trilogi landasan moral spiritual ptwp daerah …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/pedoman ptwp...

52
1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK 1. Laa Islaama illaa biljamaa'ah, walaa jamaa'ata illaa bil imaamah, walaa imaamata illaa bitthoo'ah. 2. Organisasi harus tertib dan berjalan sesuai sistem yang disepakati tanpa tergantung dengan pemimpin. 3. PTWP PTA Pontianak adalah salah satu wahana perjuangan untuk mengharumkan nama baik peradilan agama. VISI, MISI DAN STRATEGI DASAR PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN DAERAH PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK KALIMANTAN BARAT VISI : Terbentuknya Tim Tenis Pengadilan Tinggi Agama Pontianak yang tangguh pada percaturan lokal maupun nasional di lingkungan lembaga peradilan Indonesia sebagai ikhtiar meraih posisi terhormat di bidang olahraga tenis. MISI : 1. Penataan organisasi secara profesional dan dinamis. 2. Penyelenggaraan adminstrasi secara tertib dan teratur. 3. Pembinaan pemain secara terencana dan berkesinambungan. 4. Penggalian dan pengelolaan dana secara transparan dan akuntabel. 5. Pembentukan mental yang tangguh berdasarkan nilai-nilai moral yang luhur. SRATEGI DASAR. 1.Bidang Organisasi : 1.1. Penyusunan struktur organisasi yang sederhana dan mampu menopang semua tugas organisasi. 1.2. Penyusunan pedoman kerja dan perumusan program kerja yang terarah dan berkesinambungan. 1.3. Penempatan personalia pengurus mengutamakan kapabilitas, integritas dan proporsionalitas wilayah. 1.4. Menjunjung tinggi kerjasama antar pengurus.

Upload: others

Post on 28-Dec-2019

15 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

1

TRILOGI

LANDASAN MORAL SPIRITUAL

PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

1. Laa Islaama illaa biljamaa'ah, walaa jamaa'ata illaa bil imaamah, walaa

imaamata illaa bitthoo'ah.

2. Organisasi harus tertib dan berjalan sesuai sistem yang disepakati tanpa

tergantung dengan pemimpin.

3. PTWP PTA Pontianak adalah salah satu wahana perjuangan untuk

mengharumkan nama baik peradilan agama.

VISI, MISI DAN STRATEGI DASAR

PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN

DAERAH PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

KALIMANTAN BARAT

VISI :

Terbentuknya Tim Tenis Pengadilan Tinggi Agama Pontianak yang tangguh pada

percaturan lokal maupun nasional di lingkungan lembaga peradilan Indonesia

sebagai ikhtiar meraih posisi terhormat di bidang olahraga tenis.

MISI :

1. Penataan organisasi secara profesional dan dinamis.

2. Penyelenggaraan adminstrasi secara tertib dan teratur.

3. Pembinaan pemain secara terencana dan berkesinambungan.

4. Penggalian dan pengelolaan dana secara transparan dan akuntabel.

5. Pembentukan mental yang tangguh berdasarkan nilai-nilai moral yang luhur.

SRATEGI DASAR.

1.Bidang Organisasi :

1.1. Penyusunan struktur organisasi yang sederhana dan mampu menopang semua

tugas organisasi.

1.2. Penyusunan pedoman kerja dan perumusan program kerja yang terarah dan

berkesinambungan.

1.3. Penempatan personalia pengurus mengutamakan kapabilitas, integritas dan

proporsionalitas wilayah.

1.4. Menjunjung tinggi kerjasama antar pengurus.

Page 2: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

2

2. Bidang Administrasi :

2.1. Penataan dan penertiban tata persuratan.

2.2. Notulasi setiap kegiatan rapat.

2.3. Pertanggung jawaban kegiatan dalam bentuk tertulis.

2.4. Dokumentasi dan publikasi setiap kegiatan.

3. Pembinaan Pemain :

3.1. Penyusunan pedoman seleksi dan pembinaan pemain.

3.2. Pembentukan tim putra dan putri lapis pertama dan lapis kedua.

3.3. Seleksi dan pembentukan tim dilakukan secara rasional, adil dan transparan.

3.4. Pembinaan pemain secara umum dikelompokkan menjadi tiga zona wilayah

pembinaan.

3.5. Pembinaan tim dilakukan dalam bentuk pemusatan latihan, latih kandang atau

latih tandang.

4. Bidang Pendanaan :

4.1. Penggalian dana berasal dari iuran anggota, donatur yang tidak mengikat dan

usaha lain yang sah dan halal.

4.2. Pengelolaan dan penggunaan dana secara transparan dan akuntabel.

4.3. Mendahulukan pendanaan kegiatan menurut skala prioritas.

5. Bidang Mental Spiritual :

5.1. Melakukan silaturahmi dalam bentuk latihan persahabatan, baik berkunjung

atau menerima kunjungan klub lain.

5.2. Dalam melakukan latihan sendiri, latihan persahabatan atau pertandingan

selalu mengedepankan sportivitas.

Ditetapkan di : Pontianak

Pada tanggal : 13 Januari 2016

PENGURUS DAERAH

Ketua, Sekretaris,

DRS. H. ALI MASYKURI HAIDAR, SH ABDUL MUTTALIB, SH

Page 3: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

3

PROGRAM KERJA

PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN

DAERAH PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

TAHUN. 2016 – 2019

I. BIDANG UTAMA

1. Mengikuti turnamen MA Cup XVII.

2. Menyelenggarakan KPTA Cup VIII.

II. BIDANG ORGANISASI.

1. Konsolidasi organisasi :

1.1. Mengadakan rapat anggota daerah.

1.1.1. Menunjuk SC/OC Rapat Anggopta Daerah (RAD).

1.1.2. Menentukan waktu dan tempat RAD.

1.1.3. Merancang tata tertib RAD.

1.1.4. Mensosialisasikan hasil-hasil RAD.

1.2. Mendorong Rapat Anggota Cabang (RAC).

1.3. Mengadakan rapat pleno pengurus daerah.

1.4. Mengadakan rapat pengurus harian daerah.

1.5. Mengadakan rapat pengurus komisi daerah.

1.6. Mengadakan rapat gabungan pengurus harian daerah dan komisi daerah

dengan seluruh Ketua PTWP Cabang Pengadilan Agama.

1.7. Mengadakan rapat insidentil bagi rapat-rapat tersebut.

1.8. Melakukan konsolidasi organisasi kepada seluruh pengurus cabang.

1.9. Menghindari rangkap jabatan sebagai Pengurus Daerah dan Pengurus

Cabang.

2. Menjadwalkan rapat anggota cabang sesuai masa bhakti masing-masing.

3. Membuat surat keputusan pengesahan pengurus cabang.

4. Melantik pengurus cabang.

5. Menyusun tata kerja pengurus daerah.

6. Merancang program kerja daerah.

7. Bersama para pengurus cabang menetapkan :

7.1. Bendera dan spanduk kontingen peserta PTA Cup.

7.2. Bentuk dan ukuran papan nama pengurus cabang.

7.5. Bunyi, bentuk dan ukuran stempel pengurus cabang.

8. Membuat bunyi, bentuk dan ukuran stempel pengurus daerah.

9. Melengkapi stempel yang diperlukan.

Page 4: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

4

III. BIDANG ADMINISTRASI.

1. Pengadaan alat tulis kantor :

1.1. Mencetak kertas surat berkop PTWP Daerah.

1.2. Mencetak amplop berkop PTWP Daerah.

1.3. Melengkapi kertas tulis, buku absen dan notulen rapat dan lain-lain.

2. Mengadakan seragam pengurus daerah.

3. Penertiban tata persuratan :

3.1. Mencatat surat masuk dan keluar pada agenda surat.

3.2. Merapikan surat yang ada.

3.3. Membuat semua surat keluar termasuk surat keputusan.

3.4. Semua surat keluar harus ditandatangani dan atau diketahui oleh ketua atau

wakilnya.

3.5. Menyusun pembakuan tata persuratan bagi pengurus daerah dan cabang.

4. Penataan barang inventaris.

5. Memelihara barang milik PTWP daerah.

6. Menertibkan absensi dan notulen rapat.

7. Mendokumentasikan dan mempublikasikan setiap kegiatan.

8. Membuka dan mengaktifkan pengisian portal PTWP di web PTA Pontianak.

IV. BIDANG PEMBINAAN PEMAIN.

1. Menyusun pedoman seleksi dan pembinaan pemain.

2. Membentuk tim putra dan putri lapis pertama dan lapis kedua melalui seleksi.

3. Mendorong hakim, karyawan, dharmayukti dan honorer untuk gemar bermain

tenis.

4. Mengadakan rekrutmen pemain melalui :

4.1. Mendorong pemain tenis berprestasi untuk mengikuti tes cpns MA.

4.2. Mutasi pemain dari luar PTA Pontianak.

4.3. Pembinaan pemain oleh pengurus cabang.

5. Membagi wilayah pembinaan menjadi :

5.1. Zona satu meliputi :

5.1.1. Cabang PTA.

5.1.2. Cabang PA. Pontianak.

5.1.3. Cabang PA. Ketapang.

5.2. Zona dua meliputi :

5.2.1. Cabang PA. Mempawah.

5.2.2. Cabang PA. Bengkayang.

5.2.3. Cabang PA. Sambas.

3.3. Zona tiga meliputi :

Page 5: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

5

3.3.1. Cabang PA. Sanggau.

3.3.2. Cabang PA. Sintang.

3.3.3. Cabang PA. Putusbau.

6. Kordinator zona disepakati oleh masing-masing anggota zona.

7. Setiap akhir bulan Juli dan Desember masing -masing zona membuat laporan

pembinaan pemain kepada pengurus daerah.

8. Mengatur latih tanding antar zona bersama koordinator zona.

9. Melakukan latih tanding dengan tim luar PTWP PTA Pontianak.

10. Mengikuti turnamen di luar PTA/PA.

11. Mengadakan kegiatan tenis untuk momen tertentu, seperti perpisahan KPTA.

V. BIDANG PENDANAAN.

1. Penggalian dana dari anggota :

1.1. Iuran hakim tingkat banding dan tingkat pertama.

1.2. Iuran pejabat kepaniteraan dan kesekretariatan tingkat banding dan tingkat

pertama.

1.3. Iuran pegawai PTA dan PA.

2. Sumbangan yang tidak mengikat.

3. Menertibkan pembukuan keuangan.

4. Penggunaan dana sesuai skala prioritas dan didukung dengan bukti akurat.

5. Informasi pengelolaan dana :

5.1. Setiap empat bulan sekali.

5.2. Setiap akhir tahun.

5.3. Setiap akhir masa bhakti.

5.4. Kepada seluruh ketua pengurus cabang.

5.5. Tembusan kepada pembina PTWP daerah dan cabang.

6. Demi keamanan dan kesejahteraan bersama, dana yang ada disimpan di bank

atau koperasi satker PTWP cabang masing-masing.

VI. BIDANG MENTAL SPIRITUAL.

1. Setiap latihan sesama pemain, latih tanding maupun turnamen harus

didasarkan pada ajaran silaturahmi menurut Syri'at Islam.

2. Setiap permainan harus menjunjung tinggi sportivitas.

Ditetapkan di : Pontianak

Pada tatanda : 13 Januari 2016

Page 6: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

6

PENGURUS DAERAH

Ketua, Sekretaris,

ttd ttd

DRS. H. ALI MASYKURI HAIDAR, SH ABDUL MUTTALIB, SH

Page 7: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

7

PEDOMAN SELEKSI DAN PEMBINAAN

PEMAIN TIM PTWP DAERAH

PTA PONTIANAK

I. PENDAHULUAN.

1. Bahwa Pedoman Seleksi dan Pembinaan Pemain Tim Tenis Persatuan Tenis

Warga Pengadilan Daerah Pengadilan Tinggi Agama Pontianak adalah aturan

pokok tentang pelaksanaan seleksi dan pembinaan pemain tim tenis Persatuan

Tenis Warga Pengadilan Daerah Pengadilan Tinggi Agama Pontianak yang

wajib dipedomani oleh Pengurus Daerah, Pengurus Cabang, Pemain, Official

dan Pelatih dalam rangka membentuk Tim Tenis Pengadilan Tinggi Agama

Pontianak yang solid, penuh dedikasi, disiplin tinggi yang selanjutnya

disingkat Pedoman Seleksi dan Pembinaan Pemain.

2. Bahwa untuk mendapatkan pemain yang berkualitas dalam upaya membentuk

Tim Tenis PTA diperlukan seleksi dalam waktu yang ditentukan oleh Pengurus

Daerah yang bersumber dari :

2.1. Pemain tim yang sudah ada.

2.2. Pemain baru berdasarkan pengamatan Pengurus Daerah pada saat di

adakan PTA Cup dan pada waktu latih tanding antar zona wilayah

pembinaan.

2.3. Pemain yang diusulkan oleh Pengurus Cabang yang bersangkutan.

3. Pemain unggulan tanpa mengikuti seleksi :

3.1. Pemain tim yang ada, yang kemampuan secara keseluruhannya diatas rata-

rata pemain yang ada.

3.2. Pemain nasional pindahan dari PTA lain yang kemampuan secara

keseluruhannya diatas rata-rata pemain yang ada.

4. Bahwa keberadaan Tim Tenis PTA Pontianak tersebut diperlukan dalam rangka

menghadapi turnamen Mahkamah Agung Cup, event pertandingan atau

persahabatan dengan tim tenis lain sewaktu-waktu dibutuhkan.

5. Dalam keadaan tertentu, pembentukan Tim Tenis PTA tidak melalui mekanisme

seleksi akan tetapi ditetapkan oleh Pengurus Daerah berdasarkan pertimbangan

Ketua Cabang PTWP PA se Kalimantan Barat dan setelah mendapat persetujuan

Pimpinan PTA Pontianak.

II. PEMANGGILAN PESERTA SELEKSI.

1. Peserta yang dipanggil seleksi adalah :

1.1. Pemain yang tercatat sebagai anggota Tim Tenis PTA yang telah ada.

1.2. Pemain yang dianggap layak oleh pengurus daerah.

Page 8: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

8

1.3. Pemain di luar anggota Tim Tenis PTA yang mendapat rekomendasi dari

pengurus cabang dan disetujui oleh pengurus daerah.

2. Dasar pemanggilan peserta :

2.1. Prestasi selama menjadi Tim Tenis PTA.

2.2. Hasil pengamatan pengurus daerah pada saat diselenggarakan PTA Cup

dan event lainnya.

2.3. Pengamatan langsung pengurus daerah diluar ketentuan diatas.

III. SISTIM SELEKSI.

1. Mengetahui kompetensi/kemampuan peserta secara komprehensif :

1.1. Kemampuan bertanding :

1.1.1. Untuk mengetahui mental pemain dalam bertanding.

1.1.2. Untuk mengetahui kemampuan memaksimalkan teknik dalam

bertanding.

1.1.3. Untuk mengetahui kemampuan mengendalikan diri dan menata

kepercayaan diri dalam bertanding.

1.2. Kemampuan teknik :

1.2.1. Kemampuan serve dan reserve.

1.2.2. Kemampuan dalam menyerang.

1.2.3. Kemampuan dalam bertahan.

1.3. Kemampuan fisik :

1.3.1. Kemampuan daya tahan tubuh dalam bertanding.

1.3.2. Kemampuan mengatur nafas.

1.3.3. Kemampuan recovery stamina setelah bertanding.

1.4. Potensi masa depan :

1.4.1. Kesiapan menerima saran dan kritik.

1.4.2. Kemampuan menggalang kerja sama tim.

1.4.3. Kemampuan dalam meningkatkan teknik dan ketahanan fisik masa

depan.

2. Mengetahui kemampuan bertanding tim putra dalam partai single atau

doble :

2.1. Single hakim.

2.2. Single karyawan.

2.3. Double hakim.

2.4. Double karyawan.

2.5. Double campuran.

3. Untuk mengetahui kemampuan bertanding tim putri dalam partai single

atau doble, baik dari unsur hakim, karyawati dan dharmayukti.

Page 9: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

9

IV. HASIL SELEKSI DAN PELAPORANNYA.

1. Hasil pertandingan antar peserta dicatat dalam catatan yang berisi :

1.1. Kolom satu (nomor urut).

1.2. Kolom dua (nama pemain).

1.3. Kolom tiga (hasil).

1.4. Kolom empat (versus).

1.5. Kolom lima (nama pemain).

1.6. Kolom enam (hasil).

2. Hasil seleksi dicatat dalam catatan yang berisi :

2.1. Kolom satu (nomor urut).

2.2. Kolom dua (nama pemain).

2.3. Kolom tiga (hasil penilaian kemampuan bertanding).

2.4. Kolom empat (hasil penilaian kemampuan teknik).

2.5. Kolom lima (hasil penilaian kemampuan fisik).

2.6. Kolom enam (potensi masa depan).

2.7. Kolom tujuh (jumlah).

2.8. Kolom delapan (rata-rata).

2.9. Kolom sembilan (rangking).

3. Pemain inti dan cadangan untuk persiapan MA Cup :

3.1. Tim putra terdiri dari :

3.1.1. Lima orang hakim.

3.l.2. Tiga orang karyawan.

3.2. Tim putri terdiri dari :

3.2.1. Dua orang hakim.

3.2.2. Dua orang karyawati.

3.2.3. Dua orang dharmayukti.

3.3. Pemain cadangan :

3.3.1. Untuk tim putra hakim satu orang.

3.3.2. Untuk tim putra karyawan satu orang.

3.3.3. Untuk tim putri satu orang hakim.

3.4. Ketentuan lebih lanjut menyesuaikan situasi dan kondisi.

4. Susunan dan jumlah pemain turnamen MA Cup menyesuaikan dengan

ketentuan panitia MA Cup.

5. Pemain untuk selain turnamen MA Cup akan ditentukan lebih lanjut oleh

pengurus daerah.

6. Semua rangkaian kegiatan yang berkaitan dengan seleksi Tim Tenis PTA

dilaporkan kepada pengurus daerah.

Page 10: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

10

V. PEMBINAAN PEMAIN.

1. Pembinaan Tim Tenis PTA menjadi tanggung jawab dan dilakukan oleh Komisi

Pembinaan Daerah.

2. Pola pembinaan dapat dilakukan oleh Komisi Pembinaan Daerah melalui

pemusatan latihan atau oleh pemain secara pribadi dengan bergabung bersama

klub tenis tertentu maupun dengan cara lain yang dapat meningkatkan

semangat dan kualitas pemain.

3. Teknis pelaksanaan pembinaan dilaksanakan oleh pelatih.

4. Pemanggilan pembinaan kepada pemain oleh Ketua dan Sekretaris Daerah

berdasarkan data dari Komisi Pembinaan Daerah melalui Pengurus Cabang

dengan tembusan kepada Ketua Pengadilan Agama yang bersangkutan.

VI. HAK DAN KEWAJIBAN PENGURUS DAERAH.

1. Pengurus Daerah berhak :

1.1. Menentukan kebijakan dalam hal yang secara jelas tidak ditentukan dalam

pedoman ini.

1.2. Menyampaikan saran dan bimbingan kepada Komisi Pembinaan Daerah,

Pemain dan Pelatih.

2. Pengurus Daerah berkewajiban :

2.1. Melaksanakan Pedoman Seleksi dan Pembinaan Tim Tenis PTA.

2.2. Memberikan pengarahan dan pembinaan pada saat pelaksanaan

pembinaan.

2.3. Memberikan motivasi dan bimbingan kepada pemain agar tetap semangat

berlatih, menjaga kualitas permainan dan kondisi fisik.

2.4. Menyediakan fasiltas pembinaan sesuai anggaran.

VII. HAK DAN KEWAJIBAN KOMISI PEMBINAAN DAERAH.

1. Komisi Pembinaan Daerah berhak :

1.1. Menyusun jadwal dan menentukan tepat seleksi.

1.2. Menyusun rencana anggaran seleksi dan pembinaan.

1.3. Menerima laporan kegiatan seleksi dan pembinaan dari pelatih.

2. Komisi Pembinaan Daerah berkewajiban :

2.1. Melaksanakan Pedoman Seleksi dan Pembinaan Pemain.

2.2. Menyediakan data pemain untuk dipanggil seleksi atau pembinaan.

2.3. Menyediakan fasilitas yang terkait dengan seleksi dan pembinaan.

2.4. Melaporkan kegiatan seleksi dan pembinaan kepada Ketua PTWP

Daerah.

Page 11: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

11

VIII. HAK DAN KEWAJIBAN PEMAIN.

1. Pemain berhak :

1.1. Mengajukan usul dan pendapat dalam rangka mencapai hasil pembinaan

yang maksimal kepada Pengurus Daerah, Komisi Pembinaan Daerah

maupun Pelatih.

1.2. Memperoleh fasilitas kebutuhan sarana sebagai pemain yang layak sesuai

anggaran.

2. Pemain berkewajiban :

2.1. Mematuhi Pedoman Seleksi dan Pembinaan Pemain.

2.2. Menjalin hubungan yang harmonis dengan sesama pemain, pengurus

dan pelatih.

2.3. Menjaga kekompakkan dan keberhasilan tim.

2.4. Meningkatkan kemampuan dan menjaga prestasi yang ada.

2.5. Mengikuti petunjuk dan arahan pelatih dalam bidang teknis.

2.6. Mengikuti petunjuk dan arahan Pengurus Daerah dalam bidang non

teknis.

IX. HAK DAN KEWAJIBAN PELATIH.

1. Pelatih berhak :

1.1. Menentukan teknis seleksi dan pembinaan.

1.2.Menentukan strategi ketika menghadapi lawan dengan

mempertimbangkan saran dan pendapat pihak terkait.

1.3. Memberikan pengarahan dan bimbingan kepada pemain.

1.4. Mendapat fasilitas kebutuhan sarana yang layak sebagai pelatih sesuai

anggaran.

2. Pelatih berkewajiban :

2.1. Melaksanakan seleksi dan pembinaan pemain dengan penuh tanggung

jawab.

2.2. Menanamkan jiwa disiplin, sportifitas dan pantang menyerah kepada

pemain.

2.3. Mengevaluasi perkembangan prestasi pemain.

2.4. Melaporkan hasil pelaksanaan tugas kepada Pengurus Daerah.

X. PEMBIAYAAN KEGIATAN.

1. Pembiayaan seleksi dan pembinaan dibebankan kepada keuangan Pengurus

Daerah dan dapat berasal dari sumber lain yang halal dan tidak mengikat.

2. Setiap dana seleksi dan pembinaan disetujui dan dilaporkan kepada Pengurus

Daerah.

Page 12: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

12

XI. MASA BHAKTI TIM TENIS PTA.

1. Penetapan Tim Tenis PTA Pontianak dengan Surat Keputusan Pengurus Daerah.

2. Pada dasarnya masa bhakti Tim Tenis PTA sejak tanggal diterbitkan Surat

Keputusan Pengurus Daerah tentang Penetapan Tim Tenis PTA sampai dengan

berakhirnya masa bhakti Pengurus Daerah.

3. Dalam keadaaan tertentu, masa bhakti Tim Tenis PTA dapat berakhir sesuai

Keputusan Pengurus Daerah.

XII. PENUTUP.

1. Pedoman Seleksi dan Pembinaan Pemain ini mulai berlaku sejak ditetapkan.

2. Tim Tenis PTA yang telah ada sebelum pedoman ini ditetapkan, dinyatakan

sebagai Tim Tenis PTA menurut pedoman ini.

3. Hal-hal yang belum diatur dalam pedoman ini, akan ditentukan lebih lanjut

oleh Pengurus Daerah.

Ditetapkan di : Pontianak

Pada tanggal : 13 Januari 2016

PENGURUS DAERAH

Ketua, Sekretaris,

DRS. H. ALI MASYKURI HAIDAR, SH ABDUL MUTTALIB, SH

Page 13: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

13

KEPUTUSAN TIM FORMATUR

PENYUSUNAN PENGURUS DAERAH PTWP PTA PONTIANAK

NOMOR : Istimewa/TF/..bulan..../20........

TENTANG

SUSUNAN DAN PERSONALIA PENGURUS DAERAH PERSATUAN TENIS

WARGA PENGADILAN (PTWP) PENGADILAN TINGGI AGAMA

PONTIANAK PERIODE TAHUN ........... – ..........

TIM FORMATUR PENYUSUNAN PENGURUS DAERAH PTWP

PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

Menimbang. : a. Bahwa Ketua Pengurus Daerah PTWP PTA Pontianak termasuk

dalam daftar mutasi hakim tinggi pereode Desember 2015,

maka sudah barang tentu akan terjadi kekosongan Ketua

Pengurus Daerah PTWP PTA Pontianak;

b. Bahwa oleh karena itu, perlu segera ditunjuk dan ditetapkan

kepengurusan yang mengurusi dan bertanggung jawab atas

jalannya organisasi PTWP Daerah PTA Pontianak;

Mengingat. : 1. Undang Undang Nomor 7 Tahun 1989 Tentang Peradilan Agama

sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang Undang Nomor

50 tahun 2009;

2. Keputusan Rapat Anggota Daerah tentang Penunjukan Tim

Formatur tanggal ...................;

Memperhatikan : 1. Pengarahan Pembina Daerah PTWP PTA Pontianak;

2.Saran dan pendapat dalam rapat formatur;

MEMUTUSKAN

Menetapkan :

Pertaman : Keputusan Tim Formatur Penyusunan Pengurus Daerah PTWP

Pengadilan Tinggi Agama Pontianak tentang Susunan Pengurus

Daerah PTWP PTA Pontianak pereode tahun 20............. -

20.........................;

Kedua : Susunan dan Personalia Pengurus dimaksud sebagaimana tercantum

dalam lampiran keputusan ini;

Ketiga : Keputusan ini selanjutnya diserahkan kepada Ketua Pengadfilan Tinggi

Agama Pontianak untuk diterbitkan surat keputusan pengesahan

Page 14: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

14

sesuai Pasal 6 ayat (2) Anggaran Rumah Tangga PTWP;

Ditetapkan di : Pontianak

Pada tanggal. : ....................

TIM FORMATUR

Ketua, Sekretaris,

.............................................. ..........................................

ANGGOTA :

............................................ .............................................

...............................................

Page 15: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

15

Lampiran : KEPUTUSAN TIM FORMATUR PENYUSUNAN PENGURUS

DAERAH PTWP PTA PONTIANAK

NOMOR : Istimewa/TF/I/2016, Tanggal .......................

SUSUNAN DAN PERSONALIA PENGURUS DAERAH

PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN (PTW)

PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

PERIODE TAHUN ............ – .......................

Pembina : Ketua PTA Pontianak.

Penasehat : Wakil Ketua PTA Pontianak.

Ketua :

Wakil Ketua :

Sekretaris :

Wakil Sekretaris :

Bendahara :

Wakil Bendahara :

Komisi Organisasi : 1. (ketua).

2. (anggota).

Komisi Pembinaan : 1. (ketua).

2. (anggota).

3. (anggota).

4. (anggota).

5. (anggota)

6. (anggota)

7. (anggota)

Komisi Dana : 1. (ketua).

2. (anggota).

Ditetapkan di : Pontianak

Pada tanggal : ..............

Page 16: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

16

TIM FORMATUR

Ketua, Sekretaris,

.............................................. ..........................................

ANGGOTA :

............................................ .............................................

....................................................

Page 17: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

17

TATA KERJA PENGURUS DAERAH

PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN (PTWP)

PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

TAHUN 2016 - 2019

1. Ketua mengemban tugas dan tanggung jawab :

1.1. Memimpin organisasi baik urusan kedalaman maupun keluar.

1.2. Mewakili organisasi baik didepan atau diluar pengadilan.

1.3. Membagi tugas dengan Wakil Ketua.

1.4. Menandatangai surat keputusan, surat keluar dan surat penting lainnnya.

1.5. Memimpin rapat :

1.5.1. Pengurus Harian Daerah.

1.5.2. Pengurus Pleno Daerah.

1.5.3. Rapat-rapat Lain.

1.6. Mengkoordinir komisi organisasi, komisi dana dan penyusunan pedoman

atribut organisasi dan tata persuratan.

2. Wakil Ketua mengemban tugas dan tanggung jawab :

2.1. Menjalankan tugas dan tanggung jawab Ketua, apabila Ketua berhalangan.

2.2. Mengkoordinir komisi pembinaan.

2.3. Mengkoordinir penyusunan pedoman seleksi dan pembinaan pemain Tim PTA

dan tata tertib turnamen KPTA Cup.

2.4. Melaksanakan tugas yang didelegasikan oleh Ketua.

3. Sekretaris mengemban tugas dan tanggung jawab :

3.1. Mengelola kegiatan kesekretariatan.

3.2. Membuat surat keputusan dan surat-surat lainnya.

3.3. Menyediakan dan mengurus daftar hadir rapat-rapat.

3.5. Menertibkan agenda surat masuk dan keluar.

3.6. Menandatangani surat keputusan dan surat lainnnya bersama Ketua atau Wakil

Ketua.

3.7. Membuat laporan-laporan.

3.8. Membagi tugas dan pekerjaan dengan Wakil Sekretaris.

3.9. Melaksanakan tugas yang didelegasikan oleh Ketua/Wakil Ketua.

4. Wakil Sekretaris mengemban tugas dan tanggung jawab :

4.1. Menjalankan tugas dan tanggung jawab Sekretaris, apabila Sekretaris

berhalangan.

4.2. Mendokumentasikan semua kegiatan.

Page 18: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

18

4.3. Mempublikasikan semua kegiatan.

4.4. Menyediakan kebutuhan rapat.

4.5. Melaksanakan tugas yang didelegasikan oleh Ketua, Wakil Ketua atau

Sekretaris.

5. Bendahara mengemban tugas dan tanggung jawab :

5.1. Mengelola keuangan dengan tertib, transparan dan akuntabel.

5.2. Mencatat uang masuk dan keluar dengan cermat dan teliti.

5.3. Setiap pengeluaran harus didukung dengan bukti yang benar.

5.4. Membuat laporan keuangan bulanan, tahunan, akhir masa bhakti dan setiap

saat diperlukan.

5.5. Setiap pengeluaran uang harus sepengetahuan Ketua atau Wakil Ketua.

5.6. Membagi tugas dan pekerjaan dengan Wakil Bendahara.

5.7. Melaksanakan tugas dan pekerjaan yang didelegasikan oleh Ketua atau Wakil

Ketua.

6. Wakil Bendahara mengemban tugas dan tanggung jawab :

6.1. Menjalankan tugas dan tanggung jawab Bendahara, apabila Bendahara

berhalangan.

6.2. Bersama Wakil Sekretaris menyediakan kebutuhan rapat.

6.3. Melaksanakan tugas dan pekerjaan yang didelegasikan oleh Ketua, Wakil

Ketua atau Bendahara.

7. Ketua Komisi Organisasi mengemban tugas dan tanggung jawab :

7.1. Mengkoordinir kegiatan Komisi Organisasi.

7.2. Menjabarkan program kerja bidang organisasi.

7.3. Bekerjasama dengan pengurus yang lain.

7.4. Bertanggungjawab kepada Ketua.

7.5. Melaporkan pelaksanaan tugas dan tanggung jawab kepada Ketua.

8. Ketua Komisi Pembinaan mengemban tugas dan tanggung jawab :

8.1. Mengkoordinir kegiatan Komisi Pembinaan.

8.2. Menjabarkan program kerja bidang pembinaan.

8.3. Bekerjasama dengan pengurus yang lain.

8.4. Bertanggungjawab kepada Ketua.

8.5. Melaporkan pelaksanaan tugas dan tanggungjawab kepada Ketua.

9. Ketua Komisi Dana mengemban tugas dan tanggungjawab jawab :

9.1. Mengkoordinir kegiatan Komisi Dana.

9.2. Menjabarkan program kerja di bidang pendanaan.

9.3. Bekerjasama dengan pengurus yang lain.

9.4. Bertanggungjawab kepada Ketua.

9.5. Melaporkan pelaksanaan tugas dan tanggungjawab kepada Ketua.

Page 19: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

19

Ditetapkan di : Pontianak

Pada tanggal : 13 Januari 2016

PENGURUS DAERAH

Ketua, Sekretaris,

ttd ttd

DRS. H. ALI MASYKURI HAIDAR, SH ABDUL MUTTALIB, SH

Page 20: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

20

PEDOMAN KHUSUS

ATRIBUT ORGANISASI DAN TATA PERSURATAN

PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

I. PENGERTIAN.

Atribut Persatuan Tenis Warga Pengadilan Daerah Pengadilan Tinggi Agama

Pontianak adalah lambang resmi dan sekaligus sebagai identitas khusus yang

menunjukkan personifikasi kepada pihak lain, baik berupa logo, bendera,

seragam, tata persuratan dan sebagainya.

II. BENDERA.

1. Bendera daerah dan cabang :

1.1. Mengikuti ketentuan bendera PTWP Pusat (Pasal 17 AD PTWP).

1.2. Penyesuaian kata "Pusat" dengan kata "daerah PTA Pontianak" atau

"cabang PA ......"

2. Spanduk kontingen PTA Cup :

2.1. Tulisan "Kontingen PTWP Cabang .......".

2.2. Warna sesuai hasil undian.

2.3. Ukuran panjang dua meter dan lebar satu meter.

III. KOSTUM DAN SERAGAM PENGURUS.

1. Kostum kontingen untuk mengikuti MA Cup ditetapkan kemudian oleh

Pengurus Daerah.

2. Kostum bagi peserta PTA Cup :

2.1. Khusus untuk upacara adalah kaos dan celana training panjang serta topi

dan sepatu olah raga.

2.2. Dalam bermain memakai pakaian oleh raga islami.

3.Warna diserahkan kepada pengurus cabang masing-masing.

IV. PAPAN NAMA DAN STEMPEL.

1. Papan nama pengurus :

1.1. Bunyi tulisan untuk daerah :

PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN

DAERAH PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

( logo = stempel ptwp pta ditambah gambar raket)

Jalan Ahmad Yani, Nomor 252, Pontianak (78062).

Page 21: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

21

1.2. Bunyi tulisan untuk cabang :

PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN

CABANG PENGADILAN AGAMA ..........

(logo = stempel ptwp pa .......... ditambah gambar raket)

Jalan ...................................... (kode pos)

1.3. Warna dasar dan tulisan :

1.3.1. Warna dasar putih dengan garis tepi warna hitam.

1.3.2. Warna tulisan hitam.

1.3.3. Warna logo hitam.

1.4. Menggunakan font times new roman.

2. Stempel daerah dan cabang :

2.1. Bentuk oval tegak lurus keatas.

2.2. Satu garis luar bentuk oval.

2.3. Diikuti tulisan "PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN"

melingkar diatas dan tulisan "DAERAH/CABANG" melingkar

dibawah.

2.4. Didalamnya lagi "PENGADILAN TINGGI AGAMA

PONTIANAK/PENGADILAN AGAMA ...................."

2.5. Seterusnya satu garis oval melingkar.

2.6. Selanjutnya logo PTWP.

2.7. Tinta warna merah bata.

2.8. Menggunakan font times new roman.

3. Stempel kepanitiaan :

3.1. Bentuk empat persegi panjang.

3.2. Ukuran 4 cm x 2,5 cm.

3.3. Tulisan sesuai tugas pokok kepanitiaan.

3.4. Tinta warna hijau.

3.5. Menggunakan font times new roman.

V. TATA PERSURATAN.

1. Surat daerah :

1.1. Format surat daerah :

Page 22: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

22

(logo ptwp pta) PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN

DAERAH PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

Sekretariat : Pengadilan Tinggi Agama Pontianak,Jalan Ahmad Yani nomor 252

Pontianak (78062)

============================================================

Nomor : ......../D-PTA.PTK/VI/20..... Pontianak, ......................

Lampiran : ........................................

Perihal : ........................................

Kepada

Yth. ..........................................

.................................................

di ............................................

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

( isi surat )

Wassamu'alaikum Wr. Wb.

PENGURUS DAERAH

Ketua, Sekretaris,

stempel

________________ ________________

Tembusan kepada :

1. Yth. ............................

2. Yth. ............................

3. Arsip.

1.2. Menggunakan font times new roman, ukuran 12.

1.3. Tinta warna hitam.

1.4. Kertas ukuran folio.

2. Surat cabang :

2.1. Format surat cabang :

Page 23: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

23

(logo ptwp pa) PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN

CABANG PENGADILAN AGAMA ....................

Sekretariat : Pengadilan Agama ................. Jalan ............................... (kode pos)

============================================================

Nomor : ........./C-PTWP.STG/VI/20..... Sintang, ......................

Lampiran : ...........................................

Perihal : ............................................

Kepada

Yth. ......................................

.............................................

di ..........................................

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

( isi surat )

Wassalamu'alaikum Wr.Wb.

PENGURUS CABANG

Ketua, Sekretaris,

stempel

__________________ _________________

Tembusan kepada :

1. Yth. ...............................

2. Yth. ..............................

3. Arsip.

2.2. Menggunakan font times new roman, ukuran 12.

2.3. Warna tinta hitam.

2.4. Kertas ukuran folio.

3. Amplop daerah :

3.1. Format amplop daerah :

Page 24: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

24

(logo ptwp pta) PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN

DAERAH PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

Sekretariat : Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Jalan Ahmad Yani Nomor 252,

Pontianak (78062)

===========================================================

Kepada

Yth. .............................................

.....................................................

......................................................

3.2. Ukuran 12 cm x 4 cm.

3.3. Warna amplop putih.

3.4. Tinta warna hitam.

3.5. Menggunakan font times new roman, ukuran menyesuaikan.

4. Amplop cabang :

4.1. Format amplop cabang :

(logo ptwp pa) PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN

CABANG PENGADILAN AGAMA ...........................

Sekretariat : Pengadilan Agama ..............., Jalan ......................... (kode pos)

============================================================

Kepada

Yth. .......................................

..............................................

..............................................

4.2. Ukuran 12 cm x 4 cm.

4.3. Warna amplop putih.

4.4. Tulisan warna hitam.

4.5. Menggunakan font times new roman, ukuran menyesuaikan.

Page 25: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

25

Ditetapkan di : Pontianak

Pada tanggal : 13 Januari 2016

PENGURUS DAERAH

Ketua, Sekretaris,

DRS. H. ALI MASYKURI HAIDAR, SH ABDUL MUTTALIB, SH

Page 26: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

26

TATA TERTIB

PERTANDINGAN TURNAMEN KPTA CUP KE VII

TAHUN 2016 DI PONTIANAK

I. PERATURAN PERTANDINGAN.

1. Ketentuan umum :

1.1. Pada dasarnya pertandingan menggunakan peraturan Pelti kecuali yang

telah ditentukan secara khusus dalam peraturan ini.

1.2. Babak pertama menggunakan sistem kompetisi.

1. 3. Babak kedua menggunakan sistem gugur.

2. Ketentuan khusus :

2.1. Peserta terdiri dari hakim dan karyawan :

2.1.1. Jumlah pemain maksimal 9 orang terdiri dari 5 orang hakim dan 4

orang karyawan.

2.1.2. Pemain hakim tidak diperbolehkan turun di partai karyawan.

2.1.3. Pemain karyawan tidak diperbolehkan turun di partai hakim.

2.2. Jenis pertandingan :

2.2.1. Terdiri dari 2 (dua) tunggal dan 3 (tiga) ganda.

2.2.2. Partai tunggal terdiri dari tunggal hakim dan tunggal karyawan.

2.3. Partai tunggal :

2.3.1. Tunggal hakim berhadapan dengan tunggal hakim.

2.3.2. Tunggal karyawan berhadapan dengan tunggal karyawan.

2.3.3. Pada dasarnya pemain tidak diperbolehkan merangkap.

2.3.4. Pemain diperbolehkan merangkap, apabila di cabang pengadilan

yang bersangkutan pemainnya tidak mencukupi untuk formasi

hakim atau karyawan, dan hanya pemain tunggal yang

diperbolehkan merangkap untuk bermain diganda.

Contoh : Pemain hakim minimal 4 orang yang harus bermain, jika di

cabang pengadilan tersebut hanya terdapat 3 orang hakim,

maka salah satu pemain hakim yang

bermain di partai tunggal yang dapat merangkap untuk

bermain di ganda.

2.4. Partai ganda terdiri dari :

2.4.1. Ganda hakim (ganda hakim berhadapan dengan ganda hakim).

2.4.2. Ganda karyawan (ganda karyawan berhadapan dengan ganda

karyawan).

2.4.3. Ganda campuran (hakim berpasangan dengan karyawan berhadapan

dengan hakim berpasangan dengan karyawan).

Page 27: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

27

2.5. Pemain yang dipanggil untuk bertanding tidak datang melaporkan diri akan

dikenakan penalti yang berlaku, yaitu :

a. 0 - 5 menit : 1 - 0 untuk lawan.

b. 6 - 10 menit : 2 - 0 untuk lawan.

c. 11 - 15 menit : 3 -0 untuk lawan.

d. 16 menit. : dinyatakan WO.

II. PEMBAGIAN PERTANDINGAN.

1. Peserta PTA CUP Ke VII terdiri dari 9 tim (kontingen Pengadilan Agama se

Kalimantan Barat dan kontingen Pengadilan Tinggi Agama Pontianak).

2. Dalam pertandingan babak pertama, seluruh tim dibagi menjadi dua grup.

Yaitu grup A yang terdiri dari 5 tim dan grup B yang terdiri dari 4 tim.

3. Semua pertandingan sampai semi final dimainkan dengan jumlah game 6

(deuce 1x).

4. Jika terjadi nilai 5 - 5, pertandingan dilanjutkan dengan tie break game 10.

5. Pertandingan semi final dan final dimainkan dengan jumlah game 8 (deuce 1x).

6. Jika terjadi nilai 7 - 7, pertandingan dilanjutkan dengan tie break 10.

7. Dalam pertandingan semi final dan final, jika skor telah menunjukkan nilai 3 -

0, maka pertandingan dianggap selesai dan partai selanjutnya tidak dimainkan.

III. CIDERA PEMAIN.

Peserta yang cidera diberi kesempatan memulihkan cederanya selama 10 menit,

apabila dalam waktu tersebut tidak dapat melanjutkan pertandingan maka

dinyatakan kalah.

IV. PENENTUAN JUARA GRUP DAN RUNNER UP GRUP.

1. Yang berhak masuk dalam babak semi final adalah juara grup dan runner up

grup.

2. Juara grup A melawan runner up grup B dan sebaliknya juara grup B melawan

runner up grup A.

3. Penentuan juara dan runner up grup dihitung berdasarkan nilai tertinggi dari

masing-masing grup.

4. Apabila terjadi nilai yang sama, maka dihitung berdasarkan jumlah poin dalam

setiap partai pertandingan.

5. Yang berhak menentukan juara dalam segala tingkatan adalah dewan wasit.

V. PENENTUAN JUARA KPTA CUP.

1. Yang berhak masuk dalam babak final adalah juara dari pertandingan antara

Page 28: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

28

juara grup A melawan runner up grup B dan juara dari pertandingan antara

juara grup B dengan runner up grup A.

2. Pemenang dalam pertandingan poin nomor 1 diatas menjadi juara satu KPTA

Cup dan yang kalah menjadi juara dua.

3. Pemain yang kalah dalam pertandingan poin nomor 1 diatas tidak

dipertandingkan lagi dan secara otomatis menjadi juara tiga bersama.

4. Ketentuan poin IV diatas berlaku juga untuk penentuan kejuaraan KPTA Cup.

5. Khusus penentuan juara satu, juara dua dan juara tiga bersama KPTA Cup

dikuatkan dengan surat keputusan Ketua PTA Pontianak.

VI. KEWAJIBAN DAN HAK PEMAIN.

1. Kewajiban pemain :

1.1. Mentaati tata tertib ini.

1.2. Menghormati dan mematuhi keputusan wasit.

1.3. Menjunjung tinggi akhlakul karimah dan jiwa sportivitas.

2. Hak pemain :

2.1. Memperjuangkan kemenangan dalam bermain.

2.2. Mengajukan keberatan atas keputusan wasit.

2.3. Menandatangani hasil pertandingan.

3. Tata cara pengajuan hak :

3.1. Penuntutan hak selama pertandingan hanya dapat dilakukan oleh pemain

yang bersangkutan.

3.2. Penuntutan hak selain poin 3.1. harus dilakukan oleh official tim yang

bersangkutan.

3.3. Keputusan atas penuntutan hak oleh pemain atau official ditetapkan oleh

wasit atau dewan wasit.

3.4. Keputusan wasit atau dewan wasit tidak dapat diganggu gugat.

3.5. Proses penuntutan hak selain poin 3.1. difasilitasi oleh panitia.

4. Waktu pengajuan tuntutan hak :

4.1. Pengajuan tuntutan hak selama pertandingan dilakukan selama

pertandingan masih berlangsung.

4.2. Pengajuan tuntutan hak selain poin 4.1. diatas dilakukan maksimal satu

jam setelah keputusan wasit diambil.

4.3. Keputusan atas juara satu, juara dua dan juara tiga bersama tidak dapat

diganggu gugat.

VII. KEWAJIBAN DAN HAK PANITIA.

1. Kewajiban panitia :

Page 29: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

29

1.1. Menyusun proposal tentang program kerja dan anggaran untuk disetujui

pengurus daerah.

1.2. Menyelenggarakan upacara pembukaan dan penutupan.

1.3. Menunjuk wasit dari Pelti kabupaten yang bersangkutan.

1.4. Menyediakan segala kebutuhan pertandingan.

1.5. Menyelenggarakan keamanan dan kenyamanan pertandingan.

1.6. Menyediakan piala bagi para juara.

1.7. Menyediakan transportasi dan akomodasi kontingen selama acara

turnamen berlangsung.

1.8. Melaporkan hasil kegiatan kepada Pengurus Daerah dan tembusannya

kepada Ketua PTA Pontianak.

2. Hak panitia :

2.1. Menetapkan hal-hal yang bersifat teknis diluar pertandingan.

2.2. Mengatur ketertiban penonton.

2.3. Menentukan lapangan tempat bertanding.

VII. KEWAJIBAN DAN HAK PENONTON.

1.Kewajiban penonton :

1.1. Menjaga ketertiban dan ketenangan pertandingan yang sedang berjalan.

1.2. Mengedepankan sikap santun dalam mendukung pemain favoritnya.

1.3. Pada saat permainan sedang berlangsung penonton tidak diperkenankan

melakukan tindakan apapun yang dapat mengganggu konsentrasi

pemain.

2. Hak penonton :

2.1. Menikmati pertandingan yang sedang berlangsung.

2.2. Memberikan dukungan kepada pemain favoritnya.

2.3. Mengekspresikan dukungan kepada pemain secara santun.

VIII. KEWAJIBAN DAN HAK WASIT.

1. Kewajiban wasit :

1.1. Memimpin pertandingan dengan jujur dan adil.

1.2. Menyelesaikan tuntutan hak dari pemain atau official.

1.3. Menentukan juara dalam segala tingkatan.

2. Hak wasit :

2.1. Mendapat fasilitas kostum.

2.2. Mendapat honor setiap memimpin pertandingan.

2.3. Memperoleh konsumsi selama memimpin pertandingan.

Page 30: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

30

IX. KETENTUAN KHUSUS PEMAIN PUTRI.

1. Secara umum, pertandingan pemain putri tunduk pada tata tertib ini, kecuali

dalam hal-hal sebagai berikut :

1.1. Pemain putri tidak merupakan kontingen tersendiri dari Cabang PTWP,

akan tetapi merupakan perwakilan dari anggota Cabang PTWP untuk

dimainkan pada even PTA Cup.

1.2. Perwakilan dari anggota Cabang PTWP dikumpul dan kemudian

dikelompokan menjadi beberapa grup melalui undian dan selanjutnya

dipertandingkan satu dengan yang lain.

1.3. Pemain putri dipertandingkan sebanyak enam game.

1.4. Juara putri PTA Cup adalah grup yang mengumpulkan nilai tertinggi dan

juara dua dan tiga sesuai urutan nilai berikutnya.

2. Pemain nasional putri diundi tersendiri yang hasilnya dikumpulkan dengan

hasil undian pemaian putri lainnya.

3. Kostum dan sebagainya mengikuti kontingen Cabang PTWP yang

bersangkutan.

X. LAIN LAIN.

1. Hal-hal yang belum tercantum dalam tata tertib ini akan ditentukan kemudian

oleh panitia.

2. Tata tertib ini mulai berlaku sejak ditetapkan.

Ditetapkan di : Pontianak

Pada tanggal. : 13 Januari 2016

PENGURUS DAERAH

Ketua, Sekretaris,

DRS. H. ALI MASYKURI HAIDAR, SH ABDUL MUTTALIB, SH

Page 31: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

31

SURAT KEPUTUSAN KETUA PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

NOMOR : W14-A/541/OT.00/IV/2014

TENTANG

JUARA TURNAMEN TENIS KPTA CUP KE VII TAHUN 2014

KETUA PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

Menimbang. : a. Bahwa setiap pertandingan, termasuk didalamnya turnamen

Tenis KPTA Cup Pontianak perlu ditetapkan juaranya.

b. Bahwa untuk memberikan motivasi dan mendorong semangat

pemain untuk meningkatkan kegiatan tenis lapangan, maka

perlu diberikan surat keputusan tentang juara turnamen tenis

KPTA Cup ke VII.

Mengingat. : 1. Undang Undang Nomor 7 Tahun 1989 tentang Peradilan Agama

sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang Undang

Nomor 50 Tahun 2009.

4. Peraturan Presiden Nomor 21 Tahun 2004 tentang Pengalihan

Organisasi, Administrasi dan Finansial di Lingkungan Peradilan

Umum, Peradilan Tata Usaha Negara dan Peradilan Agama ke

Mahkamah Agung RI

Memperhatikan. : Laporan Panitia Turnamen KPTA Cup Ke VII Tahun 2014

tentang Hasil Pertandingan selama turnamen berlangsung mulai

tanggal 25 sampai dengan tanggal 27 April 2014.

MEMUTUSKAN

Menetapkan :

Pertama. : Keputusan Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak tentang Juara

Turnamen Tenis KPTA Cup ke VII Tahun 2014 di Singkawang .

Kedua. : Juara Turnamen Tenis KPTA Cup ke VII Tahun 2014 di Singkawang

adalah sebagai berikut :

1. Juara pertama, Kontingen PTWP Cabang PA Ketapang.

2. Juara kedua, Kontingen PTWP Cabang PA Sambas.

3. Juara ketiga bersama, Kontingen PTWP Cabang PTA Pontianak dan

Kontingen PTWP Cabang PA Pusibau.

Ketiga. : Keputusan ini mulai berlaku sejak ditetapkan.

Ditetapkan di : Pontianak

Pada tanggal. : 27 April 2014

Ketua,

DRS. H. HASAN BISRI, SH, M.Hum.

Page 32: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

32

PANITIA PELAKSANA

TURNAMEN TENIS KPTA CUP KE VII TAHUN 2014

SINGKAWANG KALIMANTAN BARAT

Sekretariat : Pengadilan Agama Bengkayang, Jalan ........................, Bengkayang

============================================================

Nomor : .......... /PAPEL-KPTA.CUP/IV/2014. Singkawang, .............

Lampiran : -

Perihal : Hasil pertandingan KPTA Cup.

Kepada

Yth. Bapak Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak

di Pontianak.

Assalamualaikum Wr.Wb.

Diberitahukan dengan hormat, berdasarkan keputusan dewan

wasit dengan ini kami laporkan hasil pertandingan Turnamen Tenis

KPTA Cup ke VII Tahun 2014 di Singkawang sebagai berikut :

1. Juara satu adalah kontingen PTWP Cabang PA Ketapang.

2. Juara dua adalah kontingen PTWP Cabang PA Sambas.

3. Juara tiga bersama adalah kontingen PTWP Cabang PTA Pontianak

dan kontingen PTWP Cabang Putusibau.

Selanjutnya untuk melegitimasi kejuaraan tersebut kami

mohon Bapak Ketua PTA Pontianak berkenan menerbitkan surat

keputusan.

Demikian laporan ini kami sampaikan untuk menjadikan

maklum.

Assalamualaikum Wr.Wb.

PANITIA PELAKSANA

Ketua, Sekretaris,

____________________ _______________________

Page 33: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

33

PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN

DAERAH PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

Sekretariat : Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Jalan Ahmad Yani Nomor 252

Pontianak

============================================================

Nomor. : ......./D-PTWP.PTA/III/2014 Pontianak, 28 Februari .........

Lampiran : 1 (satu) bandel.

Perihal. : KPTA Cup ke VII Tahun 2014

Kepada

Yth. Ketua Pengadilan Agama Bengkayang

selaku Pembina PTWP Cabang PA Bengkayang

di Singkawang.

Assalamualaikum Wr.Wb.

Diberitahukan dengan hormat, bahwa berdasarkan keputusan

rapat gabungan antara pengurus harian daerah dan komisi pembinaan

daerah dengan seluruh Ketua PTWP Cabang Pengadilan yang telah

menetapkan KPTA Cup ke VII tahun 2014 diselenggarakan di

Singkawang maka hendaknya saudara segera mengambil langkah

sebagai berikut :

1. Merencanakan pelaksanaan turnamen dengan menyusun proposal

kegiatan.

2. Mempersiapkan personil untuk ditempatkan pada panitia

pelaksana yang struktur organisasinya setidaknya seperti contoh

dibawah ini :

Ketua. :

Wakil Ketua. :

Sekretaris. :

Bendahara. :

Seksi Acara : 1.

2.

Seksi Perlengkapan 1.

2.

3.

4.

Seksi Transportasi/Akomodasi : 1.

Page 34: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

34

2.

3.

Seksi Dokumentasi/PPK : 1.

2.

Seksi Konsumsi : 1.

2.

3.

4.

3. Proposal dan personil yang dipersiapkan sudah diterima oleh

Pengurus PTWP Daerah PTA Pontinak paling lambat tanggal

......... Untuk mempercepat langkah-langkah dimaksud, dapat

berpedoman pada proposal terlampir dan selanjutnya proposal

sudah dapat kami terima pada tanggal 8 Februari 2014.

Wassamualaikum Wr.Wb.

PENGURUS DAERAH

Ketua, Sekretaris,

________________________ __________________________

Tembusan kepada Yth.

1. Bapak Ketua PTA Pontianak selaku Pembina Daerah.

2. Ketua PA .............., selaku Pembina Cabang.

3. Arsip.

Page 35: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

35

PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN

DAERAH PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

Sekretariat : Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Jalan Ahmad Yani Nomor 252

Pontianak

============================================================

SURAT KEPUTUSAN PENGURUS DAERAH

PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN (PTWP)

PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

NOMOR : ...../D-PTA.PTK/III/2014

TENTANG

KEPANITIAAN TURNAMEN TENIS KPTA CUP KE VII

TAHUN 2014 DI SINGKAWANG

PENGURUS DAERAH PTWP PTA PONTIANAK

Menimbang. : a. Bahwa turnamen KPTA Cup ke VII yang merupakan salah satu

program utama PTWP Daerah PTA Pontianak harus segera

diambil langkah kongkrit untuk penyelenggaraannya;

b. Bahwa oleh karena itu, perlu segera ditunjuk dan ditetapkan

kepanitiaan yang mengurusi dan bertanggung jawab atas

pelaksanaan turnamen dimaksud;

Mengingat. : 1. Undang Undang Nomor 7 Tahun 1989 Tentang Peradilan Agama

sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang Undang Nomor

50 tahun 2009;

2.Surat Keputusan Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak

Nomor : W14.A/............/OT.00/I/2014 tentang Susunan Dan

Personalia Pengurus PTWP Daerah PTA Pontianak;

Memperhatikan : 1. Program Kerja PTWP Daerah PTA Pontianak Tahun 20...........;

2. Keputusan rapat gabungan tanggal...............;

3. Usul dan pendapat Ketua Pengadilan Agama Bengkayang.

MEMUTUSKAN

Menetapkan :

Pertama. : Keputusan Pengurus Daerah PTWP PTA Pontianak tentang Kepanitiaan

Turnamen KPTA Cup ke VII Tahun 2014 di Singkawang;

Kedua. : Susunan dan personalia kepanitiaan dimaksud sebagaimana tercantum

dalam lampiran keputusan ini;

Ketiga. : Tugas pokok kepanitiaan adalah menyelenggarakan turnamen KPTA Cup

Page 36: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

36

ke VIII Tahun 2016;

Keempat. : Anggaran kepanitiaan dibebankan pada keuangan PTWP Daerah PTA

Pontianak;

Kelima. : Keputusan ini mulai berlaku sejak ditetapkan dan apabila terdapat

kekeliruan di kemudian hari akan diadakan perbaikan sebagaimana

mestinya;

Keenam. : Salinan keputusan ini disampaikan kepada yang bersangkutan untuk

diindahkan;

Ditetapkan di : Pontianak

Pada tanggal. : ...............

PENGURUS DAERAH

Ketua, Sekretaris,

__________________ ___________________

Tembusan kepada Yth.

1. Ketua PTA Pontianak selaku Pembina Daerah.

2. Ketua PA .............. selaku Pembina Cabang.

3. Arsip.

Page 37: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

37

Lampiran : Surat Keputusan Pengurus Daerah PTWP PTA Pontianak

Nomor : ...../D-PTA.PTK/III/2014, Tanggal 12 Maret 2014

SUSUNAN DAN PERSONALIA KEPANITIAAN

TURNAMEN TENIS KPTA CUP KE VIII

TAHUN 2016 DI PONTIANAK

Pembina. : Ketua PTA Pontianak.

Penasehat : 1. Wakil Ketua PTA Pontianak.

2. Ketua Pengurus Daerah PTWP PTA Pontianak.

PANITIA PENGARAH

Ketua : (berasal dari wakil ketua daerah bidang pembinaan).

Sekretaris : (berasal dari ketua komisi pembinaan)

Anggota : (pengurus daerah yang ditunjuk oleh ketua daerah)

PANITIA PELAKSANA

Ketua. :

Wakil Ketua :

Sekretaris. :

Bendahara. :

Seksi Acara : 1.

2.

Seksi Perlengkapan 1.

2.

Seksi Transportasi/Akomodasi : 1.

2.

Seksi Dokumentasi/PPK : 1.

2.

Seksi Konsumsi : 1.

2.

3.

PENGURUS DAERAH

Ketua, Sekretaris,

______________________ ____________________

Page 38: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

38

PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN

DAERAH PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

Sekretariat : Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Jalan Ahmad Yani Nomor 252

Pontianak

============================================================

SURAT KEPUTUSAN PENGURUS DAERAH

PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN (PTWP)

PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

NOMOR : ...../D-PTA.PTK/III/20...................

TENTANG

TIM OFISIAL KONTINGEN TENIS

PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

KE MAHKAMAH AGUNG CUP KE XVII

PENGURUS DAERAH PTWP PTA PONTIANAK

Menimbang. : a. Bahwa oleh karena partisipasi dalam turnamen Ketua Mahkamah

Agung ke XVII adalah merupakan program utama PTWP

Daerah PTA Pontianak, maka perlu diambill langkah kongkrit

untuk penanganannya;

b. Bahwa oleh karena itu, perlu segera ditunjuk dan ditetapkan Tim

Ofisial Kontingen Tenis Pengadilan Tinggi Agama Pontianak

yang mengurusi dan bertanggung jawab atas suksesnya

partisipasi turnamen dimaksud;

Mengingat. : 1. Undang Undang Nomor 7 Tahun 1989 Tentang Peradilan Agama

sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang Undang

Nomor 50 tahun 2009;

2. Program Kerja PTWP Daerah PTA Pontianak Tahun .......

Memperhatikan : - Keputusan rapat gabungan tanggal ..................;

MEMUTUSKAN

Menetapkan :

Pertama. : Keputusan Pengurus Daerah PTWP PTA Pontianak tentang Tim Ofisial

Kontingen Tenis Pengadilan Tinggi Agama Pontianak dalam

Berpartisipasi Turnamen Ketua Mahkamah Agung Cup Tahun .............;

Kedua. : Susunan dan Personalia Tim Ofisial dimaksud sebagaimana tercantum

dalam lampiran keputusan ini;

Ketiga. : Tugas pokok Tim Ofisial adalah mensukseskan partisipasi dalam

Page 39: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

39

Turnamen Ketua Mahkamah Agung Cup Tahun .......;

Keempat. : Anggaran tim ofisial dibebankan pada keuangan PTWP Daerah PTA

Pontianak;

Kelima. : Keputusan ini mulai berlaku sejak ditetapkan dan apabila terdapat

kekeliruan di kemudian hari akan diadakan perbaikan sebagaimana

mestinya;

Keenam. : Salinan keputusan ini disampaikan kepada yang bersangkutan untuk

diindahkan;

Ditetapkan di : Pontianak

Pada tanggal. : ................

PENGURUS DAERAH

Ketua, Sekretaris,

__________________ ___________________

Tembusan kepada Yth.

1. Ketua PTA Pontianak selaku Pembina Daerah.

2. Ketua PA se Kalimantan Barat selaku Pembina Cabang.

3. Ketua Cabang PTWP PA se Kalimantan Barat.

4. Arsip.

Page 40: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

40

Lampiran : Surat Keputusan Pengurus PTWP Daerah PTA Pontianak

Nomor : ...../D-PTA.PTK/III/..................Tanggal ............

Tentang : Tim Ofisial Kontingen PTWP PTA Pontianak.

SUSUNAN DAN PERSONALIA TIM OFISIAL

KONTINGEN TENIS PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

KE MAHKAMAH AGUNG CUP KE XVII

Pembina : Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak.

Penasehat : Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak.

Manajer : Wakil Ketua Bidang Pembinaan.

Pelatih : 1. Ketua Komisi Pembinaan Daerah.

2. Pelatih.

Transportasi/Akomodasi : 1.

2.

Pemantau Permainan : 1.

2.

Penggerak Suporter : 1.

2.

Pontianak, ................................

PENGURUS DAERAH

Ketua, Sekretaris,

_________________ ______________________

Page 41: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

41

TATA KERJA

TIM OFISIAL KONTINGEN TENIS

PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

KE MAHKAMAH AGUNG CUP KE XVII

DI .................................

1. Manager mengemban tugas dan tanggung jawab :

1.1. Memimpin kontingen.

1.2. Menyusun program kerja kontingen.

1.3. Menyusun anggaran kegiatan kontingen.

1.4. Membagi tugas dan tanggung jawab.

1.5. Melaporkan pelaksanaan kegiatan kontingen kepada Pengurus Daerah.

2. Pelatih mengemban tugas dan tanggung jawab :

2.1. Memupuk semangat dan mental pemain.

2.2. Menjaga disiplin dalam bermain, istirahat dan pola makan pemain.

2.3. Mengikuti technical meeting.

2.4. Mengatur strategi bertanding.

3. Transportasi dan akomodasi mengemban tugas dan tanggung jawab :

3.1. Mengatur kepergian dan kepulangan kontingen.

3.2. Menyediakan dan mengatur penginapan kontingen.

3.3. Mengatur transportasi kontingen dari penginapan ke arena pertandingan.

3.4. Menyediakan makan dan minum kontingen dalam perjalanan, di penginapan

maupun selama pertandingan.

3.5. Mengatur rekreasi kontingen.

4. Pemantau permainan mengemban tugas dan tanggung jawab :

4.1. Mengamati permainan calon lawan.

4.2. Membuat catatan atas kelebihan dan kelemahan calon lawan.

4.3. Melaporkan hasil pemantauan kepada offisiel.

4.4. Menyediakan PPK dan tukang pijit pemain.

5. Penggerak Suporter mengemban tugas dan tanggung jawab :

5.1. Mendaftar calon suporter.

5.2. Menentukan uang muka biaya setiap calon suporter.

5.3. Mengatur ketertiban suporter.

5.4. Mendokumentasikan semua kegiatan.

Page 42: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

42

5.5. Menyediakan tenaga dalam pelaksanaan penyediaan makanan dan minuman

pemain selama pertandingan.

Ditetapkan di : Pontianak

Pada tanggal : 13 Januari 2016

PENGURUS DAERAH

Ketua, Sekretaris,

DRS. H. ALI MASYKURI HAIDAR, SH ABDUL MUTTALIB, SH

Page 43: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

43

PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN

DAERAH PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

Sekretariat : Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Jalan Ahmad Yani Nomor 252

Pontianak

============================================================

SURAT KEPUTUSAN PENGURUS DAERAH

PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN (PTWP)

PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

NOMOR : ...../D-PTA.PTK/III/.........

TENTANG

PEMAIN TIM TENIS PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

TAHUN ............ - ............

PENGURUS DAERAH PTWP PTA PONTIANAK

Menimbang. : a. Bahwa untuk mempersiapkan keikut sertaan dalam Turnamen

Ketua Mahkamah Agung Cup tahun 2018 maupun kepentingan

lainnya, maka perlu direncanakan langkah kongkrit terkait

dengan pembinaan pemain secara terarah dan

berkesinambungan;

b. Bahwa oleh karena itu, maka perlu ditetapkan pemain lapis

pertama dan pemaain lapis kedua baik tim putra maupun putri

PTA Pontianak berdasarkan hasil seleksi pemain yang telah

dilaksanakan pada tanggal ..................;

Mengingat. : 1. Undang Undang Nomor 7 Tahun 1989 Tentang Peradilan Agama

sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang Undang

Nomor tahun 2009;

2. Program Kerja PTWP Daerah PTA Pontianak Tahun 2010;

3. Pedoman Seleksi Dan Pembinaan Pemain TIM PTWP Daerah

PTA Pontianak;

Memperhatikan : - Keputusan rapat gabungan tanggal ..............;

MEMUTUSKAN

Menetapkan :

Pertama : Keputusan Pengurus PTWP Daerah PTA Pontianak tentang Pemain Tim

Tenis Pengadilan Tinggi Agama Pontianak Lapis Pertama dan Pemain

Page 44: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

44

Lapis Kedua Baik Putra Maupun Putri Tahun ............. - .......................;

Kedua : Susunan dan Personalia Pemain Tim Tenis Pengadilan Tinggi Agama

Pontianak dimaksud sebagaimana tercantum dalam lampiran keputusan

ini;

Ketiga : Peningkatkatan mutu permaianan melalui pembinaan yang dilakukan

oleh Komisi Pembinaan Daerah maupun melalui inisiatif masing-

masing pribadi merupakan kewajiban setiap pemain;

Keempat : Komisi Pembinaan Daerah bertanggung jawab atas terlaksananya

pembinaan secara terencana, terarah dan berekesinambungan.

Kelima : Keputusan ini mulai berlaku sejak ditetapkan dan apabila terdapat

kekeliruan di kemudian hari akan diadakan perbaikan sebagaimana

mestinya;

Keenam. : Salinan keputusan ini disampaikan kepada yang bersangkutan untuk

diindahkan;

Ditetapkan di : Pontianak

Pada tanggal. : .............

PENGURUS DAERAH

Ketua, Sekretaris,

__________________ ___________________

Tembusan kepada Yth.

1. Ketua PTA Pontianak selaku Pembina Daerah.

2. Ketua PA se Kalimantan Barat selaku Pembina Cabang.

3. Ketua Cabang PTWP PA se Kalimantan Barat.

4. Arsip.

Page 45: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

45

Lampiran : Surat Keputusan Pengurus Daerah PTWP PTA Pontianak

Nomor : ...../D-PTA.PTK/III/20......., tanggal .....................

SUSUNAN DAN PERSONALIA PEMAIN TIM TENIS

PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

TAHUN ............ - ............

I. Pemain Putra Lapis Pertama :

1. Unsur Hakim :

1.1. ....................

1.2. ....................

1.3. ....................

1.4. ....................

1.5. ....................

1.6. ....................

2. Unsur Karyawan :

2.1. ...............................

2.2. ...............................

2.3. ...............................

2.4. ...............................

2.5. ................................

II. Pemain Putra Lapis Kedua :

1. Unsur Hakim :

1.1. .................

1.2. .................

1.3. .................

1.4. .................

1.5. .................

1.6. ..................

2.Unsur Karyawan :

2.1. ...............................

2.2. ...............................

2.3. ...............................

2.4. ...............................

2.5. ................................

Page 46: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

46

III. Pemain Putri Lapis Pertama :

1.Unsur Hakim :

1.1. ....................

1.2. ....................

1.3. ....................

2. Unsur Karyawati :

1.1. ...............................

1.2. ...............................

1.3. ...............................

2. Unsur Dharmayukti :

2.1. ....................

2.2. ....................

2.3. .....................

IV. Pemain Putri Lapis Kedua :

1. Unsur Hakim :

1.1. .................

1.2. .................

1.3. .................

2.Unsur Karyawati :

3.6. ...............................

3.7. ...............................

3.8. ...............................

4. Unsur Dharmayukti :

4.1. ...............................

4.2. ...............................

4.3. ...............................

4.4.

Ditetapkan di : Pontianak

Pada tanggal : .................

PENGURUS DAERAH

Ketua, Sekretaris,

__________________ ___________________

Page 47: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

47

PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN

DAERAH PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

Sekretariat : Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Jalan Ahmad Yani Nomor 252

Pontianak

============================================================

SURAT KEPUTUSAN PENGURUS DAERAH

PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN (PTWP)

PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

NOMOR : ...../D-PTA.PTK/III/20...........

TENTANG

SUSUNAN DAN PERSONALIA PENGURUS CABANG

PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN (PTWP)

PENGADILAN AGAMA ........................

PEREODE TAHUN ............ – ....................

PENGURUS DAERAH PTWP PTA PONTIANAK

Menimbang : a. Bahwa Rapat Anggota Cabang PTWP Pengadilan Agama

......................... tanggal ..................... telah berhasil menetapkan

Susunan dan Personalia Pengurus Cabang PTWP Pengadilan

Agama ......................... pereode tahun 20........ – 20...............;

b. Bahwa oleh karena itu, perlu segera ditetapkan pengesahan

kepengurusan dimaksud untuk mengurusi dan bertanggung

jawab atas jalannya organisasi PTWP cabang dimaksud;

Mengingat. : 1. Undang Undang Nomor 7 Tahun 1989 Tentang Peradilan Agama

sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang Undang Nomor

50 tahun 2009;

2.Surat Keputusan Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak

Nomor : W14.A/............/OT.00/I/2014 tentang Susunan Dan

Personalia Pengurus Daerah PTWP PTA Pontianak;

Memperhatikan : 1. Program Kerja PTWP Daerah PTA Pontianak Tahun 20......;

2.Surat Keputusan Pengurus Cabang Pengadilan Agama

........................ tanggal...................;

MEMUTUSKAN

Menetapkan :

Page 48: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

48

Pertama. : Keputusan Pengurus Daerah PTWP PTA Pontianak tentang Susunan

Dan Personalia Pengurus Cabang PTWP Pengadilan Agama .............

Pereode Tahun ............. - ...................;

Kedua. : Susunan dan personalia pengurus cabang dimaksud sebagaimana

tercantum dalam lampiran keputusan ini;

Ketiga. : Keputusan ini mulai berlaku sejak ditetapkan dan apabila terdapat

kekeliruan di kemudian hari akan diadakan perbaikan sebagaimana

mestinya;

Keenam. : Salinan keputusan ini disampaikan kepada yang bersangkutan untuk

diindahkan;

Ditetapkan di : Pontianak

Pada tanggal. : ................

PENGURUS DAERAH

Ketua, Sekretaris,

__________________ ___________________

Tembusan kepada Yth.

1. Ketua PTA Pontianak selaku Pembina Daerah.

2. Ketua PA Bengkayang.

3. Arsip.

Page 49: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

49

Lampiran : Surat Keputusan Pengurus Daerah PTWP PTA Pontianak

Nomor : ...../D-PTA.PTK/III/2014, Tanggal ......................

SUSUNAN DAN PERSONALIA PENGURUS CABANG PTWP

PENGADILAN AGAMA ....................................

PEREODE TAHUN ............. - ............

Pembina. : Ketua PA ........................

Penasehat : Wakil Ketua PA .....................

Ketua : .......................

Sekretaris : .........................

Bendahara : .........................

Komisi Organisasi : 1. ..........................

2. ..........................

Komisi Pembinaan : 1. .........................

2. ..........................

Komisi Dana : 1. ..........................

2.............................

Ditetapkan di : Pontianak

Tanggal : .....................

PENGURUS DAERAH

Ketua, Sekretaris,

______________________ ____________________

Page 50: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

50

SURAT KEPUTUSAN KETUA PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

NOMOR : W14-A/1027/OT.00/IV/2014

TENTANG

SUSUNAN DAN PERSONALIA PENGURUS DAERAH PERSATUAN TENIS

WARGA PENGADILAN (PTWP) PENGADILAN TINGGI AGAMA

PONTIANAK PEREODE TAHUN 2016 – 2019

KETUA PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

Menimbang. : a. Bahwa Ketua Pengurus Persatuan Tenis Warga Pengadilan

Daerah Pengadilan Tinggi Agama Pontianak Pereode Tahun

2014 - 2016 telah terdaftar pada hasil rapat tim promosi dan

mutasi Hakim Pengadilan Tinggi Agama Tahun 2015 tanggal

15 Desember 2015, maka untuk menjaga jalannya roda

organisasi perlu diadakan pemilihan dan pengisian

kepengurusan yang baru;

b. Bahwa berdasarkan surat laporan tim formatur Rapat Anggota

Daerah tanggal ..................telah dipilih dan disusun personalia

Pengurus Daerah Persatuan Tenis Warga Pengadilan (PTWP)

Pengadilan Tinggi Agama Pontianak Pereode Tahun ................

- ....................., oleh karena itu untuk kelancaran jalannya

organisasi dan pengakuan keberadaannya perlu disahkan

dengan Keputusan Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak;

Mengingat. : 1. Undang Undang Nomor 7 Tahun 1989 tentang Peradilan Agama

sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang Undang

Nomor 50 Tahun 2009;

2. Pasal 12 ayat (5) Anggaran Dasar Dan Anggaran Rumah Tangga

Persatuan Tenis Warga Pengadilan;

Memperhatikan.: - Laporan Pengurus PTWP Daerah Pengadilan Tinggi Agama

Pontianak tanggal .................. tentang hasil rapat Tim

Formatur;

MEMUTUSKAN

Menetapkan :

Page 51: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

51

Pertama. : Keputusan Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak tentang Susunan

dan Personalia Pengurus Daerah Persatuan Tenis Warga Pengadilan

(PTWP) Pengadilan Tinggi Agama Pontianak Pereode Tahun

.................. - ............................;

Kedua. : Susunan Dan Personalia Pengurus Daerah Persatuan Tenis Warga

Pengadilan (PTWP) Pengadilan Tinggi Agama Pontianak dimaksud

adalah sebagaimana tercantum dalam lampiran surat keputusan ini;

Ketiga. : Keputusan ini mulai berlaku sejak ditetapkan, dengan ketentuan apabila

terdapat kekeliruan akan diadakan perubahan dan perbaikan

sebagaimana mestinya;

Keempat : Salinan Keputusan ini disampaikan kepada yang bersangkutan untuk

dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab;

Ditetapkan di : Pontianak

Pada tanggal. : ......................

Ketua,

DRS. H. BAHRUSSAM YUNUS, SH, M.H.

NIP : 19530422 197601 1 001

Tembusan :

1. Ketua PTWP Pusat di Jakarta.

2. Ketua PA Se Kalimantan Barat selaku Pembina PTWP Cabang.

3. Ketua Pengurus Cabang PTWP Pengadilan Agama se Kalimantan Barat.

Page 52: TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH …pta-pontianak.go.id/e_dokumen/2016/Pedoman PTWP Daerah PTA Pontianak.pdf1 TRILOGI LANDASAN MORAL SPIRITUAL PTWP DAERAH PENGADILAN TINGGI

52

Lampiran : Keputusan Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontinak

Nomor : W14-A/1027/OT.00/IV/2014

SUSUNAN DAN PERSONALIA PENGURUS DAERAH

PERSATUAN TENIS WARGA PENGADILAN (PTW)

PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK

PERIODE TAHUN 20..... – 20.....

Pembina : Ketua PTA Pontianak.

Penasehat : Wakil Ketua PTA Pontianak.

Ketua :

Wakil Ketua :

Sekretaris :

Wakil Sekretaris :

Bendahara :

Wakil Bendahara :

Komisi Organisasi : 1. ...........................

2. ...........................

Komisi Pembinaan : 1. ...........................

2. ...........................

3. ............................

4. ............................

5. ............................

6. .............................

7. .............................

Komisi Dana : 1. ................................

2. .................................

Ditetapkan di : Pontianak

Pada tanggal : ..............

Ketua,

DRS. H. BAHRUSSAM YUNUS, SH, M.H.

NIP : 19530422 197601 1 001