review materi pengadaan lahan permukiman bagi mbr

Upload: luxminah-mcqueen

Post on 07-Jul-2018

217 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 8/18/2019 Review Materi Pengadaan Lahan Permukiman Bagi MBR

    1/2

    Review Materi Pengadaan Lahan Permukiman bagi MBR

    Pemenuhan kebutuhan terhadap lahan untuk permukiman semakin meningkat

    seiring dengan bertambahnya jumlah penduduk di suatu daerah. Ketersediaan lahan

    yang semakin minim menyebabkan harga lahan semakin meningkat. Karena hal

    tersebut masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) kesulitan mendapatkan tempat

    tinggal yang layak huni. Sebagai respon dari fenomena tersebut pemerintah

    menggalakkan program pengadaan lahan permukiman bagi MBR berupa rumah

    susun yang dibuat selain untuk memenuhi kebutuhan akan tempat tinggal juga

    meminimalisir bertambahnya permukiman kumuh di suatu daerah.

    Pada kenyataannya, pengadaan lahan permukiman bagi MBR memilikiberbagai permasalahan dan tantangan. Permasalahan tersebut berasal dari berbagai

    pihak terkait antara lain pertumbuhan penduduk perkotaan akibat urbanisasi, lahan

    kosong yang mayoritas dikuasai oleh investor swasta, kurangnya intervensi

    pemerintah dalam mengendalikan lahan, keterbatasan anggaran dana dari

    pemerintah untuk pengadaan lahan, dan lokasi perumahan bagi MBR yang umumnya

     jauh dari perkotaan. Berbagai permasalahan tersebut dapat diselesaikan apabila

    terdapat kerja sama dan kesepakatan antara MBR, pemerintah, pihak swasta, dan

    pemilik lahan.

    Tantangan yang harus dihadapi dalam upaya pengadaan lahan permukiman

    bagi MBR seperti pengendalian harga lahan dan spekulasi lahan, pengadaan lahan

    siap bangun yang dilengkapi dengan infrastruktur serta fasilitas, dan pengadaan

    perumahan murah bagi MBR. Berbagai tantangan tersebut harus diterapkan dengan

    baik agar pengadaan lahan permukiman bagi MBR dapat terwujud. Strategi  – strategi

    yang dapat dilakukan dalam upaya pengadaan lahan permukiman bagi MBR antara

    lain:

    •  Penerapan insentif dan disinsentif penguasaan dan pemanfaatan lahan (pajak

    progresif untuk lahan kosong)

    •  Program Bank Lahan

    •  Pengembangan Kawasan Siap Bangun (Kasiba) dan Lingkungan Siap Bangun

    (Lisiba)

    •  Pembangunan rumah sewa bagi MBR di lokasi yang cukup aksesibel dan dekat

    dengan fasilitas kota

    •  Konsolidasi Lahan, Peremajaan Kota, Pemanfaatan Tanah Kas Desa

  • 8/18/2019 Review Materi Pengadaan Lahan Permukiman Bagi MBR

    2/2