rancangan dr dian jenova

Upload: dyan-jeanova

Post on 03-Mar-2016

216 views

Category:

Documents


4 download

DESCRIPTION

rancangan aktualisasi nilai dasar ANEKA

TRANSCRIPT

BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANGDalam rangka pelaksanaan cita-cita bangsa dan mewujudkan tujuan negara sebagaimana tercantum dalam pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, perlu dibangun Aparatur Sipil Negara yang memiliki integritas, profesional, netral dan bebas dari intervensi politik, bersih dari praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme, serta mampu menyelenggarakan pelayanan publik bagi masyarakat dan mampu menjalankan peran sebagai unsur perekat persatuan dan kesatuan bangsa berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945(UU Nomor 5 Tahun 2014 Tentang ASN: Pertimbangan).

Aparatur Sipil Negara yang selanjutnya disingkat ASN adalah profesi bagi pegawai negeri sipil dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja yang bekerja pada instansi pemerintah.

Dalam UU No. 5 tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara, pegawai ASN berfungsi sebagai : 1) Pelaksana Kebijakan Publik, 2) Pelayan Publik, 3) Perekat dan Pemersatu Bangsa.

Tugas ASN sebagai pelayan publik meliputi banyak hal, dalam berbagai ruang lingkup kehidupan. Seperti pelayanan administrasi negara, bidang pendidikan, sosial, kesehatan, dan lain sebagainya. Setiap ruang lingkup pelayanan tersebut memiliki unit pelaksana terpadu, mulai dari unit terkecil hingga unit terbesar dalam lingkup nasional.

PUSKESMAS ( Pusat Kesehatan Masyarakat ) adalah unit fungsional pelayanan kesehatan terdepan sebagai unit pelaksana teknis dinas kesehatan kota atau kabupaten yang melaksanakan upaya penyuluhan, pencegahan dan penanganan kasus-kasus penyakit di wilayah kerjanya, secara terpadu dan terkoordinasi. Dewasa ini, pelayanan publik yang dilakukan ASN di bidang kesehatan mendapat sorotan publik, terutama tentang kualitas pelayanan yang kurang memuaskan. Banyaknya masalah yang timbul diakibatkan kurangnya dan turunnya kesadaran dan kepeduliaan ASN dalam melaksanakan tugas dan fungsinya.

Dokter sebagai ASN yang menjadi ujung tombak fungsi pelaksanaan di bidang pelayanan kesehatan hendaknya menjadi aparat yang ANEKA dalam memberikan pelayanan kesehatan yang optimal, bermutu, efektif & efisien dengan senantiasa menerapkan nilai nilai ASN dalam melaksanakan tugas kewajibannya.Berdasarkan pertimbangan di atas,peserta diklatprajabatan CPNS Tahun 2015ditugaskanuntukmerancang aktualisasi penerapan nilai dasar ANEKA yang akan di laksanakan ditempat kerja yang dalam hal ini penyusun akan melaksanakan di Puskesmas Poto Tano, Kecamatan Poto Tano, Kab. Sumbawa Barat sebagai bentuk penerapan ilmu yang sudah didapat selama mengikutidiklat prajabatandalam kurun waktu18 haripembelajaran klasikal.B. TUJUAN & SASARANTujuan penyusunan rancangan aktualisasi nilai dasar ANEKA ini adalah sebagai dasar melakukan aktualisasi nilai nilai dasar ANEKA di tempat kerja.

Dengan adanya aktualisasi ini diharapkan PNS dapat terbentuk menjadi ASN profesional sebagai pelaksana kebijakan publik, pelayan masyarakat, perekat dan pemersatu bangsa.

C. KOMPETENSI

Kompetensi yang dibangun melalui kegiatan ini adalah kompetensi PNS sebagai ASN yang profesional yang diindikasikan dengan kemampuan mengaktualisasikan 5 nilai dasar yaitu : 1. Selalu mengedepankan nilai dasar akuntabilitas dalam tugas yang diembannya.

2. Mempunyai semangat nasionalme dalam melaksanakan tugasnya.

3. Menjunjung tinggi etika yang baik dalam melayani masyarakat

4. Memiliki komitmen mutu untuk meningkatkan kualitas pelayanan.

5. Memiliki integritas yang tinggi untuk menjadi pribadi yang anti korupsi berlandaskan Spiritual Accountability.D. DASAR HUKUM1. Undang Undang nomor 5 tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara

2. Undang Undang nomor 23 tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah

3. Undang Undang nomor 29 tahun 2004 tentang Praktik Kedokteran

4. Undang Undang nomor 24 tahun 2011 tentang badan Penyelenggara Jaminan Sosial

5. Peraturan Pemerintah no 101 tahun 2000 tentang Pendidikan dan Pelatihan Jabatan Pegawai Negeri Sipil

6. Keputusan Kepala Lembaga Administrasi Negara nomor 38 tahun 2014 tentang Pedoman Penyelenggaraan Pendidikan & Pelatihan Calon Pegawai Negeri Sipil Golongan III7. Keputusan Kepala Lembaga Administrasi Negara nomor 39 tahun 2014 tentang Pedoman Penyelenggaraan Pendidikan & Pelatihan Calon Pegawai Negeri Sipil Golongan I dan II

8. Peraturan Menteri Kesehatan RI nomor 75 tahun 2014 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat

9. Peraturan Bupati Kabupaten Sumbawa Barat nomor 9 tahun 2006 tentang Pengobatan Gratis

BAB II

RANCANGAN AKTUALISASI NILAI DASAR PNS

A. NILAI NILAI DASAR ASN

1. Akuntabilitas

Akuntabilitas adalah kewajiban setiap individu , kelompok atau institusi untuk memenuhi tanggung jawab yang menjadi amanahnya. Amanah seorang PNS adalah menjamin terwujudnya nilai nilai publik. Akuntabilitas adalah kewajiban atau pertanggung jawaban yang harus dicapai dan pencapaian tersebut dilaporkan. PNS yang akuntabel adalah PNS yang mampu mengambil pilihan yang tepat ketika terjadi konflik kepentingan, tidak terlibat dalam politik praktis, melayani warga secara adil dan konsisten dalam menjalankan tugas dan fungsinya

2. NasionalismeNasionalisme adalah pondasi bagi ASN dalam menjalankan fungsi dan tugasnya dengan orientasi mementingkan kepentingan masyarakat, bangsa dan negara.3. Etika pubik

Etika publik merupakan refleksi atas standar/ norma yang menentukan baik/buruk, benar/salah tindakan keputusan, perilaku untuk mengarahkan kebijakan publik dalam rangka menjalankan tanggung jawab pelayanan publik.

4. Komitmen Mutu

Komitmen mutu merupakan pelaksanaan pelayanan publik dengan berorientasi pada kualitas hasil. Adapun nilai-nilai komitmen mutu antara lain mengedepankan komitmen terhadap kepuasan dan memberikan layanan yang optimal, bermutu, efektif & efisien.5. Anti korupsi

Anti Korupsi adalah tindakan atau gerakan yang dilakukan untuk memberantas segala tingkah laku atau tindakan yang melawan norma-norma dengan tujuan memperoleh keuntungan pribadi, merugikan negara atau masyarakat baik secara langsung maupun tidak langsung.

Tindak pidana korupsi terdiri dari kerugian keuangan negara, suap menyuap, pemerasan, perbuatan curang, penggelapan dalam jabatan, benturan kepentingan dalam pengadaan dan gratifikasi.B. Keterkaitan Nilai Dasar Dengan KegiatanNo.Kegiatan / Subkegiatan/ TahapanNilai DasarUraian Pelaksanaan Kegiatan

1Melakukan pertemuan dengan pimpinan Puskesmas dan petugas UGD untuk membuat kesepakatan guna meningkatkan mutu pelayanan UGD tingkat Puskesmas akuntabilitasSaya akan menjalankan kesepakatan hasil pertemuan dengan disiplin, penuh tanggung jawab dan konsisten.

etika publikDalam bekerjasama dengan pimpinan dan staff UGD saya akan selalu mengedepankan sikap sopan santun, jujur & adil

nasionalismeSaya akan membangun kerjasama yang baik dengan semangat gotong royong dengan pimpinan & staff UGD, saling menghormati & menghargai, tidak men -diskriminasi.

komitmen mutuUntuk meningkatkan mutu pelayanan unit gawat darurat saya akan menerapkan budaya 5S sehingga menghasilkan pelayanan yang berkualitas, cepat, tepat & memuaskan masyarakat

2Menyediakan media informasi bagan / alur SOP ( Standar Operasional Prosedur ) gawat darurat dalam bentuk posterakuntabilitasSebagai bentuk tanggung jawab saya , saya akan menyediakan media informasi bagan alur penanganan gawat darurat sesuai SOP yang berlaku dalam bentuk poster yang mudah dipahami & dilaksanakan

komitmen mutuDengan mengandalkan keilmuan yang saya miliki saya akan menyediakan media informasi bagan alur penanganan kasus - kasus gawat darurat yang mudah dipahami sehingga dapat diaplikasikan dengan optimal oleh semua staff UGD sehingga pasien dapat ditangani secara cepat, tepat & sesuai SOP.Saya juga akan selalu berusaha meningkatkan keilmuan saya , sehingga media informasi SOP yang disediakan berdasarkan keilmuan yang terbaru

anti korupsiDalam menyediakan media informasi bagan / alur Standar Operasional Prosedur UGD saya akan menggunakan dana yang disediakan secara jujur & transparan, tidak mengambil keuntungan pribadi

3Mempersiapkan ruangan UGD, peralatan medis, obat - obatan gawat darurat & kelengkapan berkas UGD akuntabilitasSaya bertanggung jawab memberi arahan kepada petugas UGD dalam mempersiapkan ruangan yang bersih, nyaman, dapat melindungi rahasia pasien ketika dilayani, cara memelihara fasilitas puskesmas yang disediakan dengan benar, dan menggunakan secara bertanggung jawab, sesuai prosedur dan efisien

komitmen mutuBerkoordinasi dengan petugas UGD untuk memantau ketersediaan , kebersihan & kesterilan peralatan , bahan-bahan medis dan obat obatan yang diperlukan sehingga pelayanan dapat diberikan dengan cepat, tepat dan sesuai SOP.

etika publikBersama petugas UGD saya akan mempersiapkan ruangan UGD yang dapat melindungi privasi pasien

4Mensosialisasikan & menerapkan penggunaan Alat Pelindung Diri & cara pengelolaan limbah medisakuntabilitasSaya bertanggung jawab memberikan contoh dalam penggunaan APD & penerapan Tata cara pengelolaan limbah medis secara benar & konsisten.

komitmen mutuPenggunaan alat perlindungan diri yang tepat & penerapan cara pengelolaan limbah medis yang benar akan melindungi pasien dan tenaga medis dari resiko penularan penyakit

5Memberikan pelayanan gawat darurat dengan sistem Triase ( memilah pasien berdasarkan kegawat daruratan penyakit yang diderita )akuntabilitasKeselamatan nyawa pasien adalah prioritas & tanggung jawab utama saya dalam memberikan pelayanan gawat darurat

nasionalismeSaya akan selalu berusaha menerapkan nilai nilai Pancasila sebagai pandangan saya dalam memberikan pelayanan kesehatan antara lain dengan memberikan perlakuan yang sama dan memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik kepada semua pasien tanpa diskriminatif, tanpa memandang status bpjs atau umum, suku, agama dan status sosial masyarakat.

etika publikDalam memberikan pelayanan saya akan selalu menerapkan senyum, salam, sapa, kepada pasien & keluarga sopan, mematuhi kode etik profesi serta selalu menjaga rahasia pasien.

komitmen mutuSaya akan selalu memberikan pelayanan sesuai SOP secara cepat, tepat dan cermat dengan keselamatan nyawa pasien sebagai prioritas

anti korupsiDalam memberikan pelayanan saya akan menghindari penyalahgunaan pengaruh pribadi demi mencapai keuntungan bisnis pribadi & memberlakukan tarif pelayanan sesuai dengan peraturan yang berlaku.Tidak akan menerima segala macam bentuk gratifikasi dari pasien / keluarga

6Memberikan informasi tentang tindakan gawat darurat yang dilakukan dengan jelas , mudah dipahami pasien & meminta persetujuan tindakan akuntabilitasMemberikan informasi yang jelas, dapat dipahami dengan baik oleh pasien dan keluarganya sebelum meminta persetujuan tindakan merupakan sebuah prosedur yang wajib dilakukan oleh dokter & paramedic

nasionalismeMemperlakukan semua pasien sama dalam pemberian informasi dengan membiasakan penggunaan bahasa Indonesia yang baik & benar dan menghargai bahasa lokal yang digunakan pasien sehinggapersetujuan tindakan yang dibuat pasien benar benar merupakan hasil keputusan pasien / keluarga tanpa paksaan dari pihak luar

etika publikSaya akan memperlakukan pasien dan keluarga pasien dengan sabar, sopan, ramah, dan penuh empati dalam memberikan penjelasan dengan tetap menjaga rahasia pasien

komitmen mutuMenciptakan hubungan saling percaya antar pasien dokter

7Membuat catatan Rekam Medis secara lengkap dan sistematis akuntabilitasSaya akan selalu membuat Rekam Medis yang lengkap & sistematis sebagai tanggung jawab saya

etika publikRekam Medis bersifat rahasia saya akan berhati hati dalam menjaga rahasia pasien

komitmen mutusaya akan selalu teliti , hati hati & sistematis dalam membuat rekam medis

8Mempersiapan rujukan pasien ke RS dengan benar & lengkapakuntabilitasSaya bertanggung jawab mempersiapkan pasien rujukan dengan baik sesuai SOP

nasionalismeTidak membedakan perlakuan terhadap pasien yang akan dirujuk melihat status umum atau bpjs, sosial & ekonominya

etika publikMemberikan informasi yang jelas secara sopan kepada pasien & keluarga tentang tindakan rujukan

anti korupsiTidak memberlakukan tarif pelayanan rujukan yang bertentangan dengan peraturan yang berlaku. Tidak menggunakan pengaruh pribadi untuk kepentingan bisnis pribadi

9Mengadakan studi kasus dalam rangka memperbarui & meningkatkan ilmu & kemampuan perawat UGDakuntabilitasSaya akan mengadakan studi kasus dalam rangka meningkat keilmuan dan kemampuan perawat UGD sebagai bentuk tanggung jawab saya terhadap pasien, perawat UGD, pimpinan & diri saya sendiri

nasionalismeDalam melakukan studi kasus saya akan selalu menghargai pendapat dari semua orang tanpa membedakan siapa yang memberikan pendapat selama pendapat tersebut berasal dari sumber yang dapat dipertanggung jawabkan

etika publikMembudayakan sikap jujur, sopan dan saling menghargai

komitmen mutuSaya bekerja sama dengan perawat UGD akan selalu berusaha meningkatkan keilmuan agar dapat melayani pasien dengan cepat, tepat & sesuai SOP

anti korupsiSaya tidak akan menggunakan pengaruh pribadi untuk keuntungan pribadi.

C. Teknik Aktualisasi Nilai DasarNoNilai DasarTeknik AktualisasiUraian Teknik Aktualisasi Nilai Dasar dan Manfaat Bagi Pihak Lain serta Perwujudan Misi Organisasi

1Melakukan pertemuan dengan pimpinan Puskesmas dan petugas UGD untuk membuat kesepakatan guna meningkatkan mutu pelayanan UGD tingkat PuskesmasAkuntabilitas dengan teknik tanggung jawab & konsistenSaya akan membuat pertemuan dengan pimpinan & petugas UGD untuk membahas upaya peningkatan mutu pelayanan Manfaat : Dengan adanya kesepakatan bersama untuk meningkatkan mutu pelayanan UGD, semua pihak akan ikut bertanggung jawab & ambil bagian demi meningkatnya mutu pelayanan . saya akan berusaha konsisten & disiplin dalam melaksanakan tugas akan menjadi contoh yang baik lingkungan kerja Dampak : Tanpa rasa tanggung jawab dari semua pihak komitmen bersama yang sudah dibuat untuk peningkatan mutu pelayanan tidak akan terlaksana dengan baik

Etika publik dengan teknik sopan santun & saling menghargaiSebagai seorang dokter dituntut untuk berkomunikasi dengan siapa saja termasuk atasan dan rekan kerja dengan cara sopan sesuai etika Manfaat : Terciptanya hubungan & kerjasama yang baik antar pimpinan, dokter & petugas UGD Dampak : Jika saya tidak menerapkan etika publik dalam berhubungan dengan atasan dan rekan kerja maka apa yang menjadi komitmen bersama untuk meningkatkan mutu pelayanan tidak dapat dicapai karena tidak adanya kerjasama tim yang solid

Nasionalisme dengan teknik kerjasamaDalam membuat kesepakan & menjalankan hasil kesepakatan saya akan selalu mengamalkan nilai nilai Pancasila diantaranya saling menghargai, tidak ada diskriminasi, jujur, adil , musyawarah untuk mufakat Manfaat : ketika semua tim ugd telah melakukan sikap saling menghargai, tidak diskriminatif, jujur, & adil maka akan tercipta kerjasama yang baik. Dampak : Ketika saya bersikap tidak menghargai, diskriminatif, tidak jujur, dan tidak adil, maka dapat terjadi perselisihan dalam tim ugd.

Komitmen mutu dengan teknik inovasi dan meningkatkan kualitas pelayananSaya akan memperkenalkan budaya 5S ( Seiri , Seiton, Seiso , Seiketsu , shitsuke) dalam pelayanan gawat darurat kepada pimpinan & petugas UGDManfaat : Dengan menerapkan budaya 5S diharapkan dapat membantu petugas dalam memberikan pelayanan yang cepat, tepat & memuaskan masyarakat. Dampak : Jika budaya 5S tidak diterapkan, pelayanan ugd akan amburadul & mendapat komplain dari masyarakat

2Menyediakan media informasi bagan / alur SOP gawat darurat dalam bentuk posterAkuntabilitas dengan teknik kejelasanSebagai bentuk tanggung jawab saya , saya akan menyediakan media informasi bagan alur penanganan gawat darurat sesuai SOP yang berlaku dalam bentuk poster yang mudah dipahami & dilaksanakan Manfaat : Dengan adanya bagan / alur SOP gawat darurat yang jelas dan mudah dipahami ,saya & tim dapat melayani pasien sesuai SOP dengan mudah & dapat dipertanggungjawabkan. Dampak : Jika bagan SOP gawat darurat tidak tersedia, bisa menyebabkan petugas UGD sulit mempertanggung jawabkan tindakan yang di lakukan sesuai prosedur atau tidak

Komitmen mutu dengan teknik efektif & efisienSaya akan menyediakan media informasi bagan / alur SOP gawat darurat yang mudah dipahami & mudah diterapkan. Manfaat : Adanya bagan alur SOP yang aplikatif, petugas UGD akan terarah dalam mengaplikasikannya dalam menangani pasien gawat darurat. Dampak :Jika media informasi alur / bagan SOP tidak ada / sulit dipahami, maka akan sulit diterapkan dalam menangani pasien sehingga pasien mendapat pelayanan yang tidak efisien & optimal

Anti korupsi dengan teknik kejujuran & transparansiDalam menyediakan media informasi bagan / alur Standar Operasional Prosedur UGD saya akan menggunakan alokasi dana yang disiapkan secara jujur & transparan. Manfaat : Adanya transparansi dalam penggunaan anggaran akan meningkatkan kepercayaan Dampak : Jika dalam menyediakan media informasi ada praktek kecurangan akan menimbulkan ketidakpercayaan & akan menurunkan kredibilitas

3Mempersiapkan ruangan UGD, peralatan medis, obat - obatan gawat darurat & kelengkapan berkas UGDAkuntabilitas dengan teknik kepemimpinanSaya bertanggung jawab memberi arahan kepada petugas UGD dalam mempersiapkan ruangan yang bersih, nyaman, dapat melindungi rahasia pasien ketika dilayani, cara memelihara fasilitas puskesmas yang disediakan dengan benar, dan menggunakan secara bertanggung jawab, sesuai prosedur dan efisienManfaat : Dengan mengkoordinir tim UGD dalam mempersiapkan sarana & prasarana UGD, ketersediaan alat ,obat, berkas dapat dipantau. Dampak : Ketika tidak ada yang bertanggung jawab mengkoordinir persiapan saran & prasarana, maka pelayanan akan terganggu.

Komitmen mutu dengan teknik efektif & efisienBerkoordinasi dengan petugas UGD untuk memantau ketersediaan , kebersihan & kesterilan peralatan , bahan-bahan medis dan obat obatan yang diperlukan sehingga pelayanan dapat diberikan dengan cepat, tepat dan sesuai SOP.Manfaat : Ketika peralatan dan obat - obatan gawat darurat tersedia, tertata dengan rapi akan memudahkan petugas dalam memberikan pelayanan. Ruangan yang bersih ,nyaman & menjaga privasi pasien akan meningkatkan kepuasan pasien terhadap pelayanan yang diberikan. Dampak : Jika peralatan & obat - obatan tidak tersedia, akan menyebabkan pelayanan yang lambat & tidak optimal

Etika Publik dengan teknik kesopananBersama petugas UGD saya akan mempersiapkan ruangan UGD yang melindungi rahasia pasien sesuai dengan norma kesopanan Manfaat : pasien tidak akan merasa malu, ketika harus menjalani prosedur yang dapat membuka rahasia pasien Dampak : ruangan yang tidak melindungi rahasia pasien tidak sesuai dengan norma kesopanan

4Mensosialisasikan & menerapkan penggunaan Alat Pelindung Diri & cara pengelolaan limbah medisAkuntabilitas dengan teknik kepemimpinanSaya bertanggung jawab memberikan contoh dalam penggunaan APD & penerapan Tata cara pengelolaan limbah medis secara benar & konsisten. Manfaat : Membudayakan penggunaan APD bagi tim UGDDampak :Jika saya tidak mensosialisasikan & menerapkan penggunaan APD & cara pengelolaan limbah medis yang benar dapat meningkatkan penularan penyakit yang membahayakan banyak pihak

Komitmen mutu dengan teknik efektif & efisienPenggunaan alat perlindungan diri yang tepat & penerapan cara pengelolaan limbah medis yang benar akan melindungi pasien dan tenaga medis dari resiko penularan penyakitManfaat : Dengan membiasakan menggunakan APD dapat mencegah penularan penyakit, sehingga bisa menekan biaya pengobatan

Dampak : Tidak menggunakan APD & cara pengelolaan limbah medis yang tidak tepat dapat menularkan penyakit dari pasien terhadap petugas dan sebaliknya yang akan menyebabkan pemborosan waktu dan dana untuk pengobatan

5Memberikan pelayanan gawat darurat dengan sistem Triage ( memilah pasien berdasarkan kegawat daruratan penyakit yang diderita )Akuntabilitas dengan teknik prioritasSistem Triage adalah proses khusus memilah dan memilih pasien berdasarkan beratnya penyakit untuk menentukan prioritas perawatan gawat medik serta prioritas transportasi yaitu memilih berdasarkan prioritas dan penyebab ancaman hidup.Manfaat : Pasien yang menderita penyakit yang mengancam nyawa dapat ditolong terlebih dahulu tanpa perlu antri. Dampak : Jika tidak menggunakan sistem triase akan timbul komplain & pasien bisa tidak terselamatkan

Nasionalisme dengan teknik kemanusiaanSaya akan selalu memberikan perlakuan yang sama dan memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik kepada semua pasien tanpa diskriminatif, tanpa memandang status bpjs atau umum, suku, agama dan status sosial masyarakat. Manfaat : Dengan nasionalisme akan menumbuhkan empati, rasa kemanusiaan & keadilan. Dampak : Jika tidak ada nasionalisme petugas akan cenderung melayani orang terdekat & diskriminasi

etika publik dengan teknik komunikasi efektifPenyampaian informasi atau pemberian penjelasan yang diperlukan menghasilkan pemahaman pasien terhadap keadaan kesehatannya, peluang dan kendalanya, sehingga dapat bersama-sama dokter mencari alternatif untuk mengatasi permasalahannya.Manfaat : Dengan komunikasi yang efektif dan mengikuti norma kesopanan dapat menciptakan hubungan saling percaya antara pasien & dokter. Dampak : Jika etika profesi tidak diterapkan dalam hubungan dokter - pasien dapat menyebabkan hilangnya kepercayaan pasien terhadap dokter.

komitmen mutu dengan teknik efektif & efisienSaya akan selalu memberikan pelayanan sesuai SOP secara cepat, tepat dan cermat dengan keselamatan nyawa pasien sebagai prioritas. Manfaat :Pasien mendapatkan pelayanan yang cepat, tepat, & memuaskan. Dampak : Akan terjadi komplain ketika pasien yang menderita penyakit yang gawat darurat tidak mendapatkan pelayanan yang cepat, tepat & tidak sesuai SOP

anti korupsi dengan teknik kejujuranDalam memberikan pelayanan saya akan menghindari penyalahgunaan pengaruh pribadi demi mencapai keuntungan bisnis pribadi & memberlakukan tarif pelayanan sesuai dengan peraturan yang berlaku.Manfaat : Meningkatkan kredibilitas ASN sebagai pelayan masyarakat

Dampak : Ketidak jujuran, kecurangan, menggunakan pengaruh pribadi untuk kepentingan diri sendiri akan menimbulkan ketidakpercayaan masyarakat terhadap aparat .

6Memberikan informasi tentang tindakan gawat darurat yang dilakukan dengan jelas , mudah dipahami pasien & meminta persetujuan tindakanAkuntabilitas dengan teknik kejelasanSaya akan berusaha menyampaikan informasi dengan jelas kepada pasien & keluarga Manfaat : membina hubungan rasa saling percaya antara dokter dengan pasienDampak : akan terjadi tuntutan yang tidak di inginkan dari keluarga pasien / pasien terhadap tindakan yang telah dilakukan oleh dokter jika keluarga/ pasien tidak mengerti dengan jelas maksud dan tujuan tindakan yang di berikan

Nasionalisme dengan teknik saling menghargaiMembiasakan penggunaan bahasa Indonesia yang baik & benar dalam berinteraksi dengan pasien, keluarga pasien serta petugas UGD.

Manfaat : Saling menghargai hak & kewajiban dokter & pasienDampak : Seringnya terjadi kesalah pahaman antara dokter,petugas,keluarga pasien dan pasien

etika publik dengan komunikasi efektifSaya akan memperlakukan pasien dan keluarga pasien dengan sopan, ramah, dan penuh empatiBersikap ramah dan santun dalam memberikan penjelasan yang mudah di pahami oleh pasien dan keluarga.Manfaat : mempermudah dokter dan petugas dalam melakukan tindakan serta untuk menghindari tuntutan dari pasien maupun keluarga pasien di kemudian hari. Memberikan edukasi kepada pasien maupun keluarga pasien mengenai kondisi pasien, tindakan yang perlu dilakukan beserta risikonya, dan prognosis pasienDampak : banyaknya tuntutan hokum keluarga pasien maupun pasien kepada dokter atas tindakan yang telah dilakukan

komitmen mutu dengan teknik efektifMelakukan komunikasi efektif antara Dokter dan PasienManfaat : pasien dapat mengerti dengan jelas maksud dan tujuan dokter dalam memberikan tindakan medis terhadap dirinya

Dampak : terjadi kesalah pahaman antara dokter dan pasien

7Membuat catatan Rekam Medis secara lengkap dan sistematisAkuntabilitas dengan teknik lengkap & sistematisSaya akan bertanggung jawab dalam membuat Rekam Medis yang lengkap & sistematis Manfaat : Akan memudahkan dokter dalam mencari data riwayat pasien jika kemudian hari diperlukanDampak : Tidak lengkapnya data pasien akan mempengaruhi pelayanan dikemudian hari

etika publik dengan teknik menjaga rahasiaRekam Medis merupakan hak pasien dan bersifat rahasia. Dan saya harus memegang teguh rahasia pasien sesuai dengan kode etik profesi sayaManfaat : Meningkatkan kepercayaan pasien terhadap dokterDampak : Pasien akan merasa tidak nyaman karena data riwayat penyakitnya dapat diketahui orang lain

komitmen mutu dengan teknik efektif & efisiensaya harus teliti , sistematis & detail dalam membuat rekam medismanfaat : adanya data dan pencatatan riwayat penyakit pasien secara lengkap dan sistematis

dampak : terjadi ketidaksinambungan pencatatan riwayat penyakit pasien yang berdampak pada pengobatan pasien untuk selanjutnya

8Mempersiapan rujukan pasien ke RS dengan benar & lengkapAkuntabilitas dengan teknik integritasSaya bertanggung jawab mempersiapkan pasien rujukan dengan baik sesuai SOPManfaat : Berusaha se optimal mungkin mempersiapkan rujukan pasien sehingga selama perjalanan penyakitnya tidak bertambah beratDampak : Dapat terjadi kesalahpahaman antara petugas RS & Puskesmas

Nasionalisme dengan teknik tidak membeda - bedakanTidak membedakan perlakuan terhadap pasien yang akan dirujuk melihat status umum atau bpjs, sosial & ekonominya.Manfaat : Semua pasien yang memerluan rujukan mendapatkan perlakuan yang adil sesuai prioritas

Dampak : diskriminasi dapat memperlambat pasien mendapatkan pelayanan yang menjadi haknya

etika publik dengan komunikasiSebelum merujuk pasien , dokter harus memberikan informasi yang jelas terhadap pasien, keluarga pasien & RS rujukanManfaat : menghindari kesalahpahaman antara dokter, pasien & RS

Dampak : persiapan rujukan yang tidak lengkap dapat membahayakan pasien

anti korupsi dengan teknik transparansiMenerapkan tarif pelayanan rujukan sesui peraturan yang berlakuManfaat : meningkatkan kepercayaan pasien dan masyarakat terhadap Puskesmas

Dampak : pasien / keluarga akan terbebani biaya yang tidak seharusnya dikeluarkan.

9Mengadakan studi kasus dalam rangka memperbarui & meningkatkan ilmu & kemampuan perawat UGDAkuntabilitas dengan teknik pembelajaranSaya akan mengadakan studi kasus dalam rangka meningkat keilmuan dan kemampuan petugas UGD sebagai bentuk tanggung jawab saya terhadap pasien, tim UGD, pimpinan & diri saya sendiriManfaat : Dalam memberikan pelayanan kepada pasien selalu berdasarkan SOP yang terbaru sehingga mutu pelayanan & kepuasan pasien meningkat

Dampak : Menggunakan SOP yang sudah tidak berlaku dapat membahayakan pasien & petugas

Nasionalisme dengan teknik saling menghargai Dalam melakukan studi kasus saya akan selalu menghargai pendapat dari semua tim tanpa membedakan siapa yang memberikan pendapat selama pendapat tersebut berasal dari sumber yang dapat dipertanggung jawabkan.Manfaat : Semua orang berhak mendapatkan kesempatan yang sama dalam meningkatkan ilmu & kemampuan

Dampak : sikap tidak menghargai pendapat orang lain dapat merusak kerjasama tim

etika publik dengan teknik sopan santunMembudayakan sikap jujur, sopan dan saling menghargai pendapat orang lainManfaat : Timbul semangat untuk terus meningkatkan keilmuan & kemampuan

Dampak : Jika dalam tim ada yang merasa lebih pintar, memandang rendah orang lain sehingga tidak mau meningkatkan keilmuannya, maka tidak akan terjadi kersama yang baik dalam melayani pasien

komitmen mutu dengan teknik meningkatkan keilmuanSaya bekerja sama dengan tim UGD berkomitmen untuk selalu meningkatkan keilmuan agar dapat melayani pasien dengan cepat, tepat & sesuai SOPManfaat : keilmuan & kemampuan semakin meningkat, pelayanan terhadap pasien semakin bermutu, sehingga masyarakat puas

Dampak : petugas yang tidak kompeten dapat merugikan pasien

BAB IIIKESIMPULAN DAN SARANA. KesimpulanRancangan aktualisasi yang berisi rancangan kegiatan yang akan dilakukan di unit kerja dapat digunakan oleh peserta diklat dalam mengaktualisasikan nilai-nilai dasar akuntabilitas, nasionalisme, etika publik, komitmen mutu, dan anti korupsi (ANEKA). Rancangan aktualisasi ini diharapkan mampu meningkatkan kinerja peserta diklat dalam menjalankan tugas dan fungsi di instansi tempat bekerja.

B. SaranUntuk mendukung tatalaksana rancangan aktualisasi di Puskesmas Poto Tano perlu diperhatikan beberapa hal antara lain :1. Meningkatkan kerjasama, koordinasi dengan pimpinan dan pegawai terkait dalam pelaksanaan kegiatan aktualisasi2. Unit puskesmas melakukan pengarahan, pembinaan, dan koreksi terhadap kegiatan aktualisasi3. Unit puskesmas memberikan kewenangan berupa Surat Perintah Tugas ( SPT ) untuk kegiatan aktualisasi4. Peserta diklat membuat perencanaan rekomendasi pengadaan alat dan bahan untuk menunjang pelaksanaan kegiatan aktualisasi5. Kegiatan aktualisasi dilakukan sesuai dengan rancangan rekomendasi dari coach dan dukungan serta bimbingan dari mentor.

26