percobaan 1 analisa hasil rtt

Upload: benny-wijaya

Post on 05-Apr-2018

228 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 7/31/2019 Percobaan 1 Analisa Hasil RTT

    1/3

    Percobaan 1 Analisa hasil RTT (Round Trip Time)

    Tujuan :

    1. Mahasiswa dapat cara salah satu mengukur dan menilai kualitas jaringan secaraumum.

    2. Mahasiswa dapat menganalisa data hasil pengukuran berupa RTT ke situs tertentu.Peralatan yang digunakan :

    1. PC dengan program ping, dan Spread Sheet2. Koneksi internet.

    Langkah percobaan:

    1. Gambarkan topologi jaringan dari PC anda sampai ke internet, khususnya informasiBW tiap-tiap saluran.2. Pilih situs yang menjadi target untuk dianalisa kualitas saluran dari PC anda.3. Lakukan perintah ping ke situs target dengan jumlah 10 iterasi dan ukuran paket

    icmp mulai dari minimal misalya 8 byte sampai ukuran maksimal dengan nilai respon

    time tak terdefinisi atau request time outmisalnya 1500 byte dengan step yang

    disesuaikan. Buat grafik antara RTT (Y) dan variasi ukuran paket (X), ini adalah grafik

    respon time ke situs tertentu terhadap ukuran paket loopback yang berbeda-beda.

    Contoh perintah ping kewww.detik.comdengan ukuran file icmp 32 byte iterasi 10

    kali dan TTL 225

    Pingwww.detik.comn 10l 32i 225

    4. Selanjutnya melihat pengaruh besarnya paket terhadap RTT dalam rentang waktutertentu. Lakukan perintah ping ke situs yang sama dengan langkah 3 dengan iterasi

    sebanyak 1000 kali dan analisa untuk ukuran file yang berbeda yaitu 32B, 64B, 128B,

    256B, 512B, dan 1000B. Buat grafik dari data yang diperoleh untuk tiap-tiap ukuran

    data yaitu RTT (Y) dan urutan paket (X), sehingga ada 6 grafik untuk 6 ukuran data

    yang berbeda dan dapat dijadikan satu untuk perbandingan nilai RTT nya.

    5. Setelah data pada langkah 4 didapatkan, selanjutnya buat grafik PDF (ProbabilityDensity Function) untuk tiap-tiap ukuran paket data dari data pada langkah 4

    tersebut dengan RTT range 25 ms BIN. Caranya, dapatkan nilai RTT terkecil kemudian

    tambahkan 25 ms itu jadi range pertama, dan lanjutkan sampai data RTT terbesar

    masuk dalam range terakhir. Grafik PDF didapatkan antara range RTT 25ms (X) dan

    jumlah data dalam range (Y).

    6. Dari data grafik PDF pada langkah 5, buatlah grafik CDF (Cummulative DensityFunction) dengan menjumlahkan probabilitas dari range terkecil sampai range

    terbesar seperti pada gambar dibawah ini

    http://www.detik.com/http://www.detik.com/http://www.detik.com/http://www.detik.com/http://www.detik.com/http://www.detik.com/http://www.detik.com/http://www.detik.com/
  • 7/31/2019 Percobaan 1 Analisa Hasil RTT

    2/3

    Format laporan:

    1. Dalam bentuk dua kolom dengan format mirip paper tanpa abstrak2. Judul nama kontributor dan afiliasi kontributor dicantumkan3. Pendahuluan

    a. Mengapa laporan ini penting untuk disampaikanb. Tujuan apa laporan ini ditulis (pembaca diharapkan akan mendapatkan apa

    setelah membaca laporan ini)

    c. Metode yang digunakan dalam penulisan laporan (metode pengambilan data,metode yang digunakan untuk mengulas atau menganalisa data)

    d. Hasil yang dapat disimpulkan dari laporan inie. Penjelasan struktur penulisan laporan.

    4. MetodeMetode detail pengambilan data dan cara menganalisa data

    5. Hasil dan analisa6. Kesimpulan

    Waktu penyelesaian:

  • 7/31/2019 Percobaan 1 Analisa Hasil RTT

    3/3

    Laporan ini dikumpulkan 3 pekan dari sejak materi ini disampaikan. Waktu tersebut

    sudah termasuk masa perbaikan jika terjadi salah pengambilan data. Validasi atau acc

    data sementara dilakukan dimasa perbaikan. Jika terjadi keterlambatan pengumpulan

    akan dianggap sangsi praktikum susulan tiap pekan keterlambatan.

    Evaluasi penilaian:

    Laporan sesuai format. Presentasi hasil percobaan ke dosen di pekan ke-3 dari mulai materi disampaikan.