presentasi kasus.docx

10
PRESENTASI KASUS I. IDENTITAS PASIEN Nama : Tn.D Usia : 66 Tahun Jenis Kelamin : Laki-laki Pendidikan : SD/Sederajat Pekerjaan : Petani Suku Bangsa : Sunda Alamat : Kamp. Ciceuri desa sukamandi kec. sagalaherang Agama : Islam Tanggal Pemeriksaan : 13 Juni 2014 No RM : 296023 II. ANAMNESA Keluhan Utama : Kulit mengelupas di daerah wajah, tengkuk, leher, punggung, lengan serta kaki disertai rasa gatal. Anamnesis Khusus : Pasien datang ke poliklinik kulit dan kelamin RSUD subang dengan keluhan kulit mengelupas dan terasa sangat gatal yang dirasakan sejak kurang lebih 2 bulan terakhir. Keluhan ini diakui pasien berawal di daerah wajah, tengkuk, leher, lengan, kaki yang kemudian

Upload: habibi

Post on 14-Nov-2015

219 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

PRESENTASI KASUS

I. IDENTITAS PASIEN

Nama : Tn.DUsia : 66 TahunJenis Kelamin : Laki-lakiPendidikan : SD/SederajatPekerjaan : PetaniSuku Bangsa: SundaAlamat: Kamp. Ciceuri desa sukamandi kec. sagalaherangAgama : Islam Tanggal Pemeriksaan : 13 Juni 2014No RM: 296023

II. ANAMNESA

Keluhan Utama :Kulit mengelupas di daerah wajah, tengkuk, leher, punggung, lengan serta kaki disertai rasa gatal.

Anamnesis Khusus :Pasien datang ke poliklinik kulit dan kelamin RSUD subang dengan keluhan kulit mengelupas dan terasa sangat gatal yang dirasakan sejak kurang lebih 2 bulan terakhir. Keluhan ini diakui pasien berawal di daerah wajah, tengkuk, leher, lengan, kaki yang kemudian semakin menyebar ke bagian badan bagian atas dan bagian punggung. Keluhan ini disertai rasa gatal yang semakin hebat yang dirasakan pasien sepanjang hari sehingga sering menggaruknya sampai tampak kemerahan dan terkelupas seperti tampak kulit bersisik tipis dan kering.Pasien baru pertama kali mengalami keluhan seperti ini. Sebelumnya pasien suka mengeluhkan rasa gatal biasa yang diobati oleh dokter sembuh. Sejak 2 bulan terakhir ini berobat ke tempat dokter sebelumnya keluhan yang dirasakan oleh pasien tidak ada perbaikan. Obat yang diberikan berupa obat minum berbentuk capsul berwarna hijau dan kuning serta obat salep oles untuk bagian tubuh yang terasa gatal. Semenjak obat yang diberikan oleh dokter dan tidak menunjukkan adanya perbaikan maka dokter yang merawat pasien menyarankan kepada keluarga untuk membawa pasien ke dokter spesialis kulit.Pasien merupakan seorang pensiunan petani perkebunan teh yang sudah bekerja selama kurang lebih 11 tahun. Selama bekerja mengakui sering terpapar oleh sinar matahari langsung. Pasien mengaku rutin mandi 2 kali sehari dengan perlengkapan mandi sendiri dan tidak pernah menggunakan alat mandi ataupun pakaian bergantian dengan orang lain. Riwayat alergi obat atau makanan, sesak nafas disertai bunyi mengi, sering bersin-bersin jika terkena debu disangkal pasien. Di keluarga pasien tidak ada yang mengalami keluhan serupa dengan pasien. Pasien juga mengaku keluhan ini tidak disertai dengan bertambahnya beban pikiran. Keluhan tersebut juga tidak didahului oleh kontak dengan bahan yang menyebabkan alergi atau iritasi.

III. PEMERIKSAAN FISIKStatus Generalisata Keadaan umum : Tampak sakit ringanKesadaran : Compos MentisTanda-tanda vital Tekanan darah : 110/70 mmHg Respirasi : 18 x/menit Nadi : 80 x/menit Suhu : AfebrisMata : konjungtiva anemis -/-, sklera ikterik -/-KGB : Tidak terdapat pembesaran KGBThorax : Dalam batas normalAbdomen : Dalam batas normalEkstremitas : Dalam batas normalKulit : Lihat status dermatologikusStatus dermatologikus Distribusi lesi : GeneralisAt regio : facialis, tengkuk, leher, punggung, kedua lengan, kedua tungkai bawah.Sifat lesi : Tampak skuama multiple kasar tipis, berwarna putih, lesi kering.Efloresensi : Tampak makula eritema disertai skuama kasar, terdapat papul .

IV. PEMERIKSAAN PENUNJANG Pemeriksaan histopatologi

V. RESUME

Pasien laki-laki, Tn.D usia 66 tahun datang kepoliklinik kulit dan kelamin RSUD subang dengan keluhan kulit mengelupas yang semakin meluas dan terasa sangat gatal sejak 2 bulan SMRS. Keluhan ini diakui pasien berawal di daerah wajah, tengkuk, leher, lengan, kaki yang kemudian semakin menyebar ke bagian badan bagian atas dan bagian punggung. Keluhan ini disertai rasa gatal yang semakin hebat yang dirasakan pasien sepanjang hari sehingga sering menggaruknya sampai tampak kemerahan dan terkelupas seperti tampak kulit bersisik tipis dan kering. Pasien baru pertama kali mengalami keluhan seperti ini. Riwayat alergi makanan dan sesak napas yang disertai dengan dengan bunyi mengi disangkal pasien. Di keluarga tidak ada yang mengalami keluhan yang sama. Pasien merupakan seorang pensiunan petani perkebunan teh yang sudah bekerja selama kurang lebih 11 tahun. Selama bekerja mengakui sering terpapar oleh sinar matahari langsung.Pada pemeriksaan status generalisata dalam batas normal. Pada pemeriksaan dermatologis, distribusi generalis, at regi facialis, tengkuk, leher, punggung, lengan dan tungkai bawah. Tampak makula eritema disertai skuama kasar, tipis, berwarna putih, lesi kering, terdapat papul.

VI. DIAGNOSIS BANDING Dermatitis foto toksik Psoriasis Eritroderma

VII. DIAGNOSIS KERJADermatitis foto toksik

VIII. PENATALAKSANAANUmum :1. Menghindari terpapar sinar matahari secara langsung2. Menjelaskan kepada pasien untuk tidak menggaruk-garuk bagian yang gatal untuk menghindari infeksi.3. Menjaga kebersihan tubuh.4. Menjelaskan kepada pasien tata cara pemakaian obat-obatan.5. Memberi penjelasan sebaiknya menggunakan pakaian yang tipis, ringan dan mudah menyerap keringat.

Khusus : TopikalKrim hidrokortison 1% dioleskan tipis-tipis 2 x sehari. Sistemik Loratadine 1x10 mg per hari selama 10 hari

IX. PROGNOSISQuo ad Vitam : ad bonamQuo ad Functionam : ad bonamQuo ad Sanationam: dubia ad bonam

At regio facialis

At regio colli dan punggung

At regio lengan kanan

At regio lengan kiri

At regio kaki kanan

At regio kaki kiri