seo link building strategies

17
Special Report Teknik dan Strategi Backlink SEO Link Building Strategies e-seo Teknik dan Strategi Backlink (Off Page SEO) untuk membuat situs Ranking #1 dengan kata kunci apa saja. www.rudinazar.com

Upload: rinbra4633

Post on 01-Feb-2016

34 views

Category:

Documents


5 download

DESCRIPTION

Strategi membangun Link untuk meningkatkan SEO

TRANSCRIPT

Page 1: SEO Link Building Strategies

Special Report Teknik dan

Strategi Backlink

SEO Link Building Strategies

e-seo Teknik dan Strategi Backlink (Off Page SEO) untuk membuat situs Ranking #1 dengan kata kunci apa saja. www.rudinazar.com

Page 2: SEO Link Building Strategies

Suatu hal yang mungkin tidak anda sangka yaitu bahwa suatu situs tidak akan bisa

ranking tinggi dengan hanya sekedar sebuah link tetapi juga membutuhkan strategi link yang

bagus.

Jika anda mempunyai banyak uang mungkin anda akan membeli banyak link dengan PR

yang tinggi, tetapi hal tersebut nyatanya hanya akan membuang uang anda saja, karena link

yang anda beli tersebut tidak diperpadukan dengan strategi link yang bagus.

Ada kemungkinan jika anda hanya membangun link tanpa menggunakan strategi, situs yang

anda optimisasi akan lama bisa ranking tinggi di google, karena pastinya yang anda inginkan

adalah ranking tinggi dengan cepat.

Itulah kenapa alasan menggunakan strategi link yang bagus, selain bisa cepat membuat situs

ranking tinggi di google, strategi link juga akan membuat link yang kita bangun aman, dan

mengijinkan kita untuk membangun sebanyak mungkin link tanpa memicu alarm google

sedikitpun.

Teori Mengenai “Link Juice Transfer”

Juice Transfer adalah salah satu konsep utama yang perlu anda ketahui sebelum

mengunakan strategi link apapun, karena terdapat beberapa strategi link seperti link pyramid,

tiered ink, link wheel, dll, yang akan saya bahas dibawah.

Tetapi syarat anda menggunakan strategi link jenis apapun yaitu harus memahami terlebih

dahulu mengenai link juice transfer ini, agar strategi link yang anda bangun bekerja dengan

baik.

Link Juice merupakan kekuatan yang dikandung dari suatu link, contoh link juice seperti ini,

Ketika halaman dari situs A melakukan link ke halaman situs B, disana terjadi link juice

transfer yang dimiliki oleh halaman A kehalaman situs B ( tanpa mengurangi link juice yang

dimiliki halaman A) jadi, Halaman B akan mendapatkan kekuatan link juice dari halaman A

dan akan menaikan ranking situs B sehingga dia sekarang lebih kuat posisinya.

Situs

A

Situs

B

Link Juice

Transfer

Page 3: SEO Link Building Strategies

Tapi, tidak berhenti sampai disitu, ketika ada halaman situs C yang di link oleh halaman situs

B, maka halaman halaman situs C tidak akan mendapatkan kekuatan dari halaman situs B

saja, tetapi juga akan mendapatkan kekuatan dari halaman situs A dan B tanpa mengurangi

sedikitpun kekuatan link juice A dan B.

Contoh lagi, ketika 1000 link mengarah ke situs A, kemudian situs A melakukan link ke situs

saya. Kekuatan 1000 link terebut juga akan tertransfer kesitus saya melalui situs A, tetapi

tidak 100% tertransfer hanya sebagian besar.

Contoh lain, ketika halaman situs saya me-link kehalaman situs anda, anda tidak hanya

mendapatkan juice dari link situs saya saja, tetapi anda juga akan mendapatkan juice dari

situs lain yang melink ke situs saya.

Saya harap anda mengerti dan paham mengenai konsep Link Juice Transfer ini, karena sangat

penting sebelum anda berlanjut ke strategi link yang sebenarnya.

*silahkan baca berulang kali sampai anda benar - benar mengerti dan paham mengenai Link

Juice Transfer.

Situs

A

Situs

B

Situs

C

Page 4: SEO Link Building Strategies

Teori Mengenai Buffer Sites

Menurut saya Buffer Sites adalah situs yang berfungsi sebagai jembatan link yang

mengarah ke situs utama.

Contoh, anda menginginkan kekuatan 1000 link untuk situs anda, anda bisa membuat buffer

sites, yaitu situs yang menjembatani link dari 1000 situs tersebut kesitus anda.

Anda mungkin bertanya kenapa harus menggunakan buffer sites segala? Kenapa tidak

langsung mengarah kesitus utama?

Jawaban dari pertanyaan berikut adalah karena kita tidak ingin memicu alarm google, akan

sangat aneh dan tidak masuk akal, jika situs baru yang anda buat dengan seketika

mendapatkan ribuan link, jika anda melakukan hal tersebut hadiah yang akan anda terima dari

google adalah google slap yang sangat keras, sampai – sampai situs anda menghilang dari

peredaran google.

Lain cerita jika anda menggunakan buffer sites.

Perlu diingat kembali, bahwa sangat wajar sebuah situs seperti facebook mendapatkan ribuan

link dalam sekejap, karena facebook adalah situs social media yang sangat besar dan dapat

menghasilkan jutaan status setiap harinya, dan sangat masuk akal jika facebook mendapatkan

ribuan backlink dalam waktu 10 menit.

Sangat wajar juga jika Ezine Articles mendapatkan ribuan link dalam sekejap, karena Ezine

Articles adalah situs besar dengan jutaan halaman dan jutaan pengunjung.

Melihat situs besar yang dapat menghasilkan link menuju situs kita, seperti facebook, twitter

atau youtube, kita dapat memanfaatkan situs – situs besar tersebut sebagai buffer sites,

dengan membuat halaman disitus mereka dan dari halaman tersebut kita beri link menuju

situs kita, dan disaat yang sama kita dapat mengirimkan ribuan link yang menuju situs besar

tersebut.

Hasilnya adalah link juice tertransfer dengan aman kesitus kita tanpa memicu alarm ban dari

google, sangat cerdas bukan?

Intinya adalah buffer sites mengijinkan kita untuk mentransfer keseluruhan link juice dari

link yang kita miliki, sekotor apapun link tersebut akan tertransfer dengan aman

menggunakan buffer sites.

Page 5: SEO Link Building Strategies

Menghitung Link Juice yang Dimiliki Suatu Situs Dengan Akurat

Sangatlah penting untuk mengetahui seberapa besar link juice yang dimiliki suatu

link, karena pasti anda sudah mengerti mengenai pentingnya memiliki backlink dari situs

yang memiliki backlink yang tinggi.

Untuk menghitung link juice yang dimiliki suatu situs anda dapat melihatnya pada PR situs

tersebut. Saya pribadi melihat PR halaman suatu situs menggunakan extensi gratisan dari

google chrome yang bernama “PageRank Status” dan untuk mengetahui PR domain situs

saya mengunakan extensi “WebRank SEO” anda dapat mendownload kedua extensi ini

melalui “Web Store Google Chrome” atau melalui menu extension google chrome.

Untuk yang biasa menggunakan FireFox anda dapat mendownload Addons bernama

SEOBook Toolbar disini: http://tools.seobook.com/seo-toolbar/

Yang menjadi masalah adalah bahwa memanipulasi PR suatu halaman atau situs sangatlah

mudah, hanya dengan $200 anda sudah bisa memanipulasi PR situ anda menjadi PR 4.

Yang perlu anda lakukan hanyalah membeli domain PR 5 kemudian me-redirect nya ke

domain anda yang ingin naikan PR nya, dan dalam beberapa hari domain anda akan naik PR

nya minimal PR 3 hingga PR 4.

Ada cara untuk mengetahui suatu halaman situs memanipulasi PR atau tidak, dan anda bisa

menentukan PR dari suatu situs valid atau tidak menggunakan tools seperti:

http://www.seomastering.com/fake-pagerank-checker.php

Tetapi tools ini mempunyai kekurangan seperti tidak bisa menganalisis hal – hal seperti link

profile dari suatu situs, dan lain – lain yang penting untuk mengetahui berapa kira – kira

kekuatan link juice dari suatu situs.

Jika anda tertarik untuk membeli link dari suatu situs alangkah baiknya anda mengeceknya

terlebih dahulu menggunakan Majestic SEO, cukup dengan melemparkan domain situs

tersebut ke Majestic SEO dan anda akan mengetahui berapa banyak link yang berada pada

situs tersebut, seberapa natural link yang dimilikinya, dan apakah situs tersebut merupakan

situs yang bagus untuk sumber backlink anda.

Page 6: SEO Link Building Strategies

Berikut contoh situs PR 5 yang bagus untuk anda beli link nya.

Seperti yang anda lihat diatas Majestic SEO mengidentifikasi bahwa domain situs tersebut

memiliki :

- 4039 link yang terindex oleh Majestic SEO.

- Memiliki link dari .edu sebanyak 80

- Memiliki link dari .gov sebanyak 5

- Yang berasal dari 226 IP address yang berbeda.

Selain itu anda juga dapat melihat domain situs tersebut dari Citation Flow dan Trust Flow

yang tinggi dan dimiliki oleh situs ini.

Pedoman untuk membeli baclink dari suatu situs adalah dengan melihat dari Citation Flow

dan Trust Flow yang lebih dari 15, atau bisa dengan melihat dari jumlah backlinknya, karena

jika situs yang akan anda beli linknya mempunyai lebih dari 1000 baclink = bagus, lebih dari

10.000 backlink = luar biasa, lebih dari 100.000 backlink = MENAKJUBKAN!

Yang terjadi ketika anda membeli backlink dari situs semacam ini adalah anda tidak hanya

mendapatkan satu backlink, tetapi link juice dari ribuan backlink yang mengarah kesitus

tersebut dan sebagian besarnya akan mengalir kesitus anda.

Menjadikan situs anda authority dan sangat kuat sehingga akan dapat meraih ranking #1 di

google dengan sangat cepat.

Jika anda sudah mengerti dan memahami mengenai dua teori diatas, yaitu Link Juice

Transfer dan Buffer Sites, kini anda sudah siap dengan Strategi Link Building yang akan saya

jelaskan.

Page 7: SEO Link Building Strategies

Link Building Strategies

1. Link Pyramid

Strategi link pyramid adalah link yang dibangun untuk suatu backlink, atau penerapan dasar

dari konsep link juice transfer dan buffer sites yang sudah saya jelaskan diatas.

Link pyramid merupakan strategi link yang sangat kuat sekali, karena strategi ini

mengijinkan anda untuk mendapatkan manfaat dari backlink masal yang anda lakukan sambil

meminimalisir terjadinya resiko penalty.

Karena seperti yang sudah saya katakan pada e-seo sebelumnya, sangat tidak masuk akal bagi

situs baru yang berumur kurang dari 2 – 6 bulan dengan PR 0 dan dapat memperoleh ribuan

link dalam waktu singkat, tetapi masih masuk akal jika memperoleh 10 – 20 backlink dalam

satu minggu.

Anda dapat menggunakan strategi ini dengan cara membangun 10 – 20 link dari situs yang

berkulitas, yang masuk akal jika mendapatkan ratusan hingga ribuan backling. Perlu diingat

juga bahwa situs – situs berkualitas yang anda gunakan juga akan memperoleh lebih banyak

authority dan kekuatan seiring dengan waktu.

Situs berkualitas tersebut antara lain adalah:

- YouTube, dan video sharing lainnya ( seperti : metacafe, dll )

- Facebook fans page, dan social media lainnya

Page 8: SEO Link Building Strategies

- Facebook Document

- Blog di wordpress.com

- Blog di blogspot.com

- Blog di weebly.com

- Press Relesae

- Artikel di Artikel Directory

- Guest Post ( Posting Tamu ) di situs dengan PR tinggi

- Situs wiki

- Social Bookmark dari situs PR tinggi

- Dan lain – lain yang bersumber dari situs berkualitas

Pilih tiga sumber link berkualitas dari situs diatas, kemudian anda buat tiga artikel minimal

500 kata yang unik mengenai topik situs utama anda, berikan gambar (minimal 2 – 3 gambar)

atau embed kan (masukan) video yang relevan pada artikel tersebut, kemudian lakukan link

keluar pada situs wikipedia.org atau situs authority lainnya, dan berikan juga link kepada

situs utama anda menggunakan anchor text yang anda target.

Kenapa harus menambahkan gambar atau video pada artikel tersebut? Ini karena agar google

tidak mengetahui bahwa kita sebenarnya sedang membuat buffer sites yang me-link ke situs

utama, dan dengan me-link ke situs authority seperti wikipedi.org, dll, google juga akan

mengira bahwa artikel yang kita buat tidak hanya me-link ke situs utama.

Setelah itu postingkan artikel tersebut ke situs – situs yang berkualitas seperti yang saya

sebutkan diatas, memposting artikel tersebut ada baiknya di situs yang lebih masuk akal

untuk mendapatkan banyak link seperti blogspot, wordpress.com, atau artikel document di

facebook.

Selain membuat blog sebagai buffer sites anda juga dapat melakukan Guest Post ( Posting

Tamu ) di situs ber PR tinggi.

Jika anda menggunkan video sharing seperti youtube sebagai sumber link berkualitas anda,

maka buatlah video yang bagus dan menarik, berikan file name, judul dan video description

dengan menggunakan atau memasukan kata kunci yang anda target.

Tetapi jangan sampai lupa untuk meletakan link pada bagian video description yang menuju

ke situs anda. Letakan link situs utama anda pada bagian atas video description agar google

bisa men-crawl link anda.

Untuk Facebook anda dapat membuat dokumen ( facebook document / facebook note ) dan

dapat meletakan link menuju situs anda pada bagian artikel tersebut, hal ini sama dengan

anda membuat post di blog.

Setelah anda membuat buffer sites dari situs yang berkualitas tadi, langkah selanjutnya yaitu

membuat link masal yang menuju halaman buffer sites atau situs – situs berkualitas yang

anda buat tadi.

Page 9: SEO Link Building Strategies

Untuk mengatasi hal ini anda dapat membayar orang di Fiverr.com atau serba50ribu.com atau

juga Gobann.com untuk mengirimkan link masal ke buffer sites anda, atau jika ingin secara

manual saran saya yaitu membuat link masal dari social bookmark, social media ( facebook,

twitter, google+, dll) , atau link dari blog comment.

Perlu anda perhatikan kembali bahwa google sangatlah sadar bahwa buffer sites anda yang

terbuat dari produk google seperti video di youtube, dan blogspot, akan terkena resiko

dihapus jika dengan waktu yang singkat mendapatkan banyak link.

Tetapi anda tidak perlu khawatir, karena masih ada banyak cara untuk mengatasi hal tersebut,

yaitu menunggu sekitar 2 minggu dan usahakan anda sudah mempunya trafik yang lumayan

untuk blog anda, dan memiliki beberapa views untuk video anda, setelah itu barulah anda

kirim link masal pada blog dan video tersebut seperti yang sudah saya jelaskan diatas.

Jika anda ingin lebih mudah dan cepat dalam mendapatkan trafik dan video views, anda dapat

menggunakan situs seperti addmefast.com atau vegex.com, disitus tersebut anda dapat

membeli kredit atau lakukan hal yang anda suka untuk mendapatkan kredit, kemudian

alokasikan kredit yang anda miliki untuk mendapatkan trafik dan views pada situs berkualitas

/ buffer sites anda.

Setelah anda membuat buffer sites menggunakan situs beerkualitan di atas, jangan lupa untuk

membuat link masal yang menuju buffer sites tersebut.

Perlu anda ketahui kembali, jika anda menerapkan strategi ini dengan sangat baik dan

konsisten, hasil yang akan anda harapkan akan benar – benar terwujud, yaitu ranking #1

dengan kata kunci apapun yang anda inginkan di google.

Page 10: SEO Link Building Strategies

2. Link Wheel

Link wheel adalah strategi backlink dengan merancang link dasar dari situs berkualitas

hingga menyerupai roda (wheel).

Prinsip dibelakangnya sama, yaitu proses transfer link juice. Link dasar dari situs berkualitas

melakukan link kesitus lainnya, dan situs terakhir melakukan link kesitus utama. Yang akan

terjadi adalah setiap situs saling menguatkan situs lain, dan ketika salah satu situs melakukan

link ke situs utama, situs utama tersebut akan mendapatkan kekuatan link juice yang optimal.

Perhatikan gambar dibawah ini :

Cara untuk melakukan hal ini adalah dengan membuat situs dari daftar situs berkualitas yang

saya sebutkan diatas, dan buat quality sites A → quality sites B → quality sites C → quality

sites D → quality sites E → quality sites F → quality sites A, dan salah satu situs melakukan

link ke situs utama, misal quality sites A → situs utama.

Page 11: SEO Link Building Strategies

Pastikan juga situs dalam wheel anda berada dalam platform yang berbeda. Seperti :

blog.com → wordpress.com → blogger → weebly → squidoo. Saya harap anda mengerti

mengenai strategi link wheel ini.

Terdapat hal yang perlu anda perhatikan kembali bahwa hanya ada boleh satu situs yang

melakukan link ke situs utama anda. Dan akan sangat berbahaya jika semua situs link wheel

anda melakukan link ke situs utama karena hal tersebut akan menyalakan alarm google.

Satu situs dari link wheel yang me-link ke situs utama, akan memberikan link juice yang

tertransfer dengan besar dan kuat, dan hal tersebut akan berdampak pada kenaikan ranking

yang signifikan, jika anda mempunyai banyak link wheel.

Hal lain yang perlu diperhatikan lagi adalah semakin besar link wheel anda, semakin beresiko

meskipun disaat yang sama semakin besar kekuatannya, karena itu jangan membuat lebih

dari 6 situs di link wheel, dan strategi link wheel ini juga dapat diperpadukan dengan strategi

link yang lain.

3. Link Chain

Link chain adalah strategi link dengan membuat ratai link yang saling tergabung. Strateg ini

mirip dengan strategi lainnya yaitu menggunakan konsep link juice transfer sebagai sumber

kekuatannya.

Perhatikan gambar dibawah ini :

Page 12: SEO Link Building Strategies

Link chain memiliki kesamaan dengan link wheel, hanya saja link chain menggunakan

konsep yang berbeda. Hal yang menjadi perbedaan mendasar adalah bahwa setiap situs di

link chain melakukan link ke situs yang terletak ditempat paling awal dari link chain.

Sangatlah penting bagi anda untuk tidak melakukan link balik ke situs pertama link chain,

dan link chain tersebut harus terbuka dan tidak boleh tertutup, jika anda sampai menutup

link chain hal tersebut akan menyalakan alarm google bahwa anda sebenarnya sedang

berusaha memanipulasi hasil SERP.

Contoh link chain seperti berikut : quality sites A → quality sites B → quality sites C →

quality sites D → quality sites E. Quality sites E tidak melakukan link ke A,B,C dan D.

Quality sites D tidak melakukan link ke A,B, dan C, quality sites B tidak melakukan link ke

A dan B, dan seterusnya.

Sementara itu quality sites A, B, C, D, dan E melakukan link kesitus utama, dan akan

menghasilkan peningkatan link juice secara bertahap pada setiap rantai untuk situs anda.

4. Tiered Link Building

Strategi tiered link building merupakan strategi lanjutan ( upgrade ) yang lebih kompleks dari

strategi link pyramid, stategi ini banyak digunakan oleh top blogger dan top marketer untuk

meraih keyword – keyword yang berat dan memiliki banyak potensi trafik yang besar.

Secara sederhana pengertian dari tiered link building ini adalah membangun (tier/deretan) di

bawah situs utama yang me-link ke situs utama, kemudian membuat tier lagi di tier yang

sudah ada.

Perhatikan gambar berikut :

Page 13: SEO Link Building Strategies

Pada umumnya tiered link building ini hanya terdiri sampai 2 tingkat, yaitu tier 1 dan 2

seperti gambar diatas, tetapi sebenarnya anda dapat membawanya lebih jauh dengan

membuat tier 3 untuk memaksimalkan potensi link juice yang bisa didapatkan, dan semakin

banyak tiernya, semakin kotor link yang bisa anda gunakan.

Seperti link pyramid Tier 1 hanya boleh diisi oleh situs – situs dengan Page Rank tinggi

seperti Facebook, YouTube, Google+, Twitter, Guest Post di blog/situs PR 4+, Social

Bookmark dari situs PR 6+, article directory dengan PR tinggi, dan lain – lain.

Jika anda belum mengetahui bagaimana cara memasang link di Facebook, Twitter, dan

Google+, itu cukup mudah, untuk facebook anda dapat membuat Fans Page, kemudian

memberikan deskripsi fans page tersebut dengan URL situs anda, dan memasukan alamat

situs anda pada pengaturan fans page tersebut.

Page 14: SEO Link Building Strategies

Untuk twiiter anda hanya perlu mengedit pada pengaturan profil, dan hasilnya akan seperti

gambar dibawah.

Page 15: SEO Link Building Strategies

Terakhir cara memasang link di google plus, anda hanya perlu pergi ke pengaturan profil,

kemudian edit pada tautan, seperti gambar dibawah

Untuk video di youtube anda dapat memasang link pada video descriptions

Kemudian setelah anda membuat Tier 1 dengan memasang beberapa link pada situs

berkualitas atau buffer sites, kini saatnya anda menghajar tier 1 dengan tier 2 yang memiliki

kuantitas lebih banyak, tapi lebih mudah didapatkan, contohnya seperti link masal dari article

directory, link masal dari social bookmark, ratusan link dari wiki, ratusan link profile, ratusan

link dari web 2.0 PR 2+.

Jika anda ingin meneruskan dengan membuat tier 3, anda dapat mengisi tingkat ini dengan

link dari puluhan ribu blog comment spam, ratusan ribu guest post spam, dan masih banyak

lagi, kualitas tidak menjadi masalah pada tier 3 ini yang penting adalah kuantitas untuk

memastikan bahwa link di tier 1 dan tier 2 anda di crawl dan di index oleh google.

Hal yang sangat penting dan perlu anda ingat adalah JANGAN memberikan link massal dari

sumber yang tidak berkualitas ke situs utama, karena jika sampai anda melakukan hal ini,

akan membuat situs anda tidak pernah ranking tinggi.

Strategi backlink yang satu ini sangatlah efektif, hingga saya pribadi menggunakan strategi

backlink ini untuk situs utama saya, karena akan berdampak kepercayaan google terhadap

situs kita dan akan berdampak tahan dari alarm ataupun penalty google.

Page 16: SEO Link Building Strategies

Anda juga dapat membuat tiered link building ini dengan membuat tier 1 berupa beberapa

blog dari situs web 2.0 yang berbeda seperti ( blogspot, wordpress.com, weebly, tumblr, blog,

dan lain – lain), guest post pada blog dengan PR tinggi, social bookmark dengan PR tinggi,

dan ditambah dengan facebook, twitter, youtube, dan google+.

Setelah itu anda bayar orang Fiverr atau Gobann atau juga serba50ribu.com untuk

mengirimkan ribuan backlink dari article directories, forum, social bookmark, dan lain – lain

ke tier yang anda buat tersebut.

Kemudian bayar lagi orang Fiver atau Gobann atau juga serba50ribu untuk mengirimkan

puluhan hingga ratusan ribu blog comment backlink sebagai tier 3. Hal tersebut akan

memastikan bahwa setiap tier yang anda miliki di crawl dan di index oleh google, dan hasil

yang akan anda dapatkan adalah link juice yang sangat besar untuk situs utama anda.

Catatan Penting Mengenai Strategi Backlink

Pertama adalah bahwa sebagus apapun strategi backlink yang anda gunakan, akan butuh

waktu beberapa hari hingga beberapa minggu sebelum situs anda mengalami perubahan

posisi, karena ada banyak faktor yang mempengaruhi hal ini diantaranya :

1. Backlink dari situs anda belum terindex google

2. Persaingan yang sangat kuat

Untuk faktor persaingan yang sangat kuat, hal tersebut akan membuat anda perlu menunggu

sampai link – link anda menua dan bertambah authority + kekuatannya sebelum bisa

membantu mendorong posisi situs ke atas.

Kedua, hal yang perlu anda ketahui dari strategi backlink yang anda baca diatas merupakan

strategi backlink yang relatif lebih aman dibandingkan dengan strategi backlink yang

mungkin pernah anda temui di forum – forum atau blog orang.

Ingat bahwa google sangat sadar terhadap strategi backlink yang dilakukan oleh para

penggiat SEO. Oleh karena itu google terus menerus memperbaiki algoritmanya untuk bisa

mendeteksi adanya pengguna link wheel atau link chain tanpa mengorbankan situs yang

secara natural membangun backlink, dan strategi backlink yang saya tulis pada e-seo ini

adalah strategi yang paling sulit terdeteksi, terupdate dan paling aman.

Perlu anda ketahui kembali SEO selalu berubah dengan konstan, dan kenyataannya adalah

SEO berubah setiap saat dan apa yang berhasil hari ini belum tentu berhasil pada satu atau

dua tahun mendatang.

Meski demikian, jika anda membangun link senatural mungkin ( tidak over optimize ),

memperhatikan link yang anda buat ( dari jenis situs, IP address yang berbeda, tidak menutup

link chain anda, dan menggunakan strategi yang saya berikan diatas sebaik mungkin ) saya

yakin tidak akan ada hal buruk yang terjadi pada situs anda.

Page 17: SEO Link Building Strategies

Jika anda menggunakan strategi link diatas hal yang perlu anda ketahui adalah strategi

tersebut akan terlihat dampaknya setelah beberapa hari atau beberapa minggu bahkan bebrapa

bulan.

Hal ini dikarenakan web 2.0, wiki, blog comment, social bookmark, dan lain – lain yang baru

anda buat akan memiliki PR n/a ( non available ) ketika anda membuatnya, atau link – link

tersebut belum di crawl dan di index oleh google.

Cara Memperbesar Kemungkinan Link Terindex

Beberapa hal yang dapat anda lakukan untuk memperbesar kemungkinan link masal yang

anda buat terindex google adalah dengan membangun link masal yang lebih besar yang

mengarah ke link masal anda tersebut.

Contoh :

- Membangun tier 3

- Tambahkan satu kaki Pyramid di link pyramid yang anda miliki

- Buat link masal yang mengarah ke situs – situs link wheel atau link chain anda

- Dan lain – lain

Algoritma google hanyalah sebuah komputer, google menentukan ranking situs anda

berdasarkan banyak hal, salah satunya adalah link yang mengarah ke situs anda, secara umum

semakin banyak link berkualitas dan relevan yang mengarah kesitus anda maka akan semakin

tinggi ranking, tetapi google tidak akan bisa meranking situs anda jika tidak menemukan link

anda.

Sangat wajar jika semua link yang anda buat tidak terindex google, tetapi jika anda membuat

link menuju link yang anda buat, kemungkinan link anda untuk terindex akan lebih tinggi.

Jadi hal apa saja yang baru anda pelajari pada e-seo ini :

- Link Juice Transfer

- Buffer Sites

- Strategi Link Pyramid

- Strategi Link Wheel

- Strategi Link Chain

- Strategi Tier Link

- Membangun Link pada Situs Authority

- Dll.