perbedaan katarak matur dan katarak imatur referensi cp i

6
Perbedaan Katarak Matur dan Katarak Imatur Dibuat oleh: Sigit Ari Prabowo,Modifikasi terakhir pada Tue 24 of Aug, 2010 [14:34] Abstrak  Katarak didefinisikan sebagai perubahan lensa mata yang sebelumnya jernih dan tembus cahaya menjadi keruh, sehingga menyebabkan penderita tidak bisa melihat dengan jelas karena dengan lensa yang keruh cahaya sulit mencapai retina dan akan menghasilkan bay angan yang kabur pada re ti na. Di sebut se bagai katarak matur ji ka dengan  pemeriksaan shadow tes hasilnya negatif. Sedangkan jika dengan pemeriksaaan shadow tes hasilnya positif maka didefinisikan sebagai katarak imatur. Pasien pada kasus ini di di agnosi s se bag ai katarak matur denga n terapi operas i yai tu den gan te knik  EKEK(Ekstraksi Katarak Ekstra Kapsuler) dan dilanjutkan pengobatan berupa tetes mat a yai tu cendomy cos dan cend ocitro l dan cef imi xe sebagai ant ibi oti k sis temik. Keywords : katarak matur,katarak imatur History Seorang wanita, usia 64 tahun, datang ke rumah sakit dengan keluhan kedua matanya kabur untuk melihat. Kedua matanya kabur seperti timbul awan putih yang berawal sejak 1 tahun yang lalu. Awan putih di penglihatanya awalnya sedikit lama-kelamaan menjadi  banyak dan akhirnya pasien susah untuk melihat, nyeri tidak ada, nrocos tidak ada, mata merah tidak ada, riwayat trauma tidak ada. Pasien belum pernah berobat ke dokter. Tidak terdapat riwayat penyakit dahulu. Tidak terdapat riwayat penyakit keluarga. Pemeriksaan fisik ditemukan KU baik, tanda vital normal. Pemeriksaan visus OD 6/300 dan OS 5/300,  pemeriksaan slitlamp didapatkan kgambaran kabut puih di kedua lensa mata. Pemer iksaan subye kt if mata ditemukan shado w tes negat if , dengan funduskopi di dapat kan fundus tidak terlihat karena te rt ut upi awan puti h di lensa. Dilakukan  pemeriksaan penunjang berupa laboratorium darah lengkap dengan hasil dalam batas

Upload: lalu-zulhirsan

Post on 31-Oct-2015

934 views

Category:

Documents


14 download

DESCRIPTION

perbedaan katarak matur dan imatur, dari definisi,etiologi dan lain-lain

TRANSCRIPT

7/16/2019 Perbedaan Katarak Matur Dan Katarak Imatur REFERENSI CP I

http://slidepdf.com/reader/full/perbedaan-katarak-matur-dan-katarak-imatur-referensi-cp-i 1/6

Perbedaan Katarak Matur dan Katarak 

Imatur

Dibuat oleh: Sigit Ari Prabowo,Modifikasi terakhir pada Tue 24 of Aug, 2010 [14:34]

Abstrak 

 Katarak didefinisikan sebagai perubahan lensa mata yang sebelumnya jernih dan tembus

cahaya menjadi keruh, sehingga menyebabkan penderita tidak bisa melihat dengan jelas

karena dengan lensa yang keruh cahaya sulit mencapai retina dan akan menghasilkan

bayangan yang kabur pada retina. Disebut sebagai katarak matur jika dengan

 pemeriksaan shadow tes hasilnya negatif. Sedangkan jika dengan pemeriksaaan shadow

tes hasilnya positif maka didefinisikan sebagai katarak imatur. Pasien pada kasus ini

didiagnosis sebagai katarak matur dengan terapi operasi yaitu dengan teknik 

 EKEK(Ekstraksi Katarak Ekstra Kapsuler) dan dilanjutkan pengobatan berupa tetes

mata yaitu cendomycos dan cendocitrol dan cefimixe sebagai antibiotik sistemik.

Keywords: katarak matur,katarak imatur 

History

Seorang wanita, usia 64 tahun, datang ke rumah sakit dengan keluhan kedua matanya

kabur untuk melihat. Kedua matanya kabur seperti timbul awan putih yang berawal sejak 

1 tahun yang lalu. Awan putih di penglihatanya awalnya sedikit lama-kelamaan menjadi

 banyak dan akhirnya pasien susah untuk melihat, nyeri tidak ada, nrocos tidak ada, mata

merah tidak ada, riwayat trauma tidak ada. Pasien belum pernah berobat ke dokter. Tidak 

terdapat riwayat penyakit dahulu. Tidak terdapat riwayat penyakit keluarga. Pemeriksaan

fisik ditemukan KU baik, tanda vital normal. Pemeriksaan visus OD 6/300 dan OS 5/300,

 pemeriksaan slitlamp didapatkan kgambaran kabut puih di kedua lensa mata.

Pemeriksaan subyektif mata ditemukan shadow tes negatif, dengan funduskopi

didapatkan fundus tidak terlihat karena tertutupi awan putih di lensa. Dilakukan

 pemeriksaan penunjang berupa laboratorium darah lengkap dengan hasil dalam batas

7/16/2019 Perbedaan Katarak Matur Dan Katarak Imatur REFERENSI CP I

http://slidepdf.com/reader/full/perbedaan-katarak-matur-dan-katarak-imatur-referensi-cp-i 2/6

normal.

Diagnosis

ODS Katarak Matur 

Terapi

Dilakukan operasi EKEK (Ektraksi Katarak Ekstra Kapsuler) dan dilanjutkan obat tetes

mata cendocytrol tiap 6 jam 2 tetes pada kedua mata dan cendomycos tiap 4 jam 2 tetes

 pada kedua mata. Cefixime tablet 100 mg per 12 jam selama 5 hari. Pemberian edukasi

 pada keluarga agar kontrol jika obata tetes habis.

Diskusi

Pasien ini memenuhi kriteria katarak matur dari keluhan yang ada, dengan gejala berupa

keluhan tidak bisa melihat karena tertutupi bayangan awan putih yang semakin lama

semakin tebal. Hal ini meyakinkan diagnosis ke arah katarak matur, ditambah dari

 pemeriksaan fisik pada mata yang semakin mendukung ke arah katarak matur, yaitu

shadow tes kedua mata negatif.

Katarak didefinisikan sebagai perubahan lensa mata yang sebelumnya jernih dan tembus

cahaya menjadi keruh, sehingga menyebabkan penderita tidak bisa melihat dengan jelas

karena dengan lensa yang keruh cahaya sulit mencapai retina dan akan menghasilkan bayangan yang kabur pada retina.

Katarak berkembang karena berbagai sebab, seperti kontak dalam waktu lama dengan

cahaya ultra violet, radiasi, efek sekunder dari penyakit seperti diabetes dan hipertensi,

usia lanjut, atau trauma(dapat terjadi lebih awal), mereka biasanya akibat denaturasi dari

lensa protein. faktor-faktor genetik sering menjadi penyebab katarak kongenital dan

sejarah keluarga yang positif juga mungkin berperan dalam predisposisi seseorang untuk 

katarak pada usia lebih dini, fenomena "antisipasi" dalam katarak pra-senilis. Katarak 

 juga dapat diakibatkan oleh cedera pada mata atau trauma fisik. Sebuah studi

menunjukan katarak berkembang diantara pilot-pilot pesawat komersial tiga kali lebih

 besar dari pada orang-orang dengan pekerjaan selain pilot. Hal ini diduga disebabkan

oleh radiasi berlebihan yang berasal dari luar angkasa. Katarak juga biasanya sering

7/16/2019 Perbedaan Katarak Matur Dan Katarak Imatur REFERENSI CP I

http://slidepdf.com/reader/full/perbedaan-katarak-matur-dan-katarak-imatur-referensi-cp-i 3/6

terjadi pada orang yang terkena radiasi inframerah, seperti para tukang (meniup)kaca

yang menderita "sindrom Pengelupasan". Eksposur terhadap radiasi gelombang mikro

 juga dapat menyebabkan katarak. Kondisi atopik atau alergi yang juga dikenal untuk 

mempercepat perkembangan katarak, terutama pada anak-anak.

Katarak yang terjadi akibat usia lanjut bertanggung jawab atas 48% kebutaan yang terjadi

di dunia, yang mewakili 18 juta jiwa, menurut WHO. kelayakan bedah katarak di

 beberapa negara belum memadahi sehingga katarak tetap menjadi penyebab utama

kebutaan. Bahkan di mana ada layanan bedah yang tersedia, pengelihatan rendah yang

terkait dengan katarak masih dapat dijumpai, sebagai hasil dari lamanya menunggu untuk 

operasi dan hambatan untuk dioperasi, seperti biaya, kurangnya informasi dan masalah

transportasi. Di Amerika Serikat, katarak yang terjadi akibat usia lanjut dilaporkanmencapai 42% dari orang-orang antara usia 52 sampai 64, 60% dari orang-orang antara

usia 65 dan 74, dan 91% dari mereka antara usia 75 dan 85.

Katarak imatur sebagian lensa keruh atau katarak yang belum mengenai seluruh lapis

lensa. Pada katarak imatur akan dapat bertambah volume lensa akibat meningkatnya

tekanan osmotik bahan lensa yang degenerative. Pada keadaan lensa mencembung akan

dapat menimbulkan hambatan pupil, sehingga terjadi glaucoma sekunder.

Pada katarak matur kekeruhan telah mengenai seluruh masa lensa. Kekeruhan ini bias

terjadi akibat deposisi ion Ca yang menyeluruh. Bila katarak imatur atau intumessen

tidak dikeluarkan maka cairan lensa akan keluar sehingga lensa kembali pada ukuran

yang normal. Akan terjadi kekeruhan seluruh lensa yang bila lama akan mengakibatkan

kelsifikasi lensa. Bilik mata depan akan berukuran kedalaman normal kembali, tidak 

terdapat bayangan iris pada lensa yang keruh, sehingga uji bayangan iris negative.

Adapun klasifikasi katarak berdasarkan usia, yaitu:

• Katarak congenital, katarak yang sudah terlihat pada usia dibawah 1 tahun

• Katarak juvenile, katarak yang terjadi sesudah usia 1 tahun

• Katarak senilis, katarak yang terjadi setelah usia 50 tahun

7/16/2019 Perbedaan Katarak Matur Dan Katarak Imatur REFERENSI CP I

http://slidepdf.com/reader/full/perbedaan-katarak-matur-dan-katarak-imatur-referensi-cp-i 4/6

Pemeriksaan yang dilakukan pada pasien katarak adalah pemeriksaan sinar celah

(slitlamp), funduskopi, pada kedua mata bila mungkin, tonometer selain daripada

 pemeriksaan prabedah yang diperlukan lainnya seperti adanya infeksi pada kelopak mata,

konjungtiva, karena dapat menjadi penyulit yang berat berupa panoftalmitis pasca bedah

dan fisik umum. Pada katarak sebaiknya dilakukan pemeriksaan tajam penglihatan

sebelum dilakukan pembedahan untuk melihat apakah kekeruhan sebanding dengan

turunnya tajam penglihatan. Pada katarak nuclear tipis dengan myopia tinggi akan terlihat

tajam penglihatan yang tidak sesuai, sehingga mungkin penglihatan yang turun akibat

kelainan pada retina dan bila dilakukan pembedahan maka akan memberikan hasil tajam

 pengllihatan yang tidak memuaskan. Sebaliknya pada katarak kortikal posterior yang

kecil akan mengakibatkan penurunan tajam penglihatan yang sangat berat pada

 penerangan yang sedang ataupun keras akantetapi bila pasien berada ditempat gelap

maka tajam penglihatan akan memperlihatkan banyak kemajuan.

Prinsip penanganan terapi katarak adalah tindakan pembedahan. Setelah pembedahan

lensa diganti dengan kacamata afakia, lensa kontak atau lensa tanam intraokuler.

Pembedahan diindikasikan bagi mereka yang memerlukan penglihatan akut untuk bekerja

ataupun keamanan. Biasanya diindikasikan bila koreksi tajam penglihatan yang terbaik 

yang dapat dicapai adalah 20/50 atau lebih buruk lagi bila ketajaman pandang

mempengaruhi keamanan atau kualitas hidup, atau bila visualisasi segmen posterior 

sangat perlu untuk mengevaluasi perkembangan berbagai penyakit retina atau saraf 

optikus, seperti diabetes dan glaukoma.

Pembedahan katarak terdiri dari pengangkatan lensa dan menggantinya dengan lensa

 buatan.

1) Pengangkatan lensa

Ada dua macam teknik pembedahan ynag bias digunakan untuk mengangkat lensa:

Pembedahan ekstrakapsuler : lensa diangkat dengan meninggalkan kapsulnya.−

Pembedahan intrakapsuler : pengangkatan lensa beserta kapsulnya.− Namun, saat ini

 pembedahan intrakapsuler sudah jarang dilakukan.

2) Penggantian lensa

7/16/2019 Perbedaan Katarak Matur Dan Katarak Imatur REFERENSI CP I

http://slidepdf.com/reader/full/perbedaan-katarak-matur-dan-katarak-imatur-referensi-cp-i 5/6

Penderita yang telah menjalani pembedahan katrak biasanya akan mendapatkan lensa

 buatan sebagai pengganti lensa yang teleh diangkat. Lensa buatan ini merupakan

lempengan plastik yang disebut lensa intraokuler dan biasanya lensa intraokuler 

dimasukkan ke dalam kapsul lensa di dalam mata.

Untuk mencegah infeksi, mengurangi peradangan, dan mempercepat penyembuhan

selama beberapa minggu setelah pembedahan di berikan tetes mata atau salep. Untuk 

melindungi mata dari cedera, penderita sebaiknya menggunakan kaca mata atau

 pelindung mata yang terbuat dari logam sampai luka pembedahan benar-benar sembuh.

Adapaun penatalaksanaan pada saat post operasi antara lain :

1. Pembatasan aktivitas, pasien yang telah melaksanakan pembedahan diperbolehkan :

Menonton televisi; membaca bila perlu, tapi jangan terlalu lama.

2. Mengerjakan aktivitas biasa tapi dikurangi

(Pada awal mandi waslap selanjutnya menggunakan bak mandi atau pancuran)

Tidak boleh membungkuk pada wastafel atau bak mandi; condongkan sedikit kepala

kebelakang saat mencuci rambut

3. Tidur dengan perisai pelindung mata logam pada malam hari; mengenakan kacamata

 pada siang hari

4. Ketika tidur, berbaring terlentang atau miring pada posisi mata yang tidak dioperasi,

dan tidak boleh telengkup

5. Aktivitas dengan duduk 

6. Mengenakan kacamata hitam untuk kenyamanan

- Berlutut atau jongkok saat mengambil sesuatu dari lantai

- Dihindari (paling tidak selama 1 minggu)

- Tidur pada sisi yang sakit

Menggosok mata, menekan kelopak untuk menutup−

Mengejan saat defekasi−

Memakai sabun mendekati mata−

Mengangkat benda yang lebih dari 7 Kg−

7/16/2019 Perbedaan Katarak Matur Dan Katarak Imatur REFERENSI CP I

http://slidepdf.com/reader/full/perbedaan-katarak-matur-dan-katarak-imatur-referensi-cp-i 6/6

Berhubungan seks−

Mengendarai kendaraan−

Batuk, bersin, dan muntah−

Menundukkan kepala sampai bawah pinggang, melipat lutut saja dan punggung tetap

lurus untuk mengambil sesuatu dari lantai.−

Kesimpulan

Katarak seringkali muncul pada orang tua dimana pada orang tua terjadi proses

denaturasi protein lensa yang akan berakibat pembentukan bayangan kabut/awan putih

yang semakin lama semakin menebal. Terapi pada katarak adalah dengan tindakan

 pembedahan. Setelah pembedahan lensa diganti dengan kacamata afakia, lensa kontak 

atau lensa tanam intraokuler.

Referensi

1. Ocha Webblog.(2010). Katarak. Http://Katarak « Ocha WeBlog.htm

2. Wikipedia.(2010). Bahaya Penyakit Katarak. http://bahaya-penyakit-katarak.html

3. Indonesian Children.(2009). Bahaya Penyakit Katarak. Http://Penyakit Mata

KATARAK  « KORAN INDONESIA SEHAT.htm

4. Suharjo.(2007).Ilmu Kesehatan Mata. Fakultas Kedokteran Universitas Kedokteran

Yogyakarta.

5.Iliyas,Sidarta.(2009).Ilmu penyakit Mata.Fakultas Kedokteran Universitas

Indonesia.Jakarta

 

Penulis

Sigit Ari Prabowo, Bagian Ilmu Mata, RSUD Panembahan Senopati, Kab.Bantul,

Yogyakarta.