tata tertib peserta baksos synapse 2017 20 bab...

12
TATA TERTIB PESERTA BAKSOS SYNAPSE 2017 20 22 Oktober 2017 BAB I KEHADIRAN Pasal 1 : Seluruh Peserta WAJIB hadir dalam rangkaian kegiatan BAKSOS SYNAPSE 2017 sesuai dengan ketentuan waktu, jadwal, serta tugas masing-masing dengan tertib dan bersungguh-sungguh. Pasal 2 : Peserta harus datang TEPAT WAKTU sesuai dengan jadwal kegiatan yang telah ditentukan. BAB II PERIZINAN Pasal 3 : Peserta tidak diizinkan meninggalkan acara tanpa seizin Ketua Panitia BAKSOS SYNAPSE 2017 dan harus dengan sepengetahuan Divisi Keamanan dan Etika masing-masing kelompok. Pasal 4 Ayat 1 : Ayat 2 : Apabila peserta berhalangan hadir dengan alasan sakit, HARUS ada surat keterangan sakit dari dokter yang diberikan kepada Ketua BAKSOS SYNAPSE 2017 melalui Divisi Keamanan dan Etika dari masing-masing kelompok maksimal H+1 acara yang ditinggalkan, dan melakukan konfirmasi terlebih dahulu sebelum waktu registrasi pada hari yang ditinggalkan kepada Divisi Keamanan dan Etika masing-masing kelompok. Apabila peserta berhalangan hadir dengan alasan duka cita keluarga inti meninggal HARUS menyerahkan surat keterangan izin tertulis yang ditanda tangani oleh orang tua serta melampirkan bukti foto lelayu, diberikan kepada Ketua BAKSOS SYNAPSE 2017 melalui Divisi Keamanan dan Etika masing- masing kelompok maksimal H+1 acara yang ditinggalkan, dan melakukan konfirmasi terlebih dahulu sebelum waktu registrasi pada hari yang ditinggalkan

Upload: trinhnhan

Post on 05-Feb-2018

237 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: TATA TERTIB PESERTA BAKSOS SYNAPSE 2017 20 BAB …hmpd.fk.uns.ac.id/verifyforzoho/uploads/2017/10/Peraturan-dan... · tangani oleh orang tua serta melampirkan bukti foto lelayu, diberikan

TATA TERTIB PESERTA

BAKSOS SYNAPSE 2017

20 – 22 Oktober 2017

BAB I KEHADIRAN

Pasal 1 : Seluruh Peserta WAJIB hadir dalam rangkaian kegiatan BAKSOS SYNAPSE

2017 sesuai dengan ketentuan waktu, jadwal, serta tugas masing-masing dengan

tertib dan bersungguh-sungguh.

Pasal 2 :

Peserta harus datang TEPAT WAKTU sesuai dengan jadwal kegiatan yang

telah ditentukan.

BAB II PERIZINAN

Pasal 3 : Peserta tidak diizinkan meninggalkan acara tanpa seizin Ketua Panitia

BAKSOS SYNAPSE 2017 dan harus dengan sepengetahuan Divisi Keamanan

dan Etika masing-masing kelompok.

Pasal 4

Ayat 1 :

Ayat 2 :

Apabila peserta berhalangan hadir dengan alasan sakit, HARUS ada surat

keterangan sakit dari dokter yang diberikan kepada Ketua BAKSOS SYNAPSE

2017 melalui Divisi Keamanan dan Etika dari masing-masing kelompok

maksimal H+1 acara yang ditinggalkan, dan melakukan konfirmasi terlebih

dahulu sebelum waktu registrasi pada hari yang ditinggalkan kepada Divisi

Keamanan dan Etika masing-masing kelompok.

Apabila peserta berhalangan hadir dengan alasan duka cita keluarga inti

meninggal HARUS menyerahkan surat keterangan izin tertulis yang ditanda

tangani oleh orang tua serta melampirkan bukti foto lelayu, diberikan kepada

Ketua BAKSOS SYNAPSE 2017 melalui Divisi Keamanan dan Etika masing-

masing kelompok maksimal H+1 acara yang ditinggalkan, dan melakukan

konfirmasi terlebih dahulu sebelum waktu registrasi pada hari yang ditinggalkan

Page 2: TATA TERTIB PESERTA BAKSOS SYNAPSE 2017 20 BAB …hmpd.fk.uns.ac.id/verifyforzoho/uploads/2017/10/Peraturan-dan... · tangani oleh orang tua serta melampirkan bukti foto lelayu, diberikan

Ayat 3 :

Ayat 4 :

Ayat 5 :

kepada Ketua Panitia BAKSOS SYNAPSE 2017 serta Divisi Keamanan dan

Etika masing-masing kelompok.

Apabila peserta berhalangan hadir dengan alasan ada pernikahan keluarga inti

atau diri sendiri HARUS ada surat izin tertulis dan undangan pernikahan yang

diserahkan sendiri oleh Peserta yang bersangkutan kepada Ketua Panitia

BAKSOS SYNAPSE 2017 melalui Divisi Keamanan dan Etika masing-masing

kelompok maksimal H-2 sebelum acara pada hari tersebut berlangsung.

Apabila tidak mengikuti seluruh rangkaian BAKSOS SYNAPSE 2017 dengan

izin yang jelas seperti yang telah disebutkan pada pasal 4 ayat 1, ayat 2 dan ayat

3 WAJIB menghadap Ketua Panitia BAKSOS SYNAPSE 2017 dan

Koordinator Keamanan dan Etika, kemudian HARUS meminta surat keterangan

dari Dekanat.

Apabila peserta terlambat dengan alasan apapun, wajib memberikan bukti dan

akan mendapat tugas tambahan dari pihak panitia BAKSOS SYNAPSE 2017.

BAB III KESOPANAN

Pasal 5 : Seluruh peserta WAJIB menghormati, selalu menggunakan kata maaf, tolong,

terimakasih, dan menerapkan 5S + 1J (Senyum, Sapa, Salam, Sopan, Santun, dan

Jujur) kepada sesama peserta, panitia, dan seluruh warga desa tanpa terkecuali.

Pasal 6 :

Seluruh peserta WAJIB berbahasa dengan baik dan benar dalam berkomunikasi

secara langsung maupun tidak langsung kepada sesama peserta, panitia, dan

seluruh warga desa tanpa terkecuali selama kegiatan BAKSOS SYNAPSE 2017

berlangsung.

Pasal 7 : Seluruh peserta WAJIB memanggil panitia dengan sapaan MAS untuk panitia

laki-laki dan MBAK untuk panitia perempuan.

BAB IV PENAMPILAN DAN ATRIBUT

Page 3: TATA TERTIB PESERTA BAKSOS SYNAPSE 2017 20 BAB …hmpd.fk.uns.ac.id/verifyforzoho/uploads/2017/10/Peraturan-dan... · tangani oleh orang tua serta melampirkan bukti foto lelayu, diberikan

Pasal 8

Ayat 1 :

Putra

Hari 1 :

Berangkat :

Memakai atasan kemeja batik, harus memakai kaos dalam putih, bawahan

celana panjang kain (bukan jeans, dan tidak terlihat seperti jeans) berwarna

hitam. Memakai ikat pinggang berwarna hitam (tidak berlebihan). Tidak ketat

baik kemeja maupun celana. Sepatu olahraga dan memakai kaos kaki berwarna

bebas polos yang menutupi mata kaki.

Acara malam :

Memakai kaos bebas sopan (tidak ketat), dan celana panjang bebas sopan

(bukan jeans, tidak ketat). Dianjurkan menggunakan jaket.

Hari 2 :

Senam :

Memakai kaos bebas sopan (tidak ketat), celana training panjang berwarna gelap

(bukan jeans, tidak ketat, bukan jogger pants), dan sepatu olahraga.

Penyuluhan :

Memakai atasan kemeja putih polos (harus memakai kaos dalam putih), jas

almamater, celana panjang kain (bukan jeans dan tidak terlihat seperti jeans)

berwarna hitam,Memakai ikat pinggang berwarna hitam (tidak berlebihan),

sepatu olahraga, kaos kaki berwarna bebas polos yang menutupi mata kaki

Festival Malam :

Memakai kaos BAKSOS SYNAPSE 2017, celana training panjang berwarna

gelap (bukan jeans, tidak ketat, bukan jogger pants), dan sandal.

Hari 3 :

Penyuluhan di Rumah Live-in :

Memakai kaos MABIM ASTROCYTE 2017, celana training panjang berwarna

Page 4: TATA TERTIB PESERTA BAKSOS SYNAPSE 2017 20 BAB …hmpd.fk.uns.ac.id/verifyforzoho/uploads/2017/10/Peraturan-dan... · tangani oleh orang tua serta melampirkan bukti foto lelayu, diberikan

Ayat 2:

gelap (bukan jeans, tidak ketat, bukan jogger pants).

Bakti Lingkungan :

Memakai kaos MABIM ASTROCYTE 2017, celana training panjang berwarna

gelap (bukan jeans, tidak ketat, bukan jogger pants), dan sepatu olahraga.

Acara di Balai Desa :

Memakai atasan kemeja putih polos (harus memakai kaos dalam putih), jas

almamater, dan celana panjang kain (bukan jeans dan tidak terlihat seperti jeans)

berwarna hitam. Memakai ikat pinggang berwarna hitam (tidak berlebihan),

sepatu olahraga, kaos kaki berwarna bebas polos yang menutupi mata kaki.

Putri

Hari 1 :

Berangkat :

Memakai atasan kemeja batik. Bagi yang berjilbab, atasan boleh dikeluarkan

dengan syarat panjang minimal setengah paha dan harus rapi. Bawahan rok kain

panjang (bukan jeans dan tidak terlihat seperti jeans) panjang sampai mata kaki

berwarna hitam polos dan tidak ada belahan. Tidak ketat dan tidak transparan.

Harus menggunakan kaos dalam berwarna putih polos. Sepatu olahraga (bukan

flat shoes, bukan wedges, bukan heels), dan memakai kaos kaki berwarna bebas

polos yang menutupi mata kaki. Bagi yang berjilbab memakai jilbab segiempat

berwarna hitam polos dan tidak boleh dililit.

Acara Malam :

Memakai kaos bebas sopan (tidak ketat), dan celana panjang atau rok panjang

bebas sopan (bukan jeans, tidak ketat). Dianjurkan menggunakan jaket.

Hari 2 :

Senam :

Memakai kaos bebas sopan (tidak ketat),celana training atau rok kain panjang

berwarna gelap (bukan jeans, tidak ketat, bukan jogger pants), bagi yang

Page 5: TATA TERTIB PESERTA BAKSOS SYNAPSE 2017 20 BAB …hmpd.fk.uns.ac.id/verifyforzoho/uploads/2017/10/Peraturan-dan... · tangani oleh orang tua serta melampirkan bukti foto lelayu, diberikan

berjilbab memakai jilbab segiempat bebas polos dan tidak boleh dililit. Sepatu

olahraga dan memakai kaos kaki berwarna bebas polos yang menutupi mata

kaki.

Penyuluhan :

Memakai atasan kemeja putih polos (harus memakai kaos dalam berwarna putih

polos dan tidak ketat) dimasukkan, bagi yang berjilbab atasan boleh dikeluarkan

dengan syarat panjang minimal setengah paha dan harus rapi, jas almamater,

bawahan rok kain panjang (bukan jeans, dan tidak terlihat seperti jeans) panjang

sampai mata kaki berwarna hitam polos dan tidak ada belahan, sepatu olahraga

(bukan flat shoes, bukan wedges, bukan heels), kaos kaki berwarna bebas polos

yang menutupi mata kaki. Bagi yang berjilbab memakai jilbab segiempat

berwarna hitam polos dan tidak boleh dililit.

Festival Malam :

Memakai kaos BAKSOS SYNAPSE 2017, celana training atau rok kain panjang

berwarna gelap (bukan jeans, tidak ketat, bukan jogger pants),dan sandal. Bagi

yang berjilbab memakai jilbab segiempat berwarna biru dongker polos dan tidak

boleh dililit.

Hari 3 :

Penyuluhan di Rumah Live-in :

Memakai kaos MABIM ASTROCYTE 2017, dan celana training atau rok kain

panjang berwarna gelap (bukan jeans, tidak ketat, bukan jogger pants). Bagi

yang berjilbab memakai jilbab berwarna putih polos dan tidak boleh dililit.

Bakti Lingkungan :

Memakai kaos MABIM ASTROCYTE 2017, celana training atau rok kain

panjang tidak ketat berwarna gelap (bukan jeans, tidak ketat, bukan jogger

pants), dan sepatu olahraga. Bagi yang berjilbab memakai jilbab berwarna putih

polos dan tidak boleh dililit.

Acara di Balai Desa :

Memakai atasan kemeja putih polos (harus memakai kaos dalam berwarna putih

Page 6: TATA TERTIB PESERTA BAKSOS SYNAPSE 2017 20 BAB …hmpd.fk.uns.ac.id/verifyforzoho/uploads/2017/10/Peraturan-dan... · tangani oleh orang tua serta melampirkan bukti foto lelayu, diberikan

polos dan tidak ketat) dimasukkan, bagi yang berjilbab atasan boleh dikeluarkan

dengan syarat panjang minimal setengah paha dan harus rapi, jas almamater,

bawahan rok kain panjang (bukan jeans, dan tidak terlihat seperti jeans) panjang

sampai mata kaki berwarna hitam polos dan tidak ada belahan, sepatu olahraga

(bukan flat shoes, bukan wedges, bukan heels), kaos kaki berwarna bebas polos

yang menutupi mata kaki. Bagi yang berjilbab memakai jilbab segiempat

berwarna hitam polos tidak boleh dililit.

Pasal 9

Ayat 1 :

Ayat 2 :

Putra

Rambut peserta putra harus pendek (tidak menyentuh telinga dan mata, serta

tidak menyentuh kerah pakaian) dan tidak dicat serta harus disisir rapi. Kumis,

jenggot, dan jambang harus rapi.

Putri

Rambut peserta putri yang panjangnya menyentuh dan atau melebihi bahu

HARUS diikat satu di belakang, model ekor kuda dengan ikat rambut warna

hitam polos. Bagi peserta putri yang poninya melebihi alis mata, diperbolehkan

menggunakan bando atau jepit rambut berwarna dominan hitam polos sehingga

poni tidak menutupi alis mata, rambut tidak boleh di cat.

Pasal 10

Ayat 1 :

Ayat 2 :

Putra

Aksesoris yang boleh digunakan oleh peserta putra hanyalah kacamata, softlens

warna bening, jam tangan, dan WAJIB memakai ikat pinggang hitam (untuk

pakaian CSU).

Putri

Aksesoris yang boleh digunakan oleh peserta putri hanyalah kacamata, softlens

warna bening, dan jam tangan. Diperbolehkan membawa pelembab bibir

(dilarang yang berwarna mencolok) dan memakai anting, serta dilarang

Page 7: TATA TERTIB PESERTA BAKSOS SYNAPSE 2017 20 BAB …hmpd.fk.uns.ac.id/verifyforzoho/uploads/2017/10/Peraturan-dan... · tangani oleh orang tua serta melampirkan bukti foto lelayu, diberikan

Ayat 3 :

memakai perhiasan yang berlebihan seperti cincin, gelang, dan kalung.

Aksesoris tambahan yang boleh dibawa adalah masker hidung warna bebas

polos, sunblock, dan topi

Pasal 11: Kuku tangan Peserta baik putra maupun putri HARUS pendek, bersih, dan tidak

boleh dicat.

Pasal 12: Seluruh Peserta WAJIB berpakaian rapi dan sesuai ketentuan

Pasal 13: Peserta WAJIB membawa dan menggunakan identitas Peserta sesuai dengan

ketentuan penggunaan yang berlaku.

BAB V PENUGASAN DAN PERLENGKAPAN

Pasal 15:

Ayat 1

Ayat 2

PESERTA BAKSOS SYNAPSE 2017 hanya boleh membawa barang-barang yang

telah ditetapkan oleh panitia, sebagaimana tertulis di Pasal 15 Ayat 2-3.

Barang pribadi yang WAJIB dibawa oleh SETIAP PESERTA saat hari H BAKSOS

SYNAPSE 2017, tanggal 20 – 22 Oktober 2017:

1. Tas dengan jumlah maksimal 2 buah (1 ukuran besar dan 1 ukuran kecil

untuk mobilisasi)

2. Pakaian secukupnya sesuai ketentuan penampilan dan atribut

3. Peralatan mandi

4. Handuk

5. Jaket

6. Sepatu kets

7. Celana Training

8. Lotion anti nyamuk

9. Ponco/Jas Hujan/Payung Lipat

10. Topi (dianjurkan membawa topi PKKMB)

11. Masker (untuk 3 hari)

12. Sandal

13. Obat-obatan Pribadi

Page 8: TATA TERTIB PESERTA BAKSOS SYNAPSE 2017 20 BAB …hmpd.fk.uns.ac.id/verifyforzoho/uploads/2017/10/Peraturan-dan... · tangani oleh orang tua serta melampirkan bukti foto lelayu, diberikan

Ayat 3

14. Peralatan ibadah

15. Alat tulis (min. buku dan pena) dan booklet

16. Kantong plastik

17. Botol minum/tumbler

18. Cetak rundown (ditaruh di belakang cocard)

19. Kuas

20. Sikat gigi baru (untuk diberi ke anak-anak SD; dikumpul)

Barang pribadi lain BOLEH DIBAWA saat hari H BAKSOS SYNAPSE 2017 dan

menjadi TANGGUNG JAWAB PESERTA, panitia tidak bertanggung jawab atas

segala bentuk kehilangan.

1. Selimut/sarung

2. Kosmetik sesuai ketentuan penampilan dan atribut

3. Makanan ringan

4. Dompet berisi uang dengan jumlah maksimal Rp50.000,- dan tanda

pengenal

5. Handphone dengan jumlah maksimal 1 buah

Pasal 16:

Ayat 1

Ayat 1.A

Ayat 1.B

KELOMPOK BAKSOS SYNAPSE 2017 hanya boleh membawa barang-barang yang

ditetapkan oleh panitia.

Setiap kelompok BESAR BAKSOS WAJIB membawa:

1. Roll kabel 1 buah (dikumpul H-2))

2. Tikar 1 buah (dikumpul H-2)

3. Senter 1 buah (dikumpul H-2))

4. Koran bekas 2 buah

5. Medline 2 buah

6. Stetoskop 5 buah

7. Tensimeter 5 buah

8. Kipas kecil 1 buah (dikumpul H-2))

9. Trashbag 3 buah (dikumpul H-2) )

10. Cat untuk bakti lingkungan (dikumpul H-2))

Setiap Kelompok Live in WAJIB membawa:

1. Roll kabel 1 buah

Page 9: TATA TERTIB PESERTA BAKSOS SYNAPSE 2017 20 BAB …hmpd.fk.uns.ac.id/verifyforzoho/uploads/2017/10/Peraturan-dan... · tangani oleh orang tua serta melampirkan bukti foto lelayu, diberikan

Ayat 1.C

2. Lampu emergency 1 buah

3. Tikar 2 buah

4. Senter 1 buah

5. Buku gambar A3 1 buah

Angkatan WAJIB membawa:

1. Headlamp 6 buah (dikumpul H-2))

Pasal 17: Peserta WAJIB membawa, mengerjakan, mengumpulkan tugas dan sanksi yang

diberikan.

Pasal 18: Tidak diperkenankan mengerjakan dan melengkapi tugas-tugas BAKSOS SYNAPSE

2017 saat KBM berlangsung

Pasal 19: Dilarang membawa alat elektronik kecuali alat komunikasi yang sudah disebutkan di

Pasal 15 dan Pasal 16 saat kegiatan BAKSOS SYNAPSE 2017 berlangsung

Pasal 20: Tidak boleh membawa rokok, MIRAS, narkoba, senjata tajam, senjata api, benda tajam

(gunting, cutter, penggaris dan sejenisnya).

Pasal 21: Pengumpulan barang bawaan, flipchart dan ppt materi penyuluhan (yang sudah

direvisi), dan perlengkapan festival malam akan dilayani pada hari Rabu, 18 Oktober

2017 pukul 16.00 – 18.00 di lobby FK UNS.

BAB VI LIASON OFFICER (LO)

Pasal 21:

Pertanyaan apa pun mengenai BAKSOS SYNAPSE 2017 hanya boleh

disampaikan kepada LO masing-masing kelompok.

Pasal 22: Dalam mengajukan pertanyaan kepada LO baik langsung maupun tidak

langsung (melalui alat komunikasi lainnya) harus dengan sopan santun dan etika

yang baik (Format : Salam, perkenalan nama, kelompok, kepentingan,

terimakasih).

Pasal 23: LO tidak diperkenankan menerima penitipan barang yang dilarang dibawa oleh

Peserta yang dimuat dalam BAB V PENUGASAN DAN PERLENGKAPAN.

Pasal 24: Peserta BAKSOS SYNAPSE 2017 hanya boleh menghubungi LO pada rentang

waktu 06.00 – 21.00

Page 10: TATA TERTIB PESERTA BAKSOS SYNAPSE 2017 20 BAB …hmpd.fk.uns.ac.id/verifyforzoho/uploads/2017/10/Peraturan-dan... · tangani oleh orang tua serta melampirkan bukti foto lelayu, diberikan

BAB VII PENGHARGAAN DAN PELANGGARAN

Pasal 25: Peserta BAKSOS SYNAPSE 2017 dinyatakan mendapatkan penghargaan jika

melaksanakan kewajiban dan menaati peraturan yang telah ditentukan.

Pasal 26: Peserta BAKSOS SYNAPSE 2017 dinyatakan melakukan pelanggaran jika

tidak melaksanakan kewajiban dan tidak menaati peraturan yang telah

ditentukan.

Pasal 27: Peserta BAKSOS SYNAPSE 2017 yang mengerjakan tugas dengan benar dan

tidak melanggar peraturan akan diberi apresiasi oleh panitia.

Pasal 28: Setiap pelanggaran akan ditindaklanjuti dengan pemberian sanksi sesuai kriteria

pelanggaran atau scoring.

Pasal 29

Ayat 1:

Ayat 2:

Ayat 3:

Pembagian pelanggaran menurut jenis tugas:

- Pelanggaran individu

- Pelanggaran kelompok

- Pelanggaran angkatan

- Pelanggaran yang menyangkut susila, etika, sopan santun, dan SARA.

Pelanggaran individu, dalam kondisi tertentu bisa menjadi pelanggaran

kelompok, bahkan pelanggaran angkatan.

Pembagian pelanggaran menurut berat ringannya pelanggaran:

- Pelanggaran ringan

- Pelanggaran sedang

- Pelanggaran berat

*kriteria pelanggaran harus dibuat

Pasal 30: Jika peserta tidak melaksanakan tugas dan/atau tidak mengikuti salah satu atau

semua rangkaian kegiatan BAKSOS SYNAPSE 2017 tanpa alasan yang jelas,

panitia berhak untuk menahan sertifikat peserta yang bersangkutan. Untuk

ketentuan lebih lanjut, silahkan menghubungi Ketua Panitia BAKSOS

SYNAPSE 2017 dan Koordinator Keamanan dan Etika.

Page 11: TATA TERTIB PESERTA BAKSOS SYNAPSE 2017 20 BAB …hmpd.fk.uns.ac.id/verifyforzoho/uploads/2017/10/Peraturan-dan... · tangani oleh orang tua serta melampirkan bukti foto lelayu, diberikan

BAB VIII LAIN-LAIN

Pasal 31: Kebijakan mengenai berbagai bentuk pelanggaran, sanksi, dan penghargaan

merupakan kewenangan panitia dan keputusan tersebut tidak dapat diganggu

gugat.

Pasal 32: Peraturan yang belum tercantum dalam pasal-pasal di atas akan diatur

kemudian.

Page 12: TATA TERTIB PESERTA BAKSOS SYNAPSE 2017 20 BAB …hmpd.fk.uns.ac.id/verifyforzoho/uploads/2017/10/Peraturan-dan... · tangani oleh orang tua serta melampirkan bukti foto lelayu, diberikan

Dengan ini, kami perwakilan Mahasiswa Baru Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret

tahun 2017 menyetujui peraturan yang telah ditetapkan oleh tim pendisiplin BAKSOS SYNAPSE FK

UNS 2017. Adapun ketentuan – ketentuan lain yang belum tertulis di Peraturan Peserta BAKSOS

SYNAPSE FK UNS 2017 akan diberitahukan selanjutnya sesuai dengan Peraturan Peserta BAKSOS

SYNAPSE FK UNS 2017.

Apabila kami melakukan pelanggaran terhadap Peraturan Peserta BAKSOS SYNAPSE FK UNS

2017, maka kami bersedia menerima sanksi dan hukuman sesuai peraturan dan perjanjian yang

telah disepakati.

Surakarta, 14 Oktober 2017

/