peningkatan hasil belajar matematika melalui …eprints.ums.ac.id/21628/18/naskah_publkasi.pdf ·...

17
PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI METODE STAD (STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION) PADA SISWA KELAS V SDN PENGGUNG 01 KECAMATAN DUKUHSETI KABUPATEN PATI TAHUN 2012 NASKAH PUBLIKASI Disusun Oleh : MARIA ULIN NI’MAH A54E090058 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA 2012

Upload: vunguyet

Post on 17-May-2019

215 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI …eprints.ums.ac.id/21628/18/NASKAH_PUBLKASI.pdf · Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI METODE

STAD (STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION) PADA SISWA

KELAS V SDN PENGGUNG 01 KECAMATAN DUKUHSETI

KABUPATEN PATI TAHUN 2012

NASKAH PUBLIKASI

Disusun Oleh :

MARIA ULIN NI’MAH

A54E090058

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA

2012

Page 2: PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI …eprints.ums.ac.id/21628/18/NASKAH_PUBLKASI.pdf · Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas
Page 3: PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI …eprints.ums.ac.id/21628/18/NASKAH_PUBLKASI.pdf · Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas
Page 4: PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI …eprints.ums.ac.id/21628/18/NASKAH_PUBLKASI.pdf · Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas

ABSTRAK

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI METODE

STAD (STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION) PADA SISWA

KELAS V SDN PENGGUNG 01 KECAMATAN DUKUHSETI

KABUPATEN PATI TAHUN 2012

Maria Ulin Ni’mah. A54E090058. Program Studi Pendidian Guru Sekolah Dasar.

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Muhammadiyah Surakarta.

2012. 143 halaman.

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika

siswa kelas V dengan metode STAD (Student Teams Achievement Division).

Subyek penelitian adalah guru dan siswa kelas V SDN Penggung 01 yang

berjumlah 30 siswa. Sumber data dalam penelitian ini adalah siswa dan guru.

Bentuk penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Teknik

pengumpulan data yang digunakan melalui wawancara, observasi, dokumentasi,

tes, dan catatan lapangan. Teknik uji validitas data menggunakan bentuk

trianggulasi sumber dan trianggulasi waktu. Teknik analisis data menggunakan

teknik analisis interaktif yang terdiri dari 3 komponen, yaitu: reduksi data,

penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Prosedur penelitian meliputi tahap:

identifikasi masalah, persiapan, penyusunan rencana tindakan, implementasi

tindakan, pengamatan, dan penyusunan rencana siklus berikutnya. Proses

penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus, masing–masing siklus terdiri dari

empat tahap, yaitu: perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi.

Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan dalam hasil belajar

matematika siswa. Adapun peningkatan hasil pembelajaran dapat dilihat dari

perolehan nilai siswa dalam pembelajaran matematika yang meningkat dari siklus

I pertemuan I dan pertemuan II serta siklus II. Pada siklus I pertemuan I

persentase ketuntasan hasil belajar siswa dalam pembelajaran matematika sebesar

60% atau 18 siswa dan pada siklus I pertemuan II sebesar 67% atau 20 siswa serta

pada siklus II sebesar 80% atau 24 siswa. Hal ini membuktikan bahwa dengan

penerapan metode belajar kelompok (STAD) mampu meningkatkan hasil belajar

matematika siswa kelas V.

Kata kunci : Hasil belajar matematika, metode STAD

Page 5: PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI …eprints.ums.ac.id/21628/18/NASKAH_PUBLKASI.pdf · Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas

PENDAHULUAN

Guru yang profesional pada hakekatnya adalah mampu menyampaikan

materi pembelajaran secara tepat sesuai dengan kebutuhan belajar peserta didik.

Namun demikian untuk mencapai ke arah tersebut perlu berbagai latihan,

penguasaan dan wawasan dalam pembelajaran, termasuk salah satunya

menggunakan model dan metode pembelajaran yang tepat. Dalam pembelajaran

matematika, guru tidak cukup terfokus hanya pada satu model dan metode tertentu

saja. Guru perlu mencoba metode yang sesuai dengan tuntutan materi

pembelajaran, termasuk dalam penerapan metode STAD (Student Teams

Achievement Division).Pemilihan metode yang tepat dapat meningkatkan

pencapaian hasil belajar sesuai dengan yang diharapkan.

Model pembelajaran kooperatif dengan metode STAD (Student Teams

Achievement Division) sangat tepat dalam membantu siswa memecahkan masalah

yang dihadapi bersama, sehingga pemahaman setiap siswa menjadi merata.

Dari hasil pengamatan awal kami di kelas V SDN Penggung 01 khususnya

mata pelajaran matematika, banyak siswa yang belum mencapai tuntas belajar.

Siswa yang mencapai tuntas belajar hanya 53 % sementara yang belum mencapai

tuntas belajar 47 %. Oleh karena itu, penulis ingin sekali mengadakan penelitian

yang lebih mendalam pada kelas tersebut.

Berdasarkan hal-hal yang telah dikemukakan selanjutnya menarik untuk

dikaji lebih lanjut dalam bentuk penelitian, sehingga judul yang ditetapkan :

“Peningkatan Hasil Belajar Matematika melalui Metode STAD (Student Teams

Page 6: PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI …eprints.ums.ac.id/21628/18/NASKAH_PUBLKASI.pdf · Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas

Achievement Division) Pada Siswa Kelas V SDN Penggung 01 Kecamatan

Dukuhseti Kabupaten Pati Tahun 2012”.

Tujuan Penelitian

Sesuai dengan rumusan masalah yang dikemukakan, maka tujuan

penelitian yang ingin dicapai adalah untuk meningkatkan hasil belajar matematika

melalui metode STAD (Student Teams Achievement Division) pada siswa Kelas V

SDN Penggung 01 Kecamatan Dukuhseti Kabupaten Pati tahun 2012.

LANDASAN TEORI

1. Belajar dan Pembelajaran

Skinner (Dimyati, 2002:34) mengemukakan “belajar adalah suatu

perilaku”. Pada saat orang belajar, maka aktivitas yang baik menjadi

meningkat, sebaliknya apabila orang tersebut tidak belajar, maka aktivitas

yang baik menjadi menurun.Sedangkan Gagne (Dimyati, 2002:40)

mengemukakan “belajar merupakan kegiatan yang kompleks”. Hasil belajar

merupakan kapabilitas. Orang setelah belajar memiliki keterampilan,

pengetahuan, sikap dan nilai.

Sedangkan pembelajaran menurut Corey (Syaiful Sagala, 2003: 26),

adalah suatu proses dimana lingkungan seseorang secara disengaja dikelola

untuk memungkinkan ia turut serta dalam tingkah laku tertentu dalam

kondisikondisi khusus atau menghasilkan respons terhadap situasi tertentu.

2. Pembelajaran Matematika di SD

Matematika adalah ilmu deduktif, aksimotorik, formal, hirarkis,

abstrak, bahasa simbol yang padat arti dan semacamnya sehingga para ahli

Page 7: PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI …eprints.ums.ac.id/21628/18/NASKAH_PUBLKASI.pdf · Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas

matematika dapat mengembangkan sebuah sistem matematika (Ariyanto,

2011:1).

Menurut Jerome S. Briner (Ariyanto, 2011: 8) proses belajar

matematika mengalami tiga tahap perkembangan yaitu:

1) Tahap kegiatan (enactive)

2) Tahap gambar bayangan (econic)

3) Tahap simbolik (symbolic)

3. Pengertian Hasil Belajar

Hasil belajar adalah hasil yang dicapai seorang setelah melaksanakan

kegiatan belajar dan merupakan penilaian yang dicapai seorang siswa

mengetahui sejauh mana bahan pelajaran/materi yang dianjurkan sudah

diterima siswa. (Suharsimi Arikunto, 2006: 15).

4. Pengertian Pembelajaran STAD

Pembelajaran kooperatif metode STAD (Student Teams Achievement

Division) merupakan model pembelajaran yang paling sederhana. Siswa

dalam pembelajaran STAD dibagi menjadi beberapa kelompok kecil.

Kelompok kecil ini mempunyai anggota 4-5 siswa yang berkemampuan

tinggi, sedang, rendah, terdiri dari laki-laki dan perempuan, dan apabila

memungkinkan berasal dari suku, agama dan etnis yeng berbeda (Ibrahim,

2000:20).

METODE PENELITIAN

Tempat Penelitian

Page 8: PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI …eprints.ums.ac.id/21628/18/NASKAH_PUBLKASI.pdf · Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas

Tempat Penelitian di kelas V SDN Penggung 01, yang terletak di Dukuh

Penggung RT 07 RW 06 Kecamatan Dukuhseti Kabupaten Pati.

Subjek dan Obyek Penelitian

Subyek penelitian yaitu kepala sekolah, guru, dan siswa. Siswa kelas V

berjumlah 30 anak, dengan jenis kelamin laki-laki ada 16 anak dan perempuan ada

14 anak. Dan obyek penelitian ini adalah peningkatan hasil belajar matematika

dengan menggunakan metode STAD (Student Teams Achievement Division)

Prosedur Penelitian

Prosedur penelitian dilakukan selama dua siklus. Setiap siklus terdiri atas

empat tahap, yaitu perencanaan (planning), pelaksanaan (acting), observasi

(observing), dan refleksi (reflecting).

Jenis Penelitian

Jenis Penelitian yang penulis lakukan adalah Penelitian Tindakan Kelas

(PTK). PTK adalah suatu penelitian yang dilakukan secara sistematis-reflektif

terhadap berbagai tindakan yang dilakukan oleh guru yang sekaligus sebagai

peneliti, sejak disusunnya suatu perencanaan sampai penilaian terhadap tindakan

nyata di dalam kelas yang berupa kegiatan belajar-mengajar, untuk memperbaiki

kondisi pembelajaran yang dilakukan (Joko Suwandi, 2011: 5)

Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah

sebagai berikut :observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi.

Validitas Data

Page 9: PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI …eprints.ums.ac.id/21628/18/NASKAH_PUBLKASI.pdf · Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas

Teknik validitas data adalah untuk mengetahui keabsahan data yang

diterima.Teknik pengujian data ini diproses dengan trianggulasi data. Peneliti

menggunakan 2 jenis trianggulasi yaitu trianggulasi sumber dan trianggulasi

waktu.

Analisis Data

Teknik analisis data yang peneliti gunakan adalah teknik analisis kualitatif

yang salah satu modelnya adalah teknik analisis interaktif. Analisis interaktif

terdiri dari 3 komponen yaitu reduksi data, beberan (display) data, dan penarikan

kesimpulan.

Indikator Pencapaian

Indikator yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah peningkatan hasil

belajar matematika pada siswa kelas V SDN Penggung 01 Kec. Dukuhseti Kab.

Pati Tahun 2012. Indikator keberhasilan siswa memenuhi ketuntasan minimal 70

sebesar 75 %.

HASIL DAN PEMBAHASAN

Profil Sekolah

a. Nama Sekolah : SD NEGERI PENGGUNG 01

b. Alamat Sekolah :

Dukuh : Penggung

Desa : Ngagel

Kecamatan : Dukuhseti

Kabupaten : Pati

Provinsi : Jawa Tengah

Page 10: PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI …eprints.ums.ac.id/21628/18/NASKAH_PUBLKASI.pdf · Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas

Kode Pos : 59158

Telepon/ HP : 085225026893

c. Tahun Pendirian : 1961

d. Status Tanah : Hak Pakai

e. Daya Listrik : 900 Volt

Visi dan Misi Sekolah

a. Visi sekolah :

Unggul dalam prestasi, taqwa dalam iman, maju dalam olahraga dan seni

budaya, berkepribadian dalam keluhuran budi.

b. Misi Sekolah :

- Menumbuhkan dan meningkatkan keimanan dan ketakwaan peserta didik

- Mencerdaskan peserta didik untuk mensejajarkan mutu pendidikan.

- Menumbuhkan dan membina bakat dan keterampilan peserta didik

- Membimbing peserta didik untuk berbudi pekerti yang luhur

Deskripsi Awal

Hasil dari observasi awal, diperoleh informasi mengenai masalah yang

terjadi yaitu :

1. Menurunnya aktivitas siswa dalam pembelajaran matematika dengan ditandai

sedikitnya pertanyaan yang muncul dari siswa dalam kegiatan pembelajaran

matematika

2. Tidak semua siswa memiliki buku ajar sesuai dengan yang dianjurkan guru

3. Nilai rata-rata setiap ulangan berkisar 60 dengan tingkat ketuntasan belajar 53

% yang berarti belum mencapai tuntas belajar

Page 11: PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI …eprints.ums.ac.id/21628/18/NASKAH_PUBLKASI.pdf · Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas

4. Fasilitas alat peraga kurang lengkap, sehingga dalam kegiatan belajar

mengajar guru cenderung menggunakan penbelajaran model ceramah

sehingga siswa menjadi jenuh.

Deskripsi Siklus I

Siklus I dilakukan pada hari Kamis tanggal 12 Juli 2012 dan Selasa

tanggal 17 Juli 2012, pembelajarandilaksanakan dengan pedoman Rencana

Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) selama 2 jam pelajaran.Hasil dari observasi

yang telah dilakukan pada tindakan kelas siklus I, siswa belum paham

mengenai pembulatan hasil operasi hitung dan siswa juga belum mengalami

banyak kemajuan.

Adapun hasil capaian nilai siswa pada siklus I diperoleh hasil 20 siswa telah

memenuhi batas ketercapaian KKM (� 70) sehingga didapat persentase

pencapaian KKM hasil belajar 67 %, namun masih ada 10 siswa atau 33 %

siswa belum mencapai KKM. Data tersebut menunjukkan bahwa ada peningkatan

hasil belajar matematika siswa kelas V dari siklus I, tetapi belum mampu

memenuhi indikator pencapaian keberhasilan dalam penelitian ini, sehingga

penelitian pada siklus I harus dilanjutkan ke siklus berikutnya.

Deskripsi Siklus II

Pelaksanaan penelitian tindakan kelas siklus II dilakukan pada hari Selasa

tanggal 24 Juli 2012.Pada siklus II suasana belajar mengajar di kelas sudah

membaik, komunikasi antara guru dan siswa juga terjalin dengan baik. Perhatian

siswa sudah terfokus kepada penjelasan guru sehingga siswa dapat memahami

materi yang dijelaskan dengan baik

Page 12: PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI …eprints.ums.ac.id/21628/18/NASKAH_PUBLKASI.pdf · Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas

Berdasarkan nilai pada siklus II diperoleh hasil 24 siswa telah memenuhi

KKM (� 70) sehingga didapatkanpersentase pencapaian KKM hasil belajar 80 %

dan masih ada 6 siswa atau 20 % siswa belum mencapai KKM. Data tersebut

menunjukkan bahwa pembelajaran matematika siswa mengalami peningkatan dan

telah memenuhi indikator pencapaian keberhasilan.

Adapun peningkatan hasil belajar matematika siswa kelas V dapat dilihat

dalam tabel di bawah ini :

Tabel 4.13 Daftar Nilai Matematika Siswa Sebelum Dan Sesudah Tindakan

No Nama Siswa Pra Siklus Siklus I

Pertemuan I

Siklus I

Pertemuan II Siklus II

1 Agung Kuncoro Aji A. 70 70 80 85

2 Agus Ahmad Syaifudin 60 55 60 70

3 Agus Prasetyo 55 70 70 70

4 Ahsin Ana Sahar 70 70 75 80

5 Bagas Setyo Nugroho 75 75 75 80

6 Bagus Prasetyo 60 60 70 80

7 Bayu Tri Prabowo 60 60 60 65

8 Cahya Putri Astuti 70 80 85 90

9 Candra Adi Kusuma 60 60 60 70

10 Dewi Sriatun 70 70 70 70

11 Erlangga Adhi Yudha 80 85 85 90

12 Farida Irnawati 80 80 80 80

13 Feri Andriawan 60 60 60 70

14 Fika Firninda Martiana 80 80 80 85

15 Iksan Nor Huda 55 60 60 65

16 Kadita Risma Violita 70 70 70 70

17 Maulida Laylizzahro 75 85 85 90

18 Mayawati Puji Lestari 55 55 60 65

19 Muh. Farikal Huda 55 55 70 70

20 Mu’allim 60 60 60 75

21 Nais Larasati 70 70 75 75

22 Nia Puji Lestari 70 70 70 70

23 Ossi Faradila 50 50 55 60

24 Pipit Kusumawati 50 50 55 60

25 Prehatini 70 70 70 70

26 Rendy Kurniawan 60 60 60 60

27 Riki Adi Prasetyo 60 70 70 70

Page 13: PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI …eprints.ums.ac.id/21628/18/NASKAH_PUBLKASI.pdf · Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas

hipotesis bahwa dengan metode

Division)

Penggung 01 Kecamatan Dukuhseti Kabupaten Pati.

KESIMPULAN, IMPLIKASI, DAN SARAN

Kesimpulan

bahwa: “Penerapan metode

meningkatkan

K

adanya peningkatan jumlah siswa yang tuntas

sebagai berikut:

28 Riki Hermawan

29 Safira Nurnaningtyas

30 Trio Deny PrasetyoJumlah siswa yang memenuhi KKM

Persentase

Grafik Persentase Peningkatan

Berdasarkan data hasil penelitian di atas mendukung diterimanya

hipotesis bahwa dengan metode

Division)dapat meningkatkan

Penggung 01 Kecamatan Dukuhseti Kabupaten Pati.

KESIMPULAN, IMPLIKASI, DAN SARAN

Kesimpulan

Berdasarkan keseluruhan siklus yang telah dilakukan, dapat disimpulkan

bahwa: “Penerapan metode

meningkatkan

Kecamatan Dukuhseti Kabupaten Pati tahun

Peningkatan

adanya peningkatan jumlah siswa yang tuntas

sebagai berikut:

��

��

��

��

����� ��

����������

Riki Hermawan

Safira Nurnaningtyas

Trio Deny PrasetyoJumlah siswa yang memenuhi KKM

Persentase

Grafik Persentase Peningkatan

Berdasarkan data hasil penelitian di atas mendukung diterimanya

hipotesis bahwa dengan metode

dapat meningkatkan

Penggung 01 Kecamatan Dukuhseti Kabupaten Pati.

KESIMPULAN, IMPLIKASI, DAN SARAN

Kesimpulan

Berdasarkan keseluruhan siklus yang telah dilakukan, dapat disimpulkan

bahwa: “Penerapan metode

meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas V SD

ecamatan Dukuhseti Kabupaten Pati tahun

Peningkatan hasil belajar matematika siswa kelas V

adanya peningkatan jumlah siswa yang tuntas

sebagai berikut:

����� �� �� ���

���������

Safira Nurnaningtyas

Trio Deny Prasetyo Jumlah siswa yang memenuhi KKM

Gambar 4.

Grafik Persentase Peningkatan

Berdasarkan data hasil penelitian di atas mendukung diterimanya

hipotesis bahwa dengan metode

dapat meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas V SDN

Penggung 01 Kecamatan Dukuhseti Kabupaten Pati.

KESIMPULAN, IMPLIKASI, DAN SARAN

Berdasarkan keseluruhan siklus yang telah dilakukan, dapat disimpulkan

bahwa: “Penerapan metode STAD

hasil belajar matematika siswa kelas V SD

ecamatan Dukuhseti Kabupaten Pati tahun

hasil belajar matematika siswa kelas V

adanya peningkatan jumlah siswa yang tuntas

�� ���

���������

�� ���

���������

��

70

70

70

16

53 %

Gambar 4.6

Grafik Persentase Peningkatan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas V

Berdasarkan data hasil penelitian di atas mendukung diterimanya

hipotesis bahwa dengan metode STAD

hasil belajar matematika siswa kelas V SDN

Penggung 01 Kecamatan Dukuhseti Kabupaten Pati.

KESIMPULAN, IMPLIKASI, DAN SARAN

Berdasarkan keseluruhan siklus yang telah dilakukan, dapat disimpulkan

STAD (Student Teams Achievement Division)

hasil belajar matematika siswa kelas V SD

ecamatan Dukuhseti Kabupaten Pati tahun 2012”.

hasil belajar matematika siswa kelas V

adanya peningkatan jumlah siswa yang tuntas

�� ���

���������

��

�� ����

70

70

75

18

60 %

Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas V

Berdasarkan data hasil penelitian di atas mendukung diterimanya

STAD(Student Teams Achievement

hasil belajar matematika siswa kelas V SDN

Penggung 01 Kecamatan Dukuhseti Kabupaten Pati.

Berdasarkan keseluruhan siklus yang telah dilakukan, dapat disimpulkan

(Student Teams Achievement Division)

hasil belajar matematika siswa kelas V SD

2012”.

hasil belajar matematika siswa kelas V

adanya peningkatan jumlah siswa yang tuntas memenuhi KKM

�� ����

70

70

75

20

67 %

Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas V

Berdasarkan data hasil penelitian di atas mendukung diterimanya

(Student Teams Achievement

hasil belajar matematika siswa kelas V SDN

Berdasarkan keseluruhan siklus yang telah dilakukan, dapat disimpulkan

(Student Teams Achievement Division)

hasil belajar matematika siswa kelas V SDN Penggung 01

hasil belajar matematika siswa kelas V ditunjukkan dengan

memenuhi KKM � 70

70

70

75

24

80 %

Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas V

Berdasarkan data hasil penelitian di atas mendukung diterimanya

(Student Teams Achievement

hasil belajar matematika siswa kelas V SDN

Berdasarkan keseluruhan siklus yang telah dilakukan, dapat disimpulkan

(Student Teams Achievement Division)dapat

Penggung 01

ditunjukkan dengan

� 70 adalah

ditunjukkan dengan

Page 14: PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI …eprints.ums.ac.id/21628/18/NASKAH_PUBLKASI.pdf · Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas

1. Pada siklus I siswa yang memenuhi KKM 20 siswa dari 30 siswa (67%).

2. Pada siklus II, siswa yang memenuhi KKM 24 siswa dari 30 siswa (80%).

Implikasi

Kesimpulan diatas memberikan implikasi bahwa dengan pembenahan cara

mengajar dan penggunaan metode yang tepat dan bervariasi dari seorang guru

akan memberi pengaruh pada kegiatan belajar siswa yang berdampak pada

peningkatan hasil belajar matematika yang diajarkan. Penerapan metode STAD

(Student Teams Achievement Division)merupakan salah satu metode yang

memiliki manfaat dalam pembelajaran matematika untuk membantu siswa dalam

meningkatkan hasil belajarnya.

Saran

Berdasarkan hasil penelitian tindakan kelas yang telah dilaksanakan maka

diajukan sejumlah saran sebagai berikut :

1. Saran Bagi Guru

a. Sebagai bahan masukan guru untuk memilih pendekatan dan metode

pembelajaran yang tepat dalam pembelajaran matematika.Salah satunya

dengan menerapkan metode STAD (Student Teams Achievement

Division), karenadengan metodetersebut dapatmeningkatkan hasil belajar

matematika siswa.

b. Guru perlu memperbanyak latihan-latihan soal bagi siswa. Hal ini akan

dapat membantu siswa dalam mengembangkan kemampuan

pengetahuan terutama konsep matematika.

Page 15: PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI …eprints.ums.ac.id/21628/18/NASKAH_PUBLKASI.pdf · Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas

c. Guru perlu memberikan jam tambahan dan perhatian khusus bagi

siswa yang belum mencapai KKM dalam pembelajaran matematika.

2. Peneliti Berikutnya

Bagi peneliti berikutnya yangtertarik pada masalah yang serupa,

hendaknya mengembangkan penelitian ini dan melakukanperbandingan

dengan metode yang lebih variatif, sehingga pembelajaran matematika siswa

dapat ditingkatkan melalui berbagai metode inovatif.Hal ini dilakukan agar

pembelajaran matematika di sekolah menjadi kegiatan pembelajaran yang

menyenangkan bagi siswa.

Page 16: PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI …eprints.ums.ac.id/21628/18/NASKAH_PUBLKASI.pdf · Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas

DAFTAR PUSTAKA

Anni. 2005. Psikologi Belajar. Semarang: UPTUNNES Press.

Arikunto, Suharsini. 2001. Dasar-dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bina

Aksara.

Ariyanto. 2011. Pembelajaran Aritmatika Sekolah Dasar. Solobaru : Qinant.

Darsono. 2001. Belajar dan Pembelajaran. Semarang : IKIP Semarang Press.

Departemen Pendidikan Nasional. 2006. Model Pengembangan Silabus dan

Rencana Pengembangan Pembelajaran. Jakarta: Pusat Kurikulum

Balitbang Depdiknas.

Dimyati. 2002. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta : Rineka Cipta

http://blog.tp.ac.id/tag/manfaat-hasil-belajar-adalah#ixzz1zwJcwJHX diakses

tanggal 23 Mei 2012

http://BloggerIndonesia diakses tanggal 17 Mei 2011pukul 10:39:00 PM

http://id.shvoong.com/social-sciences/education/2202977-pengertian-belajar-

kelompok/#ixzz1zqTwyC9K) diakses tanggal 20 Juni 2012

Ibrahim. 2000. Pembelajaran Kooperatif Surabaya: Universitas Negeri

Ishack. 2005. Pendidikan IPS Di SD. Jakarta: Universitas Terbuka.

Joko Suwandi. 2011. Penelitian Tindakan Kelas. Solobaru : Qinant

Maidiyah. 1998. Pembelajaran Kooperatif Pada Topik Pecahan di SD (Dalam

Upaya-upaya Meningkatkan Peran Pendidikan Matematika Dalam

Menghadapi Era Globalisasi: Perspektif Pembelajaran Alternaif

Kompetitif) Laporan Seminar Nasional Pendidikan Matematika 4 April

1998. Malang: Program Pasca Sarjana Universitas Negeri Malang.

Miles dan Huberman. 1992. Analisis Data Kualitatif (Buku Sumber Tentang

Metode-metode Baru). Jakarta: UIP.

Mudjiono. 2002. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta : Rineka Cipta.

Mulyadi. 2011. Pembelajaran Terpadu. Solobaru. Qinant.

Mulyasa. 2003. Kurikulum Berbasis Kompetensi. Bandung: Rosda Karya.

Page 17: PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI …eprints.ums.ac.id/21628/18/NASKAH_PUBLKASI.pdf · Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas

Muryati. 2003. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta. Rineka Cipta.

Nasution. 2000. Didaktik Azas-azas Mengajar. Jakarta : Bumi Aksara.

Noornia. 1997. Penerapan Pembelajaran Kooperatif Dengan Metode STAD Pada

Pengajaran Persen di Kelas VI SD Ma'arif 02 Singosari, Tesis Tidak

Diterbitkan. Malang: Program Pasca Sarjana Universitas Negeri Malang.

Oemar Hamalik. 2003. Media Pendidikan. Bandung: Citra Aditya Bakti.

Pupuh. 2007. Strategi Belajar Mengajar. Bandung : Refika Aditama

Roestiyah. 2001. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta : Rineka Cipta.

Sugiyono. 2008. Statistika untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta.

Suharsimi Arikunto. 2006. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara

Sumanto. 2008. Gemar Matematika 5. Jakarta: Pusat Perbukuan.

Sumber Tentang Metode-metode Baru). Jakarta: UIP.

Syaiful Sagala. 2003. Konsep dan Makna Pembelajaran. Bandung: Alfabeta.

Tim Guru. 2006. Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan. Pati