phbs sikat gigi

Upload: muhammad-rezzafiqrullah-r

Post on 10-Jan-2016

18 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

kesehatan

TRANSCRIPT

Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) Sikat Gigi di Desa Karanggedang, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten PurbalinggaPenyuluhan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) bertujuan untuk menambah wawasan para murid mengenai makanan yang baik dan buruk dan cara menyikat gigi yang benar serta untuk meningkatkan kesadaran siswa akan pentingnya menyikat gigi secara teratur. Kesehatan gigi merupakan suatu hal yang sering dilupakan dan dianggap sebelah mata, terutama oleh anak-anak kecil. Oleh karena itu, perlu dilakukan tentang pentingnya menjaga kesehatan gigi dan praktik cara menyikat gigi yang benar.Penyuluhan PHBS merupakan salah satu program kerja bidang kesehatan yang diadakan di Desa Karanggedang, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Purbalingga. Proses pelaksanaan kegiatan tersebut diawali dengan mengadakan pertemuan dengan pihak TK Pertiwi dan melakukan sosialisasi kegiatan dengan peserta yang meliputi bentuk kegiatan dan waktu pelaksanaan kegiatan. Penyuluhan tersebut diikuti oleh murid TK Pertiwi yang berjumlah sebanyak 34 anak. Dimana setiap anak telah di sediakan sikat gigi, pasta gigi dan gelas oleh pihak Unilever untuk melakukan sikat gigi bersama.Acara diawali dengan pemaparan materi. Kemudian diadakan simulasi cara menyikat gigi yang benar oleh mahasiswa KKN dan setelah itu murid TK Pertiwi diajak untuk praktik sikat gigi bersama sesuai dengan cara menyikat gigi yang telah disimulasikan sebelumnya. Respon peserta dalam mengikuti penyuluhan sikat gigi ini sangat baik. hal ini berbanding lurus dengan partisipasi murid TK Pertiwi yang sangat antusias pada saat pelaksanaan penyuluhan. Hal ini dapat dilihat dari banyaknya peserta yang mengikuti praktik dan murid-murid sangat gembira.

Gambar 1. Simulasi cara menyikat gigi yang benar

Gambar 2. Murid TK Pertiwi saat praktik sikat gigi