strategi bauran pemasaran umroh dalam...

98
STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM MENINGKATKAN JUMLAH JAMAAH PADA PT.ADZIKRA FATMAWATI JAKARTA SELATAN Skripsi Diajukan Untuk Memperoleh Persyaratan Gelar Sarjana Sosial (S.Sos) Oleh DZURIYATUN THOYIBAH NIM: 1110053100023 KONSENTRASI MANAJEMEN HAJI DAN UMROH FAKULTAS ILMU DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA 1438 H/2017 M

Upload: hadan

Post on 09-Mar-2019

225 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM

MENINGKATKAN JUMLAH JAMAAH PADA PT.ADZIKRA

FATMAWATI JAKARTA SELATAN

Skripsi

Diajukan Untuk Memperoleh Persyaratan Gelar Sarjana Sosial (S.Sos)

Oleh

DZURIYATUN THOYIBAH NIM: 1110053100023

KONSENTRASI MANAJEMEN HAJI DAN UMROH FAKULTAS ILMU DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA

1438 H/2017 M

Page 2: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,
Page 3: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,
Page 4: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,
Page 5: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

iv

ABSTRAK

Dzuriyatun Thoyibah(1110053100023), Strategi Bauran Pemasaran Umroh

Dalam Meningkatkan Jumlah Jamaah Pada PT.Adzikra Fatmawati Jakarta

Selatan, Pembimbing Drs. Hasanudin Ibnu Hibban, MA.

Maraknya Biro perjalanan Haji dan Umroh menjadikan persaingan semakin

ketat.salah satunya PT.Adzikra yang berada di komplek duta mas fatmawati. Ada

beberapa macam strategi pemasaran yang diterapkan, yaitu adanya Pusat

Informasi dan Pendaftaran (PIP) sebagai bentuk kepanjang tanganan PT. Adzikra

yang berada di beberapa kota di seluruh indonesia. Media yang dimiliki

PT.Adzikra adalah media cetak dan media Elektronik. Media Cetak yaitu brosur,

pamflet, dan spanduk. Media elektronik yaitu internet, instragam, Penelitian ini

bertujuan untuk. mengetahui strategi bauran pemasaran yang diterapkan oleh

PT.Adzikra

Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan mengambil lokasi

penelitian di PT. Adzikra Data-data penelitian diperoleh melalui metode

penelitian kualitatif yaitu metode dengan melakukan penelitian yang

menghasilkan data deskriptif kata-kata terulis atau lisan dari orang-orang dan

perilaku yang di amati.penulis mengharapkan dapat memperoleh data yang

lengkap dan akurat.

Hasil dari penelitian ini adalah dapat diketahui bahwa Hasil dari

penelitian ini adalah dapat diketahui bahwa Strategi bauran pemasara yang di

terapkan oleh PT.Adzikra yaitu dengan menciptakan produk yang diinginkan oleh

para calon jamaah, menetepkan harga yang berfariasi. Promosi yang dilakukan

dengan menyebar pamflet saat acara Majlis zikir Azzikra berlangsung di Sentul

dan melakukan pameran di Senayan. Untuk mendistribusikan produknya, PT.

Adzikra mendirikan PIP yaitu pusat informasi pendaftaran yang ada diberbagai

kota. Setelah diadakannya strategi tersebut dalam Pemasaran terjadi peningkatan

jumlah jamaah namun ada juga terjadi penurunan. Dapat dilihat pada periode

keberangkatan umroh bulan Januari hingga Juli tahun 2015 sebesar 714 Jamaah,

tahun 2016 sebesar 747 Jamaah dan tahun 2017 sebesar 406 Jamaah. Penurunan

terjadi dikarenakan tingginya persaingan di Biro Perjalanan Umroh.

(Kata Kunci : Strategi , Pemasaran dan Bauran Pemasaran PT. Adzikra)

Page 6: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

v

KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wr.Wb

Puji dan syukur penulis haturkan kepada Allah SWT atas karunia dan

nikmat-Nya yang telah diberikan kepada penulis, sehingga penulis mampu

menyelesaikan penulisan skripsi ini dengan judul “STRATEGI BAURAN

PEMASARAN UMROH DALAM MENINGKATKAN JUMLAH

JAMAAH PADA PT.ADZIKRA FATMAWATI JAKARTA SELATAN”

Shalawat serta salam semoga tercurah kepada kita sekalian Nabi

Muhammad SAW, suri tauladan, pejuang dakwah Islamiyah beserta keluarga,

kerabat, sahabat dan umatnya hingga akhir zaman. Dengan sadar penulis akui

bahwa skripsi ini jauh dari kata sempurna. Namun tidaklah mengurangi

kemanfaatan skripsi ini, khususnya bagi penulis pribadi umumnya bagi para

pembaca.

Penulis yakin tanpa dukungan mereka semua, penulisan skripsi ini tidak

mungkin dapat terselesaikan. Untuk itu dengan segala kerendahan hati,

penulis menghaturkan terima kasih yang setulus-tulusnya kepada:

1. Dr. Arief Subhan, MA selaku Dekan Ilmu Dakwah dan Ilmu Komunikasi

Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta.

2. Drs. Cecep Castrawijaya, MM selaku Ketua Jurusan (Kajur) Manajemen

Dakwah yang selalu memberikan dukungan dan motivasi untuk

penyusunan skripsi ini.

3. Drs. Sugiharto, MA selaku Sekretaris Jurusan (Sekjur) Manajemen

Dakwah yang memberikan dukungan dan motivasi untuk penyusunan

skripsi ini.

4. Drs. Hasanuddin Ibnu Hibban, MA selaku dosen pembimbing yang telah

memberi support maupun dorongan motivasi, saran dan bimbingan

untuk penulis agar skripsi ini dapat terselesaikan dengan baik.

Page 7: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

vi

5. H. Mulkanasir, BA, S.Pd, MM Selaku Dosen Penguji 1 dalam sidang

skripsi saya

6. Moh. Zen, S.Ag, MA Selaku Dosen Penguji II dalam sidang skripsi saya

5. Seluruh Dosen Fakultas Ilmu Dakwah dan Ilmu Komunikasi khususnya

Jurusan Manajemen Dakwah Haji dan Umroh, semoga ilmu yang telah

diberikan bermanfaat bagi penulis dan penulis pun dapat mengamalkan

kembali ilmu yang telah diberikan.

6. Pimpinan dan Karyawan Perpustakaan Utama UIN Syarif Hidayatullah

Jakarta, dan Perpustakaan Fakultas Ilmu Dakwah dan Ilmu Komunikasi

yang banyak membantu penulis dalam memberikan referensi buku-buku

dalam penyelesaian skripsi ini.

7. PT. Adzikra yang telah membantu penulis untuk menyelesaikan skripsi

ini dengan baik.

8. Kedua Orang Tua Penulis, Ayahanda Danya dan Ibunda Tarwi yang terus

mendidik, menyayangi, dan membimbing penulis sehingga penulis

bersemangat untuk terus berjuang dalam menyelesaikan skripsi ini.

9. Kakaku Suheri, Sumiati, Tuti Herningsih beserta keluarga, dan seluruh

Keluarga Besar Bapak Sayan terimakasih sudah menjadi penyemangat

dan dukungan untuk penulis.

10. Serta tidak lupa pula rekan-rekan belajarku di Manajemen Haji dan Umrah

2010, Khususnya Gulali (Rahma, Sifa, Lisa, Nisa, Uwi, Ani, Tika, Acil,

Fera, Nury dan Nunut) terimakasih sudah memberikan warna dalam

cerita kita, dan rekan-rekan ATS ESQ 165 beserta para Trainer yang

sudah memberikan banyak motivasi, dan berjuangan untuk mempunyai

visi INDONESIA EMAS.

Page 8: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

vii

Penulis berharap dan berdoa, semoga seluruh pengorbanan yang diberikan

kalian semua kepada penulis dalam menyelesaikan skripsi ini akan

mendapatkan balasan yang setimpal disisi-Nya. penulis juga menyadari bahwa

karya ini sangat sederhana dan jauh dari kesempurnaan. Namun penulis

berharap sekecil apapun makna yang ada dalam tulisan ini, semoga tetap

memberi manfaat.

Wassalamu’alaikum Wr.Wb

Jakarta, Juli 2017

Penulis

Page 9: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

viii

DAFTAR ISI

LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING SKRIPSI ............................ ii

LEMBAR PERNYATAAN ..........................................................................iii

ABSTRAK ..................................................................................................... iv

KATA PENGANTAR ................................................................................... v

DAFTAR ISI ................................................................................................. vi

BAB 1: PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah .................................................................. 1

B. Pembahatasan dan Perumusan Masalah .......................................... 5

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian ........................................................ 6

D. Metode penilitian............................................................................. 7

E. Tinjauan Pustaka .............................................................................. 9

F. Waktu dan Tempat Penelitian ........................................................... 10

G. Sistematika Penulisan ...................................................................... 11

BAB II: TINJAUAN TEORITIS TENTANG BAURAN PEMASARAN DAN

UMROH

A. Strategi Pemasaran

1. Pengertian Strategi .................................................................. 13

2. Pengertian Pemasaran ............................................................. 15

Page 10: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

ix

3. Pengertian Strategi Pemasaran ................................................ 18

4. Tugas Pemasaran berdasarkan bentuk permintaan ................. 19

5. Fungsi Pemasaran…………………………………………….. 21

6. Segmentasi Pasar…………………………………………….….23

B. Bauran Pemasaran

1. Produk ..................................................................................... 24

2. Harga ....................................................................................... 25

3. Promosi ................................................................................... 27

4. Distribusi/Tempat .................................................................... 28

C. Umroh

1. Pengertian Umroh ................................................................... 28

2. Rukun Umroh ......................................................................... 29

3. Wajib Umroh ........................................................................... 31

4. Sunah Umroh .......................................................................... 31

5. Syarat Umroh .......................................................................... 32

D. Pengertian Jamaah....................................................................... .....32

BAB III: TINJAUAN UMUM TENTANG TRAVEL HAJI DAN UMROH

PT. ADZIKRA

A. Sejarah Berdirinya PT. Adzikra .............................................. 34

B. Profil Travel Haji dan Umroh PT. Adzikra .......... ............ ........36

C. Struktur Organisasi ................................................................ 39

Page 11: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

x

D. Produk-Produk PT.Adzikra ..................................................... 41

E Pembimbing Jamaah Haji dan Umroh ...................................... 44

F. . Domisili Perusahaan ............................................................. 44

G. PIP( Pusat Informasi Pendaftaran) ........................................ 45

BAB IV: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM

MENINGKATKAN JUMLAH JAMAAH PADA PT.ADZIKRA

A.Strategi Pemasaran Adzikra ...................................................... 46

B.Bauran Pemasaran

1. Produk ....................................................................................... .47

2. Harga ......................................................................................... 51

3. Distribusi .................................................................................. 54

4. Promosi...................................................................................... 54

C.Pengaruh Strategi Pemasaran Terhadap Peningkatan

Jumlah Jamaah PT. Adzikra .......................................................... 56

D. Efektifitas Bauran Pemasaran/ Marketing Mix ........................ 58

E. Analisis ..................................................................................... 59

BAB V: PENUTUP

A. Kesimpulan ............................................................................... 62

B.Saran- Saran ............................................................................... 65

DAFTAR PUSTAKA ..................................................................................... 66

LAMPIRAN

Page 12: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Muslim Indonesia selalu mengaitkan Mekkah dan Madinah sebagai pusat

Islam, baik secara sosial-intelektual, keagamaan dan politik. Hal ini

membawa implikasi penting bagi kaum muslim Indonesia dalam

memposisikan Mekkah dan Madinah. Pada umumnya mereka melihat

Mekkah dan Madinah sebagai pusat (center)- tempat intelektualitas, praktik

keagamaan, dan politik bersumber. Oleh karena itu, segala sesuatu yang

datang dari kota suci tersebut diakui memiliki nilai keislaman lebih kuat

dibanding praktik-praktik keagamaan kaum Muslim di wilayah lain,

khususnya di Nusantara dan kemudian Indonesia.1

Tidak berlebihan jika dengan menunaikan ibadah haji, seorang Muslim

merasa telah menyempurnakan agamanya. Dalam konteks masyarakat

Muslim Indonesia, gelar haji secara sosiologis juga merupakan status sosial.

Para penyandangnya tidak hanya dipandang memiliki kemampuan ekonomi,

tidak jarang bahkan dipandang sebagai „alim, yaitu seseorang yang memiliki

kemampuan dalam bidang ilmu keagamaan.2

Allah berfirman dalam Q.S. Al- Imran ayat 97

1 Muhammad M. Basyuni, Reformasi Manajeman Haji, (Jakarta:FDK Press 2008), h.2

2 Muhammad M. Basyuni, Reformasi Manajeman Haji, h.1

Page 13: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

2

Artinya:” Padanya terdapat tanda-tanda yang nyata, (di antaranya) maqam

Ibrahim; Barangsiapa memasukinya (Baitullah itu) menjadi amanlah dia;

mengerjakan haji adalah kewajiban manusia terhadap Allah, Yaitu (bagi) orang

yang sanggup Mengadakan perjalanan ke Baitullah. Barangsiapa mengingkari

(kewajiban haji), Maka Sesungguhnya Allah Maha Kaya (tidak memerlukan

sesuatu) dari semesta alam”.

Tak ada seorang muslim pun yang tidak ingin menunaikan ibadah haji disana.

Padahal, untuk bisa menunaikan ibadah ini mereka harus menunggu waktu cukup

lama dan jarak yang sangat jauh, tentunya dengan biaya yang tidak sedikit.

Bahkan, di Indonesia untuk bisa berangkat haji, seseorang harus menunggu giliran

sampai beberapa tahun, dan sesampai disana pun mereka harus rela berdesak-

desakan dengan para jamaah haji lainnya.3 Penyelenggaraan Ibadah Haji dan

Umroh tidak lepas dari peran pemerintah sebagai pihak yang bertanggung jawab

dalam penyelenggaraan ibadah haji dan umroh tentang penyelenggaraan ibadah

haji, sesuai dengan UU No. 13 tahun 2008 Pasal 10 bahwa “Pemerintah sebagai

penyelenggara ibadah haji berkewajiban mengelola dan melaksanakan

penyelenggaraan ibadah haji”. Disamping itu untuk melayani kebutuhan ibadah

haji dan umroh yang memerlukan pelayanan khusus, maka pemerintah

memberikan izin Haji dan Umroh kepada Biro Travel sebagai penyelenggara

Ibadah Haji Khusus. UU No.13 tahun 2008 Pasal 43 bahwa “Perjalanan Ibadah

3 Sami bin Abdullah Al-Maghlouth, Meretas Jalan Menuju Haji Mabrur Atlas Haji &

Umrah, Penerjemah: Syarifudin, Imam Ghazali, Muhammad Arifin, (Jakarta: Almahira 2010),h.

VII,

Page 14: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

3

Umroh dapat dilakukan secara perseorangan atau rombongan melalui

penyelenggara perjalanan Ibadah Umroh. Penyelenggara perjalanan Ibadah

Umroh dilakukan oleh Pemerintah dan/ biro perjalanan wisata yang ditetapkan

oleh Mentri.4

Namun, sesulit dan sepayah apapun mereka menunaikan ibadah ini, saat

kembali kekampung halamannya, mereka pasti sangat merindukan dan bisa

ketanah suci.Inilah ibadah yang kesulitan didalamnya justru mengundang

kerinduan untuk kembali menunaikannya.5

Untuk menjalankan ibadah haji diIndonesia membutuhkan waktuk tunggu yang

cukup lama. Namun bukan berarti tidak bisa mengunjungi dua tanah haram

tersebut. Kita dapat mengunjungi dua tanah haram dengan berumroh. Umroh

menurut bahasa artinya berziarah ke tempat yang ramai, sedangkan menurut

syara’ artinya berkunjung ke tanah suci (Ka’bah) untuk beribadah. Seperti dalam

Hadits Nabi

رة : ﴿قال وسلم علي ه للا صلى للا رسىل أن : عن ه للا رضي هري رة أبي عه العم

رة إلى .﴾الجنت إل جزاء له لي س المب رور والحج بي نهما، لما كفارة العم

Dari Abu Hurairah radhiyallahu„anh berkata, “Sesungguhnya Rasûlullâh

shallallahu‟alaihiwasallam bersabda, “Umrah satu ke Umrah lainnya adalah

penebus dosa antara keduanya, dan haji yang mabrur tidak ada pahala

baginya selain Surga.”6

Rukun-Rukun Umroh Ihram, Thawaf di Baitullah. Wajib-wajib Umrah

Ihram dari Miqat, Menggundul atau mencukur rambut. Sunah-sunah Umrah yaitu

4 Departemen Agama RI, Undang-Undang No.13 Tahun 2008,( Jakarta: Departemen

Agama, 2008) 5 Sami bin Abdullah Al-Maghlouth, Meretas Jalan Menuju Haji Mabrur Atlas Haji &

Umrah, Penerjemah: Syarifudin, Imam Ghazali, Muhammad Arifin, h. VII, 6 http://almanhaj.or.id/ diakses Pada Tanggal , 10 Agustus 2017 pukul 10.15 WIB

Page 15: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

4

Mandi saat ihram, Berihram memakai dua lembar kain putih satu dijadikan

selendang dan yang satu dijadikan sarung , Melantunkan talbiyah sambil

mengerasakan suara, Al-idhthibaa‟ pada saat thawaf. Yaitu dengan menampakkan

pundak sebelah kanan. 7

Sebuah perusahaan jasa dalam menjalankan bisnisnya menerapkan

strategi pemasaran yang dirancang untuk memasarkan produknya. Strategi

pemasaran yang dijalankan, agar berhasil dengan baik. Dengan adanya sistem

pemasaran akan dapat menentukan pola posisi berbisnis dari perusahaan, baik

yang berfokus pada profit maupun non profit. Selain itu sistem pemasaran juga

diterapkan pada setiap perusahaan atau organisasi sesuai dengan kebutuhan dari

perusahaan itu sendiri. Termasuk juga perusahaan jasa yang bergerak pada biro

perjalanan Haji dan Umroh.

Pemasaran adalah salah satu kegiatan pokok yang perlu dilakukan oleh

perusahaan baik itu perusahaan barang atau jasa dalam upaya untuk

mempertahankan kelangsungan hidup usahanya. Hal tersebut disebabkan karena

pemasaran salah satu kegiatan perusahaan, dimana secara langsung berhubungan

dengan konsumen. Maka kegiatan pemasaran dapat diartikan sebagai kegiatan

manusia yang berlangsung dalam kaitannya dalam pasar. Khotler (2001)

mengemukakan definisi pemasaran berarti bekerja dengan pasar sasaran untuk

mewujudkan pertukaran yang potensial dengan maksud memuaskan kebutuhan

7 Abdullah Bahmam, Fikih Ibadah Bergambar, penerjemah Supriadi Yosup

Boni,(Riyadh: Al-Homaidhi P.Press, 1434 H/2013M), h.286-287

Page 16: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

5

dan keinginan manusia. Sehingga dapat dikatakan bahwa keberhasilan pemasaran

merupakan kunci kesuksesan suatu perusahaan.8

PT. Adzikra merupakan salah satu biro perjalanan haji dan umroh. Dalam

rangka membantu melancarkan pelaksaan haji dan umroh di Indonesia. Dengan

latar belakang tersebut penulis tertarik untuk mengadakan penelitian lapangan di

PT. Adzikra dalam salah satu bentuk pemasaran. Dalam penelitian ini penulis

mengkaji sistem strategi bauran pemasaran PT. Adzikra. Penulis tertarik

menjadikan PT. Adzikra sebagai objek penelitian karena PT. Adzikra memiliki

strategi pemasaran yang unik menggunakan startegi bauran pemasaran dan

memiliki jumlah jamah yang cukup banyak. Untuk itu judul skripsi ini “Strategi

Bauran Pemasaran Umroh Dalam Meningkatkan Jumlah Jama’ah Pada PT.

Adzikra Fatmawati Jakarta Selatan “.

B. Pembatasan dan Perumusan Masalah

1. Pembatasan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah diurauikan oleh penulis,

agar skripsi ini lebih terarah, maka penulis membatasi masalah yang akan

dibahas hanya pada Strategi Bauran Pemasaran pada PT. Adzikra

2. Perumusan Masalah

Dan berdasarkan pembatasan masalah diatas dan penjelasan

masalah penelitian yang telah dikemukakan pada bagian latar belakang

masalah,maka penulis merumuskan masalah adalah:

8 http://Fauzijonhar4.blospot.com/2012/12/pengertian-pemasaran, diakses Pada Tanggal 7

juni 2017,1 Pukul 14.00 wib

Page 17: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

6

a. “Bagaimana Strategi Bauran Pemasaran pada PT. Adzikra ?”

b. “Apakah ada peningkatan jumlah jama’ah umroh pada PT.

Adzikra setelah menggunakan strategi bauran pemasaran?”

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian

1. Tujuan Penelitian

Berdasarkan pokok permasalahan di atas maka ada beberapa tujuan

yang ingin dicapai dari penelitian ini, yaitu:

a. Ingin mengetahui Strategi Bauran Pemasaran PT. Adzikra.

b. Untuk mengetahui apakah ada peningkatan jumlah jamaah pada PT.

Adzikra setelah menggunakan strategi bauran pemasaran.

2. Manfaat Penelitian :

a. Akademis, bertambah wawasan dan pengetahuan mengenai karya tulis

dan keilmuan manajemen pemasaran.

b. Praktis, Penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan kepada

PT Adzikra dalam usaha memberikan peningkatan pemasaran,

c. Mahasiswa, Hasil penelitian ini diharapkan menjadi sebuah usaha

dalam mengembangkan ilmu tentang bauran pemasaran dan menjadi

bahan literatur bagi pengembangan ilmu, serta memberikan masukan

bagi mahasiswa tentang pemasaran umroh,

Page 18: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

7

D. Metodologi Penelitian

1.Metode Penelitian

Metode yang digunakan dalam penelitian skripsi ini adalah metode

deskriptif analisis, yaitu menganalisa dan menguraikan data-data yang ada

untuk kemudian disimpulkan, yaitu penulis mendeskripsikan dalam skripsi

ini mengenai hal tersebut, sehingga dapat diketahui bagaimana strategi

bauran pemasaran PT, Adzikra.

2.Subjek dan Objek Penelitian

Adapun yang menjadi Subjek Penelitian adalah PT. Adzikra

Fatmawati Jakarta Selatan, sedangkan yang menjadi Objek adalah Strategi

Bauran Pemasaran PT.Adzikra dalam Meningkatkan Jumlah Jama’ah.

3. Sumber Data

Sumber data merupakan suatu hal yang sangat penting untuk

digunakan dalam penelitian guna menjelaskan riil atau tidaknya suatu

penelitian tersebut. Dalam hal ini penulis menggunakan beberapa data,

diantaranya:

a. Data Primer

Data Primer adalah data yang di dapat dari sumber pertama

baik dari individu atau perseorangan seperti dari hasil

wawancara atau hasil observasi yang biasa dilakukan oleh

Page 19: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

8

peneliti.9 Dalam penelitian ini peneliti melakukan penelitian

lnagsung dengan datang ketempat penelitian.

b. Data Sekunder

Data Sekunder adalah data Primer yang telah diolah lebih

lanjut dan disajikan baik oleh pihak pengumpul data primer

ataupun orang lain. Misalnya dalam penelitian ini adalah yang

berbentuk dokumen yaitu buku, brosur dan sumber informasi

lainnya yang dapat menunjang penilitian.

4. Tehnik Pengumpulan Data

a. Library research, yaitu dengan cara membaca buku-buku yang ada

hubungannya dengan masalah yang dibahas.

b. Feel research, yaitu penelitian lapangan dengan cara penelitian

langsung pada obyek penelitian, dengan teknik pengumpulan data

sebagai berikut :

1)Observasi, adalah pengamatan dan pencatatan suatu obyek dengan

sistematika fenomena yang diselidiki.10

yaitu penulis mengadakan

pengamatan langsung terhadap obyek penelitian melalui pemilihan

data, pencatatan dan sebagainya dengan maksud memperoleh

gambaran yang jelas mengenai kejadian atau peristiwa faktual yang

terjadi.

9 Husein Umar, Metode Penelitian Untuk Skripsi dan Tesis Bisnis, CET. 11 ( Jakarta:PT.

Raja Grafindo Persada, 2011), h.42 10

Sukandarrumidi,Metodologi Penelitian:Petunjuk Praktis Untuk Peneliti

Pemula,(Gadjah Mada University Press, Yogyakarta, cetakan ke 4, 2012),h.69

Page 20: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

9

2). Mencari data-data yang berkaitan dengan obyek penelitian melalui

wawancara ditujukan kepada pimpinan PT. Adzikra dan Tim

Pemasaran

5. Tehnik Analisis Data

Dalam menganalisis data penulis menggunakan metode deskriftif analisis,

yaitu suatu tehnik data dimana penulis terlebih dahulu menguraikan semua data

yang diperoleh dari hasil pengamatan secara sistematis lalu diklasifikasikan untuk

dianalisis sesuai dengan perumusan masalah dan tujuan penelitian, untuk

selanjutnya disajikan dalam bentuk laporan ilmiah.

E. Tinjauan Pustaka

Dari beberapa skripsi yang penulis baca, banyak pendapat yang harus

diperhatikan dan menjadi perbandingan selanjutnya, adapun setelah penulis

mengadakan suatu kajian kepustakaan, akhirnya penulis menemukan

beberapa skripsi yang membahas tentang manajemen dan pemasaran , dan

judul-judul skripsi tersebut adalah :

1. Budianto (109053000015), Strategi Pemasaran Produk Deposito

Mudharabah Muthalaqah Pada Bank BNI Syari’ah Cabang Fatmawati.

Dalam skripsi ini menjelaskan tenteng strategi pemasaran produk deposito

pada Bank BNI Syari’ah. Dalam skripsi ini membahas tentang bagaimana

Strategi Pemasaran Produk Deposito Mudharabah Muthalaqah sekarang ini.

Bagaimana hasil yang diperoleh nasabah penabung di BNI apakah lebih

besar atau lebih kecil. Persamaan denga Skripsi milik Budianto adalah sama

sama membahas Strategi Pemasaran, perbeadaannya adalah Subjek dan

Page 21: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

10

Objek yang di bahas. Skripsi Budianto membahas Produk Deposito

Mudharabah Muthalaqah Pada Bank BNI Syari’ah Cabang Fatmawati,

sedangkan Skripsi penulis membahas tentang Umroh Pada PT.Adzikra

Fatmawati Jakarta Selatan.

2.OJI (109053000006), Strategi Pemasaran Produk Gadai Emas Pada Bank

Syari’ah Mandiri Cabang Warung Buncit Mampang Jakata Selatan, pada

Skripsi ini membahas tentang strategi pemasaran produk gadai emas pada

Bank Syari’ah Mandiri. Dalam skripsi ini membahas tentang bagimana

startegi pemasaran, apakah pengaruh strategi pemasaran yang dilakukan oleh

Bank Syari’ah Mnadiri Cabang Warung Buncit terhadap jumlah nasabah.

Persamaan denga Skripsi milik Oji adalah sama-sama membahas Strategi

Pemasaran, perbeadaannya adalah Subjek dan Objek yang di bahas. Skripsi

OJI membahas Produk Gadai Emas Pada Bank Syari’ah Mandiri Cabang

Warung Buncit Mampang Jakata Selatan, sedangkan Skripsi penulis

membahas tentang Umroh Pada PT.Adzikra Fatmawati Jakarta Selatan.

Jadi kesimpulan dan perbedaan skripsi penulis, dengan skripsi yang telah

ada yaitu dari segi pembahasan materinya, objek dan subjek penelitiannya. Disini

penulis menguraikan tentang Strategi Bauran Pemasaran Umroh dalam

Meningkatkan Jumlah Jama’ah pada PT. Adzikra Fatmawati Jakarta Selatan.

F. Waktu dan Tempat Penelitian

1.Waktu

Waktu penelit penulis akan dilaksanakan pada bulan Juni 2017

sampai Juli 2017

Page 22: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

11

2.Tempat penelitian

Penulis melakukan penelitian di biro perjalanan Haji dan Umroh

PT.Adzikra Fatmawati Jakarta Selatan yang beralamat di Pusat Niaga Duta

Mas Fatmawati blok C2 No.11-12 jl. RS Fatmawati No.39 Jakarta Selatan.

G. Sistematika Penulisan.

Untuk memudahkan dalam penulisan, skripsi ini dibagi menjadi 5 bab

yang masing-masing memiliki sub-sub bab dengan penyusunan sebagai

berikut:

BAB I: PENDAHULUAN

Merupakan bab pendahuluan, dalam bab ini penulis

menggambarkan secara umum tentang intisari keseluruhan skripsi

ini yang meliputi : latar belakang masalah, pembatasan dan

perumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian, metode

penelitian, dan sistematika penulisan.

BAB II: TINJAUAN TEORITIS

Merupakan kerangka pemikiran teoritis yang didalamnya

menjelaskan dan menegaskan pengertian dari startegi pemsaran

produk umroh, startegi bauran pemasaran, dan langkah langkah

strategi pemasaran.

BAB III: GAMBARAN UMUM BIRO PERJALANAN PT. Adzikra

Berisi gambaran umum tentang biro perjalanan haji dan umrah PT.

Adzikra. Sejarah berdiri dan perkembangan PT. Adzikra. status dan

kedudukan PT. Adzikra, dasar dan tujuan PT.Adzikra, struktur

Page 23: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

12

organisasi PT. Adzikra serta sekilas pelayanan yang diberikan

PT.Adzikra kepada jamaahnya dan produk yang ditawarkan PT.

Adzikra.

BAB IV: ANALISIS STRATEGI BAURAN PEMASARAN PT.

Adzikra

Membahas tentang penerapan Strategi bauran pemasaran yang

diterapkan pada PT. Adzikra yaitu perencanaan yang

didalamnya terdiri dari strategi pemasaran PT. Adzikra

berdasarkan bauran pemasaran, target perolehan jama’ah

PT.Adzikra, peningkatan atau penurunan jumlah jama’ah pada

PT. Adzikra.

BAB V: PENUTUP

Penutup yang terdiri dari kesimpulan dan saran

Page 24: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

13

BAB II

TINJAUAN TEORITIS

A. Strategi Pemasaran

1. Pengertian Strategi

Istilah strategi berasal dari bahasa Yunani, strategeta ( stratus =

militer, dan ag = memimpin) , artinya seni atau ilmu untuk menjadi

seorang jendral. Konsep ini sesuai dengan sesuai pada zaman dahulu yang

sering diwarnai perang, di mana jendral dibutuhkan untuk memimpin

suatu angkatan perang agar selalu memenangkan perang.1 Dalam kamus

Besar Bahasa Indonesia disebutkan bahwa istilah strategi adalah “suatu

ilmu untuk menggunakan sumberdaya-sumberdaya untuk melaksanakan

kebijaksanaan kebijakan tertentu.2

Fredy Rangkuti mengutip pendapat Chandeler strategi merupakan

alat untuk mencapai tujuan perusahaan dalam kaitannya dengan tujuan

jangka panjang, program tindak lanjut, serta prioitas alokasi sumber daya .

Hamel dan prahalad strategi merupakan tindakan yang bersifat incremental

(senantiasa meningkat) dan terus menerus dan dilakukan berdasarkan

sudut pandang tentang apa yang diharapkan oleh para pelanggan dimasa

depan. Dengan demikian perancanaan strategi hampir selalu dimulai dari

“apa yang dapat terjadi” bukan dimulai dengan “apa yang terjadi”.

1 Hendrawa Supaktino, Advenced Strategic Managemen: Back to Basic Approach,

(Jakarta:PT.Grafindo Utama, 2003)h.19 2 Tim Penyusun Departemen Pendidikan dan Kebudayaan RI, Kamus Besar Bahasa

Indonesia, (Jakarta: Balai Pustaka, 1997), h.199

Page 25: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

14

Terjadinya kecepatan inovasi pasar baru dan perubahan pola konsumen

memerlukan kompetensi inti (core competences). Perusahaan perlu

mencari kompetensi dalam bisnis yang dilakukan.3

Strategi perusahaan itu harus dirancang dengan cermat, lengkap dan

bersifat antisipatif didasarkan pertimbangan yang matang tentang situasi

lingkungan yang dihadapi perusahaan, selain itu strategi yang dibuat akan

dilaksanakan untuk menyongsong tahun tahun yang akan datang, yaitu

situasi yang penuh dengan ketidak pastian, sehingga jika kurang cermat

tidak tertutup kemungkinan tidak dapat mencapai sasaran yang diharapkan

atau mencapai sasaran, tetapi kurang optimal. Jika ini terjadi berarti

perusahaan kalah bersaing dalam lingkungan usahanya atau lemah dalam

menghadapi ancaman lingkungan usahanya. Pertimbangan ini yang

dijadikan dasar oleh David, Fred.R dalam penyusunan model startegi

manajemen yang lengkap. Proses dapat dibagi kedalam enam tahapan,

yaitu :

a. Tahap perumusan tujuan strategi perusahaan

b. Tahap mendeteksi dan analisis atau melakukan audit lingkungan usaha

c. Tahap mempertimbangkan alternatif strategi perusahaan

d. Tahap memproses pilihan strategi perusahaan

e. Tahap menyiapkan segala sesuatu yang berhubungan dengan

pelaksaan dari strategi perusahaan yang sudah dipilih.

3 Freddy Rangkuti, Analisis SWOT Tehnik Membedah Kasus Bisnis Reorientasi, Konsep,

Perancanaan Strategis Untuk Menghadapi Abad 2.,(Jakarta: PT.Gramedia Pustaka Utama,1997).

Cetakan ke 14,h.3.

Page 26: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

15

f. Tahap menyiapkan segala sesuatu yang berhubungan dengan proses

evaluasi strategi perusahaan.

Keenam tahapan ini harus dilakukan secara berurutan dan dilakukan

dengan cermat dan jika pada setiap tahap selesai baru melangkah

keberikutnya, jika dipandang perlu ada perbaikan maka proses dapat

dihentikan dan dapat kembali lagi dari awal.4

2. Pengertian Pemasaran.

Pemasaran merupakan ujung tombak perusahaan. Dalam dunia

persaingan yang semakin ketat, perusahaan dituntut agar tetap bertahan

dan berkembang. Oleh karena itu seorang pemasar dituntut untuk

memahami permasalahan pokok dibidangnya dan menyusun strategi agar

dapat mencapai tujuan perusahaan.berikut ini beberapa pengertian

mengenai pemasaran.

Danang Sunyoto mengutip pendapat William J. Stanton marketing

is total system business designed to plan, price, promote and distribute

want satisfying product to target market to achieve organizational

objective. (pemasaran adalah suatu system total dari kegiatan bisnis yang

dirancang untuk merencanakan, menentukan harga, promosi dan

mendistribusikan barang-barang yang dapat memuaskan keinginan dan

mencapai pasar sasaran serta tujuan perusahaan).5

4 Iban sofyan, Manajemen Strategi,( Yogyakarta : Graha Ilmu,2015), h.8

5 Danang Sunyoto, Dasar-Dasar Manajemen Pemasaran (Yogyakarta:CAPS,2012)h.18

Page 27: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

16

Philip Kotler dan Amstrong mendefinisikan pemasaran adalah

suatu proses sosial dan manajerial di mana pribadi dan organisasi

memperoleh apa yang mereka butuhkan dan inginkan melalui penciptaan

dan pertukaran nilai dengan yang lain. Dalam konteks bisnis yang lebih

sempit, pemasaran mencakup menciptakan hubungan pertukaran muatan

nilai dengan pelanggan yang menguntungkan.6

Danang Sunyoto mengutip pendapat Basu Swasta DH, pemasaran

adalah system keseluruhan dari kegitaan usaha yang ditujukan untuk

merencanakan, menentukan harga, mempromosikan dan mendistribusikan

barang jasa,ide kepada pasar sasaran agar dapat mencapai tujuan

organisasi,sedangkan menjual adalah ilmu dan seni mempengaruhi pribadi

yang dilakukan oleh penjual untuk mengajak oranglain agar bersedia

membeli barang atau jasa yang ditawarkan.7

Jelaslah bahwa pemasaran telah didefinisikan berbagai cara oleh

para penulis dan definisi tersebut tidak bersifat konstan, melainkan

mengalami perubahan sesuai dengan perkembangan dan evolusi itu

sendiri.

Pengertian ketiga penulis diatas mengandung beberapa

kesimpulan, yaitu:

a. Pemasaran adalah kegiatan manusia yang bertujuan untuk memuaskan

kebutuhan dan keinginan langganan melalui proses pertukaran dan pihak

pihak yang berkepentingan dengan perusahaan.

6 Kotler dan Amstrong, Prinsip-Prinsip Pemasaran. Penerjemah Damos Sihombing, (

Jakarta: Erlangga, 2006), Edisi Ke-12, Jilid 1h.6 7 Danang Sunyoto, Dasar-Dasar Manajemen Pemasaran, h.18

Page 28: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

17

b. Pemasaran adalah kegiatan perusahaan dalam membuat rencana,

menentukan harga,promosi serta mendistribusikan barang dan jasa.

c. Pemasaran berorientasi pada langganan yang ada dan potensial.

d. Pemasaran tidak hanya bertujuan memuaskan kepentingan langganan saja

akan tetapi juga memperhatikan semua kepentingan pihak-pihak yang

terlibat didalamnya,seperti kesejahteraan social karyawan, kepentingan

masyarakat sekitarnya,kepentingan para pemegang saham, pencemaran

lingkungan dan lain-lain.

e. Program pemasaran itu dimulai dengan sebuah ide tentang produk baru

(barang,jasa,ide pribadi atau tempat) dan tidak berhenti sampai keinginan

konsumen benar-benar terpuaskan.8

Pemasaran adalah suatu proses sosial dan manajerial dimana individu

dan kelompok mendapatkan apa yang mereka butuhkan dan inginkan melalui

penciptaan, penawaran dan pertukaran segala sesuatu yang bernilai (product of

value) dengan orang atau kelompok lain. 9

Pemasaran merupakan faktor terpenting dalam sebuah kegiatan bisnis,

pemasaran merupakan sistem yang menyangkut keseluruhan yang terdapat

dalam bisnis seperti perencanaan, penentuan harga, distribusi dan promosi

yang dilakukan oleh perusahaan tersebut dalam menjalankan bisnisnya

menjual barang ataupun jasa.

8Danang Sunyoto, Dasar-Dasar Manajemen Pemasaran,h.19

9 Indo Yama Nasarudin dan Hemmy Fauzan, Pengantar Bisnis dan Manajemen,( Jakarta:

UIN Press, 2006), h..89

Page 29: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

18

3. Pengertian Strategi Pemasaran.

Ismail Yusanto mengutip pendapat Bygrave mendefinisikan

strategi pemasaran sebagai kumpulan petunjukdan kebijakan yang

digunakan secara efektif untuk mencocokkan program pemasaran (produk,

harga, promosi dan distribusi) dengan peluang pasar guna mencapai

sasaran usaha. Dalam bahasa yang sederhana, suatu strategi pemasaran

pada dasarnya menunjukan bagaimana sasaran pemasaran dapat dicapai.10

Strategi Pemasaran merupakan rencana yang menyeluruh, terpadu

dan menyatu dibidang pemasaran, yang memberikan tentang kegiatan

yang akan dijalankan untuk dapat tercapainya tujuan pemasaran. Dengan

kata lain, startegi pemasaran adalah serangakaian tujuan dan sasaran,

kebijakan dan aturan yang memberi arah kepada usaha-usaha pemasaran

perusahaan dari waktu ke waktu, pada masing-masing tingkatan dan acuan

serta alokasinya, terutama sebagai tanggapan perusahaan dalam

menghadapi lingkungan dan keadaan persaingan yang selalu berubah.11

Strategi Pemasaran merupakan cara untuk mencapai tujuan dari

sebuah perusahaan. Strategi pemasaran merupakan rencana yang

menyeluruh untuk mengatur kegiatan perusahaan dalam melakukan

pemasaran guna mencapai target yang telah ditentukan.

10

Ismail Yusanto dan M. Karebet Widjayakusuma, Menggas Bisnis Islam, (Jakarta:

GIP,2002),h.169. 11

Soffjan Assauri, Manajemen Pemasaran, Dasar, Konsep Dan Strategi, ( Jakarta: PT.

Raja Grafindo, 2004), cet Ke-7, h. 144

Page 30: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

19

4. Tugas-tugas pemasaran berdasarkan bentuk permintaan

Adapun tugas-tugas pemasaran berdasarkan bentuk permintaan yaitu :12

a. permintaan negative (negative demand)

Pasar berada dalam keadaan permintaan negative artinya sebagian

besar pasar tersebut tidak menyukai produk bahkan mungkin bersedia

membayar untuk menghapus produk itu.tugas pemasaran adalah

menganalisis mengapa pasar tidak menyukai produk tersebut.

b. Tidak ada permintaan (no demand)

Para konsumen tidak tertarik atau tidak mengacuhkan produk.tugas

pemasaran adalah menemukan cara bagaimana menghubungkan

produk dengan kebutuhan dan keinginan seseorang.

c. Permintaan terpendam (latent demand)

Para konsumen mempunyai kebutuhan yang kuat yang tidak dapat

dipuaskan oleh produk yang telah ada. Misalnya terhadap rokok.

Tugas pemasaran adalah mengukur besarnya besarnya pasar potensial

ini dan mengembangkan barang dan jasa yang akan memuaskan

permintaan ini.

d. Permintaan yang menurun (falling demand)

Permintaan mengalami naik turun.maka pada saat menurun, tugas

pemasaran menganalisis sebab-sebab penurunan permintaan dan

menentukan bagaimana caranya merangsang permintaan konsumen

kembali.

12

Danang Sunyoto, Dasar-Dasar Manajemen Pemasaran , h. 23.

Page 31: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

20

e. Permintaan yang tak beraturan (irregular demand)

Permintaan barang atau jasa itu kadang-kadang berubah-ubah

menurut musim, sehingga menyulitkan bagi perusahaan dalam

mengatur produksinya. Tugas pemasaran adalah menyelaraskan

permintaan, artinya menemukan cara untuk mengubah pola waktu

permintaan melalui penetapan harga yang fleksibel, promosi dan lain-

lain.

f. Permintaan penuh(full demand)

Bilamana perusahaan merasa puas dengan volume penjualan yang

dicapai.tugas pemasaran adalah mempertahankan permintaan

meningkatkan mutunya secara terus menerus.

g. Permintaan yang tidak sehat (unwholesome demand)

Banyak orang mendorong permintaan terhadap produk-produk

yang rusak (obat bius,dan lain-lain). Tugas pemasaran adalah berusaha

meningkatkan orang untuk tidak melakukan permintaan.

h. Permintaan yang berlebihan (overfull demand)

Sering terjadi permintaan terlalu banyak dan tidak sesuai dengan

jumlah yang tersedia dan biasa diproduksi perusahaan.tugas pemasaran

adalah mengurangi pemasaran (demarketing) artinya mengurangi

promosi dan pelayanan.13

13

Danang Sunyoto, Dasar-Dasar Manajemen Pemasaran , h. 24.

Page 32: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

21

5. Fungsi Pemasaran.

Tujuan pemasaran adalah mengarahkan barang barang dan jasa

ketangan konsumen. Untuk itu diperlukan kegiatan-kegiatan tertentu.

Berbagai jenis kegiatan dan proses yang diperlukan karena spesialisasinya

di dalam pemasaran itu disebut fungsi-fungsi pemasaran. Danang Sunyoto

mengutip pendapat Suhardi sigit fungsi-fungsi pemasaran dapat

digolongkan sebagai berikut:

a. Fungsi pertukaran

Fungsi pemasaran jenis pertukaran meliputi:

1). Pembelian yang dimaksud pembelian (buying) ialah proses

atau kegiatan yang mendorong untuk mencari penjual.

Kegiatan ini merupakan timbal balik daripada selling

(penjualan), oleh karena itu perlu dimengerti proses atau

kegiatan apa yang mengakibatkan atau mendorong untuk

melakukan pembelian.14

2).Penjualan atau selling adalah refleksi daripada pembelian,

merupakan lawan daripada pembelian. Pembelian tidak akan

terjadi tanpa penjualan, penjualan tidak ada tanpa pembelian.di

dalam pembelian dan penjualan itu terjadi saling mendekati,

melakukan tawar menawar, berunding, membentuk harga dan

penyerahan hak pemilikan.

b. Fungsi penyediaan fisik.

14

Danang Sunyoto, Dasar-Dasar Managemen Pemasaran, h.36

Page 33: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

22

Fungsi pemasaran jenis penyediaan fisik meliputi:

1). Transportasi adalah kegiatan atau proses pemindahan

barang dari tempat yang satu ketempat yang lain. Proses ini

menciptakan kegunaan tempat (place utility). Dalam kegiatan dan

proses pemindahan ini dipersoalkan bagaimana caranya, apakah

menggunakan mobil, pesawat, truk, kereta api, kapal laut atau

dibawa perseorangan dan lain sebagainya. Bagaimana cara-cara

memuat dan membongkarnya, dibungkus atau tidak dibungkus dan

sebagainya.

2). Pergudangan (storage) Fungsi pemasaran jenis ini

melakukan kegiatan penyimpanan barang sejak selesai diproduksi

atau dibeli sampai saat dipakai atau dijual di masa yang akan

datang. Pergudangan menciptakan kegunaan waktu (time utility),

dan dapat terjadi dimana mana juga sepanjang arus antara produsen

dan konsumen. Jadi dapat dilakukan oleh konsumen, perantara,

konsumen sendiri dan lainnya.

c. Fungsi fasilitas

Fungsi pemasaran jenis fasilitas meliputi Standarisasi Jika barang-

barang atau jasa-jasa berpindah waktu atau berpindah pemilik, umumnya

diperlukan ketentuan-ketentuan tertentu.15

15

Danang Sunyoto, Dasar-Dasar Managemen Pemasaran, h.38

Page 34: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

23

6. Segmentasi Pasar

Segmentasi pasar adalah suatu cara untuk membedakan pasar menurut

golongan pembeli, kebutuhan pemakai, motif, prilaku, dan kebiasaan

pembelian, cara penggunaan produk,dan tujuan pembelian produk tersebut.16

Danang Sunyoto mengutip pendapat Kotler, segmentasi pasar yaitu usaha

pemisahan pasar pada kelompok-kelompok pembeli menurut jenis-jenis

produk tertentu dan yang memerlukan bauran pemasaran tersendiri.17

Perusahaan menetapkan berbagai cara yang berbeda dalam

memisahkan pasar. Berikut ini segmentasi pasar berdasarkan geografi perlu

membagi pasar kedalam unit-unit geografi, demografi, psikografi dan

behavioristic.

b. Segmentasi pasar geografi.

Segmentasi pasar berdasarkan geografi yang berbeda

seperti negara, negara bagian, provinsi, wilayah, daerah, kota,

desa.

c. Segmentasi pasar demografi.

Pembagian pasar kedalam kelompok-kelompok

berdasarkan variable-variabel demografi seperti usia, jenis

kelamin, jumlah penduduk, jumlah keluarga, pendapatan,

pekerjaan, jenjang pendidikan, kewarganegaraan.

16

Soffjan Assauri, Manajemen Pemasaran, Dasar, Konsep Dan Strategi, h. 144 17

Danang Sunyoto, Dasar-Dasar Managemen Pemasaran, h.57

Page 35: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

24

d. Segmentasi pasar psikografi.

Para pembeli dibagi kedalam kelompok yang berbeda-beda

berdasarkan kelas social, gaya hidup dan ciri-ciri kepribadian.

e. Segmentasi pasar behavioristic.

Dalam segmentasi behavioristic (perilaku) para konsumen

dibagi kedalam kelompok-kelompok berdasarkan pengetahuan,

sikap, penggunaan atau tanggapan mereka terhadap sebuah

produk.18

B. Bauran Pemasaran.

Bauran pemasaran adalah kegiatan pemasaran yang terpadu dan

saling menunjang satu sama lain. Keberhasilan perusahaan dibidang

pemasaran didukung oleh keberhasilan dalam memilih produk yang tepat,

harga yang layak, saluran distribusi yang baik, dan promosi yang efektif.19

1. Produk

Kotler dan Amstrong mendefinisikan produk adalah segala sesuatu

yang dapat ditawarkan kepada pasar agar menarik perhatian, akuisisi

penggunaan, atau konsumsi yang dapat memuaskan suatu keingan atau

kebutuhan.20

Danang Sunyoto mengutip pendapat William J.Stanton. Ada

dua arti mengenai produk. Dalam arti sempit: a product is a set of tangible

physical attributes assenabled in an identifiable form (sebuah produk

adalah sekelompok atribut fisik nyata yang terakit dalm sebuah bentuk

18

Danang Sunyoto, Dasar-Dasar Managemen Pemasaran, h.60. 19

M.Fuad dkk, Pengantar Bisnis,(Jakarta: PT.Gramedia Pustaka Utama,2001),h.128. 20

Kotler dan Amstrong, Prinsip-Prinsip Pemasaran., h.266

Page 36: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

25

yang dapat diidentifikasikan). Dalam arti luas: a product is a set of

tangible and tangible attributes, including packaging, color, price, quality,

and brand, plus the service and reputation of the seller (sebuah produk

adalah sekelompok atribut nyata dan tidak nyata, didalamnya masuk

kemasan, warna, harga, mutu dan merek ditambah dengan pelayanan dan

reputasi penjual)21

Dengan kata lain produk adalah segala sesuatu yang dapat

ditawarkan kepada pasar untuk mendapatkan perhatian, dibeli,

dipergunakan, atau dikonsumsi dan dapat memuaskan keinginan dan

kebutuhan.22

2. Harga

Dalam menetapkan harga pada sebuah produk perusahaan

mengikuti prosedur enam langkah

a. Perusahaan dengan hati-hati menyusun tujuan-tujuan

pemasarannya, misalnya mempertahankan hidup,

meningkatkan laba saat itu, ingin menenangkan bagian pasar

atau kualitas produk.

b. Perusahaan menentukan kurva permintaan yang

memperlihatkan kemungkinan jumlah produk yang akan terjual

per periode, pada tingkat-tingkat harga alternative. Permintaan

21

Danang sunyoto, Dasar-Dasar Managemen Pemasaran, h. 68. 22

Nana Herdiana Abdurrahman, Manajemen Strategi Pemasaran, (Bandung : CV

Pustaka Setia 2015),h.71.

Page 37: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

26

yang semakin tidak elastis, semakin tinggi pula harga yang

dapat ditetapkan oleh perusahaan.

c. Perusahaan memperkirakan bagaimana biaya akan bervariasi

pada tingkat produksi yang berbeda-beda.

d. Perusahaan mengamati harga-harga para pesaing sebagai dasar

untuk menetapkan harga mereka sendiri.

e. Perusahaan memilih salah satu dari metode penetapan harga

terdiri dari penetapan harga biaya plus, analisis pulang pokok

dan penetapan laba sasaran, penetapan harga nilai yang

diperoleh, penetapan harga yang sesuai dengan laju

perkembangan dan penetapan harga dalam sampul tertutup.

f. Perusahaan memilih harga final, menyatakannya dalam cara

psikologis yang paling efektif dan mengeceknya untuk

meyakinkan bahwa harga tersebut sesuai dengan kebijakan

penetapan harga perusahaan serta sesuai pula dengan para

penyalur, grosir, wiraniaga perusahaan, pesaing, pemasok dan

pemerintah.23

Kebijakan harga ini menyangkut pula penetapan jumlah potongan dan

sebagainya yang berhubungan dengan harga. Dasar penetapan harga adalah

atas dasar persaingan ketat. Dalam hal ini ketika menetapkan harga

23

Danang sunyoto, Dasar-Dasar Managemen Pemasaran,h.131-132

Page 38: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

27

disesuaikan menurut kebutuhan perusahaan dalam hal persaingan dengan

perusahaan lain yang merupakan pesaing-pesaingnya.24

3. Promosi

Beberapa pengertian mengenai promosi oleh pakar dibidangnya yang

dikutip oleh Danang Sunyoto dalam bukunya Dasar Dasar Management

Pemasaran sebagai berikut:25

a. Menurut A.Hamdani Promosi merupakan salah satu variable dalam

bauran pemasaran yang sangat penting dilaksanakan oleh

perusahaan dalam memasarkan produk. Kegiatan promosi bukan

saja berfungsi sebagai alat komunikasi antara perusahaan dengan

konsumen, melainkan juga sebagai alat untuk mempenaruhi

konsumen dalam kegiatan pembelian atau pengunaan produk

sesuai dengan kebutuhan dan keinginannya.

b. Menurut Indriyo gitosudarmo Promosi adalah merupakan kegiatan

yang ditujukan untuk mempengaruhi konsumen agar mereka dapat

menjadi kenal akan produk yang ditawarkan oleh perusahaan

kepada mereka dan kemudian mereka menjadi senang lalu

membeli produk tersebut. Adapun alat-alat yang dapat

dipergunakan untuk mempromosikan suatu produk dapat dipilih

beberapa cara, yaitu iklan, promosi penjualan,publisitas,personal

selling yang disebut bauran promosi.

24

Indriyo Gito Sudarmo, Manajemen Pemasaran (Yogyakarta: BPFE,1994), Edisi Ke-

1,h.119. 25

Danang sunyoto, Dasar-Dasar Managemen Pemasaran,h. 155

Page 39: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

28

Dalam promosi terdapat komunikasi yang harus dibangun oleh

pihak produsen kepada para konsumennya, apalagi dengan para

pelanggan setianya. Sebab dengan membangun komunikasi yang baik

dan jelas, akan memberikan pengaruh positif antara kedua belah pihak

dalam rangka membangun saling percaya, tanpa ada rasa curiga satu

sama lain.

4. Distribusi / Tempat

Termasuk aktifitas perusahaan untuk membuat produk tersedia

bagi konsumen dan sasaran. Keputusan mengenai tempat sangat penting

agar konsumen dapat memperoleh produk yang dibutuhkan tepat pada saat

dibutuhkan.

Distribusi dapat memegang peranan penting dalam menjaga

kepuasan pelanggan dalam beberapa hal meskipun tidak terdapat

perbedaan harga dan produk. Jika anda ingin memesan kembali jenis

barang karena barang tersebut rusak dalam perjalanan anda harus pergi ke

kota lain untuk membeli barang tersebut maka masalah distribusi telah

mengikis atau mengurangi kepuasan anda.26

C. Umrah.

1. Pengertian Umroh

Pengertian Umrah secara bahasa adalah ziarah artinya berkunjung

dan qashdu yang berarti maksud, tujuan, niat dan juga sengaja. Yaitu

26

Tony Wijaya, Manajemen Kualitas Jasa, (Jakarta: PT. Indeks 2011) h.33

Page 40: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

29

menyengaja mengunjungi Baitul Haram untuk thawaf, sa‟i. sedangkan

menurut Syariat berkunjung ke Baitullah (Ka‟bah) untuk melaksanakan

ibadah ihram di Miqat, thawaf, Sa‟I, dan bercukur.27

Maksud dari umrah

adalah datang kebaitullah untuk melaksanakan ibadah umrah dengan

syarat-syarat yang telah ditentukan. Dalam buku Bimbingan Manasik Haji

Departemen Agama RI Umroh ialah berkunjung ke Baitullah untuk

melakukan thawaf, sa‟i dan bercukur demi mengharap ridho Allah.28

Pergi

ke tanah suci pada hakikatnya adalah berziarah. Makna berziarah adalah

mengunjungi, artinya tidak sekedar mengunjungi kuburan seperti layaknya

pengertian di tanah air. Ketika menjalani ibadah Haji atau Umroh kita

akan mengunjungi tempat-tempat bersejarah bagi umat Islam di Tanah

Arab.29

2. Rukun Umroh

Rukun umrah ada lima,yaitu :30

a. Ihram.

Ihram adalah berniat mengerjakan ibadah haji atau umrah, ditandai

dengan mengenakan pakaian ihram yang berwarna putih dan

membaca „labbaikaallahummma hajjan „ (bagi yang haji) dan

membaca „labbaika allahumma ‘umratan (bagi yang berniat umrah).

27

Gus Arifin, Ensiklopedia fiqih Haji & umrah, (Jakarta:PT.Alex media

komputindo,2014), h.578 28

Departemen Agama RI, Bimbingan Manasik Haji, (Jakarta : Departemen Agama

2003), h. 3 29

Miftah Faridl, Antar Aku ke Tanah Suci, (Jakarta: Gema Insani, 2007), h. 111 30

Abdurachman Rochimi, Segala Hal Tentang Haji dan Umrah, (Jakarta: Erlangga, tt),

h.32-38

Page 41: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

30

Ibadah haji dan umrah harus diawali dengan ihram. Bila dengan

sengaja Jemaah melewati miqat tanpa berihram, maka dia harus

kembali kesalah satu miqat untuk berihram. Apabila Jemaah telah

berihram, maka sejak saat itu berlaku semua larangan ihram sampai

tahallul (memotong rambut).

b. Thawaf.

Thawaf (mengelilingi ka‟bah) wajib dilaksanakan bagi semua

orang yang melaksanakan haji dan umrah. Berputar mengelilingi

ka‟bah dilakukan secara berlawanan dengan arah jarum jam, yaitu dari

kanan kekiri yang diawali dari hajar aswad dan diakhiri dihajar aswad

pula.

c. Sa‟i.

Sa‟i adalah berlari-lari kecil antara bukit shafa dan bukit marwah

sebanyak tujuh kali (dari shafa ke marwah dihitung satu kali ). Waktu

pelaksanaannya adalah setelah thawaf.

d. Tahallul( memotong rambut )

Tahallul ialah mencukur rambut atau memotong rambut minimal

tiga helai bagi yang melaksanakan ibadah haji. Tahallul dilakukan

setelah melontar jumrah aqabah pada tanggal 10 dzulhijjah, disebut

pula dengan tahallul awal. Setelah Jemaah melakukan tahallul awal ini,

larangan-larangan ihram kembali dibolehkan, kecuali bersenggama.

Sedangkan tahallul tsani dialkukan setelah tawaf ifadhah dan sa‟I.

Page 42: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

31

Adapun bagi yang melakukan ibadah umrah, tahallul dilaksanakan

sesudah sa‟i, tepatnya dibukit marwah pada putaran ketujuh.31

e. Tertib

3. Wajib umrah

Wajib umrah ada dua,yaitu berihram dari miqat dan menghindari

semua larangan-larangan Ihram. Pada dasarnya sama dengan wajib Haji

menurut tiap-tiap mazhab kecuali wukuf, mabit dan melontar jumroh

karena halini hanya ada dalam Haji. Menurut Ulama Hanafiyah wajib

Umroh ada dua, yaitu Sa‟i dan mencukur rambut. Menurut Malikiyah

wajib Umroh tidak memakai pakaian berjahit dan menutup kepala bagi

laki-laki dan talbiyah. Menurut Hanbali ada dua yaitu, ihram dari Miqat

dan bercukur memotong rambut. 32

4. Sunah umrah

Berikut hal-hal yang disunahkan kepada jamaah umrah.

a. Mandi sunnah sebelum berihram

b. Shalat sunnah ihram sebanyak dua rakaat.

c. Membaca talbiyah, shalawat nabi, dan doa.

d. Mencium hajar aswad

e. Shalat Sunnah di maqam Ibrahim

f. Shalat Sunnah di hijr ismail

31

Abdurachman Rochimi, Segala Hal Tentang Haji dan Umrah, h. 42 32

Suparman Usman, Manasik Haji dalam Pandangan Madzhab, (Serang: MUI Provisi

Banten, 2008), h.26

Page 43: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

32

g. Berdoa dimultazam

h. Minum air zamzam.33

5. Syarat umrah

Syarat sah umrah ada lima, yaitu:

a. Islam

b. Berakal

c. Baligh (tamyiz)

d. Berihram dari miqat makani

e. Memenuhi seluruh rukun umrah.34

D. Pengertian Jamaah

Dalam kamus besar bahasa indonesia Je-ma-ah adalah kumpulan

atau rombongan orang beribadah.35

Secara bahasa jamaah berasal dari

kata bahasa Arab yang memiliki arti berkumpul. Misalnya jamaah pasar

berarti perkumpulan orang yang ada di pasar. Jamaah menurut istilah

dapat diartikan sebagai pelaksaan ibadah secara bersama sama yang

dipimpin oleh seorang imam. Misalnya jamaah sholat, jmaah Haji, dan

Jamaah Umroh.36

Jamaah adalah sekumpulan orang yang melakukan

kegiatan bersama dan memiliki tujuan bersama. Contohnya jamaah umroh,

33

Abdurachman Rochimi, Segala Hal Tentang Haji dan Umrah, h. 32 34

Abdurachman Rochimi, Segala Hal Tentang Haji dan Umrah, h. 32

35

http://kbbi.web.id/jemaah.html diakses Pada Tanggal 22 Agustus 2017, Pukul 20:09

WIB 36

https://id.m.wikipedia.org/wiki/jamaah diakses Pada Tanggal 22 Agustus 2017, Pukul

20:20 WIB

Page 44: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

33

Jamaah Umroh merupakan sekumpulan orang yang ingin menunaikan

ibadah umroh ke tanah suci yang dipimping oleh seseorang ustadz untuk

membimbing ibadah umroh selama di Mekkah.

Page 45: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

34

BAB III

TINJAUAN UMUM TRAVEL HAJI DANUMROH PT. ADZIKRA

A. Sejarah berdirinya PT.Adzikra

Penduduk indonesia yang mayoritas bergama islam, setiap tahunnya

ratusan rakyat indonesia melaksanakan ibadah Haji. Dan dengan adanya

batas kuota yang diberikan oleh kerajaan Saudi Arabia serta tingginya

jumlah calon jama’ah haji yang terdaftar maka terjadilah daftar tunggu.

Setiap bulannya ribuan masyarakat indonesia melaksanakan ibadah

Umroh. Daerah di Indonesia memiliki daftar tunggu yang relatif lama.

Dalam proses masa tunggu tersebut masyarakat Indonesia dapat

melaksanakan ibadah umroh. Banyak perusahaan yang menyediakan

pelayanan ibadah Haji dan Umroh.

PT.Adzikra merupakan salah satu perusahaan jasa yang melayani

kebutuhan jamaah haji dan umroh. Adzikra Umrah Haji, sebuah biro

perjalan haji dan Umroh resmi, terus berupaya memberi perjalanan terbaik

dalam mendampingi para tamu Allah dan RosulNya. Dengan filosofi

“Ibadah Anda Ibadah Kami” semoga Allah SWT. Meridhai ibadah anda,

sekaligus kami. 1

Didirikan pada tanggal 26 februari 2003 oleh Bapak. Ir.

Ahmaddin Ahmad bersama Ibu Susi Salamah sebagai komisaris

1 Tim Adzikra, Company profile, ( Jakarta: PT.ADzikra 2016),h.4

Page 46: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

35

PT.Adzikra.2 Dalam 13 tahun lebih melayani perjalan umroh dan haji.

Adzikra konsisten memberangkatkan rata-rata 4 sampai 5 kali

rombongan umroh dalam tiap bulannya. Baik umroh reguler, umroh

mawaddah, umroh by request, umroh ramadhan dan juga umroh

unggulan lainnya.3

Pada awalnya Adzikra adalah divisi haji dan umroh dari

PT.Andiarta Dewata Wisata yang berdiri sejak tahun 1997. Adzikra

haji dan umroh didirikan pada tanggal 26 februari 2003 berdasarkan

Akta Notaris Hajjah Huriah Sadeli No.6 dan ijin penyelanggaran

umroh No. D/38/2012 dan Hajji No. D/236/2014.4 Perkembangan

Adzikra cukup pesat, serta semakin dikenal oleh seluruh masyarakat

Indonesia. Adanya Ustadz Arifin Ilham sebagai Pembimbing Ibadah

umroh dan menjadi icon dalam perusahaan PT.Adzikra. Ustadz Arifin

Ilham sendiri memiliki majelis yang bernamakan Azzikra bertempat di

Sentul Bogor. PT.Adzikra memiliki nama yang sama dengan majlis

yang dipimpin oleh Ustadz Arifin Ilham. Banyak masyarakat yang

mengira PT. Adzikra dimiliki oleh Ustadz Arifin Ilham. Keterlibatan

Ustadz Arifin Ilham hanya sebagai Pembimbing dan Icon dalam

PT.Adzikra.5

2 Ali Farihin (Manager Oprasional PT.ADzikra), Hasil Wawancara Pribadi, Jakarta

Selasa 25 juli 2017 3 Tim Adzikra, Compani profile, (Jakarta: PT. ADzikra 2016), h. 6

4 www.adzikra.com diakses Tanggal 25 juli 2017 Pukul.23.34 WIB

5 Ali Farihin (Manager Oprasional PT.Adzikra), Hasil Wawancara Pribadi, Jakarta

Selasa 25 juli 2017.

Page 47: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

36

B. Profil Travel Haji dan Umroh PT. Adzikra

1. Visi dan Misi

Visi dan Misi yang dimiliki oleh perusahaan PT.Adzikra yaitu:

a. Visi yaitu :

Menjadi penyelenggara Umroh Haji terbaik dan Amanah.

b. Misi yaitu :

- Istiqomah dalam berbisnis dan sesuai dengan syariat islam.

- Senantiasa selalu mengembangkan dan meningkatkan

kualitas produk dan layanan islami

- Membuat 99 pusat informasi dan Pendaftaran di seluruh

wilayah Indonesia

- Memiliki sumberdaya insani yang bertaqwa,amanah,

berintegritas dan profesinal.6

2. Slogan PT.Adzikra

PT.Adzikra sebagai salah satu lembaga biro perjalanan haji dan

umrah dengan slogan, “Ibadah anda ibadah kami”. Maka kami memiliki

fokus utama pelayanan terhadap kepuasan pelanggan. PT. Adzikra siap

membantu perjalanan ibadah anda.7

6 Tim Adzikra, Company Profile, h. 10

7 Ali Farihin (Manager Oprasional PT.Adzikra), Hasil Wawancara Pribadi, Jakarta

Selasa 25 juli 2017, Pukul 11:25WIB.

Page 48: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

37

3. Komitmen Adzikra

a. Mengutamakan Optimalisasi Ibadah.

Adzikra mengedepankan optimalisasi dalam ibadah disetiap

keberangkatannya, dengan tujuan agar jamaah mendapatkan

bekal ilmu dan pengalaman ibadah yang baik. Beberapa upaya

dalam meningkatkan kualitas ibadah adalah :

- Bimbingan intensif selama perjalanan oleh

Ustadz/Muthawwif yang berpengalaman dan mempunyai

keilmuan dalam syariat islam yang baik.

- Tahajud dan muhasabah bersama di Masjidil Haram,

Mekkah.

- Menggunakan alat komunikasi digital untuk thawaf dan sa’i

sehingga bimbingan doa terdengar menyeluruh dan

optimal.

- Membimbing thawaf sunnah bersama.

- Mengunjungi Ma’radh Asmaul Husna dan Al-Qur’an,

Madinah.8

b. Mengedepankan Kualitas Pelayanan

Adzikra selalu berusaha memberikan kualitas layanan

terbaik demi kenyamanan dan kekhusyukan jama’ah. Dengan

menggunakan maskapai terbaik dan terpercaya. Kami memilih

8Tim Adzikra, Company Profile , h. 12

Page 49: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

38

rute perjalanan landing Madinah. Selain itu, pemilihan hotel

yang sesuai dengan standar bintangnya.

c. Aktifitas Sosial dan Dakwah

Sebagai perwujudan rasa syukur kepada Allah SWT.

Adzikra menyisihkan sebagian biaya umrah dan haji untuk

dialokasikan ke aktifitas sosial. Seperti pembangunan Masjid

atau pesantren, memberangkatkan marbot masjid atau dai

pedalaman untuk menunaikan ibadah umroh, dan aktifitas sosial

lainnya.9

4. Legalitas

Legalitas Perusahaan

Nama Perusahaan : PT. Adzikra

Brand Umrah : Adzikra hajji, umrah, dan wisata islami

Izin Umrah : D/88/2015

Izin Haji : D/326/2014

Izin Pariwisata : 5306/2013

T.D.P : 09.03.1.79.47199

NPWP : 02.184.272.9.019.000

Domisili : 3665/27

9 Tim Adzikra, Company Profile , h. 14

Page 50: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

39

Himpuh : 003/HIMPUH/2010

5. Penghargaan

Beberapa Penghargaan yang berhasil di raih oleh PT. Adzikra

antara lain:

1. 2013, The Best 10 Seller, Saudi Airlines

2. 2014, The Best 10 Seller, Saudi Airlines

3. 2015, The Best 10 Seller, Saudi Airlines

4. 2015, The Best 10 Seller, Oman Air

5. 2016, The Best 10 Seller, Oman Air10

C. Struktur Organisasi

Didalam PT.Adzikra terdapat organisasi tujuannya untuk mempermudah

para staf dalam melakukan tanggung jawab kerja dan bisa saling bekerja sama

untuk mencapai tujuan PT.Adzikra. struktur organisasi dalam PT.Adzikra:

10

Tim Adzikra, Company Profile , h. 18

Page 51: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

40

Sumber : Struktur Organisasi PT. Adzikra Fatmawati JakartaSelatan

Komisaris Utama

Ir.Ahmad Din

Ahmad

Direktur Utama Komisaris

Putri Maria Susi Salamah

Direktur

HRD/General Affair

Hilman Fauzi, Lc

Manager Marketing Pembimbing Ibadah

Husein Ali Syatri Ali Farihin Mubarokah, Lc Ust. Johari Nasrudin, Lc

Accounting Staf Marketing Pembimbing Kesehatan

1. Neneng

2. Yuliana

3. Erna Puji Astuti

dr.Vera Irawany 1.Retty Grace Imelda

2. Fitri

3, Nicco

4. Bianca

5. Sri Wahyuni

Office Boy

Muhammad Nurdin

1. Muhammad

2. Muhammad

Taqiyudin

1.Ridwan Abu Bakar

2.Irvan Varid Kurniawan

1.Mulyadi

2.Hendra

3.Dedi

Handling Staff Dokumen Visa

Staf Dokumen Hajji

Massanger

Yadi

Page 52: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

41

Dari bagan organisasi diatas di dalam PT.Adzikra Komisaris Utama

Ir.Ahmad Din Ahmad, Komisaris Susi Salamah, Direktur Utama Putri Maria

Nashwa,. Direktur Hilman Fauzi, Lc, HRD/General Affair Husein Ali Syatri,

Manager Marketing Ali Farihin Mubarokah, Lc., Staf Marketing terdiri dari:

Retty Grace Imelda, Sri Wahyuni, Fitri, Nicco, dan Bianca. Pembimbing

Ibadah Ust. Johari Nasrudin, Lc, Pembimbing Kesehatan dr.Vera Irawany.

Accounting terdiri dari: Neneng, Yuliana dan Erna Puji Astuti. Staff Dokumen

Visa terdiri dari: Mulyadi, Hendra dan Dedi. Staf Dokumen Hajji terdiri dari:

Muhammad dan Muhammad Taqiyuddin. Massanger Muhammad Nurdin,

Handling Ridwan Abu Bakar dan Irvan Farid Kurniawan, Office Boy Yadi11

D. Produk- Produk pada PT.Adzikra.

PT. Adzikra memiliki berbagai pilihan produk pelayanan jasa. Antara

lain program umroh bulanan, program umroh tahunan, program umroh

unggulan dan program haji plus. Dalam setiap paket program umroh

meiliki berbedaan, yaitu berdasarkan waktu keberangkatan dan harga.

1. Program Umroh Bulanan

a. Umroh Mawaddah yaitu layanan umrah dengan harga

ekonomis yang terjangkau menggunakan hotel bintang 3 atau

bintang 4. Namun tetap mengedepankan kualitas pelayanan.

b. Umroh Jum’atain yaitu dalam perjalanan umroh dapat

menikmati sholat jum’at di dua tempat suci, yaitu Masjidil

Haram dan Majid Nabawi. Dengan durasi pejalanan 10 hari.

11

Tim Adzikra, Struktur Organisasi (Jakarta: Tim Adzikra 2016).

Page 53: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

42

Jadwal keberangkatan setiap bulan. Tersedia dalam 2 pilihan

paket, bintang 4 dan bintang 5.

c. Umroh Sakinah yaitu umroh dengan fasilitas terbaik untuk

mencapai kenyamanan dan kekhusyukan beribadah secara

optimal. Dengan hotel bintang 5 dan menggunakan maskapai

terbaik, Garudan indonesia langsung Madinah12

2. Program Umroh Tahunan.

a. Umrah, tausiyah dan dzikir, yaitu nikmat dan syahdunya

berdzikir di Tanah suci, dan tausiyah oleh KH.Muhammad

Arifin Ilham. Melalui program inijamaah ikut berinfaq dalam

pembangunan masjid dan pesantren Azzikra di Gunung sindur.

Keberangkatan rutin setiap akhir tahun.

b. Umroh Duo Ustadz, yaitu kolaborasi dua ustadz pembimbing

Adzikra, Ustadz Johari Nasrudin,Lc. Dan Ustadz Abdul Syukur.

Membuat jama’ah Adzikra hanyut dalam hidangan Muhasabah

dan Dzikir bersama di tanah suci. Jangan lewatkan kesempatan 1

kali dalam setahun.

c. Umroh Milad Adzikra, yaitu diselenggarakan setiap akhir

februari dalam rangka tasyakur milad Adzikra. Berbagi

kebahagiaan dengan jamaah berupa harga special, doorprize

umrah gratis, discount, dan berbagai hadiah lainnya.

12

www.adzikra.com, diakses Tanggal 25 juli 2017 , pukull.23.34 WIB

Page 54: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

43

3. Program Umroh Unggulan

a. Umroh Ramadhan dan Idul Fitri, Umroh di bulan suci Ramdhan

pahalanya setara dengan melaksanakan ibadah haji. Nikmat

sholat tarawih, iktikaf, dan berbuka bersama di Masjid Nabawi

dan Masjidil Haram. Tersedia paket umrah awal, pertengahan,

dan akhir ramadhan. Dilanjutkan dengan umrah idul fitri,

melaksanakn shalat idul fitri ditanah suci dan beribadah

sepuasnya di Masjidil Haram dan masjid Nabawi yang mulai sepi

dibulan syawal.

b. Umroh Plus lanjutan, yaitu layanan ibadah umroh plus wisata ke

negeri-negeri yang penuh makna. Seperti, Turki, Cairo, Aqsha,

Dubai dan lainnya. Sebagai pelengkap destinasi perjalanan selain

ibadah Umrah.

c. Umroh Khusus, yaitu dikemas berdasarkan permintaan khusus

jamaah baik dari segi waktu budget, fasilitas hotel, maskapai,

tour, dan permintaan khusus lainnya. Insya Allah Adzikra siap

melayani permintaan para calon jamaahnya.

d. Program Haji Plus, yaitu melaksankan rukun islam ke 5 bersama

Adzikra dengan fasilitas yang nyaman, pelayanan prima, dan

pembingan ibadah yang berpengalaman.13

13

Tim Adzikra, Company Profile ,h.26

Page 55: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

44

E. Pembimbing Jamaah Haji dan Umroh

1. Ust. Arifin Ilaham

2. Ust. Abdul Syukur

3. Ust. Johari Nasrudin

4. Ust. Hilman Fauzi

5. Ust. Abdu Rasyid

6. Ust. Ece Supriatman

7. Ust. Gasim14

F. Domisili Perusahaan

PT. Adzikra berkantor di alamat Pusat Niaga Mas Fatmawati, Blok C 2

No. 11-12. JL. RS. Fatmawati No. 39 Jakarta Selatan DKI Jakarta. Telpon

: (021) 723-1344, Fax.(021) 724-5630. SMS : 0812-1010-3232.

Email : [email protected]

FaceBook :adzikrahajiumrohtour

Twitter : @AdzikraHajiUmrah

Website : www.adzikra.com

Instagram : @adzikra_travel

14

Fitri ( Staf Marketing), Hasil Wawancara Pribadi, Jakarta Rabu 26 Juli 2017, Pukul

12:35 WIB

Page 56: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

45

G. PIP ( Pusat Informasi Pendaftaran)

Dalam melakasanakan strategi pemasaran, PT.Adzikra juga

memiliki PIP. PIP adalah Pusat Informasi Pendaftaran. Pusat Informasi

Pendaftaran(PIP) Merupakan kepanjangan tangan dari PT.Adzikra.

Pusat Informasi Pendaftaran (PIP) merupakan sistem informasi manual

yang sederhana. Pusat Informasi Pendaftaran (PIP) tersebut tersebar

dibeberapa wilayah kota kota besar di Indonesia.

Pusat Informasi Pendaftaran (PIP) tidak memerlukan modal yang

cukup besar. Siapapun bisa mendaftarkan diri sebagai Pusat Informasi

Pendaftaran (PIP). Karena yang diterapkan adalah sistem komisi dengan

perjanjian hitam diatas putih.15

15

Fitri ( Staf Marketing), Hasil Wawancara Pribadi, Jakarta Rabu 26 Juli 2017, Pukul

12:35 WIB

Page 57: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

46

BAB IV

STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM

MENINGKATKAN JUMLAH JAMA’AH PADA PT. ADZIKRA

A. Strategi Pemasaran PT. Adzikra

Dalam melakasanakan strategi pemasaran, PT.Adzikra juga

memiliki PIP. PIP adalah Pusat Informasi Pendaftaran. Pusat Informasi

Pendaftaran (PIP) Merupakan kepanjangan tangan dari PT.Adzikra. Pusat

Informasi Pendaftaran (PIP) merupakan sistem informasi manual yang

sederhana. Pusat Informasi Pendaftaran (PIP) tersebut tersebar dibeberapa

wilayah kota kota besar di Indonesia.

Pusat Informasi Pendaftaran (PIP) tidak memerlukan modal yang

cukup besar. Siapapun bisa mendaftarkan diri sebagai Pusat Informasi

Pendaftaran (PIP). Karena yang diterapkan adalah sistem komisi dengan

perjanjian hitam diatas putih.

Pusat Informasi Pendaftaran (PIP) akan memberikan informasi

tentang PT.Adzikra mulai dari produk umroh maupun pelayanan yang

dimiliki kepada calon jama’ah umroh. Produk produk yang dijual oleh

Pusat Informasi Pendaftaran (PIP) sama dengan Produk-produk yang di

jual juga oleh PT.Adzikra. 1

1 Fitri, (Staf Marketing), Hasil Wawancara Pribadi, Jakarta Rabu 26 juli 2017, pukul

12:35 WIB

Page 58: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

47

Pusat Informasi Pendaftaran (PIP) tersebar di beberapa kota di

Indonesia. Sehingga memudahkan calon jamaah umroh untuk

mendapatkan informasi mengenai produk dan pelayanan PT. Adzikra.

Pusat Informasi Pendaftaran (PIP) berada di Jakarta, Banten, Jawa Barat,

Jawa Tengah,Yogyakarta, Jawa Timur, Bandar Lanpung, Samarinda,

Tulang Bawang, Lombok dan masih ada banyak kota lain.

Selain itu ada Media cetak sebagai alat dalam strategi pemasaran.

Media cetak yang digunakan adalah Spanduk, spanduk dapat memberikan

informasi tentang produk yang dijual dan tentang keberadaan kantor PT.

Adzikra. Brosur yang dibagikan juga dapat dibaca oleh masyarakat tentang

pilihan produk yang ada pada PT.Adzikra. begitu juga pamflet yang

dibagikan pada jamaah zikir Azzikra Ustd. Arifin Ilham di Sentul Bogor.

PT.Adzikra juga memanfaatkan kemajuan di bidang internet. Media

pemasaran PT.Adzikra dalam media online adalah websitte, instgram,

facebook, dan twitter. Strategi pemasaran PT.Adzikra dengan tehnik

internal yaitu dengan diadakannya Silaturahim Alumni jamaah umroh

Adzikra, dengan membuat pemasaran kembali pada jamaah.2

B. Bauran Pemasaran

1. Produk

Produk adalah barang atau jasa yang bisa ditawarkan di pasar

untuk mendapatkan perhatian, permintaan, pemakaian atau konsumsi

2 Fitri, (Staf Marketing), Hasil Wawancara Pribadi, Jakarta Rabu 26 juli 2017, pukul

12:35 WIB

Page 59: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

48

yang dapat memenuhi keinginan dan kebutuhan. Pembuatan produk

lebih baik diorientasikan pada keinginan pasar atau selera konsumen

misalnya dalam hal mutu, kemasan dan lain lainya.3

Dalam menciptakan Produk, PT.Adzikra memilki faktor internal

dan external. Yaitu :

Faktor Internal : Untuk menambah Jumlah jamaah

Faktor External : Mengikuti kemuan Pasar

PT. Adzikra mengikuti kemauan pasar dengan menetapkan harga

yang relatif murah, akan tetapi harus mengikuti standar yang ada

dalam travel Adzikra, seperti jarak hotel tidak boleh melebihi 600 m

dan hotel yang nyaman agar jamaah dapat beristirahat dengan baik

selama beribadah di Tanah Suci. Maka dari itu terciptalah berbagai

macam produk dalam PT. Adzikra untuk memudahkan calon jamaah

dalam menentukan produk apa yang ingin dibeli.

Adapun produk umroh dalam PT. Adzikra antara lain adalah

a. Program Umroh Bulanan

1) Umroh Berkah yaitu layanan umroh dengan harga

ekonomis terjangkau menggunakan hotel bintang 3+.

Namun tetap mengedepankan kualitas pelayanan. Program

umroh ini sangat ekonomis, namun PT. Adzikra masih

3 M.Fuad dkk, Pengantar Bisnis,( Jakarta: PT.Gramedia Pustaka Utama,2001.) h.128

Page 60: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

49

mengedepankan pelayanan yang sangat bagus. Hanya

berbeda di hotelnya. Fasilitas yang diperoleh: Hotel

Madinah Roya Al Basharah, Hotel Mekkah Retaj Al

Safwah II, Pesawat Garuda Indonesia Saudi Airlanes Oman

Air

2) Umroh Mawaddah yaitu layanan umroh dengan harga

ekonomis yang terjangkau menggunakan hotel bintang 4.

Namun tetap mengedepankan kualitas pelayanan. Fasilitas

yang diperoleh: Hotel Madinah Mukhtara Int’, Hotel

Mekkah Retaj Al safwah II, Pesawat menggunakan Oman

Air

3) Umroh Marwah Fasilitas yang diperoleh: Hotel Madinah

Safa Safir, Hotel Mekkah Al Massa, Pesawat Saudi

Airlines.

4) Umroh Shafa Fasilitas yang diperoleh, Hotel Madinah

Grand Mercure, Hotel Mekkah Sofwah Orchid, Pesawat

menggunakan Saudi Airlanes.4

b. Umroh Tahunan.

1) Umroh, tausiyah dan dzikir, yaitu nikmat dan

syahdunya berdzikir di Tanah suci, dan tausiyah oleh

KH.Muhammad Arifin Ilham. Melalui program

inijamaah ikut berinfaq dalam pembangunan masjid

4 Tim Adzikra, Brosur PT. ADzikra ( Jakarta, Tim Adzikra 2017)

Page 61: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

50

dan pesantren Azzikra di Gunung sindur.

Keberangkatan rutin setiap akhir tahun. Fasilitas yang

diperoleh: Hotel Madinah Grand Mercure, Hotel

Mekkah Sofwah Orchid, Pesawat menggunakan Saudi

Airlanes.

2) Umroh Syawal 1438 H, Fasilitas yang diperoleh: Hotel

Madina Roya Al Basharah, Hotel Mekkah Retaj Al

safwah II, Pesawat menggunakan Oman Air

c. Umrah Plus lanjutan Yaitu layanan ibadah umrah plus wisata

ke negri negri yang penuh makna. Seperti, Turki, Cairo, Aqsha,

Dubai dan lainnya. Sebagai pelengkap destinasi perjalanan

selain ibadah Umrah.

1).Umroh Plus Aqsho Fasilitas yang diperoleh : Hotel

Madina Saha Safir, Hotel Mekkah al massa , Hotel di

aaman Geneena, Hotel di Jeussalem holyland.

2).Umroh Mawadah plus Istanbul. Fasilitas yang diperoleh:

Hotel Madina Mukhtara Int’, Hotel Mekkah Retaj Al

Safwah5

Berikut adalah pilihan Produk produk Umroh yang ada di PT. Adzikra

pada Brosur tahun 2017 dan hasil wawancara dengan Fitri sebagai salah

satu Staf Marketing di PT.Adzikra.

5 Tim Adzikra, Brosur PT. ADzikra ( Jakarta, Tim Adzikra 2017)

Page 62: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

51

2. Harga

Harga merupakan komponen yang pemasaran yang langsung

mempengaruhi presepsi konsumen, reaksi pemerintah, permitaan dan

penawaran serta berujung pada pencapaian sasaran tujuan perusahaan

keputusan ini memasukan faktor biaya, permintaan, penawaran dan

persaingan.

Berdasarkan harga yang ditentukan oleh PT. Adzikra, program umroh

sebenarnya bergantung pada fasilitas dan musimnya (waktu di awal,

pertenhan, akhir atau liburan).

Dengan demikian dapat disimpulkan yang membedakan dari setiap

program yang ditawarkan adalah:

a. Jumlah orang perkamar

b. Lamanya perjalanan

c. Waktu keberangkatan apakah di Awal, pertengahan ataupun akhir

d. Banyaknya tambahan tujuan

e. Umroh bulanan, umroh plus, umroh dan dzikir.

f. Fasilitas yang didapatkan. 6

Adapun produk umroh dalam PT. Adzikra antara lain adalah :

a. Program Umroh Bulanan7

6 Fitri, (Staf Marketing), Hasil Wawancara Pribadi, Jakarta Rabu 26 juli 2017, pukul

12:35 WIB 7 Tim Adzikra, Brosur PT. ADzikra ( Jakarta, Tim Adzikra 2017)

Page 63: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

52

1) Umroh Berkah, biaya :

Quint Quad Triple Double

Rp.20.000.000 Rp.21.000.000 Rp.22.000.000 Rp.23.000.000

2) Umroh Mawaddah biaya

Quad Triple Double

Rp. 24.000.000 Rp. 25.000.000 Rp. 26.500.000

3) Umroh Marwah biaya:

Quad Triple Double

Rp. 27.500.000 Rp.28.500.000 Rp.29.500.000

4) Umroh Shafa biaya

Quad Triple Double

Rp. 32.000.000 Rp.33.000.000 Rp.34.500.000

Page 64: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

53

b. Program Umroh Tahunan.8

1) Umroh, tausiyah dan dzikir biaya

Quad Triple Double

Rp. 34.500.000 Rp.36.000.000 Rp.38.000.000

2) Umroh Syawal 1438 H. Biaya:

Quad Triple Double

Rp. 24.000.000 Rp. 25.000.000 Rp. 26.500.000

c. Umrah Plus lanjutan. 9

1) Umroh Plus Aqsho biaya

Quad Triple Double

Rp. 44 .000.000 Rp. 45.000.000 Rp. 46.500.000

2) Umroh Mawadah plus Istanbul. biaya

Quad Triple Double

Rp. 24 .000.000 Rp. 45.000.000 Rp. 26.500.000

8 Tim Adzikra, Brosur PT. ADzikra ( Jakarta, Tim Adzikra 2017)

9 Tim Adzikra, Brosur PT. Adzikra ( Jakarta, Tim Adzikra 2017)

Page 65: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

54

3. Distribusi

Distribusi merupakan kegiatan ekonomi yang menjembatani

kegiatan produksi dan konsumsi, sehingga barang dan jasa dapat

sampai ke tangan Konsumen. 10

PT. Adzikra untuk meningkatkan

jamaah bisa mendapat dari jamaah baru atau bisa dengan

mempertahankan jamaah yang sudah pernah mengikuti perjalanan

ibadah umroh bersama PT.Azikra.

Proses distribusi dalam PT. Adzikra diantaranya :

a. Memiliki daftar jumlah alumni jamaah atau calon jamaah

refensi dari alumni.

b. Pusat Informasi Pendaftaran (PIP) yang merupakan

perpanjangan tangan PT.Adzikra yang tersebar di seluruh kota

kota besar di indonesia. untuk memudahkan para jamaah

mendapatkan informasi mengenai produk produk yang dijaul di

PT.Adzikra

c. Melakukan silaturahim dan menjaga hubungan baik dengan

Alumni jamaah, kemudian menginformasikan Produk kepada

para Alumni Jamah Umroh melalui WhatsApp ataupun BBM.

4. Promosi

Promosi adalah kegiatan untuk menginformasikan produk,

membujuk konsumen untuk membeli serta mengingatkan konsumen

agar tidak melupakan produk. Sementara bagi konsumen promosi

10

Delia Hutabarat, Ekonomi ( Jakarta, Erlangga,1981),h.8

Page 66: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

55

adalah komunikasi antara produsen dan konsumen.11

Kegiatan dalam

promosi ini pada umumnya adalah periklan, personal Selling, promosi

penjualan,pemasaran langsung, serta hubungan masyarakat dan

Publisitas. 12

Setiap perusahaan memiliki cara promosi berbeda-beda, karena

mereka mengeluarkan produk yang berbeda dan segmen pasar yang

berbeda pula. Dalam PT.Adzikra sebagai biro perjalan haji dan umroh

juga memiliki promosi dengan cara tersendiri. Melakukan sosialisasi

program umroh dengan cara penyebaran pamflet. Penyebaran pamflet

tersebut dilaksanakaan pada saat majelis zikir Azzikra berlangsung,

yang dipimpin oleh Ustadz Arifin Ilham yang bertepatan di Sentul

Bogor. Sehingga strategi yang diterapkan PT.Adzikra menujukan

segmen pasar yang dituju sudah jelas, dan berorientasi pada

peningkatan jumlah jamaah.

Selain melakukan penyebaran Pamflet pada saat Majelis dzikir, PT.

Adzikra juga mengadakan pameran yang diikutinya minimal satu

tahun sekali. Pameran tersebut di adakan di JCC Senayan. Dalam

pameran tersebut PT.Adzikra ingin memperkenalkan keberadaan

dirinya di tengah ratusan biro perjalanan haji dan umroh. Promosi

lainnya adalah pemasangan spanduk, pemasangan spanduk ini

11

Bilson Simamora , MemenangkanPpasar dengan Pemasaran, (Jakarta : PT. Gramedia

Pustaka,2001),h.13

12

M.Fuad dkk, Pengantar Bisnis,(Jakarta: PT.Gramedia Pustaka Utama,2001),h.130.

Page 67: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

56

bertujuan mensosialisasikan pada masyarakat bahwa di tempat terebut

berdirinya perusaan biro perjalanan haji dan umroh PT.Adzikra.

C. Pengaruh Strategi Pemasaran PT. Adzikra Terhadap Peningkatan

Jumlah Jamaah

4.1. Grafik Jumlah Jamaah PT.Adzikra tahun 2015-2017

Sumber data diolah dari Daftar Jumlah Jamaah PT.Adzikra

Berdasarkan tabel di atas bisa kita lihat perbandingan jumlah

jamaah antara tahun 2015,2016 dan 2017. Terjadi penurunan dan

peningkatan di setiap bulannya. Total jamaah tahun 2015 sebanyak 714

jamaah, terbagi pada bulan Januari 160 jamaah, bulan Februari 56 jamaah,

bulan Maret 136 jamaah, bulan April 65 jamaah, bulan Mei 163 jamaah,

bulan Juni 87 jamaah, bulan Juli 47 jamaah. Di tahun 2016 total jamaah

sebanyak 747 jamaah, terbagi pada bulan Januari 201 jamaah, bulan

Februari 72 jamaah, bulan Maret 190 jamaah, bulan April 28 jamaah,

bulan Mei 30 jamaah, bulan Juni 203 jamaah, bulan Juli 23 jamaah.

0

50

100

150

200

250

Januari Februari Maret April Mei Juni Juli

2015

2016

2017

Page 68: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

57

sedangkan pada tahun 2017 total jamaah sebanyak 406 jamaah, terbagi

pada bulan Januari 71 jamaah, bulan Februari 17 jamaah, bulan Maret 41

jamaah, bulan April 61 jamaah, bulan Mei 143 jamaah, bulan Juni 67

jamaah, bulan Juli 6 jamaah.13

4.2 Diagram Lingkaran Jumlah Jamaah PT.Adzikra tahun

2015-2017

Sumber data diolah dari Daftar Jumlah Jamaah PT.Adzikra.

13

Tim Adzikra, Data Jumlah Jamaah Tahun 2015-2017 Bulan Januari- Juli

Jumlah Jamaah

2015

2016

2017

Page 69: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

58

D. Efektifitas Bauran Pemasaran/ Marketing Mix.

Bauran pemasaran terdiri dari Produk, Harga(Price), Distribusi/

Place (Tempat), dan Promosi. Dari ke 4 faktor tersebut saling berpengaruh

dan memiliki presentasi yang berbeda.

4.3 Presentasi Jumlah Jamaah PT.Adzikra tahun 2015-2017

Presentase

(%)

BauranPemasaran 2015 2016 2017

20% Produk 143 150 81

20% Price/ Harga 143 150 81

10% Promosi 71 75 42

50% Place/ Distribusi 357 374 203

Jumlah Jamaah 714 747 406

Sumber : Data Jumlah Jamaah PT. Adzikra

Dari data Presentasi di atas dapat dilihat strategi Bauran Pemasaran

dalam PT. Adzikra di Tahun 2015 : Poduk sebesar 20% dengan jumlah

jamaah sebanyak 143 orang, Price/ Harga sebesar 20% jumlah jamaah

sebanyak 143 orang, Promosi sebesar 10% dengan jumlah jamaah

sebanyak 71 orang, dan Place/ Distribusi sebesar 50% dengan jumlah

jamaah sebanyak 357 orang, Dengan total jumlah jamaah tahun 2015

sebanyak 714 orang. Di Tahun 2016 Poduk sebesar 20% dengan jumlah

jamaah sebanyak 150 orang, Price/ Harga sebesar 20% jumlah jamaah

sebanyak 150 orang, Promosi sebesar 10% dengan jumlah jamaah

sebanyak 75 orang, dan Place/Distribusi sebesar 50% dengan jumlah

Page 70: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

59

jamaah sebanyak 374 orang. Dengan total jumlah jamaah tahun 2016

sebanyak 747 orang. Di Tahun 2017 Poduk sebesar 20% dengan jumlah

jamaah sebanyak 81 orang, Price/ Harga sebesar 20% jumlah jamaah

sebanyak 81 orang, Promosi sebesar 10% dengan jumlah jamaah sebanyak

42 orang, dan Place/Distribusi sebesar 50% dengan jumlah jamaah

sebanyak 203 orang. Dengan jumlah jamaah tahun 2017 sebanyak 406

orang.14

4.4 Garafik Presntase Jumlah Jamaah terhadap Unsur 4P

Sumber : Data Jumlah Jamaah PT. Adzikra.

E. Analisis

Berdasarkan penelitian dan pengamatan mengenai strategi bauran

pemasaran PT.Adzikra , maka penulis mencoba membuat analisis

14

Tim Adzikra, Data Jumlah Jamaah Tahun 2015-2017 Bulan Januari- Juli

0

50

100

150

200

250

300

350

400

Produk Price/Harga Promosi Place/ Distribusi

2015

2016

2017

Page 71: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

60

mengenai strategi pemasaran tersebut. Strategi pemasaran PT.Adzikra

dengan tehnik internal yaitu dengan diadakannya Silaturahim Alumni

jamaah umroh Adzikra, dengan membuat pemasaran kembali pada

jamaah. Dengan ini dapat menyaring jamaah umroh lebih banyak untuk

beribadah umroh bersama PT.Adzikra. selain itu PT. Adzikra memiliki

Pusat Informasi Pendaftaran (PIP) di berbagai daerah untuk membantu

calon jamaah mendapatkan informasi. PT.Adzikra juga mengadakan

strategi pemasaran melalui media cetak maupun Elektronik. Media cetak

yang digunakan yaitu pamflet yang digunakan untuk mensosialisasikan

travel Adzikra, brosur yang dibagikan secara gratis dan adanya spanduk

yang dapat di baca. Media elektronik yang digunakan antara lain webbsite,

twitter, facebook, instagram.

Untuk produk yang dijual sangat beragam, jadi memudahkan para

calon jamaah untuk memilih produk apa yang diinginkan. Harga yang

ditawarkan pun cukup beragam, dari harga ekonomis sampai bintang 5.

Untuk promosi yang dilakukan kurang gencar, pemasangan Banner

dilakukan di tempat yang ramai. Penyebaran pamflet harus lebih luas

jangkauannya. Pelaksanaan pameranpun harus lebih sering dikuti untuk

meningkatkan jumlah jamaah. Jumlah jamaah antara tahun 2015,2016 dan

2017. Terjadi penurunan dan peningkatan di setiap bulannya. Total jamaah

tahun 2015 sebanyak 714 jamaah, terbagi pada bulan Januari 160 jamaah,

bulan Februari 56 jamaah, bulan Maret 136 jamaah, bulan April 65

jamaah, bulan Mei 163 jamaah, bulan Juni 87 jamaah, bulan Juli 47

Page 72: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

61

jamaah. Di tahun 2016 total jamaah sebanyak 747 jamaah, terbagi pada

bulan Januari 201 jamaah, bulan Februari 72 jamaah, bulan Maret 190

jamaah, bulan April 28 jamaah, bulan Mei 30 jamaah, bulan Juni 203

jamaah, bulan Juli 23 jamaah. sedangkan pada tahun 2017 total jamaah

sebanyak 406 jamaah, terbagi pada bulan Januari 71 jamaah, bulan

Februari 17 jamaah, bulan Maret 41 jamaah, bulan April 61 jamaah, bulan

Mei 143 jamaah, bulan Juni 67 jamaah, bulan Juli 6 jamaah.

Page 73: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

62

BAB V

PENUTUP

A. KESIMPULAN

1. Strategi Bauran Pemanasaran.

Beradasarkan hasil penelitian dan pembahasan tentang Strategi

Bauran Pemasaran dalam meningkatkan jumlah jamaah pada PT.Adzikra

dapat di simpulkan bahwa : Strategi bauran pemasara yang di terapkan

oleh PT.Adzikra yaitu dengan menciptakan produk yang diinginkan oleh

para calon jamaah, menetepkan harga yang berfariasi dari kelas ekonomis

yang cukup terjangkau hingga bintang 5 yang cukup tinggi, untuk

memudahkan jamaah memilih paket yang sesuai dengan keinginannya.

PT.Adzikra juga bekerjasama beberapa media untuk melakukan promosi,

antara lain media cetak dan elektronik. Media cetak yang digunakan

adalah Brosur yang dibagikan, didalam brosur itu menjelaskan tentang

produk produk yang dijual oleh PT.Adzikra. Pamflet disebarkan pada

jamaah majlis zikir Azzikra yang bertempat di Sentul Bogor. Spanduk,

spanduk ini media yang digunakan oleh PT.Adzikra untuk

menginformasikan kepada masyarakat tentang keberadaan kantor

PT.Adzikra. Selanjutnya adalah Media Elektronik, yaitu website,

Facebook, Twitter dan Instagram. Dalam melakukan Distribusi

PT.Adzikra juga memiliki media yang berbeda dari lainnya yaitu, Pusat

Page 74: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

63

Informasi Pendaftaran (PIP). Pusat informasi Pendaftaran (PIP) ini

tersebar di beberapa kota di Indonesia. Pusat Informasi Pendaftaraan (PIP)

ini merupakan kepanjangan tangan dari PT.Adzikra untuk memberikan

informasi tentang produk yang dijual oleh PT.Adzikra. Apa yang dijual

oleh PT. Adzikra juga di jual oleh Pusat Informasi Pendaftaran (PIP) di

kota Indonesia. PT.Adzikra juga mengadakan Silaturahim Alumni Jamaah

Adzikra, untuk menjaga hubungan antara PT.Adzikra dengan para Alumni

Jamaah. Hubungan yang terjalin baik ini dapat menjadikan media

pemasaran agar alumni jamaah percaya pada PT.Adzikra dan memilih

PT.Adzikra sebagai biro perjalanan umrohnya. Dan hubungan yang baik

ini membuka pemasaran menjadikan jamaah sebagai referensi kepada

kelurganya atau teman temannya. Sehingga mereka juga memilih

PT.Adzikro sebagai biro perjalanan Umroh.

2. Peningkatan Jumlah Jamaah Umroh PT. Adzikra

Strategi Bauran Pemasaran PT.Adzikra sudah cukup baik, Produk

yang disediakannya cukup banyak dan beragam. Dari mulai Paket umroh

bulanan, paket umroh dan dzikir yang diadakan akhir tahun, Paket Umroh

plus kelanjutan dan paket umroh khusus. Harga yang ditetapkan dapat

menjangkau semua lapisan masyarakat, dari harga yang ekonomis hingga

harga yang cukup tinggi. Pelayanan yang diberikan sama, yang

membedaknnya hanya jarak Hotel, dan Pesawat. Distribusi yang dilakukan

PT.Adzikra Memiliki daftar jumlah alumni jamaah atau calon jamaah

refensi dari alumni, Pusat Informasi Pendaftaran (PIP) yang merupakan

Page 75: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

64

perpanjangan tangan PT.Adzikra yang tersebar di seluruh kota kota besar

di indonesia. untuk memudahkan para jamaah mendapatkan informasi

mengenai produk produk yang dijaul di PT.Adzikra, Melakukan

pemasaran ketika berlangsung acara majelis zikir Azzikra milik Ustadz

Arifin Ilham di sentul. Promosi Selain melakukan penyebaran Pamflet

pada saat Majelis zikir Azzikra, PT. Adzikra juga mengadakan pameran.

Dalam pameran tersebut PT.Adzikra ingin memperkenalkan keberadaan

dirinya di tengah ratusan biro perjalanan haji dan umroh. Promosi lainnya

adalah pemasangan spanduk, pemasangan spanduk ini bertujuan

mensosialisasikan pada masyarakat bahwa di tempat terebut berdirinya

perusaan biro perjalanan haji dan umroh PT.Adzikra.

Dengan penerapan Strategi Bauran Pemasaran pada PT. Adzikra

jumlah jamaah yang diperolehnya beberapa ada yang mengalami

peningkatan, namun ada juga yang mengalami penurunan karna

persaingan yang sangat tinggi dalam penjualan produk umroh, mengingat

Jumlah biro perjalanan Haji dan Umroh di Indonesia sangat banyak.

Setelah diadakannya strategi tersebut dalam Pemasaran terjadi peningkatan

jumlah jamaah namun ada juga terjadi penurunan. Dapat dilihat pada

periode keberangkatan umroh bulan Januari hingga Juli tahun 2015

sebesar 714 Jamaah ,tahun 2016 sebesar 747 Jamaah dan tahun 2017

sebesar 406 Jamaah. Penurunan terjadi dikarenakan tingginya persaingan

di Biro Perjalanan Umroh.

Page 76: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

65

B. Saran-Saran

Sehubungan dengan banyaknya Biro perjalanan Ibadah Haji dan Umroh

yang menjual produk serupa PT Adzikra harus terus menerus mengeksplorasi

agar jamaah mempervayakan perjalanan Ibadahnya pada PT.Adzikra

Berdasarkan kesimpulan di atas maka penulis memberikan saran dlam

upaya peningkatan pemasaran, yaitu:

1. Menjalin kerjasama dengan instasi atau lembaga lainnya, guna

meningkatkan penjualan.

2. Meningkatkan sosialisasi dengan Masyarakat

3. Menambah macam-macam produk yang dijual oleh PT.Adzikra

4. Menjaga hubungan baik dengan para Alumni Jamaah Umroh.

5. Semakin gencar untuk melakukan promosi seperti dalam pameran atau

penyebaran pamflet.

Page 77: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

66

DAFTAR PUSTAKA

1. Sumber Buku

Arifin,Gus. Ensiklopedia fiqih Haji & umrah, Jakarta:PT.Alex media

komputindo, 2014.

Assauri, Soffjan. Manajemen Pemasaran, Dasar, Konsep Dan Strategi, Jakarta:

PT. Raja Grafindo, 2004.

Bahmam, Abdullah. Fikih Ibadah Bergambar, Penerjemah Supriadi Yosup Boni

Riyadh: Al-Homaidhi P.Press, 1434 H/2013M.

Bin Abdullah Al-Maghlouth, Sami. Meretas Jalan Menuju Haji Mabrur Atlas

Haji & Umrah, Penerjemah: Syarifudin, Imam Ghazali, Muhammad

Arifin.Jakarta: Almahira, 2010.

Departemen Agama RI, Bimbingan Manasik Haji, Jakarta : Departemen Agama

2003

Departemen Agama RI, Undang-Undang No.13 Tahun 2008, Jakarta: Departemen

Agama, 2008

Faridl, Miftah. Antar Aku ke Tanah Suci, Jakarta: Gema Insani, 2007.

Fuad, M. dkk. Pengantar Bisnis, Jakarta: PT.Gramedia Pustaka Utama, 2001.

Gito Sudarmo, Indriyo. Manajemen Pemasaran (Yogyakarta: BPFE,1994).

Herdiana Abdurrahman, Nana. Manajemen Strategi Pemasaran, Bandung : CV

Pustaka Setia, 2015.

Kotler dan Amstrong, Prinsip-Prinsip Pemasaran. Penerjemah Damos

Sihombing, Jakarta: Erlangga, 2006.

M. Basyuni, Muhammad. Reformasi Manajeman Haji, Jakarta: FDK Press, 2008.

Nasarudin, Indo Yama dan Fauzan,Hemmy. Pengantar bisnis dan manajemen,

Jakarta: UIN Press, 2006.

Rangkuti, Freddy. Analisis SWOT Tehnik Membedah Kasus Bisnis Reorientasi,

konsep, Perancanaan Strategis Untuk menghadapi Abad 21,Jakarta:

PT.Gramedia Pustaka Utama, 1997.

Rochimi, Abdurachman. Segala Hal Tentang Haji Dan Umrah: Jakarta: Erlangga,

tt.

Page 78: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

67

Rumidi, Sukandar. Metodologi Penelitian: Petunjuk Praktis Untuk Peneliti

Pemula. Gadjah Mada University Press, Yogyakarta, 2012.

Sofyan, Iban. Manajemen Strategi, Yogyakarta : Graha Ilmu, 2015.

Sunyoto, Danang. Dasar-Dasar Manajemen Pemasaran, Yogyakarta: CAPS,

2012.

Supaktino, Hendrawan. Advenced Strategic Managemen: Back to Basic

Approach, Jakarta: PT.Grafindo Utama, 2003.

Tim Penyusun Departemen Pendidikan dan Kebudayaan RI, Kamus Besar Bahasa

Indonesia, Jakarta: Balai Pustaka, 1997.

Tim Adzikra, Compani Profile, Jakarta: PT.Adzikra 2016

Tim Adzikra, Data Jumlah Jamaah tahun 2015-2017 Periode Bulan Januari-

Juli, Jakarta: PT.Adzikra 2015-2017.

Tim Adzikra, Brosur, Jakarta: PT.Adzikra 2017.

Umar, Husein. Metode Penelitian Untuk Skripsi dan Tesis Bisnis, Jakarta: PT.

Raja Grafindo Persada, 2011.

Yusanto, Ismail dan M. Karebet Widjayakusuma, Menggas Bisnis Islam, Jakarta:

GIP,2002.

2. Wawancara

Farihin, Ali. Wawancara pribadi, Jakarta: Selasa, 25 juli 2017, 11:25 WIB

Fitri, Wawancara pribadi, Jakarta Rabu 26 juli 2017, 12:40 WIB.

Farihin, Ali. Wawancara pribadi, Jakarta: Senin 07 Agustus 2017, 11:10

WIB

3. Internet

http://almanhaj.or.id/ pukul 10.15 WIB, 10 Agustus 2017

http: //www.adzikra.com 25 juli 2017 pkl.23.34 WIB

Page 79: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

68

https://www.carajadikaya.com/bauran-pemasaran-marketing-mix/amp/

diakses Pada Tanggal 28 juli 2017 Pukul 23.00

http://Jonhar4, Fauzi. blospot.com/2012/12/pengertian-pemasaran.

diakses tanggal 7 juni 2017 pukul 14:00 WIB

http://tatacaraumroh.net/persiapan-umroh/pengertian-umroh.diakses

tanggal 12 juni 2017 Pukul 21.00 WIB

http://kbbi.web.id/jemaah.html diakses Pada Tanggal 22 Agustus 2017,

pukul 20:09 WIB

https://id.m.wikipedia.org/wiki/jamaah diakses Pada Tanggal 22 Agustus

2017, Pukul 20:20 WIB.

Page 80: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,
Page 81: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,
Page 82: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,
Page 83: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,
Page 84: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,
Page 85: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,
Page 86: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,
Page 87: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,
Page 88: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,
Page 89: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,
Page 90: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,
Page 91: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,
Page 92: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,
Page 93: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,
Page 94: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,
Page 95: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

Hasil Dokumentasi

1. Kantor PT. Adzikra Fatmawati Jakarta Selatan

2. Jamaah Umroh PT.Adzikra di Jabal Rahma

Page 96: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

3. Jamaah Umroh Plus Aqsha PT.Adzikra

4. Jamaah Umroh PT.Adzikra dihotel Mekkah

Page 97: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

5.Brosur PT.Adzikra Tahun 2017

6.Undangan Silaturahim Alumni Jamaah PT.Adzikra tahun 2016

Page 98: STRATEGI BAURAN PEMASARAN UMROH DALAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/38279/1... · a di beberapa kota di seluruh indonesia. ... lama dan jarak yang sangat jauh,

7. Peneliti di tempat penelitian, PT.Adzikra Fatmawati Jakarta Selatan

8. Jamaah Umroh PT.Adzikra di Bandara Soekarno Hatta