surat ke bidan

Upload: yoke-retnaningpuri

Post on 02-Nov-2015

20 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

kelengkapan bpjs

TRANSCRIPT

Kediri, 14 Juli 2015Berdasarkan feedback dari BPJS perihal Klaim yang kita ajukan, 50 % dari klaim KB di bulan Juni ditolak. Dengan alasan tidak memenuhi persyaratan aturan BPJS, juga ketidaksesuaian antara klaim yang diajukan dengan hasil konfirmasi BPJS pada penerima pelayanan. Karena itu, agar ke depannya tidak lagi terjadi kesalahan dan penolakan klaim , berikut adalah hal hal yang mohon diperhatikan dan dilaksanakan.1. Pengajuan klaim harus bisa dipertanggungjawabkan. Karena BPJS konfirmasi langsung ke peserta.2. Untuk KB 3 bulan waktu suntik ulang minimal 2 bulan 3 minggu dari suntik sebelumnya .3. Penyerahan berkas Klaim , paling lambat diserahkan ke saya tanggal 1 tiap bulan. Karena batas penyerahan ke BPJS tiap tanggal 5.4. Untuk tiap peserta KB, diberitahu bahwa tiap datang untuk KB harus sudah siap dari rumah : FC kartu BPJS & FC kartu KB. Bila belum lengkap, hendaknya ditunda pelayanan. Karena bila peserta terlambat menyerahkan FC kartu BPJS dan kartu KB, bidan tidak bisa meng klaim.5. Berkas klaim yang diserahkan ke saya disesuaikan dan diurutkan sesuai dengan Fotocopyan yang pernah saya berikan. Misal untuk KB : FC kartu BPJS, FC kartu KB, Bukti Pelayanan yang ditandatangani peserta, Surat Pernyataan. Urutan harus sesuai seperti itu. Karena pengecekan di BPJS sesuai dengan urutan tersebut6. Untuk semua pelayanan baik KB, ANC, PNC, Persalinan , Pra Rujukan wajib :a. Identitas pasien lengkap. ( nama, alamat, nama suami, no kartu)b. Wajib menyertakan no HP / no telp peserta yang bisa dihubungi.c. Tulisan tangan harus jelas, bersih, rapi, mudah dibaca. Wajib menghindari stipo dan coretan.d. Tanda tangan pasien, tanda tangan saksi keluarga pasien, tanda tangan bidan wajib diisi dan dilengkapi dengan nama lengkape. Untuk ANC, mohon diperhatikan aturan BPJS : 1x Trimester I, 1x Trimester II, 2x Trimester III. Bila Ibu hamil datang pertama kali tidak sejak trimester I, wajib diberi keterangan . f. Untuk PNC, mohon diperhatikan aturan dari BPJS. g. Untuk Resume Medis pada pra rujukan, diisi dengan jelas kronologis, pemeriksaan fisik, alasan dirujuk, tindakan. Perhatikan poin C pada saat pengisian resume medis.h. Untuk KB Implant dan IUD, wajib menyertakan surat persetujuan tindakan yang ditandatangani pasien. i. Untuk ANC dan PNC, bila belum ada surat pengantar dokter, diarahkan ke saya terlebih dahulu.j. Semua kolom isian yang harus diisi, wajib diisi semaksimal mungkin. Termasuk nama dokter, nama bidan, alamat bidan, HP/no telp Bidan, tanggal pelayanan, dll7. Semua berkas klaim yang tidak rapi, tidak lengkap,tidak berurutan, penuh coretan, justru membuat BPJS memberikan perhatian mendetil pada saat verifikasi. Karena itu, hendaknya hal2 tersebut dihindari.Demikian pemberitahuan saya terkait feedback BPJS tentang klaim yang kita ajukan. Mohon diperhatikan, demi kepentingan kita bersama. Sehingga pekerjaan kita bisa diberi imbalan sesuai peraturan yang berlaku, tidak hangus sia sia, hanya karena masalah tertib administrasi.Atas perhatiannya terimakasih

Dr. Yoke