BKD

upload dokumen berupa surat dari perguruan tinggi yang berisi alasan bagi dosen yang tidak melaporkan BKD

upload dokumen surat pengantar Perguruan Tinggi

upload dokumen Rekap II dan Rekap III dari aplikasi BKD Access

upload dokumen Surat Pertanggung Jawaban Mutlak (SPTJM) beserta lampirannya

2. Akun Sub Operator Perguruan Tinggi :

a. Hak Akses diberikan oleh Operator/admin Perguruan Tinggi Masing-masing kepada beberapa orang Sub Operator di Perguruan Tinggi yang bersangkutan, login tidak melalui laman silat tetapi melalui laman http://bkd-lldikti3.kemdikbud.go.id/.

c. Aksi yang dapat dilakukan adalah melakukan proses :

rekapitulasi dosen yang lapor dan tidak melaporkan Beban Kerja Dosen (BKD)

upload dokumen file kontrak dan file laporan dari aplikasi BKD Access bagi dosen yang melaporkan BKD

upload dokumen berupa surat dari perguruan tinggi yang berisi alas an bagi dosen yang tidak melaporkan BKD

upload dokumen surat pengantar Perguruan Tinggi

upload dokumen Rekap II dan Rekap III dari aplikasi BKD Access

upload dokumen Surat Pertanggung Jawaban Mutlak (SPTJM) beserta lampirannya

Dashboard Layanan BKD Pilih Rekap BKD -> Daftar Dosen

DOSEN LAPOR BKD Pilih Tombol Lapor BKD Jika Dosen yang bersangkutan Lapor BKD

Lalu muncul menu pilihan: > Klik tombol memenuhi Jika Dosen yang bersangkutan Lapor BKD dan Memenuhi > Klik tombol tidak memenuhi Jika Dosen yang bersangkutan Lapor BKD tetapi tidak Memenuhi Upload Bekas Kontrak BKD untuk semester Berikutnya Dan Laporan BKD (Maksimal 10 Mb Format .pdf) Lalu Klik Tombol Update

DOSEN TIDAK LAPOR BKD Pilih Tombol Tidak Lapor BKD Jika Dosen yang bersangkutan tidak Lapor BKD

Muncul Menu Isian Tidak Lapor BKD

>Pilih Status Tidak Lapor, Jika Alasan Lain Mohon di Jelaskan Alasan Tidak Lapor >Upload Surat Keterangan dari Pimpinan Perguruan Tinggi >Lalu Update

Tampilan Jika Sudah di Update

Semua Dosen harus diisi Lapor atau Tidak Lapor, Setelah Nama-nama Dosen diisi Maka Surat Penyataan

Tanggung Jawab Mutlak baru dapat di Unduh. Sebelum Mengunduh Operator Harus mengisi Profil

Pimpinan Perguruan Tinggi.

Klik Menu Profil Pimpinan > Isikan Nama dan Gelar, NIDN, Jabatan (Rektor, Ketua, Direktur) > Submit

Lalu Klik Unduh dan Cetak Lampiran 1 dan 2 SPTJM untuk ditanda tangani oleh Pimpinan PT dan di

Stempel Perguruan Tinggi

Selanjutnya: >Upload Surat Pengantar dari Pimpinan Perguruan Tinggi; >Upload Lampiran II Rekap Fakultas/Prodi; >Upload Lampiran III Rekap Universitas/Institut/Sekolah Tinggi/Akademi/Politeknik; >Upload Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak (SPTJM) beserta lampirannya yang sudah ditanda tangani.

Setelah Semua sudah diupload, Tampilan Tombol berubah menjadi warna Hijau, maka langkah

selanjutnya klik tombol ajukan ke LLDIKTI Wilayah III, Selesai.

MENU KLARIFIKASI DOSEN

Menu Klarifikasi Dosen dimaksud untuk klarifikasi Dosen yang tidak ada di Menu Daftar Dosen,

Misal Jika Dosen tersebut baru selesai tugas belajar Maka dilampirkan SK Tugas Belajar, SK Aktif

Kembali dari Pimpinan PT (SK Aktif Kembali dari Kementerian Jika Dosen PNS Dpk), Ijazah dan

Transkip yang dilegalisir, dan di Jadikan 1 file format .pdf. Status di PDDIKTI Juga harus Aktif.

Untuk menambahkan Klik Tambah Dosen

Masukkan NIDN > Cari, Jika NIDN tidak ditemukan Silahkan di Input Manual, Klik tombol oke

Isikan Data Dosen

Pilih Klarifikasi Dosen yang Tidak ada di Daftar

Maka muncul Nama Dosen yang sudah diisi, berikutnya Upload Dokumen Pendukung, dan BKD

Jika Dosen tersebut melaporkan.

Jika melaporkan BKD maka untuk SPTJM dan Lampirannya dibuat manual seperti contoh format

yang ada, Lalu upload dan Klik Ajukan untuk proses di LLDIKTI Wilayah III