tugas makalah ilmu dasar keperawatan 1b

11
TUGAS MAKALAH ILMU DASAR KEPERAWATAN 1B VIRUS FLU SINGAPURA oleh Ridlo Cahya Ilhami (152310101096) Bagus Maulana (152310101188) Eka Aprilia Wulandari (152310101255) Wahyuningtias Rahmadani (152310101097) Devi Astika Putri (152310101198)

Upload: devi-astika

Post on 23-Jan-2016

220 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

Virus Flu Singapura

TRANSCRIPT

Page 1: Tugas Makalah Ilmu Dasar Keperawatan 1b

TUGAS MAKALAH ILMU DASAR KEPERAWATAN 1B

VIRUS FLU SINGAPURA

oleh

Ridlo Cahya Ilhami (152310101096)

Bagus Maulana (152310101188)

Eka Aprilia Wulandari (152310101255)

Wahyuningtias Rahmadani (152310101097)

Devi Astika Putri (152310101198)

PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN

UNIVERSITAS JEMBER

2015

Page 2: Tugas Makalah Ilmu Dasar Keperawatan 1b

Kata Pengantar

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena

dengan rahmat, karunia, serta taufik dan hidayah-Nya kami dapat menyelesaikan

makalah tentang “Virus Flu Singapura” ini dengan baik meskipun banyak

kekurangan didalamnya. Dan juga kami berterima kasih pada Ns. Siswoyo S.Kep,

M.Kep selaku Dosen mata kuliah Ilmu Dasar Keperawatan IB yang telah

memberikan tugas ini kepada kami.

Kami sangat berharap makalah ini dapat berguna dalam rangka menambah

wawasan serta pengetahuan kita mengenai virus flu singapura. Kami juga

menyadari sepenuhnya bahwa di dalam makalah ini terdapat kekurangan dan jauh

dari kata sempurna. Oleh sebab itu, kami berharap adanya kritik, saran dan usulan

demi perbaikan makalah yang telah kami buat di masa yang akan datang,

mengingat tidak ada sesuatu yang sempurna tanpa saran yang membangun.

Semoga makalah sederhana ini dapat dipahami bagi siapapun yang

membacanya. Sekiranya laporan yang telah disusun ini dapat berguna bagi kami

sendiri maupun orang yang membacanya. Sebelumnya kami mohon maaf apabila

terdapat kesalahan kata-kata yang kurang berkenan dan kami memohon kritik dan

saran yang membangun demi perbaikan di masa depan.

Page 3: Tugas Makalah Ilmu Dasar Keperawatan 1b

Daftar Isi :

Kata Pengantar ………………………………………………… i

Daftar Isi ………………………………………………………… ii

BAB I Pendahuluan ………………………………………………… 1

1.1 Latar Belakang ………………………………………………… 1

1.2 Tujuan Penulisan ………………………………………………… 1

1.3 Manfaat Penulisan ………………………………………………… 1

BAB II Pembahasan …………………………………………………. 2

BAB III Penutup ………………………………………………….. 4

Daftar Pustaka ………………………………………………….. 5

Page 4: Tugas Makalah Ilmu Dasar Keperawatan 1b

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Sejak beberapa tahun lalu muncul beberapa penyakit yang menimbulkan

jumlah kematian yang cukup besar. Salah satu penyakit yang menyebabkan

kegemparan diseluruh dunia adalah penyakit yang berasal dari virus influenza

termutasi. Influenza virus mempunyai RNA (Ribo Nucleic Acid) sebagai material

genetiknya. Kemampuan influenza virus untuk selalu bermutasi inilah yang

menyebabkan vaksin influenza tidak bisa hanya diterima 1 kali seumur hidup tapi

harus diberikan setiap tahun, karena setiap tahun vaksin harus dibuat dengan

menyesuaikan material genetik dari virus yang sedang mewabah tahun itu.

Saat ini penyakit flu yang sedang mewabah diantaranya flu Singapura

adalah penyakit yang di dunia kedokteran dikenal sebagai Hand, Foot, and Mouth

Disease (HFMD) atau penyakit Kaki, Tangan dan Mulut (KTM). Mengapa

disebut flu singapura karena pertengahan September tahun 2000, penyakit tangan,

kaki dan mulut pernah merebak di Singapura. Pemerintah Singapura bahkan

sampai menganjurkan agar seluruh restoran siap saji, kolam renang, dan tempat

bermainanak-anak ditutup sementara setelah tiga anak diberitakan meninggal

karena diduga terkena penyakit tersebut.

1.2 Tujuan Penulisan

Mengetahui karakteristik dari flu singapura.

Mamberikan informasi mengenai dampak dari flu singapura.

1.3 Manfaat Penulisan

Memahami tentang virus flu singapura.

Mengetahui dampak penyakit dari flu singapura.

Mengetahui materi genetik dari flu singapura.

Mengetahui replikasi flu singapura

Page 5: Tugas Makalah Ilmu Dasar Keperawatan 1b

BAB II

PEMBAHASAN

2.1 NamaNomektor

Flu Singapore sebenarnya adalah penyakit yang di dunia kedokteran

dikenal sebagai Hand, Foot, and Mouth Disease (HFMD) atau dalam bahasa

Indonesia disebut Penyakit Tangan, Kaki, dan Mulut (PTKM). Biasanya

disebabkan oleh coxsackievirus A16 dan juga dikenal sebagai Enterovirus 71

(EV 71)

2.2 Inang

Flu Singapura ini sering kali menyerang bagian tubuh anak yang masih

balita. Bagian tubuh yang diserang yaitu kaki, mulut, dan tangan yang

menimbulkan bintik-bintik merah bahkan bisa mengeluarkan cairan. Selalu

menjaga kebersihan dan diberi antibiotik akan mempercepat proses penyembuhan

2.3 Bentuk

Coxsackievirus A16 memiliki ukuran partikel 27nm. Bersifat stabil dalam

pH asam (pH 3,0 - 5,0) selama 1-3 jam. Komposisi RNA: A=30%, U=24%,

G=23%, C=23%. Memiliki berat jenis apung kira-kira 1,34 gram /ml dalam CsCl.

Virus ini sangat infektif pada tikus putih yang baru lahir, yaitu dapat

menyebabkan miositis yang meluas dalam otot-otot lurik tikus putih yang baru

lahir sehingga mengakibatkan kelumpuhan lemas tanpa gejala-gejala lain.

Sifat antigen dari Coxsackievirus yaitu sekurang-kurangnya sekarang dikenal 29

tipe imunologik Coxsackievirus yang berlainan, 23 tipe terdaftar dalam kelompok

A (termasuk Coxsackievirus A16) dan 6 tipe terdaftar dalam kelompok B.

2.4 Replikasi

Virus yang termasuk genus Enterovirus, menular lewat mulut atau

tenggorokan. Virus menular pada jaringan mukosal dari tenggorokan, usus,

atau keduanya, akhirnya masuk ke dalam aliran darah dan meningkatkan

akses ke dalam sel dan menetapkan target organ tubuh, misalnya sumsum

tulang belakang, miokardium, dan kulit. Virus umumnya berada di dalam

Page 6: Tugas Makalah Ilmu Dasar Keperawatan 1b

tenggorokan selama 1 minggu pertama dari atau saat sakit dan terdapat

pada feses dari 1-4 minggu setelah serangan penyakit; saat itu virus

tersebut sudah dapat diisolasi dari urat saraf tulang belakang, otak, hati,

dan pada kulit yang luka.

2.5 Materi Genetik

Flu singapura ini mengandung materi genetik RNA yang masuk dalam

famili Picornaviridae, Genus Enterovirus. Biasanya disebabkan oleh

coxsackievirus A16. Termasuk juga Enterovirus 71 ini bisa menyebabkan

penderita meninggal dunia.

2.6 Dampak Penyakit

Timbul vesikel yang kemudian pecah, ada 3-10 ulkus di mulut seperti

sariawan (lidah, gusi, pipi sebelah dalam) terasa nyeri sehingga sukar untuk

menelan.

Timbul rash/ruam atau vesikel (lepuh

kemerahan/blister yang kecil dan rata), papulovesikel yang tidak gatal

ditelapak tangan dan kaki

Kelumpuhan pada saraf cranial

Page 7: Tugas Makalah Ilmu Dasar Keperawatan 1b

BAB IIIPENUTUP

3.1 KESIMPULAN

Flu Singapura (penyakit tangan, kaki dan mulut) disebabkan oleh virus

RNA yaitu Coxsakie A Virus, Coxsakie B Virus, Echovirus dan Enterovirus.

Gejalanya antara lain demam tidak tinggi, faringitis, tidak ada nafsu makan, pilek,

ulkus di mulut, ruam atau timbul vesikel. Gejala yang cukup berat diantaranya

hiperpireksia, demam yang tidak turun-turun, takikardi, takipneu, muntah, letargi,

lemas, kejang-kejang, fotofobia, halusinasi.

3.2 SARAN

Usaha pencegahan demi menghindari tersebarnya virus penyebab flu

Singapura dilakukan. Usaha pencegahan tersebut diantaranya adalah menciptakan

kondisi lingkungan yang bersih (higienis dan sanitasi lingkungan maupun

perorangan diperhatikan), menghindari kontak secara langsung dengan hewan

yang diduga terinfeksi, serta menjaga daya tahan tubuh.

Apabila diduga terinfeksi, maka diperlukan penanganan medis segera agar virus

tidak menyebar serta pasien harus segera memperoleh pengobatan yang tepat.

Page 8: Tugas Makalah Ilmu Dasar Keperawatan 1b

Daftar Pustaka

https://mikrobia2.files.wordpress.com/2008/05/mikro.pdf

https://id.scribd.com/doc/135306726/HFMD-ppt

http://www.kemangmedicalcare.com/kmc-tips/tips-dewasa/1402-menghadapi-

dan-mencegah-flu-singapura-pada-anak-hand-foot-and-mouth-diseasehfmd.html