teobel pak bambang 25-30

3
25. Metode lokasi Suatu strategi untuk menghafal daftar butir-butir dengan membayangkan butir-butir itu berada didalam lokasi yang telah dikenal. Contoh dalam Pembelajaran Kimia : Pada saat menghafal tabel sistem periodik, dimana dalam menghafalnya perlu diperhatikan atau di ingat letak deret dari kiri ke kanan disebut golongan sedangkan deret daari atas ke bawah disebut periode. 26. Metode kata pancang (pegword method) Suatu strategi menghafal dengan menggunakan gambaran mental untuk menghubungkan daftar fakta yang akan dihafal dengan suatu himpunan kata atau bilangan yang telah dikenal. Contoh dalam Pembelajaran kimia : Saat menghafal deret Volta dengan menghubungkan huruf dari setiap unsur dengan kata-kata dan dirangkai sehingga terbentuk kalimat yang lebih mudah diingat dan dihafalkan yang mewakili setiap unsur dari deret Volta. 27. Strategi huruf awal (initial-letter strategy) Suatu strategi untuk menghafal dimana huruf-huruf awal dari suatu daftar yang harus dihafal diambil untuk disusun mejadi satu kata atau ungkapan yang lebih mudah diingat. Contoh dalam Pembelajaran kimia : Pada saat menghafalkan sistem perodik yaitu dalam menghafal unsur

Upload: nikke-ardilah

Post on 01-Oct-2015

7 views

Category:

Documents


3 download

DESCRIPTION

gtde

TRANSCRIPT

25. Metode lokasi Suatu strategi untuk menghafal daftar butir-butir dengan membayangkan butir-butir itu berada didalam lokasi yang telah dikenal. Contoh dalam Pembelajaran Kimia : Pada saat menghafal tabel sistem periodik, dimana dalam menghafalnya perlu diperhatikan atau di ingat letak deret dari kiri ke kanan disebut golongan sedangkan deret daari atas ke bawah disebut periode.

26. Metode kata pancang (pegword method)Suatu strategi menghafal dengan menggunakan gambaran mental untuk menghubungkan daftar fakta yang akan dihafal dengan suatu himpunan kata atau bilangan yang telah dikenal. Contoh dalam Pembelajaran kimia : Saat menghafal deret Volta dengan menghubungkan huruf dari setiap unsur dengan kata-kata dan dirangkai sehingga terbentuk kalimat yang lebih mudah diingat dan dihafalkan yang mewakili setiap unsur dari deret Volta.

27. Strategi huruf awal (initial-letter strategy)Suatu strategi untuk menghafal dimana huruf-huruf awal dari suatu daftar yang harus dihafal diambil untuk disusun mejadi satu kata atau ungkapan yang lebih mudah diingat.Contoh dalam Pembelajaran kimia : Pada saat menghafalkan sistem perodik yaitu dalam menghafal unsur yang ada pada satu golongan menggunakan huruf pertama unsur kemudian dibuat kata-kata dan dirangkai menjadi kalimat untuk semua unsur pada satu golongan sehingga lebih mudah di ingat dan dihafal. Seperti saat menhasfal golongan IIA yang dapat disingkat menjadi Bebek Mangan Cacing Seret Banget Rasane

28. Belajar bermakna (meaningful learning)Pemrosesan mental atas informasi baru menuju ke arah kaitannya dengan pengetahuan yang telah dipelajari sebelumnya. Contoh dalam Pembelajaran kimia : pada saat pembelajaran sistem periodik tentang unsur logam yang dapat menghantarkan listrik seperti Aluminium, kemudian dapat dibuktikan pada kehidupan sehari-hari dimana Aluminium digunakan sebagai bahan pembuatan alat rumah tangga.

29. Pengetahuan inertMempelajari informasi yang hanya dapat diterapkan pada situasi terbatas, sering kali sehimpunan situasi yang dibuat-buat. Contoh dalam Pembelajaran Kimia : dalam membandingkan massa jenis air dan minyak, siswa mengetahui berapa besar massa jenis air lebih kecil dibandingkan massa jenis minyak saat proses belajar dalam kelas. Namun saat disuruh membandingkan massa jenis air dan minyak saat ada dirumah, siswa tidak bisa menentukan massa jenis air dan minyak tersebut.

30. Teori skemaTeori yang menyatakan bahwa informasi disimpan dalam memori jangka-panjang dalam bentuk jaringan fakta-fakta dan konsep-konsep yang berhubungan dan menyediakan suatu struktur untuk menjadikan informasi baru bermakna. Contoh dalam Pembelajaran Kimia dalam pembelajaran kesetimbangan dengan mencatat hal-hal yang penting dalam peta konsep dengan jelas dan saling berhubungan sehingga lebih mudah diterima dan dipahami. Dalam materi kesetimbangan yang perlu diperhatikan yaitu faktor-faktor yang mempengaruhi kesetimbangan.