tetty ii

Upload: gohi-sinabariba

Post on 06-Mar-2016

218 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

semoga bermanfaat

TRANSCRIPT

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN4.1 HASIL PerlakuanHasil

Sampel air limbah disaring dengan kertas saring. Warna sampel air limbah kuning keruh dan ada endapan. Volume larutan yang digunakan yaitu 180 ml. Pada berat kertas saring = 2,2 gram.

Kertas saring dan endapan dikeringkan dengan endapan lalu kertas saring + residu ditimbangBerat kering kertas saring + residu = 3863 gr

Bobot bersih TSS pada larutan 1,663 gr Dengan warna kuning.

4.2 DATA PENGAMATANDik :V larutan= 180 mlBerat Kertas Saring= 2 x 1,1 = 2,2 gramBerat Residu = 1,663 gram x 1000 = 1663 mg.Dit : TSS...?TSS = TSS = TSS = TSS = 923,8 mg/l.4.3 PEMBAHASAANUji TSS (Total suspended Solid)merupakan residu dari padatan total yang tertahan oleh saringan dengan ukuran partikel maksimal 2 mm atau lebih besar dari ukuran partikel koloid,yang termasuk TSS adalah lumpur,tanah liat,logam oksida,sulfida,ganggang,bakteri dan ukuran kekeruhan (turbidity) dengan membatasi penetrasi cahaya untuk fotosintesis dan visibilitas diperairan. Kekeruhan adalah menggambarkan sifat optik air yang ditentukan berdasarkan banyaknya cahaya yang diserap dan dipancarkan oleh bahan-bahan yang terdapat dalam air. Kekeruhan disebabkan oleh adanya bahan organik dan anorganik yang tersuspensi dan terlarut (misalnya lumpur dan pasir halus), maupun bahan anorganik dan organic yang berupa plankton dan mikro organism lain.Zat Padat Tersuspensi dapat bersifat organis dan inorganis. Zat Padat Tersuspensi dapat diklasifikasikan sekali lagi menjadi antara lainzat padat terapungyang selalu bersifat organis danzat padat terendapyang dapat bersifat organis dan inorganis. Jumlah padatan tersuspensi dapat dihitung menggunakan Gravimetri, padatan tersuspensi akan mengurangi penetrasi sinar matahari ke dalam air sehingga akan mempengaruhi regenerasi oksigen serta fotosintesis. Material tersuspensi mempunyai efek yang kurang baik terhadap kualitas badan air karena dapat menyebabkan menurunkan kejernihan air dan dapat mempengaruhi kemampuan ikan untuk melihat dan menangkap makanan serta menghalangi sinar matahari masuk ke dalam air. Endapan tersuspensi dapat juga menyumbat insang ikan, mencegah telur berkembang. Ketika suspended solid tenang di dasar badan air, dapat menyembunyikan telur dan terjadi pendangkalan pada badan air sehingga memerlukan pengerukan yang memerlukan biaya operasional tinggi. Kandungan TSS dalam badan air sering menunjukan konsentrasi yang lebih tinggi pada bakteri, nutrien, pestisida, logam didalam air.Larutan berwarna kuning kecoklatan setelah disaring berwarna kuning hal itu disebut TDS (Total Dissolve Solid) yaitu ukuran zat terlarut (baik itu zat organic maupun anorganic) yang terdapat pada sebuah larutan. Umumnya berdasarkan definisi di atas seharusnya zat yang terlarut dalam air (larutan) harus dapat melewati saringan yang berdiameter 2 mikrometer (210-6 meter). Aplikasi yang umum digunakan adalah untuk mengukur kualitas cairan biasanya untuk pengairan, pemeliharaan aquarium, kolam renang, proses kimia, dan pembuatan air mineral. Setidaknya, kita dapat mengetahui air minum mana yang baik dikonsumsi tubuh, ataupun air murni untuk keperluan kimia misalnya pembuatan kosmetika, obat-obatan, dan makanan.Pada percobaan ini sampel yang digunakan adalah air kolam yang ada aktivitas diatas danau atau disekitarnya,sampel yang diambil oleh praktikan adalah air kolam yang disampingnya terdapat kandang sapi dan menurut survei dari warga air tersebut adalah salah satu waduk pembuangan limbah cair rumah tangga. Sampel tersebut berwarna kuning kecokelatan mempunyai endapan pada dasarnya,percobaan ini tidak mencampurkan suatu zat kimia karena pada dasaarnyaprisnsip percobaan ini adalah Gravimetri yang dimana contoh uji (sampel) yang telah homogen disaring dengan kertas saring yang telah ditimbang. residu dikeringkan hingga berat konstan atau sampai kertas saring keringkan sampai mencapai berat konstan pada suhu 1030C 1050C,kenaikan berat konstan saringan mewakili padatan tersuspensi total (TTS). Jika padatan tersuspensi menghambat saringan dan memperlama penyaringan,diameter pori-pori saringan perlu diperbesar atau mengurangi volume contoh uji. Untuk memperoleh estimasi TSS,dihitung perbedaan antara padatan terlarut total dan padatan total.Setelah dihitung nilai TSS dari air limbah atau sampel yang diambil dari kolam yang pada daerah sekitar adanya aktivitas kandang sapi adalah 923,8 mg/l nilai tersebut adalah nilai yang melebihi batas ambang baku mutu yaitu 200 mg/l. Faktor yang mempengaruhi kadar TSS pada sampel lebih dari 200 mg/l adalah adanya mikroorganisme pathogen dan nonphatogen,curah hujan yang rendah,bahan buangan padat (feses,nasi dan sisa-sisa makanan) yang tidak larut dalam air,da urin air sisa umah tangga yang larut dan ikut tercampur dengan air.Hal tersebut juga menunjukkan tingkat sedimentasi perairan ini tinggi. Dengan demikian air kolam mempunyai tingkat kecerahan yang cukup rendah. Kadar zat tersuspensi berbanding terbalik dengan kecerahan,dimana kadar rendah maka tingkat kecerahannya semakin tinggi dan sebaliknya.Kesesuaian perairan untuk kepentingan perikanan berdasarkan nilai padatan tersuspensi yaitu 1.TSS 25 mg/l adalah tidak berpengaruh pada keperluan perikanan.2.TSS 25-80 mg/l adalah sedikit berpengaruh pada keperluan perikanan.3.TSS 80-140mg/l adalah kurang baik untuk keperluan perikanan.4.TSS lebih besar 400mg/l adalah tidak baik bagi perikanan.Jadi dapat disimpulkan bahwa hasil penelitian praktikan menggunakan metode gravimetri nilai TSS lebih besar 400mg/l yaitu 923,8 mg/l. Berarti kolam ini dikategorikan tidak baik bagi perikanan.

V.KESIMPULAN DAN SARAN5.1 KESIMPULAN Adapun kesimpulan dari percobaan ini adalah :1. TSS sampel limbah adalah 923,8 mg/l lebih besar dari baku mutu yatu 200 mg/l. Hal ini terjadi karena adanya organisme seperti phatogen dan nonphatogen,buangan padatan seperti feses,nasi,urin,limbah air rumah tangga .2. TSS diperoleh dari prinsip gravimetri yaitu :Larutan Homogen Disaring Oven Ukur berat kuantitatifnya.3. Nilai TSS ini tdak baik bagi kepentingan perikanan karena melebihi ambang batas baku mutu lebih besar lebih besar 400 mg/l.

5.2 SARANPraktikan sebaiknya lebih berhati hati pada proses penyaringan agar tidak robek kertas saring seperti yang terjadi pada kelompok ini.