pengaruh penggunaan metode simulasi pada …/pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam...

58
perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user i PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA PEMBELAJARAN MATA KULIAH KOMUNIKASI DAN KONSELING DALAM PRAKTEK KEBIDANAN TERHADAP SOFT SKILL MAHASISWA KARYA TULIS ILMIAH Untuk Memenuhi Persyaratan Memperoleh Gelar Sarjana Sarjana Saint Terapan Ratna Widhayanti R1110021 PROGRAM STUDI DIV KEBIDANAN FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA 2011

Upload: phamnhi

Post on 16-Mar-2019

221 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

i

PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA PEMBELAJARAN

MATA KULIAH KOMUNIKASI DAN KONSELING DALAM PRAKTEK

KEBIDANAN TERHADAP SOFT SKILL MAHASISWA

KARYA TULIS ILMIAH

Untuk Memenuhi Persyaratan

Memperoleh Gelar Sarjana Sarjana Saint Terapan

Ratna Widhayanti

R1110021

PROGRAM STUDI DIV KEBIDANAN FAKULTAS KEDOKTERAN

UNIVERSITAS SEBELAS MARET

SURAKARTA

2011

Page 2: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

viii

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL........................................................................................ i

HALAMAN PERSETUJUAN ......................................................................... ii

HALAMAN PENGESAHAN.......................................................................... iii

ABSTRAKSI .................................................................................................. iv

KATA PENGANTAR ..................................................................................... vi

DAFTAR ISI .................................................................................................... viii

DAFTAR TABEL ........................................................................................... x

DAFTAR LAMPIRAN ................................................................................... xi

BAB I PENDAHULUAN .......................................................................... 1

A. Latar Belakang ............................................................................... 1

B. Rumusan Masalah .......................................................................... 3

C. Tujuan Penelitian ........................................................................... 4

D. Manfaat Penelitian ......................................................................... 4

BAB II TINJAUAN TEORI ....................................................................... 6

A. Metode Simulasi ............................................................................ 6

B. Soft Skill ........................................................................................ 11

C. Mata Kuliah Komunikasi dan Konseling ....................................... 20

D. Kerangka Konsep .......................................................................... 23

E. Hipotesis ........................................................................................ 24

Page 3: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

ix

BAB III METODE PENELITIAN ............................................................... 25

A. Desain Penelitian............................................................................ 25

B. Tempat dan Waktu Penelitian ........................................................ 25

C. Populasi Penelitian ......................................................................... 26

D. Sampel dan Teknik Sampling ........................................................ 26

E. Definisi Operasional ...................................................................... 28

F. Cara Kerja ...................................................................................... 28

G. Etika Penelitian .............................................................................. 36

BAB IV HASIL PENELITIAN .................................................................... 38

BAB V PEMBAHASAN ............................................................................ 43

BAB VI PENUTUP ...................................................................................... 50

A. Kesimpulan .................................................................................... 50

B. Saran............................................................................................... 50

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

Page 4: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

x

DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Hasil Survey NACE USA ............................................................... 13

Tabel 2.1 Metode Penskalaan .......................................................................... 19

Tabel 3.1 Definisi Operasional ........................................................................ 28

Tabel 3.2 Penentuan Skor Jawaban Soft Skill Mahasiswa ............................... 29

Tabel 3.3 Kisi-Kisi Soal ................................................................................... 29

Tabel 4.1 Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Umur ....................... 39

Tabel 4.2 Distribusi Frekuensi Nilai Soft Skill Sebelum Metode Simulasi ..... 39

Tabel 4.3 Distribusi Frekuensi Nilai Soft Skill Sesudah Metode Simulasi ...... 40

Tabel 4.4 Hasil Uji Normalitas Data ................................................................ 40

Tabel 4.5 Hasil Uji Analisa Data ..................................................................... 41

Tabel 4.6 Perbedaan Nilai Tiap Atribut Soft Skill ............................................ 42

Page 5: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

xi

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Lembar Permohonan Menjadi Responden

Lampiran 2. Lembar Pernyataan Persetujuan

Lampiran 3. Koesioner

Lampiran 4. Permohonan Ijin Penelitian

Lampiran 5. Persetujuan Ijin Penelitian

Lampiran 6. Surat Keterangan Melaksanakan Penelitian

Lampiran 7. Rencana Pelaksaan Pembelajaran Dengan Metode Simulasi

Lampiran 8. Uji Validitas

Lampiran 9. Uji Reliabilitas

Lampiran 10. Tabulasi Data Pre-Test

Lampiran 11. Tabulasi Data Post-Test

Lampiran 12. Uji Normalitas Data Pre-Test

Lampiran 13. Uji Normalitas Data Post-Test

Lampiran 14. Uji Paired t-test

Lampiran 15. Uji Paired t-test Kemampuan Komunikasi

Lampiran 16. Uji Paired t-test Kemampuan Kerjasama Tim

Lampiran 17. Uji Paired t-test Kemampuani Problem Solving

Lampiran 18. Uji Paired t-test Kemampuan Empati

Lampiran 19. Lembar Konsultasi

Lampiran 20. Gambar Pelaksanaan Metode Simulasi

Lampiran 21. Jadwal Penelitian

Page 6: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

iv

ABSTRAK Ratna Widhayanti. R 1110021. Pengaruh Penggunaan Metode Simulasi Pada Pembelajaran Mata Kuliah Komunikasi dan konseling Dalam Praktek Kebidanan Terhadap Soft skill Mahasiswa. Program Studi DIV Kebidanan Fakultas Kedokteran UNS. 2011. Tujuan: penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan metode simulasi Pada pembelajaran mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa. Metode Penelitian: desain penelitian menggunakan pra-eksperimen dengan rancangan one groups pre and post test design. Penelitian ini dilaksanakan di AKBID Mardi Rahayu Kudus. Jumlah populasi sebanyak 37 mahasiswa yang kemudian diambil 34 mahasiswa sebagai sampel, dengan cara sampling random sederhana. Pengumpulan data dilakukan dengan koesioner pertanyaan tertutup. Instrumen telah diuji cobakan dan diukur validitas reliabilitasnya. Analisa data menggunakan paired t-test dengan bantuan SPSS 18.0 for windows. Hasil Penelitian: hasil penelitian menunjukan pengaruh yang signifikan secara statistik terhadap penggunaan metode simulasi terhadap soft skill mahasiswa dengan nilai p value sebesar 0,000. Kesimpulan: berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan terhadap pengunaan metode simulasi pada pembelajaran mata kuliah Komunikasi dan Konseling Dalam Praktek Kebidanan terhadap soft skill mahasiswa. Kata kunci : Metode Simulasi, Soft Skill Mahasiswa

Page 7: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

v

ABSTRACT

Ratna Widhayanti. R 1110021. Effect of the Use Simulation Method in Learning Communication and Counseling in Midwifery Practice Course to Soft Skill of Students . Midwifery Studies Program FK UNS DIV. 2011. The Purpose: the research aims are to to determine effect of the use simulation method in learning Communication and Counseling in Midwifery Practice course to soft skill of students. Method of research: the design used in this research was pra-experiment with one design groups pre and post test design. The research was conducted in AKBID Mardi Rahayu Kudus. Contain of population from this research is 37 of students. With sample size 34 of students, to choice sample used simple random sampling technique. Instrument to collection data used questioner with closed question. Instrument was try out and measurement the validity and reliability. Analysis of data used paired t-test with SPSS 18.0 for windows. Results of research: the result of research showed significant influence in statistic of the use simulation methods to soft skill of students with value of p is 0.000. Conclusion: from result of research there is significant effect of the use simulation methods in learning Communication and Counseling in Midwifery Practice Lesson to student soft skill. Keywords : Simulation Methods, Soft Skill of Students

Page 8: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Problemantika pendidikan yang terjadi di Indonesia salah satunya

adalah terdapat kesenjangan yang cukup lebar antara pengetahuan yang

dimiliki mahasiswa dengan sikap dan perilakunya (Afiatin, 2005). Realita

menunjukan bahwa proses pembelajaran di perguruan tinggi lebih

menitikberatkan pada sentuhan aspek kognitif saja (hard skill) dan kurang

memperhatikan aspek soft skill mahasiswa (Tarmidi, 2009). Bahkan

prosentase pemberian soft skills di perguruan tinggi atau sistem pendidikan di

Indonesia saat ini, hanya mencapai 10% saja dalam kurikulumnya (Sailah,

2008).

Kenyataan ini berbanding terbalik dengan penelitian yang dilakukan

oleh Harvard University yang membuktikan bahwa soft skills menyumbang

80% atas kesuksesan seseorang (Tarmidi, 2009). Menurut hasil survei

National Association of Colleges and Employers (NACE) pada tahun 2002 di

Amerika Serikat yang didapat dari jajak pendapat terhadap 457 pengusaha,

juga menyimpulkan hal yang sama bahwa Indeks Prestasi akademik (IP) atau

kemampuan hard skill bukanlah satu-satunya hal yang dianggap penting dari

seorang lulusan universitas.

Soft skill bagi mahasiswa akademi kebidanan yang nantinya akan

menjadi seorang bidan juga merupakan suatu hal yang sangat penting. Hal ini

Page 9: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

2

karena, ketrampilan teknis medis semata tidak cukup untuk memberikan

pelayanan yang memuaskan klien, diperlukan soft skill untuk menunjang

kualitas pelayanan (Fitriasari, 2005). Contoh nyatanya adalah sebagai berikut,

untuk mendukung kualitas pelayanan seorang bidan perlu membina

hubungan, untuk membina hubungan baik ini tidak hanya diperlukan

pengetahuan saja akan tetapi juga ditunjang dengan bagaimana cara bidan

dalam melakukan komunikasi secara efektif baik kepada teman sejawat

ataupun klien (Yulifah, 2009).

Agar mampu melakukan komunikasi yang efektif ataupun atribut soft

skill lainnya seorang mahasiswa memerlukan latihan terus menerus baik

melalui pembelajaran maupun kegiatan keorganisasian (Sailah, 2008). Dalam

pembelajaran untuk dapat menunjang berkembangnya soft skill mahasiswa

diharapkan sistem pembelajaran mulai mengalami pergeseran yaitu dari

teacher centered learning (TCL) menjadi student centered learning (SCL)

(Sailah, 2008). Proses perubahan ini juga berpengaruh pada metode belajar

mengajar.

Metode pembelajaran student centered learning diyakini lebih bisa

mengembangkan soft skill mahasiswa (Tarmidi, 2010). Salah satu dari model

pembelajaran student centered learning tersebut adalah simulasi yang

merupakan model yang membawa situasi yang mirip dengan sesungguhnya

kedalam kelas (Dirjen Dikti, 2008). Metode simulasi ini tidak hanya

meningkatkan kemampuan kognitif mahasiswa tetapi juga kemampuan

afektif, sehingga diharapkan soft skill mahasiswapun dapat terlatih dengan

Page 10: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

3

baik (Saputro, 2004). Metode simulasi ini dapat diterapkan diberbagai mata

kuliah salah satunya adalah mata kuliah Komunikasi Konseling Dalam

Praktek Kebidanan, sehingga diharapkan dengan melaksanakan metode

simulasi pada mata kuliah ini mahasiswa dapat mengembangkan atribut soft

skill seperti kemampuan komunikasi dan lain sebagainya.

Pada uraian diatas, terdapat beberapa permasalahan yaitu belum

semua perguruan tinggi menerapkan sistem pembelajaran student centered

learning. Salah satunya adalah di Akademi Kebidanan Mardi Rahayu Kudus,

karena berdasarkan studi pendahuluan yang dilakukan didapatkan data bahwa

sejak berdirinya yaitu tahun ajar 2004/2005 sampai sekarang sebagian besar

dari proses pembelajarannya sebanyak 70% masih menggunakan metode

konvensional, termasuk pada mata kuliah komunikasi konseling dalam

praktek kebidanan.

Berdasarkan uraian diatas maka penulis tertarik untuk mengadakan

penelitian tentang metode simulasi dan soft skill mahasiswa kebidanan yang

dituangkan dalam judul Pengaruh Penggunaan Metode Simulasi Dalam

Pembelajaran Mata Kuliah Komunikasi Konseling Dalam Praktek Kebidanan

Terhadap Soft skill Mahasiswa.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian pada latar belakang diatas, maka rumusan

masalahnya adalah “Apakah Penggunaan Metode Simulasi Dalam

Pembelajaran Mata Kuliah Komunikasi Konseling Dalam Praktek Kebidanan

Berpengaruh Terhadap Soft skill Mahasiswa? ”

Page 11: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

4

C. Tujuan Penelitian

1. Tujuan Umum

Tujuan umum yang akan dicapai dalam penelitian ini adalah untuk

mengetahui pengaruh penggunaan metode simulasi dalam pembelajaran

mata kuliah komunikasi konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft

skill mahasiswa.

2. Tujuan Khusus

a) Untuk mengetahui soft skill mahasiswa akademi kebidanan yang belajar

menggunakan metode simulasi dalam pembelajaran mata kuliah

komunikasi konseling dalam praktek kebidanan.

b) Untuk menganalisa apakah metode simulasi dalam pembelajaran mata

kuliah komunikasi konseling dalam praktek kebidanan berpengaruh

terhadap soft skill mahasiswa akademi kebidanan.

D. Manfaat Penelitian

1. Manfaat Teoritis

Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai ferifikasi teori pengaruh

penggunaan metode simulasi dalam pembelajaran mata kuliah komunikasi

konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa.

Page 12: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

5

2. Manfaat Aplikatif

a) Bagi Peneliti

Menambah wawasan tentang pengaruh penggunaan metode simulasi

dalam pembelajaran mata kuliah komunikasi konseling dalam praktek

kebidanan terhadap soft skill mahasiswa.

b) Bagi Institusi Kebidanan

Dapat sebagai bahan masukkan bagi institusi kebidanan untuk

pemilihan pendekatan pembelajaran, khususnya untuk meningkatkan

atau mengembangkan soft skill mahasiswa.

Page 13: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

6

BAB II

TINJAUAN TEORI

A. Metode Simulasi

1. Pengertian

Terdapat beberapa pengertian metode simulasi, salah satunya adalah

menurut Depdiknas (2088). Sebagai metode pembelajaran, metode

simulasi diartikan cara penyajian pengalaman belajar dengan

menggunakan situasi tiruan untuk memahami tentang konsep, prinsip, atau

keterampilan tertentu. Penggunaan metode simulasi ini digunakan sebagai

metode mengajar dengan asumsi tidak semua proses pembelajaran dapat

dilakukan secara langsung pada objek yang sebenarnya.

Hampir sama dengan pendapat diatas, menurut Saputro (2004)

simulasi diartikan sebagai peniruan/ perbuatan yang bersifat menirukan

suatu peristiwa seolah-olah seperti peristiwa yang sebenarnya.

Kedua pengertian diatas didukung dengan pengertian metode

pembelajaran simulasi menurut Dirjen Dikti (2008). Metode simulasi

disimpulkan sebagai metode pembelajaran yang membawa situasi yang

mirip dengan sesungguhnya kedalam kelas (Dirjen Dikti, 2008).

Berdasarkan 3 (tiga) definisi diatas, maka dapat ditarik kesimpulan

bahwa metode pembelajaran simulasi adalah metode pembelajaran yang

memindah kan situasi nyata yang mirip dikelas.

Page 14: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

7

2. Tujuan

Metode simulasi bertujuan untuk (a) melatih keterampilan tertentu

baik bersifat profesional maupun bagi kehidupan sehari-hari, (b)

memperoleh pemahaman tentang suatu konsep atau prinsip, (c) melatih

memecahkan masalah, (d) meningkatkan keaktifan belajar, (e)

memberikan motivasi belajar kepada mahasiswa, (f) melatih mahasiswa

untuk mengadakan kerjasama dalam situasi kelompok, (g) menumbuhkan

daya kreatif mahasiswa, dan (h) melatih mahasiswa untuk

mengembangkan sikap toleransi atau empati (Depdiknas, 2008).

3. Kelebihan dan Kelemahan Metode Simulasi

Menurut Depdiknas (2008) terdapat beberapa kelebihan dengan

menggunakan simulasi sebagai metode mengajar, di antaranya adalah:

a) Simulasi dapat dijadikan sebagai bekal bagi mahasiswa dalam

menghadapi situasi yang sebenarnya kelak, baik dalam kehidupan

keluarga, masyarakat, maupun menghadapi dunia kerja.

b) Simulasi dapat mengembangkan kreativitas mahasiswa, karena

melalui simulasi mahasiswa diberi kesempatan untuk memainkan

peranan sesuai dengan topik yang disimulasikan.

c) Simulasi dapat memupuk keberanian dan percaya diri mahasiswa.

d) Memperkaya pengetahuan, sikap, dan keterampilan yang diperlukan

dalam menghadapi berbagai situasi sosial yang problematis.

e) Simulasi dapat meningkatkan gairah mahasiswa dalam proses

permbelajaran.

Page 15: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

8

Di samping memiliki kelebihan, simulasi juga mempunyai

kelemahan, di antaranya:

a) Pengalaman yang diperoleh melalui simulasi tidak selalu tepat dan

sesuai dengan kenyataan di lapangan.

b) Pengelolaan yang kurang baik, sering simulasi dijadikan sebagai alat

hiburan, sehingga tujuan pembelajaran menjadi terabaikan.

c) Faktor psikologis seperti rasa malu dan takut sering memengaruhi

mahasiswa dalam melakukan simulasi.

4. Jenis-jenis Simulasi

Menurut Depdiknas (2008) simulasi terdiri dari beberapa jenis, di

antaranya adalah sosiodrama, psikodrama, role playing, peer teaching,

simulasi game, berikut ini adalah penjelasan dari jenis-jenis simulasi

tersebut :

a) Sosiodrama

Sosiodrama adalah metode pembelajaran bermain peran untuk

memecahkan masalah-masalah yang berkaitan dengan fenomena

sosial, permasalahan yang menyangkut hubungan antara manusia

seperti masalah kenakalan remaja, narkoba, gambaran keluarga yang

otoriter, dan lain sebagainya. Sosiodrama digunakan untuk

memberikan pemahaman dan penghayatan akan masalah-masalah

sosial serta mengembangkan kemampuan siswa untuk

memecahkannya.

Page 16: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

9

b) Psikodrama

Psikodrama adalah metode pembelajaran dengan bermain peran yang

bertitik tolak dari permasalahan-permasalahan psikologis. Psikodrama

biasanya digunakan untuk terapi, yaitu agar siswa memperoleh

pemahaman yang lebih baik tentang dirinya, menemukan konsep diri,

menyatakan reaksi terhadap tekanan-tekanan yang dialaminya.

c) Role Playing

Role playing atau bermain peran adalah metode pembelajaran sebagai

bagian dari simulasi yang diarahkan untuk mengkreasi peristiwa

sejarah, mengkreasi peristiwa-peristiwa aktual, atau kejadian-kejadian

yang mungkin muncul pada masa mendatang. Topik yang dapat

diangkat untuk role playing misalnya memainkan peran sebagai juru

kampanye suatu partai atau gambaran keadaan yang mungkin muncul

pada abad teknologi informasi.

d) Peer Teaching

Peer teaching merupakan latihan mengajar yang dilakukan oleh siswa

kepada teman-teman calon dosen. Selain itu peer teaching merupakan

kegiatan pembelajaran yang dilakukan seorang siswa kepada siswa

lainnya dan salah satu siswa itu lebih memahami materi pembelajaran.

e) Simulasi Game

Simulasi game merupakan bermain peranan, para siswa berkompetisi

untuk mencapai tujuan tertentu melalui permainan dengan mematuhi

peraturan yang ditentukan.s

Page 17: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

10

5. Langkah-langkah Simulasi

Menurut Depdiknas (2008) pelaksanaan metode simulasi dibagi

dengan beberapa langkah, berikut ini dijelaskan langkah-langkah

simulasi:

a) Persiapan Simulasi

1) Menetapkan topik atau masalah serta tujuan yang hendak dicapai

oleh simulasi.

2) Dosen memberikan gambaran masalah dalam situasi yang akan

disimulasikan.

3) Dosen menetapkan pemain yang akan terlibat dalam simulasi,

peranan yang harus dimainkan oleh para pemeran, serta waktu yang

disediakan.

4) Dosen memberikan kesempatan kepada siswa untuk bertanya

khususnya pada siswa yang terlibat dalam pemeranan simulasi.

b) Pelaksanaan Simulasi

1) Simulasi mulai dimainkan oleh kelompok pemeran.

2) Para siswa lainnya mengikuti dengan penuh perhatian.

3) Dosen hendaknya memberikan bantuan kepada pemeran yang

mendapat kesulitan.

4) Simulasi hendaknya dihentikan pada saat puncak. Hal ini

dimaksudkan untuk mendorong siswa berpikir dalam

menyelesaikan masalah yang sedang disimulasikan.

Page 18: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

11

c) Penutup

1) Melakukan diskusi baik tentang jalannya simulasi maupun materi

cerita yang disimulasikan.Dosen harus mendorong agar siswa dapat

memberikan kritik dan tanggapan terhadap proses pelaksanaan

simulasi.

2) Merumuskan kesimpulan.

B. Soft skill

1. Pengertian

Istilah soft skills saat ini sedang ramai dibicarakan orang, ada banyak

ahli mengemukakan pendapatnya mengenai soft skill. Salah satunya adalah

(Widhiarso, 2009) soft skills merupakan seperangkat kemampuan yang

mempengaruhi bagaimana kita berinteraksi dengan orang lain memuat

komunikasi pengaruh, berpikir kreatif dan kritis, membangun tim, serta

kemampuan lainnya yang terkait kapasitas kepribadian individu. Soft skill

disini dihubungkan dengan sebuah ketrampilan yang diperlukan individu

untuk berinteraksi dengan orang lain.

Hampir sama dengan pendapat diatas soft skill didefinisikan sebagai

suatu istilah sosiologis yang berkaitan dengan emotional quotient, cluster

sifat kepribadian, keterampilan sosial, komunikasi, bahasa, kebiasaan

pribadi, keramahan, dan optimisme yang menjadi ciri hubungan dengan

orang lain (Tambunan, 2011). Perbedaanya adalah soft skill juga

merupakan ketrampilan dari seorang individu dalam mengatur pribadinya

sendiri.

Page 19: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

12

Pendapat diatas diperjelas lagi dengan pendapat dari Berthal dalam

Sailah (2008) yang mendefinisikannya sebagai “personal and

interpersonal behaviors that develop and maximize human performance

(e.g.coaching, team building, initiative, decision making etc.) Softskills

does not include technical skills such as financial, computing and

assembly skills“.

Berdasarkan 3 (tiga) definisi diatas maka dapat ditarik sebuah

kesimpulan bahwa soft skill merupakan ketrampilan yang diperlukan

individu untuk mengatur dirinya sendiri dan berinteraksi dengan orang

lain.

2. Atribut Soft skill

Menurut Patrick O'Brien dalam Tarmidi (2010), yang dituangkan

dalam bukunya, "Making College Count" soft skill dapat dikategorikan

dalam 7 (tujuh) area yang disebut sebagai "The Winning Character" yaitu

communication skill, organizational skill,leadership, logic, effort, group

skill and ethnics.

Di Indonesia, beberapa lembaga pendidikan atau perguruan tinggi,

lembaga konsultan SDM dan beberapa acara diskusi terbatas di

Departemen Pedosenan Tinggi (DIKTI) telah menghasilkan rumusan

atribut soft skills yang bervariasi di dunia pekerjaan. Salah satunya adalah

hasil Tracer Study yang dilakukan oleh Departemen Teknologi Industri

Pertanian IPB tahun 2000, menyatakan bahwa atribut jujur, kerjasama

dalam tim, integritas, komunikasi bahkan rasa humor sangat diperlukan

Page 20: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

13

dalam dunia kerja (Sailah, 2008). Menurut Awangga (2008) terdapat 7

(tujuh) kemampuan soft skill yang mendasar yang dibutuhkan didunia

kerja yaitu kemampuan adaptasi, kemampuan melayani klien, komunikasi

pengaruh, kemampuan problem solving, dorongan untuk berprestasi,

kemampuan berkolaborasi dalam tim, bisa dipercaya dan bertanggung

jawab.

Menurut hasil survey NACE urutan kemampuan kualitas lulusan

perguruan tinggi yang diharapkan didunia kerja adalah sebagi berikut:

Tabel 2.1 Hasil Survei NACE USA Mengenai Kualitas Lulusan Peguruan Tinggi

Yang Diharapkan Dunia Kerja No. Kualitas Skor 1. Kemampuan berkomunikasi 4,69 2. Kejujuran/ integritas 4,59 3. Kemampuan bekerjasama 4,54 4. Kemampuan interpersonal 4,50 5. Etos kerja yang baik 4,46 6. Memiliki motivasi dan berinisiatif 4,42 7. Kemampuan beradaptasi 4,41 8. Kemampuan analitikal 4,36 9. Kemampuan computer 4,21 10. Kemampuan berorganisasi 4,05 11. Berorientasi pada detail 4,00 12. Kemampuan memimpin 3,97 13. Percaya diri 3,95 14. Berkepribadian ramah 3,85 15 Sopan/ beretika 3,82 16. Bijaksana 3,75 17. IPK ≥ 3.00 3,68 18. Kreatif 3,59 19. Humoris 3,25 20. Kemampuan entrepreneurship 3,23

Skala 1-5 : skor tertinggi 5 (Soebandi, 2009)

Atribut soft skills ini dimiliki oleh setiap orang dengan kadar yang

berbeda-beda, dipengaruhi oleh kebiasaan berfikir, berkata, bertindak dan

Page 21: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

14

bersikap. Namun, atribut ini dapat berubah jika yang bersangkutan mau

merubahnya dengan cara berlatih membiasakan diri dengan hal-hal yang

baru (Sailah, 2008).

3. Atribut Soft skill Yang Dapat Dikembangkan Pada Mata Kuliah

Komunikasi dan Konseling Dalam praktek Kebidanan Melalui

Metode Simulasi

Dalam menjalankan tugasnya bidan dituntut untuk memiliki

ketrampilan hard skill dan juga soft skill, berikut ini adalah beberapa soft

skill yang dapat dikembangkan melalui mata kuliah komunikasi dan

konseling dalam praktek kebidanan:

a) Kemampuan komunikasi efektif

Komunikasi efektif adalah kemampuan berbicara dan menulis

dengan jelas, lugas dan kredibel, selain itu juga kemampuan untuk

mendengar dan mengerti pihak lain dengan baik serta bisa

menyesuaikan gaya berkomunikasi sesuai situasi dan lawan bicara

(Awangga, 2008). Seorang bidan dituntut memiliki kemampuan

komunikasi efektif hal ini dikarenakan ketrampilan komunikasi

merupakan wujud nyata dari perilaku professional bidan, dengan

kemampuan komunikasi yang baik bidan dapat menjelaskan asuhan

yang diberikan baik kepada klien dan keluarga sehingga tujuan asuhan

kebidanan dapat tercapai secara optimal (Sofyan, 2001).

Dalam proses pembelajaran atribut soft skill komunikasi dapat

dikembangkan dengan melibatkan peran aktif mahasiswa dalam

Page 22: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

15

menyampaikan pendapat (Sailah, 2008). Salah satu metode

pembelajaran yang dapat mengembangkan kemampuan komunikasi

mahasiswa adalah metode simulasi karena metode ini mempunyai

tujuan kemampuan komunikasi mahasiswa dapat mempraktekkan

kemampuan umum (misal komunikasi verbal & nonverbal) (Dirjen

Dikti, 2008).

b) Kemampuan kerjasama tim

Dalam pelaksanaan metode simulasi ini salah satu tujuanya

adalah mengubah mindset mahasiswa dengan cara mempraktekan

kemampuan kerjasama tim (Dirjen Dikti, 2008). Saat melakukan

simulasi seorang mahasiswa sangat membutuhkan bantuan dari

mahasiswa lain. Sehingga diharapkan kemampuan mahasiswa untuk

bekerjasama dalam tim dapat semakin meningkat. Dalam hal ini

mahasiswa diajarkan untuk memandang perbedaan bukan menjadi hal

yang menyebalkan, akan tetapi sebagai modal untuk saling

melengkapi (Putra, 2005). Kerjasama tim sangat diperlukan bidan

karena salah satu perilaku profesi bidan adalah melakukan kerjasama

dengan petugas kesehatan lain untuk meningkatkan pelayanan

kesehatan ibu dan keluarga sesuai dengan kode etik bidan pada bab 3

yaitu kewajiban bidan terhadap teman sejawat dan tenaga kesehatan

lainnya (Sofyan, 2001).

Page 23: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

16

c) Kemampuan problem solving

Problem Solving adalah kemampun manusia untuk berpikir

rasional dalam memandang masalah-masalah yang harus dipecahkan

dengan menggunakan kemampuan dirinya sendiri (Yulifah, 2009).

Mengatasi masalah artinya menerapkan cara yang logis dalam menjari

jalan keluar dari suatu masalah (Awangga, 2008). Kemapuan problem

solving ini diperlukan bidan saat membantu klien menghadapi

masalah yang dihadapinya (Yulifah, 2009). Kemapuan problem

solving ini dapat diasah oleh mahasiswa dengan metode pembelajaran

simulasi karena salah satu tujuan dari metode ini adalah

mengembangkan kemampuan menyelesaikan masalah (problem

solving) (Dirjen Dikti, 2008).

d) Kemampuan Empati

Kemampuan empati adalah kemampuan merasakan yang

dirasakan oleh orang lain, mampu memahami perspektif mereka,

menumbuhkan hubungan saling percaya dan menyeleraskan diri

dengan bermacam-macam orang (Awwangga, 2008). Sedangkan

menurut bacrac dalam Yulifah (2009) empati adalah kemampuan

seseorang untuk mengetahui apa yang sedang dialami orang lain pada

suatu saat tertentu, dari sudut pandang orang lain itu, melalui kaca

mata orang lain itu. Orang yang empati mampu memahami motivasi,

pengalaman, perasaan, sikap, harapan, dan keinginan orang lain.

Dengan kemampuan empati seseorang akan mampu melakukan

Page 24: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

17

hubungan antar manusia dengan baik. Langkah pertama dalam

mencapai empati adalah menahan godaan untuk mengevaluasi,

menilai, menafsirkan dan mengkritik. Kedua, semakin banyak orang

mengenal orang lain maka semakin mampu ia melihat seperti apa

yang dilihat dan merasakan seperti apa yang orang lain rasakan

(Yulifah, 2009).

Pelaksanaan metode simulasi ini salah satu tujaanya adalah

mengubah mindset mahasiswa dengan cara mengembangkan

kemampuan empati (Saputro, 2004). Kemampuan empati ini sangat

diperlukan mahasiswa kebidanan yang nantinya akan menjadi seorang

bidan dalam proses komunikasi dan konseling (Yulifah, 2009).

4. Pengembangan Soft skill Dalam Pembelajaran Di Perguruan Tinggi

Pengembangan soft skills di perguruan tinggi dapat dilakukan

melalui kegiatan proses pembelajaran dan juga kegiatan kemahasiswaan

dalam kegiatan ekstra kurikuler atau kokurikuler. Yang terpenting, soft

skills ini bukan bahan hafalan melainkan dipraktekkan oleh individu yang

belajar atau yang ingin mengembangkannya (Sailah, 2008).

Soft skills ini dapat dikembangkan menjadi lebih baik atau bernilai

(diterapkan dalam kehidupan sehari-hari) melalui proses pembelajaran.

Pendidikan soft skills tidak seharusnya melalui satu mata pelajaran khusus,

melainkan dintegrasikan melalui mata pelajaran yang sudah ada atau

dengan menggunakan strategi pembelajaran yang berpusat pada siswa.

Karena strategi pembelajaran yang berpusat pada siswa memiliki

Page 25: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

18

keberanekaragaman model pembelajaran yang diyakini memiliki keluaran

yang dapat mengembangan soft skill mahasiswa (Tarmidi, 2010).

5. Pengukuran Soft skill

Soft skills lebih didominasi oleh komponen kepribadian individu

sehingga prosedur pengukurannya sedikit berbeda dengan pengukuran

komponen abilitas individu. Oleh karena itu pengukuran soft skills akan

mengarah pada karakteristik yang sifatnya internal dan manifest pada diri

individu seperti dimensi afektif, motivasi, interes, atau sikap. Pengukuran

soft skill ada berbagai cara salah satunya adalah dengan self report.

Self report, sebagaimana tes yang diartikan sebagai sekumpulan

sampel respon yang menunjukkan atribut ukur pada diri individu,

pengukuran soft skills juga menghasilkan sejumlah respon dari individu

yang menunjukkan tingkat soft skills yang dimiliki. Self report merupakan

sekumpulan stimulus berupa pernyataan, pertanyaan atau daftar deskripsi

diri yang direspon oleh individu. Pernyataan merupakan turunan dari

domain ukur yang sifanya teoritik konseptual setelah melalui proses

operasionalisasi menjadi indikator-indikator.

Setelah domain ukur dan indikator telah ditetapkan, proses

penyusunan instrumen pengukuran selanjutnya adalah penulisan item

(wording). Misalnya mengukur tingkat ekstraversi individu diwujudkan

melalui pernyataan “Saya senang bisa berinteraksi dengan banyak orang”

atau“Saya lebih suka bekerja sama dibanding dengan bekerja sendirian”.

Item ini kemudian direspon dengan kontinum dari sangat setuju sampai

Page 26: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

19

sangat tidak setuju. Proses penulisan item ini merupakan seni tersendiri

yang membutuhkan kepekaan dalam membahasakan indikator empirik

perilaku individu.

Berbagai desain instrumen pengukuran dapat diaplikasikan dalam

pengukuran soft skills, seperti model likert, guttman atau semantik

diferensial dengan beberapa modifikasi jenis respon maupun jumlah

alternatif respon. Jenis respon pada umumnya mengarah pada persetujuan

(setuju-tidak setuju) subjek terhadap pernyataan yang diberikan, namun

bisa dimodifikasi menjadi evaluasi (baik-buruk), potensi (kuat-lemah) atau

frekuensi perilaku (sering-tidak pernah). Jumlah respon biasanya bergerak

pada skala lima pilihan dapat dimodifikasi menjadi tiga atau empat pilihan.

Tabel 2.2 Metode Penyusunan Skala (Metode Deskripsi)

Meranking Subjek menngurutkan stimulus berdasarkan kesesuaiannya dengan kondisi dirinya

Menilai (rating) Subjek menilai stimulus berdasarkan kesesuaiannya dengan kondisi dirinya

Mengkategorikan Subjek meletakkan stimulus pada kategori yang sesuai dengan kondisi dirinya

Membandingkan Subjek memilih pasangan stimulus yang sesuai dengan kondisi dirinya

Mengestimasi Subjek mengestimasi dengan memberikan penilaian pada atribut yang sesuai dengan kondisi dirinya

Memetakan Kemiripan Subjek memetakan kesamaan antar stimulus pada sebuah peta dimensi stimulus

Hasil penelitian menunjukkan bahwa subjek dapat memberikan

jawaban yang menipu (faking) pada pengukuran self report dengan

tujuan untuk memberikan impresi yang positif mengenai dirinya.

Namun dengan menggunakan penulisan item dan desain pengukuran

Page 27: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

20

yang tepat serta kondisi pengukuran yang tidak menekan akan

membuat subjek akan memberikan respon yang sesuai dengan

kondisinya.

(Widhiarso, 2009)

C. Mata Kuliah Komunikasi dan Konseling Dalam Praktek Kebidanan

1. Diskripsi Mata Kuliah

Mata kuliah ini diberikan pada mahasiswa semester II dengan beban

2 SKS. Mata Kuliah ini memberikan kemampuan untuk melakukan

komunikasi interpersonal dan konseling kepada individu, keluarga dan

masyarakat dengan pokok-pokok bahasan komunikasi, komunikasi efektif,

prinsip hubungan antar manusia, komunikasi interpersonal (KIP) dan

konseling, keterampilan inti KIP dan Konseling, penerapan keterampilan

KIP dan Konseling dalam kegiatan asuhan kebidanan, keterampilan

komunikasi dalam kelompok (GBPP, 2002).

2. Tujuan Pembelajaran, Bahan Ajar dan Kegiatan Praktek

Tujuan pembelajaran, bahan ajar dan kegiatan praktek dari mata

kuliah ini adalah :

a. Menjelaskan tentang komunikasi

1) Materi

Pengertian komunikasi, unsur–unsur komunikasi, komponen

komunikasi, proses komunikasi, faktor yang mempengaruhi

komunikasi, bentuk komunikasi (komunikasi massa, komunikasi

interpersonal, komunikasi intrapersonal, komunikasi kelompok).

Page 28: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

21

2) Kegiatan Praktek

Mempraktekan proses komunikasi dengan klien dan teman sejawat.

b. Menjelaskan tentang komunikasi efektif

1) Materi

Pengertian komunikasi efektif, proses komunikasi efektif, unsur-

unsur dalam membangunan komunikasi efektif.

2) Kegiatan Praktek

mempraktekan kemampuan komunikasi efektif kepada klien

maupun teman sejawat.

c. Menerapkan komunikasi interpersonal dan konseling

1) Materi

Pengertian KIP dan konseling, faktor penghambat KIP dan

konseling, faktor individual, faktor yang berkaitan dengan

interaksi, faktor situasional, kompetensi dalam melakukan

percakapan, pengaruh pemahaman diri terhadap proses KIP dan

konseling, memahami diri sendiri, pengetahuan, keterampilan,

sikap yang dimiliki konselor, pengaruh pemahaman diri terhadap

KIP dan konseling.

2) Kegiatan Praktek

Melaksanakan ketrampilan komunikasi intrapersonal pada klien

Page 29: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

22

d. Melaksanakan keterampilan inti KIP dan konseling

1) Materi

Menerapkan keterampilan observasi, mengidentifikasi macam-

macam klien dalam asuhan kebidanan, melakukan strategi

membantu klien dalam pengambilan keputusan.

2) Kegiatan Praktek

melaksanakan ketrampilan mengobservasi klien (tingkah laku

verbal dan non verbal) dalam pemberian konseling.

e. Menerapkan keterampilan KIP dan konseling dalam asuhan kebidanan

1) Materi

Proses dan praktik konseling dalam kegiatan asuhan kebidanan,

perbedaan konseling dan pemberian nasehat, proses konseling.

2) Kegiatan Praktek

Melaksanakan ketrampilan konseling pada remaja tentang

kesehatan reproduksi remaja, konseling kepada ibu hamil, bersalin

dan nifas, konseling pada pemilihan alat kotrasepsi.

f. Melaksanakan keterampilan komunikasi dalam kegiatan kelompok

1) Materi

Kegiatan kelompok, pengorganisasian kegiatan kelompok

2) Kegiatan Praktek

Melaksanakan ketrampilan penyuluhan kesehatan pada kelompok

masyarakat.

(GBPP, 2002)

Page 30: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

23

D. Kerangka Konsep

Pembelajaran dengan metode simulasi adalah metode pembelajaran

yang memindah kan situasi nyata yang mirip dikelas. Metode ini mempunyai

tujuan (a) melatih keterampilan tertentu baik bersifat profesional maupun bagi

kehidupan sehari-hari, (b) memperoleh pemahaman tentang suatu konsep atau

prinsip, (c) melatih memecahkan masalah, (d) meningkatkan keaktifan

belajar, (e) memberikan motivasi belajar kepada mahasiswa, (f) melatih

mahasiswa untuk mengadakan kerjasama dalam situasi kelompok, (g)

menumbuhkan daya kreatif mahasiswa, dan (h) melatih mahasiswa untuk

mengembangkan sikap toleransi atau empati.

Dari beberapa tujuan metode simulasi tersebut dapat dilihat bahwa

terdapat atribut soft skill yang dapat dikembangkan oleh mahasiswa, sehingga

apabila pelaksanaan pembelajaran dengan metode simulasi dapat diterapkan

dengan baik dan maksimal maka beberapa atribut soft skill yang dimilki

mahasiswa dapat berkembang dengan baik.

Dari uraian diatas diduga ada Pengaruh Penggunaan Metode Simulasi

Dalam Pembelajaran Mata Kuliah Komunikasi Konseling Dalam Praktek

Kebidanan Terhadap Soft skill Mahasiswa. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat

pada diagram alur pemikiran dibawah ini.

Page 31: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

24

E. Hipotesis

Berdasarkan kerangka konsep diatas maka hipotesis yang muncul

adalah ”ada pengaruh yang signifikan pada penggunaan metode simulasi

dalam pembelajaran mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktik

kebidanan terhadap soft skill mahasiswa”.

Kondisi Awal

Perlakuan

Kondisi Akhir

Dosen menggunakan

metode konvensional

Soft skill mahasiswa

kurang terasah

Dosen menggunakan

metode simulasi

Soft skill mahasiswa

dapat berkembang

dengan baik

Melalui metode simulasi

diduga berpengaruh terhadap

soft skill mahasiswa

Page 32: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

26

BAB III METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pre-

eksperimen dengan rancangan one groups pre and post test merupakan salah

satu bentuk dari penelitian pre-eksperimen yaitu hanya menggunakan satu

kelompok subjek, pertama-tama dilakukan pengukuran, kemudian dilakukan

perlakuan, kemudian dilakukan pengukuran akhir (Sugiyono, 2003). Pada

penelitian ini perlakuan yang diberikan kepada subyek adalah simulasi

melakukan penyuluhan kesehatan. Desain tersebut dapat digambarkan

sebagai berikut:

O 1 X O 2

Keterangan:

O 1 : Nilai Pretest

O 2 : Nilai Posttest

X : Perlakuan dengan Metode Simulasi

B. Tempat dan Waktu Penelitian

1. Tempat : AKBID Mardi Rahayu Kudus

2. Waktu : Bulan Februari-Agustus 2011 (8 kali frekuensi pertemuan)

25

Page 33: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

27

C. Populasi Penelitian

1. Populasi Target

Populasi target dalam penelitian ini adalah semua mahasiswa

Akademi Kebidanan Mardi Rahayu.

2. Populasi Aktual

Populasi aktual dalam penelitian ini adalah mahasiswa semester II

Akademi Kebidanan Mardi Rahayu sebesar 37 mahasiswa.

D. Sampel dan Teknik Sampling

1. Sampel

Pada penelitian kali ini yang menjadi sampelnya adalah semua

mahasiswa SEMESTER II Akademi Kebidanan Mardi Rahayu .

2. Teknik Sampling dan Estimasi Besar Sampel

Dalam penelitian ini menggunakan teknik simple random sampling

(acak sederhana) dengan estimasi besar sampel menggunakan rumus Arief

(2008) sebagai berikut :

2)(

2 úûù

êëé

-+

=XbXa

xSzzn

ba

Keterangan :

n : besar sampel

S : simpangan baku

Xa-Xb : perbedaan yang diinginkan

α : tingkat kemaknaan

β : kuasa peneliti

Page 34: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

27

Dengan menggunakan α = 005 maka zα = 1,960 dan kuasa penelitian 80%

maka zβ = 0,842, dengan demikian estimasi besar sampelnya adalah :

2

70754,7)842,096,1(

2 úûù

êëé

-+

=x

n

34

39,34

197,172

===

n

n

xn

3. Kriteria Restriksi

a) Kriteria Inklusi

Kriteria inklusi dalam penelitian ini adalah :

a) Mahasiswa D III Kebidanan Semester II

b) Bersedia untuk menjadi responden

b) Kriteria Eksklusi

Kriteria eksklusi dalam penelitian ini adalah:

a) Mahasiswa D III Kebidanan Semester II yang aktif sebagai

pengurus dalam organisasi kemahasiswaan.

Page 35: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

28

E. Definisi Operasional

Berikut ini adalah definisi operasional dari penelitian ini.

Tabel 3.1 Definisi Operasional

No Variabel Definisi Operasional Parameter Alat Ukur Skala 1. Independent

Metode Simulasi

Metode pembelajaran yang memindah kan situasi nyata yang mirip dikelas

₋ Sebelum metode simulasi

₋ Sesudah metode simulasi

- Nominal

2. Dependent Soft skill

Ketrampilan yang diperlukan individu untuk mengatur dirinya sendiri dan berinteraksi dengan orang lain meliputi : 1) Kemampuan

komunikasi 2) Kemampuan

kerjasama tim 3) Kemampuan problem

solving 4) Kemampuan Empati

Skor 32 – 64 Skor 65 – 96 Skor 97 – 128

Kuesioner Interval

F. Cara Kerja

Cara kerja dari penelitian ini dibagi menjadi 5 tahap :

1. Tahap Persiapan

a) Menentukan populasi dan sampel untuk diterapkannya metode simulasi

dalam pembelajaran mata kuliah Komunikasi Konseling Dalam Praktek

Kebidanan.

b) Menyusun instrument penelitian

1) Instrumentasi Penelitian

Pada penelitian kali ini alat ukur yang digunakan adalah

koesioner dengan menggunakan skala likert yang terdiri dari 32 item

Page 36: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

29

pernyataan favorable dan unfavorable dengan alternatif jawaban

sangat setuju, setuju, tidak setuju, sangat tidak setuju.

Tabel 3.2 Penentuan Skor Jawaban Soft skill Mahamahasiswa

Jawaban Responden Favorable Unfavorable. Sangat Setuju 4 1

Setuju 3 2 Tidak Setuju 2 3

Sangat Tidak Setuju 1 4

Tabel 3.3 Kisi – kisi Soal

Variabel Atribut Soft Skill

Indikator Nomor Soal Σ Favorable Unfavorable

Soft skill

1) Kemampuan komunikasi

a) Kemampuan melakukan observasi tingkah laku verbal dan non verbal

b) Kemampuan menyampaikan pendapat dalam kelompok

c) Kemampuan komunikasi tertulis

2,4,13,15 6,8,10,11 8

2) Kemampuan kerjasama tim

a) Kemampuan menerima dan menghargai pendapat orang lain

b) Terlibat aktif dalam kegiatan kelompok

5,7,9,17,19 1,3,26 8

3) Kemampuan problem solving

a) Kemampuan menghadapi/ menyelesaikan masalah

b) Kemampuan berfikir positif

c) Kemampuan memandang masalah secara terperinci

12,14, 16,29 21,25,27,32 8

4) Kemampuan empati

a) Kemampuan melihat sesuatu dari sudut pandang orang lain

b) Kemampuan untuk terlibat dalam kegiatan sosial

18,23,28,31 20,22,24,30 8

Jumlah 17 15 32

Page 37: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

30

Kuesioner ini dirancang sendiri oleh peneliti sehingga untuk

mengetahui bahwa kuesioner yang dibuat baik sebagai alat ukur,

maka sebelum diedarkan pada responden harus dilakukan uji

validitas dan uji reliabilitas dahulu.

2) Uji Validitas dan Reliabilitas

Validitas adalah suatu indeks yang menunjukkan alat ukur itu

benar-benar mengukur apa yang diukur (Notoatmodjo, 2005).

Rumus korelasi yang digunakan untuk mengetahui validitas

kuesioner adalah rumus korelasi product moment yang dikemukakan

oleh Pearson, yaitu :

Keterangan :

= Koefisien korelasi product moment

= Skor pertanyaan

= Skor total

= Jumlah responden

Setelah diperoleh harga rxy dikonsultasikan dengan harga kritis

r product moment. Jika diperoleh harga rxy > rtabel maka dapat

dikatakan butir soal tersebut valid dengan taraf signifikansi 5%. Dari

hasil uji validitas pada 35 soal didapatkan 3 (tiga) soal yang tidak

valid yaitu soal nomor 3, 9, 10. Soal-soal yang tidak valid tersebut

Page 38: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

31

kemudian dihilangkan, sehingga diperoleh 32 soal valid seperti

terlampir pada lampiran 8.

Uji reliabilitas menunjukan apakah alat ukur dapat digunakan

atau tidak (Alimul, 2007). Pada penelitian kali ini uji reliabilitasnya

menggunakan rumus Alpha yaitu sebagai berikut :

Keterangan :

= Reliabilitas instrumen

= Banyak butir pertanyaan atau banyaknya soal

= Jumlah varians butir

= Varians total

Dari hasil perhitungan uji validitas didapatkan 32 soal valid,

kemudian soal tersebut di uji reliabilitasnya dan menghasilkan r11 =

0, 8647. Menurut Djemari dalam Riwidikdo (2008), koesioner

dikatakan reliabel jika memiliki nilai alpha minimal 0,7. Dengan

demikian soal tersebut dikatakan reliabel karena rhitung > 0,7.

2. Tahap Pretest

Pada tahapan ini dilakukan pengumpulan data awal (tes awal/

pretest) menggunakan instrumen penelitian dikelas sampel, yaitu kelas

yang akan menggunakan metode simulasi dalam pembelajaran mata kuliah

Komunikasi Konseling Dalam Praktek Kebidanan. Pre test dilakukan 1

(satu) kali sebelum penelitian dimulai yaitu tanggal 6 Juni 2011.

Page 39: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

32

3. Tahap Pelaksanaan

Memberikan perlakuan yaitu menggunakan instrumen penelitian

dikelas sampel, yaitu kelas yang akan menggunakan metode simulasi

dalam prmbelajaran pembelajaran mata kuliah Komunikasi Konseling

Dalam Praktek Kebidanan selama 8 kali pertemuan. Berikut ini adalah

langkah-langkah yang dikerjakan pada tahap ini :

a) Peneliti menjelaskan kepada seluruh mahasiswa bahwa akan akan

diterapkannya metode pembelajaran simulasi sebagai suatu variasi

metode pembelajaran.

b) Persiapan Simulasi

1) Menetapkan topik atau masalah serta tujuan yang hendak dicapai

oleh simulasi.

2) Peneliti memberikan gambaran masalah dalam situasi yang akan

disimulasikan yaitu melaksanakan simulasi penyuluhan kesehatan

dengan topik cara mencuci tangan dengan benar, tanda kehamilan,

tanda bahaya kehamilan, gizi ibu hamil, persiapan persalinan, tanda

bahaya masa nifas, tanda bahaya pada bayi baru lahir, ciri-ciri bayi

baru lahir normal, ciri-ciri bayi baru prematur, gizi ibu menyusui,

ASI eksklusif, cara menyusui yang benar, perawatan putting susu

mendatar, pemeriksaan payudara sendiri, perawatan bayi.

3) Peneliti membagi mahasiswa dalam kelompok, setiap kelompok

terdiri dari dua orang mahasiswa dengan satu topik penyuluhan

kesehatan.

Page 40: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

33

4) Kemudian tiap kelompok menyiapkan alat atau media untuk

melaksanakan penyuluhan kesehatan sesuai dengan topik.

5) Setelah persiapan selesai tiap kelompok mensimulasikan

penyuluhan kesehatan sesuai dengan topik (setiap anggota dalam

kelompok mempunyai kesampatan untuk menjadi bidan/ penyuluh)

c) Pelaksanaan Simulasi

1) Simulasi mulai dimainkan oleh kelompok pemeran.

2) Para mahasiswa lainnya mengikuti dengan penuh perhatian.

3) Dosen hendaknya memberikan bantuan kepada pemeran yang

mendapat kesulitan.

4) Simulasi hendaknya dihentikan pada saat pelaksaan simulasi sudah

selesai diperankan oleh mahasiswa. Hal ini dimaksudkan untuk

mendorong mahasiswa berpikir dalam menyelesaikan masalah

yang sedang disimulasikan.

d) Penutup

1) Melakukan diskusi baik tentang jalannya simulasi maupun materi

cerita yang disimulasikan. Peneliti harus mendorong agar

mahasiswa dapat memberikan kritik dan tanggapan terhadap proses

pelaksanaan simulasi.

2) Merumuskan kesimpulan.

4. Tahap Posttest

Pada tahapan ini dilakukan pengumpulan data akhir (tes akhir/

posttest) dikelas sampel, yaitu kelas yang akan menggunakan metode

Page 41: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

34

simulasi dalam pembelajaran mata kuliah Komunikasi Konseling Dalam

Praktek Kebidanan. Post test dilakukan 1 (satu) kali pada akhir penelitian

yaitu tanggal 2 Juli 2011.

5. Tahap Analisis Data

Pada tahapan ini dilakukan analisis data dengan menggunakan

metode statistik yang sesuai.

a) Pengolahan Data

Pada penelitian ini langkah-langkah pengolahan data sesuai

dengan (Alimul, 2007) yaitu editing (memeriksa kembali kebenaran

data yang diperoleh atau dikumpulkan, coding (pemberian kode

numerik (angka) terhadap data), data Entry (memasukan data yang

telah dikumpulkan kedalam master tabel atau databese computer)

b) Uji Prasyarat Analisis

Uji normalitas digunakan untuk mengetahui apakah populasi data

berdistribusi normal atau tidak. Jika analisis menggunakan metode

parametrik maka persyaratan normalitas harus terpenuhi, yaitu data

berasal dari distribusi yang normal (Sugiyono, 2009). Dalam penelitian

ini menggunakan uji Kolmogorv-Smirnov, data dikatakan berdistribusi

normal jika p value > 0,005 (Riwidikdo, 2007). Pada penelitian ini uji

normalitas data menggunakan bantuan SPSS for Windows 18.

Page 42: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

35

c) Melakukan Analisis Data

1) Analisa Univariat

Sering disebut dengan statistik deskriptif, yang berfungsi

meringkas, mengklasifikasikan, mendeskripsikan suatu data agar

mudah dimengerti dan lebih mempunyai makna. Selain itu analisa

univariat juga berfungsi menyajikan data yang merupakan langkah

awal dari analisis yang lebih lanjut (Alimul, 2007).

Dengan perhitungan, rumus penentuan besarnya persentase

sebagai berikut:

Keterangan :

X : Hasil persentase

f : Frekuensi hasil pencapaian

n : Total seluruh observasi

2) Uji Beda

Analisa yang digunakan adalah dengan paired t-test yaitu uji

statistika yang digunakan untuk membedakan nilai rata-rata satu

kelompok yang mempunyai dua nilai rata-rata yaitu nilai pretest dan

posttest (Riwikdikdo, 2007). Pada penelitian ini untuk uji paired t-

test menggunakan bantuan SPSS for Windows 18.

Page 43: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

36

ns

dt

d

=

nddd

d)....( 4321 +++

=

( )

)1(

11

2

-

úúû

ù

êêë

é-

=

åå ==

n

n

dd

S

n

i in

i i

d

G. Etika Penelitian

Dalam melakukan penelitian ini, peneliti mendapat rekomendasi dari

Ketua Prodi D IV Kebidanan Universitas Sebelas Maret kemudian

mengajukan permohonan izin kepada tempat penelitian. Setelah mendapat

persetujuan, peneliti baru melakukan penelitian dengan menekankan masalah

etika yang meliputi :

1. Informed consent ( Lembar persetujuan menjadi responden )

Informed consent merupakan bentuk persetujuan antara peneliti

dengan responden penelitian dengan memberikan lembar persetujuan yang

bertujuan agar subjek mengerti maksud dan tujuan penelitian. Jika subjek

bersedia maka harus menakutangani lembar persetujuan.

Keterangan :

d : selisih nilai rata-rata pre dan

post test

Sd : simpangan baku d

n : sampel

Page 44: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

37

2. Anonimity ( Tanpa nama )

Anonimity adalah kerahasiaan identitas atau biodata dari responden

dan peneliti tidak akan mencantumkan nama subjek pada lembar

pengumpulan data.

3. Confidentiality ( Rahasia )

Confidentiality adalah kerahasiaan informasi kelompok data tertentu

sebagai riset. Kerahasiaan merupakan masalah etika dengan memberikan

jaminan kerahasiaan hasil penelitian, baik informasi maupun masalah –

masalah lainnya.

( Alimul, 2007 )

Page 45: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

38

BAB IV

HASIL PENELITIAN

Pada penelitian yang telah dilaksanakan di Akademi Kebidanan Mardi

Rahayu dengan judul “Pengaruh Penggunaan Metode Simulasi Pada

Pembelajaran Mata Kuliah Komunikasi dan Konseling Dalam Praktek Kebidanan

Terhadap Soft skill Mahasiswa” diperoleh hasil sebagai berikut :

A. Gambaran Umum Tempat Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di Akademi Kebidanan Mardi Rahayu,

yang beralamat di jalan KH. Wahid Hacyim no.89 Kelurahan Panjunan,

Kecamatan Kota, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah. Akademi Kebidanan

Mardi Rahayu berdiri sejak 17 September tahun 2004 dengan ijin

MENDIKNAS 160/D/O/2004/tanggal 17 September 2004 dan rekomendasi

Badan PPSDM DEPKES : HK.03.2.4.1.02692 tanggal 26 Juli 2004,

Terakreditasi B HK.06.01/IV/3/00800/2010

B. Karakteristik Responden Berdasarkan Umur

Responden dalam penelitian ini adalah mahasiswa Akademi

Kebidanan Mardi Rahayu semester II, dengan jumlah sampel 34 mahasiswa.

Berdasarkan hasil penelitian, karakteristik responden berdasarkan umur

adalah sebagai berikut:

Page 46: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

39

Tabel 4.1 Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Umur

Umur Frekuensi Persentase 18 2 5,88% 19 24 70.59% 20 5 14,71% 21 3 8,83%

Total 34 100% Sumber: Data Primer

Berdasarkan tabel diatas dapat disimpulkan bahwa sebagian besar

responder berumur 19 tahun dengan persentasi 70.59%, sedangkan yang

paling sedikit berumur 18 tahun sebanyak 2 orang dengan persentase 5,88%.

C. Hasil Nilai Soft skill Mahasiswa Sebelum Menggunakan Metode Simulasi

Berikut ini disajikan hasil nilai soft skill mahasiswa sebelum

menggunakan metode simulasi.

Tabel 4.2 Distribusi Frekuensi Nilai Soft skill Mahasiswa

Sebelum Menggunakan Metode Simulasi

Interval Nilai Frekuensi Persentase Nilai 32 – 64 0 0% Nilai 65 – 96 33 97,06% Nilai 97 – 128 1 2,94%

Total 34 100% Sumber: Data Primer

Dari tabel di atas diperoleh data bahwa sebelum menggunakan metode

simulasi, responden yang memiliki nilai 32 – 64 tidak ada, nilai 65 – 96

sebanyak 33 orang (97,06%) dan nilai 97 – 128 sebanyak 1 orang (2,94%).

Page 47: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

40

D. Hasil Nilai Soft skill Mahasiswa Sesudah Menggunakan Metode Simulasi

Berikut ini disajikan hasil nilai soft skill mahasiswa sebelum

menggunakan metode simulasi.

Tabel 4.3 Distribusi Frekuensi Nilai Soft skill Mahasiswa

Sebelum Menggunakan Metode Simulasi

Interval Nilai Frekuensi Persentase Nilai 32 – 64 0 0% Nilai 65 – 96 26 76,47% Nilai 97 – 128 8 23,53%

Total 34 100% Sumber: Data Primer

Dari tabel di atas diperoleh data bahwa sebelum setelah diberikannya

perlakuan, dalam penelitian ini yaitu metode simulasi, responden yang

memiliki nilai 32 – 64 tidak ada, nilai 65 – 96 sebanyak 26 orang (76,47%)

dan nilai 97 – 128 sebanyak 8 orang (23,53%).

E. Uji Prasyarat Analisis

Uji prasyarat yang harus dipenuhi dalam penelitian ini adalah

normalitas data. Hasil perhitungan normalitas data dapat dilihat pada tabel

berikut ini.

Tabel 4.4 Hasil Uji Normalitas Nilai Soft skill Mahasiswa

Sebelum dan Sesudah Menggunakan Metode Simulasi

Data p Value Kesimpulan Sebelum Metode Simulasi 0,200 terdistribusi normal Sesudah Metode Simulasi 0,150 terdistribusi normal Sumber: Data Primer

Page 48: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

41

Berdasarkan tabel diatas didapatkan data nilai soft skill mahasiswa

sebelum menggunakan metode simulasi p value sebesar 0,200 > 0,05 dan data

nilai soft skill mahasiswa sesudah menggunakan metode simulasi p value

sebesar p value 0,150 > 0,05, sehingga dapat disimpulkan bahwa data nilai

soft skill mahasiswa sebelum dan sesudah menggunakan metode simulasi

memiliki data yang berdistribusi normal sehingga dapat dilakukan analisa

data parametrik.

F. Analisa Data

Data yang diperoleh dari hasil penelitian dianalisis dengan uji statistik

paired t-test. Hasil perhitungan dapat dilihat pada tabel berikut :

Tabel 4.5 Hasil Uji Analisa Data Nilai Soft skill Mahasiswa Sebelum dan Sesudah

Menggunakan Metode Simulasi

Sumber: Data Primer

Dari tabel diatas dapat dilihat bahwa selisih means sebelum dan

sesudah menggunakan metode simulasi sebesar 7,912, dengan standar deviasi

sebelum metode simulasi sebesar 7,57 dan standar deviasi sesudah metode

simulasi sebesar 8,08. Harga t hitung > t tabel (9,724 > 2,03452) dan nilai p

value sebesar 0,000 < 0,05, sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh

yang signifikan terhadap penggunaan metode simulasi dalam pembelajaran

Data N Mean SD t hitung t tabel 95% C I of the

Difference P Value Lower Upper

Sebelum 34 85,32 7,57 -9,724 2,03452 -9.567 -6.256 0,000 Sesudah 34 93,23 8,08

Selisih -7,912

Page 49: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

42

mata kuliah Komunikasi Konseling Dalam Praktek Kebidanan terhadap soft

skill mahasiswa di Akademi Kebidanan Mardi Rahayu.

G. Perbedaan Nilai Tiap Atribut Soft skill Mahasiswa Sebelum dan Sesudah

Menggunakan Metode Simulasi

Berikut ini disajikan hasil nilai tiap atribut soft skill mahasiswa

sebelum dan sesudah menggunakan metode simulasi.

Tabel 4.6 Perbedaan Nilai Tiap Atribut Soft skill Mahasiswa

Sebelum dan Sesudah Menggunakan Metode Simulasi

Indikator Selisih Mean

95% C I of the Difference p Value

Lower Upper

Kemampuan Komunikasi -13,125 -15,145 -11,105 0,000

Kemampuan Kerjasama Tim -6.000 -10,792 -1,208 0,021 Kemampuan Problem Solving -7,375 -9,820 -4,930 0,000

Kemampuan Empati -7,000 -9,791 -4,209 0,001 Sumber: Data Primer

Dari tabel di atas diperoleh data bahwa dari hasil uji paired t-test pada

tiap atribut soft skill menunjukan bahwa tiap atribut soft skill mengalami

perubahan yang signifikan setelah dilakukan metode simulasi dengan urutan

tertinggi sampai paling sedikit perubahanya adalah sebagai berikut

kemampuan komunikasi dengan p value 0,000 < 0,005 dan selisih mean

sebelum dan sesudah metode simulasi sebesar 13,125, kemampuan problem

solving dengan p value 0,000 < 0,005 dan selisih mean sebesar 7,375,

kemampuan empati dengan p value 0,001 < 0,005 dan selisih mean sebesar

7,000 dan terakhir kemampuan kerjasama tim dengan p value 0,001 < 0,021

dan selisih mean sebesar 6,000.

Page 50: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

43

BAB V

PEMBAHASAN

A. Keterbatasan Penelitian

Hasil penelitian ini memang menunjukkan adanya pengaruh yang

signifikan dari penggunaan metode simulasi dalam pembelajaran mata kuliah

Mata Kuliah Komunikasi Konseling Dalam Praktek Kebidanan terhadap soft

skill mahasiswa. Akan tetapi pada pelaksanaan penelitian ditemukan beberapa

kendala. Hal tersebut menyebabkan keterbatasan dalam penelitian. Berikut ini

diuraikan kendala yang ditemukan saat pelaksanaan penelitian.

Kendala pertama adalah populasi yang digunakan untuk penelitian

hanya memiliki 1 (satu) kelas dengan jumlah mahasiswa 37 orang sehingga

tidak memungkinkan untuk dibagi menjadi kelompok kontrol dan kelompok

eksperimen karena menurut Sugiyono (2009) ukuran sampel yang layak

untuk penelitian minimal 30. Sehingga, penelitian ini menggunakan desain

penelitian pre-eksperimen one groups pre and post test design, dimana

penelitian ini hanya menggunakan satu kelompok sampel saja sehingga,

sehingga kurang mampu sepenuhnya untuknya memastikan pengaruh

perlakuan yang diberikan.

Kendala yang kedua adalah keterbatasan tenaga dari peneliti sehingga

penerapan metode pembelajaran simulasi hanya digunakan dalam

pembelajaran satu mata kuliah saja yaitu mata kuliah Komunikasi dan

Konseling Dalam Praktek Kebidanan.

Page 51: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

44

Kendala yang ketiga adalah waktu, karena pelaksanaan penelitian

pada bulan juni sampai dengan juli, dimana pada waktu bulan ini merupakan

bulan terakhir untuk pembelajaran teori dari kalender pendidikan mahasiswa

semester II Akademi Kebidanan Mardi Rahayu. Sehingga, waktu pelaksanaan

penelitian ini hanya 8 kali pertemuan. Hal tersebut dimungkinkan akan

mengakibatkan timbulnya pengaruh dari penggunaan metode simulasi

terhadap soft skill mahasiswa belum begitu besar.

B. Pembahasan

Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata kemampuan atribut soft

skill yang dimiliki responden sebelum diberikan metode simulasi sudah baik.

Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor yang mempengaruhi soft skill

mahasiswa, antara lain kebiasaan berfikir, berkata, bertindak dan bersikap

mahasiswa (Sailah, 2008).

Kebiasaan tersebut dimulai dari kebiasaan berfikir pada manusia.

Manusia yang lahir dalam keadaan normal akan dengan sendirinya memiliki

kemampuan ini dengan tingkat yang relatif berbeda (Rozali, 2008). Proses

berfikir manusia ini dibentuk oleh beberapa tahapan antar lain orang tua,

keluarga, masyarakat, sekolah, teman dan diri sendiri (Septiano, 2011).

Terdapat tiga langkah proses berfikir manusia yaitu pembentukan pengertian,

pembentukan pendapat, penarikan kesimpulan/ pembuatan keputusan (Rozali,

2008). Proses berfikir tersebut akan akan mempengaruhi cara sesorang dalam

berkata, bertindak dan bersikap (Yulifah, 2009). Sehingga, apabila kebiasaan

berfikir, berkata, bertindak dan bersikap mahasiswa sebelum diberikan

Page 52: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

45

metode simulasi sudah baik maka atribut soft skill yang dimiliki juga akan

baik.

Akan tetapi, hal tersebut tidak lantas membuat usaha pengembangan

soft skill diperguruan tinggi dihentikan, menurut Brodjonegoro dalam

Soebandi (2008) “Profil lulusan perguruan tinggi diharapkan memiliki

kompetensi yang memadai sesuai tuntutan masyarakat. Kemampuan kognitif

(hard Skills) perlu diimbangi dengan soft skills yang tinggi agar dapat

terbentuk kemampuan yang terintegrasi dan mempunyai kompetensi yang

dibutuhkan oleh pengguna”. Soft skill bagi seorang bidan merupakan hal yang

sangat diperlukan, mengingat bidan merupakan profesi yang berhubungan

dengan manusia (baik dengan klien maupun teman sejawat), dengan

kemampuan soft skill yang baik, bidan akan mampu memberikan rasa percaya

dan nyaman terhadap orang lain sehingga tidak ragu terhadap pelayanan yang

diberikan (Tazmiati, 2011).

Uraian diatas menjadi alasan untuk terus mengembangkan soft skill

didalam perguruan tinggi/ akademi termasuk akademi kebidanan. Soft skills

ini dapat dikembangkan menjadi lebih baik atau bernilai (diterapkan dalam

kehidupan sehari-hari) melalui proses pembelajaran disekolah/ penrguruan

tinggi (Widyawati, 2010). Pendidikan soft skills dapat dilaksanakan dengan

mengintegrasikannya melalui mata pelajaran yang sudah ada atau dengan

menggunakan strategi pembelajaran yang berpusat pada siswa (Widyawati,

2010). Salah satunya adalah metode pembelajaran yang berpusat pada siswa

adalah metode simulasi (Dirjen Dikti, 2008).

Page 53: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

46

Setelah dilaksanakan metode simulasi hasil penelitian menunjukan

bahwa terjadi perubahan kemampuan atribut soft skill mahasiswa kearah yang

positif yang terdiri dari kemampuan komunikasi, kerjasama tim, problem

solving dan kemampuan empati. Hal tersebut ditunjukan oleh kenaikan nilai

rata-rata sebelum dan sesudah menggunakan metode simulasi sebesar 7,912

dan hasil analisa data dengan paired t-test yang menunjukan adanya

perubahan yang signifikan antara sebelum dan sesudah pemberian metode

simulasi dengan hasil p value 0,000 < 0,005.

Hasil penelitian ini bersinergi dengan penelitian yang dilakukan oleh

Tjenikasari (2008) yang menyimpulkan bahwa penerapan metode simulasi

pada mata pelajaran seni tari memberi dampak positif terhadap peningkatan

kecerdasan interpersonal siswa, sementara menurut Wibowo dalam Sailah

(2008) kecerdasan interpersonal juga merupakan bagian dari atribut soft skill.

Proses terjadinya pengaruh yang dihasilkan disebabkan karena, soft

skill dalam peta atribut personal terletak dalam kontinum perilaku

(Widhiarso, 2009). Perilaku sendiri mempunyai arti perwujudan dari hasil

pikiran/ cipta, rasa dan kehendak/ karsa (Dikmenhum, 2008). Kemampuan

cipta, rasa dan karsa ini akan berpengaruh terhadap kebiasaan berfikir,

berkata, bertindak dan bersikap mahasiswa, dimana kebiasaan tersebut

merupakan faktor yang mempengaruhi perkembangan atribut soft skill

mahasiswa (Sailah, 2008). Kemampuan atribut soft skill mahasiswa dapat

berubah jika yang bersangkutan mau merubahnya dengan cara berlatih

membiasakan diri dengan hal-hal yang baru (Sailah, 2008). Dalam

Page 54: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

47

pembelajaran metode simulasi mampu mengubah cara pandang/ cara berfikir

(mindset) mahasiswa, dengan jalan, mempraktekkan kemampuan umum

(misal komunikasi verbal & nonverbal), mempraktekkan kemampuan khusus,

mempraktekkan kemampuan tim, mengembangkan kemampuan

menyelesaikan masalah (problem-solving), menggunakan kemampuan

sintesis dan mengembangkan kemampuan empati (Dirjen Dikti, 2008).

Sehingga, apabila mahasiswa telah mengalami perubahan cara berfikir maka

kebiasaan berkata, bertindak dan bersikap mahasiswa juga akan ikut berubah

(Yulifah, 2009). Perubahan kebiasaan berfikir, berkata, bertindak dan

bersikap tersebut akan berdampak pada kemampuan soft skill mahasiswa

(Sailah, 2008).

Pengaruh yang dihasilkan pada metode simulasi pada masing-masing

atribut soft skill yang diteliti pada penelitian ini berbeda satu dengan yang

lainya, berikut ini adalah urutan atribut soft skill yang memiliki peningkatan

nilai paling tinggi sampai yang paling rendah: kemampuan komunikasi,

kemampuan problem solving , kemampuan empati dan terakhir kemampuan

kerjasama tim.

Kemampuan komunikasi mahasiswa setelah metode simulasi

mengalami peningkatan yang paling tinggi diantara atribut soft skill lainnya.

Kemampuan ini dapat meningkat dengan baik apabila peserta didik ikut

berpartisipasi aktif dalam pembelajaran (Putra, 2005). Sedangkan dalam

metode simulasi menurut Mulyasa dalam Tjenikasari (2008) peserta didik

mempunyai kesempatan untuk berkomunikasi ilmiah secara bebas dan terarah

Page 55: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

48

sehingga, kemampuan komunikasi peserta didik akan meningkat.. Hal ini

senada dengan penelitian yang telah dilakukan oleh Somantri (2003) yang

menyimpulkan bahwa penerapan metode simulasi dapat meningkatakan

kemampuan komunikasi bahasa ingris pada siswa SMA Negeri 8 Yogjakarta.

Setelah kemampuan komunikasi, kemampuan problem solving

mahasiswa menjadi mengalami peningkatan yang cukup baik. Hal ini

disebabkan menurut Ali dalam Tjenikasari (2008) dalam metode simulasi

pengajaranya mengangkat realita kehidupan dengan tujuan untuk memberikan

pemahaman tentang suatu konsep atau prinsip atau dapat juga melatih

memecahkan masalah yang bersumber dari realita kehidupan.

Selain meningkatkan kemampuan problem solving, metode simulasi

juga meningkatkan kemampuan empati karena salah satu tujuan metode

simulasi adalah mengembangkan sikap dan pemahaman terhadap orang lain

(Saputro, 2008). Pemahaman terhadap orang lain ini akan menimbulkan

kemampuan empati (Yulifah, 2009). Pada penelitian ini kemampuan empati

mengalami perubahan dibawah kemampuan problem solving. Hal ini

dikarenakan untuk menumbuhkan sikap empati mahasiswa memerlukan

latihan yang terus menerus dan membutuhkan waktu yang lama (Yulifah,

2009). Sehingga dengan waktu 8 kali frekuensi metode simulasi

dimungkinkan dampak kemampuan empati yang ditimbulkan belum begitu

terlihat.

Atribut soft skill soft skill yang mengalami perubahan yang paling

rendah adalah kemampuan kerjasama tim. Menurut Daryanti dalam

Page 56: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

49

Tjenikasari (2008) kemampuan kerjasama tim/ bersosialisasi dalam kelompok

dipengaruhi oleh kesempatan bersosialisasi dan kemampuan komunikasi

peserta didik. Semakin sering kesempatan bersosialisasi, semakin terasah

kemampuan kerjasama tim mahasiswa (Tjenikasari, 2008). Dengan frekuensi

pertemuan yang hanya 8 kali dimungkinkan kemampuan kerjasama tim yang

terbentuk belum begitu terasah dengan baik.

Page 57: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

BAB VI

PENUTUP

A. Kesimpulan

Kesimpulan yang dapat diambil berdasarkan hasil penelitian adalah :

1. Melalui penggunakan metode simulasi pada pembelajaran mata kuliah

Komunikasi dan Konseling Dalam Praktek Kebidanan memiliki

kemampuan soft skill mahasiswa dapat berkembang dengan baik.

2. Terdapat pengaruh yang signifikan terhadap penggunaan metode simulasi

pada pembelajaran mata kuliah Komunikasi dan Konseling Dalam

Praktek Kebidanan terhadap soft skill mahasiswa.

3. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya peningkatan nilai rata-rata dan

hasil uji statistik dengan paired t-test menunjukan perubahan yang

signifikan dengan p value 0,000.

B. Saran

1. Bagi Institusi Kebidanan

Dosen dapat meningkatkan dan mengembangkan metode

pembelajaran simulasi khususnya pada mata kuliah yang memerlukan

praktek nyata seperti dilapangan, sebagai contohnya adalah mata kuliah

Ketrampilan Dasar Praktek Klinik, Asuhan Kebidanan (I, II, III, IV),

Asuhan Neonatus Bayi, Balita dan Anak serta mata kuliah lain yang

dapat diterapkan metode simulasi, supaya kemampuan soft skill

mahasiswa dapat dikembangkan dengan baik.

50

Page 58: PENGARUH PENGGUNAAN METODE SIMULASI PADA …/Pengaruh...mata kuliah komunikasi dan konseling dalam praktek kebidanan terhadap soft skill mahasiswa karya tulis ilmiah untuk memenuhi

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

51

2. Bagi Peneliti Selanjutnya

Diharapkan untuk mengkaji matode pembelajaran dengan

pendekatan student centered learning lainya (small group discussion,

demonstrasi, discovery learning, self-directed learning, cooperative

learning, collaborative learning, contextual instruction, project-based

learning, problem-based learning/inquiry) yang dapat mempengaruhi

soft skill mahasiswa. Serta melibatkan kelompok kontrol sehingga

mampu sepenuhnya memastikan pengaruh intervensi yang diberikan dan

didukung dengan waktu penelitian yang lebih lama sehingga pengaruh

yang timbul akan lebih kuat.