proposal penghijauan

Upload: ingan-pasaribu

Post on 10-Oct-2015

33 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

PROPOSAL PENGHIJAUANPENANAMAN 500 BATANG POHONWAHANA ALAM LIAR (WALI) TRISULA BENGKULU

I. LATAR BELAKANGLingkungan adalah segala sesuatu yang ada disekitar manusia yang mempengaruhi perkembangan kehidupan manusia baik secara langsung maupun tidak langsung. Lingkungan mempunyai arti penting bagi manusia. Terdiri dari dari :1. Lingkungan fisik, manusia dapat menggunakannya untuk memenuhi kebutuhan materilnya.2. Lingkungan biologi, manusia dapat memenuhi kebutuhan jasmaninya.3. Lingkungan sosial, manusia dapat memenuhi kebutuhan spiritualnya.

Lingkungan merupakan salah satu sumber daya alam yang sangat besar artinya bagi makhluk hidup. Lingkungan merupakan karunia Allah yang tidak ternilai harganya. Tanpa adanya lingkungan maka tidak akan ada kehidupan. Oleh karenanya diperlukan upaya untuk melestarikan lingkungan sekitar dengan sebaik-baik mungkin. Karena kurangnya penghijaun di lakukan bisa berdampak buruk untuk kita sendiri.

Perubahan iklim global ini sudah sangat mempengaruh keberlangsungan kehidupan di muka bumi. Salah satu faktor yang berpengaruh terhadap perubahan iklim adalah efek gas rumah kaca yang mengakibatkan kenaikan suhu muka bumi. Peningkatan suhu muka bumi ini antara lain disebabkan oleh aktivitas manusia dalam mengeksploitasi hutan yang berlebihan (deforestation). Pada Konferensi Tingkat Tinggi tentang perubahan iklim di Kopenhagen bulan Desember tahun 2009, Presiden RI menegaskan komitmen bahwa Indonesia ikut berperan serta untuk menurunkan emisi gas rumah kaca sebesar 26% dengan upaya sendiri dan 41% dengan dukungan internasional pada tahun 2020. Menindaklanjuti komitmen tersebut, Indonesia melalui Kementerian Kehutanan melakukan program nasional Penanaman Satu Milyar Pohon Untuk Dunia sejak tahun 2010. Yang tersebar di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia telah berpartisipasi dalam program Penanaman Satu Milyar Pohon Penghijauan mengurangi dampak pemansan global. Program penghijauan penanaman pohon tersebut dilaksanakan di daerah aliran sungai, dataran tinggi, dataran rendah, dan pantai dengan jenis tanaman yang disesuaikan dengan kondisi daerah tersebut.

Seperti yang telah diketahui, letak daerah desa pasar pedati Bengkulu tengah-propinsi bengkulu ini, yang berada di lintas jalan Sumutra , dengan keadaan jalan yang berdebu. Sehingga menyebabkan polusi udara dan tak heran keadaan sekitar di kecematan Pondok kelapa terasa panas, gersang dan kering. Selain itu keadaan ini diperparah dengan lokasi desa Pasar pedati yang menuju desa Srikaton, sehingga meningkatkan debit polusi udara. Asap kendaraan bermotor menyebabkan polusi udara, membuat udara menjadi kering dan berdebu. yang tentunya kondisi itu tidak nyaman dan dapat menggangu kesehatan masyarakat di sekitarnya. Maka dari itu kami ingin melakukan kegiatan penghijauan di pingir jalanAda faktor-faktor lain untuk melakukan kegiatan ini sebagai berikut :1. Menjalankan visi dan misi kami sebagai organisasi pencinta alam2. Dengan motto kami yang bertema Jiwaragaku untuk alam lestri menyemangati kami dalam melestarikan alam ini untuk melakukan penghijaun di bumi ini.3. Suatu langkah awal untuk melakukan dan menjalan program kerja kami.4. Mensukseskan program pemerintah yaitu program Penanaman Satu Milyar PohonDalam organisasi pecinta alam berperan untuk memastikan keadaan lingkungan hidup dapat dijaga dan tidak mengalami kerusakan. Salah satu cara pelestarian tersebut adalah dengan pelaksanaan kegiatan penghijauan (reboisasi) secara terencana. Sebagai lembaga Organisasi yang berwawasan lingkungan, dalam beberapa tahun ini kami akan mejalan suatu program kerja. Sebagai Organisasi pencinta alam Wahana Alam Liar(WALI) telah melakukan beberapa surve tempat-tempat yang kurang penghijaunnya.

Namun, karena kondisi geografis tanahnya labil, kurang tanaman serta rawan banjir maka diperlukan upaya yang lebih ekstra. Upaya tersebut terutama perihal peningkatan kerjasama dengan masyarakat agar permasalahan dapat ditindak lanjuti secara gotong royong. Berkaitan hal tersebut di atas, kami dari pencinta alam Wahana Alam Liar (WALI) TRISULA BENGKULU akan mengadakan kegiatan penghijauan di lingkungan kawasan Bengkulu Tengah. Sebagai upaya pelestarian lingkungan dan penanggulangan. Kegiatan ini bertujuan untuk mengurangi dampak pemanasan global yang berdampak sangat buruk bagi kehidupan manusia. Dengan terlaksananya program ini, semoga dampak positif dapat dinikmati dalam jangka waktu panjang pada beberapa tahun ke depan.

II. NAMA KEGIATANRefresh adalah sebuah kata yang bermakna menyegarkan kembali. Seperti yang kita ketahui bahwa bumi dalam keadaan sebelumnya adalah segar, sejuk, rindang. Namun karena kemajuan zaman dan hasrat akan materi oleh manusia. Bumi menjadi rusak dan hutan banyak yang gundul seperti sekarang, untuk itu sangatlah tepat jika kata penghijauan kembali menjadi nama dalam kegiatan ini adalah. Penghijauan Mengurangi Dampak Pemanasan Global

Jadi, marilah bersama-sama kita mengijaukan kembali lingkungan kita, yang tak lain adalah milik kita. Agar kita nyaman hidup di dalamnya.

III. MAKSUD DAN TUJUAN3.1 MAKSUDAdapun Maksud diadakan kegiatan penanaman pohon ini adalah sebagai berikut :1. Untuk memperkenal Organisasi pencinta alam wahana alam liar (WALI) Trisula Bengkulu di kalangan mapala di kota Bengkulu.2. Meningkatkan kepedulian dari berbagai pihak akan pentingnya penanaman tanaman dilingkungan sekitar kita.3. Mengurangi dampak pemanasan global yang berdampak sangat buruk bagi kehidupan manusia.4. Untuk memperindah jalur utama Jalan dikawasan Desa Pasar Pedati Kecematan Pondok Kelapa Kab. Bengkulu Tengah-Propinsi Bengkulu.3.2 TUJUANAdapun Tujuan diadakan kegiatan penanaman pohon ini adalah sebagai berikut :1. Untuk mengurangi polusi udara yang disebabkan oleh gas CO2, SO2 dan polutan lainnya.2. Meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menanam dan memelihara tanaman sebagai bagian dan sikap yang melekat pada kehidupan sehari-hari.3. Memberikan rasa aman, nyaman dan tentram di lingkungan.4. Mengembangkan semangat kerelawanan di kalangan para mahasiswa dan masyarakat yang terlibat langsung dalam kegiatan ini.5. Mewujudkan rasa kebersamaan dan solidaritas serta mempererat tali silaturahmi, antara Organisasi pencinta alam mapala wahana alam liar (WALI) dengan mapala yang berada dikota Bengkulu.

IV. MACAM KEGIATANAdapun macam kegiatan yang akan kami lakukan sebagai berikut : 1. Pengenalan lingkungan akan dampak pemanasan global.2. Penanaman Pohon 500 Batang.3. Menghijaukan lingkungan sekitar.

V. PELAKSANAAN KEGIATANSeluruh agenda kegiatan akan dilaksanakan pada: Hari: Selasa-RabuTanggal: 08 Januari - 09 Januari 2013Waktu: 07.30 WIB s/d selesaiTempat: Desa Pasar Pedati Kecematan Pondok Kelapa Kab. Bengkulu Tengah-Propinsi Bengkulu.

VI. SUSUNAN PANITIAAdapun susuna penitia terlampir

VII. ANGGARAN BIAYAAdapun anggaran biaya terlampir

VIII. REKAPITUAL DANAAdapun rekapitual dana terlampir

IX. JADWAL PELAKSANAANAdapun jadwal pelaksanaan terlampir

Lampiran I

SUSUNAN PANITIA

Pelindung: Kepala Yayasan Trisula Bengkulu Ir.H.Nursyah Effendi,MM.MSiPenanggung jawab: Dewan Kerhormatan Deri Saputra,ST Movizar Apriandi,STPembina: Yudhi MaryantoKetua Umum: Tomi NopisaKetua Pelaksana: Donal Sekartaris: Adi Wijaya : Rizanda RamadhanaBendahara: Nilmawati Riza Kirana Seksi Perlengkapan : Deris Alfin Riza NopriantoSeksi Kesehatan: Devy ryandari anggrainiSeksi humas: Donal Seksi Konsumsi: Riza Kirana Triwahyuni,STSeksi Pubdok: Suprapto Seksi Survei: Saiful Fajar IndraSeksi Kegiatan: Tomi Nopisa Julfri Semua Anggota

Lampiran II

ANGGARAN DANA

1. Pengeluaran- Kesekretariatan Foto copy Undangan =Rp 150.000,-Tinta Print 2 tabung x Rp. 25.000,-=Rp 50.000,-Spidol 2 buah x Rp. 15.000,-=Rp 30.000,-Kertas A4 3 rim x Rp. 26.000,-=Rp 78.000,-Amplop 1 bak x Rp.40.000,-=Rp 40.000,- Jilid Proposal 20 buah x Rp. 3000,-=Rp 60.000,- +Jumlah= Rp 408.000,-- Perlengkapan Cangkul @ 10 buah x Rp.45.000,-=Rp. 450.000,- Parang @ 3 buah x Rp. 30.000,- =Rp. 90.000,- Besi paku 1,5 kg x Rp.15.000,- =Rp. 22.500,-Gergaji @ 3 buah x Rp.30.000,- =Rp. 90.000,- kaos panitia 50 buah x Rp.30.000,- =Rp.1.500.000.- Cat kayu 3 kaleng x Rp.25.000,- =Rp. 75.000,-Tali rapiya 3 kulung x Rp. 5.000,-=Rp. 15.000,- Bambu 30 ikat x Rp. 20.000,-=Rp. 600.000,-+Jumlah= Rp. 2842.500,-

- Konsumsi.Nasi panitia 100 bungkus x Rp.18.000,-=Rp. 1.800.000,- Snack @ 50 kotak x Rp. 5000 ,-=Rp. 250,000,-+Jumlah= Rp. 2050.000,-

- Publikasi dan Dokumentasi Spanduk 2 m x 1m, 2 buah Rp 70.000,-= Rp 140.000,- Stiker 100 lbr x Rp.2500,- = Rp 250.000,- Cuci Cetak 10r, 10 lbr x Rp. 15.000,-= Rp. 150.000,-Jumlah=Rp. 540.000,-

- Humas Transportasi =Rp 200.000,-- Kesehatan P3K Rp. 300.000,-=Rp 300.000,-

Total =Rp. 6.340.500,-

2. Pengeluaran=Rp. 6.340.500,-Dana yang dibutuhkan yaitu sebesar Rp.6.340.500,- Terbilang : Enam Juta Tiga Ratus Empat Puluh Ribu Lima Ratus Rupiah

REKAPITUAL DANA

Adapun rician dana sebagai berikut :

NoRINCIAN PEMBIAYAANRINCIAN DANA

123456KesekretariatanPerlengkapankonsumsi.Publikasi dan DokumentasiHumasKesehatanRp. 408.000,-Rp. 2.842.500,-Rp. 2.050.000,-Rp.540.000,-Rp. 200.000,-Rp 300.000,-

TOTAL Rp. 6.340.500,-

TERBILANGEnam Juta Tiga Ratus Empat Puluh Ribu Lima Ratus Rupiah

Lampiran III

JADWAL PELAKSANAAN

1. Senin, 07 Januari 201309.00 11.00Pengambilan Bibit Pohon dari balai Kehutanan11.00 13.00Pembuatan Kandang Tanaman13.00 16.30Persiapan Alat dan Bahan11.30. 13.00Istirahat/Makan Siang13.00 17.00Pembuatan Lobang Untuk Penanaman 17.00 18.00Persiapan Pulang

2. Selasa, 08 Januari 201306.00 08.30Berangkat08.30 10.00Pembukaan10.00 11.30Penanaman Pohon11.30. 13.00Istirahat/makan siang13.00 17.00Penaman Pohon 17.00 18.00Persiapan Pulang3. Rabu , 09 Januari 201307.00 08.00Makan Pagi 08.00 11.30Penanman Pohon11.30 13.00Istirahat/Makan Siang13.00 15.00Lanjutan Penanaman Pohon Kembali15.00 16.30Pembersihan Lokasi16.30 18.00Persiapan Pulang

X. PENUTUPDemikian Proposal ini kami susun semoga Bapak/Ibu dapat membantu mensukseskan kegiatan kami ini dengan jalan kerjasama, maupun bantuan. Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Atas bantuannya, kami ucapkan banyak terima kasih.

Bengkulu, 10 Desember 2012

XI. LEMBAR PENGESAHAN

Menanami Pohon Untuk Mengurangi Dampak Pemanasan Global

Hormat KamiPenitia Pelaksana

Ketua Pelaksana

Donal Nipa .201111110009/wl

Sekretaris

Adi wijayaNipa .201111110004/wl

Ketua Umum

Tomi NopisaNipa .201111110003/wl

LAMPIRAN

1. Surat Keputusan Sekolah Tinggi Ilmu Teknik Trisula Bengkulu 2. Struktur Kepengurusan Pencinta Alam Wahana Alam Liar (WALI) Trisula Bengkulu3. Desain Costum Team Pelaksana