peramalan

44
Pertemuan-4 PERAMALAN (FORECASTING) OLEH IR. INDRAWANI SINOEM, MS

Upload: fahreza-masyudi

Post on 20-Nov-2015

97 views

Category:

Documents


8 download

DESCRIPTION

metode peramalan industri

TRANSCRIPT

  • Pertemuan-4PERAMALAN (FORECASTING)OLEHIR. INDRAWANI SINOEM, MS

  • PENGERTIANPeramalan (Forecasting) adalah seni dan ilmu untuk memperkirakan kejadian di masa depan.Berdasarkan horizon waktu, peramalan dibagi 3, yaitu :

    1. Peramalan jangka pendek2. Peramalan jangka menengah3. Peramalan jangka panjang

  • Peramalan jangka menengah dan jangka panjang dapat dibedakan dari peramalan jangka pendek dengan melihat dari tiga hal, yaitu :

    1. Peramalan jangka menengah dan panjang berkaitan dengan permasalah- an yg lebih menyeluruh dan mendukung keputusan manajemen yg berkaitan dgn perencanaan produk, pabrik, dan pro- ses.

  • 2. Permalan jangka pendek biasanya menetap- kan metodologi yg berbeda dibandingkan permalan jangka panjang.3. Peramalan jangka pendek cendrung lebih tepat dibandingkan peramalan jangka panjang. Faktor-faktor yg mempengaruhi perubahan permintaan berubah setiap hari. Dengan demikian semakin panjang horizon waktu, ketepatan peramalan seseorang se- makin berkurang.

  • Faktor lain yg harus dipertimbangkan saat membuat peramalan penjualan, terutama peramalan penjualan jangka panjang, adalah siklus hidup produk. Penjualan produk bahkan jasa tidak terjadi pada tingkat yg konstan sepanjang hidupnya. Hampir semua produk yg berhasil melalui empat tahapan, yaitu : perkenalan, per-tumbuhan, kematangan dan penurunan.

  • JENIS-JENIS PERAMALANBerbagai organisasi menggunakan tiga jenis peramalan yg utama dalam perenca-naan operasi di masa depan :

    1. Peramalan ekonomi : merencanakan indikator-indikator yg berguna dalam membantu organisasi menyiapkan pera- malan jangka menengah dan jangka panjang.

  • 2. Peramalan teknologi : peramalan jangka panjang sangat memperhatikan laju perkembangan teknologi.3. Peramalan permintaan : proyeksi suatu penjualan perusahaan yg berlaku pada setiap periode dalam perencanaan horizon.Peramalan ekonomi dan teknologi bukan merupakan fungsi manajer operasi, shg dalam pembahasan kita menekankan pada perencana-an permintaan.

  • LANGKAH-LANGKAH SISTEM PERMALANAda 7 langkah dasar sistem peramalan :

    1. Menetapkan tujuan peramalan2. Memilih unsur yg akan diramalkan3. Menentukan horizon waktu peramalan4. Memilih jenis model pemodelan5. Mengumpulkan data yg diperlukan untuk melakukan peramalan6. Membuat peramalan7. Memvalidasikan dan menerapkan hasil pera- malan.

  • PENDEKATAN DALAM PERAMALANTerdapat dua pendekatan umum untuk peramalan, yaitu :

    1. Peramalan kuantitatif : peramalan yang menggunakan model matematis yang beragam dengan data masa lalu dan variabel sebab-akibat untuk peramalan permintaan.

  • 2. Peramalan kualitatif (subjektif) : peramalan yg menggabungkan faktor seperti : intuisi, emosi, pengalaman pribadi, dan sistem nilai pengambilan keputusan untuk meramal.Ada 4 teknik peramalan kualitatif :1. Juri dari opini eksekutif2. Metode Delphi3. Komposit tenaga penjualan4. Surveri pasar konsumen

  • Ada 5 metode peramalan kuantitatif :1. Model deret waktu : a. Pendekatan naif b. Rata-rata bergerak c. Penghalusan eksponensial2. Model Asosiasif : a. Proyeksi tren b. Regresi linear

  • Model Deret Waktu : teknik peramalan yg menggunakan sejumlah data masa lalu untuk membuat peramalan.Model asosiatif (hubungan sebab akibat) seperti regresi linear, menggabungkan banyak variabel atau faktor yg mungkin mempengaruhi kuantitas yg sedang di-ramalkan. Sebagai contoh, model asosia-tif dari penjualan mesin pemotong rumput mungkin memasukkan faktor spt adanya perumahan baru, anggaran iklan, dan harga pesaing.

  • PERAMALAN DERET WAKTUDeret waktu didasarkan pada urutan dari titik-titik data yg berjarak sama dalam waktu (mingguan, bulanan, kuartalan, dll).Menganalisis deret waktu berarti membagi data masa lalu menjadi komponen-komponen, kemudian memproyeksikan-nya ke masa depan. Deret waktu mem-punyai empat komponen :

  • 1. Tren : merupakan pergerakkan data se- dikit demi sedikit meningkat atau me- nurun. Perubahan pendapatan, popu- lasi, penyebaran umur, atau pandangan budaya dapat mempengaruhi pergerak- kan tren.2. Musiman : adalah pola data yg berulang pada kurun waktu tertentu, seperti : harian, mingguan, bulanan, atau kuartal.

  • 3. Siklus : pola dalam data yg terjadi se- tiap beberapa tahun. Siklus ini biasa- nya terkait pada siklus bisnis dan me- rupakan satu hal penting dlm analisis dan perencanaan bisnis jangka pendek. Memprediksi siklus bisnis sulit dilakukan karena adanya pengaruh kejadian politik ataupun kerusuhan internasional.

  • 4. Variasi acak : merupakan satu titik khusus dalam data yg disebabkan oleh peluang dan situasi yg tidak lazim. Variasi acak tdk mempunyai pola khu- sus shg tdk dapat diprediksi.

  • PENDEKATAN NAIFPendekatan naif adalah teknik peramalan yg mengasumsikan permintaan periode berikutnya sama dengan permintaan pada periode terakhir. Dengan kata lain, jika penjualan sebuah produk (mis: telpon gemgam Motorolla) adalah 68 unit pada bulan Januari, kita dapat meramalkan pen-jualan pada bulan Februari akan sama, yaitu sebanyak 68 unit juga.

  • Pendekatan naif ini merupakan model peramalan objektif yg paling efektif dan efisien dari segi biaya. Paling tidak pen-dekatan naif memberikan titik awal untuk perbandingan dengan model lain yang lebih canggih.

  • RATA-RATA BERGERAKRata-rata bergerak adalah suatu metode peramalan yg menggunakan rata-rata periode terakhir data untuk meramalkan periode berikutnya.

    n = jumlah periode dalam rata-rata bergerak

  • Contoh :

    BulanPenjualan AktualRata-rata bergerak 3 bulananJanuari 10Februari12Maret 13April16(10+12+13)/3 = 11,67Mei19(12+13+16)/3 = 13,67Juni23(13+16+19)/3 = 16Juli26(16+19+23)/3 = 19,33Agustus30(19+23+26)/3 = 22,67September28(23+26+30)/3 = 26,33Oktober18(26+30+28)/3 = 28Nopember16(30+28+18)/3 = 25,33Desember14(28+18+16)/3 = 20,67

  • Pembobotan rata-rata bergerak :

    BulanPenjualan AktualRata-rata bergerak 3 bulananJanuari 10Februari12Maret 13April16[(3x13)+(2x12)+(10)]/6 = 12, 16Mei19[(3x16)+(2x13)+(12)]/6 = 14, 33Juni23[(3x19)+(2x16)+(13)]/6 = 17,00Juli26[(3x23)+(2x19)+(16)]/6 = 20,50Agustus30[(3x26)+(2x23)+(19)]/6 = 23,80September28[(3x30)+(2x26)+(23)]/6 = 27,50Oktober18[(3x28)+(2x30)+(26)]/6 = 28,33Nopember16[(3x18)+(2x28)+(30)]/6 = 23,33Desember14[(3x16)+(2x18)+(28)]/6 = 18,67

  • PENGHALUSAN EKSPONENSIALPenghalusan eksponensial merupakan metode peramalan rata-rata bergerak dgn pembobotan dimana titik data dibobotkan oleh fungsi eksponensial.Rumus penghalusan eksponensial :

    dimana : adalah sebuah bobot atau konstanta penghalusan yg dipilih oleh peramal yg mempu-nyai nilai antara 0 dan 1.

  • Rumus :

    dimana : Ft = Peramalan baru Ft-1 = Peramalan sebelumnya = Konstanta penghalusan (01) At-1 = Permintaan aktual periode lalu

    Konstanta PenghalusanPeriode TerakhirPeriode Sebelum TerakhirPeriode Kedua Sebelum TerakhirPeriode Ketiga Sebelum TerakhirPeriode Keempat Sebelum Terakhir= 0,10,10,090,0810,0730,066= 0,50,50,250,1250,0630,031

  • Menghitung Kesalahan Peramalan

    Ada beberapa perhitungan yg biasa digunakan untuk menghitung kesalahan dlm peramalan. Tiga dari perhitungan yang paling terkenal adalah deviasi mutlak rata-rata (mean absolute deviation = MAD). Kesalahan kuadrat rata-rata (mean absolute deviation =MSE) dan kesalahan persen mutlak rata-rata (mean absolute percent = MAPE). Kesalahan Peramalan = Permintaan Aktual Nilai Peramalan = At - Ft

  • Deviasi Mutlak Rata-rata (MAD)MAD adalah nilai yg dihitung dengan me-ngambil jumlah nilai absolut dari setiap kesalahan peramalan dibagi dengan jumlah periode data (n).

  • Contoh :

    Selama 8 kuartal terakhir, Perusahaan X membongkar muat sejumlah besar biji-bijian dari kapal. Manajer operasi pelabu-han ingin menguji penggunaan penghalus-an eksponensial utk melihat seberapa baik teknik ini bekerja dlm memprediksi tonase biji-bijian yg dibongkar/muat. Ia menebak peramalan bongkar/muat biji-bijian pada kuartal pertama adalah 175 ton. Dua nilai yg diuji =0,1 dan =0,5.

  • Penyelesaian :

    KuartalTonase Bongkar/MuatPeramalan yg dibulatkan dgn =0,1Peramalan yg dibulatkan dgn =0,511801751752168175+0,1(180-175)=175,50177,503159175,50+0,1(168-175,50)=174,75172,754175174,75+0,1(159-174,75)=173,18165,885190173,18+0,1(175-173,18)=173,36170,446205173,36+0,1(190-173,36)=175,02180,227180175,02+0,1(205-175,02)=178,02192,618182178,02+0,1(180-178,02)=178,22186,309?178,22+0,1(182-178,22)=178,59184,15

  • Perhitungan MAD :

    KuartalTonase B/M AktualPeramalan= 0,1Deviasi Absolut =0,1Peramalan= 0,5Deviasi Absolut =0,511801755,001755,002168175,507,50177,509,503159174,7515,75172,7513,754175173,181,82165,889,125190173,3616,64170,4419,566205175,0229,98180,2224,787180178,021,98192,6112,618182178,223,78186,304,30

    Jumlah Deviasi Absolut82,45 98,62MAD10,31 12,33

  • Kesalahan Kuadrat Rata-rata (MSE)

    KuartalTonase B/M AktualPeramalan =01(Kesalahan)2118017552 = 252168175,50(-7,5)2=56,253159174,75248,064175173,183,335190173,36276,896205175,02898,707180178,023,928182178,2214,31

    Jumlah Kesalahan dikuadratkan =1.526,46MSE=(Jumlah Kesalahan dikuadratkan)/n =190,80

  • Kesalahan Persen Mutlak Rata-rata (MAPE)

    KuartalTonase B/M AktualPeramalan =01MAPE 100(Kesalahan/Aktual)1180175(5/180)(100)=0,02782168175,500,04463159174,750,09904175173,180,01055190173,360,08766205175,020,14627180178,020,01108182178,220,0208

    Jumlah kesalahan =0,4475MAPE=(Jumlah Kesalahan)/n =0,0559

  • Penghalusan Eksponensial dengan Penyesuaian TrenAsumsikan permintaan untuk barang atau jasa kita telah meningkat 100 unit per bulan, dan kita telah meramalkan dengan =0,4 dalam model penghalusan eksponensial.

    BulanPermintaanAktualPermintaan untuk Bulan T(FT)1100F1 = 100 (diberikan)2200F2 = F1+(A1-F1) = 100 + 0,4(100-100) = 1003300F3 = F2+(A2-F2) = 100 + 0,4(200-100) = 1404400F4 = F3+(A3-F3) = 140 + 0,4(300-140) = 2045500F5 = F4+(A4-F4) = 204 + 0,4(400-204) = 282

  • Untuk memperbaiki peramalan kita, beri-kut akan diilustrasikan model penghalus-an eksponensial yg lebih rumit dan dapat menyesuaikan diri pada tren yg ada. Ide-nya adalah menghitung rata-rata data penghalusan eksponensial, kemudian me-nyesuaikan untuk kelambatan (lag) positif atau negatif pada tren. Rumusnya :

    Peramalan dengan Tren (FITt) = Peramalan penghalusan eksponensial (Ft) - Tren penghalusan eksponensial (Tt)

  • Dengan penghalusan eksponensial dgn tren, estimasi rata-rata dan tren dihalus-kan. Prosedur ini membutuhkan dua konstanta penghalusan, untuk rata-rata dan untuk tren.

    Ft = (permintaan aktual terakhir) + (1-)(Peramalan periode terakhir Estimasi tren periode terakhir) Ft = (At-1) + (1-)(Ft-1 + Tt-1) (1)

    Tt = (peramalan periode ini peramalan periode terakhir) + (1-)(Estimasi tren periode terakhir) Tt = (Ft Ft-1) + (1-)Tt-1 ......................................... (2)

  • Dimana : Ft = peramalan dengan eksponensial yg dihaluskan dari data berseri pada periode t.Tt = tren eksponensial yg dihaluskan pada periode t.At = permintaan aktual pada periode t. = konstanta penghalusan untuk rata-rata (01) = konstanta penghalusan untuk tren (01)

    3 Langkah menghitung peramalan yg disesuaikan dgn tren, yaitu : 1. Menghitung Ft, peramalan eksponensial yg dihaluskan untuk periode t, menggunakan persamaan (1).

  • 2. Menghitung tren yg dihaluskan (Tt) menggunakan persamaan (2).3. Menghitung persamaan dengan tren (FITt) dengan rumus :FITt = Ft + Tt

  • Contoh :

    Nilai =0,2 dan =0,4. Diasumsikan peramalanawal untuk bulan pertama (F1) adalah 11 unit dan tren pada periode tsb (T1) = 2 unit.

    Bulan (t)Permintaan Aktual (At)Bulan (t)Permintaan Aktual (At)11262121773132082841993652410?

  • Penyelesaian :

    Langkah-1 : Ramalkan bulan kedua :Ft = At +(1-)(Ft +Tt) F2 = (0,2)(12)+(1-0,2)(11+2) = 12,8 unit. Langkah-2 : Hitung tren pada periode 2 :T2 = (F2-F1)+(1-)T1 = (0,4)(1,8)+(0,6)(0,2) = 1,92Langkah-3 : Hitung FITt :FIT2 = F2 + T2 = 12,8 + 1,92 = 14,72 unit

  • Perhitungan selengkapnya :

    BulanPermintaan AktualFtTtFITt11211213,0021712,801,9214,7232015,182,1017,2841917,822,3220,1452419,912,2322,1462122,512,3824,8973124,112,0726,1882827,142,4529,5993629,282,3231,6010?32,482,6835,16

  • Proyeksi TrenAdalah suatu metode peramalan serangkaian waktu yg sesuai dengan garis tren terhadap serangkaian titik-titik data masa lalu, kemudian diproyeksikan ke dalam peramalan masa depan untuk peramalan jangka menengah dan jangka panjang.Persamaan garis :

  • Dimana :

    y = variabel yg akan diprediksi a = konstanta b = kemiringan garis regresi x = variabel bebas (waktu)Dengan metode kuadrat terkecil (MKT) didapat :

  • Contoh :

    TahunPeriode Waktu (x)Permintaan Daya Listrik (Y)x2xy20011741742002279415820033809240200449016360200551052552520066142368522007712249854Jumlahx = 28y = 692x2 = 140xy = 3.063Rata-rata498,86--

  • Penyelesaian :

    Persamaan tren :

    Permintaan tahun 2008 = 56,70+10,54(8) = 141,02 megawat

  • TahunPermintaan tenaga listrik (megawatts)Garis tren : y = 56,70+10,54x

  • Metode Peramalan AsosiatifAnalisis Regresi :

    1. Regresi Linear 1.1. Regresi Linear Sederhana 1.2. Regresi Linear Berganda 2. Regresi Kuadrat 3. Regresi Eksponensial