universitas gajah mada web view... kata-kata dan. ... berstruktur triniter artinya : ... oleh karena...

23
Universitas Gajah Mada KULIAH AGAMA KATOLIK 2012/2013 01. Jumat 29/02-2013 Kuliah pertama Sasaran : saling mengenal antar pribadi Materi : - pengisian biodata mahasiswa dan pengenalan diri satu pers satu - pemaparan rencana perkuliahan, termasuk persyaratan dan penilaian, serta alur proses materi latar belakang dan tujuan KAK, materi umum, metode dan proses kuliah Harap selalu membawa Alkitab, dipakai tak dipakai. Nama Fakultas/ Jurusan: 1. Nama panggilan, nama lengkap (Thn permandian ….di ) 2. Tempat, tgl lahir dan tahun, anak ke berapa..... (angka Romawi) dari.... (angka Arab) saudara. 3. Fakultas/Jurusan : 4. Alamat di Yogya dan tilponnya (Kalau ada) HP: ...... e-mail: ......... 5. Nama ortu, alamat dan telp termasuk kode interlokal HP: ...... e-mail: ......... 6. Hobbies 7. Ciri-ciri teman pria dan wanita favorit 8. Ciri-ciri teman pria dan wanita yang tak disuka 9. Potensi yang bisa/ ingin disumbangkan kepada orang lain 10. Lulus SLTA th...., asal SMA, kota .......... 11. Harapan atas kelompok / angkatan ini ========================================================= Harap selalu membawa Alkitab, dipakai tak dipakai. Perkenalan diri kepada 1. Ketua Lingkungan. 2. Ketua RT 1

Upload: vutu

Post on 30-Jan-2018

224 views

Category:

Documents


4 download

TRANSCRIPT

Page 1: Universitas Gajah Mada Web view... kata-kata dan. ... Berstruktur Triniter artinya : ... Oleh karena itu Alkitab bahasa Indonesia memiliki beberapa puluh ayat lebih banyak dari bahasa

Universitas Gajah MadaKULIAH AGAMA KATOLIK 2012/2013

01. Jumat 29/02-2013 Kuliah pertama

Sasaran : saling mengenal antar pribadiMateri :

- pengisian biodata mahasiswa dan pengenalan diri satu pers satu- pemaparan rencana perkuliahan, termasuk persyaratan dan penilaian, serta alur proses

materi latar belakang dan tujuan KAK, materi umum, metode dan proses kuliah

Harap selalu membawa Alkitab, dipakai tak dipakai.Nama Fakultas/ Jurusan:

1. Nama panggilan, nama lengkap (Thn permandian ….di ) 2. Tempat, tgl lahir dan tahun, anak ke berapa..... (angka Romawi) dari.... (angka Arab) saudara. 3. Fakultas/Jurusan : 4. Alamat di Yogya dan tilponnya (Kalau ada) HP: ...... e-mail: ......... 5. Nama ortu, alamat dan telp termasuk kode interlokal HP: ...... e-mail: ......... 6. Hobbies 7. Ciri-ciri teman pria dan wanita favorit 8. Ciri-ciri teman pria dan wanita yang tak disuka 9. Potensi yang bisa/ ingin disumbangkan kepada orang lain 10. Lulus SLTA th...., asal SMA, kota .......... 11. Harapan atas kelompok / angkatan ini

=========================================================

Harap selalu membawa Alkitab, dipakai tak dipakai.

Perkenalan diri kepada 1. Ketua Lingkungan. 2. Ketua RT

Perkenalan # Memperkenalkan nama Anda # Memperkenalkan tempat tinggal # Memperkenalkan status pribadi (Nikah/ belum nikah) Bila sudah menikah, memperkenalkan isteri/ suami dan anak. # Memperkenalkan profesi (sebagai mahasiswa Fakultas ............ Mempersiapkan diri atas pelayanan profesional di bidang ....................... # Sejak kapan tinggal di Lingkungan ini ......................... Mohon informasi @ Nama Lingkungan ...........................pengurus lingkungan yang lain ......................... @ Berapa KK warga katolik di lingkungan yang bersangkutan....................................... @ Nama dan tempat tinggal orang-orang katolik terdekat di lingkungan tersebut........... @ Kegiatan rutin lingkungan, adalah ......................................................... Umumnya dilaksanakan hari ........................... Tempat ......................Pkl ..............

1

Page 2: Universitas Gajah Mada Web view... kata-kata dan. ... Berstruktur Triniter artinya : ... Oleh karena itu Alkitab bahasa Indonesia memiliki beberapa puluh ayat lebih banyak dari bahasa

@ Kebiasaan-kebiasaan rutin lingkungan ........................................................ Harapan Ketua Lingkungan/ Ketua RT atas mahasiswa UGM yang kost di lingkungan/ RT nya.

............................................................................................................................ ............................................................................................................................

Tanda tangan ...................................................Nama terang Ketua Lingkungan

Ketua RT

2

Page 3: Universitas Gajah Mada Web view... kata-kata dan. ... Berstruktur Triniter artinya : ... Oleh karena itu Alkitab bahasa Indonesia memiliki beberapa puluh ayat lebih banyak dari bahasa

TUJUAN UMUM Kuliah Agama Katolik :

Berkembangnya wawasan kekatolikan mahasiswa dan semakin dewasanya iman pribadi-pribadi / kelompok. Dengan wawasan yang luas dan iman yang dewasa diharapkan orang akan berorientasi pada tindakan kasih dan keterlibatan sosial.

Pendukung mahasiswa “menjadi ilmuwan dan profesional yang beriman dan bertaqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, dan memiliki etos kerja, serta menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan dan kehidupan” (DIKTI 2006)

Pemenuhan tuntutan akademis (perkuliahan, presensi, nilai, intelektual)

TUJUAN KHUSUS :K2M / pastoral, mahasiswa terbantu untuk mendorong tumbuhnya komunitas-komunitas beriman yang menghayati kasih dan memiliki perngharapan dalam konteks kampus, seperti KMK fakultas, atau lintas fakultas, atau antar perguruan tinggi. MASA KULIAH AGAMA KATOLIK MERUPAKAN SAAT PEMBIBITAN AKTIVIS MAHASISWA KATOLIK.

MEMBUKA WAWASAN DAN KESADARAN MELALUI PROSES PEMBELAJARAN BERSAMA AKAN PERLUNYA PERBAIKAN ATAS HIDUP BERSAMA.

Semakin terbukanya wawasan dan kesadaran mahasiswa akan perlunya perbaikan atas hidup bersama, (membangun habitus baru demi keadaban publik) melalui proses pembelajaran bersama.

Mahasiswa-mahasiswa Katolik lainnya ( yang pada kesempatan lalu sudah mengikuti kuliah agama Katolik) semakin terlibat melalui asistensi untuk “berkembang bersama”.

==== o0o ====

03 Jumat 1/03-2013 Kuliah kedua

HAL IKHWAL BERDOA10:10 Jika besi menjadi tumpul dan tidak diasah, maka orang harus memperbesar tenaga, tetapi yang terpenting untuk berhasil adalah hikmat. Pengkhotbah: 10:11 Jika ular memagut sebelum mantera diucapkan, maka tukang mantera tidak akan berhasil.

Dampak doa terhadap diri dan kehidupan.- Yang diawali doa akan mengalami kebaikan/ keberhasilan- Doa memberi kekuatan dan ketenangan

Bgm seharusnya berdoa, sikap yang perlu sebelum orang berdoa.Menenangkan diri dan mengarahkan batin kepada Allah.Pasrah/ percaya akan kebaikan-Nya.Tidak berusaha mencobai atau mengancam Allah.Siap menerima dengan besar hati, apapun yang akan diberikan oleh Allah, entah itu sesuai dengan harapanku atau tidak.

3

Page 4: Universitas Gajah Mada Web view... kata-kata dan. ... Berstruktur Triniter artinya : ... Oleh karena itu Alkitab bahasa Indonesia memiliki beberapa puluh ayat lebih banyak dari bahasa

Dari segi orang ybs. : - Doa yang baik adalah doa yg tulus dan sederhana. - Doa yang keluar dari hati yang percaya. - Doa yang penuh harap.

Dari segi orang luar doa seseorang bisa disebut baik, bila : - Tidak mengganggu orang lain - Tidak menyinggung perasaan orang lain. - Dampak terhadap hidup orang ybs. itu baik ( yang nampak pada perlakuan, kata-kata dan perbuatan orang ybs. terhadap sesamanya yang semakin baik) Doa yang buruk, Doa untuk pamer.Doa untuk mengkritik orang lain.Doa yang bersifat mencobai Allah.Doa yang bersifat mengancam Allah.

Struktur pokok doa kristiani :Berstruktur Triniter artinya :- Terarah kepada Allah Bapa, lewat Allah Putera dan dengan kekuatan Allah Roh Kudus.

Isi pokok/ format doaFormat doa : a. Syukur b. Permohonan c. Penutup.

Ajaran pokok Kristiani : Cinta kasih.

Iman pokok Kristiani : Yesus dari Nasaret adalah :1. Tuhan

2. Penyelamat umat manusia ( Mesias, Penebus, Kristus ).

Hakekat menjadi orang Kristiani : menjadi murid Yesus Kristus dan siap menjadi rasul-Nya (utusan-Nya) Maka konsekuensinya : Mendalami Kitab Suci untuk mengetahui apa yang diajarkan dan dilakukanNya, untuk kemudian dipraktekkan/diamalkan untuk meneladan-Nya.

- Setelah baca KS : Mempraktekkan ajaran-Nya & Meneladan-Nya

4

Page 5: Universitas Gajah Mada Web view... kata-kata dan. ... Berstruktur Triniter artinya : ... Oleh karena itu Alkitab bahasa Indonesia memiliki beberapa puluh ayat lebih banyak dari bahasa

Kitab-kitab dalam Alkitab

Perjanjian Lama

Taurat Kejadian • Keluaran • Imamat • Bilangan • Ulangan

Kitab sejarah

Yosua • Hakim-hakim • Rut • 1 Samuel • 2 Samuel • 1 Raja-raja • 2 Raja-raja • 1 Tawarikh • 2 Tawarikh • Ezra • Nehemia • Ester

Kitab puisi Ayub • Mazmur • Amsal • Pengkhotbah • Kidung Agung

Kitab nabi-nabi besar Yesaya • Yeremia • Ratapan • Yehezkiel • Daniel

Kitab nabi-nabi kecilHosea • Yoël • Amos • Obaja • Yunus • Mikha • Nahum • Habakuk • Zefanya • Hagai • Zakharia • Maleakhi

Perjanjian Baru

Injil Matius • Markus • Lukas • Yohanes

Kisah Para Rasul Kisah Para Rasul

Surat-surat rasul

Roma • 1 Korintus • 2 Korintus • Galatia • Efesus • Filipi • Kolose • 1 Tesalonika • 2 Tesalonika • Timotius • 2 Timotius • Titus • Filemon • IbraniYakobus • 1 Petrus • 2 Petrus • 1 Yohanes • 2 Yohanes • 3 Yohanes • Yudas

Wahyu Wahyu

================================================================

5

Page 6: Universitas Gajah Mada Web view... kata-kata dan. ... Berstruktur Triniter artinya : ... Oleh karena itu Alkitab bahasa Indonesia memiliki beberapa puluh ayat lebih banyak dari bahasa

02. Jumat 8/03-2013 Kuliah ketiga

Menggali Inspirasi dari Kitab Suci

Asal kata "Alkitab"

Sebuah Alkitab milik sebuah keluarga Amerika terbitan tahun 1859.

Istilah Alkitab berasal dari kata "Al-Kitab" (bahasa Arab: ) berarti "buku" atau "kitab". Di negeri-negeri berbahasa Arab sendiri Alkitab disebut sebagai "Al-Kitab Al-Muqaddas" (bahasa Arab: ).

Dalam bahasa Indonesia, Alkitab kadang disebut dengan istilah Bibel.Filo (20 SM – 50 M) dan Yosefus menyebut Perjanjian Lama sebagai bibloi hiërai. Hieronimus, seorang Bapak Gereja yang disuruh oleh Paus Damasus untuk merevisi Alkitab Latin, berkali-kali menyebut Alkitab dengan nama Biblia yang merupakan kata dari bahasa Latin yang berarti "buku". Alkitab dalam bahasa Inggris menyebut kitab suci sebagai the Bible, dan dalam bahasa Jerman sebagai die Bibel.

Struktur dan pembagian AlkitabBagian dari seri artikel tentang

KekristenanYesus Kristus

Kelahiran · Kematian · Kebangkitan ·Natal · Jumat Agung · Paskah

Dasar

Gereja · Injil · Kerajaan ·Rasul: Paulus · Petrus

6

Page 7: Universitas Gajah Mada Web view... kata-kata dan. ... Berstruktur Triniter artinya : ... Oleh karena itu Alkitab bahasa Indonesia memiliki beberapa puluh ayat lebih banyak dari bahasa

Alkitab

Perjanjian Baru · Perjanjian Lama · Kanon · Deuterokanonika

Teologi

Allah Bapa · Allah Putra · Allah Roh KudusTrinitas · Keselamatan · Baptisan · Maria ·

Ajaran

Sepuluh Perintah Allah · Hukum Kasih · Amanat Agung ·

Kotbah di Bukit: Ucapan Berbahagia · Doa Bapa Kami

Sejarah Kekristenan

Gereja mula-mula · Konsili ·Pengakuan iman · Misi · Skisma Timur-Barat ·Perang Salib · Reformasi · Kontra Reformasi

Denominasi Kristen

KatolikGereja Katolik

ProtestanLutheran · Calvinis · Anglikan · Anabaptis ·

Baptis · Methodis · Adventis · Injili · PentakostalOrtodoks

Ortodoks Timur · Ortodoks Oriental (Miaphysite) · Asiria

Topik terkait

Khotbah · Doa · Ekumenisme · Gerakan ·Seni · Musik · Liturgi · Kalender · Simbol · Kritik

Alkitab terdiri dari 66 bagian yang disebut dengan kitab atau buku, 39 termasuk dalam Perjanjian Lama dan 27 dalam Perjanjian Baru yang diakui oleh seluruh denominasi Kristen, serta kitab tambahan Deuterokanonika yang jumlahnya bervariasi menurut denominasi Kristen (kaum Protestan hanya mengakui ke-66 kitab non-Deuterokanonika).

7

Page 8: Universitas Gajah Mada Web view... kata-kata dan. ... Berstruktur Triniter artinya : ... Oleh karena itu Alkitab bahasa Indonesia memiliki beberapa puluh ayat lebih banyak dari bahasa

Berdasarkan isinya dan gaya penulisan, Perjanjian Lama dapat dikelompokkan menjadi 5 bagian utama yaitu

Kitab Taurat (5 kitab),

Kitab Sejarah (12 kitab),

Kitab Puisi (5 kitab),

Kitab Nabi-nabi Besar (5 kitab)

dan Kitab Nabi-nabi Kecil (12 kitab).

Sementara pengelompokan untuk Perjanjian Baru adalah

Kitab Injil (4 kitab),

Kitab Sejarah (1 kitab) Kisah Para Rasul,

Surat-surat Rasuli (21 kitab)

dan Kitab Wahyu (1 kitab).

Masing-masing kitab atau buku dibagi lagi menjadi beberapa pasal (mulai dari yang paling pendek 1 pasal: Obaja, Filemon, 2 Yohanes, 3 Yohanes, Yudas; dan yang paling panjang 150 pasal: Mazmur) dan masing-masing pasal dibagi menjadi beberapa ayat (mulai dari yang paling pendek 2 ayat: Mazmur 117; dan yang paling panjang 176 ayat: Mazmur 119).

"Alamat Alkitab" adalah cara yang digunakan untuk memudahkan pencarian lokasi ayat di dalam Alkitab. Kejadian 1:1, misalnya, menunjuk pada ayat pertama pada pasal pertama pada kitab Kejadian, yaitu kitab pertama dalam Alkitab.

Kitab-kitab di Alkitab disusun secara semi-kronologis. Semi-kronologis karena beberapa kitab tidak diketahui waktu penulisannya, dan beberapa lainnya merupakan kumpulan tulisan yang dikelompokkan menurut gaya penulisannya. Kitab Amsal yang ditulis oleh Salomo, misalnya, tidak ditempatkan setelah kitab 1 Raja-raja yang membahas riwayat Salomo, namun dikelompokkan bersama-sama dengan kitab-kitab puisi lainnya. (Ayub, Mazmur, Pengkhotbah, Kidung Agung). Kitab nabi Yeremia yang hidup di zaman raja Yosia, contoh lainnya, tidak ditempatkan setelah kitab 2 Raja-raja yang membahas riwayat raja Yosia, namun bersama-sama dengan kitab-kitab nabi nabi besar lainnya (Yesaya, Yeremia, Ratapan, Yehezkiel, dan Daniel. Kitab-kitab lainnya, terutama kitab-kitab sejarah, disusun secara kronologis dan urutannya memengaruhi cara pembacaan agar tidak membingungkan. Kitab Keluaran, misalnya, tidak dapat dibaca sebelum membaca kitab Kejadian karena pembaca tidak akan mengerti latar belakangnya. Demikian juga kitab Kisah Para Rasul tidak dapat dibaca sebelum membaca keempat kitab Injil, karena kitab-kitab itu merupakan latar belakang penulisan Kisah Para Rasul. Namun beberapa kitab, seperti Amsal dan Pengkhotbah, dapat dibaca secara lepas, walaupun

8

Page 9: Universitas Gajah Mada Web view... kata-kata dan. ... Berstruktur Triniter artinya : ... Oleh karena itu Alkitab bahasa Indonesia memiliki beberapa puluh ayat lebih banyak dari bahasa

pembaca akan lebih memahaminya jika mengetahui riwayat penulisnya, Salomo, yang dibahas di kitab-kitab sebelumnya (1 & 2 Raja-raja dan 1 & 2 Tawarikh).

Pembagian Alkitab ke dalam buku, pasal, dan ayat, dan pengurutannya merupakan hasil dari kanonisasi oleh bapak gereja mula-mula. Struktur tersebut tidak berubah selama ratusan tahun, namun beberapa terjemahan Alkitab kadang-kadang memiliki konvensi yang sedikit berbeda, misalnya dalam kitab Mazmur Alkitab bahasa Indonesia nama penggubah Mazmur dan judul lagu dijadikan ayat yang pertama dalam suatu pasal, sedangkan dalam bahasa Inggris tidak. Oleh karena itu Alkitab bahasa Indonesia memiliki beberapa puluh ayat lebih banyak dari bahasa Inggris.

Selain itu setiap terjemahan Alkitab memiliki bagian sub-pasal yang disebut dengan perikop, yaitu yang membahas suatu topik tertentu.

Selain itu semenjak dahulu ada diskusi tentang kanon Alkitab: buku apa saja yang bisa dianggap bagian dari Alkitab.

Pada abad ke-3 SM, Alkitab Ibrani atau Tanakh diterjemahkan dalam bahasa Yunani. Terjemahan ini disebut Septuaginta, tetapi memuat sejumlah buku yang tidak terdapat dalam versi Yahudi. Buku-buku ini disebut buku-buku Deuterokanonika.

Pandangan Islam terhadap Alkitab

Secara umum telah diketahui bahwa Islam mengakui keberadaan kitab-kitab yang diturunkan kepada para nabi sebelum kehadiran Nabi Muhammad saw. Terkhusus di antara kitab-kitab tersebut, adalah 3 kitab besar, yaitu Taurat, Zabur dan Injil (Misalnya dalam surat al Baqarah ayat 41 : Dan berimanlah kamu kepada apa yang telah Aku turunkan (Al Qur'an) yang membenarkan apa yang ada padamu (Taurat), dan janganlah kamu menjadi orang yang pertama kafir kepadanya, dan janganlah kamu menukarkan ayat-ayat-Ku dengan harga yang rendah, dan hanya kepada Akulah kamu harus bertakwa. dan Surat Ali Imran ayat 184 : Jika mereka mendustakan kamu, maka sesungguhnya rasul-rasul sebelum kamupun telah didustakan (pula), mereka membawa mu'jizat-mu'jizat yang nyata, Zabur dan kitab yang memberi penjelasan yang sempurna. ). Dalam hal ini terdapat keterkaitan antara dua kitab besar, Taurat dan Zabur dengan Perjanjian Lama. Namun, tidak dapat diidentikkan keyakinan kepada eksistensi Taurat dan Zabur dengan penerimaan Perjanjian Lama secara utuh, karena yang telah diakui sebagai Taurat baik bagi kalangan Yahudi maupun Kristen adalah lima kitab pertama yang terdapat dalam Perjanjian Lama, yaitu Kitab Kejadian, Kitab Keluaran, Kitab Imamat, Kitab Bilangan dan Kitab Ulangan sedangkan yang dapat diparalelkan (bukan disamakan) dengan kitab Zabur adalah kitab Mazmur. Sedangkan kitab-kitab yang terdapat dalam Perjanjian Lama selain dua kitab yang telah disebutkan tidak masuk dalam kategori kitab-kitab yang diimani oleh Islam sebagai kitab wahyu. Hal ini bukan berarti eksistensi kitab-kitab lainnya ini ditolak sama sekali, melainkan dapat diterima sebagai bagian dari tradisi Yahudi untuk mengenal sejarah dan keagamaan mereka secara umum.

Adapun pandangan umum Islam yang menyatakan bahwa Taurat dan Zabur yang eksis pada saat ini bukanlah Taurat dan Zabur yang otentik, dalam arti bahwa kitab-kitab Taurat dan Zabur yang ada sekarang telah mengalami banyak perubahan, yang mengakibatkan perubahan redaksi dan esensi, baik dalam permasalahan yang prinsipil atau yang tidak prinsipil dimuat di antaranya dalam surat al Baqarah ayat 79 : Maka kecelakaan yang besarlah bagi orang-orang yang menulis Al Kitab dengan tangan mereka sendiri, lalu dikatakannya; "Ini dari Allah", (dengan maksud) untuk memperoleh keuntungan yang sedikit dengan perbuatan itu. Maka kecelakaan

9

Page 10: Universitas Gajah Mada Web view... kata-kata dan. ... Berstruktur Triniter artinya : ... Oleh karena itu Alkitab bahasa Indonesia memiliki beberapa puluh ayat lebih banyak dari bahasa

yang besarlah bagi mereka, akibat apa yang ditulis oleh tangan mereka sendiri, dan kecelakaan yang besarlah bagi mereka, akibat apa yang mereka kerjakan.

Pada dasarnya pernyataan al Qur'an ini sejalan dengan pandangan para teolog Yahudi dan Kristen itu sendiri yang memandang bahwa seluruh kitab dalam Perjanjian Lama, termasuk di dalamnya Taurat dan Zabur tidak disusun sekali jadi oleh seorang penulis atau oleh sekelompok orang di bawah bimbingan seseorang. Melainkan seluruh kitab tersebut tersusun dari sumber-sumber yang banyak dan ditulis oleh orang-orang yang banyak pula, yang berasal dari berbagai negeri dan berbagai generasi, di mana masing-masing penulis selain berfungsi sebagai penyalin, juga berfungsi sebagai penyunting dan menambahkan gagasan-gagasan baru ke dalam naskah yang telah ada karena motif tertentu yang tidak selamanya negatif. Perbedaan sudut pandang al Qur'an dengan pandangan para teolog terutama dalam menyikapi proses dan hasil penyuntingan dan perubahan tersebut, di mana al Qur'an memandang perubahan yang terjadi sebagai sebuah bentuk distorsi yang tidak layak dilakukan terhadap firman Allah, sehingga hasil yang didapatkan bukan lagi firman Allah yang murni karena telah terkontaminasi pikiran dan kehendak manusia. Sementara para teolog memandang proses penyuntingan dan perubahan yang mengikuti tradisi Yahudi ini sebagai bagian dari inspirasi Allah untuk menghasilkan suatu naskah final yang standar.

Daftar Kitab dalam Alkitab

Sampul Alkitab Terjemahan Baru

Alkitab terdiri dari:

39 kitab Perjanjian Lama atau kitab-kitab bahasa Ibrani; karena 97% isinya ditulis dalam bahasa Ibrani dan sisanya dalam bahasa Aramaik. 27 kitab dan surat Perjanjian Baru atau kitab-kitab bahasa Yunani; karena ditulis dalam bahasa Yunani oleh para pengikut Kristus (disebut sebagai orang Kristen). Kitab-kitab Deuterokanonika atau Apokrif (hanya dipakai oleh gereja Katolik Roma dan Ortodoks dan jumlahnya berbeda-beda menurut denominasi. Kristen Katolik memakai 7 kitab dan 2 tambahan pada kitab-kitab Perjanjian Lama lainnya.)

Perjanjian Lama Deuterokanonika Perjanjian Baru

Kitab Kejadian Kitab Tobit Injil Matius

Kitab Keluaran Kitab Yudit Injil Markus

Kitab Imamat Kitab 1 Makabe Injil Lukas

Kitab Bilangan Kitab 2 Makabe Injil Yohanes

10

Page 11: Universitas Gajah Mada Web view... kata-kata dan. ... Berstruktur Triniter artinya : ... Oleh karena itu Alkitab bahasa Indonesia memiliki beberapa puluh ayat lebih banyak dari bahasa

Kitab Ulangan Kitab Kebijaksanaan Salomo Kisah Para Rasul

Kitab Yosua Kitab Yesus bin Sirakh Surat Paulus kepada Jemaat di Roma

Kitab Hakim-Hakim Kitab Barukh Surat Paulus yang Pertama kepada Jemaat di

Korintus

Kitab Rut Surat Yeremia Surat Paulus yang Kedua kepada Jemaat di Korintus

Kitab 1 Samuel Tambahan Daniel Surat Paulus kepada Jemaat di Galatia

Kitab 2 Samuel Tambahan Ester Surat Paulus kepada Jemaat di Efesus

Kitab 1 Raja-raja Surat Paulus kepada Jemaat di Filipi

Kitab 2 Raja-raja Surat Paulus kepada Jemaat di Kolose

Kitab 1 Tawarikh Surat Paulus yang Pertama kepada Jemaat di Tesalonika

Kitab 2 Tawarikh Surat Paulus yang Kedua kepada Jemaat di Tesalonika

Kitab Ezra Surat Paulus yang Pertama kepada Timotius

Kitab Nehemia Surat Paulus yang Kedua kepada Timotius

Kitab Ester Surat Paulus kepada Titus

Kitab Ayub Surat Paulus kepada Filemon

11

Page 12: Universitas Gajah Mada Web view... kata-kata dan. ... Berstruktur Triniter artinya : ... Oleh karena itu Alkitab bahasa Indonesia memiliki beberapa puluh ayat lebih banyak dari bahasa

Kitab Mazmur Surat kepada Orang Ibrani

Kitab Amsal Surat Yakobus

Kitab Pengkhotbah Surat Petrus yang Pertama

Kitab Kidung Agung Surat Petrus yang Kedua

Kitab Yesaya Surat Yohanes yang Pertama

Kitab Yeremia Surat Yohanes yang Kedua

Kitab Ratapan Surat Yohanes yang Ketiga

Kitab Yehezkiel Surat Yudas

Kitab Daniel Wahyu kepada Yohanes

Kitab Hosea

Kitab Yoel

Kitab Amos

Kitab Obaja

Kitab Yunus

Kitab Mikha

Kitab Nahum

12

Page 13: Universitas Gajah Mada Web view... kata-kata dan. ... Berstruktur Triniter artinya : ... Oleh karena itu Alkitab bahasa Indonesia memiliki beberapa puluh ayat lebih banyak dari bahasa

Kitab Habakuk

Kitab Zefanya

Kitab Hagai

Kitab Zakharia

Kitab Maleakhi

Diperoleh dari "http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Alkitab&oldid=5106663"

13

Page 14: Universitas Gajah Mada Web view... kata-kata dan. ... Berstruktur Triniter artinya : ... Oleh karena itu Alkitab bahasa Indonesia memiliki beberapa puluh ayat lebih banyak dari bahasa

Pembagian Alkitab dan Statistik Alkitab

Pembagian dan statistik ke-66 kitab dalam Perjanjian Lama dan Perjanjian Baru

Alkitab

Perjanjian Lama

Taurat  

Kej. kitab 1

50 pasal

1533 ayat

31831 kata[1]

Kel. 2 40 1213 26962

Im. 3 27 859 20068

Bil. 4 36 1288 26857

Ul. 5 34 959 23015

Tulisan-tulisan

Kitab sejarah Yos. 6 24 658 15281

Hak. 7 21 618 15785

Rut 8 4 85 2162

1Sam. 9 31 810 20745

2Sam. 10 24 695 16794

1Raj. 11 22 816 20016

2Raj. 12 25 719 19090

1Taw. 13 29 942 16879

2Taw. 14 36 822 20989

14

Page 15: Universitas Gajah Mada Web view... kata-kata dan. ... Berstruktur Triniter artinya : ... Oleh karena itu Alkitab bahasa Indonesia memiliki beberapa puluh ayat lebih banyak dari bahasa

Ezr. 15 10 280 6176

Neh. 16 13 406 8706

Est. 17 10 167 4785

Kitab puji-pujian/ucapan syukur

Ayb. 18 42 1070 14474

Mzm. 19 150 2461 35156

Ams. 20 31 915 11871

Pkh. 21 12 222 4496

Kid. 22 8 117 1974

Nabi-nabi

Nabi-nabi besar

Yes. 23 66 1292 30632

Yer. 24 52 1364 34516

Rat. 25 5 154 2514

Yeh. 26 48 1273 31797

Dan. 27 12 357 9747

Nabi-nabi kecil Hos. 28 14 197 4297

Yl. 29 3 73 1617

Am. 30 9 146 3414

15

Page 18: Universitas Gajah Mada Web view... kata-kata dan. ... Berstruktur Triniter artinya : ... Oleh karena itu Alkitab bahasa Indonesia memiliki beberapa puluh ayat lebih banyak dari bahasa

2Yoh. 63 1 13 285

3Yoh. 64 1 14 316

  Yud. 65 1 25 638

Akhir zaman   Why. 66 22 404 10396

Total Statistik Perjanjian Lama atau Kitab-Kitab Ibrani 39 929 23145 496485

Total Statistik Perjanjian Baru atau Kitab-Kitab Yunani Kristen 27 260 7957 161772

Total Statistik Alkitab 66 buku

1189 pasal

31102 ayat

658257 kata

18