rpp tabung1

6
DESAIN PEMBELAJARAN Satuan Pendidikan : SLTP Mata Pelajaran : Matematika Kelas / Semester : VIII / Genap Pokok Bahasan : Bangun Ruang Sisi Lengkung (BRSL) Sub pokok Bahasan : Volume Tabung Alokasi Waktu : 1 x 20 menit A. 1. Standart Kompetensi Mangidentifikasi bangun ruang sisi lengkung (BRSL), serta menentukan besaran-besarannya. 2. Kompetensi dasar Menentukan unsure-unsur tabung dengan volume diketahui 3. Indikator Pencapaian Hasil Belajar Siswa menghitung unsur-unsur tabung yang lainnya jika volume tabung diketahui. B. Sumber Pembelajaran Buku paket kelas VIII penerbit Erlangga Media Pembelajaran (alat peraga) LKS Benda-benda dalam kehidupan sehari-hari yang berbentuk tabung Chart berupa kertas karton C. Kegiatan Belajar Mengajar 1. Model Pembelajaran : Langsung dan Kooperatif Learning 2. Metode : Tanya jawab, kelompok dan pemberian tugas. 3. Pelaksanaan :

Upload: tomket-inyong

Post on 22-Jan-2018

1.322 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Rpp tabung1

DESAIN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SLTP

Mata Pelajaran : Matematika

Kelas / Semester : VIII / Genap

Pokok Bahasan : Bangun Ruang Sisi Lengkung (BRSL)

Sub pokok Bahasan : Volume Tabung

Alokasi Waktu : 1 x 20 menit

A. 1. Standart Kompetensi

Mangidentifikasi bangun ruang sisi lengkung (BRSL), serta menentukan

besaran-besarannya.

2. Kompetensi dasar

Menentukan unsure-unsur tabung dengan volume diketahui

3. Indikator Pencapaian Hasil Belajar

Siswa menghitung unsur-unsur tabung yang lainnya jika volume tabung

diketahui.

B. Sumber Pembelajaran

Buku paket kelas VIII penerbit Erlangga

Media Pembelajaran (alat peraga)

LKS

Benda-benda dalam kehidupan sehari-hari yang berbentuk tabung

Chart berupa kertas karton

C. Kegiatan Belajar Mengajar

1. Model Pembelajaran : Langsung dan Kooperatif Learning

2. Metode : Tanya jawab, kelompok dan pemberian tugas.

3. Pelaksanaan :

Page 2: Rpp tabung1

Kegiatan Inti Waktu

A. Pendahuluan

Apersepsi

Guru mengingatkan kembali kepada siswa masalah tabung.

Anak-anak hari ini kita akan membahas masalah tabung.

Guru menunjukkan alat peraga berupa tabung, sehingga siswa bisa

mengetahui bentuk tabung tersebut.

Anak-anak ini yang namanya tabung. Sekarang kalian sudah tahu

kan?

Guru memberi contoh dalam kehidupan sehari-hari benda-benda

yang berbentuk tabung. Misalnya, kaleng, drum, tendon air, dan

apalagi anak-anak ? (diharapkan siswa juga ikut menyebutkan

bangun-bangun yang berbentuk tabung yang pernah dilihatnya).

3 menit

B. Kegiatan Inti

1. Guru menjelaskan masalah definisi tabung.

Guru menyuruh siswa memperhatikan gambar yang ditempel di

papan.

Gambar 1

Anak-anak gambar apakah ini? Gambar ini adalah prisma segi enam

beraturan. Kemudian guru menempelkan gambar ke-2.

Gambar 2

Jika gambar 1 jumlah rusuk pada sisi alas dan sisi atas ditambah

terus-menerus, maka akan diperoleh prisma pada gambar ke-2 yang

sisi alas dan sisi atasnya tidak banyak berbeda dengan lingkaran.

(guru sambil menempelkan gambar ke-3 yaitu tabung)

Gambar 3

Inilah yang disebut tabung.

2. Guru menempelkan gambar tabung yang ukuran basar.

Tabung ABPQ memiliki unsur-unsur yaitu :

AB adalah Diagonal

OA, OC dan OB adalah Jari-jari

AP dan BQ adalah tingginya

13 menit

Page 3: Rpp tabung1

3. Guru menanyakan kepada siswa masalah rumus volume tabung.

Anak-anak siapa yang tau rumus volume tabung?

Volume tabung = Luas alas x tinggi

Karena tabung memiliki alas berbentuk lingkaran, dan luas lingkaran

adalah П r2 maka Volume tabung adalah П r2 x t

4. Guru memberi contoh soal ke-1

Tabung dengan volume 154 cm3 memiliki jari-jari 7 cm. Hitunglah

tingginya !

Penyelesaian

Diket : Volume = 154 cm3, maka V =154

Jari-jari = 7 cm, maka r = 7

Ditanya : tinggi tabung ?

Jawab.

V = П r2 x t

154 = 22/7 x 7 x 7 x t

154 = 154 x t, sehingga t = 1.

Guru memberi contoh soal ke-2

Dalam hal ini guru mengambil kaleng sarden dan mengukur kaleng

tersebut dihadapan siswa. Dari pengukuran diketahui diameter

kaleng 7 cm dan volumu kaleng tersebut sudah tercantum di label

yaitu 308 cm3. Kemudian guru menyuruh sisiwa menghitung tinggi

kaleng.

Untuk membuktikan hasil jawaban siswa, guru mengukur tinggi

kaleng tersebut.

A B

Q P

O

C

Page 4: Rpp tabung1

Penyelesaian

Diket : Diameter kaleng 7 cm, maka r = 3,5

Volume tabung = 308 cm3

Ditanya : Tinggi kaleng.

Jawab

V = П r2 x t

308 = 22/7 x 3,5 x 3,5 x t

308 = 38,5 x t

t = 308 / 38,5

t = 8 cm, jadi tinggi kaleng adalah 8 cm.

5. Guru membagi siswa dalan 2 kelompok.

Guru memberikan LKS kepada siswa untuk didiskusikan secara

kelompok dirumah. Karena tugas kelompok ini adalah penerapan

terhadap kehidupan sehari-hari.

Soal-soal LKS.

1. Carilah benda-benda di took sekitar tempat tinggalmu yang

berbentuk tabung. Kemudian ukur jari-jari bangun tersebut

dan lihatlah volume bangun tersebut pada labelnya.

Kemudian carilah tinggi bangun tersebut tanpa mengukur

bangun tersebut. Jawaban dibuktikan menggunakan rumus

yang berlaku. Setelah dihitung kemudian ukurlah tinggi

bangun tersebut untuk dicocokkan dengan hasil

penghitungan kelompok kalian.

Catatan : Bagi dosen penguji, jawaban tidak saya lampirkan

karena benda-benda yang siswa ukur relatif. Sehingga guru

tidak dapat mengetahui volume, jari-jari dan tinggi bangun

tersebut.

Page 5: Rpp tabung1

C. Penutup

Guru memberi postes kepada siswa yang bertujuan untuk

mengetahui seberapa besar siswa memahami materi tabung ini.

Soal pos tes

Sebuah mainan berbentuk tabung berisi 88 cm3 air. Tinggi mainan

tersebut 7 cm. Hitunglah jari-jari bangun tersebut?

Penyelesaian

Diket : Volume = 88 cm3 , maka V = 88

Tinggi = 7 cm, masa t = 7

Ditanya : Jari-jari ?

Jawab

V = П r2 x t

88 = 22/7 x r2 x 7

88 = 22 x r2

r2 = 4

r = 2

Jadi jari jari mainan tersebut adalah 2 cm.

Guru menyimpulkan

Dari proses belajar hari ini, maka dapat kita simpulkan bahwa:

1. Tabung adalah prisma yang sisi alas dan sisi atasnya berbentuk

lingkaran

2. Volume tabung adalah luas alas x tinggi atau V = П r2 x t

4 menit

Page 6: Rpp tabung1

DESAIN PEMBELAJARAN

Oleh

ERFAN YUDIANTO

NIM 030210101049

Dosen Penguji :

1. Drs. Didik Sugeng P, M.Sc

2. Dra. Hj. Dinawati T, M.Pd

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN MATEMATIKA

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS JEMBER

2006